cover
Contact Name
Zul Anwar
Contact Email
zulanwar17@gmail.com
Phone
+62817259116
Journal Mail Official
mandalikaindo@gmail.com
Editorial Address
Jalan Candi Pawon No. 7, Getap Barata, Kel. Cakranegara Selatan Baru, Kec. Cakranegara, Kota Mataram, NTB. 83238 Indonesia
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Cahaya Mandalika
ISSN : -     EISSN : 27214796     DOI : https://doi.org/10.36312/jcm
This journal is a means of scientific publication to develop knowledge and information. This journal specifically contains the results of research carried out in all scientific fields. Apart from publishing research results, this journal also accepts manuscripts from literature reviews and other reports for publication
Articles 1,162 Documents
Pelaksanaan Quality Control yang Efektif Dalam Sistem Produksi dan Operasional Pada CV. Sofie Tunggadewi Industri di Kota Palu Sarah, Sitti; Syamsuddin, Syamsuddin; Hadi, Suryadi
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3 (2022)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.3444

Abstract

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan quality control di Sofie Lokalfood sehingga dapat mencegah kecacatan produk. Pentingnya menjaga kualitas produksi melalui standarisasi yang efisien dan efektif merupakan keniscayaan bagi Sofie Lokalfood dalam mencapai kesejahteraan perusahaan. Upaya ini diperlukan agar perusahaan dapat terus mendukung perkembangan dan kesuksesannya, serta bersaing dengan perusahaan lain yang sejenis. Penelitian ini mengadopsi empat teknik penelitian, yaitu wawancara, observasi langsung, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan quality control yang efektif di Sofie Lokalfood sangat krusial dalam memastikan kualitas produk yang tinggi dan konsisten. Quality control berfungsi sebagai mekanisme pengawasan untuk mencegah terjadinya produk cacat dengan cara memeriksa setiap tahap proses produksi. Hal ini tidak hanya meningkatkan kualitas produk tetapi juga mengurangi potensi kerugian akibat cacat produksi yang tidak terdeteksi. Quality control yang baik memungkinkan identifikasi dan perbaikan cacat secara cepat, serta menyediakan dasar yang kuat untuk perbaikan proses produksi di masa depan. Proses produksi di Sofie Lokalfood melibatkan langkah-langkah yang sistematis dan terstruktur mulai dari pemilihan bahan baku hingga pengemasan akhir. Quality control diterapkan pada setiap tahap untuk memastikan bahwa standar kualitas terpenuhi, membantu menjaga konsistensi rasa dan kualitas produk, serta membangun kepercayaan konsumen terhadap merek Sofie Lokalfood.
PROTOTYPE ALAT PENDETEKSI DRAIN FAN COIL UNIT (FCU) MENGGUNAKAN NODEMCU DAN BLYNK BERBASIS INTERNET OF THINGS Widodo, Sigit
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3 (2022)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.3446

Abstract

Sistem Fan Coil Unit (FCU) merupakan salah satu penerapan dari sistem HVAC. Dengan menggunakan otomatis pendeteksi level air pada bak drain untuk mencegah terjadinya kebocoran . Oleh karena itu minimnya pengetahuan mengenai sistem drainase pada Fan Coil Unit menjadi landasan penulis untuk membuat suatu miniatur sistem beserta kondisi suatu ruangan bak drain yang dipasang sistem FCU. Dengan melakukan perancangan dan perealisasian pada tugas akhir, dapat memudahkan proses pembuatan karena pembuatan berjalan sistematis dan terkoordinasi dengan rancangan yang telah dibuat. Simulasi ini di buat sebagai gambaran antisipasi untuk mencegah terjadinya kebocoran yang disebabkan oleh instalasi aliran pembuangan yang tidak lancar. Dapat di simpulkan bahwa sistem ini berfungsi untuk mencegah terjadinya kebocoran yang memakan kerugian. Kerugian akibat kebocoran pada bak drain fan coil ini dapat di hindari dengan teknologi yang sangat sederhana. Sensor level air mendeteksi ketinggian air kemudian ditampilkan pada aplikasi IoT (BLYNK), indikator peringatannya berupa LED dan buzzer yang hasilnya bisa di lihat di dalam smartphone yang sudah di install aplikasi IoT (BLYNK). Hasil dari uji rancang bangun sistem ini memiliki dua tahap, tahap satu pada saat tinggi air≤5 cm akan menampilkan kondisi aman. Kedua saat tinggi air 8 cm s/d 10 cm akan menampilkan kondisi siaga yang mana akan memerintahkan pompa untuk running agar tidak terjadi luapan air, yang bisa di lihat pada aplikasi IoT (BLYNK) di smartphone.
Comparison of Climate Education Policies: Lessons for Indonesia from Australia, the US, and the UK Siahaan, Grace Natalia Bornok
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3 (2022)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.3447

