Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang
FOKUS, Jurnal Ilmu Sosial dan Politik, kali ini memulai tampil dalam kemasan baru. Tampilan dan gaya baru bukanlah berarti menafikkan eksistensi dan substansi keilmuan, terutama ranah kajian administrasi publik. Terbitan ke 17 nomor 1, Maret 2019, tentunya banyak harapan dan tantangan yang masih harus dibenahi oleh Tim Penyunting. terutama yang berkaitan dengan isi, dimana edisi Jurnal kali ini belum dapat menyatukan tulisan dalam satu tofik (monograf). Namun demikian, tidaklah berarti mengurangi telaah substansi pembahasan sebuah persoalan keilmuan. Kritik yang bermanfaat sangat dihargai, namun bukan berarti kritik yang tidak bermanfaat tidak dihargai, hanya barangkali cara menempatkan kritik itu yang berbeda. Sebab semua kritik tentulah bermanfaat terlebih untuk Jurnal FOKUS ini. Semoga Jurnal FOKUS kedepan akan tampil semakin sempurna dan mampu menggugah kesadaran untuk menampilkan tulisan yang sangat erat terkait dengan ruang lingkup Ilmu Administrasi Publik dan mencapai tujuan bernegara yang bermuara pada penyelesaian persoalan publik (masyarakat), tentunya kontribusi yang tidak sebatas ide semata, namun yang sangat utama tentulah aksi-aksi (actions) konkrit.
Articles
450 Documents
PENGELOLAAN SUMBERDAYA AIR MELALUI KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH DAN KEARIFAN LOKAL
Antonius -
FOKUS : Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang. Vol 16, No 2 (2018): Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas K
Publisher : Universitas Kapuas Sintang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.51826/fokus.v16i2.209
Pengelolaan sumberdaya air dilaksanakan masih menerapkan, Peraturan Menteri Kehutanan P.64/Menhut-II/2013 tentang pemanfaatan air dan energy air di Suaka Margasatwa, Taman Nasional, Taman Hutan Raya dan Taman Wisata Alam kemudian ditindaklanjuti melalui Surat Edaran No: SE,I IIV-PJLKHLI 2014 tentang Izin Pemanfaatan (IPA) dan izin pemanfaatan energi air (IPEA) serta pertimbangan teknis untuk permohonan izin usaha pemanfaatan air (IUPA) dan izin usaha pemenfaatan energi air (IUPEA) di suaka margasatwa, taman nasional, taman hutan raya, dan taman wisata alam, serta Peraturan Daerah No 20 Tahun 2015 tentang Rencana Tata Ruang Kabupaten masih bersifat mengakomodir zona pemanfaatan di kawasan taman wisata alam Bukit Kelam. Pemerintah dominan dalam perannya, dan sarat mengatur hak negara dubandingkan masyarakat lokal dalam pengelolaan kawasan. Prinsip keselarasan antara kepentingan sosial, lingkungan hidup, ekonomi jauh dari asas keadilan maupun kelestarian. Pengelolaan sumberdaya air didukung oleh potensi sumberdaya alam, lingkungan sosial dan budaya sangat baik dan terbuka. Faktor penghambat pengelolaannya seperti:lingkup batas kawasan dengan pemukiman tidak diakui masyarakat, karena pemetaan batas sepihak. Model kebijakan yang ideal dalam pengelolaan sumberdaya air adalah inkremental yaitu mengedepankan sebuah keputusan diambil didasari hasil kompromi dan kesepakatan bersama antara banyak partisipan. Masyarakat menghendaki dibuatnya peraturan bersama berdasarkan nilai-nilai kearifan lokal menerapkan pola 70 % hasil retribusi air menjadi hak desa diperuntukan untuk pembangunan berbagai infrastruktur, dan 30 % disetorkan kepada kas daerah.
