cover
Contact Name
Andes Fuady
Contact Email
andes@um-tapsel.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnal.nusantara@um-tapsel.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota padangsidimpuan,
Sumatera utara
INDONESIA
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
ISSN : 2541657X     EISSN : 25500813     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial dan humaniora termasuk politik, hukum dan ekonomi; pembangungan ekonomi dan perubahan sosial termasuk di dalamnya antara lain pokok-pokok persoalan tentang gender, pemberdayaan masyarakat, kelembagaan sosial dan pemerintahan dan sistem pengetahuan lokal
Arjuna Subject : -
Articles 57 Documents
Search results for , issue "Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial" : 57 Documents clear
MAKNA RITUAL LENGGENG ALANG PADA PEREMPUAN DI DESA KOJAWAIR KECAMATAN HEWOKLOANG KABUPATEN SIKKA Josef Kusi; Elisabeth Sustita Dua Jawa
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i5.2022.1552-1560

Abstract

Permasalahan  yang diangkat dalam penelitian ini adalah apa makna lenggeng alang pada perempuan di desa Kojawair Kecamatan Hewokloang Kabupaten Sikka. Tujuan penelitian  adalah  untuk  mengetahui  makna lenggeng  alang  pada  rempuan di Desa Kajowair, Kecamatan Hewokloang, Kabupaten Sikka. Metode yang digunakan  dalam penelitian ini adalah metode penelitilian kualitatif dengan teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan  analisis data adalah reduksi data, pemaparan data dan, penarikan  kesimpulan.  Hasil  penelitian menunjukan bahwa makna yang terkandung dala ritual lenggeng alang adalah makna kedewasaan, makna keindahan dan makna budaya. Dewasa  dalam  hal  ini  artinya ia sanggup melaksanakan tugas sebagai ibu rumah tangga yang baik. Demikian lenggeng alang sebagai simbol identitas perempuan yang  merupakan  warisan  leluhur yang  mengandung nilai budaya dan simbol-simbol tersendiri yang merupakan  pesan moral  bagi masyarakat desa Kojawair, khususnya  generasi  muda agar tetap melestarikan budaya yang ada.
ANALISA KELAYAKAN NASABAH DALAM PEMBIAYAAN KONSUMTIF MELALUI SISTEM SKORING PADA BANK SUMUT CAPEM SYARIAH HAMPARAN PERAK Surayya Aulia; Sri Wahyuni; Fibri Rakhmawati
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i5.2022.1833-1840

Abstract

Sistem skoring merupakan alat untuk memperkirakan kelayakan pendapatan masyarakat yang akan melakukan permohonan pembiayaan dan membantu bank dalam menganalisa permohonan (nasabah) yang akan melakukan pembiayaan. Bermanfaat untuk menghindari risiko pembiayaan yang buruk atau bermasalah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana mengevaluasi kelayakan nasabah melalui sistem skoring, dan syarat-syarat apa saja yang harus dipenuhi oleh nasabah agar penilaian untuk nasabah dikatakan layak sehingga pihak bank menyetujui pelaksanaan pembiayaan tersebut. Metode penelitian ini menggunakan metode Deskriptif dan metode Primer Kualititatif. Dapat diketahui dari penelitian tersebut yaitu penilaian kelayakan nasabah sangat penting dalam sebuah bank karena untuk kelancaran sistem pembiayaan yang telah ditetapkan dari pihak bank.
PEMANFAATAN TEKNOLOGI GEOSPASIAL DI INDONESIA PADA MASA PANDEMI COVID-19 Puguh Toko Arisanto; Tiffany Setyo Pratiwi
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i5.2022.1474-1486

Abstract

Covid-19 dikategorikan sebagai pandemi global sejak Maret tahun 2020 sehingga data dan informasi Covid-19 telah menjadi konsumsi harian masyarakat Indonesia dalam rentang satu setengah tahun terakhir. Penyajian data dan informasi Covid-19 tidak bisa dipisahkan dari pemanfaatan teknologi geospasial khususnya yang berbasis sistem informasi geografis (SIG). Artikel ini hendak memaparkan peran Esri Indonesia sebagai aktor non negara sekaligus penyedia teknologi geospasial berbasis SIG yakni ArcGIS. Selanjutnya, artikel ini juga akan memaparkan tentang pemanfaatan ArcGIS sebagai bentuk teknologi geospasial berbasis SIG di bidang kesehatan, sosial dan ekonomi oleh beberapa pihak yakni Pemerintah Indonesia, LPBI NU dan pengusaha ikan fillet di era pandemi Covid-19. Penulis menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Data diperoleh dari studi kepustakaan, wawancara dan survei terhadap 134 responden.
ANALISIS STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN DIGITAL PADA PERUSAHAAN PEMBIAYAAN OTOMOTIF : STUDI KASUS PT MANDIRI UTAMA FINANCE Andy Kwet Bun; Yasinta Dewi Pradina
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i5.2022.1748-1754

