cover
Contact Name
Elida Soviana
Contact Email
jurnalidcom@gmail.com
Phone
+6285157550006
Journal Mail Official
jurnalidcom@gmail.com
Editorial Address
Jalan Serma Mukhlas, Karangtengah, RT 02 RW 03, Kecamatan Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Kode pos 53416
Location
Kab. banjarnegara,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia
Published by CV Firmos
ISSN : 28076605     EISSN : 28076567     DOI : https://doi.org/10.54082/jamsi.IDPaper
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMSI) adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan kesehatan. Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMSI) terdaftar di LIPI dengan P-ISSN : 2807-6605 dan E-ISSN : 2807-6567. Selain itu, JAMSI terdaftar di Crossref dengan DOI : https://doi.org/10.54082/jamsi.idpaper Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMSI) dipublikasikan dua bulan sekali, yaitu pada bulan Januari, Maret, Mei, Juli, September, dan November. Semua penerimaan naskah akan diproses secara double blind review oleh mitra bestari.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 919 Documents
Screening dan Penyuluhan Risiko Hipertensi pada Remaja Siswa SMA Averos Kota Sorong Untari Untari; Baktianita Ratna Etnis; Reni Permata
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.322

Abstract

Hipertensi merupakan salah satu penyakit tidak menular yang mulai perlu menjadi perhatian penting untuk masyarakat karena berdasarkan beberapa penelitian menunjukkan bahwa hipertensi dapat muncul sejak remaja dan prevalensinya meningkat beberapa tahun ini. Tujuan dari dilakukannya pengabdian kepada masyarakat di lingkungan sekolah ini adalah untuk melakuka screening dan penyuluhan mengenai risiko hipertensi pada remaja. Hipertensi pada remaja dapat berdampak pada meningkatnya mortalitas dan morbiditas. Proses screening memberikan dampak positif karena terbukti dapat menentukan kasus secara dini dan menentukan penanganan dan diagnosis lebih lanjut. Jumlah siswa yang diukur tekanan darahnya sebanyak 31 siswa dengan jumlah perempuan 23 orang dan 8 orang laki-laki. Berdasarkan hasil pengamatan di ketahui bahwa dari hasil di ketahui bahwa siswa yang memiliki tekanan darah sistolik <120 dan tekanan darah Diastolik <80 paling banyak yaitu sekitar 41,9% dan 70,96 %. Untuk siswa yang memiliki tekanan darah sistolik > 140 dan tekanan darah diastolik > 90 sebanyak 12,9 % dan 9,67 %. Melalui kegiatan screening ini dapat di ketahui siswa yang memiliki tekanan darah tinggi sehingga dapat diantisipasi untuk pola kebiasaannya.
Peran Kuliah Kerja Nyata sebagai Wujud Pengabdian Masyarakat pada Kegiatan Program Kampung Iklim (ProKlim) di Kelurahan Gajahan, Kota Surakarta, Jawa Tengah (Studi Kasus KKN UNS Kelurahan Gajahan Surakarta 2022) Dhiya Fidha Ramadhanty; Maria Rina Primastuti; Mega Safira Putri; Nafis Saiful Arsyi; I Nyoman Arya Wirawan; Sephira Devina Salma; Umar Sani; Ummi Masrufah; Dwi Aries Himawanto
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.335

Abstract

Kegiatan KKN yang berlangsung berupa program pemberdayaan dan pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan ilmu, teknologi, dan penanganan masalah-masalah yang terjadi di masyarakat berdasarkan pada Tri Dharma Perguruan Tinggi. Pelaksanaan KKN UNS Membangun Desa Periode Februari-Juli 2022 juga mengalami transformasi pelaksanaan luring seiring dengan penurunan angka penyebaran COVID-19 dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui apa saja peran mahasiswa dalam kegiatan KKN sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat pada kegiatan lomba proiklim di Kelurahan Gajahan Kecamatan Pasar Kliwon Kota Surakarta. Metode pelaksanaan pengabdian diawalai dengan identifikasi permasalahan, pengumpulan data dan perencanaan program, kemudian pelaksanaan program. Hasil dan kesimpulan menunjukkan kegiatan KKN menjadi wadah serta bukti bahwa mahasiswa mampu berperan dan melakukan pengabdian kepada masyarakat melalui pelaksanaan rangkaian sembilan program kerja yang sudah diselaraskan dengan aspek penilaian kegiatan Program Kampung Iklim (Proklim) di RW 01 Kelurahan Gajahan dengan tetap manjalankan protokol kesehatan diantaranya Gerakan Sayangi Bumi, Kurangi plastik, Budidaya Tanaman Obat dan Hias, Pentingnya Jaga Kebersihan dan Dukung Protokol Kesehatan, Pembuatan Green house, Pelatihan Pembuatan Hidroponik, Budidaya Ikan dalam Ember (BUDIKDAMBER), Pembuatan Plank Profil Rintisan Proklim, Bimbingan Belajar dan Pengembangan Potensi dan Kreativitas Anak, dan Kreasi Kerajinan Tangan.
Pemberian Buku Saku COVID-19 untuk Peningkatan Pengetahuan bagi Warga Kelurahan Tanjung Mas Haikal Haikal; Ruth Jovial Angel Maldova
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.337

