cover
Contact Name
Livana PH
Contact Email
globalhealthsciencegroup@gmail.com
Phone
+6289667888978
Journal Mail Official
globalhealthsciencegroup@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. kendal,
Jawa tengah
INDONESIA
JURNAL PENELITIAN PERAWAT PROFESIONAL
ISSN : 27149757     EISSN : 27156885     DOI : -
Core Subject : Health,
Jurnal Penelitian Perawat Profesional merupakan sarana publikasi karya ilmiah bagi para peneliti kesehatan khususnya perawat profesional. Jurnal Penelitian Perawat Profesional diterbitkan oleh Global Health Science Group. Jurnal Penelitian Perawat Profesional menerbitkan artikel-artikel yang merupakan hasil penelitian dalam lingkup keperawatan yang berfokus pada (10) pilar keperawatan, meliputi: keperawatan anak; keperawatan maternitas; keperawatan medikal-bedah; keperawatan kritis; keperawatan gawat darurat; keperawatan jiwa; keperawatan komunitas; keperawatan gerontik; keperawatan keluarga; dan kepemimpinan dan manajemen keperawatan. Jurnal Penelitian Perawat Profesional diterbitkan pertama kali pada Volume 1 No 1 November 2019. Jurnal Penelitian Perawat Profesional terbit 4x dalam setahun, yaitu bulan Februari, Mei, Agustus, dan November. Artikel penelitian yang dikirimkan ke jurnal online ini akan di-peer-review setidaknya 2 (dua) reviwer. Artikel penelitian yang diterima akan tersedia online setelah proses peer-review jurnal. Bahasa yang digunakan dalam jurnal ini adalah bahasa Inggris atau Indonesia
Articles 1,568 Documents
Pengaruh Fototerapi terhadap Hiperbilirubinemia pada Bayi Baru Lahir Kurniasari, Ika Peni Peni; Paryati, Paryati; Triana, Noor Yunida
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 6 (2024): Desember 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v6i6.3636

Abstract

Hiperbilirubinemia merupakan keadaan dimana terjadi peningkatan kadar bilirubin dalam darah >5mg/dL, yang secara klinis ditandai oleh adanya ikterus, dengan faktor penyebab fisiologik dan non-fisiologik. Berdasarkan data riset kesehatan dasar menunjukan angka bilirubin tinggi pada bayi baru lahir Indonesia sebesar 51,47%, di Sumatra barat 47,3%, Semarang 13,7% dengan faktor penyebabnya antara lain Asfiksia 51%, BBLR 42,9% Sectio Cesaria 18,9% Prematur 33,3%, kelainan kongenital 2,8%, sepsis 12%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil penerapan tindakan fototerapi untuk menurunkan kadar bilirubin darah pada pasien bayi Ny. N di Ruang Perinatologi RSUD Ajibarang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus deskriptif yaitu metode yang digunakan untuk menganalisis hasil penelitian, tetapi tidak digunakan untuk menarik kesimpulan yang luas, dapat dikatakan juga bahwa penelitian yang mencoba mendeskripsikan gejala dan kejadian baik saat ini atau aktual. Setelah diberikan fototerapi selama 10 jam, masalah ikterik neonatus teratasi pada hari ke-3 yang ditandai dengan tidak tampak kuning pada wajah, sklera mata, dan badan sampai diatas lutut. Sebelum dilakukan fototerapi derajar kramer 3 setelah dilakukan fototerapi derajat kramer 0. Pemberian tindakan fototerapi terbukti efektif untuk menurunkan kadar bilirubin darah penderita hiperbilirubinemia.
Efektivitas Terapi Musik untuk Mengurangi Halusinasi Pendengaran pada Pasien Halusinasi Pendengaran Faozi, Trimo Hidayat; Pujianto, Undip; Wijayanti, Wili Indah; Apriliyani, Ita
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.3641

