cover
Contact Name
Rendy Adiwilaga
Contact Email
rendyadiwilaga@gmail.com
Phone
+628112239899
Journal Mail Official
unibbafisip@gmail.com
Editorial Address
Jl. R.A.A Wiranatakusumah No. 7. Baleendah. Kabupaten Bandung
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
ISSN : 2087474X     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Humanities, Social,
JURNAL JISIPOL, merupakan jurnal ilmiah politik dan pemerintahan yang diterbitkan selama tiga kali dalam setahun oleh Program Studi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA pada bulan Januari, april, dan november. Jurnal ini sendiri merupakan sarana bagi para peneliti internal maupun eksternal Ilmu Pemerintahan UNIBBA dalam memperkaya khasanah serta kajian ilmu politik dan pemerintahan kontemporer, yang sekiranya berguna bagi kemajuan ilmu pengetahuan khususnya ilmu politik dan pemerintahan itu sendiri. Jurnal ini sendiri menerima kontribusi ulasan pemikiran politik, resensi buku, serta hasil penelitian yang berkaitan dengan tema yang telah ditentukan di setiap edisinya.
Articles 259 Documents
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PERATURAN DAERAH NOMOR 13 TAHUN 2017 TENTANG KAWASAN TANPA ROKOK OLEH SATUAN TUGAS (SATGAS) PENEGAK KAWASAN TANPA ROKOK DI KABUPATEN BANDUNG: Studi di Lingkungan Pemerintahan Daerah Kabupaten Bandung Hasanah, Dera Izhar; Rifi Rivani Radiansyah
JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 1 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 1, JANUARI 2021
Publisher : Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (352.956 KB)

Abstract

Penegakan kawasan tanpa rokok menjadi salah satu upaya dan solusi paling tepat, yang ditempuh Pemerintah Daerah Kabupaten Bandung melalui Perda No.13 tahun 2017. Namun, seiring pelaksanaannya, hingga sampai saat ini belum menunjukan dampak langsung yang cukup efektif. Terutama dalam penegakannya di lingkungan kerja Pemerintahan Daerah Kabupaten Bandung. Penelitian ini berupaya untuk mengetahui serta memahami persoalan yang berbasis data konkret yang diharapkan dapat membangun paradigma dasar teoritis. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif (post-positivisme) berbasis pendekatan grounded theory .Pengumpulan data dilakukan dengan teknik pengumpulan dokumen resmi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan metode deskriptif interpretatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa implementasi kebijakan belum dijalankan secara optimal, oleh karena, pertama, proses komunikasi kebijakan yang kurang baik, kedua, ketersediaan sumber daya yang tidak efisien, efektif, dan proporsional, ketiga,sikap para pelaksana kebijakan yang tidak berkomitmen dan berintegritas, keempat, sistem dan mekanisme kinerja serta struktur birokrasi berdasarkan fragmentasi unit kerja organisasi yang tidak efektif dan efisien.
PENGANGGARAN KELURAHAN SEBAGAI PERANGKAT KECAMATAN DI KELURAHAN BUNGO BARAT KECAMATAN PASSAR MUARA BUNGO KABUPATEN BUNGO PROVINSI JAMBI Yoga Wimoro; Hamdi, Muchlis; Mansyur
JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 2 (2021): Vol. 5 No. 2 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 2, APRIL 2021
Publisher : Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (294.171 KB)

