Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS)
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) dengan nomor registrasi ISSN 2654-282X (cetak) 2621-783X (online) adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Islam Malang. Jurnal Ini mencakup banyak masalah secara umum dari hasil penelitian yang diimplementasikan kepada masyarakat. Tujuan publikasi jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan pemikiran konseptual atau gagasan dan hasil penelitian yang telah dicapai di bidang pelayanan kepada masyarakat.
Articles
456 Documents
Peningkatan kesadaran sanitasi masyarakat pedesaan melalui diseminasi pembuatan sabun transparan
Farobie, Obie;
Saprudin, Deden;
Firmansyah, Shaeful
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 5 No 1 (2022)
Publisher : University of Islam Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33474/jipemas.v5i1.13822
Pengembangan suatu wilayah perlu dilakukan dari satuan terkecil, yaitu pembangunan pedesaan. Desa Tonjong merupakan salah satu dari 410 desa di Kabupaten Bogor yang memiliki potensi yang baik di sektor pertanian, namun masyarakatnya masih memiliki kesadaran yang rendah terkait sanitasi. Kegiatan ini bertujuan memberikan informasi dan pengetahuan mengenai pentingnya menjaga hidup bersih serta transfer pengetahuan terkait pembuatan sabun transparan. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengetahui tingkat kesukaan responden terhadap sabun transparan serta mengevaluasi pemahaman warga terkait proses pembuatan sabun transparan. Tahapan pelaksanaan kegiatan meliputi persiapan, pelatihan pembuatan sabun transparan, dan pelaksanaan evaluasi kegiatan. Hasil uji organoleptik terhadap produk sabun transparan menunjukkan bahwa tingkat kesukaan tinggi pada warna, kelembapan, aroma, dan kehalusan namun rendah pada tingkat kemampuan busa. Hasil evaluasi keseluruhan menunjukkan bahwa ada peningkatan pengetahuan dan pemahaman peserta tentang bahan baku pembuatan sabun (dari 30% menjadi 100%), tata cara pembuatan sabun transparan (dari 5% menjadi 100%), serta manfaat sabun untuk kesehatan (dari 5% menjadi 100%).
Diseminasi teknologi penambahan suplemen pakan pada ikan gurami (Osphronemus gouramy) untuk peningkatan kesejahteraan petani ikan
Grandiosa, Roffi;
Rosidah, Rosidah;
Putra, Pringgo Kusuma Dwi Noor Yadi
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 5 No 1 (2022)
Publisher : University of Islam Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33474/jipemas.v5i1.13861
Praktek budidaya perikanan di Kabupaten Pangandaran sangat bergantung pada pengetahuan petani untuk mendukung produksi budidaya yang layak. Salah satu kendala utama adalah pengetahuan gizi yang sering menjadi biang keladi rendahnya produksi. Para pembudidaya budidaya di Desa Kertayasa yang tergabung dalam Kelompok Kawungsari cukup mapan di Pangandaran karena dikenal dengan budidaya ikan gurami (Osphronemus gouramy). Namun, pengetahuan pengayaan pakan dalam hal budidaya ikan yang sukses belum cukup berkembang. Inisiatif untuk menginformasikan dan mengarahkan petani tentang pengetahuan pengayaan pakan telah membawa hasil positif dimana petani sekarang cukup sadar akan faktor-faktor penting kualitas pakan seperti rasio konversi pakan, pengaruh pakan terhadap pertumbuhan dan inovasi pakan untuk mendukung produksi. ikan. Metode penyampaian materi dilakukan dengan presentasi, pelatihan dan simulasi, serta tanya-jawab dengan peserta yang bertujuan untuk mengetahui dan memberikan solusi atas kendala-kendala peserta dalam melakukan analisis data di bidang budidaya. Selanjutnya, pengetahuan tentang nutrisi pakan harus diberikan berulang kali dengan peningkatan panduan praktis dalam praktik nutrisi. Oleh karena itu keberhasilan budidaya di daerah pedesaan bergantung pada pengetahuan praktik terbaik untuk memberdayakan masyarakat berkembang.
