cover
Contact Name
Yoga Yolanda
Contact Email
yogayolanda.fkip@unej.ac.id
Phone
+6282222217982
Journal Mail Official
yogayolanda.fkip@unej.ac.id
Editorial Address
3 Building FKIP University of Jember Jl. Kalimantan X, Krajan Timur, Sumbersari, Kec. Sumbersari, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Indonesia
Location
Kab. jember,
Jawa timur
INDONESIA
Lingua Skolastika
Published by Universitas Jember
ISSN : -     EISSN : 29854504     DOI : https://doi.org/10.1505/linsko
LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINSKO) adalah jurnal nasional yang dikelola secara profesional dan dipublikasikan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jember. LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINSKO) didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian yang berkualitas dalam bidang Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya. LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINSKO) menerbitkan naskah penelitian tentang bahasa dan sastra Indonesia serta pembelajaran bahasa dan sastra Indonesia. LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINSKO) mengutamakan kemutakhiran dan signifikansi pada bidang bahasa dan sastra Indonesia serta pembelajarannya untuk turut serta dalam memajukan ilmu pengetahuan di Indonesia. LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINSKO) menerima kiriman artikel dari seluruh Indonesia. Bahasa Indonesia: fonologi, morfologi, sintaksis, analisis wacana, psikolinguistik, sosiolinguistik, pragmatik, dan analisis wacana kritis. Sastra Indonesia: Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia: pengembangan kurikulum, metode pembelajaran, materi pembelajaran, media pembelajaran, penilaian, pembelajaran bahasa Indonesia lintas kurikulum, teknologi informasi dan komunikasi dalam pembelajaran bahasa Indonesia, keterampilan berbahasa, dan analisis pembelajaran bahasa Indonesia lainnya. Semua artikel yang dipublikasi oleh LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINSKO) dapat diakses secara terbuka (OJS) tanpa berlangganan apa pun. Tim Editor LINGUA SKOLASTIKA menerima naskah penulis yang dikirim secara daring. Tim Editor berharap bahwa penulis mengirim artikel hasil penelitiannya dengan terlebih dahulu memastikan bahwa manuskrip telah memenuhi ruang lingkup dan pedoman yang ada.
Articles 53 Documents
Penggunaan Verba Mental dan Konjungsi Argumentatif pada Teks Eksposisi di Laman kompasiana.com dan Pemanfaatannya Sebagai Alternatif Materi Teks Eksposisi di SMP Islamay Yusuf, Balqissyah Safara; Muti'ah, Arju; Syukron, Ahmad
Lingua Skolastika Vol 2 No 2 (2023): LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINS
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/linsko.v2i2.41658

Abstract

.Com dan Pemanfaatannya Sebagai Alternatif Materi Teks Eksposisi di SMP Balqissyah Safara Islamay Yusuf a,1*, Arju Muti’ah a,2, Ahmad Syukron a,3 a Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidika, Universitas Jember, Jalan Kalimantan 37, Jember 68121, Indonesia * Corresponding author: balqissyahsafaraiy@gmail.com Tahapan Artikel Diterima: 20 September 2023 Direvisi: 22 September 2023 Tersedia Daring: 1 November 2023ABSTRAKTeks eksposisi dapat ditemukan pada media cetak maupun media daring, salah satunya pada laman Kompasiana.com. Kaidah kebahasaan teks eksposisi menjadi materi pembelajaran KD 3.6 mata pelajaran Bahasa Indonesia jenjang SMP kelas VIII. Penelitian ini mendeskripsikan penggunaan verba mental dan konjungsi argumentatif pada teks eksposisi di laman Kompasiana.com, serta mendeskripsikan pemanfaatan hasil penelitian sebagai alternatif materi teks eksposisi di SMP. Jenis dan rancangan penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan pendekatan Linguistik Fungsional Sistemik (LSF). Data dari penelitian ini adalah verba mental dan konjungsi argumentatif pada teks eksposisi di laman Kompasiana.com, serta kompetensi dasar tentang teks eksposisi yang terdapat dalam kurikulum 2013 edisi 2018. Sumber data pada penelitian ini adalah teks eksposisi pada laman Kompasiana.com dan lampiran Permendikbud nomor 37 tahun 2018 tentang kompetensi inti dan kompetensi dasar bahasa Indonesia SMP/MTs. Pengumpulan data pada penelitian ini mengunakan teknik dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) penggunaan verba mental meliputi verba mental kognitif, verba mental perseptif, verba mental emotif, dan verba mental desideratif. (2) penggunaan konjungsi argumentatif meliputi konjungsi argumentatif intrakalimat dan konjungsi argumentatif antarkalimat untuk menyatakan sebab atau akibat. (3) hasil penelitian menjadi alternatif materi pembelajaran kaidah kebahasaan teks eksposisi yang terdpat pada KD 3.6 pada jenjang SMP kelas VIII.
ANALISIS KELAYAKAN KEBAHASAAN DAN KEGRAFIKAN MATERI IKLAN DALAM BUKU TEKS BAHASA INDONESIA KURIKULUM MERDEKA KELAS VIII SMP Damayanti, Nia; Lestari, Sri; Hardini, Nadhiva Shafa; Muti'ah, Arju; Muji, Muji
Lingua Skolastika Vol 3 No 1 (2024): LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINS
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/linsko.v3i1.48918

