cover
Contact Name
Eskasari Putri
Contact Email
ep122@ums.ac.id
Phone
+6285730401011
Journal Mail Official
psikonomi@ums.ac.id
Editorial Address
Lembaga Pengabddian Masyarakat dan Pengembangan Persyarikatan, Universistas Muhammadiyah Surakarta Gedung Induk Siti Walidah Lt. 5 Jl. Ahmad Yani, Pabelan, Kartasura, Sukoharjo 57169, Jawa Tengah
Location
Kota surakarta,
Jawa tengah
INDONESIA
Abdi Psikonomi
ISSN : 27462382     EISSN : 27462390     DOI : 10.23917
Abdi Psikonomi is a scientific journal managed by Lembaga Pengabdian Masyarakat dan Pengembangan Persyarikatan Universitas Muhammadiyah Surakarta, Indonesia. The journal focuses its attention on a wide range of topics including psychology, management, accounting, economics, and Islamic. The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. In the following year of publication, the journal is going to publish quarter. Any interested author could submit the manuscript following the submission guidelines.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 148 Documents
Strategi dan Pengelolaan Keuangan Berbasis Syariah di Desa Baran Airlangga Firdan Jagad Pratama; Nova Ramadani; Fuad Hudaya Fatchan; Eskasari Putri; Ilham Nuryana Fatchan
Abdi Psikonomi Vol 5, No 1 (2024): Juni 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/psikonomi.v5i1.5743

Abstract

Pengelolaan keuangan adalah kegiatan mengelola uang dalam suatu organisasi atau kehidupan sehari-hari yang dilakukan oleh individu atau kelompok untuk mencapai kesejahteraan finansial. Untuk mencapai kesejahteraan diperlukan pengelolaan keuangan yang baik agar uang dapat digunakan sesuai kebutuhan. Untuk dapat menjalankan proses pengelolaan keuangan yang baik diperlukan tanggung jawab untuk menjalankan proses pengelolaan uang dan aset lainnya dengan cara yang dianggap positif Pengabdian ini berfokus pada strategi dan pelatihan keuangan syariah di Desa Baran, Sukoharjo. Dalam kehidupan bermasyarakat seringkali terjadi permasalahan terkait hutang piutang ,maka dari itu sosialiasi ini perlu dilakukan untuk membantu masyarakat memahami terkait hutang piutang. Dalam Islam, hutang dianggap sebagai suatu akad yang memungkinkan, tetapi juga harus dilakukan dengan cara yang sesuai dengan prinsip-prinsip dan etika Islam. Dalam beberapa kasus, hutang dapat membawa manfaat, seperti membantu orang lain dalam kebutuhan dan meningkatkan kemampuan seseorang dalam berkontribusi pada masyarakat. Namun, hutang juga dapat menjadi sumber masalah jika tidak dikelola dengan baik dan etika. Sosialisasi ini diharapkan mampu menjadi referensi untuk mengelola keuangan dengan baik dan benar bagi masyarakat dalam suatu organisasi dan diharapkan bisa menerapkan pada pengelolaan keuangan dikeluarga, meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pengelolaan keuangan berdasarkan ketentuan syariah dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pengelolaan keuangan berdasarkan ketentuan syariah.
Pelatihan Asertivitas Dalam Pengembangan Komunikasi Interpersonal Pada Asisten Praktikum Suyanto, Salsabila Novalia Dwiyanto Putri; Lisnawati Ruhaena
Abdi Psikonomi Vol 5, No 1 (2024): Juni 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/psikonomi.v5i1.6090

Abstract

Asisten praktikum perlu memiliki beberapa soft skill salah satunya komunikasi interpersonal. Komunikasi interpersonal sangat penting karena mereka berhubungan langsung dengan mahasiswa saat memberikan materi di kelas serta pelayanan yang diperlukan mahasiswa yang berkaitan dengan praktikum. Semakin baik komunikasi interpersonal, maka semakin meningkatkan hubungan positif antara mahasiswa maupun antar asisten. Komunikasi interpersonal dapat ditingkatkan dengan memberikan pelatihan asertivitas. Tujuan pengabdian ini agar asisten dapat meningkatkan komunikasi interpersonal melalui pelatihan asertivitas. Subjek pelatihan adalah asisten praktikum yang berjumlah 30 orang yang berjenis kelamin laki-laki dan Perempuan yang dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok eksperimen dan kelokmpok kontrol. Pelatihan asertivitas dilaksanakan pada tanggal 27 Januari 2024 selama + 120 menit. Komunikasi interpersonal diukur dengan menggunakan skala komunikasi interpersonal yang disusun oleh peneliti. Analisis data statistik menggunakan analisis mann whitney u. Hasil menunjukkan pelatihan asertivitas tidak memberikan dampak signifikan terhadap komunikasi interpersonal pada asisten praktikum. Hal ini disebabkan beberapa faktor yaitu pemilihan waktu yang kurang tepat, peserta datang terlambat, dan permasalahan atau fenomena yang diangkat saat role play kurang sesuai dengan permasalahan yang terjadi di lingkungan asisten pada setiap mata kuliah praktikum. Saran yang diberikan peneliti yaitu mempertimbangkan waktu pelaksanaan pelatihan, pelatihan bisa terdiri dari satu mata kuliah, dan mengembangkan modul yang disesuaikan dengan teori yang digunakan dalam penelitian.
Pelatihan Komunikasi Efektif untuk Mengembangkan Efikasi Diri Asisten Mata Kuliah Praktikum Shafrina Difah Rizqi; Dr. Lisnawati Ruhaena, S.Psi, M.Si
Abdi Psikonomi Vol 5, No 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/psikonomi.v5i2.6092

