cover
Contact Name
Abi Fajar Fathoni
Contact Email
fajarfathoniabi@um.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
fikjurnal@gmail.com
Editorial Address
Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang, d.a. Sekretariat Jurnal FIK UM, Gedung L2.102, Jln. Semarang No.5 Malang 65145
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Sport Science and Health
ISSN : -     EISSN : 27153886     DOI : 10.17977
Core Subject : Education,
Sport Science and Health berdiri pada tahun 2019 dan diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Olahraga Universitas Negeri Malang (UM). Sport Science and Health diterbitkan setiap bulan. Terbitan pertama pada bulan Oktober tahun 2019. Terbitan berisi artikel penelitian dan hasil penelitian di bidang Keolahragaan, Pendidikan Olahraga, Kepelatihan Olahraga, Pendidikan Jasmani dan Kesehatan, Pendidikan Olahraga dan Rekreasi, Kesehatan Olahraga, Kesehatan Masyarakat Fokus dan lingkup jurnal meliputi Manajemen Keolahragaan, Latihan dan Kebugaran, Partisipasi dan Kinerja Olahraga, Terapi Fisik, Biomekanika Olahraga, Kesehatan Olahraga, Pengembangan Profesi Guru, Penilaian dan Evaluasi Pendidikan Jasmani, Pembelajaran Blended Learning Pendidikan Jasmani, AKK, Keselamatan Kesehatan Kerja dan Lingkungan, Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku, Biostatistika, Ilmu Kependudukan, dan Kesehatan Reproduksi, Gizi Masyarakat, Epidemiologi
Articles 121 Documents
Gambaran Keluhan Low Back Pain (LBP) pada Pekerja Menjahit dengan Pengukuran Visual Analog Scale (VAS) Aprilia, Lita; Solichin, Solichin; Puspitasari, Sendhi Tristanti
Sport Science and Health Vol 3, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: Low back pain (LBP) is a symptom or pain syndrome that occurs in the lower back which is the result of various factors and is one of the contributors to disability and occupational diseases. The research objective is to find out the presence of LBP complaints in sewing workers at PT Dwi Putra Perkasa Malang City using a visual analog scale (VAS) assessment. The study was conducted using a cross sectional method, with a sample size of 45 workers. The results obtained are the average and the most in the classification of mild pain at 2 hours of work as many as 26 respondents (57.8%) and at 4 hours of work as many as 31 respondents (66.7%). Conclusion: Complaints from LBP sewing workers at PT Dwi Putra Perkasa Malang using the visual analog scale (VAS) assessment obtained the average classification and the most were mild pain, both at 2 hours of work and at 4 hours of work. Abstrak: Low back pain (LBP) adalah suatu gejala atau sindroma nyeri yang terjadi pada punggung bawah yang merupakan akibat dari berbagai faktor dan merupakan salah satu penyumbang terjadinya kecacatan serta penyakit akibat kerja. Tujuan penelitian yaitu untuk dapat mengetahui terdapatnya keluhan LBP pada pekerja bagian menjahit di PT Dwi Putra Perkasa Kota Malang menggunakan penilaian visual analog scale (VAS). Penelitian dilakukan menggunakan metode cross sectional, dengan jumlah sampel 45 pekerja. Hasil yang diperoleh yaitu rata-rata dan paling banyak pada klasifikasi nyeri ringan pada 2 jam kerja sebanyak 26 responden (57,8%) dan pada 4 jam kerja sebanyak 31 responden (66,7%). Kesimpulan: Keluhan LBP pekerja bagian menjahit di PT Dwi Putra Perkasa Malang dengan menggunakan penilaian visual analog scale (VAS) diperoleh klasifikasi rata-rata dan paling banyak pada nyeri ringan, baik pada 2 jam kerja dan pada 4 jam kerja.
