cover
Contact Name
Mufarizuddin
Contact Email
codevelopmen@gmail.com
Phone
+6282165028412
Journal Mail Official
codevelopmen@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tuanku Tambusai No. 23 Kabupaten Kampar Provinsi Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : 27214990     EISSN : 27215008     DOI : https://doi.org/10.31004/cdj.v2i3.2897
ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, pendidikan, teknik, pertanian, pertenakan, sosial humaniora, komputer, Kewirausahaan dan ekonomi. Jurnal ini terbit secara berkala Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Tujuan dari adanya jurnal ini adalah menyebarluaskan gagasan dan hasil pengabdian dan penelitian yang dilakukan oleh perguruan tinggi, Khususnya Universitas Pahlawan, yang dapat diterapkan dalam masyarakat. Community Development Journal berisikan bermacam kegiatan yang dilakukan baik oleh internal Universitas Pahlawan ataupun dari eksternal dalam menangani dan mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat dengan menerapkan ilmu dan teknologi yang kemudian dapat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5,523 Documents
PENGEMBANGAN MODUL MATEMATIKA DAN PELATIHAN PENYELESAIAN SOAL BERTIPE OLIMPIADE UNTUK TINGKAT SMA Palupi Sri Wijayanti
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 3 (2020): Volume 1 Nomor 3 Tahun 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v1i3.1045

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dalam menyelesaikan permasalahan dengan soal yang memiliki tipe olimpiade di tingkat SMA. Selain itu, bertujuan juga untuk mengembangkan modul matematika yang dapat digunakan dalam menyelesaikan persoalan yang berkaitan dengan olimpiade. Langkah-langkah pengabdian dilakukan dengan tahap koordinasi, pengembangan, pelaksanaan, dan evaluasi. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa pengembangan modul matematika memiliki kevalidan yang ditunjukkan dengan rata-rata 3,7 sehingga dapat dikatakan modul matematika yang telah dikembangkan layak digunakan dalam pembelajaran. Selanjutnya, hasil pengabdian yang memberikan pelatihan penyelesaian soal matematika bertipe olimpiade menunjukkan bahwa respon guru dan siswa termasuk dalam kategori sangat baik yang direpresentasikan dengan rata-rata 3,74 dan 3,78.
KETERLIBATAN STAF PERAWAT UNTUK MENINGKATKAN KESELAMATAN PASIEN TERHADAP ALARM KLINIS PERANGKAT MEDIS DI RUMAH SAKIT AWAL BROS BATAM Yulianti Wulandari; Mulyana Mulyana; Muhammad Putra Hidayat
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 3 (2020): Volume 1 Nomor 3 Tahun 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v1i3.1451

Abstract

Insiden cedera merupakan salah satu mutu dari pelayanan mutu keperawatan. Insiden cedera menunjukan kualitas pelayanan suatu rumah sakit dan memberikan dampak terhadap pasien, keluarga dan petugas yang merawat. Alarm klinis merupakan suatu alat yang digunakan untuk memonitoring keadaan dari berbagai pasien yang harus di lakukan oleh perawat. Beberapa pasien memerlukan pemantauan berlanjut dengn memantau aktifitas sehari –hari. Oleh karena itu, penting nya perawat terlibat dalam memonitor alarm klinis pasien untuk memudahkn dalam memantau beberapa keadaan pasien. Perawat harus mengetahui terlebih dahulu parameter pada layar alarm klinis pasien serta cara pemasangan alarm klinis pasien, sehingga dapat menghindari terjadinya insiden cedera fisiologis pada pasien. Manfaat dilakukannya pengabdian masyarakt ini agar untuk meningkatkan mutu dari pelayanan keperawatan serta mengurangi jumlah insiden terjadinya kecelakaan kerja di rumah sakit. Tujuan dari dilakukan pengabdian masyarakat ini untuk langsung menjelaskan keterlibatan perawat dalam meningkatkan keselamatan pasien terhadap alarm klinis perangkat medis di Rumah Sakit Awal Bros Batam
PENGEMBANGAN DIGITAL MARKETING DALAM MENINGKATKAN DAYA SAING USAHA KECIL RAJUTAN TERDAMPAK COVID 19 DI KAMPOENG RAJOET KOTA BANDUNG Yanti Susila Tresnawati; Winne Wardiani; Rini Anisyahrini
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2021): Volume 2 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v2i2.1687

