cover
Contact Name
Amar Sani
Contact Email
amar@stieamkop.ac.id
Phone
+6285399929080
Journal Mail Official
amar@stieamkop.ac.id
Editorial Address
Kota makassar, Sulawesi selatan INDONESIA
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
YUME : Journal of Management
ISSN : -     EISSN : 2614851X     DOI : https://doi.org/10.37531/yum.v6i1
YUME : Journal of Management menerbitkan naskah artikel 3 kali dalam setahun (April, Agustus dan Desember), berisikan artikel dalam bidang Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Operasional, Manajemen Sratejik, Perilaku Organisasi, Corporate Governance, Manajemen Perubahan, Sistem Informasi Manajemen, Manajemen Pendidikan, Manajemen Keperawatan, Manajemen Kesehatan, dan Kewirausahaan dengan mengacu pada standar dan prosedur penelitian ilmiah yang ditetapkan dewan redaksi untuk dipublikasikan. YUME : Journal of Management bekerja sama dengan: 1. Relawan Jurnal Indonesia (RJI) Regional Sul-sel 2. Forum Pengelola Jurnal Manajemen (FPJM).
Articles 2,274 Documents
Analisis Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan Dalam Kepatuhan Wajib Pajak Badan Hajering, Hajering
YUME : Journal of Management Vol 6, No 3 (2023)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v6i3.6412

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis modernisasi sistem administrasi perpajakan dalam kepatuhan wajib pajak badan Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah seluruh wajib pajak badan yang terdaftar di KPP Madya Makassar sebanyak 2.046 ribu orang. Jumlah populasi relatif besar (2.046 orang), maka penarikan sampel dengan menggunakan rumus slovin sehingga didapat 100 responden. Adapun teknik analisis data yang dipakai adalah uji kualitas data, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis.dengan menggunakan program SPSS. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa kinerja account representative memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Semakin baik kinerja account representative, maka kepatuhan wajib pajaknya akan semakin meningkat. Penerapan e-system memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Semakin baik penerapan e-system, maka kepatuhan wajib pajaknya akan semakin meningkat. Variabel yang paling dominan mempengaruhi kepatuhan wajib pajak badan adalah kinerja account representative memiliki nilai standard coeficient beta 0,759. Kata Kunci: Kinerja Account Representative, Penerapan E-System, Dan Wajib Pajak Badan
Kinerja Keuangan dan Nilai Perusahaan: Studi pada Perusahaan Kosmetik di Bursa Efek Indonesia Sutisna, Entis; Noch, Muh Yamin; Sonjaya, Yaya; Muslim, Muslim
YUME : Journal of Management Vol 5, No 2 (2022)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v5i2.6394

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kinerja keuangan terhadap nilai perusahaan manufaktur sub sektor kosmetik di bursa efek Indonesia. Teknik pemilihan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling, sehingga menghasilkan enam perusahaan sub sektor kosmetik dengan periode penelitian selama lima tahun, menghasilkan total 30 unit sampel. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini meliputi Analisis Deskriptif, Uji Asumsi Klasik, dan Analisis Regresi Linier Berganda. Temuan penelitian menunjukkan bahwa rasio likuiditas berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap nilai perusahaan. Profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Solvabilitas berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap nilai perusahaan. Terakhir, aktivitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini berkontribusi pada literatur yang ada dengan menguji hubungan antara kinerja keuangan dan nilai perusahaan khususnya dalam subsektor kosmetik di Indonesia. Temuan ini memberikan wawasan yang berharga bagi para praktisi industri dan pembuat kebijakan dalam memahami faktor-faktor yang berkontribusi terhadap nilai perusahaan manufaktur di industri kosmetik. Kata Kunci: Rasio likuiditas; Profitabilitas; Solvabilitas; Aktivitas; Nilai Perusahaan.
Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Ritel yang Terdaftar di BEI Muhammad Jazim Hamidi; Rina Maria Hendriyani
YUME : Journal of Management Vol 6, No 3 (2023)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v6i3.6191

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh current ratio, debt to equity ratio dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan sub sektor ritel periode 2018-2020. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan tahunan sub sektor ritel yang didapat dari website www.idx.co.id. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling, dengan alat analisis regresi linier berganda menggunakan software SPSS versi 22. Hasil penelitian dengan uji t (parsial) menunjukan bahwa current ratio, debt to equity ratio dan ukuran perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Hasil penelitian dengan uji f (simultan) menunjukan bahwa current ratio, debt to equity ratio dan ukuran perusahaan berpengaruh secara simultan terhadap nilai perusahaan.  Kata Kunci: Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Ukuran Perusahaan, Nilai Perusahaan
Pengaruh Pemasaran Relasional dan Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Pelanggan di Dalton Hotel & Covention Makassar Dian Indriani
YUME : Journal of Management Vol 6, No 3 (2023)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v6i3.6278

