cover
Contact Name
Nuristiqamah Awaliyahputri B
Contact Email
jurnaltazkiya@uinsu.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnaltazkiya@uinsu.ac.id
Editorial Address
Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan (Jl. Williem Iskandar Pasar V Medan Estate, 20731)
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam
ISSN : 20864191     EISSN : 28073959     DOI : 10.30829
Core Subject : Religion, Education,
Focuses on providing opportunities for researchers in the field of education, especially the results of research and research that are relevant to Islamic Education to be published. As for the scope of Islamic Education that is meant is: Islamic Education Islamic Education Management History of Islamic Education Islamic Education Curriculum Islamic Education Institutions Islamic Educational Psychology Character Education in Islam Learning Process Etc.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 136 Documents
STRATEGI PENANAMAN PENDIDIKAN KARAKTER BERKELANJUTAN PADA ANAK DI SEKOLAH Haidir Lubis
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam Vol 5, No 2 (2016): Juli - Desember 2016
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1561.212 KB) | DOI: 10.30829/taz.v5i2.80

Abstract

Planting character education is very important and urgent to be done to our children in school. Due to the fact that in the daily life of their children who are not characterized as violence, bullying, cheating on exams, lazy learning, of disobedience to parents and teachers, and others. It is important to do in the school given that older people with a wide range of busy work and career so memorable to instill character values in their children at home. Therefore schools should play an active role optimally to infuse the character education in the school learners in a sustainable manner. The strategies that can been made by four things, through: program of self-development, integration into all subjects, Penginetgrasian into co-curricular and extracurricular activities, and habituation. This is done in an effort to ensure the future of our children as immoral and degenerate generation in accordance with the values of Islam.Keywords: Strategy, character education, school.
Hellenisasi Pemikiran Islam vs Islamisasi Berbagai Tradisi Keilmuan mahariah mahariah
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam Vol 6, No 2 (2017): Juli - Desember 2017
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (136.416 KB) | DOI: 10.30829/taz.v6i2.208

Abstract

When the bright sun has set, the stars will show their lights. Matahari tidak mungkin bersinar selamanya, ada saat di mana sinarnya akan memerah, temaram, redup, hingga kemudian tenggelam sepenuhnya. Dan pada saat yang sama, bintangpun mulai menampakkan diri, kerlipannya berpendar menghiasi langit, hingga datangnya pagi membawa matahari baru, the stars will show their lights. Begitulah, fenomena alam yang melibatkan matahari dan bintang, yang oleh karenanya siang dan malam itu ada, seakan telah terpola sedemikan rupa, dan terjadi setiap hari dengan pola yang persis sama. Melaluinya, seakan-akan Tuhan ingin berpesan bahwa kebangunan dan kejatuhan, cahaya dan gelap, terang dan temaram telah terpola sedemikan apik, dan ia akan terus terulang waktu ke waktu.
PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN INSTITUSI PENDIDIKAN AWAL DI INDONESIA: PESANTREN, SURAU DAN DAYAH Asnil Aidah Ritonga
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam Vol 6, No 1 (2017): Januari - Juni 2017
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (189.696 KB) | DOI: 10.30829/taz.v6i1.147

Abstract

Proses pencarian ilmu pengetahuan ini semakin lama semakin terorganisir dan tertata dengan baik, sehingga muncullah lembaga pendidikan secara formal. Awal mula pendidikan Islam di Indonesia ditandai dengan berdirinya pesantren yang diyakini sebagai lembaga pendidikan Islam tertua di Indonesia. Seiring dengan perkembangan waktu bermunculan pula madrasah. Dan tidak ketinggalan juga peran surau dan dayah. Untuk memahami lembaga-lembaga pendidikan Islam ini di Indonesia, Penulis akan membahasnya satu persatu, mulai dari asal usul masuknya pesantren ke Indonesia berikut perkembangannya, dan pola pendidikan melalui lembaga surau dan dayah, yang menjadi lembaga pendidikan awal di Indonesia.
KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU DALAM PERSFEKTIF ISLAM Rahmat Rifai Lubis
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam Vol 5, No 2 (2016): Juli - Desember 2016
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1585.602 KB) | DOI: 10.30829/taz.v5i2.83

