cover
Contact Name
Didik Supriyanto
Contact Email
didiksupriyanto21@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalmodeling@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. mojokerto,
Jawa timur
INDONESIA
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI
ISSN : 24423661     EISSN : 2477667X     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 40 Documents
Search results for , issue "Vol. 12 No. 1 (2025): Maret" : 40 Documents clear
Analisis Kemampuan Membaca Permulaan Siswa Kelas II di SD Negeri Sarakan IV Kabupaten Tangerang Selvia, Nurjamilah; Amaliyah, Aam; Nurfadhillah, Septy
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 12 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v12i1.2487

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh ditemukannya permasalahan terkait kemampuan membaca permulaan di kelas II SD Negeri Sarakan IV Kabupaten Tangerang. hal ini ditunjukkan masih ada beberapa siswa yang mengalami kesulitan dalam membaca. Adapun yang menjadi tujuan pada penelitian ini adalah untuk menganalisis kemampuan membaca permulaan siswa kelas II, serta menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan membaca permulaan siswa kelas II SD Negeri Sarakan IV Kabupaten Tangerang. Metodologi penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan di SD Negeri Sarakan IV kabupaten Tangerang yang dilaksanakan pada bulan Oktober 2023 sampai dengan April 2024. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas II SD Negeri Sarakan IV Kabupaten Tangerang. Informan penelitian adalah guru kelas II, dan kepala sekolah di SD Negeri Sarakan IV Kabupaten Tangerang. Data penelitian ini diperoleh melalui observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Pengecekan keabsahan data menggunakan trianggulasi teknik. Analisis data dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data serta kesimpulan. Hasil penelitian ini menggunakan teknik Stratified random sampling, terdapat 3 strata yaitu kemampuan membaca kategori tinggi, kemampuan membaca kategori sedang dan kemampuan membaca kategori rendah. Selain itu terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan membaca permulaan siswa kelas II SD Negeri Sarakan IV Kabupaten Tangerang diantaranya yaitu faktor fisiologis, faktor intelektual dan faktor lingkungan.
Penggunaan Media Pembelajaran Flip Chart dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Ubaidillah, Ubaidillah; Lestari, Najwa Putri; Vilandasari, Tiara; Nazlah, Shofi’auna; Azzahro, Aisyah Rizkya
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 12 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v12i1.2661

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi adanya siswa yang kurang antusias dalam pembelajaran karena guru menyampaikan materi secara klasikal dengan metode ceramah, pemberian tugas, dan tanya jawab sehingga hasil belajar masih banyak yang belum tuntas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan penggunaan media Flip Chart dalam meningkatkan minat belajar siswa. Kegunaan penelitian ini memberikan kesempatan siswa untuk lebih aktif dalam pembelajaran IPA, sebagai salah satu model pembelajaran alternatif untuk proses pembelajaran IPA di sekolah, sebagai salah satu masukan untuk meningkatkan mutu pembelajaran di sekolah dan menjadikan pengalaman untuk dijadikan bekal sebelum terjun dalam dunia pendidikan. Metode penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif, pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dokumentasi. Subyek dalam penelitian ini siswa kelas VI yang berjumlah 17 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran di kelas sangat menunjang dalam melaksanakan proses belajar mengajar di kelas. Aktivitas siswa selama mengikuti pembelajaran di kelas sangatlah antusias dikarenakan para siswa lebih mudah memahami materi pembelajaran dibandingkan hanya dengan ceramah saja. Hasil belajar siswa menerapkan media Flips Chart pada materi “bunga sepatu” di kelas membuat siswa lebih senang dan menjadikan pembelajaran di kelas menjadi efektif.
Akuntabilitas Manejerial Kepala Sekolah dalam meningkatkan Motivasi berprestasi Guru di Sekolah Dasar Islam Terpadu Kadarsih, Sri; Latif, Mukhtar; Wahyudi, Wahyudi
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 12 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v12i1.2713

