cover
Contact Name
Denok Sunarsi
Contact Email
denoksunarsi@unpam.ac.id
Phone
+6287700097751
Journal Mail Official
jee.unpamjournal@gmail.com
Editorial Address
Jalan Surya Kencana No. 1 Pamulang. Tangerang Selatan - Banten
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Jurnal Ekonomi Efektif
Published by Universitas Pamulang
ISSN : 26228882     EISSN : 26229935     DOI : 10.32493/JEE
Core Subject : Economy, Science,
Jurnal Ekonomi Efektif (JEE) adalah peer-reviewed journal yang mempublikasikan artikel-artikel ilmiah yang merupakan hasil penelitian ilmiah asli (prioritas utama) dan artikel ulasan ilmiah yang bersifat baru (tidak prioritas) dari berbagai kalangan akademisi dan peneliti yang belum diterbitkan di tempat lain yang meliputi: Bidang Ekonomi (makro dan mikro) serta Ekonomi Kreatif Bidang Sumber Daya Manusia, Pemasaran dan Manajemen Keuangan
Articles 504 Documents
Analisis Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan Volume Penjualan Jasa Ekspedisi (Studi Pada Cv Bintang Trans Mandiri Jakarta) Nugroho, Rama Adhitya; Budiman, Surya; Ahidin, Udin
Jurnal Ekonomi Efektif Vol. 8 No. 1 (2025): JURNAL EKONOMI EFEKTIF
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/JEE.v8i1.53506

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengevaluasi strategi pemasaran berbasis bauran pemasaran 7P (product, price, place, promotion, people, process, physical evidence) yang diterapkan oleh CV Bintang Trans Mandiri. Selain itu, penelitian juga bertujuan mengkaji hambatan atau kendala yang dihadapi perusahaan serta memberikan rekomendasi strategi pemasaran yang relevan untuk meningkatkan penjualan. Dengan memahami kekuatan dan kelemahan internal serta peluang dan ancaman perusahaan, diharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan kontribusi dalam pengambilan keputusan strategis di bidang pemasaran jasa ekspedisi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam kepada lima informan internal dan lima informan eksternal, observasi langsung aktivitas operasional perusahaan, serta dokumentasi aktivitas pemasaran. Data kemudian dianalisis menggunakan model bauran pemasaran 7P yang dikombinasikan dengan analisis SWOT untuk mengidentifikasi posisi strategis perusahaan. Hasil wawancara diolah melalui teknik Focus Group Discussion (FGD) untuk memperoleh perspektif dari kedua sisi internal dan eksternal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa CV Bintang Trans Mandiri memiliki kekuatan pada fleksibilitas layanan, pendekatan personal terhadap pelanggan, dan sistem harga yang disesuaikan. Namun, kelemahan utama terletak pada minimnya promosi digital, belum adanya pelatihan SDM, serta sistem operasional dan pelaporan yang masih manual. Sementara dari sisi eksternal, perusahaan masih dipercaya pelanggan karena responsif dan komunikatif. Peluang pengembangan terbuka luas melalui digitalisasi, penguatan branding, dan kerja sama strategis. Secara keseluruhan, strategi pemasaran yang telah diterapkan belum berdampak positif terhadap loyalitas pelanggan dan peningkatan penjualan, serta perlu perbaikan dalam aspek promosi dan sistem untuk menjaga keberlanjutan pertumbuhan di masa mendatang.
Pengaruh Persepsi Manfaat dan Kemudahan Penggunaan terhadap Keputusan Penggunaan DANA dengan Kepercayaan Sebagai Mediasi pada UMKM di Kota Palangka Raya Lidya; Harinie, Luluk Tri; Bancin, John Budiman; Pakpahan, Aston
Jurnal Ekonomi Efektif Vol. 8 No. 1 (2025): JURNAL EKONOMI EFEKTIF
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk menguji pengaruh persepsi manfaat, kemudahan penggunaan terhadap keputusan penggunaan dompet digital DANA oleh pengguna yang bertransaksi pada UMKM di Kota Palangka Raya melalui mediasi kepercayaan. Penelitian ini menerapkan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan desain kausal. Pengambilan sampel secara purposif dipakai untuk memilih 100 responden dari 5 kabupaten berbeda yakni Pahandut, Sebangau, Jekan Raya, Bukit Batu, serta Rakumpit. Kuesioner serta observasi dipakai untuk pengumpulan data, serta SEM-PLS serta analisis deskriptif dipakai untuk analisis. Temuan penelitian memperlihatkan terkait keputusan untuk menggunakan DANA disumbang pengaruh secara positif serta signifikan oleh persepsi manfaat serta kemudahan penggunaan, serta secara tidak langsung lewat variabel mediasi kepercayaan. Kepercayaan terbukti memperkuat hubungan persepsi manfaat serta kemudahan penggunaan pada keputusan penggunaan dompet digital DANA di kalangan pengguna yang bertransaksi pada UMKM di Kota Palangka Raya. Implikasi praktis temuan ini memperlihatkan terkait peningkatan kepercayaan, literasi digital, dan transparansi sistem keamanan perlu menjadi fokus utama bagi penyedia layanan dan pemerintah daerah untuk mendorong optimalisasi penggunaan dompet digital dalam transaksi UMKM serta memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap layanan keuangan digital.
Pengaruh Work life balance terhadap Turnover intention dengan Stress Kerja sebagai Variabel Mediasi pada Karyawan Generasi Z di Wilayah DIY Safitri, Mardiana; Musoli
Jurnal Ekonomi Efektif Vol. 8 No. 1 (2025): JURNAL EKONOMI EFEKTIF
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/JEE.v8i1.53530