Abstract

Dalam melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat 2021, Program Studi Kesehatan Masyarakat Universitas Dian Nuswantoro, terdapat kegiatan ‘Pemberian Buku Saku COVID-19 untuk Peningkatan Pengetahuan Bagi Warga Kelurahan Tanjung Mas’ dengan sasaran warga Kelurahan Tanjung Mas RT 3 RW 4. Pemilihan Kelurahan Tanjung Mas RT 3 RW 4 sebagai sasaran karena warga berada pada usia lanjut dan tidak memiliki akses terhadap informasi COVID-19. Selain itu, terdapat potensi yang dimiliki sasaran yaitu keberadaan Ibu-ibu Kader, PKK dan Karang Taruna yang dapat mendukung keberhasilan kegiatan. Kegiatan Pemberian Buku Saku COVID-19 berdasarkan pertimbangan warga yang hadir pada Musyawarah Masyarakat Desa, serta media yang praktis dan mudah untuk digunakan. Peningkatan pengetahuan masyarakat menjadi tujuan kegiatan pengabdian ini. Pemberian Buku Saku COVID-19 dilakukan secara online (grup whatsapp) dan offline. Pemberian secara offline dilakukan dengan mendatangi warga secara langsung atau door-to-door. Warga menanggapi positif kegiatan tersebut, yaitu dengan memberikan respon positif serta menyebarkan kembali Buku Saku melalui Grup Whatsapp lainnya.
Optimalisasi Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pelatihan Membaca Al-Qur’an Metode Anaba bagi Pengajar TPQ/TPA di Kelurahan Tipes Kecamatan Serengan Kota Surakarta Mulyanto Abdullah Khoir; Sri Harda Yanti; Rena Septiani
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.338

Abstract

Taman Pendidikan Al Qur’an (TPQ/TPA) tidak lepas dari berbagai dinamika dan problem yang terjadi, baik secara internal maupun eksternal. Secara internal biasanya problem yang muncul berkaitan dengan SDM, pengelolaan, kurikulum, pendanaan dan sarana prasarana. Secara ekternal biasanya terkait kurangnya perhatian orang tua atau wali, perkembangan teknologi serta pengaruh lingkungan dan teman. Problem SDM terjadi merata hampir diseluruh lembaga yang menyelenggarakan Taman Pendidikan Al Qur’an. Biasanya problem SDM berupa minimnya tenaga pengajar. Hal ini terkait dengan persepsi bahwa TPQ/TPA hanyalah kegiatan tambahan sehingga kadang kurang mendapatkan perhatian tersendiri. Biasanya para pengajar hanya karena kesadaran ingin menghidupkan TPQ/TPA dan memakmurkan masjid. Belum lagi jika muncul problem lain seperti kekurangharmonisan di antara pengurus masjid. Hal ini berdampak terhadap penyelenggaraan TPQ/TPA. Akhirnya kurang mendapatkan perhatian, hanya sekedar jalan serta inisiatif dan kesadaran orang-orang yang ingin menghidupkannya. Solusi dari problem SDM ini adalah dengan merubah maindset bersama bahwa TPQ/TPA sangat penting menjadi gerbang pertama mendidik generasi Qur’ani. Memberikan kesadaran kepada semua pihak yang terlibat, baik para ustadz/ah, pengurus masjid maupun pihak-pihak terkait akan penting TPQ/TPA tersebut. Salah satu upaya mengantasi berbagai problem tersebut adalah dengan melakukan training, pelatihan dan pembekalan berkaitan dengan pengajaran, pengelolaan dan kemampuan penguasaan materi-materi pembelajaran TPQ/TPA untuk optimalisasi pengelolaan TPQ/TPA tersebut.
Pemanfaatan Bahan Baku Limbah Pertanian sebagai Bahan Baku Pembuatan Kompos dan Asap Cair di Desa Benai Kecil Provinsi Riau Aryo Sasmita; Shinta Elystia; David Andrio; Yohanes Yohanes; Jecky Asmura; Gunadi Priyambada
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.341