Abstract

Nasih 'Ulwan try to provide specific criteria for becoming a teacher. Not only the science skills that must be mastered, but ownership of the mature personality is also a factor supporting the success of learning. even very large impact to be obtained by the students, when the teacher does not have the personality stretcher. According to personal competence as a medium for delivering the knowledge possessed by the teacher to the students.Keywords: Competence, Personality, Teacher.
PENERAPAN PEMBELAJARAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKANHASIL BELAJAR PADA MATERI PENGERTIAN DAN PENYEBAB TAKABBUR DALAM MATA PELAJARAN PAI T.P 2015/2016 Ermanelis Ermenelis
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam Vol 5, No 1 (2016): Januari - Juni 2016
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (788.756 KB) | DOI: 10.30829/taz.v5i1.45

Abstract

Mata pelajaran Pendidikan Agama Islam merupakan mata pelajaran yang memfokuskan pada pembentukan peserta didik yang cerdas, terampil, dan berkarakter. Pendidikan Agama Islam merupakan mata pelajaran yang  memfokuskan pada pembentukan diri yang beragam dari segi agama, sosial-kultural, bahasa, usia, dan suku bangsa. Strategi pembelajaran yang terpusat pada peserta didik dan penciptaan suasana yang menyenangkan sangat diperlukan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik dalam mata pelajaran PAI. Dalam hal ini penulis memilih model “Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning) untuk meningkatkan hasil belajar pada materi Pengertian dan Penyebab Takabbur. Tujuan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini adalah untuk meningkatkan kemampuan memecahkan masalah pada materi Pengertian dan Penyebab Takabbur khususnya kelas IX1 pada SMP Negeri 17 Medan, sehingga pelajaran PAI menjadi lebih menyenangkan dan menimbulkan kreatifitas. Penerapan pembelajaran model Problem Based Learning di kelas IX1 dalam mata pelajaran PAI melihat sejauh manakah pendekatan model Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada kelas IX1.
PENDEKATAN-PENDEKATAN PERBANDINGAN MAZHAB FIKIH ISLAM DARI ZAMAN KLASIK SAMPAI MODERN Ihsan Satrya Azhar
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam Vol 7, No 1 (2018): Januari - Juni 2018
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (186.047 KB) | DOI: 10.30829/taz.v7i1.261

Abstract

Ulama mujtahid di zaman yang berbeda-beda memiliki pendekatan yang berbeda-beda dalam menyikapi, menseleksi dan membandingkan perbedaan pendapat fikih dari antara sekian mazhab. Di Zaman klasik pendapat yang dianggap kuat dan tepat adalah pada apakah pendapat itu memiliki nash Alquran, hadist, dan maslahat. Sementara di zaman pertengahan menekankan pada tarjih dalil berdasarkan ilmu ushul fiqh yang telah dikembangkan oleh para ulama Ushul Fikih, atau juga berdasarkan kondisi mustafti. Adapun pada abad modern selain memperbandingkan antar pendapat mazhab juga melakukan kodifikasi dari sekian pendapat-pendapat tersebut, dan  kecenderungan lainnya adalah pada penambahan faktor-faktor yang sejalan dengan dinamika modern hari.
Institusi Pendidikan Islam Sebelum Madrasah: Masjid dan Kuttab muhammad idris
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam Vol 6, No 2 (2017): Juli - Desember 2017
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (189.282 KB) | DOI: 10.30829/taz.v6i2.204

Abstract

Pendidikan pada masa Rasululla>h saw. dapat dibedakan menjadi dua periode: periode Makkah dan periode Madinah. Sistem pendidikan Islam lebih bertumpu kepada Nabi saw. Bahkan, tidak ada yang mempunyai kewenangan untuk memberikan atau menentukan materi-materi pendidikan, selain Nabi. Pada perkembangan berikutnya kuttab yang ada memuat kurikulum tingkat awwal dan qanuni. Ketika peserta didik selesai mengikuti pendidikan di kutta>b, mereka melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi, yakni di masjid. Di masjid ini, ada dua tingkat, yakni tingkat menengah dan tingkat tinggi. Yang membedakan di antara pendidikan itu adalah kualitas gurunya. Pada tingkat menengah, gurunya belum mencapai status ulama besar, sedangkan pada tingkat tinggi, para pengajarnya adalah ulama yang memiliki pengetahuan yang mendalam dan integritas kesalehan dan kealiman yang diakui oleh masyarakat.
Esensi Alam Semesta Perspektif Filsafat Pendidikan Islam Dedi Syahputra
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam Vol 6, No 1 (2017): Januari - Juni 2017
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (153.988 KB) | DOI: 10.30829/taz.v6i1.143

