cover
Contact Name
Fikria Najitama
Contact Email
redaksijurnalannidzam@gmail.com
Phone
+6285743626645
Journal Mail Official
redaksijurnalannidzam@gmail.com
Editorial Address
Jl. Tentara No.55B Kampus IAINU Kebumen
Location
Kab. kebumen,
Jawa tengah
INDONESIA
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam
ISSN : 23558482     EISSN : 25809555     DOI : https://doi.org/10.33507/an-nidzam
An-Nidzam mengajak para cendekiawan, peneliti, dan mahasiswa untuk menyumbangkan hasil kajian dan penelitiannya di bidang-bidang yang berkaitan dengan Manajemen Pendidikan, Islam, masyarakat Muslim, yang meliputi kajian tekstual dan kerja lapangan dengan berbagai perspektif Pendidikan, Pembelajaran, Filsafat, Teologi, dan lain-lain. Spesifikasi Journal ini fokus pada Manajemen Pendidikan Islam dan studi Islam. Jurnal An-Nidzam mengundang para sarjana, peneliti, dan mahasiswa untuk menyumbangkan hasil studi dan penelitian mereka di bidang terkait. Itu bertujuan untuk mendorong dan mempromosikan pada Manajemen Pendidikan Islam dan studi Islam dari berbagai perspektif ilmiah. Jurnal ini fokus pada kajian Manajemen Pendidikan Islam dan studi sosial. Ini mencakup pada Manajemen Pendidikan Islam dan studi Islam di berbagai wilayah di dunia , Nusantara dan daerah lainnya), Metodologi Manajemen Pendidikan Islam dan studi sosial studi. Jurnal ini dengan hangat menyambut setiap kontribusi dari para sarjana dari disiplin ilmu terkait
Articles 127 Documents
TELAAH PEMIKIRAN MUHAMMAD fAZLUR RAHMAN TENTANG ISLAM DAN PERADABAN BARAT MODERN Muhamad Hakim
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam Vol 4 No 1 (2017)
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (140.078 KB) | DOI: 10.33507/an-nidzam.v4i1.26

Abstract

Perkembangan pemikiran Islam Modern adalah merupakan bentuk upaya intelektual dalam mempertahankan ajaran Islam dengan mencermati bahkan menolak doktrin- doktrin lain yang berlawanan serta mencoba mengulas kedudukan kehidupan Islam secara umum. Sebagai Modernisasi dan Reformasi, Muhammad Fazlur Rahman berusaha memadukan penilaian Islam murni (turats) yang bersumber dari Al- Qur’an dan Sunnah, dan studi-studi modern untuk mengangkat spiritual dan moral masyarakat-masyarakat Islam di Timur jauh dan di Barat. Ide Struktur Iman yang memiliki warna etika dan ide tauhid dalam Islam dari Fazlur Rahman merupakan konsep dan sebagai pandangan hidup muslim agar mampu dan eksis menjalani kehidupan modern dan tetap Islam. Sejalan dengan dinamika kehidupan masyarakat modern berjalan terus dan selalu berubah, maka konsep yang ditawarkan Fazlur Rahman tersebut masih cukup relefan untuk saat ini, akan tetapi untuk eksisnya konsep tersebut perlu pemahaman yang komprehensip, kontekstual dan iftikad yang dilakukan terus menerus. Pendekatan dalam tulisan ini menggunakan studi tokoh dengan pendektan sejarah intelektual tentang perkembangan Islam modern dalam bingkai peradaban Barat secara seimbang antara Islamic Civilization and Weast.
PEMIKIRAN HARALD MOTZKI TENTANG HADIS (TELAAH METODOLOGI PENELITIAN HARALD MOTZKI TERHADAP KITAB AL-MUSANNAf KARYA ABDURRAZZAQ AS-SAN’ANI) Shohibul Adib
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam Vol 4 No 1 (2017)
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (328.836 KB) | DOI: 10.33507/an-nidzam.v4i1.27

