cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Ulul Albab
ISSN : -     EISSN : 26217716     DOI : -
Jurnal Ulul Albab merupakan jurnal yang memuat karya tulis berupa penelitian maupun pengembangan keilmuan pada bidang ilmu-ilmu Sains, ilmu-ilmu sosial dan Humaniora berupa hasil penelitian, studi kepustakaan maupun tulisan ilmiah terkait.
Arjuna Subject : -
Articles 96 Documents
Uji Aktivitas Tonikum Ekstrak Etanol Daun Alpukat (Persea Americana Mill.) pada Mencit Jantan (Mus Musculus) Dengan Metode Natatory Exhaustion Padirja, Shyfa Anindya; Hidayat, Imron Wahyu; Agusta, Herma Fanani
Ulul Albab: Majalah Universitas Muhammadiyah Mataram Vol 29, No 2 (2025): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jua.v29i2.34025

Abstract

Abstrak: Penggunaan tonikum semakin populer karena meningkatnya aktivitas masyarakat dalam memenuhi kebutuhan ekonomi. Salah satu tanaman yang berpotensi sebagai tonikum adalah daun alpukat (Persea americana Mill.) karena mengandung senyawa bioaktif seperti flavonoid, alkaloid, polifenol, dan saponin yang dapat memberikan efek tonik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan kimia ekstrak etanol daun alpukat dan efek tonikum yang dihasilkan ekstrak etanol daun alpukat. Penelitian termasuk dalam penelitian eksperimental. Identifikasi kandungan kimia menggunakan analisis fitokimia yang ditandai adanya perubahan warna, identifikasi flavonoid dengan kromatografi lapis tipis, dan penetapan kadar flavonoid total dengan spektrofotometri Uv-Vis. Uji tonikum menggunakan metode natatory exhaustion pada 25 ekor mencit yang terbagi menjadi 5 kelompok perlakuan. Kelompok perlakuan terdiri dari Na-CMC 0,5% (kontrol negatif), kafein 100 mg/kgBB (kontrol positif), kelompok seri ekstrak etanol daun alpukat dosis 100, 200, dan 400 mg/kgBB. Data dianalisis menggunakan uji one way ANOVA dan uji lanjut Least Significant Difference (LSD). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun alpukat mengandung senyawa flavonoid, alkaloid, tanin, saponin, dan steroid. Ekstrak etanol daun alpukat diketahui mengandung flavonoid dengan rata-rata kadar total sebesar 6,91%. Analisis statistik one way ANOVA (p<0,05) menunjukkan perbedaan signifikan antar kelompok perlakuan dengan nilai 0,001 < 0,05. Uji LSD menunjukkan bahwa kontrol positif tidak berbeda signifikan (p>0,05) dengan kelompok pemberian ekstrak etanol daun alpukat dosis 400 mg/kgBB. Hal ini menunjukkan bahwa pemberian ekstrak dosis 400 mg/kgBB meningkatkan efek tonikum yang sebanding dengan kafein dosis 100 mg/kgBB. Ekstrak etanol daun alpukat mengandung senyawa flavonoid, alkaloid, tanin, saponin, dan steroid dengan rata-rata kandungan flavonoid total sebesar 6,91%. Ekstrak etanol daun alpukat dosis 400 mg/kgBB memberikan efek tonikum terbaik dan sebanding dengan kafein dosis 100 mg/kgBB.Abstract: The use of tonics is becoming increasingly popular due to the rise in societal activities aimed at meeting economic needs. One plant with potential as a tonic is avocado leaves (Persea americana Mill.) because it contains bioactive compounds such as flavonoids, alkaloids, polyphenols, and saponins, which can provide a tonic effect. This study aims to identify the chemical content of avocado leaves ethanol extract and the tonic effect produced by avocado leaves ethanol extract. This study is included in experimental research. Identification of chemical content was conducted using phytochemical analysis indicated by color changes, identification of flavonoids with thinlayer chromatography, and determination of total flavonoid content with UV-Vis spectrophotometry. The tonic test used the natatory exhaustion method on 25 mice divided into 5 treatment groups. The treatment groups consisted of 0.5% Na-CMC (negative control), 100 mg/kgBB caffeine (positive control), and a series of ethanol extract doses from avocado leaves at 100, 200, and 400 mg/kgBB. Data were analyzed using one-way ANOVA and further Least Significant Difference (LSD) tests. The results showed that the ethanol extract of avocado leaves contained flavonoids, alkaloids, tannins, saponins, and steroids. The ethanol extract of avocado leaves is found to contain flavonoids with an average total content of 6.91%. Statistical analysis of one way ANOVA (p<0.05) showed significant differences between treatment groups with a value of 0.001 <0.05. LSD test showed that the positive control was not significantly different (p>0.05) with the group giving the avocado leaf ethanol extract dose of 400 mg/kgBB. This indicates that the administration of the extract at a dose of 400 mg/kgBB enhances the tonic effect to a level comparable with 100 mg/kgBB of caffeine.The ethanol extract of avocado leaves contains flavonoid, alkaloid, tannin, saponin, and steroid compounds with an average total flavonoid content of 6.91%. The ethanol extract of avocado leaves dose 400 mg/kgBB offers the best tonic effect and comparable to caffeine dose 100 mg/kgBB.
Tinjauan Sistematis Dampak Visualisasi Interaktif terhadap Pemahaman Konsep Sistem Persamaan Nonlinier Mahasiswa Negara, Habibi Ratu Perwira; Santosa, Farah Heniati; Kusuma, Jaka Wijaya; Syaharuddin, Syaharuddin
Ulul Albab: Majalah Universitas Muhammadiyah Mataram Vol 29, No 2 (2025): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jua.v29i2.33717