Budidaya Jamur Tiram pada KPM PKH untuk Mendukung Ketahanan Pangan Pada Masa Pendemi COVID 19
Sahrina, Alfi;
Sumarmi, Sumarmi;
Rosyida, Fatiya;
Indayani, Ninik Sri;
Fadlan, Muhammad Sainul;
Labib, Mohammad Ainul;
Zutiasari, Ika
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 5 No 2 (2022)
Publisher : University of Islam Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33474/jipemas.v5i2.13949
Pada masa pandemi COVID-19 masyarakat miskin dan rentan miskin yang ada di Desa Srimulyo memiliki dampak ekonomi yang cukup berat. Untuk mengatasi hal tersebut, salah satu upaya yang dilakukan dengan melakukan pendampingan budidaya jamur tiram terhadap anggota Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH) dengan tujuan meningkatkan ketahanan pangan. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah sosialisasi dan pendampingan pada anggota KPM PKH dalam melakukan budidaya dan pengemasan jamur tiram. Hasil dari pendampingan ini yaitu terbentuknya kelompok-kelompok yang mengelola budidaya jamur tiram, terbentuknya dua kumbung sebagai lokasi budidaya jamur tiram, dan meningkatnya soft skills dan hard skills dalam menjalankan usaha khususnya budidaya jamur tiram sehingga dapat bertahan di masa pandemi COVID-19. Dengan adanya kelompok-kelompok dalam mengelola budidaya jamur tiram akan menambah lapangan kerja baru dan membantu perekonomian bagi anggota KPM PKH di Desa Srimulyo, Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang.
Pengetahuan dan Sikap Masyarakat terhadap Bahaya Tikus sebagai Agen Global Penular Penyakit Zoonosis
Kusumarini R, Shelly;
Annadhifa, Chandra Luki;
Zuhria, Farida Puspita;
Billa, Frida Ayu Salsana;
Lestari, Putri Dwi
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 5 No 2 (2022)
Publisher : University of Islam Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33474/jipemas.v5i2.13955
Tikus adalah urban animal sekaligus sumber patogen dan reservoir berbagai penyakit yang berbahaya bagi Kesehatan masyarakat. Bentuk penularan penyakit melalui tikus dapat terjadi secara direct maupun indirect. Masyarakat desa Pucakwangi Kabupaten Lamongan umumnya memiliki mata pencaharian sebagai petani dan peternak. Berdasarkan hasil survei permasalahan yang terjadi di desa tersebut adalah intensitas masyarakat untuk bertemu tikus sangat tinggi yaitu 65% khususnya di sawah dan rumah. Disisi lain, tingkat pengetahuan masyarakat terhadap penyakit zoonosis dan Rodent-borne disease masih rendah. Oleh karena itu, pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat penting untuk dilakukan berfokus terhadap pengetahuan dan sikap masyarakat dalam menghadapi potensi dan resiko bahaya yang ditimbulkan oleh Tikus. Hasil dari kegiatan ini antara lain mampu meningkatkan pemahaman masyarakat sebesar 100%. Kegiatan ini juga dapat mengetahui upaya yang dilakukan masyarakat selama ini dalam menghadapi tikus diantaranya dengan penggunaan racun tikus, lem tikus, jebakan tikus, dipukul dan ditembak. Kegiatan ini merupakan bagian dari pendekatan sistem One health demi terwujudnya Kesehatan masyarakat yang lebih baik. Lebih lanjut, perlu peningkatan partisipasi aktif masyarakat dengan kegiatan pendampingan agar terbentuk sikap kepedulian terhadap penyakit zoonosis.
Penerapan alat minimum quantity lubrication pada pemberian cairan pemotongan sebagai upaya pemesinan ramah lingkungan
Yanis, Muhammad;
Akhmad, Al Antoni;
Barlin, Barlin;
Firdaus, Aneka;
Yuliasari, Nova
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 5 No 2 (2022)
Publisher : University of Islam Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33474/jipemas.v5i2.13957
Kualitas pemesinan dan umur pahat dapat ditingkatkan dengan menggunakan cairan pemotongan. Pada saat ini industri manufaktur mengarah pada kebutuhan akan proses pemesinan yang ramah lingkungan. Salah satu upaya ini dapat dicapai dengan menggunakan cairan pemotongan seminimum mungkin selama pemesinan. Metode ini disebut Minimum Quantity Lubrication (MQL). Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah penerapan peralatan MQL di bengkel mesin perkakas mitra. Hal ini untuk mengedukasi masyarakat industri kecil mesin perkakas khususnya bengkel mitra tentang proses pemesinan yang ramah lingkungan. Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah pendampingan kepada bengkel mesin perkakas mitra. Pelaksanaannya meliputi sosialisasi (paparan dan diskusi), demonstrasi penggunaan peralatan MQL, dan monitoring. Pada kegiatan sosialisasi selain mitra, peserta undangan lainnya dan mahasiswa juga ikut berpartisipasi. Kegiatan telah berjalan dengan baik meskipun jumlah peserta terbatas akibat tingginya penyebaran Covid-19. Peserta lebih memahami tentang penting pemesinan yang ramah lingkungan. Begitu juga dalam kegiatan monitoring, mitra sudah dapat menggunakan peralatan yang diberikan dengan baik. Pemilik bengkel mitra mengharapkan kegiatan yang berkelanjutan atau topik baru yang dapat memberikan perkembangan positif bagi bengkelnya.