Abstract

Halusinasi merupakan salah satu bentuk gangguan orientasi realitas yang ditandai dengan seseorang memberikan respon atau penilaian tanpa adanya stimulus yang diterima oleh indera, dan merupakan salah satu efek dari gangguan persepsi. Tujuan penelitian ini adalah memberikan asuhan keperawatan pada klien gangguan persepsi sensori pendengaran dengan terapi dzikir dan istigfar. Metode yang digunakan peneliti adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan penelitian studi kasus (case study) dengan pendekatan proses keperawatan pada salah satu pasien yang mengalami gangguan persepsi sensori. Proses pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan melihat rekam medis pasien. Analisis data dilakukan dengan pengumpulan data dan reduksi data. Hasil penelitian bahwa semua intervensi telah berhasil dilakukan dan masalah keperawatan teratasi yang ditunjukkan dengan pasien mampu mengontrol halusinasi pendengarannya dengan terapi Musik. Terapi musik yaitu pendekatan terapeutik yang menggunakan sifat-sifat musik yang meningkatkan suasana hati secara alami untuk membantu seseorang meningkatkan kesehatan mental. dengan tujuan untuk mengalihkan halusinasi pendengaran dengan mendengarkan serta menyanyikan sebuah musik seseorang mampu mengontrol halusinasi pendengarannya.
Hubungan Pengetahuan dengan Perilaku Personal Hygiene saat Menstruasi pada Remaja Putri Suprayogi, Adelia
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 6 (2024): Desember 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v6i6.3644

Abstract

Hygiene pada saat menstruasi merupakan komponen personal hygiene (kebersihan perorangan) yang berperan penting dalam status perilaku kesehatan seseorang. Termasuk menghindari adanya gangguan pada fungsi alat reproduksi. Tujuan dari penulisan artikel ini adalah untuk mengetahui hasil study literatur review, antara pengetahuan dengan perilaku personal hygiene saat menstruasi remaja putri. Menggunakan metode literatur review, dengan mengumpulkan beberapa jurnal artikel penelitian, menggunakan identifikasi kata kunci dengan format PEOS dan menentukan kriteria jurnal yang akan dipilih dengan menggunakan kriteria inklusi dan ekslusi. Pencarian artikel dilakukan pada dua database dari tahun 2017 sampai 2023 (Google Schoolar dan Pubmed), serta menggunakan JBI untuk kesesuaian penilaian pemilihan jurnal. Hasil penelitian: beberapa artikel diantaranya menyatakan remaja dengan pengetahuan remaja dengan perilaku personal hygiene menstruasi adalah baik, dan ada artikel menyatakan pengetahuan remaja dengan perilaku personal hygiene menstruasi adalah kurang. Kesimpulan dari artikel ini adalah ada hubungan antara pengetahuan dengan personal hygiene menstruasi, adanya hubungan antara perilaku dengan personal hygiene menstruasi. Peneliti selanjutnya dapat meneliti mengenai tema ini dan mengembangkan penelitian dengan menambah variabel dan selanjutnya dapat menggunakan database yang lebih banyak.
Efektivitas Buah Kurma dalam Penanganan Anemia pada Ibu Hamil Putri, Nedhea Mutiara; Zuraida, Reni
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 6 (2024): Desember 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v6i6.3649

Abstract

Anemia pada ibu hamil menjadi salah satu permasalahan yang banyak terjadi di Indonesia. Angka kejadian anemia pada ibu hamil berkisar 50,9% dan penyebab mayoritasnya adalah defisiensi zat besi. Tujuan literature review ini adalah untuk memberikan gambaran mengenai efektivitas kurma dalam penanganan anemia pada ibu hamil.Anemia terjadi pada ibu hamil karna pada ibuhamil terjadi perubahan fisiologis dan peningkatan kebutuhan nutrisi. Penanganan anemia pada ibuhamil dapat dilakukan dengan pendekatan farmakologi maupun non farmakologi, salah satu caranya dengan mengkonsumsi kurma. Kurma merupakan buah yang mengandung karbohidrat, vitamin C, vitamin B6, kalsium dan zat besi yang cukup tinggi. Pemberian kurma pada beberapa penelitian terhadap ibuhamil pada berbagai trisemester dapat meningkatkan kadar hemoglobin.
Pengaruh Pemberian Kompres Hangat Rebusan Air Jahe terhadap Pasien dengan Gastritis Riskiana, Riskiana; Kurniawan, Wasis Eko
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.3651