PELAKSANAAN PROSEDUR PELAYANAN PEMBUATAN AKTA KELAHIRAN
A.M. YADISAR
FOKUS : Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang. Vol 15, No 1 (2017): Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas K
Publisher : Universitas Kapuas Sintang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.51826/fokus.v15i1.75
Penyelenggaraan administrasi kependudukan terutama dalam pencatatan kelahiran yangdilaksanakan selama ini sudah berjalan sesuai harapan yang mana system prosedurnya sudah dapatdilakukan baik secara manual maupun online, mengingat manajemen pendaftaran, pencatatan danpengendalian penduduk serta pengelolaan datanya sudah dilakukan secara baik dan tertib, sehinggamengakibatkan pertumbuhan penduduk menjadi terkendali serta pemanfaatan data penduduk bagikepentingan pembangunan menjadi maksimal maksimal. perlunya mengkonstruksi perumusan kebijakanpelayanan pembuatan Akta Kelahiran dengan suatu regulasi yang tanggap pada norma-norma lokal yangberlaku dan berkembang dalam masyarakat setempat. Perlu dilakukan sosialisasi kepada masyarakatsecara berkesinambungan tentang tata cara pembuatan Akta Kelahiran, baik mengenai prosedur, biaya,waktu, dan kegunaannya
PELAYANAN PENDAFTARAN HAK ATAS TANAH
Hengky Barnabas;
Gunawan -
FOKUS : Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang. Vol 18, No 2 (2020): FOKUS Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Ka
Publisher : Universitas Kapuas Sintang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.51826/fokus.v18i2.422
Penelitian ini menganalisis kualitas pelayanan pendaftaran tanah secara konversi sporadik di Kantor Pertanahan Nasiona Kabupaten Sintang dengan Metode Penelitian Kualitatif dan jenis penelitian Deskriptif. Hasil penelitian 1) Prosedur Pendaftran Tanah di BPN Kabupaten Sintang telah dilaksanakan sesuai dengan aturan namun prosesnnya memliiki kendala lamanya waktu dan tahapan Pendaftran tanah yang rumit bagi beberapa pemohon yang pertama kali. 2) Standar pelayanan pendaftaran Tanah cukup memberikan kenyamanan dan kemudahan informasi secara online maupun offline., fasilitas di dalam ruang tunggu cukup nyaman. 3) SDM cukup baik dan profesioanl
PENGEMBANGAN ASSET CREDIT UNION LANTANG TIPO
Yuliana Lilistian
FOKUS : Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang. Vol 17, No 2 (2019): Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas K
Publisher : Universitas Kapuas Sintang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.51826/fokus.v17i2.360
Penelitian ini bertujuanuntuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis tentang pengembangan asset Credit Union Lantang Tipo Kantor Cabang Sanggau Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau. Metode dalam penelitian inimenggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Subjek penelitian ini terdiri dari 8 (delapan) orang yaitu Manajer, Kabid berjumlah 3 orang dan staf berjumlah 4 orang pada Kantor CU Lantang Tipo Kantor Cabang Sanggau Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau. Guna memperoleh data yang akurat dan berkualitas, maka menggunakan teknik pengumpulan data yaitu teknik wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Teknik analisisnya menggunakan analisis Kualitatif.
PENGARUH IKLAN TV DAN PERSONAL SELLING TERHADAP PRODUCT KNOWLEDGE SERTA DAMPAKNYA PADA KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN
Venny Adhita Octaviani
FOKUS : Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang. Vol 16, No 1 (2018): Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas K
Publisher : Universitas Kapuas Sintang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.51826/fokus.v16i1.146
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis (1) pengaruh iklan TV terhadap product knowledge, (2) Pengaruh personal selling terhadap product knoewledge, (3) pengaruh iklan TV terhadap keputusan pembelian, (4) pengaruh personal selling terhadap keputusan pembelian dan (5) pengaruh product knowledge terhadap keputusan pembelian. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang telah dibuat berdasarkan indikator-indikator penelitian yang telah ditentukan. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen produk asuransi Prudential Life Assurance Cabang Sintang. Jumlah sampel yang digunakan yaitu sebanyak 100 responden. Metode analisis dalam penelitian ini adalah regresi linier bertahap.Hasil analisis penelitian menunjukkan bahwa iklan TV berpengaruh poitif dan signifikan terhadap product knowledge, personal selling berpengaruh positif dan signifikan terhadap product knowledge, iklan TV tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, personal selling berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian dan product knowledge tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian.