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis: (1) Pengaruh pemasaran relasional terhadap loyalitas pelanggan. (2) Pengaruh kualitas pelayanan terhadap loyalitas pelanggan. (3) Pengaruh pemasaran relasional dan kualitas pelayanan secara simultan terhadap loyalitas pelanggan. (4) Besar Pengaruh sumbangan/kontribusi pemasaran relasional dan kualitas pelayanan terhadap loyalitas pelanggan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan ilmu pasti yaitu melalui observasi, kuesioner dan dokumentasi yang teknik analisis datanya menggunakan analisis regresi linear berganda menggunakan SPSS 24. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pemasaran relasional mempunyai pengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan, dengan t hitung = 4,026 > t tabel 1,671 dan signifikansi 0,000. (2) Kualitas pelayanan mempunyai pengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan, dengan t hitung = 5,336 > t tabel 1,671 dan signifikansi 0,000. (3) Pemasaran relasional dan kualitas pelayanan secara simultan mempunyai pengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan, dengan f hitung = 115,170 > f tabel 3,16, dan signifikansi 0,000. (4) Pemasaran relasional dan kualitas pelayanan mempunyai pengaruh kontribusi/sumbangan sebesar 0,802 atau 80,2% terhadap loyalitas pelanggan. Kata Kunci: Pemasaran Relasional, Kualitas Pelayanan, Loyalitas PelangganTujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis: (1) Pengaruh pemasaran relasional terhadap loyalitas pelanggan. (2) Pengaruh kualitas pelayanan terhadap loyalitas pelanggan. (3) Pengaruh pemasaran relasional dan kualitas pelayanan secara simultan terhadap loyalitas pelanggan. (4) Besar Pengaruh sumbangan/kontribusi pemasaran relasional dan kualitas pelayanan terhadap loyalitas pelanggan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan ilmu pasti yaitu melalui observasi, kuesioner dan dokumentasi yang teknik analisis datanya menggunakan analisis regresi linear berganda menggunakan SPSS 24. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pemasaran relasional mempunyai pengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan, dengan t hitung = 4,026 > t tabel 1,671 dan signifikansi 0,000. (2) Kualitas pelayanan mempunyai pengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan, dengan t hitung = 5,336 > t tabel 1,671 dan signifikansi 0,000. (3) Pemasaran relasional dan kualitas pelayanan secara simultan mempunyai pengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan, dengan f hitung = 115,170 > f tabel 3,16, dan signifikansi 0,000. (4) Pemasaran relasional dan kualitas pelayanan mempunyai pengaruh kontribusi/sumbangan sebesar 0,802 atau 80,2% terhadap loyalitas pelanggan. Kata Kunci: Pemasaran Relasional, Kualitas Pelayanan, Loyalitas Pelanggan
Analisis Kinerja Keuangan Sebelum Dan Sesudah Right Issue Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Satria, Yudi; Budi, Isnarno Setiya
YUME : Journal of Management Vol 6, No 3 (2023)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v6i3.6257

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan kinerja keuangan sebelum dan sesudah right issue pada perusahaan yang terdaftar di BEI. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif berjenis penelitian arsip. Teknik pemilihan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 39 perusahaan. Analisis data penelitian menggunakan uji beda non-parametrik yaitu wilcoxon signed rank test dengan menggunakan bantuan software SPSS 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan pada variabel leverage dan market value sebelum dan sesudah right issue. Sedangkan pada variabel liquidity, activity dan profitability tidak terdapat perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah right issue. Keywords : Right Issue, Leverage, Liquidity, Activity, Profitability dan Market Value.
Pengaruh Tingkat Kepercayaan, Kualitas Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Di Market Place Online Mochtar, Hasyim
YUME : Journal of Management Vol 6, No 3 (2023)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v6i3.6230