Abstract

Abstrak: Pemahaman konsep sistem persamaan nonlinier merupakan tantangan bagi banyak mahasiswa karena kompleksitas visual dan sifat dinamisnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara sistematis dampak visualisasi interaktif terhadap pemahaman konsep sistem persamaan nonlinier pada mahasiswa. Menggunakan Metode Kualitatif dengan pendekatan Systematic Literature Review (SLR), sebanyak 50 literatur dari database DOAJ, Scopus, dan Google Scholar yang diterbitkan dalam rentang tahun 2015 hingga 2025 ditelusuri, dan 18 studi yang relevan dianalisis secara mendalam. Hasil kajian menunjukkan bahwa visualisasi interaktif memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan pemahaman konseptual mahasiswa melalui mekanisme representasi multipel, manipulasi parameter secara langsung, serta keterlibatan kognitif yang lebih tinggi.Abstract: Understanding the concept of nonlinear equation systems is a challenge for many students due to their visual complexity and dynamic nature. This study aims to systematically examine the impact of interactive visualization on students' understanding of the concept of nonlinear equation systems. Using a Qualitative Method with a Systematic Literature Review (SLR) approach, 50 literature sources from the DOAJ, Scopus, and Google Scholar databases published between 2015 and 2025 were searched, and 18 relevant studies were analyzed in depth. The findings indicate that interactive visualization significantly contributes to enhancing students' conceptual understanding through mechanisms such as multiple representations, direct parameter manipulation, and higher cognitive engagement.
Penerapan Permainan Ranking 1 untuk Meningkatkan Kemampuan Numerasi Siswa di Sekolah Dasar Mandailina, Vera; Aini, Qur’atul; Ikhsan, Khairul; Restyayulita, Restyayulita; Putri, Riana Meilya; Unsalhusna, Ziadati
Ulul Albab: Majalah Universitas Muhammadiyah Mataram Vol 29, No 2 (2025): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jua.v29i2.34336

