JURNAL DIVERSITA
Journal Diversita is an open access, interdisciplinary journal for the rapid publication of original articles and reviews that focus on basic research in all areas of Biomarkers. The journal is broad scoped and considers topics from all related subjects of perception, cognition, attention, emotion, intelligence, phenomenology, motivation, brain functioning, psychological resilience, family resilience, natural sciences, medicine, humanities,mental disorders, psychophysics, psychiatry, applied psychology, parapsychology, physiological psychologists, Neuroscience, Molecular neuroscience, Cellular neuroscience, neuronal migration, circadian rhythms, Cognitive neuroscience, Systems neuroscience, Neurology, psychiatry, neurosurgery, psychosurgery, anesthesiology, neuropathology, neuroradiology, ophthalmology, otolaryngology, clinical neurophysiology, addiction medicine.
Articles
376 Documents
Modelling Untuk Meningkatkan Interaksi Sosial Pada Anak Dengan Intellectual Disability
Kasih, Rosalina Citra
JURNAL DIVERSITA Vol 5, No 1 (2019): JURNAL DIVERSITA JUNI
Publisher : Psychology Department Faculty of Psychology Universitas Medan Area
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (842.718 KB)
|
DOI: 10.31289/diversita.v5i1.2372
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan interaksi sosial anak dengan cara modelling Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Asesmen yang digunakan yaitu tes Binet dan penelitian ini dilakukan dengan bentuk single case. Diagnosis subjek adalah intellectual disability. Subjek penelitian yang terlibat bernama Budi (nama samaran) berusia 9 tahun dan berjenis kelamin laki-laki memiliki permasalahan interaksi sosial dengan lingkungan sekitarnya yang buruk seperti tidak adanya interaksi dengan tetangga dan teman sebaya. Intervensi yang digunakan adalah dengan pendekatan behavioristik yaitu teknik modelling yang dilakukan dengan 5 sesi, yaitu: (1) Membangun Komitmen (2) Modelling dan Role Play menyapa (3) Modelling dan Role Play bertanya (4) Modelling dan Role Play meminta sesuatu (5) Evaluasi dan Terminasi. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan dalam interaksi sosial subjek sehingga intervensi dengan teknik modelling memberikan dampak yang positif seperti menyapa tetangga dan teman sebaya dan berani untuk membeli sesuatu di warung.
Iklim Organisasi dan Kepuasan Kerja Guru Di Sekolah Singosari Delitua
Nugraha, Muhammad Fadli
JURNAL DIVERSITA Vol 5, No 1 (2019): JURNAL DIVERSITA JUNI
Publisher : Psychology Department Faculty of Psychology Universitas Medan Area
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (29.783 KB)
|
DOI: 10.31289/diversita.v5i1.2402
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran iklim organisasi dan kepuasan kerja guru sekolah Singosari Delitua. Metode dalam penelitian ini menggunakan kuantitatif dengan model deskriptif. Adapun teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling, dimana seluruh populasi akan menjadi sampel penelitian dan sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 90 guru. Instrumen penelitian menggunakan dua skala yaitu skala iklim organisasi yang terdiri dari struktur, tanggung jawab, penghargaan, resiko, kehangatan, dukungan, standar kinerja, konflik. Adapun kepuasan kerja terdiri dari ciri pekerjaan gaji, penyelia, rekan kerja, kondisi kerja. Hasil penelitian menunjukan dari 90 guru, lebih dari 50% menyatakan iklim organisasi rendah dan lebih dari 25% menyatakan sedang sehingga yang menyatakan tinggi masih dibawah 10%. Sedangkan untuk indikator kepuasan kerja, lebih dari 50% menyatakan rendah dan 25% menyatakan sedang sehingga yang menyatakan tinggi masih dibawah 10%. Artinya iklim organisasi di sekolah tersebut belum baik dilihat dari semua aspek dan kepuasan kerja guru masih rendah dilihat dari semua aspek.
