cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. rokan hulu,
Riau
INDONESIA
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA
Published by STKIP Rokania
ISSN : 25276018     EISSN : 25484141     DOI : -
Core Subject : Education,
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA merupakan jurnal ilmiah penelitian pendidikan dan pembelajaran yang diterbitkan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Rokania, yang terbit tiga kali dalam setahun pada bulan Maret, Juli dan Nopember. Artikel yang masuk akan dievaluasi dan disunting sesuai format yang telah ditetapkan tanpa mengubah maksud tertentu.
Arjuna Subject : -
Articles 306 Documents
PENERAPAN MODEL PROJECT BASED LEARNING (PJBL) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA INGGRIS DENGAN TEKS BERCERITA SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 KEPENUHAN KABUPATEN ROKAN HULU TAHUN AJARAN 2019-2020 Muria Ilmita
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 5 No 3 (2020): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v5i3.352

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar Bahasa inggris dengan teks bercerita siswa kelas X SMA Negeri 1 Kepenuhan melalui penerapan model Project Based Learning (PJBL). Dari prasiklus penelitian hasil belajar siswa yang masih rendah dari 30 siswa hanya 40% siswa yang tuntas dan 60% siswa yang tidak mencapai KKM yang telah ditetapkan sekolah 78. Jenis Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan sebanyak 2 siklus. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan hasil tes bercerita prasiklus, siklus I,dan siklus II. Nilai rata-rata aspek tema pada siklus I sebesar 80,78 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 88,36 atau meningkat sebesar 7,58 poin. Rata-rata aspek kelancaran pada siklus I sebesar 75,46 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 79,61 atau meningkat sebesar 4,15 poin. Rata-rata aspek pilihan kata pada siklus I sebesar 76,64 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 81,07 atau meningkat sebesar 4,43 poin. Rata-rata aspek sikap wajar pada siklus I sebesar 68,14 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 72,53 atau meningkat sebesar 4,39 poin. Rata-rata aspek pelafalan pada siklus I sebesar 73,1 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 83,14 atau meningkat sebesar 10,04. Rata-rata intonasi pada siklus I sebesar 68,17 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 77 atau meningkat sebesar 8,83 poin. Rata-rata aspek kenyaringan suara pada siklus I sebesar 70,07 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 85,35 atau meningkat sebesar 15,28. Peningkatan terjadi karena siswa dapat menikmati pembelajaran. Selain itu, siswa menganggap bahwa pembelajaran berbicara melalui model PJBL (Project-Based Learning) dengan teknik bercerita lebih menyenangkan. Siswa juga terlihat lebih senang dan bersemangat dalam mengikuti kegiatan pembelajaran.
ANALISIS HAMBATAN DAN TANTANGAN PEMBELAJARAN INSTALASI PENERANGAN LISTRIK BERBASIS BLENDED LEARNING DI ERA NEW NORMAL SMKN 1 KOBA BANGKA TENGAH Marhayson Marhayson
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 6 No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v6i1.375

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan hambatan dan tantangan pembelajaran instalasi penerangan listrik berbasis blended learning di era new normal SMKN 1 Koba Bangka Tengah. Data yang digunakan adalah data primer. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis korelasi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel hambatan dan tantangan memiliki korelasi positif tetapi tidak bermakna terhadap penilaian pengetahuan dan keterampilan siswa dikarenakan mungkin ada faktor eksternal lain seperti guru dan sekolah
IMPROVING TEACHERS 'COMPETENCY IN IMPLEMENTING BASIC LEARNING BY GIVING TASKS THROUGH THE WHATSSAPP SOCIAL MEDIA APPLICATION AT VOCATIONAL SCHOOL OF ISLAM INNAYAH UJUNG BATU 2020/2021 Eka Fitri
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 5 No 3 (2020): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v5i3.361

Abstract

The problem raised in the study was the low competence of teachers in implementing online and offline learning that was in accordance with the standard process during the Covid-19 outbreak. Meanwhile, one of the teacher's duties is to carry out meaningful learning in order to achieve maximum learning objectives. The purpose of this study is to improve competence in implementing online and offline learning through guidance with the consultation method for teachers at the Islamic Vocational School Innayah Ujung Batu in 2021. From the results of the research conducted by researchers, 37 teachers have an understanding of online learning in the Fairly Good category, 25 people. The teacher has understanding of online learning in the Good category, and 31 teachers have understanding of online learning in the Very Good category. Based on the results of this study, it is found that the competence of implementing online and offline learning can be improved by the method of giving assignments through the Whatssapp application with teachers of Inayah Islamic Vocational School, Ujung Batu
WUJUD NILAI MORAL DALAM NOVEL AMIRA: CINTA DARI TANAH SURGA KARYA SULIWE Zulfardi D
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 5 No 2 (2020): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v5i2.341