Abstract

Covid-19 berdampak negatif terhadap keberaadaan usaha mitra yang bergerak dalam usaha Rajutan, merupakan produk Unggulan Kota Bandung yang berada di wilayah Kampoeng Radjoet, Produk Mitra memiliki potensi untuk bersaing dengan produk sejenis baik dalam negeri maupun produk dari luar negeri. Akan tetapi masih dihadapkan pada Permasalahan yaitu belum Memahami, Memanfaatkan Dan Menerapkan Teknologi Informasi Pemasaran (Informasi melalui E-Commerce Web & Apps dan Digital Marketing Content. Solusi yang ditawarkan : 1) Peningkatan Pemahaman Teknologi Informasi Pemasaran (Informasi melalui E-Commerce Web & Apps dan digital marketing content. 2) Peningkatan kapasitas Teknologi Informasi berupa Laptop, dan Kamera sebagai sarana E-Commerce Web & Apps dan Digital Marketing Content. Dan Merancang E-Commerce Web & Apps. 3) Peningkatan Pemahaman dan Produksi Digital Content di E-Commerce Web & Apps . 4) Peningkatan Pemahaman dan Pembuatan akun Official store di Marketplace, dan Peningkatan Pemahaman dan Pembuatan akun Official store di Video Streaming Platform (Youtube Channel). 5) Sinkronisasi keseluruhan akun dari mulai Web & Mobile Apps sampe official store di semua platform digital (Facebook Pages,Instagram, Shopee, Youtube) dan Mitra Memanfaatkanya. Metode Kegiatan dengan menggunakan pendekatan : Pelatihan, Bimbingan teknis, Pendampingan, dan Fasilitasi. Dalam skema ini, Tim pengusul sebagai pelaksana kegiatan, yang memiliki tugas dalam menyelesaikan permasalahan dan mencapai solusi dan target luaran yang telah ditetapkan sesuai dengan kepakarannya serta melibatkan mahasiswa sebagai tim teknis. Hasil dan luaran yang telah dicapai dalam pelaksanaan kegiatan ; 1) Berubahnya Digital Maidset mitra, dan mampu memahami dari kemanfatan Teknologi Informasi (Digital marketing/ Distribusi) 2) Mitra Memiliki Fasilitas Teknologi Laptop 1 Unit (Asus TUF FX505DU), Kamera Sony Alpha 6300 KIT beserta kelengkapanya dan memiliki sarana teknologi informasi Web & Apps 3) Meningkatnya Pemahaman Mitra, dan Penerapan: Produksi Digital Content, Distribusi Digital Content di E-Commerce Web & Mobile, Memiliki akun Official store di Sosial Media,. 4) Mitra memahami dan memiliki akun Official store di Marketplace, akun Official store di Video Streaming Platform (Youtube Channel). 5) Sinkronisasi keseluruhan akun dari mulai Web & Mobile Apps sampe official store di semua platform digital (Facebook Pages, Instagram, Marketplace, Youtube) dan Mitra Memanfaatkanya.
PENDAMPINGAN GURU PEMBINA OSN MATEMATIKA SMP NEGERI 1 JETIS BESERTA SEKOLAH IMBASNYA Arta Ekayanti; Senja Putri Merona; Uki Suhendar
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 3 (2020): Volume 1 Nomor 3 Tahun 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v1i3.1004