Abstract

Rata-rata jangka waktu untuk memutuskan pembelian kendaraan baru di Indonesia terjadi dalam setiap 2.9 bulan dengan beragam alasan termasuk keinginan untuk membeli kendaraan impian dengan ketersidaan dana yang belum mencukupi. Peran digital marketing melalui internet berperan besar untuk penyediaan informasi kebutuhan atas kepemilikan kendaraan. PT Mandiri Utama Finance sebagai perusahaan pembiyaan otomotif turut serta dalam mendukung keinginan pelanggan tersebut dengan mengandalkan strategi komunikasi pemasaran berbasis digital.  Tesis ini meneliti tentang analisis model SOSTAC (Situation analysis – Objective – Strategy – Tactic – Action – Control) untuk menyusun strategi komunikasi pemasaran digital pada perusahaan pembiayaan otomotif PT Mandiri Utama Finance. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana menganalisis model SOSTAC dengan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif dan studi kasus serta menggunakan triangulasi metode. Hasil dari analisis SOSTAC model dalam komunikasi pemasaran digital, diketahui secara rinci tentang menyusun strategi komunikasi pemasaran digital perusahaan dengan implikasi refleksi perusahaan untuk menciptakan strategi komunikasi digital yang lebih baik dengan evaluasi untuk kemajuan perusahaan ke depannya.
PEMANFAATAN BANGUNAN BALAI KERAPATAN TINGGI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN SEJARAHLOKAL TINGKAT SLTA DI KECAMATAN SIAK KABUPATEN SIAK Dewi Ratih Ruliani; Bunari Bunari; Asril Asril
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i5.2022.1670-1676

Abstract

Sebagai salah satu bentuk dalam memanfaatkan lingkungan sekitar sebagai sumber belajar maka guru sejarah di Kecamatan Siak menjadikan Balai Kerapatan Tinggi sebagai media pembelajaran sejarah lokal. Tujuan penelitian ini adalah (1) mengetahui pola pemanfaatan bangunan Balai Kerapatan Tinggi sebagai media pembelajaran sejarah lokal tingkat SLTA di Kecamatan Siak, (2) mengetahui  kendala guru dan peserta didik dalam pemanfaatan Balai Kerapatan Tinggi sebagai media pembelajaran sejarah lokal tingkat SLTA di Kecamatan Siak, (3) mengetahui dampak dari pemanfaatan Balai Kerapatan Tinggi sebagai media pembelajaran sejarah lokal bagi hasil belajar peserta didik. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Data dikumpulkan melalui wawancara, dokumentasi dan pustaka. Analisis data menggunakan reduksi, penyajian data dan verifikasi data. Pola pemanfaatan Balai Kerapatan Tinggi sebagai media pembelajaran sejarah lokal tingkat SLTA di Kecamatan Siak dilakukan dengan media gambar dan karyawisata, puzzle sejarah dan video. Terdapat kendala yang dihadapi guru sejarah dan peserta didik dalam pemanfaatan Balai Kerapatan Tinggi. Berdampak besar pada hasil belajar peserta didik.
ANALISIS PERSPEKTIF PEMBERONTAKAN DAN KONTRA-PEMBERONTAKAN DALAM MENJAGA PERTAHANAN NEGARA Riri Andani; Alsodiq Alsodiq
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i5.2022.1600-1607