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Tolak Peluru Gaya Ortodoks melalui Metode Discovery Learning Pada Siswa Smp Kelas VIII Syahroni, Ufin Imam; Mu'arifin, Mu'arifin
Sport Science and Health Vol 2, No 7 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan merupakan salah satu bidang studi yang terdapat pada kurikulum sekolah menengah pertama (SMP) yang merupakan sebuah kegiatan belajar mengajar melalui kegiatan jasmani dan olahraga. Pembelajaran tolak peluru gaya ortodoks termasuk ke dalam cakupan materi yang diberikan pada kelas VIII. Tujuan pada penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar tolak peluru gaya ortodoks siswa kelas VIII-I SMP Negeri 10 Malang dengan menggunakan metode discovery learning. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Teknik analisis data yang digunakan oleh peneliti adalah teknik analisis data kualitatif dan kuantitatif. Selanjutnya berdasarkan penelitian tindakan kelas diperoleh hasil persentase pada sikap keaktifan memperoleh hasil rata-rata 92,18% dapat dikatakan baik sekali, pada sikap kedisiplinan memperoleh hasil rata-rata 93,22% dapat dikatakan baik sekali, pada sikap perhatian memperoleh hasil rata-rata 77,08% dapat dikatakan baik. Penilaian psikomotorik pada gerakan awalan memperoleh hasil 87,3% dapat dikatakan baik sekali, pada gerakan pelaksanaan memperoleh hasil 78,12% dapat dikatakan baik, pada gerakan akhiran memperoleh hasil 81,25% dapat dikatakan baik sekali.
Survei Kemampuan Teknik Dasar Passing Bawah Ekstrakurikuler Bolavoli Prayogatama, Bagus
Sport Science and Health Vol 3, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: This study aims to determine the basic technical skills of passing under by using tests on extracurricular participants at SMP Negeri 5 Jombang. This study uses descriptive quantitative data analysis with survey research methods. The research subjects were volleyball extracurricular members at SMP Negeri 5 Jombang which consisted of 18 students. Based on the results of the study, the results of the data analysis on the basic skills of passing under volleyball for the male extracurricular participants were in the moderate category and for the process assessment was included in the sufficient category, while the female volleyball extracurricular participants were in the sufficient category for the outcome assessment and process assessment. So there is 25% good, 25% good enough and 50% good enough. Abstrak: Penelitian ini menggunakan analisis data deskriptif kuantitatif dengan metode penelitian survey. Subjek penelitian adalah peserta ekstrakurikuler bolavoli SMP Negeri 5 Jombang yang terdiri dari 18 siswa. Berdasarkan hasil penelitian bahwa hasil analisis data tes keterampilan dasar passing bawah bolavoli peserta ekstrakurikuler putra masuk dalam kategori sedang dan untuk penilaian proses termasuk dalam kategori cukup sedangkan peserta ekstrakurikuler bolavoli putri termasuk dalam kategori cukup untuk penilaian hasil dan penilaian proses. Jadi ada 25% baik, 25% cukup dan 50% cukup.
Survei Tingkat Kebugaran Jasmani Peserta Ekstrakurikuler Bela Diri Sekolah Menengah Kejuruan Negeri Rahmawati, Dewi Fitri; Hariyanto, Eko
Sport Science and Health Vol 2, No 12 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: The research aimed to determine the physical fitness level of the martial arts extracurricular members using a descriptive quantitative survey method with the independent variables: martial extracurricular (X) and the dependent variable level of physical fitness (Y). The research subjects were 25 participants. The results of the physical fitness test: (1) the level of physical fitness of jujitsu extracurricular with either 8 participants or 57.14% category and 6 participants or 42.86% moderate category. (2) the level of extracurricular physical fitness of the portion with either 2 participants or 18.18% categories, 3 participants or 27.27% in the moderate category, and 6 participants or 54.55% in poor category. Conclusion: the overall level of martial arts extracurricular fitness is in the good category, namely 40%. Abstrak: Penelitian bertutjuan mengetahui tingkat kebugaran jasmani peserta ekstrakurikuler bela diri menggunakan rancangan deskriptif kuantitatif metode survei dengan variabel bebas: ekstrakurikuler bela diri (X) dan variabel terikat tingkat kebugaran jasmani (Y). Subyek penelitian berjumlah 25 peserta. Hasil tes kebugaran jasmani: (1) tingkat kebugaran jasmani ekstrakurikuler jujitsu dengan kategori baik 8 peserta atau 57,14% dan kategori sedang 6 peserta atau 42,86%. (2) tingkat kebugaran jasmani ekstrakurikuler porsigal dengan kategori baik 2 peserta atau 18,18%, kategori sedang 3 peserta atau 27,27%, dan kategori kurang 6 peserta atau 54,55%. Simpulan: tingkat kebugaran jasmani ekstrakurikuler bela diri keseluruhan termasuk kategori baik yaitu sebesar 40%.
