cover
Contact Name
Ade Kurniawati
Contact Email
adekur@umtas.ac.id
Phone
+6281221990186
Journal Mail Official
jurnal.bimtas@umtas.ac.id
Editorial Address
Program Studi D3 Kebidanan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya Jl. Tamansari KM 2,5 Kota Tasikmalaya, Jawa Barat 46196
Location
Kota tasikmalaya,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas
ISSN : 25801902     EISSN : 2622075X     DOI : -
BIMTAS: Jurnal Kebidanan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya adalah wadah informasi bidang kebidanan yang berupa publikasi hasil penelitian, hasil studi kepustakaan, maupun tulisan ilmiah. Terbit dua kali dalam satu tahun yaitu bulan Mei dan November.
Articles 77 Documents
EFEKTIFITAS ABDOMINAL STRETCHING EXERCISE TERHADAP PENURUNAN INTENSITAS NYERI DISMENORE PADA REMAJA PUTRI Alpia Rahmawati Suganda; Tatu Septiani N; Rissa Nuryuniarti
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas Vol. 5 No. 2 (2021): Jurnal Bimtas: Jurnal Kebidanan Umtas
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35568/bimtas.v5i2.1857

Abstract

Dismenore merupakan rasa nyeri yang terjadi sebelum atau selama menstruasi yang sangat menyiksa bagi wanita. Sehingga tidak terjadi metabolisme anaerob (seperti glikolisis dan glikogenolisis) yang akan menghasilkan asam laktat, dimana jika terjadi penumpukan asam laktat akan menyebabkan kelelahan, nyeri atau kram pada otot. Laporan ini bertujuan untuk mengetahui manajemen pada nyeri dismenore secara non_farmakologi. Dalam metode yang dilakukan adalah studi literatur dengan mengkaji 6 artikel penelitian. Pencarian jurnal artikel secara elektronik dengan menggunakan database google scholar.Dengan dilakukannya abdominal stretching exercise kurang lebih 10-15 menit selama 2 hari dilakukan pada hari pertama dan kedua menstruasi bagi wanita yang mengalami menstruasi akan meredakan nyeri menghasilkan relaksasi dan memperbaiki sirkulasi. Hasil study literature mengungkapkan bahwa manajemen untuk mengurangi nyeri dismenore yaitu dengan teknik abdominal stretching exercise.
GAMBARAN KARAKTERISTIK IBU HAMIL YANG MENGALAMI KEKURANGAN ENERGI KRONIK DI PMB BIDAN IIS SUSILAWATI.,SST Puzia Nurul Fadilah; Siti Fatimah
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas Vol. 5 No. 2 (2021): Jurnal Bimtas: Jurnal Kebidanan Umtas
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35568/bimtas.v5i2.1858

Abstract

Kekurangan Energi Kronik (KEK) adalah salah satu resiko kehamilan yang bisa menyebabkan timbulnya masalah pada kehamilan, persalinan dan masa nifas. Beberapa resiko yang paling banyak ditimbulkan dari permasalahan KEK yakni kejadian BBLR, persalinan prematur, dan anemia pada masa kehamilan. Tujuan dari penelitan ini adalah untuk mengetahui gambaran karakteristik ibu hamil yang mengalami Kekurangan Energi Kronik (KEK) di PMB Bidan Iis Susilawati., SST Tahun 2021. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dan menggunakan rancangan desain deskriptif. Populasi pada penelitian ini adalah ibu hamil dengan jumlah sampel 23 responden dengan metode total sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dan lembar ceklis. Hasil penelitian yang dilakukan kepada 23 responden diantaranya: Hampir seluruh ibu memiliki usia tidak beresiko sebanyak 20 orang (87%), sebagian besar ibu hamil berpendidikan menengah sebanyak 18 orang (78,3%), sebagian besar ibu paritas nulipara sebanyak 14 orang (60,9%), hampir seluruh ibu tidak bekerja sebanyak 20 orang (87%), Sebagian kecil memiliki jarak kehamilan beresiko sebanyak 5 orang (21,7%)dan sebagian besar ibu hamil berpengetahuan cukup sebanyak 12 orang (52,5). Bagi tenaga Kesehatan khususnya bidan diharapkan lebih optimal dalam memberikan Pendidikan Kesehatan agar resiko kehamilan KEK ini tidak menyebabkan permasalahan yang berkelanjutan.
HUBUNGAN ANTARA IBU DENGAN KURANG ENERGI KRONIK (KEK) PADA MASA KEHAMILAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN BALITA USIA 6-18 BULAN DI PUSKESMAS CIPEUNDEUY Marjani K; Shintia Anggi A
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas Vol. 5 No. 2 (2021): Jurnal Bimtas: Jurnal Kebidanan Umtas
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35568/bimtas.v5i2.1859