Abstract

Gastritis merupakan peradangan yang mengenai mukosa lambung. Peradangan ini dapat mengakibatkan pembengkakakn mukosa lambung sampai terlepasnya epitel mukosa superficial yang menjadi penyebab terpenting dalam gangguan saluran pencernaan. Klien gastritis, biasanya mengalami masalah nyeri akut, yang disebabkan oleh peningkatan asam lambung. Nyeri akut yaitu pengalaman yang tidak nyaman sehingga dapat mengancam kesehatan individu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tindakan kompres hangat rebusan air jahe terhadap nyeri dengan gastritis Penelitian ini menggunakan desain rancangan studi kasus dengan pendekatan proses keperawatan. Sampel yang digunakan adalah Ny T. Kriteria inklusi meliputi keluarga yang mengalami gastritis, keluarga yang tidak mengkonsumsi obat, dan keluarga yang bersedia menjadi pasien kelolaan. Penelitian ini dilakukan di Desa Pandansari Kecamatan Ajibarang pada bulan Oktober 2023. Hasil dari Evaluasi asuhan keperawatan yang dilakukan pada Ny. T selama 3 x 24 jam didapatkan untuk data obyektif yang didapatkan Ny. T mengalami penurunan skala nyeri setelah diberikan tindakan kompres hangat rebusan air jahe yaitu pada hari pertama skala nyeri 7, kedua skala nyeri 5 dan ketiga skala nyeri 3.
Penerapan Manajemen Ventilasi Mekanik terhadap Pasien ARDS dengan Gangguan Peertukaran Gas Hardiyanti, Anik; Rahmania, Desi Rizki; Susanti, Indri Heri
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.3654

Abstract

Intensive Care Unit (ICU) merupakan ruang rawat rumah sakit dengan staf dan perlengkapan khusus ditujukan untuk mengelola pasien dengan penyakit, trauma atau komplikasi yang mengancam jiwa seperti pasien ARDS dimana kondisi klinis yang terjadi ketika sistem pernapasan gagal mempertahankan fungsi utamanya, yaitu pertukaran gas, di mana PaO2 lebih rendah dari 60 mmHg dan/atau PaCO2 lebih tinggi dari 50 mmHg. Pasien ARDS biasanya dirawat dengan bantuan ventilasi mekanik. Manajemen ventilasi mekanik digunakan untuk mengidentifikasi dan mengelola pemberian sokongan napas buatan melalui alat yang diinsersikan ke dalam trakea. Tujuan dari karya ilmiah ini adalah untuk menganalisa penerapan tindakan manajemen ventilasi mekanik pada pasien ARDS dengan masalah keperawatan gangguan pertukaran gas di ruang ICU RSUD Ajibarang. Karya ilmiah ini merupakan case study pada satu pasien yang dilakukan asuhan keperawatan selama 3 hari. Hasil dari penatalaksanaan manajemen ventilasi mekanik pada pasien adalah adanya perubahan nilai analisa gas darah yaitu pH 7.31, pCO2 82.8mmHg, pO2 154.7mmHg, pO2/FiO2 182.0% yang menunjukkan adanya peningkatan pertukaran gas dan perbaikan hasil analisa gas darah pasien.
Hubungan Dukungan Suami dan Pengetahuan Ibu Hamil dengan Partisipasi dalam Kelas Ibu Hamil Yudiati, Ni Nyoman; Dewi, I Gusti Agung Ayu Novya; Utarini, Gusti Ayu Eka
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 6 (2024): Desember 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v6i6.3659