Abstract

Abstrak Perubahan Undang – Undang 32 tahun 2004 menjadi Undang-Undang 23 tahun 2014 Tentang Pemerintahan Daerah membuat kelurahan tidak lagi menjadi perangkat daerah melainkan perangkat kecamatan, mengakibatkan berubahnya status penggunaan anggaran, dimana anggaran kegiatan kelurahan sepenuhnya berada di kecamatan. Hal ini dapat berdampak bagi kinerja organisasi kelurahan yang menjadi sector pelayanan paling dekat ke masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengoptimalkan teknis penganggaran kelurahan dalam pembangunan dan pelayanan, mengidentifikasi faktor penghambat dan pendukung dalam penganggaran serta mencari strategi untuk mengoptimalkan penganggaran sebagai perangkat kecamatan. Metode penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif, teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, wawancara tidak terpimpin dan wawancara terpimpin Hasil penelitian menunjukkan bahwa penganggaran sebagai perangkat kecamatan masih belum optimal, karena kebutuhan kelurahan harus disesuaikan dengan prioritas kebutuhan kecamatan, masyarakat juga belum sepenuhnya memahami kebutuhan prioritas untuk kelurahan, tahap persetujuan menjadi faktor paling penting sebagai dasar dari dokumen pelaksanaan anggaran dan menjadi pedoman dalam melaksanakan kegiatan pembangunan maupun pelayanan, sehingga dalam prosesnya harus diperbaiki, terutama koordinasi dan komunikasi antara kecamatan dan kelurahan. Kata Kunci : Penganggaran Tahapan, Kelurahan
KINERJA TENAGA PENADAMPING DESA DALAM MENINGKATKAN PEMBANGUNAN DESA DI DESA MUARA PASIR KECAMATAN TANAH GROGOT KABUPATEN PASER PROVINSI KALIMANTAN TIMUR Tri Yanur Lestari; Hamdi, Muchlis; W.K, Megandaru
JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 2 (2021): Vol. 5 No. 2 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 2, APRIL 2021
Publisher : Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.723 KB)

Abstract

Abstrak Pembangunan desa di Kabupaten Paser belum optimal Khususnya di Kecamatan Tanah Grogot Desa Muara Pasir yang memiliki nilai Indeks Desa Membangun rendah di Kecamatan Tanah Grogot. Di Kabupaten Paser sendiri jumlah pendamping desa saat ini belum memenuhi standar karena dari 139 Desa di Kabupaten Paser hanya didampingi oleh 35 petugas Pendamping Desa (PD) dan 33 Pendamping Lokal Desa (PLD),Idealnya satu pendamping satu desa tetapi kenyataanya, satu petugas melakukan pendampingan untuk dua atau tiga desa sehingga perannya kurang efektif karena tidak fokus pada satu desa saja dan banyak petugas yang berdomisili di luar daerah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Kinerja Tenaga Pendamping Desa dalam meningkatkan Pembangunan Desa, faktor penghambat dan strategi Kinerja Tenaga Pendamping Desa dalam meningkatkan Pembangunan Desa.Metode penelitian menggunakan penelitian deskriptif kualiatatif. Informan ditentukan dengan teknik purposive sampling.Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara Semistruktur, observasi dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kinerja Tenaga Pendamping Desa belum maksimal sehingga pembangunan desa belum optimal dan ada yang tidak terealisasi keseluruhan. Faktor yang mempengaruhi kinerja tenaga pendamping desa, yaitu komunikasi, Sumber daya manusia rendah, pelatihan bagi pendamping dan akses desa yang sulit dijangkau. Strategi yang dilakukan berdasarkan analisis SWOT setelah itu dievaluasi menggunakan perangkat Tes Litmus yaitu Perbaikan peraturan dan sistem kualifikasi perekrutan pendamping desa,biaya operasional pendamping desa, Pengawasan dan evaluasi pemerintah kepada pendamping desa harus lebih terarah dan kontinyu. Kata Kunci : Kinerja, Tenaga Pendamping Desa, Pembangunan Desa, Muara Pasir
IMPLEMENTASI UU NOMOR 11 TAHUN 2010 TENTANG CAGAR BUDAYA OLEH DINAS PARIWISATA DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN BANDUNG: Studi tentang Pengelolaan Cagar Budaya di Situs Gunung Anday, Desa Lebakwangi, Kecamatan Arjasari Kabupaten Bandung Ujud Rusdia
JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 2 (2021): Vol. 5 No. 2 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 2, APRIL 2021
Publisher : Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (277.019 KB)

Abstract

Kabupaten Bandung pada dasarnya merupakan wilayah yang memiliki kultur budaya yang kuat. Hal ini dikuatkan dengan warisan situs cagar budaya yang memanjang dari Soreang hingga timur Nagreg. Salah satu wilayah Cagar Budaya yang menjadi fokus riset ini adalah situs Gunung Anday yang terletak di desa Lebakwangi, Kecamatan Arjasari Kabupaten Bandung. Dengan menggunakan metode kualitatif serta teori implementasi dari Edward III, ditemukan bahwa hampir keseluruhan instrumen seperti disposisi, sumber daya, komunikasi, hingga birokrasi memperlihatkan nilai kualitatif yang kurang baik. Hal ini dikarenakan tidak adanya keseriusan pada dinas pariwisata dan kebudayaan Kabupaten Bandung dalam menangani konservasi tersebut. Ditambah, komunikasi dengan para tokoh masyarakat cenderung putus sehingga ada pengelolaan liar yang cenderung menghilangkan sumber pendapatan daerah.
FUNGSI KOORDINASI PEMERINTAH KELURAHAN ANDIR DAN BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH TERKAIT PENANGANAN BANJIR DI KELURAHAN ANDIR KECAMATAN BALEENDAH KABUPATEN BANDUNG Adiwilaga, Rendy; Hasanah, Dera Izhar; Hena Nurjanah
JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 2 (2021): Vol. 5 No. 2 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 2, APRIL 2021
Publisher : Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (315.114 KB)