Abstract

Penelitian ini menginvestigasi perbandingan kebijakan pendidikan iklim di beberapa negara yaitu Australia, AS, dan Inggris, dengan tujuan menggali pelajaran untuk Indonesia. Bagi Indonesia, penerapan kebijakan pendidikan iklim sangat mendesak dikarenakan kerentanan tinggi terhadap perubahan iklim, pencegahan konflik akibat perubahan iklim, pemberdayaan individu untuk mitigasi, adaptasi perubahan iklim, dan berpartisipasi dalam dialog serta pengambilan keputusan di tingkat lokal hingga internasional. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif melalui studi kepustakaan untuk menganalisis kerangka hukum di negara-negara terpilih. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk membandingkan kebijakan pendidikan iklim antar negara dan mengeksplorasi efektivitasnya agar sesuai dengan konteks Indonesia. Metode studi kepustakaan digunakan untuk mengumpulkan dan mengevaluasi data dari berbagai sumber literatur, termasuk peraturan hukum, studi kasus, dan tinjauan akademis yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan perbedaan pendekatan kebijakan pendidikan iklim antara negara-negara yang diteliti. Australia, misalnya, mengintegrasikan perubahan iklim ke dalam kurikulumnya seperti sains, geografi, dan studi sosial. Selain itu, dukungan pemerintah Australia melalui berbagai inisiatif dan pendanaan, serta mendorong keterlibatan siswa dalam proyek pengurangan limbah dan konservasi energi. Di sisi lain, pendekatan di AS bervariasi menurut negara bagian, dimana perubahan iklim diintegrasikan ke dalam standar kurikulum sains mereka. AS juga mengakui dan memberi penghargaan kepada sekolah-sekolah atas upaya keberlanjutan mereka, sehingga mendorong partisipasi dan inovasi. Sementara itu, Inggris telah menetapkan kurikulum yang terstruktur dan standar yang mengintegrasikan perubahan iklim ke dalam kurikulum nasional secara konsisten dan komprehensif, dan meningkatkan partisipasi siswa dalam proyek lingkungan. Perbandingan ini menawarkan pelajaran berharga bagi Indonesia untuk memperbaiki kebijakan lokalnya dengan mengadopsi praktik terbaik dari berbagai pendekatan hukum tersebut.
Implementasi Keputusan Menteri PAN-RB Nomor 11 Tahun 2024 dan Penggunaan Platform Digital Online Untuk Meningkatkan Kinerja Pada SDM Protokol Kementerian Perindustrian Alam, Silvano Armada; Hasudungan, Eddy Hermawan; Suhardi, Suhardi
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 1 (2022)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i1.3450

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian ex post facto untuk mengetahui pengaruh penerapan Keputusan Menteri PAN-RB Nomor 11 Tahun 2024 dan penggunaan Platform Digital Online (PDO) pada sumber daya manusia protokol di Kementerian Perindustrian dalam meningkatkan kinerjanya. Metode yang digunakan adalah Metode Kualitatif. Penelitian ini terbagi menjadi 2 (dua) tahap yaitu: 1) Penentuan uraian tugas protokol yang divalidasi dengan menggunakan Real Time Delphi untuk memperoleh konsensus para expert , dimana media yang dipergunakan adalah kuesioner dan wawancara yang ditujukan kepada para expert . Dari tahap ini diperoleh uraian tugas protokol Kementerian Perindustrian berdasarkan konsensus para expert , dan rekomendasi uraian tugas yang dapat menggunakan PDO dalam upaya meningkatkan kinerja protokol. 2) Penggunaan PDO yaitu Survei Kepuasan Stakeholder terhadap kinerja SDM Protokol Kementerian Perindustrian untuk memperoleh nilai indeks kepuasan stakeholder atas kinerja protokol dalam memfasilitasi kegiatan yang diselenggarakan. Dari hasil penelitian ini, diperoleh uraian tugas dan fungsi protokol Kementerian Perindustrian lebih detail dan jelas yang sesuai dengan Keputusan MenPAN-RB Nomor 11 Tahun 2024 , untuk Penata Keprotokolan dan Pengelola Keprotokolan. Selain itu, dari penelitian ini diperoleh peningkatan nilai indeks kepuasaan stakeholder dari penggunaan PDO yaitu Survei Kepuasan Stakeholder terhadap kinerja SDM Protokol Kementerian Perindustrian, dimana nilai indeks 89,90 pada bulan Januari-April 2024, nilai ini lebih besar daripada nilai indeks di triwulan ke-4 tahun 2023 yaitu 87,45. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa bahwa implementasi keputusan Menteri PAN-RB dan penggunaan PDO secara bersama-sama memiliki pengaruh yang sangat signifikan terhadap kinerja SDM protokol Kementerian Perindustrian. Survei Kepuasan Stakeholder ini dapat dijadikan bahan monitoring dan evaluasi bagi kinerja keprotokolan. Dengan memahami manajemen SDM yang di dalamnya terdapat daftar uraian tugas pada Keputusan Menteri PAN-RB Nomor 11 Tahun 2024 yang akan dipedomani dalam pelaksanaan tugas sehari-hari SDM protokol yang didukung dengan penggunaan platform digital online adalah upaya efektif dalam meningkatkan kinerja SDM keprotokolan Kemenperin.
Determinan Perekonomian Aceh Pasca Dana Otonomi Khusus Zulhilmi, Muhammad
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3 (2022)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.3453