Abstract

This study examines the role of Islamic work culture in enhancing teacher motivation and performance at SD IT Nurul Hikmah, Tanjung Jabung Timur. Through qualitative methods, the research highlights three primary strategies: fostering Islamic work culture, implementing supervision grounded in Islamic values, and applying Hackman and Oldham’s Job Characteristic Model. The integration of Islamic principles such as integrity, accountability, and sincerity into daily school operations has proven effective in creating a harmonious and productive work environment. Key findings demonstrate that dimensions of the Job Characteristic Model—Task Significance, Skill Variety, and Feedback—significantly contribute to teacher motivation and professional growth. This approach not only supports the achievement of educational goals but also shapes teachers into highly spiritual and professional individuals.
Kompetensi Pengawas Sekolah dalam Meningkatkan Efektivitas Organisasi di Sekolah Muhammadiyah Budianto, Budianto; Latif, Mukhtar; Wahyudi, Wahyudi
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 12 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v12i1.2731

Abstract

Pengawas sekolah memiliki peran strategis dalam mendukung efektivitas organisasi, khususnya di SMK Muhammadiyah yang ada di Provinsi Jambi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara kompetensi pengawas sekolah dan efektivitas organisasi di SMK Muhammadiyah Jambi dengan menggunakan pendekatan teori Human Resource Management (HRM) Territory. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi, dan analisis dokumen. Subjek penelitian melibatkan pengawas sekolah, kepala sekolah, dan guru di SMK Muhammadiyah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengawas menghadapi berbagai tantangan, termasuk keterbatasan penguasaan teknologi supervisi, minimnya pelatihan profesional yang relevan, resistensi terhadap perubahan, dan kurangnya koordinasi dengan pemangku kepentingan sekolah. strategi yang direkomendasikan meliputi pelatihan berkelanjutan, penguatan kolaborasi dengan pemangku kepentingan, serta dukungan kebijakan yang mendukung pengembangan profesional pengawas. Dengan implementasi strategi ini, pengawas diharapkan mampu menjalankan tugasnya secara lebih efektif, meningkatkan koordinasi, dan memberikan dampak yang signifikan terhadap efektivitas organisasi sekolah.
Gaya Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Pendidikan Inklusif di Sekolah Dasar Dewi, Wahyu Candra; Sritini, Sritini; Soedjono, Soedjono
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 12 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v12i1.2732

Abstract

Melalui studi kasus dengan menggunakan metode kualitatif yang meliputi wawancara dan observasi, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam mendukung pendidikan inklusif di SD Negeri Klepu 01. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan yang partisipatif dan transformasional berkontribusi pada peningkatan motivasi guru dan keterlibatan siswa. Meskipun terdapat program penghargaan dan kurikulum yang fleksibel, tantangan seperti keterbatasan pelatihan guru dan stigma sosial masih menjadi hambatan dalam implementasi pendidikan inklusif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa keberhasilan pendidikan inklusif memerlukan dukungan dari berbagai pihak, termasuk orang tua, masyarakat, dan pemerintah.
Model Manpower Planning Sebagai Basis Perencanaan Pembiayaan Pendidikan SMK untuk Meningkatkan Keterserapan Tenaga Kerja Purnomo, Amal; Maulidah, Hikmah; Sudari, Sudari; Setiorini, Triani; Nurkolis, Nurkolis
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 12 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v12i1.2734

Abstract

Kesenjangan antara kompetensi lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan kebutuhan dunia kerja menjadi tantangan utama dalam meningkatkan keterserapan tenaga kerja lulusan. Penelitian ini menganalisis penerapan model Manpower Planning dalam perencanaan pembiayaan pendidikan di SMK untuk mengatasi masalah tersebut. Dengan pendekatan deskriptif kualitatif dan metode studi kasus, data dikumpulkan melalui wawancara, analisis dokumen, dan observasi di tiga SMK di Jawa Tengah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan pembiayaan berbasis Manpower Planning mampu menyelaraskan kompetensi lulusan dengan kebutuhan dunia kerja melalui keterlibatan aktif industri, alokasi dana yang mendukung pelatihan berbasis teknologi, dan penguatan kurikulum berbasis kompetensi di bidang teknik dan agribisnis. Penelitian ini merekomendasikan kolaborasi yang lebih intensif antara sekolah, pemerintah, dan industri untuk menciptakan perencanaan pembiayaan yang berorientasi pada peningkatan daya saing lulusan SMK. Hasil ini memberikan panduan bagi pembuat kebijakan untuk merancang kebijakan pendidikan vokasi yang efektif dan relevan dengan kebutuhan pasar kerja lokal, sehingga dapat mendukung peningkatan keterserapan tenaga kerja lulusan SMK secara signifikan.
Perencanaan Jaminan Mutu Pendidikan Studi Kasus Pondok Pesantren Darussalam Bogor Muhammad, Rio Ravi; Mujahidin, Endin; Sastra, Ahmad; Syafrin, Ulil Amri; Andriana, Nesia
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 12 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v11i4.2737