Survei Kondisi Fisik Peserta Kegiatan Ekstrakurikuler Bolabasket Valentino, Andreano Febrio; Nurrochmah, Siti
Sport Science and Health Vol 2, No 10 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: The purpose of this study was to determine the ability of the physical condition of the male and female groups participating in basketball extracurricular activities at the Santo Albertus High School, Malang City. The research design used a survey design. The results of the research on the chest pass medicine ball test and the vertical jump test for the male group were in the moderate category, the 20-meter running test, the Illinois test, and the vertical jump test for the female group were in the moderate and poor category. Conclusion from the research results there are still tests that have below good criteria. Abstrak: Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui kemampuan kondisi fisik kelompok putra dan putri peserta kegiatan ekstrakurikuler bolabasket di SMAK Santo Albertus Kota Malang. Rancangan penelitian menggunakan rancangan survei. Hasil penelitian pada tes chest pass bola medicine dan tes vertical jump untuk kelompok putra termasuk dalam kategori cukup, pada jenis tes lari 20 meter, tes illinois, dan tes vertical jump untuk kelompok putri termasuk dalam kategori cukup dan kurang baik. Simpulan dari hasil penelitian masih ada tes yang mempunyai kriteria dibawah baik.
Pengembangan Perangkat Pembelajaran Gerak Dasar Lari Berbasis Aplikasi Articulate Storyline Yuliansyah, Achmad Rizal; Wiguno, Lokananta Teguh Hari; Kurniawan, Ari Wibowo; Mu’arifin, Mu’arifin
Sport Science and Health Vol 3, No 4 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: The purpose of this research is to develop basic motion learning tools for running based on the articulate storyline application. In the analysis technique carried out in this study using quantitative descriptive analysis using percentages. test results by learning experts get a percentage of 94%, elementary school game expert test results get a percentage of 96%, validation tests by Physical Education, Sports and Health experts get a percentage of 90%, media expert test results get a percentage of 96 %, the athletic expert test results get a percentage of 93%, the test results in the small group get a percentage of 89% and the large group test results get a percentage of 86%, and that means the overall test results by several experts as well as product tests for small groups and large groups in the product development of basic motion learning tools for running based on the articulate storyline application has very valid criteria and is suitable for use. It can be concluded that the product of developing basic motion learning tools for running based on the articulate storyline application is feasible to use and can be used as a learning support for the subject of Physical Education, Sports and Health in grade IV SD for basic motion learning material for running. Abstrak: Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengembangkan perangkat pembelajaran gerak dasar lari berbasis aplikasi articulate storyline. Pada teknik analisis yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kuantitatif menggunakan persentase. hasil uji oleh ahli pembelajaran mendapatkan hasil persentase sebesar 94%, hasil uji ahli permainan Sekolah Dasar mendapatkan hasil persentase sebesar 96%, uji validasi oleh ahli Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan diperoleh hasil persentase sebesar 90%, hasil uji ahli media mendapatkan hasil persentase 96%, hasil uji ahli atletik mendapatkan hasil persentase 93%, Hasil uji pada kelompok kecil diperoleh persentase 89% dan hasil uji  kelompok besar diperoleh persentase sebesar 86%, dan artinya keseluruhan hasil uji oleh beberapa ahli serta uji produk untuk kelompok kecil dan kelompok besar pada produk pengembangan perangkat pembelajaran gerak dasar lari berbasis aplikasi articulate storyline mendapatkan kriteria sangat valid dan layak digunakan. Maka dapat disimpulkan bahwa produk pengembangan perangkat pembelajaran gerak dasar lari berbasis aplikasi articulate storyline ini layak digunakan dan dapat dijadikan sebagai penunjang pembelajaran pada mata pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan kelas IV SD untuk materi pembelajaran gerak dasar lari.
