cover
Contact Name
Otang Kurniaman
Contact Email
otang.kurniaman@lecturer.unri.ac.id
Phone
+62813-9527-8819
Journal Mail Official
pajar@ejournal.unri.ac.id.
Editorial Address
Gedung B1, FKIP Universitas Riau Kampus Bina Widya Km. 12,5 Simpang Baru Panam Pekanbaru Riau Indonesia 28293
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Jurnal PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran)
Published by Universitas Riau
ISSN : 25808435     EISSN : 26141337     DOI : 10.33578
Core Subject : Education,
Jurnal PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) aims to develop and disseminate science and technology through the scientific article of research and study of concepts or theories as an effort to enrich the scientific knowledge in the field of education and teaching. Jurnal PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) covers issues concerning education and teaching at the level of primary, secondary and higher education. This article is based on the results of research and theoretical studies which are equivalent to research supported by various theoretical studies that produce research in the form of educational research, learning research, classroom action research, and development. The fields of science include: Social Sciences Education; Mathematics Education; Language Education; Science Education; Arts and Culture Education; Early Childhood Education; Civics Educational; Religious Education; Physical Education; Education and Teaching; Educational Psychology; Learning Media; Education Management; Educational Technology; Music Education; Economics Education.
Articles 1,268 Documents
STUDI LITERATUR: IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER SISWA SEKOLAH DASAR DI ERA NEW NORMAL Mirda Indriani; Alisia Rahmadini; Dwi Inda Kurnianti
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.8843

Abstract

Pendidikan karakter merupakan jalan yang harus ditempuh oleh setiap siswa baik dalam dunia pendidikan maupun dalam kehidupan sehari-hari demi membentuk karakter penerus bangsa yang berkualitas. Karakter erat hubungannya dengan nilai dan norma yang berlaku di lingkungan kehidupan manusia. Di masa kenormalan baru manusia sudah mulai beradaptasi dengan berbagai perubahan yang terjadi. Seperti yang telah diketahui, tata krama dalam bersosial media dan dalam pemanfaatan laman internet saat ini masih sangat memprihatinkan. Bagi siswa sekolah dasar yang beberapa waktu ini kebanyakan menempuh pendidikan secara daring tentu perlu mendapatkan pendidikan lebih terkait karakter dan cara bersosialisasi yang tepat. Untuk itu peran pendidikan sangat penting demi menciptakan generasi muda berkarakter sesuai dengan jati diri bangsa yang sesungguhnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk dijadikan bahan referensi pada penelitian yang relevan selanjutnya. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur sesuai teori dan penelitian yang telah ada, kemudian kami simpulkan menjadi teori baru yang relevan. Hasil dari penelitian menyebutkan bahwa pengimplementasian pendidikan karakter sekolah dasar dimasa pandemi berjalan dengan baik. Hal ini didukung dengan berbagai upaya yang telah dilaksanakan oleh guru, dan dukungan dari sekolah serta orang tua. Dari berbagai upaya yang telah dijabarkan diatas, peneliti merekomendasikan upaya-upaya tersebut untuk diterapkan sesuai dengan kondisi dan kebutuhan masing-masing sekolah dasar.
PENGARUH BERMAIN GAME ONLINE TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA DI SD Eriska Siburian; Jontra Jusat Pangaribuan; Antonius Remigius Abi; Patri Janson Silaban
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 5 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i5.8571

Abstract

Artikel ini melaporkan pengaruh bermain game online terhadap prestasi belajar siswa SD Swasta Wesley 2 kecamatan Tanjung Morawa kabupaten Deli Serdang tahun pembelajaran 2021/2022. Penelitian menggunakan metode deskriptip analatik. Populasi penelitian melibatkan 31 siswa yang terdiri dari 3 kelas, kelas III, IV dan V SD Swasta Wesley 2 kecamatan Tanjung Morawa kabupaten Deli Serdang. Pengambilan sampel dengan menggunakan sampling purposive. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil pengujian korelasi dapat dilihat pada nilai koefisien korelasi sebesar -0,832, yang artinya rhitung (-0,832) > rtabel (0,355), maka dapat disimpulkan hipotesis alternative (Ha) diterima. Yang artinya, terdapat pengaruh negative yang signifikan antar bermain game online dengan prestasi belajar siswa di SD Swasta Wesley 2 kecamatan Tanjung Morawa kabupaten Deli Serdang. Dapat juga dilihat dari hasil pengujian uji-t dimana thitung > ttabel yaitu thitung sebesar (-8,074). Jika itu dikonsultasikan dengan nilai ttabel pada derajat kebebasan (df) = 29 sebesar 1,699, yang mana thitung (-8,074) > ttabel (1,699), maka hipotesis alternative (Ha) diterima. Hal ini menunjukkan adanya pengaruh positif yang signifikan dari bermain game online terhadap prestasi belajar siswa SD Swasta Wesley 2 kecamatan Tanjung Morawa kabupaten Deli Serdang tahun pembelajaran 2021/2022.
KESIAPAN MENGAJAR MAHASISWA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS RIAU Hesti Nursuci Rahmadani; Rr. Sri Kartikowati; Hardisem Syabrus
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.8934