PENGARUH KONSELING REALITA DALAM MENGEMBANGKAN PENYESUAIAN DIRI PADA MAHASISWA ASING DI FIP UNIMED
Tusilawati, Tusilawati;
Nur?aini, Nur?aini
JURNAL DIVERSITA Vol 2, No 1 (2016): JURNAL DIVERSITA JUNI
Publisher : Psychology Department Faculty of Psychology Universitas Medan Area
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (767.86 KB)
|
DOI: 10.31289/diversita.v2i1.498
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan pengembangan penyesuaian diri mahasiswa Malaysia dalam berinteraksi dengan teman sekelas di jurusan Psikologi Pendidikaan dan Bimbingan FIP Unimed sebelum dan sesudah diberi layanan konseling realita. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan (action research). Subjek penelitian ini adalah mahasiswa Asing di FIP Unimed dengan jumlah 3 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan wawancara. Instrumen diberikan pada ertemuan pertama sebelum tindakan dan setelah tindakan pada pertemuan kedua, ketiga dan keempat. Teknik analisis data pada penelitian ini dalam bentuk teks naratif yang menjelaskan perkembangan yang terjadi pada konseli berdasarkan hasil angket dan wawancara dengan konseli.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh pemberian layanan konseling realita terhadap penyesuaian diri mahasiswa Asing di FIP Unimed. Dari ketiga konseli yang awalnya memiliki penyesuaian diri yang rendah setelah mendapatkan tindakan konseling realita menjadi memiliki penyesuaian diri tinggi. Maka hipotesis yang menyatakan bahwa pemberian konseling realita mempengaruhi pengembangan penyesuaian diri mahasiswa Malaysia di FIP Unimed, khususnya dalam berinteraksi dengan teman sekelas di jurusan Psikologi Pendidikan dan Bimbingan dapat diterima. Kata Kunci : Konseling Realita, Penyesuaian Diri
Teknik Sosiodrama untuk Mengurangi Konformitas yang Berlebihan pada Siswa (Penelitian Pra-Eksperimen terhadap Siswa Kelas IX Sekolah Menengah Pertama)
Ginting, Rafael Lisinus
JURNAL DIVERSITA Vol 2, No 1 (2016): JURNAL DIVERSITA JUNI
Publisher : Psychology Department Faculty of Psychology Universitas Medan Area
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (489.95 KB)
|
DOI: 10.31289/diversita.v2i1.500
Konformitas yang berlebihan dapat membuat siswa kehilangan identitas dirinya, ketergantungan kepada orang lain, kurangnya rasa percaya diri, kurangnya perasaan yakin akan kemampuan diri, dll. Pada penelitian ini, menguji teknik sosiodrama untuk mengurangi konformitas yang berlebihan pada siswa dengan menggunakan pendekatan kuantitatif, metode pra-eksperimen dengan one group pre-test dan post-test design. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui instrumen yang berupa inventory mengenai tingkat konformitas yang dialami oleh siswa.Sampel diperoleh dengan purposive sampling pada 28 siswa yang dibagi menjadi 4 kelompok kemudian diberikan intervensi dengan teknik sosiodrama.Tema dalam sosiodrama dirancang berdasarkan tema yang disesuiakan dengan indikator dari perilaku konformitas, yaitu : penyesuaian diri yang berlebihan, perhatian terhadap kelompok yang berlebihan, kepercayaan terhadap kelompok, persamaan pendapat dengan kelompok yang pada kategori sangat tinggi dan tinggi saja. Setelah diintervensi dengan teknik sosiodrama, siswa menunjukkan perubahan perilaku konformitas yang berlebihan dari pre-test dan post-test sebesar 2,26 menjadi 1,92 dengan tingkat signifikansi 5%. Dari hasil penelitian ini dapat diidentifikasi bahwa teknik sosiodrama dapat mengurangi perilaku konformitas yang berlebihan. Kata kunci: Konformitas, Sosiodrama
