cover
Contact Name
Mohammad Fauziddin
Contact Email
mfauziddin@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
astutimasnur@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
ISSN : 26146754     EISSN : 26143097     DOI : -
Core Subject : Social,
Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues of educational institutions, educational environment and parenting.
Arjuna Subject : -
Articles 24,127 Documents
Analisis Perilaku Triad KRR (Seksualitas HIV/AIDS dan Napza) Melalui Program Pik-R Pada Siswa di SMAN 13 Kota Jambi Tuhfah Fitria Darmawan; Asparian Asparian; Sri Astuti Siregar; Herwansyah Herwansyah; Muhammad Rifqi Azhary
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kesehatan reproduksi remaja merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat yang penting, masalah yang menonjol pada remaja adalah seksualitas (termasuk hubungan seks dini, kehamilan yang tidak diinginkan dan aborsi), HIV dan AIDS serta penyalahgunaan NAPZA (Narkotika, Alkohol, Psikotropika dan Zat Adiktif lainnya). Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh pelaksanaan program pusat informasi dan konseling remaja (PIK-R) terhadap pengetahuan, sikap, dan perilaku TRIAD KRR pada siswa di SMAN 13 Kota Jambi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode quasi eksperimen dan one group pretest-posttest design. Teknik pengambilan sampel adalah teknik purposive sampling. Jumlah sampel 60 siswa Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan analisis data dilakukan dengan menggunakan Paired-Samples T-Test dan Independent Samples T-Test. Hasil penelitian menunjukkan adanya perubahan dan perbedaan pengetahuan dan sikap sebelum dan sesudah intervensi materi TRIAD KRR, yaitu dengan nilai p pada variabel pengetahuan dan sikap <0,005. Berdasarkan penelitian ini disimpulkan bahwa tingkat pengetahuan dan sikap siswa SMAN 13 Kota Jambi mengenai TRIAD KRR sebelum dan sesudah intervensi diketahui mengalami peningkatan yang sangat baik. Diharapkan siswa menjadi agen perubahan untuk memperluas informasi kepada teman sebaya.
Pengaruh Edukasi Booklet Tanda Bahaya Nifas terhadap Tingkat Pengetahuan Ibu Nifas tentang Tanda Bahaya Nifas di Puskesmas Purwodadi Pasuruan Wardah Rachmawati; Sulistiyah Sulistiyah
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tanda-tanda bahaya masa nifas adalah tanda yang tidak normal yang menunjukkan bahaya atau komplikasi yang dapat terjadi selama masa nifas, ibu hamil harus memahami dan memahami tanda-tanda tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi bagaimana buku Tanda Bahaya Nifas diajarkan kepada ibu nifas di Puskesmas Purwodadi Pasuruan terhadap tingkat pengetahuan mereka tentang Tanda Bahaya Nifas.Studi ini menggunakan pendekatan cross-sectional dan bersifat deskriptif kuantitatif. Untuk teknik sampel purposive, 30 ibu nifas memenuhi kriteria. Studi menggunakan kuesioner. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 22 responden (73.3%) berusia antara 20 dan 30 tahun; 28 responden (93.3%) melaporkan pendidikan menengah; 20 responden (66.7%) melaporkan pekerjaan ibu rumah tangga (IRT); dan 21 responden (70%) menilai baik tingkat pengetahuan mereka baik sebelum dan setelah tes. Dengan nilai Asymp. Sig. (2-tailed) 0.001 (ρ < 0.05), dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu nifas tentang tanda-tanda bahaya nifas di Puskesmas Purwodadi Pasuruan. Studi ini menemukan bahwa pengetahuan tentang tanda-tanda bahaya nifas bagi ibu hamil sangat penting. Menurut penelitian ini, tenaga kesehatan harus menggunakan buku untuk mengajar ibu nifas.
Pengaruh Model Pembelajaran Talking Stick terhadap Kemampuan Berbicara Teks Narasi Siwa Sekolah Dasar Indah Permata Yuliani; Afridha Laily Alindra; Nadia Tiara Antik Sari
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v10i1.36499

Abstract

Pembelajaran keterampilan berbicara dalam jenjang sekolah dasar merupakan ajang tantangan dalam meningkatkan keterampilan berbicara. Pendidkan juga merupakan tempat dalam mengupayakan kecerdasan anak bangsa untuk menggali potensi yang dimiliki. Dalam memenuhi itu semua diperlukan model pembelajaran inovatif seperti model talking stick yang berbantuan tongkat dan siapa yang memegang tongkat tersebut harus menjawab pertanyaan dengan tepat. Model pembelajaran talking stick mengaktifkan seluruh siswa, sebab mengandung unsur permainan sehingga bersemangat membuat pembelajaran lebih bermakna. Hasil penelitian di salah satu sekolah dasar kota Cirebon menunjukan adanya perbedaan sebelum dan sesaat penggunaan model talking stick menggunakan design pre eksperimen. Dalam hasilnya, Sebelum digunakan model pembelajaran talking stick, kemampuan berbicara narasi siswa sekolah dasar tergolong dibawah dengan nilai rata-rata yang diperoleh 34,05. Setelah digunakan model pembelajaran talking stick, maka diketahui bahwa hasilnya mengalami kenaikan dengan nilai rata-rata yang diperoleh 39,33. Berdasarkan kedua hasil tersebut, maka disimpulkan terdapat pengaruh terhadap kemampuan berbicara teks narasi siswa sekolah dasar.
Analisis Yuridis terhadap Penerapan Hukum Ekonomi dalam Mengatur Persaingan Usaha Tidak Sehat Muhammad Lutfi Irawan; Hairu Ramadhan; Ris Ris Ali Akbar; Raden Dimas Surya Dipa; Farahdinny Siswajanthy
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v10i1.36500