Abstract

Perencanaan jaminan mutu merupakan sebuah perencanaan yang sangat penting karena jaminan mutu dapat memberikan 2 informasi yaitu kepada pihak Lembaga pendidikan sebagai umpan balik dan kepada konsumen yaitu para wali murid. Tujuan penelitian ini untuk mempelajari dan melengkapi keilmuan pembaca dalam perencanaan jaminan mutu di Lembaga pendidikan. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan deskriptif-kualitatif, data yang dikumpulkan menggunakan wawancara kepada bagian-bagian terkait dengan perencanaan jaminan mutu. Hasil yang diperoleh ialah Pondok Pesantren Darussalam Bogor menggunakan manajemen berbasis PDCA (Plan, Do, Cek, Action) dan memiliki standar jaminan mutu berupa standar Kompetensi Lulusan, pendidikan agama Islam, pembinaan peserta didik, proses, penilaian, pendidik dan tenaga kependidikan, sarana dan prasarana, pengelolaan sekolah, pembiayaan sekolah Islam dan kerjasama.
Peningkatan Pemahaman Konsep IPA melalui Model Pembelajaran Meaningful Instructional Design di Kelas IV Sekolah Dasar Berlian, Raisa
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 12 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v12i1.2743

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa pada mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) melalui model pembelajaran meaningful instructional design di kelas IV Sekolah Dasar Negeri 002 Terpadu Kuok Kabupaten Kampar. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya tingkat pemahaman konsep IPA siswa. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah 1 orang guru dan 24 siswa. Penelitian ini dilaksanakan dengan 2 siklus yang masing-masing siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model meaningful instructional design dapat meningkatkan pemahaman konsep IPA siswa. Hal ini dapat dilihat dari hasil rata-rata tes pemahaman konsep IPA siswa sebelum tindakan hanya mencapai rata-rata 52,08 dengan kategori kurang. Setelah dilakukan tindakan pada siklus I mencapai rata-rata 70,83 dengan kategori cukup, dan meningkat pada siklus II menjadi 83,33 dengan kategori baik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran meaningful instructional design dapat meningkatkan pemahaman konsep IPA siswa di kelas IV Sekolah Dasar Negeri 002 Terpadu Kuok Kabupaten Kampar.
Pengaruh Sertifikasi Guru Pendidikan Agama Islam terhadap Motivasi Mengajar dan Kepuasan Kerja di Sekolah Dasar Negeri dan Swasta di Kecamatan Talang Kelapa Suparjo, Suparjo; Alimron, Alimron; Afriantoni, Afriantoni
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 12 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v12i1.2747