Abstract

Insurjensi dan Kontra-Insurjensi merupakan dua sisi yang berseberangan, jika pemberontakan atau insurgency merupakan salah satu ancaman yang dapat menganggu kedaulatan dan keamanan suatu negara, maka kontra-insurjensi merupakan cara yang dilakukan untuk menghadapi pemberontakan tersebut. Insurgency atau yang lebih dikenal dengan pemberontakan merupakan suatu kegiatan dan tindakan perlawanan terhadap pemerintahan yang berdaulat. Pemberontakan ini biasanya terjadi dikarenakan adanya ketidakpuasan terhadap kebijakan-kebijakan yang diambil oleh pemerintah. Penelitan ini bertujuan untuk menganalisis perspektif pemberontakan untuk memelihara kemanan nasional. Dalam penelitian ini menggunakan deskriptif analitik. Pembahasan dan hasil penelitian berupa kajian atau analisis kritis. Kemudian untuk pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini pemberontakan Organisasi Papua Merdeka dan pemberontakan Jemaah Islam (Mujahidin Indonesia Timur) merupakan kelompok pemberontakan yang sampai saat ini masih aktif pergerakannya di Indonesia. Meskipun sebelumnya pemerintah sudah mampu menangkap dan membunuh para petinggi dari kedua organisasi tersebut, namun hingga saat ini kedua kelompok tersebut masih saja aktif melakukan serangan teroris. Hal ini dikarenakan adanya regenerasi baik itu di kelompok Mujahidin Indonesia Timur maupun pada kelompok Organisasi Papua Merdeka. Adapun beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk melakukan kontra-insurjensi diantaranya yaitu melakukan serangan secara total dan penuh, serta melakukan netralisasi ideologi di daerah operasi pemberontakan kelompok Mujahidin Indonesia Timur dan melakukan pendekatan khusus terhadap kelompok Organisasi Papua Merdeka.
SINERGI BNNP-TNI KALIMANTAN BARAT DALAM PENCEGAHAN PENYEBARAN DAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA SEBAGAI ANCAMAN NONMILITER DI KALIMANTAN BARAT Adi Nugroho; Agus Sudarya; Pujo Widodo; Ully Ngesti Pratiwi
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i5.2022.1874-1882

Abstract

Ancaman bahaya penyalahgunaan narkotika merupakan salah satu ancaman nonmiliter di Kalimantan Barat yang dapat memberikan kerugian bagi masyarakat dan negara. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sinergi BNN-TNI Kalimantan Barat dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkotika di Kalimantan Barat sebagai ancaman nonmiliter. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif analitis. Hasil penelitian ini adalah Sinergitas pengelolaan SDM di BNNP Kalimantan Barat dan TNI AD dalam upaya pencegahan penyebaran dan penyalahgunaan narkotika di Kalimantan Barat sebagai ancaman nonmiliter yang dilakukan melalui, 1) peningkatan kualitas SDM internal BNNP Kalimantan Barat melalui perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengontrolan yang juga melibatkan peran TNI AD. 2) Peningkatan kualitas SDM masyarakat melalui program atau kegiatan yang juga melibatkan peran TNI AD. 3) Koordinasi dan komunikasi juga dilakukan dengan baik antara BNNP Kalimantan Barat dengan TNI AD dalam menjalankan patroli bersama seacara terjadwal sebagai salah satu upaya pencegahan penyebaran dan penyalahgunaan narkotika di Kalimantan Barat.
DAMPAK DAN PENANGANAN TINDAK KEKERASA SEKSUAL PADA RANAH PERSONAL Maurizka Khoirunnisa; Usep Dayat; Kariena Febriantin
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i5.2022.1517-1522

Abstract

Kekerasan seksual merupakan suatu tindak kejahatan yang berhubungan dengan seksualitas seseorang. Faktor Kejiwaan atau keadaan diri yang tidak normal dari seseorang dapat mendorong seseorang melakukan kejahatan. Misalnya, nafsu seks yang abnormal dapat menyebabkan pelaku melakukan pemerkosaan terhadap korban anak-anak dengan tidak menyadari keadaan diri sendiri. Anak/remaja yang mempunyai pengalaman trauma dapat mengalami serangan panik ketika dihadapkan/menghadapi sesuatu yang mengingatkan mereka pada trauma. Serangan panik meliputi perasaan yang kuat atas ketakutan atau tidak nyaman yang menyertai gejala fisik dan psikologis. Peneliti menggunakan metode penelitian kualitatifddeskriptif, dengan tujuan memberi gambaran secara menyeluruh mengenai Dampak dan Penanganan Tindak Kekerasa Seksual pada Ranah Personal. Kekerasan seksual sendiri menjadi momok yang menakutkan. Korban tindak kejahatan seksual memaknai bahwa tindakan kekerasan seksual sebagai tindakan yang sangat menyakitkan. Dalam penanganan tindak Kekerasan Seksual harus menjadi perhatian khusus, bukan hanya dari pihak berwajib saja, namun seluruh lapisan masyarakat harus memiliki kepedulian terhadap kasus tindak kekerasan seksual. Lingkung memiliki andil penting dalam mencegah terjadinya kejahatan seksual.   
PERBANDINGAN RESPONS ANTARA ASEAN DAN EU TERHADAP PENYEBARAN PENYAKIT EBOLA 2014 Benita Kristi Firmalasari; Renitha Dwi Hapsari
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i5.2022.1795-1807