Abstract

Pendahuluan: Pelaksanaan kelas ibu hamil mengalami penurunan karena kurangnya dukungan suami dan kurangnya pengetahuan ibu dan pengalaman dalam kelas ibu hamil. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui hubungan dukungan suami dan pengetahuan ibu hamil dengan partisipasi dalam kelas ibu hamil. Metode: Penelitian ini menggunakan metode analisis korelasi menggunakan pendekatan cross sectional yang dilakukan di wilayah Puskesmas Tabanan II. Populasi penelitian adalah seluruh ibu hamil yang ada di wilayah kerja Puskesmas Tabanan II sebanyak 65 orang. Sampel penelitian menggunakan total sampling dan teknik pengambilan sampel menggunakan metode consecutive sampling. Jenis data menggunakan data primer dengan instrumen kuesioner yang valid dan reliabel. Penelitian dilakukan bulan Maret - April 2024 Analisis data menggunakan univariat dan bivariat menggunakan uji chi square. Hasil: Hasil menunjukkan sebanyak 80% suami mendukung, 35,4% ibu memiliki pengetahuan baik, dan 9,2% ibu hamil kehadiran lengkap dalam kelas ibu hamil. Terdapat hubungan dukungan suami dan pengetahuan ibu dengan partisipasi dalam kelas ibu hamil di Unit Pelaksana Teknis Dinas Puskesmas Tabanan II. Pengelola program hendaknya menyampaikan jadwal kelas ibu hamil melalui media sosial whatsapp maupun facebook.
Penerapan Teknik Counter Pressure dan Massage Effleurage pada Persalinan Kala 1 Fase Aktif Setiyawanto, Setiyawanto; Pratiwi, Riski Intan; Haniyah, Siti
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.3665

Abstract

Persalinan atau melahirkan merupakan proses untuk mengeluarkan hasil konsepsi (bayi dan Placenta) secara alami, dimulai dengan kontraksi yang adekuat pada uterus, pembukaan dan penipisan serviks. Nyeri melahirkan adalah pengalaman sensorik dan emosional yang bervariasi dari menyenangkan sampai tidak menyenangkan yang berhubungan dengan persalinan. Beberapa upaya untuk mengurangi nyeri persalinan dengan cara non farmakologi salah satunya dengan pemberian massage conter pressure dan massage effleurage. Studi kasus ini bertujuan untuk mengetahui hasil penerapan teknik counter pressure dan massage effleurage dalam mengatasi nyeri persalinan kala I fase aktif diruang VK RSUD Ajibarang. Metode penelitian yang digunakan adalah desain studi kasus deskriptif. Subjek studi kasus yang digunakan yaitu pasien bersalin kala I fase aktif diruang VK RSUD Ajibarang. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara. Hasil evaluasi setelah dilakukan pemberian massage counter pressure dan massage effleurage menunjukan tingkat nyeri ibu melahirkan menurun dari skala nyeri 7 menjadi skala nyeri 5 dan pasien terlihat lebih siap dalam menjalani persalinan. Kesimpulan dari studi kasus pemberian massage counter pressure dan massage effleurage ini yaitu dapat menurun skala nyeri pasien bersalin kala I fase aktif.
Aplikasi Pemberian Jus Buah Belimbing untuk Membantu Menurunkan Tekanan Darah Tinggi Safinatunnajah, Kamiliya; Maryoto, Madyo; Afifah, Titi Nur
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.3673