Abstract

Para orientalis awal melihat sanad sebagai masalah yang sangat urgen dalam pembahasan hadis, Joseph Schacht menyatakan bahwa sanad adalah hasil kreasi dari para ulama abad ke 2 H. Harald Motzki mencoba meng-counter pandangan seniornya Joseph Schacht dengan mengajukan kitab al-Musannaf karya Abdurrazzaq as-San’ani sebagai bukti bahwa hadis adalah otentik abad pertama Hijriyah. Benarkah pendapat Harald Motzki tersebut? Bagaimana otentisitas hadis dalam pandangan Harald Motzki? Metode dan pendekatan apa yang digunakannya dalam mengkaji kitab al-Musannaf karya Abdurrazzaq as-San’ani? Sebuah permasalahan epistemologis yang akan dibahas dalam paper in. Temuan dalam penelitian ini bahwa Dating yang dilakukan Harald Motzki terhadap kitab Al-Musannaf Karya Abdurrazzaq As-Shan’ani, dengan menggunakan metode isnad cum analisis dan pendekatan traditional-historical menunjukan bukti bahwa materi-materi yang disandarkan Abd ar-Razzaq kepada keempat informan utamanya adalah otentik. Karenanya, kitab tersebut dinilai sebagai dokumen hadis otentik abad pertama Hijriyah, sekaligus sebagai bukti nyata bahwa hukum Islam telah eksis sejak masa itu. Temuan Motzki ini sekaligus menggugurkan teori seniornya G.H.A. Juynboll J. dan projecting back- nya Schacht yang menyatakan keberadaan sistem sanad dimulai pada abad ke-2 H. Kata Kunci: dating, hadits, sanad, harald motzki
ATTENTION DEfICIT HYPERACTIVE DISORDER DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN Abdul Rokhim
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam Vol 4 No 1 (2017)
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (144.729 KB)

Abstract

“Anak nakal” adalah label yang sering diberikan oleh guru dan orang tua kepada anak- anak yang tidak dapat melakukan ekspektasi mereka. Para guru dan orang tua sering membenarkan bahwa seorang anak yang tidak dapat duduk dengan baik di kelas, mengganggu, dan mengganggu siswa lain sebagai anak nakal. Istilah label “nakal” secara langsung berdampak pada pengembangan citra diri dan karakter negatif bagi anak-anak. Mereka akan tumbuh lebih jauh dari harapan orang tua dan guru. Mereka akan kehilangan kepercayaan diri dan prestasi mereka terus berlanjut. Sedangkan masalahnya adalah mereka mengalami Attention De cit Disorder. Para siswa sangat sulit untuk fokus pada penjelasan guru di depan kelas. Guru membutuhkan usaha tambahan agar bisa memberikan semua pikiran pada fokus tertentu. Karena para guru dan orang tua gagal memahami gangguan belajar yang dialami anak mereka, oleh karena itu Attention De cit Disorder menjadi masalah asal dalam kehidupan mereka. Kegagalan guru dan orang tua dalam memahami tingkah laku beragam terhadap anak-anak disebabkan oleh kurangnya pengetahuan mereka tentang pemahaman tentang gangguan dan kesulitan belajar siswa. Akibatnya, anak-anak dikategorikan sebagai anak berkebutuhan khusus. Anak-anak yang membutuhkan perhatian dan perlakuan khusus lebih banyak daripada yang lain, dan sekali lagi itu tidak berarti mereka adalah anak nakal. Diantara gangguan atau kesulitan belajar anak-anak yang perlu mendapat perhatian khusus adalah ADHD (Attention De cit Hyperactivity Disorder). Tulisan ini bermaksud menjelaskan apa itu ADHD? Apa implikasinya terhadap pembelajaran? Bagaimana cara mendiagnosis ADHD? Dan bagaimana merawat anak dengan ADHD? Kata Kunci: Attention Disorder, hiperaktif, nakal
Diskursus Muhkam dan Mutasyabih dalam Tafsir Fikria Najitama
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam Vol 4 No 1 (2017)
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (223.126 KB) | DOI: 10.33507/an-nidzam.v4i1.29

Abstract

Dalam diskursus ilmu tafsir, muhkam dan mutasyabih merupakan salah satu instrumenpenting yang mengandung kontroversi dikalangan para ahli tafsir. Dalam sejarahnya,kajian mengenai ayat muhkam dan mutasyabih sudah menjadi bahan pembicaraandikalangan mufassirin dari zaman dahulu hingga saat ini. Dari opini yang munculterkait dengan persoalan muhkam dan mutasyabih, dapat dikategorikan menjaditiga: Pertama, opini yang memahami persoalan muhkamdan mutasyabih denganlebih menekankan pada aspek pemahamannya. Opini ini bisa juga disebut denganteori pemahaman. Kedua, opini yang lebih menekankan pada aspek pengamalannya.Opini model ini mungkin juga dapat disebut dengan teori pengamalan. Ketiga, opiniyang lebih menekankan pada elaborasi internal al-Qur’an. Opini ini bisa juga disebutsebagai teori isi. Ketiga opini tersebut merupakan implikasi dari pembacaan terhadapteks-teks al-Qur’an.
KREATIVITAS DALAM PSIKOLOGI HUMANISTIK DAN IMPLIKASINYA DALAM PENDIDIKAN Ririn Muthiatun Nisa
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam Vol 4 No 1 (2017)
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (111.798 KB) | DOI: 10.33507/an-nidzam.v4i1.30