Abstract

Kegiatan OSN merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Direktorat Pembinaan SMA, Direktorat Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, yang merupakan kompetisi yang menjadi perhatian khusus dari sekolah. Dimana sekolah-sekolah akan mengirimkan peserta didik terbaiknya khususnya dalam bidang Sains. Tujuan dari kegiatan pendampingan ini untuk memberikan penguatan materi kebutuhan OSN Matematika bagi para pembina OSN Matematika. Hal ini dilakukan agar lebih optimal dalam mendampingi serta membina peserta didiknya. Metode kegiatan ini dilakukan melalui beberapa tahapan meliputi, tahap awal, tahap persiapan dan tahap pelaksanaan. Tahap awal berupa analisis kebutuhan, tahap persiapan berupa penyiapan instrumen sedangkan tahap pelaksanaan terdiri dari tiga sesi yaitu penyajian materi, pembahasan contoh soal dan pengerjaan soal latihan dilanjutkan presentasi jawaban soal latihan. Hasil kegiatan pendampingan ini sudah baik. Terlihat dari antusiasme peserta dalam mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir yaitu selalu aktif berdiskusi. Serta pemahaman yang baik dari peserta, terlihat dari kemampuan peserta dalam menyelesaikan soal latihan yang cukup bervariasi serta membutuhkan penalaran yang tinggi.
KOMUNIKASI, EDUKASI DAN INFORMASI: UPAYA PENINGKATAN KESEHATAN MASYARAKAT BERESIKO TINGGI TERHADAP PENYEBARAN VIRUS COVID-19 DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDA (PSTW) KOTA BENGKULU Rina Delfina; Nurmukaromatis Saleha; Umim Salamah
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 3 (2020): Volume 1 Nomor 3 Tahun 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v1i3.1373

Abstract

Kasus pandemi COVID-19 saat ini tengah mengemparkan dunia, termasuk Indonesia. Angka kejadian masyarakat yang tertular virus ini semakin hari semakin meningkat. Di Indonesia kasus COVID-19 pertanggal 26 September 2020 di kutip dari pusat informasi COVID-19 Indonesia, positif COVID-19 sebanyak 271.339 kasus, sembuh 199.403 kasus dan meninggal 10.308 kasus. Sementara kasus di Bengkulu pertanggal 26 September 2020, total kasus positif 600 kasus, suspek 2407 orang, sembuh 364 dan meninggal 34 orang. Kejadian ini menimbulkan keresahan dan ketakutan pada masyarakat yang memahami penularan virus ini, tetapi masih ada sebagian masyarakat yang tidak paham bahaya dari virus corona ini. Dan ada kelompok masyarakat yang beresiko tinggi tertular COVID-19 seperti lansia terutama lansia yang memiliki penyakit jantung, diabetes dan lain-lain. Dimana masih ditemukan banyak lansia yang masih belum menggunakan alat pelindung agar terhindar dari penularan COVID-19. Hal ini menggambarkan bahwa masih kurangnya pemahaman masyarakat resiko tinggi ini tentang penularan virus COVID-19. Kelompok resiko tinggi harus mendapatkan informasi dan edukasi yang jelas tentang bahaya virus corona dan apa upaya yang harus dilakukan untuk mencegah agar terhindar dari virus ini.
PENINGKATAN PEMAHAMAN USTADZ/USTADZAH TENTANG GAYA BELAJAR SANTRI DI MASA PANDEMI MELALUI OPTIMALISASI KURIKULUM TAMAN PENDIDIKAN ALQUR’AN Suyitno Suyitno; Yayuk Hidayah
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2021): Volume 2 Nomor 1 Tahun 2021
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v2i1.1509