Abstract

Abstrak: Kemampuan numerasi merupakan keterampilan dasar yang penting dimiliki oleh setiap siswa sekolah dasar. Numerasi tidak hanya berkaitan dengan kemampuan menghitung, tetapi juga mencakup pemahaman konsep matematika dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari. Rendahnya minat dan pemahaman siswa terhadap mata pelajaran matematika menjadi tantangan tersendiri dalam proses pembelajaran di sekolah dasar. Oleh karena itu, dibutuhkan inovasi dalam metode pembelajaran yang mampu meningkatkan motivasi belajar sekaligus kemampuan numerasi siswa secara menyenangkan dan bermakna. Salah satu pendekatan yang dapat diterapkan adalah melalui permainan edukatif. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan numerasi siswa melalui penerapan permainan "Ranking 1" yang dirancang khusus untuk kegiatan belajar di luar kelas. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 6 Februari 2025 di halaman SDN 1 Labuapi dan melibatkan seluruh siswa dari fase A (kelas 1–2), fase B (kelas 3–4), dan fase C (kelas 5–6). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan partisipatif dengan teknik observasi langsung dan evaluasi hasil pembelajaran. Hasil dari kegiatan menunjukkan bahwa penggunaan permainan "Ranking 1" terbukti efektif dalam meningkatkan kemampuan numerasi siswa. Selain itu, pendekatan ini juga mendorong siswa untuk lebih aktif, antusias, serta berani berkompetisi secara sehat dalam proses belajar. Kegiatan ini membuktikan bahwa penggabungan antara unsur edukatif dan hiburan mampu menciptakan suasana pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna bagi siswa sekolah dasar.Abstract: Numeracy is an essential basic skill that every elementary school student should possess. Numeracy is not only related to the ability to count, but also includes an understanding of mathematical concepts and their application in everyday life. Students' low interest and understanding of mathematics poses a challenge in the learning process in elementary school. Therefore, innovation is needed in learning methods that can increase students' motivation to learn as well as their numeracy skills in a fun and meaningful way. One approach that can be applied is through educational games. This study aims to improve students' numeracy skills through the application of the “Ranking 1” game, which is specifically designed for learning activities outside the classroom. This activity was held on Thursday, February 6, 2025, in the courtyard of SDN 1 Labuapi and involved all students from phase A (grades 1–2), phase B (grades 3–4), and phase C (grades 5–6). The method used in this study was a participatory approach with direct observation and learning outcome evaluation techniques. The results of the activity showed that the use of the “Ranking 1” game was effective in improving students' numeracy skills. In addition, this approach also encouraged students to be more active, enthusiastic, and brave in competing healthily in the learning process. This activity proves that combining educational and entertainment elements can create a fun and meaningful learning atmosphere for elementary school students.
Analisis Literasi Keuangan Syariah di Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru Rambe, Paijan; Yusmita, Utama Febri; Daulay, Henri Yanto; Siregar, Bahtiar
Ulul Albab: Majalah Universitas Muhammadiyah Mataram Vol 29, No 2 (2025): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jua.v29i2.33994

Abstract

Abstrak: Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya masyarakat, khususnya generasi muda, memahami literasi keuangan Syariah agar mampu mengelola keuangan sesuai prinsip Islam. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui tingkat pemahaman literasi keuangan Syariah di Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru. Penelitian menggunakan metode pengumpulan data melalui kuesioner, wawancara, dan dokumentasi dengan jumlah sampel 123 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat literasi keuangan Syariah pada aspek pengetahuan dan pemahaman berada pada kategori “cukup baik” dengan persentase 58,19%. Sementara itu, pada aspek keterampilan dan sikap, hasilnya juga termasuk kategori “cukup baik” dengan persentase 59,24%. Temuan ini mengindikasikan bahwa meskipun siswa memiliki pemahaman dasar, diperlukan penguatan materi dan praktik agar mereka lebih siap menerapkan prinsip keuangan Syariah dalam kehidupan sehari-hari. Upaya yang dapat dilakukan antara lain mengintegrasikan literasi keuangan Syariah dalam mata pelajaran ekonomi, serta menyelenggarakan program literasi melalui kegiatan seminar atau workshop, Mengundang praktisi dan akademisi di bidang keuangan Syariah juga menjadi strategi efektif untuk memberikan wawasan praktis dan memperkuat pemahaman siswa terhadap pengelolaan keuangan sesuai prinsip Syariah.Abstract: This research is motivated by the importance of the community, especially the younger generation, to understand Sharia financial literacy in order to be able to manage finances according to Islamic principles. The purpose of the research is to find out the level of understanding of Sharia financial literacy in Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru. The research used data collection methods through questionnaires, interviews, and documentation with a sample of 123 people. The results showed that the level of Sharia financial literacy in the aspect of knowledge and understanding was in the "quite good" category with a percentage of 58.19%. Meanwhile, in terms of skills and attitudes, the results are also in the "quite good" category with a percentage of 59.24%. These findings indicate that even though students have a basic understanding, it is necessary to strengthen materials and practices so that they are better prepared to apply Sharia financial principles in their daily lives, Efforts that can be made include integrating Sharia financial literacy in economics subjects, as well as organizing literacy programs through seminars or workshops. Inviting practitioners and academics in the field of Sharia finance is also an effective strategy to provide practical insights and strengthen students' understanding of financial management according to Sharia principles.
Implementasi Strategi Pembelajaran Diferensiasi dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Saripudin, Haris; Muhtadin, Muhtadin; Hernawati, Hernawati
Ulul Albab: Majalah Universitas Muhammadiyah Mataram Vol 29, No 2 (2025): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jua.v29i2.33986