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui kesiapan mengajar mahasiswa pada Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas Riau. Responden pada penelitian ini adalah mahasiswa aktif PIPS yang berjumlah 68 mahasisiwa yang diambil dari seluruh mahasiswa aktif PIPS yang berjumlah 211 mahasiswa dengan Teknik penelitian yang digunakan adalah Teknik simple random sampling. Data dikumpulkan melalui angket yang disebarkan dengan google form. Data yang  diperoleh kemudian dianalisis dengan teknik statistik deskriptif kuantitatif. Diperoleh data bahwa motivasi mengajar berada pada kategori sangat baik 51% dan kesiapan mengajar pada kategori sangat baik 60%. Kemudian data diolah menggunakan bantuan SPSS versi 24. Hasilnya menunjukkan bahwa motivasi mengajar memberikan kontribusi kepada kesiapan mengajar sebesar 59%. Sisanya sebanyak 41% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian yaitu faktor minat, kapasitas intelektual, persepsi dan lainnya. Kemudian diketahui nilai konstan dimana setiap satu satuan dari nilai X akan diikuti perubahan nilai Y Artinya jika motivasi mengajar mengalami kenaikan nilai sebesar 1 unit maka akan diikuti kenaikan nilai sebesar 1 unit pula pada kesiapan mengajar dengan asumsi bahwa motivasi mengajar bersifat tetap. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan motivasi mengajar terhadap kesiapan mengajar calon guru, mahasiswa, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas Riau.
PENGEMBANGAN APLIKASI ECSON (Early Childhood SexeducatiON) UNTUK KEMAMPUAN MENGENAL PENDIDIKAN SEKS ANAK USIA 5-6 TAHUN Yessi Komalasari; Enda Puspitasari; Zulkifli N
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.8908

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui kelayakan dari Aplikasi ECSON (Early Childhood Sex educatiON) untuk mengenalkan pendidikan seks kepada anak usia 5-6 tahun. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan (Research and Development) langkah-langkah yang dilakukan yaitu: mengenal potensi dan masalah, pengumpulan data/informasi, desain produk, validasi desain produk, revisi desain, pembuatan produk dan uji coba produk. Teknik pengumpulan data dengan observasi, menyebar angket, dan analisis dokumentasi. Instrumen yang digunakan berupa angket untuk validasi  Aplikasi ECSON dari ahli media, ahli materi, dan ahli pendidik. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif kuantitatif. Penelitian dapat disimpulkan bahwa validasi dari ahli materi sebesar 85% “sangat layak”, validasi dari ahli media sebesar 85% “sangat layak”, validasi dari ahli pendidik diperoleh hasil persentase sebesar 97% “sangat layak”. Hasil uji coba terbatas yang telah dilakukan memperoleh hasil persentase sebesar 92%. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa media ECSON (Early Childhood Sex educatiON) layak digunakan sebagai media pembelajaran dalam mengenalkan pendidikan seks pada anak usia 5-6 tahun di RA Nurul Hikmah Kecamatan Seberida.
HUBUANGAN KELENTURAN TUBUH TERHADAP KEMAMPUAN MENARI YA SAMAN PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 17 PALEMBANG Amelia Agustini; Endie Riyoko; Treny Hera
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 5 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i5.8950