Pemanfaatan Aplikasi Keuangan Digital untuk Mewujudkan UKM Handal
Sari, Juwita;
Mildawati, Titik;
Yahya, Yahya;
Kurnia, Kurnia
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 5 No 2 (2022)
Publisher : University of Islam Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33474/jipemas.v5i2.13976
Program pemerintah “Belanja di Warung Tetangga†merupakan salah satu upaya meningkatkan transaksi penjualan di toko kelontong, yang mayoritas dikelola pemilik dengan ekonomi menengah kebawah. Di sisi lain, dengan adanya pembatasan ruang gerak masyarakat atas himbauan dari pemerintah untuk menekan penyebaran COVID-19, perilaku belanja masyarakat mulai berubah. Jika biasanya berbelanja di Supermarket, menjadi diam dirumah dan berbelanja di dekat rumah. Hal ini menunjukkan fakta bahwa pembeli toko kelontong memang menurun, tetapi penjualan barang kebutuhan rumah tangga tetap berjalan. Penjualan bahan pokok masih terus beroperasi. Oleh karena itu, sembari bertahan ditengah pandemi mungkin saja toko kelontong dapat mengefisiensikan operasionalnya. Kegiatan pengabdian masyarakat dengan mitra bisnis toko kelontong ini menguraikan solusi atas permasalahan toko kelontong yaitu melalui kegiatan pendampingan pengelolaan keuangan menggunakan aplikasi BukuWarung. Kontribusi mendasar dari kegiatan ini adalah peningkatan UKM toko kelontong dalam mengelola efektivitas finansialnya. Menambah pemahaman UKM toko kelontong terkait pencatatan finansial secara digital dan membuka wawasan pemilik toko kelontong akan perkembangan teknologi saat ini. Harapannya, di masa pandemi ini UKM Toko kelontong dapat bertahan serta mampu melakukan efisiensi keuangan dengan mencatat setiap transaksi yang timbul dari bisnis toko kelontong dengan rapi menggunakan aplikasi BukuWarung.
Pemanfaatan aplikasi learning management system (LMS) menggunakan sevima edlink bagi guru SMA
Khunaifi, A’am Rifaldi;
Supriyadi, Arif;
Setyawan, Dedy
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 5 No 2 (2022)
Publisher : University of Islam Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33474/jipemas.v5i2.13978
Guru SMAN 1 Pandih Batu belum menggunakan Learning Management System (LMS) secara maksimal sehingga membutuhkan pelatihan dalam menggunakan aplikasi ini. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman guru mengenai LSM khususnya menggunakan Sevima Edlink. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah demonstrasi, praktek, dan diskusi. Peserta pada kegiatan ini adalah 30 orang guru di SMAN 1 Pandih Batu. Target pelatihan ini yaitu guru mampu menggunakan Sevima Edlink, pembuatan topik materi, invite siswa, pengunggahan materi pelajaran, dan kuis daring. Hasil dari kegiatan ini menunjukan terjadi peningkatan kemampuan berdasarkan hasil pretest dengan nilai 62,3 meningkat pada hasil postest dengan nilai 80,5. Hasil skor N-Gain menunjukan terjadi peningkatan kemampuan guru sebesar 0,48 dengan kategori sedang. Peserta menilai bahwa pelatihan ini dapat memberikan manfaat berupa peningkatan pengetahuan dan keterampilan diri bagi peserta dengan metode ceramah maupun kegiatan demonstrasi dan peserta juga menilai bahwa pemateri baik ceramah maupun praktek sangat baik dalam penguasaan metode dan materi.