Pertumbuhan dan Perkembangan Motorik Kasar Pada Kelas Rendah Sekolah Dasar Fadhullah, Rizki Faris; Wiguno, Lokananta Teguh Hari
Sport Science and Health Vol 2, No 8 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Based on the results obtained by interviews, data collection was carried out to determine growth through anthropometric tests and motor development through TGMD-2 because there was no research data on looking at gross motor growth and development. The purpose of this study was to describe the gross motor development and growth of children aged 7-9 years. This research is descriptive quantitative type. The techniques used are stratified and purposive sampling. The sample used was 7 to 9 years of age. Based on the exposure to the data above, it can be concluded that the anthropometric measurements of students aged 7-9 years have an average result for each age, the tests for gross motor skills of students aged 7-9 years are mostly good. Berdasarkan hasil yang diperoleh wawancara bahwa pengambilan data dilakukan untuk mengetahui pertumbuhan melalui tes antropometri dan perkembangan motorik melalui TGMD-2 karena belum ada data penelitian tentang melihat pertumbuhan dan perkembangan motorik kasar. Tujuan penelitian ini adalah menggambarkan pertumbuhan dan perkembangan motorik kasar anak usia 7-9 tahun. Penelitian ini jenis deskriptif kuantitatif. Teknik yang digunakan yaitu stratified dan purposive sampling. Sampel yang digunakan usia 7 sampai 9 tahun. Berdasarkan paparan data diatas dapat disimpulkan bahwa pengukuran antropometri peserta didik usia 7-9 tahun terdapat hasil rata-rata pada setiap usia, tes untuk motorik kasar peserta didik usia 7-9 tahun sebagian besar menunjukkan baik.
Survei Keterampilan Teknik Dasar Lay Up Dan One Hand Set Shot Pada Siswa Peserta Ekstrakurikuler Bolabasket Sekolah Menengah Atas Pratama, Kharisma Yudha Eka; Wahyudi, Usman; Fitriady, Gema
Sport Science and Health Vol 3, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: The purpose of this study was to determine the level of basic technical skills of lay up and one hand set shot of basketball extracurricular members at SMAN 1 Turen Malang Regency. This research is a quantitative descriptive study using a survey method. The research subjects were 20 participants. The data analysis technique in this study used the percentage formula. The results showed that the extracurricular participants did the lay up and one hand set shot skills test in the "Enough" category with 13 participants (65.00%). Based on the results of the study it can be concluded that the basic technique skills of lay up and one hand set shot of extracurricular basketball participants at SMAN 1 Turen Malang Regency are included in the "Enough" category. Abstrak: Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui tentang tingkat keterampilan teknik dasar lay up dan one hand set shot peserta ekstrakurikuler bolabasket di SMAN 1 Turen Kabupaten Malang. Penelitian ini ialah penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan metode survei. Subjek penelitian sebanyak 20 peserta. Teknik analisis data dalam penelitian menggunakan rumus persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peserta ekstrakurikuler dalam melakukan tes keterampilan lay up dan one hand set shot pada kategori “Cukup” dengan 13 peserta (65,00%). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kemampuan teknik dasar lay up dan one hand set shot peserta ekstrakurikuler bolabasket SMAN 1 Turen Kabupaten Malang termasuk dalam kategori “Cukup”.