Abstract

Artikel ini meninjau adakah hubungan kelenturan tubuh terhadap kemampuan menari ya saman pada siswa kelas V SD Negeri 17 Palembang. Penelitian merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode penelitian korelasi product moment. Populasi penelitian melibatkan 78 siswa kelas V SD Negeri 17 Palembang. Teknik pengambilan sampel penelitian menggunakan teknik random sampling pada kelas V.c SD Negeri 17 Palembang. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, observasi dan dokumentasi. Pengujian hipotesis data menggunakan uji hipotesis, uji-t dan uji determinan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara hubungan kelenturan tubuh terhadap kemampuan menari ya saman pada siswa kelas V.c SD Negeri 17 Palembang. Hal ini dibuktikan dengan indeks korelasi product moment bahwa nilai rhitung sebesar 0,487 berada pada tingkat hubungan yang cukup kuat. Jika dipresentasekan bahwa kelenturan tubuh memiliki hubungan sebesar 23,71% dengan kemampuan menari ya saman pada siswa kelas V SD Negeri 17 Palembang. Sedangkan, selebihnya sebesar 76,29% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diuji dalam penelitian.
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS VI SDN 11 MANDAU MELALUI METODE DISCOVERY LEARNING Zulrahmiati Yuda
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 5 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i5.8955

Abstract

Artikel ini membahas sebuah penelitian mengenai aktivitas belajar siswa dan hasil belajar melalui model Discovery Learning. Penerapan model Discovery Learning dapat meningkatkan kemampuan penemuan individu selain itu agar kondisi belajar yang awalnya pasif menjadi lebih aktif dan kreatif. Penelitian yang digunakan berupa Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan desain penelitian model Kemmis dan Mc. Taggart. Penelitian dilaksanakan di SDN 11 Mandau. Populasi penelitian melibatkan 21 siswa kelas VI (Enam), terdiri dari 11 perempuan dan 10 laki-laki. Penelitian menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan tes evaluasi pada akhir siklus. Pada pra siklus kriteria aktivitas belajar siswa 38.09%. Setelah penerapan pembelajaran model Discovery Learning menunjukkan adanya peningkatan. Pada siklus I, kriteria aktivitas siswa 76.19% dan pada siklus II akivitas siswa 95.23% aktif dalam mengikuti proses pembelajaran yang dilaksanakan. Sedangkan hasil belajar siswa pada pra siklus diperoleh ketuntasan siswa 42.85% dengan nilai rata-rata 65.25. Pada siklus I, diperoleh ketuntasan siswa sebesar 71.42%, rata-rata yang diperoleh 75.50. Pada siklus II, ketuntasan belajar siswa meningkat menjadi 90.47% dengan rata-rata 84.25. Dalam hal ini, penerapan metode pembelajaran Discovery Learning pada mata pelajaran IPA dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada proses pembelajaran yang dilaksanakan.
EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM DENGAN MICROSOFT KAIZALA TERHADAP HASIL BELAJAR OPERASI HITUNG BILANGAN BULAT SISWA KELAS VI SEKOLAH DASAR Ike Kuswardani; Nunuk Suryani; Yumiati Yumiati
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 5 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i5.8968

Abstract

Matematika mencerminkan penalaran siswa yang juga ditentukan oleh penggunaan model pembelajaran yang digunkan guru. Penelitian yang dipaparkan pada artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan efektivitas model pembelajaran quantum dengan microsoft kaizala terhadap hasil belajar operasi hitung bilangan bulat pada siswa kelas IV sekolah dasar. Metode yang digunakan pada penelitian yaitu metode eksperimen semu dengan desain nonequivalent control group design. Sampel penelitian melibatkan 30 siswa kelas VI SDN 1 Ngadirejo, 36 siswa kelas VI SDN 2 Ngadirejo, dan 18 siswa kelas VI SDN 4 Ngadirejo. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes yang kemudian dianalisis dengan menggunakan uji t pada taraf signifikansi α = 0,05. Berdasarkan penghitungan, diperoleh thitung sebesar 13,162 dengan p-value 0,000 < 0,05. Jadi, dapat disimpulkan bahwa terdapat model pembelajaran quantum dengan microsoft kaizala efektif meningkatkan hasil belajar operasi hitung bilanan bulat siswa kelas VI. Model pembelajaran quantum dengan struktur TANDUR dapat memaksimalkan setiap momen belajar siswa sehingga lingkungan belajar dan interaksi yang terjadi mendirikan landasan dan kerangka untuk belajar.
UPAYA MENINGKATKAN KREATIVITAS GURU DALAM MENGAJAR MELALUI METODE DEMONSTRASI DI SD NEGERI 03 BUANA BAKTI KABUPATEN SIAK Parji Parji
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.9018