Peningkatan keterlibatan stakeholder dalam upaya pembangunan wisata nagari
Fajri, Hidayatul;
Permana, Iip;
Yuliarti, Yuliarti;
Wahyuni, Nila
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 5 No 2 (2022)
Publisher : University of Islam Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33474/jipemas.v5i2.14055
Nagari Salimpaung memiliki rencana untuk mengembangkan potensi wisatanya. Namun sayangnya, beberapa masalah membuat pengembangan pariwisata menjadi stagnan. Permasalahan yang mereka hadapi adalah 1) Belum adanya komitmen bersama antar stakeholders yang ada, 2) Belum adanya pemetaan potensi dan permasalahan dalam pengembangan pariwisata, dan 3) Belum optimalnya kelembagaan/aktor penggerak pengembangan pariwisata. Oleh karena itu, PKM ini bertujuan untuk membantu mitra dalam mengembangkan pariwisata dengan melibatkan pemangku kepentingan (elemen terkait) di nagari. Kegiatan yang telah dilaksanakan adalah: 1) Melakukan pretest untuk mengetahui tingkat pemahaman stakeholders dalam pengembangan wisata nagari, 2) Memberikan materi untuk memperkuat pemahaman stakeholders terhadap pengembangan desa wisata, dan 3) Menggali potensi wisata dengan menggali informasi dari pemangku kepentingan dengan menggunakan Participatory Rural Appraisal. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan dan pemahaman pemangku kepentingan mengenai pengembangan wisata nagari masih rendah. Dengan demikian, para pemangku kepentingan harus meningkatkan pengetahuan dan pemahamannya, terutama dalam mencapai komitmen bersama untuk pengembangan pariwisata di Nagari Salimpaung.
Pemanfaatan Sampah Dapur sebagai Pupuk Organik Cair dan Padat pada Tanaman Buah dalam Pot
Supartono, Toto;
Adhya, Ilham;
Nasihin, Iing;
Sari, Alifah;
Prasetya, Galang Aulia
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 5 No 2 (2022)
Publisher : University of Islam Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33474/jipemas.v5i2.14114
Produksi sampah dapur masih menjadi permasalahan di banyak tempat. Banyak pihak yang masih menganggap bahwa sampah dapur merupakan barang yang tidak berguna. Oleh karena itu, perlu ada upaya untuk merubah pemahaman tersebut guna membantu dalam mengatasi permasalahan tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai pemanfaatan sampah dapur menjadi pupuk organik, baik padat maupun cair, dengan lokasi kegiatan di Desa Tundagan, Kecamatan Hantara, Kabupaten Kuningan. Kegiatan dilakukan dengan penyuluhan yang disertai peragaan, dengan masyarakat sasaran adalah kelompok PKK dan KWT desa. Masyarakat sasaran sebelum ada kegiatan ini tidak mengetahui kedua teknik pemanfaatan sampah dapur sebagaimana yang disampaikan. Masyarakat tertarik terhadap materi teknik pemanfaatan sampah dapur dan dapat memahaminya. Kegiatan ini telah memberikan dampak pada peningkatan pengetahuan masyarakat dalam pemanfaatan sampah dapur. Penanganan sampah dengan metode lain juga perlu dilakukan pada program berikutnya, termasuk penanganan sampah non organik agar permasalahan lingkungan akibat sampah dapat dikurangi.
Inovasi lingkungan dan dampak pandemi: Studi kasus pada UMKM makanan dan minuman
Harsanto, Budi;
Mulyana, Asep;
Faisal, Yudi Ahmad;
Shandy, Venny Mellandhia
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 5 No 2 (2022)
Publisher : University of Islam Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33474/jipemas.v5i2.14147
Tujuan artikel berbasis pengabdian pada masyarakat ini adalah untuk memahami inovasi lingkungan dan dampak pandemi COVID-19 terhadap UMKM. Mitra yang dipilih yaitu UMKM yang bergerak di bidang makanan dan minuman di Kota Bandung, Jawa Barat, Indonesia. Metode pelaksanaan pengabdian adalah melalui wawancara kepada pelaku usaha disertai observasi dan analisis dokumen. Hasil dari kegiatan pengabdian ini menunjukkan bahwa dampak pandemi secara umum adalah negatif bagi usaha ditandai dengan penurunan permintaan serta terhambatnya rantai pasok baik ke arah pemasok maupun ke arah konsumen. Kegiatan pengabdian memberikan dampak meningkatnya awareness pelaku usaha mengenai praktik-praktik inovasi lingkungan untuk meraih tujuan ekonomi sekaligus meminimalisir dampak negatif usaha terhadap lingkungan.