Abstract

Abstrak: Pembelajaran diferensiasi merupakan pendekatan yang berpusat pada siswa, di mana guru menyesuaikan metode pengajaran untuk memenuhi kebutuhan individual siswa. Konsep ini menjadi sangat relevan di tengah keberagaman kemampuan, gaya belajar, dan minat siswa dalam kelas. Pada pengamatan awal peneliti menemukan strategi pembelajaran quran yang dilaksanakan di MTs MIMHa Informatika Bandung masih belum maksimal. Pembelajaran yang dilakukan tidak sesuai dengan kebutuhan siswa. Sehingga mengakibatkan ketidak stabilan hasil belajar siswa. Padahal guru sudah dibekali ilmu tentang pembelajaran secara diferensiasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Untuk Mengetahui: (1) Implementasi strategi pembelajaran defferensiasi di MTs MIMHa Informatika Bandung; (2) Hasil belajar siswa setelah menggunakan strategi pembelajaran defferensiasi; dan (3) Faktor pendukung dan penghambat dari strategi pembelajaran defferensiasi. Ahmad Tafsir menjelaskan bahwa metode merupakan suatu cara yang lebih cepat dan tepat dalam melaksanakan suatu kegiatan. Dalam penelitian ini, digunakan metode analisis deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang digunakan meliputi data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, dokumentasi, dan observasi. Adapun teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data (display data), verifikasi, dan penarikan kesimpulan akhir. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Implementasi pembelajaran diferensiasi Tahfizh di MTs MIMHa Informatika berjalan sistematis melalui perencanaan berbasis asesmen siswa, pelaksanaan dengan metode variatif dan pendekatan individual hingga klasikal, serta evaluasi menyeluruh yang menyesuaikan kebutuhan siswa; (2) Faktor pendukung berasal dari kompetensi guru, sarana, dan keterlibatan orang tua, meski dihadapkan pada hambatan internal dan eksternal seperti keterbatasan sumber daya dan pengaruh game online; dan (3) Pembelajaran ini berdampak positif pada aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik siswa, menunjukkan efektivitas pendekatan dalam membentuk hafizh yang cakap dan berkarakter.Abstract: Differentiated instruction is a student-centered approach in which teachers their teaching methods to meet individual student needs. This concept is highly relevant amidst the diversity of students' abilities, learning styles, and interests in the classroom. Initial observations revealed that the Qur'an learning strategy implemented at MTs MIMHa Informatika Bandung was not yet optimal. The instruction provided did not align with students’ needs, resulting in unstable learning outcomes, despite teachers being equipped with knowledge of differentiated instruction. This study aims to examine: (1) The implementation of differentiated learning strategies at MTs MIMHa Informatika Bandung, (2) Student learning outcomes following the application of differentiated instruction, and (3) Supporting and inhibiting factors in the implementation of differentiated learning strategies. Ahmad Tafsir explains that a method is a faster and more precise way of carrying out an activity. This research employs a descriptive analysis method with a qualitative approach. The data sources include both primary and secondary data. Data collection techniques involve interviews, documentation, and observation. The data analysis process includes data reduction, data display, verification, and drawing final conclusions. The results of this study show that: (1) The implementation of differentiated Tahfizh instruction at MTs MIMHa Informatika is systematic, involving assessment-based planning, varied methods using individual, small group, and classical approaches, as well as comprehensive evaluation aligned with student needs; (2) Supporting factors include teacher competence, facilities, and parental involvement, although there are internal and external challenges such as limited resources and the negative influence of online games; and (3) This instructional approach has a positive impact on students’ cognitive, affective, and psychomotor domains, demonstrating its effectiveness in developing competent and well-characterized hafizh.
Hubungan Kebutuhan Spiritual dengan Tingkat Stres pada Pasien Rawat Inap di Rumah Sakit Islam Banjarmasin Sa’diah, Halimatus; Anwari, Muhammad; Suwandewi, Alit; Hamsanie, Mohamad; Agustini, Meti
Ulul Albab: Majalah Universitas Muhammadiyah Mataram Vol 29, No 2 (2025): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jua.v29i2.33973