Abstract

Pertumbuhan ekonomi merupakan suatu proses yang mencerminkan aspek dinamis dari suatu perekonomian yang menggambarkan pergerakan ekonomi dari waktu ke waktu Pertumbuhan ekonomi menjadi salah satu indikator keberhasilan pelaksanaan pembangunan yang dapat menjadikan tolak ukur secara makro dan dapat dicerminkan dari perubahan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) dalam suatu daerah. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh dari Dana Bagi Hasil (DBH) dan Tambahan Dana Bagi Hasil (TDBH) minyak dan gas bumi terhadap perekonomian Aceh pasca dana otonomi khusus berakhir ditinjau dari perspektif ekonomi Islam. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah bersifat kuantitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan model Autoregressive Distributed Lag (ARDL). Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang bersumber dari instansi-instansi terkait. Hasil penelitian ini yang menggunakan model ARDL menunjukkan bahwa secara parsial DBH migas berpengaruh negatif dan signifikan sedangkan TDBH migas memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap perekonomian Aceh pasca Dana otonomi khusus berakhir. Pengalokasian DBH dan TDBH migas dialokasikan dengan konsep kepemilikan dalam Islam yang dibagikan secara merata kepada yang memiliki hak untuk memanfaatkan dana tersebut.
Penyelenggaraan Planning & Store, Procurement, Receiving Aneka Meat Pada Perusahaan Bisnis Catering Untuk Penumpang Pesawat Terbang Zahra, Qorina; Sutiadiningsih, Any; Sulandari, Lilis; Dewi, Ila Huda Puspita
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 5 No. 2 (2024)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v5i2.3458

Abstract

Perusahaan yang bergerak di bidang bisnis catering memiliki standar yang bermutu untuk memenuhi kualitas suatu produk. Upaya untuk mewujudkan kualitas produk yang baik maka dibutuhkan kualitas bahan baku yang terbaik maka perusahaan perlu melakukan penyelenggaraan kegiatan pengadaan untuk mendapat bahan baku tersebut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penyelenggaraan pengadaan bahan baku untuk aneka meat dimulai dari penyelenggaraan perencanaan, pembelian, penerimaan, dan ppenyimpanan. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yakni analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini meliputi: (1) penyelenggaraan perencanaan oleh Divisi Planning yakni penentuan jenis dan jumlah bahan baku untuk kebutuhan produksi hingga pengajuan Purchase Request dengan SAP (System Application Product); (2) penyelenggaraan pembelian oleh Departemen Procurement dimulai dari pencarian vendor, yield test, penerbitan BAKN, hingga pengajuan Purchase Order; (3) penyelenggaraan penerimaan oleh Departemen Receiving yakni dimulai dari penerimaan bahan baku, pengecekan dan penimbangan disesuaikan dengan standar spesifikasi dan Purchase Order, hingga penyerahan kepada pihak Store untuk penyimpanan; dan (4) penyelenggaraan penyimpanan oleh Divisi Store untuk aneka bahan baku meat memiliki beberapa prosedur yang perlu diterapkan untuk menjaga kualitas bahan baku yakni, penerapan FIFO (First In First Out), penyimpanan dalam freezer room dengan suhu -18ºC s/d -34ºC, hingga pendistribusian bahan baku kepada Departemen Produksi.
THE EFFECTIVENESS OF ENGLISH SONG LYRICS IN TEACHING READING : A study on the eleventh grade students of Madrasah Aliyah Putra Al-Islahuddiny Kediri Muhamad Sarifuddin
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 5 No. 2 (2024)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v5i2.3460