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan kreativitas guru dalam mengajar melalui metode demonstrasi. Kreativitas guru dalam proses belajar mengajar mempunyai peranan penting dalam peningkatan mutu hasil belajar siswanya. Kreativitas diartikan sebagai kemampuan untuk menciptakan suatu produk baru. Berdasarkan hasil observasi pra penelitian yang dilakukan pada hari Selasa, tanggal 2 Agustus 2022 di SD Negeri 03 Buana Bakti Kabupaten Siak, ditemukan permasalahan yaitu: (1) Penyampaian materi pembelajaran yang dilakukan guru didalam kelas kurang kreatif, terlalu monoton sehingga siswa tidak tertarik terhadap materi yang dipelajari. (2) Guru belum melibatkan siswa untuk berpartisipasi aktif dalam proses pembelajaran. Dalam hal ini guru belum mampu meningkatkan kecakapan berpikir kreatif siswa. (3) Guru jarang menggunakan media dalam mengajar sehingga pengajaran yang berlangsung kurang menarik. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan sekolah (PTS). Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan seperti disampaikan pada bab IV dapat disimpulkan bahwa kreativitas guru dalam mengajar di SD Negeri 03 Buana Bakti Kabupaten Siak dapat ditingkatkan melalui Metode Demonstrasi. Dengan kondisi tersebut maka tingkat penerimaan guru meningkat. Metode Demonstrasi aspek kreativitas guru dalam mengajar melalui metode demonstrasi pada siklus I dan II peningkatannya dari 59.0% dan siklus II menjadi 73.8%. 
PENGARUH PENGAWASAN KEPALA SEKOLAH DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA GURU PADA SEKOLAH DASAR SE-KECAMATAN SIMPANG KANAN KABUPATEN ROKAN HILIR Supriadi Supriadi; Isjoni Isjoni; Sri Kartikowati
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.8607

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh pengawasan kepala sekolah dan kompensasi terhadap kinerja guru Sekolah Dasar di Kecamatan Simpang Kanan Kabupaten Rokan Hilir. Penelitian ini menggunakan metode survey dengan teknik korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah guru-guru Sekolah Dasar di  Kecamatan Simpang Kanan Kabupaten Rokan Hilir yang berjumlah 115 guru. Pengolahan data menggunakan perangkat lumunak SPSS versi 20. Teknik statistik yang digunakan untuk mengetahui pengaruh antara variable-variabel tersebut adalah teknik statistik korelasi product moment. Tehnik pengumpulan data untuk variabel kinerja guru  dilakukan dengan dokumentasi, sedangkan untuk variabel pengawasan dan kompensasi melalui kuisioner yang telah diuji validitas dan reabilitasnya. Hasil penelitian menunjukkan berdasarkan hasil dari Fhitung =19,091 > Ftabel = 3,08, dengan taraf signifikansi 0,05, maka H0 ditolak dan Ha diterima yang menjelaskan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara pengawasan kepala sekolah (X1) dan kompetensi (X2) secara bersamaan mempengaruhi kinerja guru (Y).Dengan demikian bahwa secara parsial pengawasan kepala sekolah kompensasi  berpengaruh positif tidak signifikan terhadap kinerja guru dan secara simultan pengawasan kepala sekolah , kompensasi  berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja guru.
PENGARUH MOTIVASI DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA SELAMA PEMBELAJARAN DARING MATA PELAJARAN IPS TERPADU DI SMP NEGERI 23 PEKANBARU Harliza Harliza; Rr Sri Kartikowati; Hendripides Hendripides
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.8914

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh indikasi rendahnya hasil belajar siswa IPS Terpadu siswa kelas VIII di SMP Negeri 23 Pekanbaru selama pembalajaran daring. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif dengan tujuan untuk menggambarkan pengaruh motivasi dan kemandirian belajar terhadap hasil belajar siswa selama pembelajaran daring. Populasi penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas VIII di SMP Negeri 23 Pekanbaru. Sampel penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling yaitu teknik berdasarkan pertimbangan yang menggunakan  kelas VIII B dan G sebanyak 78 siswa. Teknik analisis data yang digunakan berupa teknik analisis deskripstif, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, uji regresi linear berganda dengan menggunakan bantuan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Motivasi belajar memiliki kontribusi sebesar 0,703 sama dengan 70,3% terhadap hasil belajar siswa selama pembelajaran daring, kemandirian belajar memiliki kontribusi sebesar 0,762 sama dengan 76,2% terhadap hasil belajar siswa selama pembelajaran daring.  Hal ini membuktikan bahwa motivasi belajar dan kemandirian belajar memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar siswa selama pembelajaran daring pada mata pelajaran IPS Terpadu kelas VIII SMP Negeri 23 Pekanbaru  sebesar 76,2%.

Page 85 of 127 | Total Record : 1268