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis Pengaruh Tingkat Kepercayaan, Kualitas Produk Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Media Online Market Place (Studi Kasus Pada Mahasiswa Stiem Bongaya). Pengumpulan data menggunakan data primer yang diperoleh dari para mahasiswa yang menggunakan toko online market place dan penentuan sampel menggunakan rumus slovin dengan jumlah sampel sebanyak 98 responden. Hasil data primer yang dikumpulkan melalui pembagian kuesioner tersebut telah diuji dengan uji asumsi klasik berupa asumsi normalitas, asumsi multikolonieritas dan asumsi Heteroskedastisitas. Metode analisis data menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kualitas Pengaruh Tingkat Kepercayaan, Kualitas Produk Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Media Online Market Place (Studi Kasus Pada Mahasiswa Stiem Bongaya) sehingga hipotesis yang diajukan diterima. Adapun besarnya pengaruh dapat dilihat dari perolehan nilai adjusted square dimana nilai Adjusted R Square sebesar 0,506 atau 50,6%. Jadi dapat dikatakan bahwa 50,6% Pengaruh Tingkat Kepercayaan, Kualitas Produk Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Media Online Market Place (Studi Kasus Pada Mahasiswa Stiem Bongaya) sedangkan 49,4% sisanya disebabkan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.Kata Kunci: Kepercayaan, Kualitas, Hargat dan Keputusan Pembelian
PENERAPAN PEMBIAYAAN AKAD MUSYARAKAH MUTANAQISAH (MMQ) PADA PRODUK KPR DI PT BANK MUAMALAT CABANG MAMUJU Wati, Fadila
YUME : Journal of Management Vol 3, No 3 (2020)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v3i3.6809

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah dasar pengambilan deskriptif Kualitatif yang bertujuan untuk mengetahui Penerapan akad musyarakah mutanaqisah yang ada di PT. Bank Muamalat Cabang Mamuju ini telah mematuhi prosedur mulai dengan melengkapi persyaratan dan pengajuan pembiayaan akad musyarakah mutanaqisah (MMQ). Adapun kendala-kendala yang terjadi selama pelaksaan penerapan pembiayaan yaitu nasabah yang kurang minat dikarenakan mulai 2017 sudah tidak ada lagi nasabah muamalat yang mengambil produk KPR. Selanjutnya, lokasi penetian pada PT Bank Muamalat Cabang Mamuju, Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Proses pengajuan KPR Syariah adalah melalui developer dengan proses awal pembeli melakukan survey rumah di perumahan, selanjutnya pembeli akan mendiskusikan mengenai harga dengan pihak pemasaran perumahan tersebut sebelum akhirnya menyatakan akan membeli rumah tersebut. Setelah ditentukan biaya dan besar DP oleh pihak pemasaran lalu pembeli akan menyatakan dan melakukan tanda jadi tersebut kepada pihak pemasaran perumahan tersebut dengan membayar DP yang sudah ditentukan, selanjutnya barulah pembeli menyerahkan surat-surat yang dibutuhkan sesuai dengan persyaratan yang telah ditentukan pemerintah yang kemudian surat-surat tersebut diberikan kepada Bank yang bekerjasama dengan pengembang tersebut.
Implementasi Kebijakan Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (Paten) Di Kecamatan Babulu Kabupaten Penajam Paser Utara Provinsi Kalimantan Timur. Subur Rahmawati Agustina Arta Dita; Hasniaty Hasniaty; Muhammad Ridwan Arif
YUME : Journal of Management Vol 6, No 3 (2023)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v6i3.6976