Abstract

Kreativitas adalah suatu gaya hidup, suatu cara dalam mempersepsi dunia. Salahsatu konsep yang sangat penting dalam bidang kreativitas adalah hubungan antarakreativitas dan aktualisasi diri. Menurut psikolog humanistik aktualisasi diri ialahapabila seseorang menggunakan semua bakat dan talentanya untuk menjadi apa yangia mampu menjadi. Pribadi yang dapat mengaktualisasi dirinya adalah seseorangyang sehat mental, dapat menerima dirinya, selalu tumbuh, berfungsi sepenuhnya,berpikiran demokratis, dan sebagainya. Teori ini sangat tepat dalam dunia pendidikankita mengingat tujuan pendidikan nasional adalah untuk meningkatkan kualitasmanusia Indonesia, yaitu manusia yang beriman dan bertakwa terhadap Tuhan YangMaha Esa, berbudi pekerti luhur, berkepribadian, mandiri, maju, tangguh, cerdas,kreatif, terampil, berdisiplin, beretos kerja, profesional, bertanggung jawab danproduktif serta sehat jasmani dan rohani. Dengan demikian peserta didik diharapkantumbuh dan berkembang sesuai dengan bakatnya dan tumbuh menjadi manusiayang cerdas dan kreatif.Kata Kunci: Kreativitas, Psikologi humanistik
ANALISIS KEBUTUHAN (NEED ASSESSMENT) PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU DI KABUPATEN KEBUMEN Atim Rinawati
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam Vol 4 No 2 (2017)
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (264.823 KB) | DOI: 10.33507/an-nidzam.v4i2.33

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggali sejauhmana kebutuhanpengembangan instrumen penilaian kompetensi kepribadian guru di KabupatenKebumen. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dengan metodepengumpulan data berupa wawancara dan dokumentasi. Penentuan sampeldigunakan metode purposive. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat empatkesimpulan yang mendorong perlunya pengembanagn instrumen, yaitu (1)Ditemukannya dua permasalahan besar yaitu belum mampunya sebagain guruuntuk menjadi role model bagi murid, serta komitmen guru dalam menjalankantugas profesionalnya dinilai masih lemah. (2) Pengembangan instrumen penilaiankompetensi kepribadian guru sangat mendesak untuk dilaksanakan (3) Sekolahbelum dapat melakukan penilaian kompetensi kepribadian guru yang sistamatisdan terukur karena belum adanya instrumen penilaian yang direkomendasikanoleh pemerintah. (4) Terdapat tiga komponen yang menjadi rekomendasi sebagaiindikator yang dinilai melalui instrumen tersebut, yaitu komitmen guru dalammenjalani profesi, norma kesopanan, serta motivasi guru untuk membebaskansiswa dari kebodohan. Pendekatan profetik sangat direkomendasikan sebagaidasar dalam penyusunan instrumen kompetensi kepribadian guru.Kata Kunci: Analisis kebutuhan, instrumen penilaian, kompetensi kepribadianguru
TELAAH PRAKTIK HIJABISASI DI LINGKUNGAN UIN SUNAN KALIJAGA (PERSPEKTIF SOSIOLOGI) Haerul Ahyar
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam Vol 4 No 2 (2017)
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (255.449 KB) | DOI: 10.33507/an-nidzam.v4i2.34

Abstract

Studi tentang pakaian wanita (cadar) atau penulis menyebutnya “hijabisasi”adalah salah satu isu gender yang selalu hangat dan menarik untuk didiskusikandan bahkan dipelajari oleh para ulama. Dalam tulisan ini, penulis akan mencobamemotret dan melukiskan praktik “hijabisasi” yang terjadi di Universitas IslamNegeri Sunan Kalijaga Yogyakarta dalam perspektif sosiologi. Studi tentang“hijabisasi” dalam tulisan ini termasuk dalam kategori penelitian kualitatif.Penulis mengambil data dari berbagai literatur buku yang membahas tentangpakaian serta melakukan wawancara dengan beberapa orang yang yang terlibatdalam praktik ”hijabisasi” di Universitas Islam Negeri sebagai data tambahandi Lapangan. Kesimpulan dari studi penulis dalam penelitian ini diperolehdata bahwa “hijabisasi” sudah ada dan dipraktekkan oleh wanita sebelumnyasebelum Islam terungkap. “Hijabisasi” adalah bagian dari budaya. Sedangkanuntuk konteks saat ini, berdasarkan pernyataan wawancaranya apakah praktik“hijabisasi” adalah cara lain yang lebih preventif untuk mencegah gangguan alamdan sosialnya, serta menghias kepribadiannya dan memberikan kepercayaandiri serta rasa nyaman.Kata Kunci:
SEKOLAH SEBAGAI AGEN BINA DAMAI MELALUI RUANG KELAS Nurhidayah Nurhidayah; Fikria Najitama
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam Vol 4 No 2 (2017)
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (530.766 KB) | DOI: 10.33507/an-nidzam.v4i2.35