Hubungan Dukungan Sosial dengan Harga Diri pada Mantan Pengguna Narkoba
Nainggolan, Wita Sari;
Sembiring, Shirley Melita
JURNAL DIVERSITA Vol 3, No 2 (2017): Diversita Desember
Publisher : Psychology Department Faculty of Psychology Universitas Medan Area
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (687.824 KB)
|
DOI: 10.31289/diversita.v3i2.1257
Penelitian bertujuan melihat hubungan antara dukungan sosial dengan harga diri pada mantan pengguna narkoba di Pemuda/i Mandiri Bersatu (PMB) Medan-Deli. Sampel penelitian ialah anggota PMB Medan-Deli yang berjumlah 32 orang dengan menggunakan teknik Purposive sampling. Skala ukur yang digunakan adalah skala harga diri dan skala dukungan sosial. Skala harga diri disusun berdasarkan aspek-aspek harga diri yang dikemukakan oleh sarafino (dalam Lubis, Namora dan Hasnida, 2009), skala dukungan sosial disusun berdasarkan aspek-aspek dukungan sosial yang dikemukakan oleh Coopersmith (dalam Lubis, Namora dan Hasnida, 2009). Data dianalisa dengan menggunakan uji Product Moment. Hasil analisa menunjukkan ada hubungan antara dukungan sosial dengan harga diri pada mantan pengguna narkoba di PMB Medan-Deli (rxy = 0.900 ; p = 0.000 < 0,05). Dukungan sosial diketahui berkontribusi terhadap harga diri sebanyak 81,1% (R2= 0.811). dukungan sosial yang diterima oleh sampel diketahui tergolong tinggi (mean hipotetik 102,5 < mean empirik 122,97 dan selisihnya melebihi SD 17,943). Harga diri sampel tergolong tinggi (mean hipotetik 100 < mean empirik 125,66 dan selisihnya melebihi SD 15,800).
PENGARUH STRES KERJA TERHADAP PERFORMA KERJA DIMODERASI OLEH MANAJEMEN DIRI PADA GURU HONORER SD DI BANDA ACEH
Lukman, Imam Abdillah;
Latipun, Latipun;
Hasanati, Nida
JURNAL DIVERSITA Vol 5, No 2 (2019): JURNAL DIVERSITA DESEMBER
Publisher : Faculty of Psychology, Universitas Medan Area
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31289/diversita.v5i2.3030
Performa kerja guru akan sangat menentukan baik buruknya kualitas pendidikan, dalam menjalankan tugas stres kerja tidak dapat dihindari, bagaimana guru mengelola stres kerja sehingga mencapai performa kerja yang diinginkan, dan bagaimana manajemen diri memainkan peran mempengaruhi hubungan antara stres kerja dan performa kerja. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh stres kerja terhadap Performa kerja yang dimoderasi oleh manajemen diri, metode penelitian ini adalah kuantitatif penentuan subjek menggunakan teknik purposive sampling, Moderated Regression Analysis (MRA) sebagai analisa data. Subjek dalam penelitian ini adalah guru honorer SD di Banda Aceh sebanyak 222 subjek dari 44 sekolah di kota Banda Aceh. Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah The new job stressscale untuk mengukur stress kerja, Individual work performance questionnaire (IWPQ), untuk mengukur performa kerja, dan Self-Control and Self-Management Scale (SCMS), untuk mengukur manajemen diri. Hasil penelitian menunjukkan stres kerja berpengaruh negatif terhadap performa kerja dan manajemen diri memoderasi dengan arah negatif terhadap hubungan stres kerja dan performa kerja.