Abstract

Kegiatan ini dilaksanakan di desa Benai Kecil, Kabupaten Kuantan Singingi. Desa ini dipilih karena dikenal sebagai daerah penghasil karet dan sawit di Propinsi Riau. Tujuan kegiatan ini masyarakat dapat melakukan penanganan limbah pertanian tanaman karet dan kelapa sawit yaitu mengolahnya menjadi pupuk kompos dan asap cair. Kegiatan Pengabdian dilakukan dengan cara memberikan pelatiahan kepada masyarakat membuat kompos dan asap cair. Indikator capaian kegiatan adalah perubahan pemahaman masyarakat tentang pembuatan kompos dan asap cair, bahan pembuatan kompos & asap cair, cara pembuatan kompos dan asap cair dan manfaat atau kegunaannya dari limbah pertanian. Dari hasil praktek, kompos yang dihasilkan masyarakat cukup baik, warna dan bau kompos seperti tanah, tidak panas (suhu antara 30-35 derajat Celcius), Namun pada pembuatan asap cair, masyarakat menghadapi kendala, yaitu produk asap cair yang dihasilkan sangat sedikit, walaupun proses pembuatannya sudah cukup lama, sekitar 5 jam dan asap cair yang dihasilkan belum mencapai grade 1, yaitu pengawet yang dapat digunakan untuk produk makanan. Hasil yang diperoleh dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah peserta dapat memahami teknik pembuatan kompos dan asap cair dari limbah pertanian dengan baik yang ditunjukkan dengan persentase capaian ≥ 80% dan keinginan masyarakat yang besar untuk melakukan sendiri pembuatan kompos dan asap cair. Hal ini terliat dari antusiasme masyarakat saat kegiatan pelatihan pembuatan kompos dan asap cair.
Pendampingan Penyusunan Berkas Pembiayaan Produktif Bank Syariah bagi Pelaku UMKM di Desa Kotadaro II, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan Muhammad Ichsan Hadjri; Badia Perizade; Nyimas Dewi Murnila Saputri; Bayu Wijaya Putra
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.342

Abstract

Sebagian besar pelaku usaha mikro dan kecil di Desa Kota Daro II belum memanfaatkan fasilitas dari perbankan. Selama ini masalah permodalan yang membuat para pelaku usaha sulit mengembangkan usahanya untuk menghasilkan produk-produk yang dibutuhkan. Para pelaku usaha ini belum mengenal bank, khususnya bank syariah. Mereka menganggap usahanya tidak bankable dan tidak memenuhi ketentuan bank. Hal ini disebabkan kurangnya literasi masyarakat Desa Kota Daro II mengenai perbankan khususnya perbankan syariah. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk membantu para pelaku UMKM dalam mempersiapkan dan menyusun berkas-berkas yang dibutuhkan untuk pembiayaan produktif, khususnya pada bank syariah. Target audiens yang dipilih dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah para pelaku UMKM di Desa Kota Daro II sebanyak 25 orang. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan dengan metode ceramah, tutorial pendampingan, dan diskusi. Mayoritas pelaku usaha mikro dan kecil di Desa Kota Daro II belum mengetahui banyak tentang pengajuan pembiayaan dan belum pernah melakukan transaksi di Bank Umum Syariah. Setelah mengikuti kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, pelaku UMKM di Desa Kota Daro II telah mampu memahami prinsip dalam penyusunan berkas pembiayaan produktif pada bank syariah serta mampu menyiapkan berkas yang siap diajukan untuk pengajuan pembiayaan ke bank syariah.
Pendampingan Pembinaan Nilai-Nilai Kepemimpinan dalam Menghadapi Era New Normal bagi Pelaku UMKM di Desa Kotadaro II, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan Badia Perizade; Muhammad Ichsan Hadjri; Didik Susetyo; Zunaidah Zunaidah; Purwita Sari
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.343

Abstract

Kepemimpinan di era new normal membutuhkan gerakan yang cepat, dinamis, dan kreatif dimana semua gaya kepemimpinan dapat digunakan meskipun harus ada kombinasi harmonisasi dari semua gaya kepemimpinan yang ada untuk menjawab tantangan yang ada di era disrupsi ini. Pelaku UMKM terlibat aktif dalam menanyakan dan menggali informasi tentang pentingnya nilai-nilai kepemimpinan dan bagaimana nilai-nilai tersebut dapat ditanamkan pada UMKM sehingga semua elemen di UMKM dapat menjadi pedoman nilai-nilai tersebut. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membantu para pelaku UMKM dalam menumbuhkan nilai-nilai kepemimpinan bagi para pelaku UMKM khususnya di era new normal. Target peserta yang dipilih dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah para pelaku UMKM di Desa Kota Daro II sebanyak 25 orang. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan dengan metode ceramah, tutorial pendampingan, dan diskusi. Setelah dilakukannya kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, pelaku UMKM dinilai memiliki pemahaman akan pentingnya nilai-nilai fundamental kepemimpinan dan penerapannya pada UMKM untuk bertahan di era new normal yang penuh dengan peluang dan tantangan. Pelaku UMKM juga lebih percaya diri dalam menjalankan usahanya serta telah mampu membuat visi, misi, rencana jangka pendek, dan jangka menengah untuk pengembangan serta keberlangsungan usaha yang mereka jalankan.
Pendampingan Penerapan Digital Marketing bagi Pelaku UMKM di Desa Kotadaro II, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan Yos Karimudin; Muhammad Ichsan Hadjri; Mohammad Eko Fitrianto; Hadipurnawan Satria
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.344