Abstract

Selama ini sekolah ibarat gunung emas, yang menjulang tinggi dan menyilaukan.Perasaan hebat dan berjasa menjadi nyanyian dunia pendidikan beserta parapelakunya. Namun siapa sangka, bila sekolah menjadi salah satu perintiskesenjangan sosial masyarakat yang terstruktur sebagaimana ungkapan PierreBourdieu. Para peserta didik yang haus akan pengetahuan dan dalam prosespencarian jatidiri pada akhirnya harus bertemu dengan sebuah konsep danprosedur yang melegitimasi kesenjangan melalui kekerasan simbolik baikverbal maupun non verbal yang diterima di sekolah termasuk di dalam prosespembelajaran . Kekerasan yang mungkin disadari atau tidak sadari para pegiatpendidikan di dalamnya. Padahal fungsi sebuah pendidikan adalah untukmemberikan pengasuhan yang menanamkan nilai-nilai luhur kemanusiaansebagai tugas Ke-Ilahian. Bahwa dengan pendidikan seseorang menjadilebih percaya diri dengan apa yang ada pada dirinya dan disyukuri denganmeningkatkan kemampuan baiknya baik terhadap diri sendiri maupun oranglain. Seorang manusia yang cerdas yang memiliki kepekaan terhadap diridan lingkungannnya. Sehingga mampu mengetahui permasalahan diri danlingkungannya dan mencoba mencari solusi yang bersifat damai, bahwa peaceis beautiful.Kata Kunci: Sekolah, Pembelajaran, Agen Bina Damai
MELACAK GERAKAN RADIKALISME AGAMA DAN TERORISME DI KABUPATEN BANYUMAS Yudi Suryadi; Ahmad Zayyadi
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam Vol 4 No 2 (2017)
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.571 KB) | DOI: 10.33507/an-nidzam.v4i2.95

Abstract

Melacak akar radikalisme dan terorisme di Indonesia tidak mudah untuk dilakukan, sehingga penelitian ini sangat berat untuk dijalankan. Akan tetapi, dalam rangka menjaga faham keagamaan yang Rahlamtan lil Alamin penelitian ini wajib dilakukan demi tercapainya ukhuwwah wathaniyah dan menjaga keamanan dan kestabilan NKRI. Kondisi keberagamaan di Indonesia sangat riskan dengan pengaruh internal dan eksternal, khususnya khsusnya dalam bidang pemahaman radikalisme agama dan isu penegakan syariat Islam di Indonesia dengan berbagai gerakan ormas Islam garis keras. Kabupaten Banyumas salah satu sasaran para pegiat radikalisme dan terorisme yang dibuktikan dengan adanya beberapa anggota keluarga dan pesantren yang sudah masuk dalam lapas di wilayang Polres Kabupaten Banyumas. Oleh karena itu, tulisan ini ditulis untuk mengetahui sejauh mana kondisi masyarakat Banyumas terlibat dalam tindakan radikalisme dan terorisme, terutama yang terindikasi masuk dalam jaringan NII, ISIS, dan faham-faham radikalisme lainnya yang tidak seusai dengan prinsip dan pesan moral agama. Harapannya tulisan ini dapat menjadi bahan pencegahan untuk masyarakat untuk meminimalisir terjadinya gerakan radikalisme dan terorisme di Kabupaten Banyumas, kontribusi pengetahuan pada agama di Indonesia.
PROTEKSI DAN RETHINGKING KHAZANAH TURAS QADIM Shohibul Adib
An-Nidzam : Jurnal Manajemen Pendidikan dan Studi Islam Vol 4 No 2 (2017)
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (583.444 KB) | DOI: 10.33507/an-nidzam.v4i2.96

Abstract

Penelitian ini mencoba mengelaborasi khazanah kitab turast qadim, yakni kitab al-Muṣannaf . Sebagai sebuah penelitian, kitab al-Muṣannaf karya ‘Abd al-Razāq ini sangat layak untuk dijadikan referensi penelitian ke depan, khusunya kajian mengenai tema-tema yang diangkat ‘Abd al-Razāq dalam kitabnya tersebut untuk dikontekskan dalam konteks kekinian. Misal, tema tentang “Jihad” dalam Kitāb al-Jihād terutama bab “Kewajiban Perang” (bāb wujūb al-ghażwu). Namun begitu, tidak menutup kemungkinan kitab ini jauh dari kelemahan, seperti banyaknya pengulangan-pengulangan hadis yang seringkali menjadikan kitab ini agak “sedikit tebal” dan “sedikit membosankan”. Meskipun demikian, pengulangan penulisan hadis sebenarnya dapat juga menjadi kelebihan jika dikuatkan atau ditulis ulang dengan jalur sanad yang berbeda.

Page 3 of 13 | Total Record : 127