HUBUNGAN ANTARA RELIGIUSITAS DENGAN HARDINESS PADA IBU YANG MEMILIKI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SLB NEGERI BINJAI
Santana, Indah P;
Istiana, Istiana
JURNAL DIVERSITA Vol 5, No 2 (2019): JURNAL DIVERSITA DESEMBER
Publisher : Faculty of Psychology, Universitas Medan Area
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31289/diversita.v5i2.2839
Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara religiusitas dengan kepribadian tangguh (hardiness) pada ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus di SLB Negeri Binjai. Sampel dalam penelitian ini adalah 56 orang, teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling yakni dengan teknik pengambilan sampel dimana jumlah sampel sama dengan populasi. Sejalan dengan pembahasan yang ada dalam landasan teori, maka hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini yaitu ada hubungan positif antara religiusitas dengan kepribadian tangguh (hardiness) pada ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus. Dengan asumsi bahwa semakin tinggi religiusitas maka akan semakin tinggi kepribadian tangguh (hardiness) ibu tersebut, demikian sebaliknya semakin rendah religiusitas maka akan semakin tinggi kepribadian tangguh (hardiness) ibu tersebut. Penelitian ini menggunakan skala religiusitas yang terdiri dari 5 aspek yakni Religious Belief (The ideological dimension), aspek Religious Practise (The ritualistic dimension), aspek Religious Feeling (The experiental dimension), aspek Religious Knowledge (The intelektual dimension), aspek Religious Effect (The consecquental dimension), dan skala kepribadian tangguh (hardiness) yang terdiri dari 3 aspek yakni komitmen, kontrol, dan tantangan. Pengumpulan data dilakukan dengan skala Likert. Untuk menguji Hipotesis yang diajukan dilakukan dengan koefisien korelasi (rxy = 0, 949 ; p < 0,000).Artinya ada hubungan antara religiusitas dengan kepribadian tangguh (hardiness).
SOCIAL LOAFING DITINJAU DARI KOHESIVITAS PADA MAHASISWA FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA DI SUMATERA
Panjaitan, Sunitha Sapta Utari;
Akmal, Mukhaira El;
Mirza, Rina
JURNAL DIVERSITA Vol 5, No 2 (2019): JURNAL DIVERSITA DESEMBER
Publisher : Faculty of Psychology, Universitas Medan Area
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31289/diversita.v5i2.2319
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kohesivitas dengan social loafing.Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah ada hubungan negatif antara kohesivitas dengan social loafing, dengan asumsi semakin tinggi kohesivitas yang dimiliki mahasiswa, maka semakin rendah social loafing yang dimiliki mahasiswa dan sebaliknya semakin rendah kohesivitas yang dimiliki mahasiswa, maka semakin tinggi social loafing yang dimiliki mahasiswa. Subjek penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Prima Indonesia di Medan Sumatera Utara sebanyak 149 mahasiswa yang dipilih dengan metode disproportionate stratified random sampling. Data di peroleh dari skala untuk mengukur kohesivitas dan social loafing. Perhitungan dilakukan dengan melakukan uji prasyarat analisis (uji asumsi) yang terdiri dari uji normalitas sebaran dan uji linearitas hubungan. Analisis data yang digunakan adalah menggunakan korelasi Product Moment melalui bantuan SPSS 18 for Windows. Hasil analisis data menunjukkan koefisien korelasi sebesar -0.404 (p < 0.05). Artinya ada hubungan negatif antara kohesivitas dengan social loafing. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa sumbangan yang diberikan variabel kohesivitas terhadap social loafing adalah sebesar 16.3%, selebihnya 83.7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Dari hasil penelitian ini dapat ditarik kesimpulan bahwa hipotesis penelitian ada hubungan negatif antara kohesivitas dengan social loafing, dapat diterima.