Abstract

Hipertensi yang tidak terkontrol bisa memberikan penurunan fungsi sistem kardiovaskuler dan kualitas hidup para pasien hipertensi. Kategori hipertensi untuk usia dewasa (<60 tahun) adalah tekanan darah dimulai dari tekanan sistolik ≥140 mmHg dan diastolik >90 mmHg. Penanganan hipertensi bisa diterapkan melalui terapi non farmakologis, diantaranya menggunakan jus belimbing (Averrhoe Carambola Linn) yang dapat berfungsi menstabilkan tekanan darah. Temuan memiliki tujuan, mengelola asuhan keperawatan lansia dengan hipertensi melalui pemberian jus buah belimbing yang diberikan selama 7 (tujuh) hari, selanjutnya dilakukan analisis terhadap perubahan tekanan darah. Metode yang digunakan dengan studi kasus terhadap Ny.T dengan hipertensi. Pengumpulan data dilakukan dengan tahap anamnesis, observasi, dokumentasi dan phsysical assessment. Masalah keperawatan yang ditemui dalam kasus ini adalah nyeri. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat nyeri karena hipertensi yang dirasakan Ny.T menurun setelah diberikan jus buah belimbing dalam waktu 7 (tujuh) hari. Ini sesuai dengan temuan Mariyati dan Wahyuningsih (2017) tentang keefektifan memberikan jus belimbing untuk lansia sebagai penurunan hipertensi didapatkan hasil adanya keefektifan dalam memberikan jus belimbing untuk lansia sebagai penurunan hipertensi. Permasalahan keperawatan utama oleh Ny.T yakni nyari akut (D.0007) berhubungan dengan Ny. T mengeluh sakit kepala dan terasa pusing, leher terasa kaku dan pegal- pegal kaki berkaitan dengan penyakit hipertensi, asuhan keperawatan dilakukan dengan cara identifikasi faktor yang memperingan dan memperberat nyeri yang disebabkan hipertensi, pemberian pendidikan kesehatan tentang hipertensi, menginformasikan pemicu atau penyebab nyeri, menginformasikan strategi mengatasi nyeri dengan teknik non-farmakologis dengan cara meminum jus buah belimbing untuk mengurangi rasa nyeri karena hipertensi. Hasil analisa pada asuhan keperawatan untuk Ny.T dengan hipertensi adalah masalah keperawatan teratasi sebagian, keluhan nyeri hipertensi menurun, dan tekanan darah yang tinggi menjadi cukup membaik.
Pengaruh Pemberian Aromaterapi Jahe terhadap Mual Muntah pada Pasien Post Operasi Herzigova, Jennifer Phoebe; Sebayang, Septian Mixrova; Novitasari, Dwi; Yantoro, Awal Tunis; Yulianto, Dwi Agus
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 6 (2024): Desember 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v6i6.3682

Abstract

Mual serta muntah setelah operasi (PONV) yaitu masalah pada pasien setelah operasi, dengan kejadian lebih dari 30% di antara 230 juta orang operasi setiap tahunnya di seluruh dunia. Mual muntah dapat memicu stres pasien. Salah satu pengobatan non-obat yang dapat diberikan oleh ahli anestesi profesional untuk menurunkan tingkat mual serta muntah yaitu aromaterapi jahe. Tujuan penelitian ini untuk melihat efektivitas aromaterapi jahe terhadap mual dan muntah pada pasien setelah operasi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian pre-eksperimental dengan pendekatan one group pre-test and post-test. Sampel sebanyak 33 responden dan teknik pengambilan data menggunakan total sampling. Penelitian dilakukan pada 17 Mei hingga 8 Juni 2024 di RS Bedah Khusus Jatiwinangun Purwokerto. Lembar observasi menggunakan nausea, vomiting, and retching index (INVR) serta dilanjutkan dengan analisis statistik menggunakan uji Wilcoxon. Hasil penelitian sebelum penerapan aromaterapi jahe sebanyak 29 responden (87,9%) mengalami gejala mual dan muntah sedang. Setelah menggunakan aromaterapi jahe, sebagian besar responden sebanyak 31 responden (93,9%) mengalami gejala mual dan muntah ringan. Uji Wilcoxon menunjukkan bahwa aromaterapi jahe berpengaruh signifikan terhadap penurunan kadar PONV, serta nilai signifikansi sebesar 0,001 dan p value kurang dari 0,05.

Filter by Year

2019 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 7 No 3 (2025): Juni 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 2 (2025): April 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 6 (2024): Desember 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 5 (2024): Oktober 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 4 (2024): Agustus 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 3 (2024): Juni 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 2 (2024): April 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 1 (2024): Februari 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 4 (2023): November 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 3 (2023): Agustus 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 2 (2023): Mei 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 1 (2023): Februari 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 4 (2022): November 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 4 (2022): November 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional (In Press) Vol 4 No 3 (2022): Agustus 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 2 (2022): Mei 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 1 (2022): Februari 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 4 (2021): November 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 2 (2021): Mei 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 1 (2021): Februari 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 4 (2020): November 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 3 (2020): Agustus 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 2 (2020): Mei 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 1 (2020): Februari 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 1 No 1 (2019): November 2019, Jurnal Penelitian Perawat Profesional More Issue