cover
Contact Name
Yunita Arian Sani Anwar
Contact Email
yunita@unram.ac.id
Phone
+6287765260949
Journal Mail Official
yunita@unram.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Chemistry Education Practice
Published by Universitas Mataram
ISSN : 26548119     EISSN : 26563940     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Chemistry Education Practice (ISSN Cetak 2654-8119 dan ISSN Online 2656-3940) adalah jurnal peer-review yang diterbitkan oleh Program Pendidikan Kimia, Fakultas Pendidikan Guru Pelatihan dan Pendidikan, Universitas Mataram. Jurnal ini merupakan jurnal open access. Jurnal Chemistry Education Practice mencakup semua aspek penelitian dan praktik pendidikan kimia. Jurnal ini menerbitkan makalah penelitian asli, komunikasi singkat, diseminasi, dan diskusi penelitian, pengalaman dan perspektif di berbagai pendidikan kimia, pengajaran, pengembangan, pengajaran, proyek dan inovasi pendidikan, metodologi pembelajaran dan teknologi baru dalam pendidikan kimia dan pembelajaran. Jurnal Chemistry Education Practice diterbitkan dua kali dalam setahun, yaitu setiap bulan Mei dan November.
Articles 11 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 2 (2020): November" : 11 Documents clear
Pengembangan Petunjuk Praktikum Kimia Bahan Alam Tentang Isolasi Sinamaldehid dari Kayu Manis Evy Fitria Islamiati; Yunita Arian Sani Anwar; Aliefman Hakim
Chemistry Education Practice Vol. 3 No. 2 (2020): November
Publisher : FKIP University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/cep.v3i2.2006

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian R&D (Research and Development) yang bertujuan untuk 1) mengembangkan buku petunjuk praktikum kimia bahan alam tentang isolasi sinamaldehid dari kayu manis dengan menggunakan metode yang telah dimodifikasi. 2) Mengetahui kelayakan dan kepraktisan petunjuk praktikum kimia bahan alam tentang isolasi sinamaldehid dari kayu manis yang dikembangkan. Populasi dalam penelitian ini meliputi mahasiswa program studi pendidikan kimia angkatan 2016/2017 yang berjumlah 70 mahasiswa dan sudah memprogramkan mata kuliah kimia bahan alam. Sampel  penelitian yaitu 18 mahasiswa yang diambil secara acak menggunakan rumus Slovin. Hasil penelitian menunjukkan nilai validitas dari tiga orang validator yang diperoleh menggunakan indeks Aiken adalah V = 0,82 yang menunjukkan bahwa petunjuk praktikum kimia bahan alam tentang isolasi sinamaldehid dari kayu manis telah valid dan sangat layak digunakan. Sementara itu, praktikalitas dapat dilihat dari respon mahasiswa yang menunjukkan respon positif dengan rata-rata praktikalitas semua komponen sebesar 84% respon mahasiswa. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa petunjuk praktikum kimia bahan alam tentang isolasi sinamaldehid dari kayu manis yang dikembangkan bersifat layak dan sangat praktis digunakan dalam proses pembelajaran.Kata kunci: sinamaldehid, petunjuk praktikum, kimia bahan alam
Model Mental Mahasiswa Pada Fenomena Penghilangan Karat Melalui Elektrolisis Sunniarti Ariani; Effendy Effendy; Suharti Suharti
Chemistry Education Practice Vol. 3 No. 2 (2020): November
Publisher : FKIP University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/cep.v3i2.2104

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali model mental mahasiswa dalam memahami fenomena penghilangan karat melalui elektrolisis. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode penelitian cross-section. Subyek penelitian adalah mahasiswa semester III dan V Program Studi Pendidikan Kimia FKIP Universitas Mataram yang dipilih dengan purposive sampling. Model mental mahasiswa digali menggunakan tes tertulis dan wawancara semistruktur. Model mental mahasiswa dianalisis menggunakan teknik constan comparative. Hasil penenlitian menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa mengembangkan model mental inisial dalam memahami fenomena penghilangan karat melalui elektrolisis. Selain itu, ditemukan bahwa seiring dengan bertambahnya usia individu, model mental yang dikembangkannya mendekati model mental saintifik.Kata Kunci: model mental, karat, elektrolisis.
Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Masalah Terhadap Hasil Belajar Kimia Siswa Kelas X MS SMAN 1 Kediri Pada Materi Reaksi Reduksi Dan Oksidasi Norma Islamiati; Rahmawati Rahmawati; Mukhtar Haris
Chemistry Education Practice Vol. 3 No. 2 (2020): November
Publisher : FKIP University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/cep.v3i2.2044