Abstract

Pertumbuhan dan perkembangan anak dipengaruhi oleh faktor genetik, faktor lingkungan (faktor pranatal dan postnatal). Faktor prenatal yang paling berperan adalah status kurang energi kronis (KEK) 33,5%. Tujuan penelitian ini adalah terdapat hubungan antara ibu dengan kurang energi kronik (kek) pada masa kehamilan terhadap pertumbuhan dan perkembanggan balita usia 6-18 bulan. Metode penelitian ini menggunakan survey analitik dengan pendekatan cross sectional, yang dilakukan pada 662 responden yang ditentukan dengan teknik total sampling. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat ibu hamil dengan kek sebanyak 49 (7,4%) dan ibu hamil tidak KEK sebanyak 613 (92,6%). Pada pertumbuhan dalam kategori tidak sesuai 18 (36,7%), dalam kategori sesuai 31 (63,3). Untuk perkembangan anak kategori sesuai 29 (59,2%), dalam kategori meragukan 14 (28,6%) dalam kategori penyimpangan 6 (12,2%). Diharapkan hasil penelitian dapat meminimalisir angka kejadian kek dan juga dapat memaksimalkan asuhan pada ibu hamil.
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN CATATAN KEHAMILAN DIGITAL SEBAGAI MEDIA KOMUNIKASI DALAM PELAYANAN KEBIDANAN Chanty Yunie Hartiningrum; Sinta Fitriani
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas Vol. 5 No. 2 (2021): Jurnal Bimtas: Jurnal Kebidanan Umtas
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35568/bimtas.v5i2.1861

Abstract

Latar belakang : Media dalam promosi kesehatan merupakan salah satu upaya untuk mendukung keberhasilan proses pembelajaran sehingga lebih menarik perhatian dan materi yang disampaikan akan lebih mudah dipahami oleh sasaran saat mendapatkan pelayanan antenatal care. E-health merupakan penggunaan sarana elektronik atau teknologi digital untuk menyampaikan informasi, sumber daya, dan layanan yang terkait dengan kesehatan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui efektivitas penggunaan Catatan Kehamilan digital sebagai media komunikasi dalam pelayanan kebidanan di Tasikmalaya. Metodologi penelitian: Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode quasi eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil di wilayah Desa Cikunir. Teknik pengambilan sampling dilakukan dengan purposive sampling dimana terdapat 20 sampel yang memenuhi kriteria inklusi. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner dan aplikasi kehamilan digital. Teknik analisis data menggunakan uji t karena data berdistribusi normal. Hasil penelitian : nilai signifikansi 0.000 < 0.05 maka Ho ditolak dan Ha diterima sehingga dapat disimpulkan terdapat perbedaan rata rata pengetahuan sebelum dan sesudah menggunakan aplikasi catatan kehamilan (ada pengaruh penggunaan aplikasi catatan kehamilan terhadap peningkatan pengetahuan ibu hamil). Saran : Ibu hamil disarankan untuk meningkatkan upaya pencarian informasi kesehatan melalui berbagai cara salah satunya dengan memanfaatkan media berbasis android yang memiliki desain menarik dan praktis.
PERILAKU KELUARGA DALAM PENCEGAHAN PENULARAN COVID-19 PADA BALITA DI DESA POH BERGONG Ketut Espana Giri
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas Vol. 5 No. 2 (2021): Jurnal Bimtas: Jurnal Kebidanan Umtas
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35568/bimtas.v5i2.1862

Abstract

Balita mempunyai hak untuk tumbuh dan berkembang meskipun dalam situasi pandemi. Keuarga terutama orang tua harus tetap bekerja untuk memenuhi kebutuhan balita. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku keluarga dalam pencegahan penularan Covid-19 pada balita di Desa Poh Bergong. Metode penelitian ini adalah desain cross-sectional. Data dikumpulkan dengan wawancara dan pemberian kuisioner pada orang tua yang memiliki balita dan datang ke posyandu, yaitu sebanyak 75 responden. Data dianalisis dengan descriptive statistics menggunakan SPSS. Hasil penelitian diperoleh bahwa sebagian besar keluarga yang memiliki balita di Desa Poh Bergong sudah menggunakan masker dengan benar, sudah mencuci tangan setiap datang dari luar rumah, mandi dan ganti baju setelah bekerja, tidak langsung menyentuh/menggendong anak setelah bekerja, mengkonsumsi vitamin dan makan makanan bergizi setiap hari. Hal ini membuktikan bahwa orang tua di Desa Poh Bergong mempunyai perilaku baik dalam melakukan pencegahan penularan Covid-19 kepada balita.
HUBUNGAN PENGETAHUAN WANITA USIA SUBUR TENTANG KANKER SERVIKS DENGAN IVA TEST DI CIUMBULEUIT Fifi Citra Wiryadi; Fitria Handayani
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas Vol. 5 No. 2 (2021): Jurnal Bimtas: Jurnal Kebidanan Umtas
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35568/bimtas.v5i2.1864