Abstract

Dominasi Generasi Z dalam struktur demografi dan tenaga kerja di Indonesia membawa dinamika baru, khususnya terkait tingginya tingkat turnover di Yogyakarta. Generasi ini dikenal mengutamakan fleksibilitas serta keseimbangan antara kehidupan pribadi dan pekerjaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh work life balance terhadap turnover intention pada karyawan Generasi Z di Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan menjadikan stres kerja sebagai variabel mediasi. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan sampel sebanyak 120 responden karyawan Generasi Z di Daerah Istimewa Yogyakarta, yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Data primer dikumpulkan melalui kuesioner yang menggunakan skala Likert. Hasil penelitian menunjukkan bahwa work life balance berpengaruh negatif signifikan terhadap turnover intention (β = -0,359; Sig. 0,000), work life balance berpengaruh negatif signifikan terhadap stres kerja (β = -0,381; Sig. 0,000), stres kerja berpengaruh positif signifikan terhadap turnover intention (β = 0,384; Sig. 0,000), dan serta stres kerja terbukti memediasi pengaruh work life balance terhadap turnover intention secara signifikan. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa work life balance dan stres kerja merupakan faktor penting dalam memengaruhi perilaku turnover pada karyawan Generasi Z. Oleh karena itu, perusahaan disarankan untuk merancang kebijakan yang mendukung keseimbangan kehidupan kerja untuk menekan stres kerja dan mempertahankan talenta muda.
Strategi Implementasi Green Marketing, Customer Experience dan Attitude dalam Meningkatkan Customer Loyalty UMKM Batik Pekalongan dengan Perceived Value sebagai Variabel Mediasi Notoatmojo, M. Iqbal; Imron, Ali; Ariyanti, Rizka
Jurnal Ekonomi Efektif Vol. 8 No. 1 (2025): JURNAL EKONOMI EFEKTIF
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/JEE.v8i1.54165

Abstract

Studi ini bertujuan untuk menginvestigasi dampak Green Marketing, Customer Experience, dan Attitude terhadap Customer Loyalty pelaku UMKM Batik di Pekalongan, dengan Perceived Value sebagai variabel mediasi. Pendekatan kuantitatif digunakan untuk memperoleh gambaran objektif melalui analisis data numerik secara sistematis. Metode purposive sampling digunakan untuk memilih sampel seratus responden yang berpartisipasi dalam bisnis batik selama minimal satu tahun.  Data dikumpulkan melalui kuesioner tertutup dengan skala Likert 1–5, yang disebarkan secara langsung maupun melalui internet. Uji validitas dan reliabilitas instrumen, regresi linier berganda untuk menguji pengaruh langsung antar variabel, dan uji moderasi dan Sobel untuk menentukan peran Perceived Value sebagai mediator digunakan untuk menganalisis data menggunakan SPSS versi 27. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua variabel independen memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kesetiaan pelanggan, baik secara langsung maupun melalui mediasi Perceived Value. Temuan ini menegaskan pentingnya strategi pemasaran yang berkelanjutan, pengalaman pelanggan yang positif, dan sikap konsumen dalam membentuk loyalitas, dengan persepsi nilai sebagai penghubung yang kuat dalam hubungan tersebut.