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh yang lebih baik dari model pembelajaran berbasis masalah terhadap hasil belajar kimia siswa kelas X MS SMAN 1 Kediri pada materi reaksi reduksi dan oksidasi dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional. Quasy eksperimental design digunakan dalam bentuk rancangan post-test only control group design dan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Sampel diperoleh kelas X MS 1 sebagai kelas kontrol dan X MS 2 sebagai kelas eksperimen. Pada kelas eksperimen diberi perlakuan dengan menggunakan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning), sedangkan kelas kontrol diberi perlakukan dengan menggunakan model pembelajaran konvensional. Uji hipotesis menggunakan uji-t pada taraf signifikan 5% menunjukkan hasil thitung (15,49) > ttabel (1,671), berarti Ha diterima dan H0 ditolak, maka penerapan model pembelajaran berbasis masalah memberikan pengaruh yang lebih baik terhadap hasil belajar kimia siswa kelas X MS SMAN 1 Kediri pada materi reaksi reduksi dan oksidasi.
Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Pada Pembelajaran Kimia Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas XI MIA SMAN 7 Mataram Tahun 2019 Hary Abdurrahman; Wildan Wildan; I Nyoman Loka
Chemistry Education Practice Vol. 3 No. 2 (2020): November
Publisher : FKIP University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/cep.v3i2.1817

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada pembelajaran kimia terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas XI MIA SMAN 7 Mataram tahun 2019. Jenis penelitian ini merupakan quasi eksperimen dalam bentuk non-equivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini meliputi semua siswa kelas XI MIA SMAN 7 Mataram. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah yaitu kelas XI MIA 3 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIA 4 sebagai kelas kontrol. Pada kelas eksperimen diberi perlakuan dengan menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing sedangkan pada kelas kontrol menggunakan model pembelajaran konvensional metode ceramah. Data menujukkan bahwa skor rata-rata kelas eksperimen = 69,72 lebih besar dari rata-tata kelas kontrol 62,17. Hal yang sama dengan median 67,6 lebih tinggi dibandingkan median kelas kontrol 58,3, sedangkan standar deviasi pada kelas eksperimen 7,494 lebih kecil dibanding standar deviasi kelas kontrol = 8,009 yang berarti kelas eksperimen lebih homogen daripada kelas kontrol. Hasil uji statistik pada taraf signifikan 5% menunjukkan thitung (3,33) > ttabel (2,009). Berdasarkan hasil tersebut dapat dismpulkan bahwa perbedaan skor kedua kelompok bukan terjadi secara kebetulan, tetapi karena pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing.Kata kunci: model pembelajaran inkuiri terbimbing, kemampuan berpikir kritis
Upaya Mensinergikan Kinerja Program Studi Melalui ALKALINE (Aplikasi Layanan Informasi Program Studi Pendidikan Kimia Berbasis Online) Aliefman Hakim; Eka Junaidi; Saprizal Hadisaputra; Supriadi Supriadi
Chemistry Education Practice Vol. 3 No. 2 (2020): November
Publisher : FKIP University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/cep.v3i2.2080

Abstract

Berlakuknya era revolusi industri 4.0 berdampak pula pada pergeseran kebiasaan individu dalam kehidupannya. Hal ini menntut program studi pendidikan kimia juga terbiasa dengan adanya teknologi informasi. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan pengembangan Aplikasi Layanan Informasi Program Studi Kimia Berbasis Online (ALKALINE) sebagai upaya mensinergikan kinerja program studi pendidikan kimia FKIP Universitas Mataram. Untuk mengembangkan sebuah aplikasi layanan informasi berbasis online dapat dilakukan menggunakan metode waterfall. Metode ini sangat terstruktur dan bersifat linier dengan pendekatan yang sistematis dan sekuensiel yang dimulai dari tingkat analisis, perancangan, implementasi (pemrograman), pengujian, pengoperasian, dan pemeliharaan (implementasi). Sedangkan untuk mengembangkan websitenya sendiri menggunakan aplikasi sumber terbuka (open source) yang dikenal sebagai mesin blog (blog engine) yang dikenal dengan WordPress. Berdasarkan atas apa yang sudah dilakukan dalam penelitian ini, pengembangan aplikasi layanan informasi program studi kimia berbasis online (ALKALINE) sudah sampai tahapan pengoperasian (sekitar 85%). Aplikasi layanan informasi program studi berbasis online yang sudah dikembangkan dapat dikunjungi pada alamat: http://fkip.unram.ac.id/pkimia. Kata Kunci : ALKALINE, Aplikasi, Layanan, Informasi, Program Studi, online
Pengembangan Petunjuk Praktikum Kimia Bahan Alam: Ekstraksi Senyawa Kardol dari Kulit Biji Jambu Mete Miftah Firjatillah; Eka Junaidi; Aliefman Hakim
Chemistry Education Practice Vol. 3 No. 2 (2020): November
Publisher : FKIP University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/cep.v3i2.2014