Pengembangan Bahan Ajar Pencak Silat untuk Materi Seni Jurus Tunggal Bagi Ekstrakurikuler Islamiyah, Rodhiya
Sport Science and Health Vol 3, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: This study aims to develop teaching materials and make it easier for students to learn single art movements gradually by promoting the correct technique using audio-visual media which contains learning about the art of single pencak silat art. The results of the research were: 1) the development of teaching material products for extracurricular learners, especially the single art form of audio-visual pencak silat; 2) make it easier for students to understand and memorize the material about the single art of pencak silat correctly. Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar dan mempermudah peserta didik dalam mempelajari gerakan seni jurus tunggal secara bertahap dengan mengedepankan teknik yang benar menggunakan media audio visual yang berisi tentang pembelajaran seni jurus tunggal pencak silat. Hasil penelitian adalah: 1) pengembangan produk bahan ajar untuk pembelajar ekstrakurikuler khususnya seni jurus tunggal pencak silat yang berbentuk audio visual; 2) mempermudah peserta didik dalam memahami dan menghafalkan  materi tentang seni jurus tunggal pencak silat dengan benar.
Pengaruh Latihan Dribble Zig-Zag terhadap Peningkatan Keterampilan Dribble Bola Basket Bagi Peserta Kegiatan Ekstrakurikuler Bola Basket SMA Fatmawati, Desi; Nurrochmah, Siti; Heynoek, Febrita Paulina
Sport Science and Health Vol 2, No 11 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: The results of preliminary observations of the basketball zigzag dribble test, as many as 60% of participants could not do it correctly and accurately. The purpose of this study was to examine the effect of basketball dribble zigzag training using poles and cardboard on improving basketball dribble skills in basketball extracurricular activities at SMA Nasional Malang. The experimental research design, a sample of 40 participants was taken using a purposive proportional systematic random sampling technique from a total of 40 male participants. Fcount 76.22 is more than Ftable α equal to 0.05 4.17. While the results of the advanced test of the LSD technique of dribbling zigzag basketball practice using T count -6.283 and T table 1.685, the results of the advanced test of the LSD technique of dribble zigzag basketball training using cardboard T count 11.364 and T table 1.685, there is an effect of dribble training. zigzag basketball using poles and cardboard to improve basketball dribble skills. A basketball zigzag dribble using a pole is better than a basketball zigzag dribble exercise using cardboard. Abstrak: Hasil observasi awal tes dribble zig-zag bola basket, sebanyak 60% peserta tidak bisa melakukan secara tepat dan akurat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkajipengaruh latihan dribble zig-zag bola basket menggunakan tiang dan kardus terhadap peningkatan keterampilan dribble bola basket pada peserta kegiatan ekstrakurikuler bola basket SMA Nasional Malang. Rancanagan penelitian eksperimen, sampel 40 peserta diambil menggunakan teknik purposive proporsional systematic random sampling dari jumlah 40 peserta laki-laki. Fhitung 76,22 lebih dari Ftabel α sama dengan 0,05 4,17. Sedangkan hasil uji lanjut teknik LSD latihan dribble zig-zag bola basket menggunakan tiang T hitung -6,283 dan T tabel 1,685, hasil uji lanjut teknik LSD latihan dribble zig-zag bola basket menggunakan kardus T hitung11,364 dan T tabel 1,685, ada pengaruhlatihan dribble zig-zag bola basket menggunakan tiang dan kardus terhadap peningkatan keterampilan dribble bola basket. Latihan dribble zig-zag bola basket menggunakan tiang lebih baik dari pada latihan dribble zig-zag bola basket menggunakan kardus.

Page 9 of 13 | Total Record : 121