Abstract

This research is focused In learning Language of English for eleventh grade students of Madrasah Aliyah Putra Al-Islahuddiny Kediri. This research deeply concerned with the use of English song lyrics in teaching reading. In collecting the data, the researcher used reading test. From the test, the researcher got 3 learners can be classified very good, 19 learners have good classification, 4l learners have sufficient classification, 4 learners are bad.Based on score test collected, there was indication that achievement in learning Reading Comprehension with English song lyrics, the eleventh grade students of Madrasah Aliyah Putra Al-Islahuddiny Kediri can indicate very great details for the result of the test taken by the learners. Therefore, it can be seen that the use of English song lyrics in learning Reading Comprehension can influence the teacher’s success in increasing his learners’ learning achievement.
PENGARUH PENYULUHAN TENTANG ASI EKSKLUSIF TERHADAP PENGETAHUAN IBU HAMIL PRIMIGRAVIDA YANG MENIKAH DINI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PELANGAN Ismiati; Siti Maryam
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 5 No. 2 (2024)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v5i2.3463

Abstract

Abstract: WHO (World Health Organization) and UNICEF (United Nations Children's Fund) recommend that babies not be fed anything other than breast milk for the first 6 months. Objective: To determine the effect of education about exclusive breastfeeding on the knowledge of primigravida pregnant women who marry early. Method: This research is a type of quantitative research with a quasi-experimental design. The sample in this study was 15 primigravida pregnant women who married early in the Pelangan Community Health Center Work Area in 2023 using total sampling technique. Data collection tools use pre-test and post-test questionnaires. Data analysis used the Paried t-test. Results: Of the 15 respondents, the average knowledge before the counseling was carried out (Pretest), the mean knowledge value was 69.13 and after the counseling the mean value was 86.73. Furthermore, the results of the research data analysis using the paried t-test showed that there was an influence of education about exclusive breastfeeding on the knowledge of Primigravida pregnant women who married early (p value=0.000<a0.05). Conclusion: There is a significant influence between counseling about exclusive breastfeeding on the knowledge of primigravida pregnant women who marry early in the Pelangan Community Health Center Work Area in 2023.
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN KEPATUHAN IBU HAMIL DALAM MENGKONSUMSI TABLET TAMBAH DARAH TERHADAP KEJADIAN ANEMIA Ismiati
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 5 No. 2 (2024)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v5i2.3464

Abstract

Problems related to maternal health that can cause death include post-partum hemorrhage, including those caused by anemia. Factors that influence the incidence of anemia are related to maternal knowledge and compliance. Objective: this research is to determine the relationship between knowledge and compliance of pregnant women in consuming Fe tablets with the incidence of anemia in the Dompu Barat Health Center Work Area in 2023. Method: This research uses a quantitative type of research using the Descriptive Analytical method. Sampling in this study used the Simple Random Sampling method, the number of samples in this study was 47 samples of pregnant women. Statistical tests use the Chi Square Test. Results: Research shows that there is a relationship between knowledge and compliance of pregnant women in consuming blood supplement tablets on the incidence of anemia with a P-Value of 0.000 or p ɑ 0.05. then Ha is accepted and Ho is rejected. Conclusion: There is a relationship between knowledge and compliance of pregnant women in consuming blood supplement tablets on the incidence of anemia.
Eksistensi Peradilan Islam Dalam Penyelesaian Perkara Perceraian di Indonesia Muhibbuthabry, Muhibbuthabry; Mansari, Mansari; Dina, Diva
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3 (2022)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.3465

Abstract

Peradilan Agama di Indonesia, yang juga dikenal sebagai Peradilan Islam, memiliki peran penting dalam penyelesaian perkara keluarga di kalangan umat Islam. Penelitian ini mengkaji eksistensi dan kewenangan Peradilan Islam dalam menangani perkara perceraian serta pola penyelesaian kasus keluarga yang dipraktikkan. Berdasarkan UU No. 7 Tahun 1989 tentang Pengadilan Agama, kewenangan Peradilan Agama mencakup bidang perkawinan, kewarisan, wasiat, hibah, wakaf, dan sedekah. Perkembangan hukum mengakibatkan perluasan kewenangan dengan diberlakukannya UU No. 3 Tahun 2006 yang menambahkan kewenangan di bidang ekonomi syariah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis eksistensi dan pola penyelesaian perkara keluarga di Peradilan Islam, serta memberikan kontribusi pemikiran bagi penegak hukum. Hasil kajian menunjukkan bahwa Peradilan Agama memiliki dasar hukum yang kuat dan prosedur yang jelas dalam menyelesaikan perkara keluarga, meskipun tantangan masih dihadapi dalam implementasinya, terutama terkait dengan pemahaman masyarakat tentang proses hukum perceraian.