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman ustadz/ustadzah tentang gaya belajar santri di masa pandemi melalui optimalisasi kurikulum taman pendidikan alqur’an. Latar belakang pengabdian ini adalah adanya fenomena para santri yang belum dapat menyesuaikan diri dengan pembelajaran di taman pendidikan alqur’an khususnya di masa pandemi. Berdasarkan analisis kebutuhan yang tim pengabdian lakukan, terdapat kesulitan dalam beradaptasi dari para santri dengan pembelajaran di taman pendidikan alqur’an khususnya di masa pandemi. Ustadz/ustadzah di masa pandemi ini memerlukan inovasi yang lebih dalam hal penyampaian materi bagi santri, oleh sebab itu tim pengabdian melakukan pengabdian ini dengan tujuan agar ustadz/ustadzah memperoleh pemahaman mengenai gaya belajar santri yang kemudian harapannya ialah pembelajaran di taman pendidikan alqur’an dapat berjalan dengan lancar. Hasil pengabdian di analisis pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil pengabdian menunjukan bahwa terdapat beberapa penyesuaian kurikulum yang harus di lakukan oleh taman pendidikan alqur’an khususnya di masa pandemi agar pembelajaran dapat optimal yaitu perencanaan waktu dalam belajar dan materi pembelajaran. Gaya belajar santri di masa pandemi menunjukan minat yang naik turun, Sebagian besar santri merasa kurang optimal karena berkurangnya tatap muka dengan ustadz/ustadzah.
PROMOSI CARA MENCUCI TANGAN YANG BENAR DI SDN 013 TANJUNG BERULAK KECAMATAN KAMPAR KABUPATEN KAMPAR Nia Aprilla; Elvira Harmia
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2021): Volume 2 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v2i2.1763

Abstract

Anak-anak adalah harapan suatu bangsa. Anak-anak yang cerdas terbentuk dari anak-anak yang sehat. Masa anak-anak adalah masa yang penuh dengan aktifitas fisik. Banyaknya aktifitas yang dilakukan anak-anak membuat anak-anak banyak berhadapan dengan kotoran, keringat dan tentunya kuman. Untuk meminimalisir kuman di tubuh anak-anak tersebut, perlu diajarkan cara mencuci tangan yang benar. Anak-anak di SDN 013 Tanjung Berulak tidak tahu dan tidak paham bagaimana cara mencuci tangan yang benar. Mereka mencuci tangan hanya membasuh tangan tanpa menggosok dan tanpa menggunakan sabun. Tentu saja jika hal ini dibiarkan secara terus-menerus akan memberikan dampak negatif terhadap anak. Anak akan mudah sakit dan akhirnya sering bolos dalam sekolahnya yang menyebabkan anak tidak mengerti akan pelajaran yang dijelaskan oleh guru di sekolah. Sebaliknya jika anak mengerti dan tahu teknik mencuci tangan yang benar, maka anak-anak tidak akan mudah terserang penyakit sehingga tidak ada alasan tidak masuk sekolah. Alasan inilah yang mendorong kami untuk melakukan promosi cara mencuci tangan yang benar di SDN 013 Tanjung Berulak Kecamatan Kampar Kabupaten Kampar.
MEMBANGUN KAMPUNG BERBASIS DATA (Pendampingan Penyusunan Monografi dan Profil Kampung Yobeh Distrik Sentani Kabupaten Jayapura) Jackson Yumame; Ilham Ilham; Dorthea Renyaan; Hiskia Sapioper
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 3 (2020): Volume 1 Nomor 3 Tahun 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v1i3.965

Abstract

Pada bulan September, 2020, Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat dilaksanakan dengan melibatkan dosen dan mahasiswa angkatan 2017 pada Program Studi Ilmu Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Cenderawasih. Kegiatan ini bertajuk “Membangun Kampung Berbasis Data” (Pendampingan Penyusunan Monografi dan Profil Kampung Yobeh Distrik Sentani Kabupaten Jayapura) melalui pendekatan “Partisipatif dan Edukatif”. Pelaksanaan kegiatan ini merupakan bentuk fasilitasi dan implementasi Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2012 tentang Monografi Desa Dan Kelurahan serta Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 12 Tahun 2007 tentang Pedoman Penyusunan Dan Pendayagunaan Data Profil Desa Dan Kelurahan. Pada saat dilakukan survei lokasi terkuak bahwa Kampung Yobeh belum memiliki Profil dan Monografi sebagai sumber informasi potensi kampung. Mengingat pentingnya akurasi data dalam perencanaan agar pembuatan kebijakan pembangunan dapat tepat sasaran, dan selaras dengan kebutuhan masyarakat maka dinilai penting untuk dilakukan pendampingan sebagai bahagian dari pelaksanaan “Tri Dharma” Perguruan Tinggi, salah satunya adalah pengabdian kepada masyarakat..
PENINGKATAN KINERJA PROFESIONALISME GURU PADA MASA PANDEMI COVID 19 MELALUI PELATIHAN PENGEMBANGAN MICROSOFT TEAMS DI SMP NEGERI 42 SURABAYA Nanik Irawati
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2021): Volume 2 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v2i2.1943