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi kebijakan PATEN yang telah dibuat oleh Pemerintah untuk pelaksanaan pelayanan publik kepada masyarakat khususnya pada Kecamatan Babulu Pemerintahan Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara.Tuntutan masyarakat terhadap kualitas pelayanan yang semakin meningkat berdampak kepada tuntutan kemampuan birokrasi untuk menanggapi permasalahan pelayanan publik yang ada. Penelitian ini difokuskan pada Implementasi Kebijakan Pelayanan Administrasi Terapdu Kecamatan (PATEN) di Kecamatan Babulu Kabupaten Penajam Paser Utara.Tujuan penelitian ini untuk menganalisis proses implementasi kebijakan Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (PATEN) di Kecamatan Babulu Kabupaten Penajam Paser Utara, Untuk menganalisis faktor-faktor penghambat dalam implementasi kebijakan PATEN di Kecamatan Babulu Kabupaten Penajam Paser Utara, Untuk menganalisis upaya-upaya yang dilakukan Pemerintah Kecamatan Babulu Kabupaten Penajam Paser Utara dalam mengatasi hambatan yang ada dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan.Design penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Sumber data dan informasi diperoleh dari seluruh stakeholder yang terkait dengan pelayanan administrasi terpadu kecamatan. Sumber data primer diperoleh melalui wawancara dan sumber data sekunder diperoleh dari dokumen melalui media perantara/literatur yang terkait dengan kajian penelitian. Prosedur pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, analisis hasil penelitian dan penarikan kesimpulan.Hasil penelitian disimpulkan bahwa implementasi kebijakan PATEN di Kecamatan Babulu Kabupaten Penajam Paser Utara belum dilakukan secara maksimal karena ada beberapa pelayanan perizinan yang tidak bisa dilakukan oleh Kecamatan dan jumlah masyarakat yang menggunakan layanan PATEN setiap tahunnya mengalami penurunan serta masyarakat merasa kurang puas dengan pelayanan yang diperoleh karena pelayanan yang diberikan masih terkesan lambat dan berbelit-belit. Faktor penghambat implementasi kebijakan PATEN tersebut anatar lain komunikasi, sumberdaya, disposisi, dan struktur birokrasi. Upaya-upaya yang akan dilakukan antara lain sosialisasi, pelatihan-pelatihan, penambahan anggaran, memperpendek birokrasi, serta pembinaan petugas PATEN dan pelimpahan wewenang. Kata Kunci: Implementasi Kebijakan Pelayanan Administrasi
Audit Manajemen Dalam Fungsi Keuangan Pada PT Azahra Raya Tama Aini, Qurotul; Solihin, Danna; Kulsum, Umi
YUME : Journal of Management Vol 7, No 3 (2024)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v7i3.7782

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat kategori efektif,efisien dan ekonomis pada Fungsi Keuangan yang ada di PT Azahra Raya Tama, selain itu untuk memberikan saran atau rekomendasi dalam pelaksanaan audit manajemen dalam fungsi keuangan pada PT azahra Raya Tama. Dasar teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah audit manajemen.Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik checklist dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif pada kertas kerja audit menajemen pada program audit fungsi keuangan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dengan melakukan wawancan dan kuesioner kepada departemen yang besangkutan di bidang keuangan di PT Azahra Raya Tama.Hasil penelitian yang telah di lakukan pada audit manajemen dalam fungsi keuangan dengan menggunakan program-program audit fungsi keuangan dengan rumus Dean J. Champions menunjukan hasil untuk masing-masing kategori sebagai berikut :1) 77 % untuk kategori efektif berdasarkan hasil perhitungan keseluruhan analisis dapat disimpulakn audit manajemen dalam fungsi keuangan termasuk kategori sangat efektif. 2) 90 % untuk kategori efisien berdasarkan hasil perhitungan keseluruhan analisis dapat disimpulakn audit manajemen dalam fungsi keuangan termasuk kategori sangat efisien. 3) 86 % untuk kategori ekonomis berdasarkan hasil perhitungan keseluruhan analisis dapat disimpulakn audit manajemen dalam fungsi keuangan termasuk kategori sangat ekonomis. Kata kunci : Audit Manajemen,Fungsi Keuangan,Efektif,Efisien, dan Ekonomis
Peran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dalam Pengawasan dan Pengesahan Raperda Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD 2025) Kab. Probolinggo Fahrudin, Fahrudin; Muhammad Roehil Amin, Ayatullah,, Mochammad Sofyan Dwi, Dimas Hidayatullah, Ghufron Shodiqin,; Ainul Yaqin, Ifandi, Ghazali,
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.7918

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses pengesahan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) APBD Tahun 2025 di DPRD Kabupaten Probolinggo serta efektivitas pengawasan yang dilakukan oleh lembaga tersebut. Metode yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif, yang mengumpulkan data melalui wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses legislasi APBD di DPRD Kabupaten Probolinggo dilakukan melalui tahapan yang sistematis, dimulai dari penyusunan rancangan oleh pemerintah daerah, pembahasan oleh Badan Anggaran (Banggar), evaluasi di komisi-komisi DPRD, hingga pengesahan di rapat paripurna. Namun, efektivitas pengawasan terhambat oleh beberapa faktor, yaitu kapasitas anggota DPRD yang terbatas dalam hal teknis anggaran, transparansi informasi yang kurang optimal, serta rendahnya partisipasi masyarakat dalam proses perencanaan dan pengawasan anggaran. Penelitian ini menyarankan perlunya peningkatan kapasitas anggota DPRD, transparansi informasi anggaran, dan keterlibatan masyarakat untuk meningkatkan efektivitas pengawasan terhadap APBD.