Abstract

This research is intended to analyze (1) the effect of Elementary School teachers’ certification program to their teaching performance, (2) the effect of Public and Private Elementary Schools’ motivation to their teaching performance, and (3) The influence of teacher certification and teacher work motivation on teacher performance. This research used quantitative methods and questionnaires as research instruments. Data was collected from fifty one teachers from fourty-seven different Elementary School in in Talang Kelapa District, Banyuasin Regency. The collected data is then analyzed using simple linear regression analysis methods and multiple linear regression analysis with quantitative approaches. The result of the research showed that: (1) the teachers’ certification program variable positively and partially affected the teachers’ performance variable. It was proved by scoring 32,6% as teachers’ certification program regression coefficient, (2) the teachers’ teaching motivation variable also positively and partially affected the teachers’ performance variable by scoring 46,2% as the teachers’ motivation regression coefficient and (3) teachers’ certification program variable together with teachers’ motivation variable positively affected the teachers’ performance variable by giving score of 53,7%. To sum up, the results proved that teachers’ sertification program and teachers’ motivation have given positive effect both individually and together to the teachers’ performance variable. Furthermore, this research also suggested that most of the teachers are hoped that the teachers’ sertification program can continue to run well, can be given regularly and come on time. The settled program can create healthy environment that will strengthen teachers’ motivation in providing their best teaching performance. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa (1) pengaruh sertifikasi guru terhadap Kepuasan Kerja di Sekolah Dasar Negeri dan Swasta, (2) pengaruh motivasi kerja guru terhadap Kepuasan Kerja dan (3) pengaruh sertifikasi guru dan motivasi kerja guru terhadap Kepuasan Kerja. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan menggunakan kuesioner sebagai instrument penelitiannya. Data dikumpulkan dari lima puluh satu guru dari empat puluh tujuh sekolah dasar yang berbeda di Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin. Data yang telah terkumpul kemudian dianalisis dengan metode analisis regresi linear sederhana dan analisis regresi linear berganda dengan pendekatan kuantitatif. Hasil analisis menunjukkan bahwa; (1) variabel Sertifikasi Guru (X1) berpengaruh positif secara parsial terhadap Kepuasan Kerja. Hal ini ditunjukkan oleh nilai koefisien regresi X1 sebesar 32,6%, (2) variabel Motivasi Kerja Guru (X2) berpengaruh positif secara parsial terhadap Kepuasan Kerja. Hal ini ditunjukkan oleh nilai koefisien regresi X2 sebesar 46,2%, dan (3) variabel Sertifikasi Guru bersama-sama dengan Motivasi Kerja Guru berpengaruh positif terhadap Kepuasan Kerja. Hal ini ditunjukkan oleh nilai koefisien regresi sebesar 53,7%. Sebagai kesimpulan, hasilnya membuktikan bahwa program sertifikasi guru dan motivasi guru telah memberikan efek positif baik secara individu maupun bersama-sama terhadap variabel Kepuasan Kerja. Selanjutnya, penelitian ini juga menyarankan bahwa sebagian besar guru berharap program sertifikasi guru dapat terus berjalan dengan baik, dapat diberikan secara teratur dan tepat waktu. Program yang ditetapkan dapat menciptakan lingkungan yang sehat yang akan memperkuat motivasi guru dalam memberikan kinerja mengajar terbaik mereka.
Kontekstualisasi Lokasi Turun Hujan dalam Hadis dengan Kondisi Geografis Sumatera Utara Halim, Maulana; Munandar, Munandar
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 12 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v12i1.2760

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkontekstualisasikan lokasi turun hujan dalam hadis dengan kondisi geografis Sumatera Utara. Hadis-hadis yang dibahas meliputi pernyataan Nabi Muhammad SAW mengenai hujan sebagai rahmat dan musibah, serta doa beliau terkait lokasi hujan yang diinginkan. Penelitian ini menyelidiki kesesuaian antara prinsip-prinsip dalam hadis dan kondisi geografis serta iklim Sumatera Utara. Metode penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan model studi literatur. Kemudian dilakukan analisis aktualitatif terhadap teks hadis dengan kondisi realitas di Sumatera Utara, untuk mengetahui pemahaman hadis jika diterapkan pada lanskap sumatera utara dan memberi solusi terhadap pengelolaan sumber daya alam berupa hujan. Analisis dilakukan untuk memahami bagaimana pengelolaan hujan dapat dioptimalkan dengan mempertimbangkan topografi dan curah hujan yang bervariasi di provinsi ini, serta bagaimana prinsip-prinsip dalam hadis dapat diterapkan untuk mencegah dan mengelola bencana banjir. Temuan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa apa yang disampaikan oleh Nabi Saw., dalam doanya sesuai dan dapat diterapkan dalam kondisi geografis Sumatera Utara, yang secara tidak langsng memberikan petunjuk terhadap penerapan prinsip-prinsip dalam perencanaan dan pengelolaan sumber daya air yang dapat membantu mengurangi dampak negatif hujan berlebihan, mengoptimalkan manfaatnya, dan melindungi masyarakat serta lingkungan. Penelitian ini memberikan wawasan penting tentang bagaimana ajaran agama dapat diintegrasikan dalam strategi pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan.

Page 1 of 4 | Total Record : 40