Abstract

Tindakan kepala sekolah dapat membuat perbedaan di lingkungan sekolah baik dari perspektif sarana dan prasarana guru dan staf. Kepala sekolah memiliki berbagai cara untuk memberikan tindakan perubahan mutu pendidikan di setiap sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) penerapan manajemen kepala sekolah terhadap peningkatan kinerja profesionalisme guru pada masa pandemi covid-19 melalui pelatihan pengembangan Microsoft Teams di SMP Negeri 42 Surabaya. (2) Hasil dan evaluasi guru-guru tentang pelatihan pengembangan Microsoft Teams di SMP Negeri 42 Surabaya terhadap proses pembelajaran pada masa covid-19. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini melalui pendekatan pendekatan pedagodis dan edukatif. Subyek penelitian adalah seluruh guru-guru di SMP Negeri 42 Surabaya tahun pelajaran 2020/2021 sebanyak 33 guru. Data primer yaitu melalui prosedur dan teknik pengambilan data berupa observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan Salah satu program yang terlaksanakan selama pandemi Covid-19 ialah program melakukan proses belajar mengajar secara daring melalui beberapa aplikasi yaitu Microsoft Teams. Program ini didukung oleh dinas Pendidikan kota Surabaya, pihak sekolah dan guru dalam proses pembelajaran untuk memberikan kemudahan kepada peserta didik selama pembelajaran daring di masa pandemic Covid-19. Pembelajaran menggunakan Microsoft Teams dirasa sangat efektif bagi guru-guru dan peserta didik karena mereka bisa memanfaatkan channel-channel tim dalam aplikasi Teams berupa daftar hadir, materi, penugasan, ulangan, dan menggunakan vicon (video conference).
PENYULUHAN PENDIDIKAN KARAKTER KEPADA PARA GURU SMP KOTA BEKASI Lusiana Wulansari; Maria Cleopara; Sara Sahrazad; Lidya Natalia Sartono; Sigit Widiyarto
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 3 (2020): Volume 1 Nomor 3 Tahun 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v1i3.1178

Abstract

Karakter merupakan nilai- nilai kebajikan yang harus dipunyai oleh para siswa , agar dapat mencapai tujuan idupnya kelak. Penyuluhan ini dirasakan penting, sebab masih banyak karakter menyimpang yang dilakukan oleh anak dibawah umur. Baik itu nilai – nilai kesusilaan dan moral. Tujuan penyuluhan ini, untuk meningkatkan dan memperkuat pola pendidikan karakter pada guru SMP. Pendidikan karakter ini akan di ajarkan kepada para siswa SMP. Metode pelaksanaan yang digunakan adalah metode tanya jawab dan presentasi serta pendampingan. Kegiatan ini diikuti oleh 16 guru bidang studi dan staf tata usaha sebanyak 4 orang. Kegiatan dilakukan dengan “new normal” dimana diterapkan “protocol “ kesehatan yang ketat, agar pelaksanaan berjalan dengan baik dan aman. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berlangsung dari bulan Agustus sampai dengan Nopember 2020. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa para guru dapat memahami pola pengajaran karakter , dan dapat melaksanakan metode dengan baik. Pola pengajaran yang bertumpu pada karakter, maka para siswa mau mencontoh kepada para guru.

Page 17 of 553 | Total Record : 5523