Abstract

Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan (research and development) yang bertujuan untuk 1) Mengembangkan petunjuk praktikum kimia bahan alam tentang ekstraksi senyawa kardol dari kulit biji jambu mete dengan menggunakan skema kerja yang telah dimodifikasi. 2) Mengetahui kelayakan dan kepraktisan petunjuk praktikum kimia bahan alam tentang ekstraksi senyawa kardol dari kulit biji jambu mete yang dikembangkan. Rancangan penelitian menggunakan model 4D. Sampel yang digunakan sebanyak 18 mahasiswa pendidikan kimia yang ditentukan dari hasil perhitungan menggunakan rumus slovin dan untuk pemilihan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar validasi ahli yang dianalisis menggunakan rumus Aiken’s V dan percentage of agreement untuk mengetahui kelayakan petunjuk praktikum yang dikembangkan sedangkan untuk mengetahui kepraktisan petunjuk praktikum yang dikembangkan menggunakan angket respon mahasiswa. Berdasarkan hasil uji validitas ahli dan reliabilitas diperoleh rata-rata keseluruhan nilai V = 0.80 dan R= 0.91 yang menunjukkan bahwa petunjuk praktikum kimia bahan alam tentang ekstraksi senyawa kardol dari kulit biji jambu mete layak digunakan. Berdasarkan hasil respon mahasiswa diperoleh rata-rata kepraktisan seluruh aspek sebesar 84.7% yang menunjukkan petunjuk praktikum kimia bahan alam ekstraksi senyawa kardol dari kulit biji jambu mete sangat praktis. Berdasarkan data tersebut, dapat disimpulkan bahwa petunjuk praktikum kimia bahan alam tentang ekstraksi senyawa kardol dari kulit biji jambu mete yang dikembangkan bersifat layak dan sangat praktis digunakan dalam proses pembelajaran.Kata kunci: Kardol, Petunjuk Praktikum, Kimia Bahan Alam
Persepsi Siswa Kelas XI MIPA SMA/MA Se-Kota Praya Terhadap Lembar Kerja Peserta Didik Bermuatan Etnosains Pada Materi Pokok Koloid Yusuf Idrus; Yayuk Andayani; Rahmawati Rahmawati
Chemistry Education Practice Vol. 3 No. 2 (2020): November
Publisher : FKIP University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/cep.v3i2.1981

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan persepsi siswa dan karakter rasa ingin tahu siswa pada kelas XI MIPA SMA/MA se-Kota Praya (SMAN 1, SMAN 4, dan MAN 1) terhadap LKPD bermuatan etnosains pada materi pokok koloid. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel dengan random sampling menggunakan rumus Isaac dan Michael dengan taraf kesalahan 5%, diperoleh 239 sampel. Pengambilan data persepsi siswa dan karakter rasa ingin tahu siswa menggunakan angket tertutup skala likert. Teknik analisis data dilakukan dengan menghitung persentase, diperoleh hasil: persepsi siswa dan karakter rasa ingin tahu siswa terhadap LKPD bermuatan etnosains sebesar 80% dan 81%, termasuk dalam kriteria baik.
Pengembangan Modul Praktikum Kimia Bahan Alam Berbasis Generik Sains: Isolasi Fenobarbiton dari Kulit Batang Pohon Api-api (Avicennia marina) Siti Rabiatul Adawiyah; Aliefman Hakim; Saprizal Hadisaputra
Chemistry Education Practice Vol. 3 No. 2 (2020): November
Publisher : FKIP University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/cep.v3i2.1994