Abstract

Penelitian ini disusun untuk menganalisis penanganan banjir di Kelurahan Andir, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung melalui perspektif pemerintahan secara keilmuan. Peneliti menggunakan teori Terry terkait koordinasi dan menggunakan metode kualitatif dengan mengumpulkan data melalui wawancara dan observasi. Informan yang diambil oleh peneliti adalah Lurah Kelurahan Andir, Sekretariat Kelurahan Andir, Kasi Pemberdayaan Masyarakat, TNI Sektor 7 Citarum Harum, Masyarakat RW 06 dan RW 09, Kepala Badan Penganggulangan Bencana Daerah, serta bagian Umum dan Kepegawaian Kelurahan Andir. Andir sendiri merupakan wilayah di Kabupaten yang rutin terkena banjir tahunan. Kelurahan Andir dan BPBD telah berkoordinasi untuk penanganan banjir di wilayah kelurahan Andir, salah satu tujuan BPBD adalah menjamin terselenggaranya penanggulangan bencana secara terencana, terpadu, terkordinasi dan menyeluruh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran koordinasi belum sepenuhnya berjalan baik karena masih adanya ketidaksamaan mengenai penanganan banjir yang ada saat ini. Spesifikasi pekerjaan program belum maksimal terlihat dari masih terjadinya duplikasi pekerjaan, peningkatan pemahaman, pembinaan dan sosialisasi masyarakat perlu ditingkatkan untuk lebih optimal lagi.
KUALITAS PELAYANAN KARTU TANDA PENDUDUK ELEKTRONIK (KTP-El) DI KECAMATAN CILILIN KABUPATEN BANDUNG BARAT Ajat Sudrajat
JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 2 (2021): Vol. 5 No. 2 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 2, APRIL 2021
Publisher : Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (279.991 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kualitas pelayanan Pembuatan Kartu Tanda Penduduk ( KTP ) di Kantor Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat. Penelitian ini berlokasi di Kecamatan Cililin, dengan unit analisis yaitu masyarakat Kecamatan Cililin yang pernah dan sedang melakukan pembuatan Kartu Tanda Penduduk ( KTP ). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Metode penelitian pada dasarnya merupakan cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu.Penelitian ini menggunakan metode survei. Jenis data terdiri dari data primer yang diperoleh melalui Wawancara dan observasi langsung di lapangan, sedang data sekunder bersumber dari dokumen laporan, peraturan- peraturan yang berkaitan dengan masalah yang akan diteliti.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada umumnya pelayanan akta pembuatan Kartu tanda penduduk ( KTP ) di Kecamatan Cililin yang dilihat dari kelima dimensi pelayanan yaitu keandalan, daya tanggap, keyakinan, perhatian dan berwujud berdasarkan penelitian sudah dapat dikatakan baik.
PERAN DINAS KOPERASI DAN USAHA KECIL DAN MENENGAH DALAM PEMBERDAYAAN KOPERASI PRODUSEN KOPI MARGAMULYA DI DESA MARGAMULYA KECAMATAN PANGALENGAN KABUPATEN BANDUNG Asep Cahyana; Widiyaningrum, Widdy Yuspita
JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 2 (2021): Vol. 5 No. 2 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 2, APRIL 2021
Publisher : Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (439.974 KB)