Abstract

Di tahun 2014, Ebola menjadi epidemi yang menjadi fokus perhatian dunia, setelah korban meninggal mulai berjatuhan terus meningkat di Afrika Barat. Semakin meningkatnya jumlah kasus infeksi dan jumlah penderita yang meninggal ini, telah mengundang perhatian pihak internasional, termasuk negara-negara Eropa dan Asia Tenggara. Kedua kawasan tersebut memiliki pendekatan dan respon yang berbeda dalam menghadapi epidemi tersebut. Penelitian ini berupaya menjelaskan perbedaan respon antara Uni Eropa dan ASEAN sebagai organisasi regional dalam menghadapi tantangan kesehatan global. Penelitian ini menggunakan metode komparasi dalam menjelaskan respon kedua organisasi regional. Dalam hal ini, Uni Eropa berkoordinasi dengan WHO dan NGOs berupaya membantu menangani penyebaran ebola, melalui bantuan dana, penelitian, pengembangan vaksin serta mendukung sistem kesehatan nasional negara terdampak. Berbeda dengan Uni Eropa, ASEAN berupaya mengatasi penyebaran dengan memberikan bantuan investasi sistem kesehatan yang tangguh, serta pengiriman tenaga medis di negara terdampak. Di sisi lain, penyebaran penyakit ebola juga menjadi pelajaran berharga bagi kedua organisasi regional tersebut, agar meningkatkan sistem dan mekanisme regional dalam menanggapi ancaman kesehatan global.
PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM SEBAGAI SARANA PROMOSI JASA FOTOGRAFI Evan Prima Garwita; Firdaus Yuni Dharta; Ema Ema
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i5.2022.1715-1720

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran melalui pemanfaatan media sosial instagram sebagai sarana promosi jasa fotografi. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian didapat melalui informan dan pengamatan pada akun instagram Ame Production. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi.  Teknik analisis data yang digunakan menggunakan model Miles dan Huberman yang terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menyatakan bahwa Ame Production selaku penyedia jasa foto dan video menggunakan instagram untuk memasarkan sekaligus mempromosikan usahanya dengan mengandalkan hasil karya yang diunggah serta konten yang dibuat semenarik mungkin. Melalui tahap perencanaan, pelaksanaan, serta evaluasi membuat setiap konten yang diunggah diharapkan bisa menarik minat masyarakat menggunakan jasa Ame Production, sehingga berawal dari minat dan ketertarikan tersebut diharapkan bisa berlanjut ke tahap selanjutnya yaitu menggunakan jasa Ame Production.

Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 12, No 11 (2025): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Vol 12, No 10 (2025): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Vol 12, No 9 (2025): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 12, No 8 (2025): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 12, No 7 (2025): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 12, No 6 (2025): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 12, No 5 (2025): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 12, No 4 (2025): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 12, No 3 (2025): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Vol 12, No 2 (2025): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Vol 12, No 1 (2025): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Vol 11, No 12 (2024): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Vol 11, No 11 (2024): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Vol 11, No 10 (2024): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Vol 11, No 9 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 8 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 7 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 6 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 5 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 4 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 3 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 2 (2024): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Vol 11, No 1 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 12 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 11 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 10 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 9 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 8 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 7 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 6 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 5 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 4 (2023): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Vol 10, No 3 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 2 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 1 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 10 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 9 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 8 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 7 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 6 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 5 (2022): NUSANTARA :Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 4 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 3 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 2 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 1 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 8, No 8 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 8, No 7 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 8, No 6 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 8, No 5 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 8, No 4 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 8, No 3 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 8, No 2 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 8, No 1 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 7, No 4 (2020): (SI) NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 7, No 3 (2020): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 7, No 2 (2020): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 7, No 1 (2020): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 6, No 3 (2019): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 6, No 2 (2019): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 6, No 1 (2019): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 5, No 1 (2018): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 4, No 1 (2018): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 3, No 1 (2017): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1, No 2 (2017): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1, No 1 (2016): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial More Issue