PENGARUH CITRA MREK SUZUKI NEW SATRIA FU150 TERHADAP KEPUTUSAN KONSUMEN
Hermansyah Herman
FOKUS : Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang. Vol 14, No 2 (2014): Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas K
Publisher : Universitas Kapuas Sintang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.51826/fokus.v14i2.41
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui dan menganalisis: (1). Tanggapankonsumen terhadap Citra Merek Suzuki New Satria FU150 di PT. Indotama Motorika Sintang. (2).Keputusan konsumen dalam membeli Suzuki New Satria FU150 di PT. Indotama Motorika Sintang. (3).Pengaruh Citra Merek terhadap keputusan pembelian Suzuki New Satria FU150 di PT. Indotama MotorikaSintang. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian exsplanatory yang menyoroti hubunganantar variabel independen dengan variabel dependen dan menguji hipotesis yang telahdirumuskan sebelumnya. Populasi yang digunakan oleh peneliti adalah secara kuantitatif. populasinyaadalah rata-rata penjualan motor Suzuki New Satria FU150 dari tahun 2012 dan tahun 2013 sebanyak134 unit kendaraan. Penetapan ukuran sampelnya dengan rumus Slovin, jumlah sample sebesar 60 orangresponden. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner yang disusun dengan skala LikertHasil penelitian yang penulis lakukan mengenai pengaruh Citra Merek Suzuki New Satria FU150terhadap Keputusan Pembelian pada PT. Indotama Motorika Sintang adalah sebagai berikut: Pertama;Tanggapan responden atas Citra Merek sepeda motor Suzuki New Satria FU150 pada PT. IndotamaMotorika Sintang pada saat ini sangat baik. Skor total tanggapan responden terhadap citra merek mempunyaidorongan yang sangat baik yakni sebesar 91,37% masuk dalam kriteria sangat baik. Kedua Tingkatkeputusan pembelian sepeda motor Suzuki New Satria FU150 pada PT. Indotama Motorika Sintangpada saat ini adalah Tinggi yang diambil dari lima indikator yaitu pengenalan masalah, pencarian informasi,pengevaluasian alternatif, keputusan pembelian dan perilaku setelah pembelian. Dimana dari ke limaindikator tersebut memiliki skor total tanggapan responden tentang keputusan pembelian yang konsumenlakukan yaitu sebesar 84.52%. Ketiga. Citra Merek mempunyai pengaruh secara positif dan signifikanterhadap keputusan pembelian sepeda motor Suzuki New Satria FU150 di PT. Indotama Motorika Sintang.Besarnya pengaruh Citra Merek terhadap keputusan pembelian yaitu sebesar 6.8121% sedangkan sisanyasenilai 93.1879% dipengaruhi oleh faktor lain yang penulis tidak teliti seperti perikanan, promosi, lokasi.
Pelaksanaan Pendidikan Dan Pelatihan Karyawan Credit Union (CU)
Paulus MM
FOKUS : Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang. Vol 18, No 2 (2020): FOKUS Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Ka
Publisher : Universitas Kapuas Sintang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.51826/fokus.v18i2.431
Pendidikan dan pelatihan Karyawan Credit Union merupakan bagian dari manajemen sumber daya manusia yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan (skill), dan sikap (attitude) karyawan. Capaian program pendidikan dan pelatihan dipengaruhi oleh perangkat infrastruktur sumber daya yang dimiliki oleh lembaga Credit Union. Output dari pelaksanaan pendidikan dan pelatihan adalah terwujudnya peningkatan kemampuan karyawan baik yang bersifat teknis maupun manajerial. Bentuk pendidikan yang dimasud di CU lebih mengarah kepada pendidikan formal yang dilaksanakan oleh karyawan, sedangkan pelatihan yang dilakukan berupa latihan praktek kerja secara individu dan kelompok yang dibimbing oleh seorang instruktur baik pelatihan di internal CU maupun pelatihan yang diselenggarakan oleh pihak eksternal.Outcome dari program pendidikan dan pelatihan bagi lembaga CU adalah terwujudnya pelayanan yang berkualitas bagi anggota sehingga meningkatkan jumlah anggota dan aset lembaga CU.
SALURAN DISTRIBUSI AIR MINUM ISI ULANG PADA DEPOT R-QUA KOTA SEKADAU KABUPATEN SEKADAU
Evy Ratnasari
FOKUS : Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang. Vol 16, No 1 (2018): Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas K
Publisher : Universitas Kapuas Sintang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.51826/fokus.v16i1.137
Depot air minum isi ulang R-Qua merupakan salah satu produsen air minum isi ulang yang ada di kota Sekadau. Depot Air Minum Isi Ulang R-Qua sudah memiliki pelanggan tetap yang cukup potensial. Saluran distribusi yang digunakan Depot air minum isi ulang adalah saluran distribusi langsung. Diharapkan Depot R-Qua dapat memenuhi standar air minum isi ulang dan terus menjaga mutu air isi ulang. Diharapkan Depot R-Qua hanya melayani pengisian isi ulang dan tidak melakukan penjualan melalui toko atau warung. Harus ada upaya penertiban dari pemerintah terhadap depot air minum isi ulang yang melanggar ketentuan dan persyaratan tentang usaha depot air minum isi ulang.