Abstract

Dinas Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah adalah lembaga pemerintahan yang bertugas menjalankan urusan pemerintah daerah di bidang koperasi dan usaha kecil dan menengah, dengan tujuan meningkatkan perannya di bidang produksi, distribusi yang diwujudkan dengan program pelatihan, pendidikan, serta memberikan standarisasi kelayakan pada produk makanan dan minuman. Peran Dinas Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah dalam pemberdayaan koperasi produsen kopi Margamulya, dengan menetapkan standarisasi yang harus dipenuhi yaitu; 1) Produk bebas dari bahan pengawet, 2) Produk dilarang mengandung barang haram, 3) Produk harus bersih dalam proses produksi, 4) Mencantumkan masa kadaluwarsa. Dari ke empat standarisasi tersebut Koperasi Produsen kopi Maragamulya diketuai oleh Bapak M Aleh telah memenuhi standarisasi, serta sudah mempunyai sertifikasi halal dan sertifikasi kopi organik dari LSO (Lembaga Sertifikasi Organik). Selanjutnya dalam melakukan pemberdayaan ditemukan beberapa upaya yaitu adanya pusat layanan usaha terpadu, galeri sebagai wadah pemasaran produk, agenda bazar dan antusias usaha binaan mengikuti pelatihan serta beberapa hambatan yaitu terbatasnya anggaran dana untuk melakukan pelatihan, terbatasnya modal pengembangan usaha dan terbatasnya teknologi.
PERANAN KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS PENGENDALI PROGRAM KELUARGA BERENCANA (UPT PPKB) DALAM UPAYA MENINGKATKAN AKSEPTOR BARU DI KECAMATAN CANGKUANG KABUPATEN BANDUNG Haromin; Yani Alfian
JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 2 (2021): Vol. 5 No. 2 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 2, APRIL 2021
Publisher : Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (297.541 KB)

Abstract

Revitalisasi program Keluarga Berencana perlu dilakukan karena dalam lima tahun terakhir pertumbuhan akseptor baru hanya berkisar 0,3 sampai 0,5 persen. Salah satu program pemerintah dalam meningkatkan kesadaran masyarakat berpartisipasi dalam Keluarga Berencana adalah melalui Unit Pelaksana Teknis Pengendali Program Keluarga Berencana. Peranan kepala Unit Pelksana Teknis dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dalam melaksanakan penggarapan Program KB di lini lapangan terutama di tingkat Kecamatan, salah satunya yaitu meningkatkan pencapaian akseptor baru. Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan bagaimana peranan kepala Unit Pelaksana Teknis Pengendali Program Keluarga Berencana dalam upaya meningkatkan akseptor baru di Kecamatan Cangkuang. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif, dengan mengambil fakta berdasarkan subjek penelitian yang berlokasi di Kecamatan Cangkuang Kabupaten Bandung. Data dari penelitian ini berupa data primer dari hasil observasi dan wawancara kepada informan yaitu Kepala Unit Pelaksana Teknis Pengendali Program Keluarga Berencana Kecamatan dan masyarakat, adapun data yang berupa sekunder diperoleh dari kantor Unit Pelaksana Teknis Pengendali Program Keluarga Berencana Kecamatan Cangkuang. Berdasarkan konsep dan teori Narwoko terkait Peranan kepala Unit PelaksanaTeknis Pengendali Program Keluarga Berencana di Kecamatan Cangkuang dalam upaya meningkatkan akseptor baru dilaksanakan sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.
PENGARUH PENERIMAAN PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DAN BEA BALIK NAMA KENDARAAN BERMOTOR TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH PROVINSI JAWA BARAT PADA BADAN PENDAPATAN DAERAH PROVINSI JAWA BARAT PERIODE 2013 - 2019 Setiawan, Djodi
JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 3 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 3, NOVEMBER 2021
Publisher : Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (302.615 KB)