Abstract

Abstrak: Pasien rawat inap rentan mengalami stres akibat kondisi medis dan lingkungan rumah sakit. Data RSI Banjarmasin menunjukkan peningkatan jumlah pasien rawat inap dari 6.869 (2021) menjadi 9.622 (2023). Stres yang tidak terkelola dapat memperburuk kondisi pasien, sementara pemenuhan kebutuhan spiritual berpotensi menurunkan tingkat stres. Namun, aspek spiritual sering terabaikan dalam pelayanan. Studi pendahuluan menunjukkan variasi antara pemenuhan kebutuhan spiritual dan tingkat stres. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara keduanya pada pasien rawat inap. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kebutuhan spiritual dan tingkat stres pada pasien rawat inap di Rumah Sakit Islam Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain cross sectional. Populasi penelitian ini adalah 180 pasien rawat inap di Rumah Sakit Islam Banjarmasin. Sampel berjumlah 124 pasien rawat inap di Rumah Sakit Islam Banjarmasin, yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner kebutuhan spiritual dan Perceived Stress Scale (PSS), lalu dianalisis untuk mengetahui hubungan antara kedua variabel.el penelitian berupa kuesioner sikap yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Analisis data menggunakan uji Spearman Rho karena data berdistribusi tidak normal. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara pemenuhan kebutuhan spiritual dan tingkat stres pada pasien rawat inap, dengan nilai korelasi ρ = –0,369 dan p value sebesar 0,000 (p < 0,05). Arah korelasi negatif menunjukkan bahwa semakin tinggi tingkat pemenuhan kebutuhan spiritual, maka semakin rendah tingkat stres yang dialami pasien selama menjalani perawatan.Abstract: Inpatients are vulnerable to stress due to medical conditions and the hospital environment. Data from Islamic Hospital Banjarmasin shows an increase in the number of inpatients from 6,869 (in 2021) to 9,622 (in 2023). Unmanaged stress can worsen a patient’s condition, while fulfilling spiritual needs has the potential to reduce stress levels. However, the spiritual aspect is often overlooked in healthcare services. A preliminary study indicated variations between the fulfillment of spiritual needs and stress levels. This study aims to determine the relationship between these two factors in inpatients. This study aims to determine the relationship between spiritual needs and stress levels among inpatients at Islamic Hospital Banjarmasin. This study employed a quantitative approach with a cross-sectional design. The population of this study consisted of 180 inpatients at Banjarmasin Islamic Hospital. The sample consisted of 124 inpatients at Islamic Hospital Banjarmasin, selected using purposive sampling technique. Data were collected using a spiritual needs questionnaire and the Perceived Stress Scale (PSS), both of which had been tested for validity and reliability. The data were then analyzed to determine the relationship between the two variables. Data were analyzed using the Spearman Rho test, as the data were not normally distributed. The results showed a significant relationship between the fulfillment of spiritual needs and stress levels in inpatients, with a correlation coefficient of ρ = –0.369 and a p-value of 0.000 (p < 0.05). The negative correlation indicates that the higher the level of spiritual needs fulfillment, the lower the stress level experienced by patients during hospitalization.

Page 10 of 10 | Total Record : 96