Abstract

Hukum ekonomi memiliki peranan strategis dalam mengatur persaingan usaha agar berjalan adil, efisien, dan berkeadilan. Persaingan usaha tidak sehat, yang meliputi praktik monopoli, kartel, persekongkolan, dan penyalahgunaan posisi dominan, menimbulkan dampak negatif terhadap pasar, pelaku usaha lain, dan konsumen. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1999 menjadi dasar hukum yang mengatur larangan praktik monopoli dan persaingan usaha tidak sehat di Indonesia, dengan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) sebagai lembaga pengawas. Penelitian ini menggunakan metode yuridis normatif dengan pendekatan peraturan perundang-undangan, konseptual, dan komparatif, serta menganalisis sumber hukum primer, sekunder, dan tersier. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan hukum persaingan usaha di Indonesia masih menghadapi tantangan, terutama dalam penegakan di era digital, penguasaan data oleh platform besar, serta rendahnya kesadaran hukum pelaku usaha. Perbandingan hukum internasional menunjukkan perlunya reformasi regulasi dan penguatan kelembagaan agar hukum persaingan usaha lebih efektif.
Pengaruh Budaya Organisasi Islami dan Kepemimpinan Islami terhadap Kinerja Karyawan BSI KC Sigli Majid Ibrahim Nurfiana Zahara; Syamsidar Syamsidar; Sulfitra Sulfitra
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v10i1.36501

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh budaya organisasi islami dan kepemimpinan islami terhadap kinerja karyawan BSI KC Sigli Majid Ibrahim. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan sistematis dan terstruktur. Populasi penelitian berjumlah 40 karyawan dan seluruhnya dijadikan sampel melalui teknik sampling jenuh. Data diperoleh melalui kuesioner, wawancara, dan studi kepustakaan, kemudian dianalisis menggunakan regresi linear berganda dengan bantuan SPSS. Hasil analisis menunjukkan bahwa secara parsial budaya organisasi islami berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai t hitung 3,749 lebih besar dari t tabel 2,026 dan signifikansi 0,001 < 0,05. Sebaliknya, kepemimpinan islami tidak berpengaruh signifikan dengan nilai t hitung 1,597 lebih kecil dari t tabel 2,026 dan signifikansi 0,119 > 0,05. Secara simultan, kedua variabel berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai F hitung 16,270 lebih besar dari F tabel 3,252 dan signifikansi 0,000 < 0,05. Temuan ini menegaskan pentingnya penguatan nilai budaya organisasi islami serta sinerginya dengan kepemimpinan berbasis nilai Islam dalam meningkatkan kinerja karyawan perbankan syariah.
Analisis Pengaruh Naungan dan Evapotranspirasi Vegetasi Peneduh terhadap Kinerja Termal Dinding dan Atap Rumah Tropis Perkotaan Adika Dwi Saputra; Purnama Sakhrial Pradini
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v10i1.36502

Abstract

Kawasan tropis perkotaan memiliki intensitas radiasi matahari yang tinggi sehingga meningkatkan beban panas pada bangunan rumah tinggal, khususnya pada dinding dan atap. Vegetasi peneduh diketahui mampu memodifikasi iklim mikro melalui mekanisme naungan dan evapotranspirasi. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh vegetasi peneduh terhadap kinerja termal dinding dan atap rumah tropis perkotaan. Metode yang digunakan adalah pengukuran lapangan secara kuantitatif pada dua rumah dengan karakter vegetasi berbeda. Data yang dikumpulkan meliputi suhu udara serta suhu permukaan dinding dan atap dari pagi hingga malam hari. Hasil menunjukkan bahwa rumah dengan vegetasi lebat memiliki suhu permukaan yang lebih rendah dibandingkan rumah dengan vegetasi minim. Kesimpulannya, vegetasi peneduh berperan penting dalam menurunkan akumulasi panas dan meningkatkan potensi kenyamanan termal hunian tropis perkotaan.
Menjembatani Efikasi Diri dan Burnout: Peran Grit pada Guru Pendamping Khusus di Sekolah Inklusi Sukma Wati Sukma Wati; Isrida Yul Arifiana; Mamang Efendy
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v10i1.36503