HUBUNGAN KEPUASAN KERJA DAN MOTIVASI KERJA DENGAN KINERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL PADA DINAS KESEHATAN KABUPATEN TAPANULI UTARA
Romauly, Florensya;
Tarigan, Mustika
JURNAL DIVERSITA Vol 5, No 2 (2019): JURNAL DIVERSITA DESEMBER
Publisher : Faculty of Psychology, Universitas Medan Area
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31289/diversita.v5i2.2862
Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara kepuasan kerja dan motivasi kerja dengan kinerja. Subjek penelitian ini melibatkan 86 orang Pegawai Negeri Sipil Dinas Kesehatan Kabupaten Tapanuli Utara dan pengambilan sampel dilakukan dengan teknik Total Sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode skala dan metode dokumentasi.Metode skala yang digunakan yaitu skala kepuasan kerja dan skala motivasi kerja.Dokumen berupa nilai prestasi kerja Pegawai Negeri Sipil yang diperoleh dari bagian kepegawaian.Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi berganda, berdasarkan analisis data, diperoleh bahwa hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini dinyatakan diterima,yaitu ada ada hubungan kepuasan kerja dan motivasi kerja dengan kinerja Pegawai Negeri Sipil Dinas Kesehatan Kabupaten Tapanuli Utara. Hal ini dibuktikan melalui perhitungan analisis Regression, dengan nilai F = 8.406 dengan nilai Sig = 0.000, Hal ini berarti nilai p<0.05 yang artinya signifikan. Kepuasan kerja dan motivasi kerja memberikan kontribusi terhadap kinerja sebesar R = 0.410 (41%). Serta secara umum, kepuasan kerja dan motivasi kerja tergolong baik terhadap kinerja, dengan diketahui dari (mean hipotetik kepuasan kerja 67,5< mean empirik kepuasan kerja 77). Begitu juga dengan (mean hipotetik motivasi kerja 145 < mean empirik motivasi kerja 170).
HUBUNGAN PENGETAHUAN, USIA DAN JENIS KELAMIN TERHADAP PENGGUNAAN NAPZA PADA REMAJA PROVINSI SUMATERA UTARA (ANALISIS DATA SEKUNDER SRPJMN TAHUN 2017)
Chairunnisa, Milnah;
Afriani, Miskah;
Sitorus, Muhammad Ancha
JURNAL DIVERSITA Vol 5, No 2 (2019): JURNAL DIVERSITA DESEMBER
Publisher : Faculty of Psychology, Universitas Medan Area
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31289/diversita.v5i2.2234
Survei RPJMN KKBPK dilaksanakan Serentak di Provinsi Sumatera Utara dengan 33 Kabupaten/Kota dengan Jumlah Locus 78 Klaster yang terpilih dengan mempertimbangkan Weighting dan Kuintil Kekayaan. Berdasarkan hasil penelitian dari penelitian Puslitkes Universitas Indonesia (UI) dan Badan Narkotika Nasional (BNN) pada 2016 diperoleh bahwa sekitar 27,32% pengguna narkoba di Indonesia berasal dari kalangan pelajar dan mahasiswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis Hubungan Pengetahuan, Usia, dan Jenis Kelamin terhadap penggunaan NAPZA pada Remaja di Provinsi Sumatera Utara, adapun faktor dalam penelitian ini adalah pengetahuan, usia dan jenis kelamin. Sampel dalam penelitian ini melibatkan 1.243 Remaja dari 33 Kota/Kabupaten Di Provinsi Sumatera Utara. Remaja pada penelitian ini ber usia 15-24 tahun yang belum menikah pada rumah tangga terpilih. Pemilihan rumah tangga dipilih dengan teknik systematic random sampling dimana kerangka sampelnya didata dengan menggunakan update data real pada saat survey. Hasil dari penelitian menunjukkan hubungan Usia dengan penggunaan NAPZA. Remaja Akhir 18-21 Tahun yang paling bayak menggunakan NAPZA dengan presentase 5,9% (45 Orang). Hubungan jenis kelamin dengan Pengguna NAPZA, laki-laki yang pernah menggunakan NAPZA sebanyak 3,1% (38 Orang), Perempuan sebanyak 2,8% (35 Orang). Pengetahuan baik penggunaa NAPZA sebanyak 11,8% (146 Orang) dan pengetahuan kurang baik sebanyak 69,6% (865 Orang).