Abstract

Meningkatnya angka kejadian kanker serviks disebabkan oleh kurangnya pencegahan yang efektif dan deteksi dini. Kanker serviks telah menjadi masalah besar pada kesehatan perempuan karena selain menimbulkan kesakitan juga mengakibatkan banyak kematian. Global Burden Cancer (GLOBOCON) 2018, menunjukkan kejadian penyakit kanker di Indonesia sebanyak 136.2 per 100.000 penduduk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan wanita usia subur tentang kanker serviks dengan IVA test di Ciumbuleuit. Metode Penelitian menggunakan analitik cross sectional, menggunakan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini WUS yang berusia 18-49 tahun yang berdasarkan KTP sudah menikah dan berdomisili di RW 03 Kelurahan Ciumbuleuit. Berjumlah 848 dilakukan teknik pengambilan sampel menggunakan rumus slovin menjadi (n=272). Hasil penelitian menunjukkan bahwa 80.5% responden belum pernah melakukan deteksi tes IVA. Hasil uji statistik menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan wanita usia subur tentang kanker serviks dengan IVA test dengan p value 0,000 < 0.05. Simpulan terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan wanita usia subur tentang kanker serviks dengan IVA test.
PENGARUH KONSUMSI JANTUNG PISANG BATU TERHADAP PRODUKSI AIR SUSU IBU PADA IBU POST PARTUM DI DESA BANYUTOWO Ajeng Maharani Pratiwi; Sherly Fatikasari; Erinda Nur Pratiwi
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas Vol. 5 No. 2 (2021): Jurnal Bimtas: Jurnal Kebidanan Umtas
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35568/bimtas.v5i2.1865

Abstract

Latar Belakang : Air susu ibu (ASI) adalah makanan terbaik untuk bayi. ASI sangat dibutuhkan untuk kesehatan bayi dan mendukung pertumbuhan dan perkembangan bayi secara optimal. Bayi yang mendapatkan ASI eksklusif akan memperoleh semua kelebihan ASI serta terpenuhi kebutuhan gizinya secara maksimal sehingga dia akan lebih sehat, lebih tahan terhadap infeksi, dan rentan alergi. Tujuan : Untuk mengetahui Pengaruh Konsumsi Jantung Pisang Batu Terhadap Produksi Air Susu Ibu pada Ibu Post Partum di Desa Banyutowo. Metode : Desain penelitian ini menggunakan metode Quasy Experiment dengan rancangan one grup pretest-posttest. Teknik sampling menggunakan purposive sampling, Jumlah responden 14. Hasil Penelitian : Produksi Asi sebelum konsumsi jantung pisang batu mempunyai rata rata 37.172, sedangkan setelah konsumsi jantung pisang batu mempunyai rata rata 59.556. Jadi ada perbedaan terhadap produksi ASI sebelum dan sesudah mengkonsumsi Jantung pisang batu.
PENATALAKSANAAN PEMBERIAN AROMATERAPI BOSWELLIA CARTERII UNTUK MENGURANGI NYERI PERSALINAN KALA 1 FASE AKTIF Fitri Handayani; Meti Patimah; Sri Wahyuni
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas Vol. 6 No. 1 (2022): Jurnal Bimtas: Jurnal Kebidanan Umtas
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35568/bimtas.v6i1.2431