Abstract

Kehadiran buku teks tidak dapat dilepaskan dari kegiatan belajar dan mengajar. Buku teks digunakan sebagai panduan penyampaian materi bahan ajar. Maka dari itu, penyusunan buku teks harus disesuaikan dengan standar dan kelayakan buku. Penilaian kelayakan buku teks salah satunya dilihat dari aspek kebahasaan dan kegrafikan pada buku teks. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kelayakan kebahasaan dan kegrafikan buku teks Bahasa Indonesia kelas VIII Kurikulum Merdeka. Penelitian ini digunakan untuk membantu guru dalam memilih buku teks yang sesuai standar kelayakan dan memberikan sumbangsih dalam pengembangan buku teks bahasa Indonesia. Metode yang digunakan penelitian ini adalah metode kualitatif, sumber data yang digunakan adalah Buku take Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka kelas VIII SMP dengan teknik pengumpulan menggunakan teknik dokumentasi. Analisis data penelitian ini terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari analisis kelayakan buku teks pada materi iklan telah memenuhi komponen penting yaitu, komunikatif, dialogis dan interaktif, lugas, keruntutan alur pikir, koherensi, kesesuaian dengan kaidah bahasa indonesia, serta kesesuaian ikon dan simbol. Sedangkan analisis kegtalikan buku teks telah sesuai dengan ukuran format buku, desain kulit dan isi, bentuk paragraf, serta ilustrasi. Secara keseluruhan buku teks Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka kelas VIII SMP pada materi iklan telah memenuhi semua penilaian kebahasaan maupun kegrafikan.
Hipogramatik Cerita Wayang dalam Novel Amba Karya Laksmi Pamunjtak Rahman, Adenarsy Avereus; Tyas, Inno Cahyaning
Lingua Skolastika Vol 2 No 2 (2023): LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINS
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/linsko.v2i2.44635

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk hipogramatik unsur cerita wayang dalam novel Amba. Subjek penelitian berupa novel Amba karya Laksmi Pamuntjak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif melalui analisis teks (content analysis).Teknik pengambilan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi. Selanjutnya keabsahan data menggunakan teknik trianggulasi. Peneliti menggunakan dua keabsahan data yaitu keabsahan data teori dan keabsahan data sumber data.Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah model interaktif dari Milles dan Hubberman. Hasil penelitian ini sebagai berikut: hipogramtik cerita wayang ditemukan dalam novel Amba mencakup tiga bentuk yakni hipogram tokoh, hipogram karakter dan hipogram alur (jalan cerita). Hipogramtik alur mencakup dua bentuk, yaitu kisah cinta segitiga dan alur kisah cinta segitiga dalam novel Amba melibatkan tokoh Amba, Salwa, dan Bhisma yang berhipogram pada cerita wayang dengan tokoh yang sama. Kata kunci : hipogramatik, cerita wayang, novel Amba Karya Laksmi Pamunjtak
Konflik Sosial Realistis & Non Realistis Perspektif Lewis A. Coser: Sebuah Kajian pada Web Series Sajadah Panjang Karya Sondang Pratama Maghfirah, Yulistira Jami’atul; Efendi, Agik Nur
Lingua Skolastika Vol 3 No 2 (2024): LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINS
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/linsko.v3i2.47719