Abstract

Pada dasarnya alam merupakan segala sesuatu selain Allah swt. Karenanya cakupan alam sangat luas sekali. Alam semesta yang diciptakan begitu luar biasa menyimpan banyak rahasia dimulai dari proses penciptaannya yang sangat rumit dan penghuninya yang beragam menjadi sebuah kajian yang menarik. Alam memiliki kata dasar yang sama dengan alamat, yang berarti sesuatu yang jika kita ikuti maka kita akan sampai kepada tujuan yang dimaksud. Hal ini berarti jika kita mengkaji alam ini secara serius akan mengarahkan kita sampai pada penciptanya yaitu Allah Swt. Alam juga sepadan dengan kata ilmu, hal ini mengisyaratkan bahwa esensi dari Alam semesta penuh dengan rahasia ilmu pengetahuan. Jika ditinjau dari filsafat pendidikan Islam, alam semesta ini bukan hanya sebagai tempat tinggal, tetapi alam semesta sesungguhnya merupakan tempat belajar bagi manusia.
IJTIHAD SEBAGAI KONSEP PEMBARUAN HUKUM ISLAM Sudirman Suparmin
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam Vol 5, No 2 (2016): Juli - Desember 2016
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1360.326 KB) | DOI: 10.30829/taz.v5i2.84

Abstract

Ijtihad As the concept of Islamic Law Reform. Ijtihad is modernist era, the problems that arise would require precise and accurate answers to avoid unrest beings who need peace in charity. The presence of the mujtahid of course is expected to guide and direct the brightness while providing for the people. so that the deeds of worship performed by people completely avoid the error. Ijtihad as the concept of reform in Islamic law is indeed relevant to the advancement of the Muslims, so avoid stagnation and blindness in charity. And ijtihad as the concept of reform is certainly the idea of progress for Muslims, in accordance with the principles of Islamic law rules Sholeh Li kulli Zamani wal al-Makani.     Keyword: Ijtihad, Concept, Reform, Islamic law
PERENCANAAN PEMBELAJARAN DOSEN JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN SUMATERA UTARA Abd Halim Nasution
Tazkiya: Jurnal Pendidikan Islam Vol 5, No 1 (2016): Januari - Juni 2016
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (792.08 KB) | DOI: 10.30829/taz.v5i1.40

Abstract

Merencanakan pembelajaran merupakan tugas dosen termasuk dosen di jurusan Pendidikan Agama Islam sebelum melaksanakan perkuliahan, sebab perencanaan yang dirancang oleh dosen dalam pembelajaran akan mempengaruhi ketercapaian tujuan pembelajaran itu sendiri. Perencanaan pembelajaran mencakup aktivitas memperkirakan kebutuhan belajar, memiliki pokok bahasan, tugas dan tujuan umum, meneliti ciri pembelajaran, menetukan isi pembelajaran dan analisis tugas, menyatakan tujuan pembelajaran, merancang kegiatan pembelajaran, memilih media, merinci pelayanan penunjang, mengavaluasi hasil belajar, dan memberikan uji awal untuk menentukan persiapan pembelajaran dalam mempelajari pokok bahasan. Adapun tujuan hasil penelitian ini untuk melihat  isi dari laporan RPP/RPS dosen  jurusan, dengan mengetahui kenyataan yang ada maka pihak fakultas khususnya juusan PAI dapat memberikan pelatihan dan informasi mengenai RPP/RPS yang terbaru sehingga ketika proses pembelajaran lebih inovatif dan menyenangkan mahasiswa sehingga kemampuan mereka lebih meningkat sehingga ilmu yang mereka peroleh dapat diaplikasikan ditengah masyarakat

Page 2 of 14 | Total Record : 136