Abstract

This research is classified as a qualitative descriptive approach to literary sociology that aims to describe the manifestation of moral values in novel Amira: Cinta dari Tanah Surga. Data sourced from novel texts that were amalyzed using moral theory. The results of the study show that the from of moral values consists of three types, namely moral values in human relations with variants of have faith, pray to God, prayer and read the Quran. Moral values in relation to humans and themselves with variants of patience, sincerity, and responsibility. Moral value of human relations with other people with variants, of advice from fellow friends, parents love children, and the love of fellow friends
IMPLEMENTASI GOOGLE CLASSROOM PADA PEMBELAJARAN FISIKA DAN PERMASALAHANNYA DI SMAN 1 MERAWANG Sunariyo Sunariyo; Endan Suwandana
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 6 No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v6i1.379

Abstract

Dalam mengelola pembelajaran jarak jauh, learning management system (LMS) yang umum digunakan adalah Google Classroom. Aplikasi ini, dipandang efektif untuk mendukung proses pembelajaran. Akan tetapi, tentu saja dalam pelaksanaan pembelajaran jarak jauh pasti banyak terdapat kesulitan yang dihadapi baik oleh guru maupun siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kendala apa saja yang dirasakan mengenai kegiatan belajar mengajar dalam jaringan. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan instrumen survey dan analisis data secara deskriptif. Penelitian dilakukan di SMAN 1 Merawang periode Januari – Februari 2020. Data penelitian ini diperoleh dari siswa program MIPA sebanyak 139 orang. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa 56,1% siswa mengalami kendala teknis perangkat, jaringan dan kuota namun tidak ditemukan kendala terhadap penggunaan LMS Google Classroom dalam pembelajaran fisika. Selama proses pembelajaran para responden mengelamai beberapa kendala yang berhubungan dengan interaksi guru dan siswa sebesar 5,8%, materi dan tugas pembelajaran sebesar 0,7%, dan bahan ajar sebesar 2,9%. Penting dilakukan analisis kendala secara rutin kepada siswa agar dapat dipetakan agar kendala dapat dikelola dengan baik dan sebagai dasar pertimbangan dalam pengambilan keputusan dalam pemberian nilai akhir
ANALISIS PERANGKAT PEMBELAJARAN BERBASIS ETNOSAINS DI SMP KABUPATEN ROKAN HULU Azmi Asra; Atika Ulya Akmal
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 6 No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v6i1.366

Abstract

Era revolusi 4.0, peserta didik lebih familiar dengan gadget dan budaya asing serta kurang memahami kebudayaan dan kearifan lokal yang dimiliki bangsa Indonesia, hal ini dapat mempengaruhi kualitas rasa nasionalisme peserta didik, Agar eksistensi budaya dan kearifan lokal tetap kokoh, maka peserta didik sebagai generasi muda penerus bangsa perlu ditanamkan rasa cinta terhadap kebudayaan dan kearifan lokal salah satunya dengan cara mengintegrasikan pengetahuan budaya dalam perangkat pembelajaran, yang dikenal dengan pendekatan etnosains dalam perangkat pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran apakah SMP Sederajat di Kabupaten Rokan Hulu sudah menerapkan etnosains dalam perangkat pembelajaran IPA Fisika dan untuk mendeskripsikan implementasi pembelajaran IPA Fisika berbasis etnosains di SMP Sederajat di Kabupaten Rokan Hulu. Metode yang digunakan adalah desain penelitian deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa perencanaan untuk pembelajaran IPA Fisika dengan pendekatan etnosains di sekolah masih belum terencana, namun guru secara tidak sadar ada atau pernah menerapkan pembelajaran etnosains dengan menggunakan pendekatan atau model yang lain. Penilaian yang digunakan dalam pembelajaran IPA Fisika di SMP sederajat Kabupaten Rokan Hulu meliputi penilaian kognitif, afektif, dan psikomotorik sesuai dengan standar evaluasi dalam kurikulum 2013.
PENANAMAN NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DAPAT MENINGKATKAN PRESTASI SD NEGERI 011 TANDUN Sri Sumartiatun
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 5 No 3 (2020): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v5i3.354