Abstract

Nyeri persalinan merupakan rasa sakit yang ditimbulkan saat persalinan yang berlangsung dimulai dari kala I persalinan. Angka kejadian nyeri pada persalinan dari 2.700 ibu bersalin yang mengalami nyeri sedang 30% dan nyeri berat 20%. Nyeri persalinan yang tidak terkompensasi dapat menyebabkan iskemia pada plasenta sehingga janin akan kekurangan oksigen sehingga terjadi metabolisme anaerob yang menyebabkan asidosis metabolic. Tujuan dari asuhan ini untuk menurunkan nyeri persalinan pada ibu bersalin kala I fase aktif dengan penatalaksanaan pemberian aromaterapi Boswellia Carterii. Pengukuran skala nyeri sebelum dan sesudah pemberian aromaterapi BC diukur dengan menggunakan skala Numeric Rating Scale (NRS). Asuhan ini dilakukan pada 5 orang ibu bersalin primigravida yang telah memasuki kala I fase aktif fisiologis di BPM bidan L Tamansari mulai April sampai Mei 2019. Metode asuhan yang diberikan berupa sepotong kasa direndam dengan 0,2 ml minyak atsiri BC yang diencerkan dalam 2 ml larutan garam normal, kemudian ditempelkan di kerah ibu bersalin untuk dihirup dan diulangi kembali 30 menit hingga dilatasi lengkap. Setelah dilakukan asuhan diperoleh skala nyeri minimal 1 dan skala nyeri maksimal 2 dengan rata-rata penurunan sebesar 1,4. Hasil dari asuhan ini diperoleh bahwa pemberian aromaterapi Boswellia Carterii dapat mengurangi nyeri persalinan kala I fase aktif.
EFEKTIVITAS MASSAGE EFFLEURAGE DENGAN MINYAK LAVENDER UNTUK MENURUNKAN NYERI DISMENORE PRIMER Rosi Rosyda Yugianti; Dewi Nurdianti; Noorhayati Novayanti
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas Vol. 6 No. 1 (2022): Jurnal Bimtas: Jurnal Kebidanan Umtas
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35568/bimtas.v6i1.2432

Abstract

Di Indonesia angka kejadian dismenore sebesar 62,25%, dengan prevalensi kejadian dismenore primer sebesar 54,89%. Dismenore primer merupakan masalah yang berhubungan dengan menstruasi biasanya berlangsung 48 hingga 72 jam dan bersifat fisiologis. Nyeri dismenore primer dapat menyebabkan ketidaknyamanan seperti pusing, nyeri punggung, nyeri perut bawah, perubahan emosional, dan lain-lain. Oleh karena itu, untuk mengurangi nyeri dismenore primer bisa dilakukan dengan cara terapi massage effleurage. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas massage effleurage dalam penurunan skala nyeri dismenore. Metode penelitian ini adalah studi literatur dengan mengkaji 5 artikel penelitian yang berasal dari Index Copernicus International, Directory of open access journal (DOAJ), Pubmed, dan Garba Rujukan Digital (Garuda). Hasil studi literatur ini mengungkapkan metode non farmakologis massage effleurage  dengan menggunakan minyak aromaterapi lavender dapat menurunkan skala nyeri dismenore dengan rata-rata hasil penelitian Pv=0,00 ≤ ɑ = 0,05. Simpulan massage effleurage dengan minyak aromaterapi lavender terbukti efektif dalam menurunkan skala nyeri dismenore pada remaja putri.
PENATALAKSANAAN INISIASI MENYUSU DINI UNTUK MEMPERTAHANKAN SUHU TUBUH BAYI BARU LAHIR Deti Lestari; Tatu Septiani Nurhikmah; Melsa Sagita Imaniar
Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas Vol. 6 No. 1 (2022): Jurnal Bimtas: Jurnal Kebidanan Umtas
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35568/bimtas.v6i1.2433

Abstract

Inisiasi menyusui dini adalah proses membiarkan bayi menyusu sendiri segera setelah lahiran. Hal ini merupakan kodrat dan anugrah dari Tuhan yang sudah disusun untuk kita. Melakukannya juga tidak sulit, hanya membutuhkan waktu sekitar satu hingga dua jam. (Susanti. 2015). Tujuan asuhan ini untuk mempertahankan suhu tubuh bayi setelah dilakukan Inisiasi Menyusu Dini. Jenis penelitian ini adalah metode Quasi experiment dengan pretest dan posttest. Teknik pengambilan sampel adalah 5 bayi baru lahir. Sampel yang digunakan adalah bayi baru lahir yang mendapat inisiasi menyusu dini di Puskesmas Karanganyar Kota Tasikmalaya pada tanggal 7 April – 4 Mei 2019. Kemudian sampel diukur suhu aksila sebelum dan sesudah dilakukan inisiasi menyusu dini menggunakan thermometer digital. Penelitian ini didapatkan hasil kenaikan suhu tubuh sebesar (0,5oC) dengan rata-rata suhu sebelum IMD yaitu 36,8 oC dan sesudah IMD yaitu 37,3 oC. Jadi ada pengaruh penatalaksanan inisiasi menyusu dini untuk mempertahankan suhu tubuh pada bayi baru lahir di puskesmas Karanganyar Kota Tasikmalaya yaitu mempertahankan suhu tubuh pada bayi baru lahir.