Abstract

Perubahan perilaku pemasaran dari konvensional ke digital tidak diimbangi dengan keberadaan pelaku UMKM di Desa Kota Daro II, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan yang menggunakan digital marketing, padahal UMKM diyakini dapat memacu perekonomian Indonesia. Penggunaan konsep pemasaran berbasis teknologi digital menjadi harapan bagi UMKM untuk berkembang menjadi kekuatan ekonomi. UMKM dapat menggunakan media sosial sebagai sarana pemasaran digital. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membantu para pelaku UMKM dalam mempersiapkan dan mengimplementasikan digital marketing. Target peserta yang dipilih dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah para pelaku UMKM di Desa Kota Daro II, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan sebanyak 25 peserta. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan dengan metode ceramah, tutorial pendampingan, dan diskusi. Dari pelaksanaan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini diperoleh pemahaman bahwa para pelaku UMKM di Desa Kota Daro II, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan tertarik untuk menggunakan digital marketing dan memanfaatkan media sosial secara optimal, namun menghadapi beberapa kendala. Setelah mengikuti kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, para pelaku UMKM di Desa Kota Daro II, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan mendapatkan pemahaman mengenai pentingnya digital marketing untuk mempromosikan usaha mereka. Para pelaku UMKM juga mampu membuat konten dan copywriting sederhana, membuat akun beberapa media sosial, dan membuat postingan untuk mempromosikan usaha mereka secara online.
Keterlibatan Dosen dalam Kegiatan Perlombaan Teknologi Tepat Guna (TTG) untuk Mendorong Pembedayaan Masyarakat di Kecamatan Balikpapan Tengah Maria Ulfah
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.345

Abstract

Untuk menjaring dan menarik minat masyarakat di wilayah Kecamatan Balikpapan Tengah dalam Bidang Teknologi Tepat Guna (TTG) perlu diadakannya kompetisi perlombaan TTG. Metode pelaksaaan perlombaan ini diawali oleh sosialisasi oleh pihak penyelenggara yakni Kecamatan Balikpapan Tengah kepada masyarakat. Kegiatan perlombaan ini dalam pelaksanaan memerlukan penilai (Juri) dari Pihak Akdemisi dengabn latar belakang pendidikan terkait. Aspek Penilaian yang dilakukan Juri meliputi Aspek Penerapan dan Kebaharuan Teknologi dan Metodologi, Aspek Perbaikan Mutu Kehidupan Masyarakat, Aspek Ekonomi, Aspek Teknis, Aspek Pengangkatan Potensi Daerah (Kearifan Lokal). Dari keempat peserta yang mengikuti lomba didapatkan Juara 1 SMPN 22, Juara 2 Mahfud Budianto dan Juara 3 Karang Taruna Kecamatan Balikpapan Tengah.
Pengetahuan dan Perilaku Swamedikasi Obat bebas dan Bebas Terbatas di Era Pandemi COVID-19 di Desa Sejahtera, Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah Recky Patala; Megawati Megawati; Sri Hudayah
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.347

Abstract

Swamedikasi merupakan upaya yang dilakukan masyarakat untuk mengobati diri sendiri dengan menggunakan obat bebas, obat bebas terbatas, atau obat keras yang masuk ke dalam daftar wajib apotek. Dalam berperilaku swamedikasi membutuhkan suatu pengetahuan yang baik supaya tindakan swamedikasi dapat berjalan dengan baik. Swamedikasi mempunyai kecenderungan untuk meningkat dan menjadi alternatif yang diambil masyarakat karena swamedikasi dianggap lebih murah dan praktis dengan semakin banyaknya apotek dan toko obat yang mudah untuk dijangkau dan informasi mengenai obat yang mudah diperoleh. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan dan perilaku masyarakat di Desa Sejahtera, Kecamatan Palolo, Sigi, Sulawesi Tengah terhadap swamedikasi penggunaan obat bebas dan bebas terbatas yang aman dan rasional. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini dilakukan dengan dilakukan dalam bentuk sosialisasi dan edukasi dengan menggunakan metode ceramah dan diskusi. Hasil kegiatan pengabdian masyarakat ini menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan pemahaman serta perilaku yang baik terhadap swamedikasi penggunaan obat bebas dan bebas terbatas yang aman dan rasional. Kegiatan ini juga dapat dijadikan sebagai upaya dalam mengatasi masalah kesehatan dengan menggunakan obat-obatan yang dapat dikonsumsi tanpa pengawasan dari dokter.