Abstract

Penelitian ini menganalisis Pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Barat. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda, yaitu untuk mengetahui besarnya pengaruh dua variabel independen terhadap satu variabel dependen yang kemudian dilakukan uji hipotesis t serta uji hipotesis f. Adapun populasi penelitian ini yaitu Laporan Target dan Realisasi Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Barat Tahun Anggaran 2013 – 2019. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pajak Kendaraan Bermotor secara parsial terdapat pengaruh signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah di buktikan dengan hasil uji t hitung lebih besar dari t tabel (5,077>2,312) dengan signifikansi (0,007<0,050) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor secara parsial terdapat pengaruh tetapi tidak signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah di buktikan dengan hasil uji t hitung lebih kecil dari t tabel (0,699<2,312) dengan signifikansi (0,540>0,050). Hasil uji F menunjukkan bahwa hasil F hitung lebih besar dari F tabel (39,536>6,94) dengan signifikansi (0,002<0,050) berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa secara simultan terdapat pengaruh signifikan antara Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Barat Periode 2013 - 2019.
KONSEP RESILIENSI DAN KETANGGUHAN DALAM PERENCANAAN KEBIJAKAN SOSIAL: (Studi Evaluasi Berdasarkan Tren Kemiskinan di Masa Pandemi Covid-19) Sulistyaningsih, Sri; Ivan, Muhammad
JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 3 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 3, NOVEMBER 2021
Publisher : Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (486.852 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan memberikan perspektif perencanaan kebijakan sosial dalam konsep resiliensi dan ketangguhan yang dapat mengefektifkan dan mengefisienkan berbagai program kebijakan sosial pemerintah yang lebih dinamis. Masa pandemi Covid-19 menjadi pelajaran besar bagi pemerintah untuk beradaptasi dengan mendayagunakan sumber daya yang ada agar program kebijakan sosial dapat terus berjalan. Namun resiliensi tidak cukup, pemerintah membutuhkan perencanaan kebijakan yang tangguh. Dengan jumlah angka kemiskinan yang terus meningkat signifikan di berbagai wilayah dan berbagai deviasi dari dinamika kemiskinan yang terjadi sebelum pandemi seperti meningkatnya jumlah Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dan migrasi penduduk usia produktif ke perkotaan meninggalkan problem sosial ekonomi di daerah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan menggunakan metode literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hilirisasi program kebijakan sosial yang tangguh harus diselaraskan dengan layanan sosial dasar seperti pendidikan dan kesehatan dengan harapan masyarakat semakin produktif dan mandiri untuk mengantisipasi bencana lainnya terjadi di kemudian hari. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah konsep resiliensi dan ketangguhan dalam perencanaan kebijakan sosial dapat memberikan umpan balik pada produktivitas dan kemandirian masyarakat.

Page 6 of 26 | Total Record : 259


Filter by Year

2019 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 9 No. 3 (2025): Vol. 9 No. 3 (2025): Jurnal JISIPOL Vol. 9 No. 3 (2025): SEPTEMBER 2025 Vol. 9 No. 2 (2025): Vol. 9 No. 2 (2025): Jurnal JISIPOL Vol. 9 No. 2 (2025): MAY 2025 Vol. 9 No. 1 (2025): Vol. 9 No. 1 (2025): Jurnal JISIPOL Vol. 9 No. 1 (2025): JANUARI 2025 Vol. 8 No. 3 (2024): Vol. 8 No. 3 (2024): Jurnal JISIPOL Vol. 8 No. 3 (2024): SEPTEMBER 2024 Vol. 8 No. 2 (2024): Jurnal JISIPOL Vol. 8 No. 2 (2024): MEI 2024 Vol. 8 No. 1 (2024): Jurnal JISIPOL Vol. 8 No. 1 (2024): JANUARI 2024 Vol. 7 No. 3 (2023): JURNAL JISIPOL VOL. 7. NO. 3, NOVEMBER 2023 Vol. 7 No. 2 (2023): JURNAL JISIPOL VOL. 7. NO. 2, APRIL 2023 Vol. 7 No. 1 (2023): JURNAL JISIPOL VOL. 7. NO. 1, JANUARI 2023 Vol. 6 No. 3 (2022): JURNAL JISIPOL VOL. 6. NO. 3, NOVEMBER 2022 Vol. 6 No. 2 (2022): JURNAL JISIPOL VOL. 6. NO. 2, APRIL 2022 Vol. 6 No. 1 (2022): JURNAL JISIPOL VOL. 6. NO. 1, JANUARI 2022 Vol. 5 No. 2 (2021): Vol. 5 No. 2 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 2, APRIL 2021 Vol. 5 No. 3 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 3, NOVEMBER 2021 Vol. 5 No. 1 (2021): JURNAL JISIPOL VOL. 5. NO. 1, JANUARI 2021 Vol. 4 No. 2 (2020): JURNAL JISIPOL VOL. 4. NO. 2, JULI 2020 Vol. 4 No. 1 (2020): JURNAL JISIPOL VOL. 4. NO. 1, APRIL 2020 Vol. 3 No. 3 (2019): JISIPOL: Edisi November 2019 / Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 3 No. 2 (2019): JISIPOL Edisi Bulan Juni 2019 | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 3 No. 1 (2019): JISIPOL Edisi Bulan Januari 2019 | Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik More Issue