Abstract

Social conflict is a dispute that occurs between people, within the scope of the family and society. Social conflict does not only have a negative impact on the parties in conflict, there are times when conflict has a positive impact on the parties in conflict. The discussion in this research is, what realistic and non-realistic conflict forms and their resolution. This research examines social conflict through one of the web series literary works entitled Sajadah Panjang by Sondang Pratama which tells the story of various kinds of conflicts that come and go. Based on this, there are two research objectives which are the main study in this research, namely: first, describing realistic forms of conflict and their resolution in the web series Sajadah Panjang by Sondang Pratama from the perspective of Lewis A. Coser. Second, describing non-realistic forms of conflict and their resolution in the Sajadah Panjang web series by Sondang Pratama from the perspective of Lewis A. Coser. The method used in this research is qualitative with a literary sociology approach and uses social conflict theory from Lewis A. Coser's perspective which is more focused on forms of social conflict, namely realistic and non-realistic conflicts. The first result of the discussion in this research is that realistic forms of conflict are divided into two parts, namely hostile behavior and hostile feelings using mediation and tolerance for conflict resolution. Second, non-realistic forms of conflict are resolved using conversion and mediation conflict resolution.
Eksistensi Raja-Raja Kuna Nusantara: Jejak dan Periodisasi Kekuasannya Damayanti, Elvira; Busri, Hasan; Tabrani, Akhmad
Lingua Skolastika Vol 3 No 2 (2024): LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINS
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/linsko.v3i2.51939

Abstract

Identitas bangsa merupakan salah satu hal yang perlu diperkuat. Identitas salah satunya tercermin melalui leluhur bangsa tersebut yang dapat diidentifikasi melalui berbagai sudut pandang keilmuan. Penelitian ini merupakan penelitian studi literatur yang bertujuan untuk menghimpun informasi tentang raja-raja kuna yang pernah berkuasa di Nusantara sehingga menjadi sebuah informasi utuh yang mudah dipahami. Penelitian ini adalah penelitian interdisipliner antara tradisi lisan, linguistik, sejarah, dan sains. Data dalam penelitian ini adalah toponimi wilayah, narasi budaya, artefak budaya, dan cerita rakyat yang memiliki relevansi dengan eksistensi raja-raja kuna. Temuan data dianalisis dengan model Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa raja-raja kuna di Indonesia meninggalkan jejak simbolik yang menandai kekuasaannya. Raja-raja kuna yang memiliki simbol-simbol tertentu, seperti nama hewan, nama tumbuhan, dan bentuk tertentu untuk menunjukkan identitasnya. Raja Dawud disimbolkan dengan Bangau, Raja Nuh disimbolkan dengan kera, Raja Sulaiman disimbolkan dengan garuda atau elang, Raja Ayub disimbolkan dengan payung, dan Raja Hud disimbolkan dengan burung gelatik. Kekuasaan raja kuna tidak hanya terbatas di Nusantara, tetapi juga ke mancanegara. Raja-raja tersebut berkuasa sejak tahun pra saka hingga tahun saka.
Transformasi Unsur Instrinsik Novel Hati Suhita Karya Khilma Anis ke Film Hati Suhita (Kajian Ekranisasi) Anggraini, Eva Fitri; Siti Syamsiah, Salwa Istna; Salsabilla, Fara Adiba; Zulfikar, Moh. Fikri; Wijaya, Muhammad Afif
Lingua Skolastika Vol 3 No 2 (2024): LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINS
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/linsko.v3i2.47582

Abstract

Dengan ini penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan deskriptif meneliti transformasi novel ke film “Hati Suhita.” Dalam penelitian ini berisi kutipan-kutipan data untuk memberikan gambaran tentang proses transformasi novel ke film “Hati suhita” dengan menggunakan teori ekranisasi. Penulis tertarik untuk mendalami bagaimana adaptasi dari sumber aslinya yaitu sebuah novel, diolah dan dipresentasikan dalam bentuk audiovisual (film). Pada penelitian ini terdapat beberapa subbab yang membahas tentang tranformasi unsur intrinsik karya sastra novel ke film “Hati Suhita.” Penelitian ini terbagi beberapa subbab yang membahas tentang perubahan alur novel “Hati Suhita” karya Khilma Anis ke dalam film “Hati Suhita” yang disutradarai oleh Archie Hekagery. Data peneltian ini adalah novel dan film hati suhita. Sedangkan sumber data penelitian ini adalah novel hati suhita karya Khilma Anis dengan jumlah halaman 417 dan film hati suhita yang di sutradarai Archie Hekagery dengan durasi 2 jam 17 menit. Teknik pengumpulan data yang di gunakan adalah teknik membaca, menonton, dan mencatat. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif komparatif. Kesimpulan dari penelitian ini Proses Transformasi ini menyertakan dideskripsikan oleh Penelitian dengan perubahan tersebut melibatkan pengurangan, penambahan, atau penyesuaian rangkaian peristiwa, untuk menyesuaikan dengan kebutuhan pengalaman penonton dalam menikmati cerita melalui film.
Ajaran Moral Sosrokartono “Sugih Tanpa Bandha” dari Perspektif Teori Etika Kebajikan Sari, Novita; Andharu, Devito; Haryono, Haryono; Haerussaleh, Haerussaleh
Lingua Skolastika Vol 3 No 2 (2024): LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINS
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/linsko.v3i2.45426