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi dinamika relasional antara keyakinan kemampuan profesional, ketekunan berkelanjutan, dan sindrom kelelahan psikologis pada pendidik pendamping siswa berkebutuhan khusus di lingkungan pendidikan inklusif. Menggunakan desain kuantitatif korelasional, investigasi melibatkan 112 partisipan dari wilayah Surabaya dan Sidoarjo yang diseleksi melalui teknik purposive sampling dengan kriteria pengalaman kerja minimal satu tahun. Instrumentasi penelitian mencakup skala kelelahan psikologis Maslach-Leiter yang terdiri dari 18 butir pernyataan valid dengan koefisien reliabilitas α = 0,937, skala keyakinan pendidik versi Indonesia berbasis teori Tschannen-Moran dan Hoy mencakup 24 butir dengan α = 0,896, serta skala ketekunan Duckworth meliputi 16 butir valid dengan α = 0,954. Analisis mediasi menggunakan PROCESS Macro Model 4 dengan bootstrapping 5.000 sampel mengungkapkan bahwa keyakinan profesional berkorelasi negatif signifikan dengan kelelahan psikologis (β = -0,374, p < 0,05), demikian pula ketekunan menunjukkan asosiasi negatif bermakna dengan kelelahan (β = -0,323, p < 0,05). Namun, keyakinan profesional tidak berhubungan signifikan dengan ketekunan (β = 0,236, p = 0,154), mengakibatkan hipotesis mediasi tertolak dengan interval kepercayaan 95% mencakup nilai nol (CI [-0,177, 0,024]). Temuan mengindikasikan bahwa kedua konstruk psikologis beroperasi secara paralel sebagai faktor protektif independen terhadap kelelahan okupasional, bukan melalui mekanisme sekuensial.
Peran Career Adaptability dan Kecerdasan Emosi terhadap Kesiapan Kerja Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Rosi Setyaningrum; Mamang Efendy; Herlan Pratikto
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v10i1.36504

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji hubungan antara career adaptability dan kecerdasan emosi dengan kesiapan kerja pada siswa Sekolah Menengah Kejuruan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional dengan melibatkan 153 responden. Instrumen yang digunakan terdiri dari tiga skala psikologis, yaitu skala kesiapan kerja, career adaptability, dan kecerdasan emosi yang telah teruji validitas dan reliabilitasnya. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara career adaptability dengan kesiapan kerja, dan antara kecerdasan emosi dengan kesiapan kerja. Secara simultan, kedua variabel bebas tersebut berkontribusi sebasar 52,4% terhadap kesiapan kerja siswa. Temuan ini mengindikasikan bahwa career adaptability dan kecerdasan emosi merupakan dua faktor penting yang dapat meningkatkan kesiapan kerja siswa dalam memasuki dunia kerja. Oleh karena itu, pengembangan career adaptability dan kecerdasan emosi perlu mendapat perhatian dalam program pendidikan dan pelatihan di Sekolah Menengah Kejuruan guna meningkatkan kesiapan kerja siswa secara optimal.
Tinjauan Komprehensif Hukum Ekonomi Indonesia: Integrasi Prinsip Pembangunan Berkelanjutan, Kebijakan Fiskal, dan Transformasi Digital dalam Peradilan Syariah Arini Audria Sasiras; Nadia Abdullah Abdullah; El Sabarta Putra Nawu; Faradinny Siswajanthy
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v10i1.36505

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis integrasi prinsip pembangunan berkelanjutan, kebijakan fiskal, dan transformasi digital dalam kerangka hukum ekonomi Indonesia. Dengan menggunakan metode penelitian hukum normatif, kajian ini mengevaluasi adaptabilitas regulasi nasional terhadap dinamika ekonomi global sesuai mandat Pasal 33 UUD 1945. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan perpajakan yang transparan dan inklusif merupakan instrumen vital dalam memotivasi pertumbuhan ekonomi nasional. Di sektor keuangan, evolusi perbankan digital menuntut penguatan regulasi perlindungan data pribadi dan keamanan informasi untuk memitigasi risiko kejahatan siber. Lebih lanjut, implementasi gugatan sederhana dalam penyelesaian sengketa ekonomi syariah terbukti meningkatkan efisiensi peradilan dan memberikan kepastian hukum yang cepat bagi pelaku usaha. Secara regional, harmonisasi hukum di kawasan ASEAN menjadi urgensi strategis untuk mewujudkan pembangunan berkelanjutan yang mengintegrasikan aspek lingkungan dan keadilan sosial.
Prediksi Diabetes Menggunakan Algoritma Random Forest dan Support Vector Machine Krisnanto Dwi Kuncoro; Rendy Galih Prasetya Yudha; Azriel Alpanizar Ariansyah; Renaldy Saputra; Wisti Dwi Septiani; Syaifur Rahmatullah Abdul R
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v10i1.36506

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model prediksi penyakit diabetes menggunakan algoritma Random Forest dan Support Vector Machine (SVM). Diabetes merupakan penyakit kronis yang prevalensinya terus meningkat dan berpotensi menimbulkan berbagai komplikasi serius, sehingga diperlukan metode prediksi yang akurat untuk mendukung deteksi dini dan pencegahan. Data yang digunakan dalam penelitian ini mencakup parameter klinis dan fisiologis seperti kadar glukosa darah, tekanan darah, indeks massa tubuh (BMI), usia, riwayat keluarga, serta variabel kesehatan lainnya yang relevan.