Abstract

Penelitian ini termasuk penelitian pengembangan (R&D). Adapun yang dikembangkan dalam penelitian ini adalah modul praktikum kimia bahan alam berbasis generik sains tentang isolasi fenobarbiton dari kulit batang pohon api-api (Avicennia marina) dengan menggunakan model 4D (define, design, development, dan dissemination). Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui langkah-langkah pengembangan modul praktikum, tingkat kelayakan dan kepraktisan dari modul praktikum yang dikembangkan. Populasi penelitian diambil dari mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram angkatan 2016 berjumlah 67 orang yang sudah mengambil mata kuliah kimia bahan alam, sedangkan sampel yang dipilih sebanyak 18 orang dari populasi. Hasil penelitian menunjukkan hasil validitas yang diperoleh menggunakan indeks Aiken diperoleh nilai V = 0,7 dengan kategori valid dan layak untuk digunakan. Sementara itu, praktikalitas semua komponen modul diperoleh nilai rata-rata respon mahasiswa sebesar 85% dengan kategori sangat praktis dan untuk respon dosen sebesar 78% dengan kategori praktis. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa modul praktikum kimia bahan alam berbasis generik sains tentang isolasi fenobarbiton dari kulit batang pohon api-api (Avicennia marina) yang sudah dikembangkan menggunkan model 4D telah terlaksana bersifat layak dan sangat praktis digunakan dalam proses pembelajaran. 
Persepsi Guru SMA/MA Negeri di Lombok Timur Terhadap LKPD Bermuatan Etnosains Pada Materi Larutan Elektrolit dan Non Elektrolit Sri Nursakinah; Yayuk Andayani; Syarifa Wahidah Al Idrus
Chemistry Education Practice Vol. 3 No. 2 (2020): November
Publisher : FKIP University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/cep.v3i2.1983

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan persepsi guru Kimia SMA/MA Negeri di Lombok Timur terhadap LKPD bermuatan etnosains pada materi larutan elektrolit dan non elektrolit. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu guru yang mengajar Kimia di SMA/MA Negeri yang  terdapat di Lombok Timur. Metode yang digunakan untuk pengambilan sampel yaitu  metode purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah guru Kimia SMA/MA Negeri di Lombok Timur sebanyak 24 orang. Pengambilan data persepsi guru Kimia terhadap LKPD bermuatan etnosains dengan menggunakan angket tertutup skala likert. Persepsi guru terhadap LKPD bermuatan etnosains dilihat dari 3 aspek yaitu aspek teknis, isi dan konstruk. Persepsi guru terhadap aspek teknis LKPD bermuatan etnosains berada pada kategori persepsi baik dengan rerata (mean) sebesar 18,92. Persepsi guru terhadap aspek isi LKPD bermuatan etnosains berada pada kategori persepsi sangat baik dengan rerata (mean) sebesar 36,42 dan persepsi guru terhadap aspek konstruk LKPD bermuatan etnosains berada pada kategori persepsi baik dengan rerata (mean) sebesar 32,2.Kata Kunci:   Persepsi, LKPD, etnosains, elektrolit dan non elektrolit.
Pengembangan Modul Praktikum Generik Sains Kimia Bahan Alam: Isolasi Asam Anakardat dari Kulit Biji Jambu Mete Ayu Rizki Mujiyanti; Aliefman Hakim; Saprizal Hadisaputra
Chemistry Education Practice Vol. 3 No. 2 (2020): November
Publisher : FKIP University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/cep.v3i2.1989

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and Development) yang bertujuan untuk mengetahui: (1) langkah-langkah proses pengembangan modul praktikum kimia bahan alam berbasis generik sains tentang isolasi asam anakardat dari kulit biji jambu mete. (2) Tingkat validitas serta kepraktisan modul praktikum kimia bahan alam berbasis generik sains tentang isolasi asam anakardat dari kulit biji jambu mete yang sudah dikembangkan. Desain penelitian yang digunakan adalah model 4D (define, design, develop, and dissemination). Populasi dalam penelitian ini meliputi 80 orang mahasiswa program studi pendidikan kimia tahun akademik 2017/2018 yang sedang memprogramkan mata kuliah kimia bahan alam. Sampel penelitian yaitu tujuh mahasiswa yang diambil secara acak dan kemudian dijadikan responden untuk uji coba terbatas. Hasil penelitian menunjukkan nilai validitas dari tiga orang validator yang diperoleh menggunakan indeks Aiken adalah V = 0,6 yang menunjukkan bahwa modul praktikum praktikum kimia bahan alam berbasis generik sains tentang isolasi asam anakardat dari kulit biji jambu mete telah valid dan layak digunakan. Sementara itu, kepraktisan dapat dilihat dari respon mahasiswa dan dosen yang menunjukkan respon positif dengan rata-rata kepraktisan semua komponen sebesar 81% respon mahasiswa dan 81% respon dosen. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa modul praktikum kimia bahan alam berbasis generik sains tentang isolasi asam anakardat dari kulit biji jambu mete yang dikembangkan bersifat valid dan sangat praktis digunakan dalam proses pembelajaran.  Kata kunci: Pengembangan, Modul Praktikum, Kimia Bahan Alam, Asam Anakardat

Page 1 of 2 | Total Record : 11