Abstract

Naskah kuno merupakan sebuah peninggalan budaya masa lampau yang ada di dunia. Dahulu dikenal sebagai tradisi tulisan tangan yang diabadikan dalam bentuk dokumen atau goresan-goresan di atas batu, seperti naskah kuno “Sugih Tanpa Bandha”. Sugih Tanpa Banda merupakan kata-kata Mutiara yang dibuat oleh Raden Mas Panji Sosrokartono, kemudian diukir di atas batu nisannya setelah beliau meninggal. Khawatir jika karya Sosrokartono ini hilang ditelan zaman, peneliti ingin melestarikannya melalui penelitian yang menggunakan teori Etika Kebajikan untuk mengetahui kebajikan yang tersembunyi. Adapun pendekatan dan metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif karena lebih banyak menggunakan paparan data verbal. Setelahnya, teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini ialah teknik pustaka yang menggunakan sumber tulisan sebagai acuan untuk memperoleh data penelitian. Data yang diteliti kemudian dijabarkan atau dianalisis dalam bentuk deskriptif kualitatif yang bertujuan menghasilkan data berbentuk deskriptif berupa kata-kata dan kalimat. Setelah itu, data yang telah dianalisis akan dicari keabsahannya. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini ialah Data 1 dan Data 2 dalam naskah kuno Sugih Tanpa Banda memiliki makna tersirat yang mengajarkan nilai-nilai morak etika kebajikan yang dalam dan indah. Oleh sebab itu, kedua data Sugih Tanpa Bandha benar memiliki ajaran etika kebajikan.
Hegemoni dalam Novel Dharitri Karya Nellaneva dan Pemanfaatannya sebagai Alternatif Materi Pembelajaran Sastra di SMA Imamah, Yuniar Nur; Taufiq, Akhmad; Murti, Fitri Nura
Lingua Skolastika Vol 3 No 2 (2024): LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINS
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/linsko.v3i2.47710

Abstract

Penelitian ini mengkaji bentuk hegemoni dan dampak hegemoni kelompok superordinat terhadap kelompok subordinat dalam novel Dharitri karya Nellaneva, serta pemanfaatan hasil penelitian sebagai alternatif materi pembelajaran sastra di SMA. Dalam penelitian ini yang menjadi objek adalah novel Dharitri karya Nellaneva. Penelitian ini menggunakan pendekatan sosiologi sastra dengan bantuan teori hegemoni Gramsci. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan sumber data berupa novel Dharitri karya Nellaneva. Data diperoleh dengan teknik dokumentasi kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis data kualitatif Miles & Huberman yang disesuaikan dengan metode analisis sastra sesuai kebutuhan penelitian. Hasil penelitian terdiri dari tiga pembahasan. Pertama, hegemoni pemerintah Dharitri (kelompok superordinat) terhadap penduduk Dharitri (kelompok subordinat) berbentuk hegemoni ideologi, kebudayaan, negara, dan kaum intelektual. Secara lebih spesifik, dalam hal menjalankan kekuasaan, Pemerintah Dharitri mengejawantahkan ekspresi ideologinya melalui media teknologi, bahasa, dan peraturan. Kedua, bentuk-bentuk hegemoni yang dilakukan pemerintah Dharitri terhadap penduduk Dharitri memunculkan dampak positif dan negatif. Pemerintah Dharitri berhasil melancarkan bentuk-bentuk hegemoni. Hal tersebut menunjukkan bahwa ideologi yang dikelola dengan baik oleh pemerintah akan dapat menciptakan persetujuan penduduk berupa perubahan sikap dan perilaku sesuai kehendak pemerintah. Ketiga, hasil penelitian akan diimplementasikan menjadi materi pembelajaran novel yang ditujukan untuk peserta didik di SMA kelas XII. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat secara teoritis dan praktis. Kata Kunci Gramsci, Hegemoni, Sosiologi Sastra ABSTRACT This study analyzes the form of hegemony and the hegemonic impact of superordinate groups on subordinate groups in Nellaneva's Dharitri novel, as well as the utilization of the research results as an alternative material for teaching literature at high school. In this research, the object is novel Dharitri by Nellaneva. This research uses literary sociology approach with Gramsci's hegemony theory. This type of research is a qualitative research with the data source being novel Dharitri by Nellaneva. The data were obtained by documentation techniques and then analyzed using Miles & Huberman qualitative data analysis technique which was adapted with literary analysis method according to research needs. The research results consist of three discussions. First, the hegemony of the Dharitri government (superordinate group) on the Dharitri population (subordinate group) takes the form of ideological, cultural, state and intellectual hegemony. More specifically, in terms of exercising power, the Dharitri Government manifests ideological expression through technology, language and regulations. Second, the forms of hegemony exercised by the Dharitri government on the Dharitri population have had both positive and negative impacts. The Dharitri government succeeded in carrying out forms of hegemony. This shows that ideology which is managed well by the government will be able to get approval from Dharitri population. Third, the results of the research will be implemented into novel learning materials aimed at XII high school students. This research was expected to provide theoretical and practical benefits. Keywords Gramsci, Hegemony, Literary Sociology
Gaya Bahasa Sindiran dalam Naskah Monolog "Dokter Jawa" Karya Putu Fajar Arcana Puspitasari, Sherly May; Ramada Putri, Nindya; Zuhri, Qudsi; Husniah, Furoidatul; Cahyaning Tyas, Inno
Lingua Skolastika Vol 3 No 2 (2024): LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINS
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/linsko.v3i2.48712