REKRUTMEN KARYAWAN PERUSAHAAN
Yuliana Lilistian
FOKUS : Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang. Vol 18, No 1 (2020): Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas K
Publisher : Universitas Kapuas Sintang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.51826/fokus.v18i1.400
Proses rekrutmen mempunyai peran penting dalam kesuksesan perusahaan karena proses rekrutmen dapat menunjukkan kemampuan perusahaan untuk terus bertahan, beradaptasi dan berkembang khususnya di tengah persaingan yang ketat. Oleh karena itu, pihak manajemen dituntut untuk lebih profesional dalam mengelola perusahaan khususnya dalam hal sumber daya manusia. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Subjek penelitian ini terdiri dari 4 (empat) orang, yaitu General Manajer, Manajer Personalia, karyawan dan pelamar kerja pada PT. Sinar Sawit Andalan Kecamatan Ambalau Kabupaten Sintang. Guna memperoleh data yang akurat dan berkualitas, maka menggunakan teknik pengumpulan data yaitu teknik wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Teknik analisisnya menggunakan analisis kualitatif. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa proses perencanaan rekrutmen PT. Sinar Sawit Andalan bermula dari spesifikasi yang jelas dari kebutuhan sumber daya manusia dengan memproyeksikan daftar untuk mencapai tujuan akhir ini berdasarkan prediksi kekosongan jabatan. Tersedia 2 (dua) kualifikasi persyaratan rekrutmen yaitu kemampuan dan motivasi pelamar. Saluran rekrutmen karyawan yang dapat dipilih dalam melakukan rekrutmen seperti pengumuman tentang adanya lowongan pekerjaan (iklan), bekerjasama dengan Depnakertrans, bekerjasama dengan konsultan perusahaan pencari tenaga kerja, dan perusahaan buruh. PT. Sinar Sawit Andalan Kecamatan Ambalau Kabupaten Sintang, membuat penawaran kerja dengan menggunakan sumber internal (internal source) dan sumber eksternal perusahaan (external source).
PENINGKATAN MUTU TENAGA PENDIDIK PENDIDIKAN ANAK USIA DINI (PAUD) PADA SANGGAR KEGIATAN BELAJAR
Yuliana Lilistian
FOKUS : Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang. Vol 17, No 1 (2019): Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas K
Publisher : Universitas Kapuas Sintang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.51826/fokus.v17i1.265
Masalah yang diteliti adalah :peningkatan mutu tenaga pendidik PAUD pada Lembaga Sanggar Kegiatan Belajar Kabupaten Sintang, dengan sub masalah upaya yang dilakukan dan faktor yang mempengaruhi dalam peningkatan mutu tenaga pendidik PAUD.Penelitian ini bertujuanuntuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis tentang: peningkatan mutu tenaga pendidik PAUD pada Lembaga Sanggar Kegiatan Belajar Kabupaten Sintang. Metode dalam penelitian inimenggunakan metode penelitian deskriptif. Subjek penelitian ini terdiri dari 5 (lima) orang, yaitu Kepala Sanggar Kegiatan Belajar, Pamong Belajar sebanyak 1 (satu) orang, tenaga pendidik PAUD binaan pada Sanggar Kegiatan Belajar sebanyak 2 (dua) orang. Guna memperoleh data yang akurat dan berkualitas, digunakan teknik pengumpulan data yaitu teknik wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Teknik analisisnya menggunakan analisis kualitatif. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa cara pendidikan dan latihan yang dilakukan oleh Sanggar Kegiatan Belajar adalah mengikuti pelatihan APE di lingkungan sekitar, dan TOT Tenaga Pendidik PAUD. Koordinasi dalam dukungan manajemen yang dilakukan adalahvertikal koordinatifdengan Dinas Pendidikan sebagai mitra kerjasama dalam memberikan pelayanan dan bimbingan kepada tenaga pendidik PAUD binaan. Faktor yang mempengaruhi pada aspek sumber daya tenaga pendidik jumlah tenaga pendidik Pada PAUD binaan Sanggar Kegiatan Belajar Kabupaten Sintang adalah sebanyak 22 orang. Semua tenaga pendidik PAUD berjenis kelamin perempuan. Untuk 1 (satu) PAUD memiliki 2 orang tenaga pendidik. Perilaku tenaga pendidik dalam peningkatan mutu tenaga pendidik PAUD hendaknya didasari oleh pengetahuan, kesadaran dan sikap positif yang sesuai dengan program pendidikan yang dilaksanakan oleh Pemerintah. Fasilitas penunjang terdiri dari sarana belajar dan media APE dan kondisi sarana yang ada sudah cukup memadai bila dibandingkan dengan banyaknya kegiatan dalam program tenaga pendidik PAUD yang menggunakan sarana penunjang didalamnya.