Abstract

The values ​​of character education is a culture that has been attached to a community group. The values ​​of character education ​​are part of the wealth and assets that need to be preserved. A society can be recognized by its identity by knowing and knowing the value of the characters they have. The value of character education implanted in State Elementary School 011 Tandun is the value of religious character education, toughness, caring and cultural values ​​of the nature of human relationships with human beings. So that the character education value to be maintained sustainability, it is necessary to plant the values ​​of the characters through various activities done by the school. This research is qualitative research by using descriptive method of analysis. The object of this study is the value of character education and data sources obtained from school personnel and students. The data of this research are all data of character education values ​​conducted in various school activities. The result of the research is the improvement of school achievement as an implication of the implantation of character education values ​​as follows: (1) the cultural value of the nature of the relationship between human beings and others, (2) the values ​​of religious education, (3) values ​​of educational toughness, (4) values ​​of caring education. These four cultural and educational values ​​can be implicated in formal education in schools.
EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN JARAK JAUH DENGAN MENGGUNAKAN APLIKASI ZOOM DAN GOOGLE CLASSROOM TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR IPS SISWA KELAS 5 SD Ketut Budi Dharma; Firosalia Kristin
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 6 No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v6i1.373

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pembelajaran jarak jauh dengan menggunakan zoom dan google classroom terhadap keaktifan belajar IPS siswa kelas 5 SD. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, angket dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan analisis deskriptif dan analisis inferesial dengan menggunakan bantuan software SPSS 25 for windows. Berdasarkan uji t yang telah dilakukan dari lembar observasi dan angket memiliki nilai signifikan 0,021 dan 0,03 dimana lebih kecil dari 0,05 maka dapat disimpulkan keaktifan belajar IPS dari pembelajaran jarak jauh dengan menggunakan zoom lebih unggul dibandingkan dengan menggunakan google classroom. Perbedaan kedua terlihat dari rata-rata pada lembar observasi dan angket, pada kelas eksperimen memiliki rerata 11,93 dan 77,83 sedangkan pada kelas kontrol memiliki rerata 10,43 dan 72,90. Sehingga dapat disimpulkan terdapat perbedaan yang signifikan pada pembelajaran jarak jauh dengan menggunakan zoom dan google classroom terhadap keaktifan belajar IPS siswa kelas 5 SD.
UPAYA PENINGKATAN SELF– EFFICACY SISWA DALAM MEMAHAMI MATERI HUBUNGAN KONFIGURASI ELEKTRON DENGAN SISTEM PERIODIK UNSUR DENGAN PENERAPAN METODE TUTOR SEBAYA DI KELAS X TEKNIK KENDERAAN RINGAN OTOMOTIF SMK NEGERI 2 RAMBAH Iffiandi Iffiandi
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 5 No 3 (2020): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v5i3.362

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas, yang bertujuan untuk mengetahui langkah-langkah penerapan metode tutor sebaya yang dapat peningkatan self-efficacy, dengan obyek penelitian siswa kelas X Teknik Kenderaan Ringan Otomotif (TKRO) SMKN 2 Rambah Pasirpengaraian dengan jumlah siswa 18 laki-laki. Penelitian tindakan kelas ini terdiri dari 2 siklus, siklus I dengan empat kali tindakan atau pertemuan pembelajaran dan siklus II dengan tiga tindakan. Hasil analisis data dilakukan dengan observasi, pemberian angket dan tes hasil belajar. Menunjukkan bahwa dalam pembelajaran dengan menerapkan metode tutor sebaya untuk meningkatkan self-efficacy sebaiknya memperhatikan jumlah anggota dalam satu kelompok, memperhatikan jumlah tutor dan anggotanya, memperhatikan pengaturan tempat duduk dalam satu kelompok.
APLIKASI IMAGERY TRAINING TERHADAP KEMAMPUAN PERMAINAN MINI BRIDGE Debby Indah
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 5 No 2 (2020): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v5i2.343

Abstract

Pelitian ini dilatarbelakangi lemahnya kemampuan permainan mini bridge Mahasiswa Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (Prodi PJKR) STKIP Rokania Angkatan 2016. Tujuan penelitian untuk mengetahui seberapa besar pengaruh aplikasi imagery training.terhadap kemampuan permainan mini bridge. Metode penelitian ini adalah eksperimen. Populasi penelitian Mahasiswa Prodi PJKR STKIP Rokania Angkatan 2016 yang berjumlah 22 orang. Teknik pengambilan sampel adalan total sampling. Instrumen penelitian berupa tes kemampuan permainan mini bridge dengan Indikator keberhasilan adalah peningkatan daya serap mahasiswa terhadap permainan mini bridge. Teknik analisis data menggunakan uji t-tes dengan α = 0,05 %. Hasil menunjukkan, terjadi peningkatan kemampuan bermain mini bridge Mahasiswa Prodi PJKR STKIP Rokania Angkatan 2016 dengan aplikasi imagery training yaitu sebesar18,78. Disimpulkan, terdapatnya peningkatan kemampuan permainan mini bridge Mahasiswa Prodi PJKR STKIP Rokania Angkatan 2016 melalui aplikasi imagery training.