Abstract

Penelitian ini menganalisis penggunaan gaya bahasa sindiran dalam naskah drama monolog "Dokter Jawa" karya Putu Fajar Arcana. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk mengetahui gaya bahasa sindiran meliputi ironi, sinisme dan sarkasme dalam naskah drama monolog “Dokter Jawa” karya Putu Fajar Arcana dan mendeskripsikannya. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Naskah monolog "Dokter Jawa" karya Putu Fajar Arcana ditemukan penggunaan tiga jenis majas pertentangan yang merujuk pada gaya bahasa sindiran, yaitu ironi, sinisme, dan sarkasme. temuan penelitian ini yaitu 1) pengarang atau penulis membuat gaya bahasa sindiran yang tujuannya adalah melakukan kritik sosial terhadap fenomena krisis pangan, kelaparan, gizi buruk, dan pembukaan lahan di pedalaman Papua, 2) gaya bahasa pengarang secara langsung memberikan sebuah kritikan namun menggunakan sisi estetis dengan penggunaan bahasanya, 3) berkontribusi dalam pemanfaatan pembelajaran. Analisis ini penting untuk memahami pesan dan kritik yang ingin disampaikan pengarang secara lebih mendalam, serta mengungkap bagaimana pengarang menggunakan bahasa yang indah dan penuh makna untuk menyampaikan pandangannya tentang masyarakat Indonesia.
Pidato Pelantikan Joko Widodo sebagai Presiden Republik Indonesia Ke-X: Kajian Wacana Kritis Norman Fairclough Kurniawan, Vendi; Sukatman, Sukatman; Widjajanti, Anita
Lingua Skolastika Vol 3 No 2 (2024): LINGUA SKOLASTIKA: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya (LINS
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/linsko.v3i2.51158

Abstract

Penelitian ini menganalisis pidato pelatikan Joko Widodo sebagai Presiden Republik Indonesia ke-X menggunakan kajian analisis wacana kritis Norman Fairclough. Analisis wacana kritis memandang muatan wacana tidak pernah netral, melainkan digunakan sebagai sarana untuk memproduksi dan mereproduksi makna oleh subjek untuk kepentingan tertentu. Pada pidato Presiden Joko Widodo terdapat ideologi-ideologi yang tersusun rapi dalam bahasa yang berguna untuk melegitimasi kekuasaannya dan mengendalikan perilaku seseorang atau kelompok. Teori analisis wacana kritis Norman Fairclough digunakan untuk memahami wacana, yang membagi analisis wacana menjadi tiga dimensi: teks, praktik wacana, dan praktik sosial. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: 1) Apa saja dimensi teks dalam Pidato Pengukuhan Joko Widodo sebagai Presiden ke-X Republik Indonesia; (2) Bagaimana praktik diskursif dalam Pidato Pelantikan Joko Widodo sebagai Presiden Republik Indonesia ke-X; (3) Bagaimana praktik sosiokultural dalam Pidato Pelantikan Joko Widodo sebagai Presiden Republik Indonesia ke-X. Desain penelitian ini adalah kualitatif. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan pendekatan Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough. Hasil penelitian ini mendeskripsikan: (1) Dimensi teks dalam wacana Pidato Pelantikan Joko Widodo sebagai Presiden ke-X Republik Indonesia; (2) Praktik diskursif dalam wacana Pidato Pelantikan Joko Widodo sebagai Presiden Republik Indonesia ke-X; (3) Praktik sosial budaya dalam wacana Pidato Pelantikan Joko Widodo sebagai Presiden Republik Indonesia ke-X.