Abstract

Aktivitas belajar mengajar dan kemampuan komunikasi mempunyai korelasi yang sangat tinggi. Komunikasi merupakan penyampaian informasi dari pengirim kepada penerima guna mengubah dan membentuk sikap komunikasi (pikiran, pola, dan perilaku). Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji efektivitas pelatihan komunikasi efektif terhadap peningkatan efikasi diri pada asisten mata kuliah praktikum Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian quasi eksperimen dengan desain eksperimen pre test dan post test. Subjek dalam penelitian ini adalah asisten mata kuliah praktikum yang berjumlah 23 peserta di kelompok eksperimen dan 23 peserta di kelompok kontrol, pada penelitian ini menggunakan Teknik Purposive Sampling. Skala Efikasi Diri Umum (GSES) disusun oleh Schwarzer dan Jerusalem (1995) digunakan untuk mengukur efikasi diri. Pada uji statistik diketahui bahwa nilai Z = -1.673 dan nilai Asymp. Sig. (2-tailed) sebesar 0,94 yang kemudian dibagi 2 menajdi 0,47 > 0,05 dan syarat signifikan apabila perolehan hasil < 0,05. Karena tidak ada perbedaan yang signifikan antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol maka dapat disimpulkan bahwa pelatihan komunikasi efektif tidak berpengaruh terhadap peningkatan efikasi diri asisten MKP. Kesimpulan pada penelitian ini yaitu pelatihan komunikasi efektif tidak berpengaruh terhadap peningkatan efikasi diri asisten MKP Kata Kunci : efikasi diri, komunikasi efektif dan pelatihan
Merangkul Peluang Bisnis : Pelatihan Shopee Affiliate untuk Pemberdayaan Masyarakat Melia Putri; Nabila Suci Fitria; Hesti Dyah Puspitasari; Trian Gigih Kuncoro
Abdi Psikonomi Vol 5, No 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/psikonomi.v5i2.6189

Abstract

Masyarakat yang tinggal di daerah pedesaan sering menghadapi tantangan dalam mengakses informasi tentang pemanfaatan teknologi dalam bisnis. Keterbatasan pengetahuan dan kurangnya akses terhadap teknologi digital yang menjadi titik masalah serta hambatan besar dalam upaya memanfaatkan potensi bisnis di industri e-commerce. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan baru serta pemahaman terhadap peluang bisnis digital yang mudah dilakukan oleh seorang ibu rumah tangga. Pengabdian masyarakat ini berupa pelatihan program Shopee Affiliate kepada masyarakat, khususnya Ibu-ibu PKK Rusunawa Blok E Mojosongo dalam mengenalkan bisnis berbasis teknologi serta memberikan pemahaman terkait kehadiran, manfaat, dan potensi keuntungan dari program Shopee Affiliate. Program affiliate marketing adalah salah satu sistem bisnis dimana seseorang dapat menjadi affiliator (mitra afiliasi) dari sebuah perusahaan yang bertujuan mendapatkan komisi dengan cara kerja menjual barang atau jasa. Dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini tim pengabdian menggunakan pendekatan persuasif edukatif, yang meliputi tahapan persiapan, sosialisasi, pelaksanaan, dan yang terakhir adalah tahap evaluasi. Berdasarkan hasil evaluasi kegiatan ini menunjukkan bahwa program tidak hanya memberikan pengalaman belajar yang menarik dan interaktif bagi peserta, tetapi juga memberdayakan mereka untuk mengoptimalkan peluang bisnis dalam era digital.
Pelatihan Peningkatan Pemahaman tentang Kinerja bagi Aparatur Sipil Negara di Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Arumwardhani Nusandari; Purwaningtyastuti; Utami, Retno Ristiasih; Rino Agung; Alridho Deska Briandoko
Abdi Psikonomi Vol 5, No 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/psikonomi.v5i2.6274

Abstract

Tujuan dari kegiatan Pengabdian Masyarakat ini untuk meningkatkan pemahaman tentang kinerja. pada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berada dibawah naungan Instansi Pemerintah, dalam hal ini Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Batang Jawa Tengah. Pelatihan ini menggunakan metode ceramah dan permainan berbasis psikologi (Psychogames), sebelum dan sesudah pelatihan dilakukan test untuk menjaring masukan terhadap keberlangsungan pelatihan Analisis data menggunakan t-tes menunjukkan perbedaan yang signifikan (p<0.01) yang berarti ada perbedaan pemahaman tentang kinerja sebelum dan sesudah Pelatihan. Pemahaman tentang kinerja setelah Pelatihan meningkat. Kesimpulan yang bisa diambil dari pelatihan ini bahwa peserta merasa pelatihan ini penting bagi ASN di Disnaker Kabupaten Batang dan peserta cukup antusias mengikuti pelatihan-pelatihan sejenis. Tim pengabdian berharap pelatihan ini dapat membangun profesionalitas ASN dan sinergitas dalam kerjasama dengan pihak swasta, terutama dengan adanya kawasan-kawasan industri yang dibangun seperti KIT Batang (Kawasan Industri Terpadu Batang) dan Batang Industrial Park di kabupaten Batang Jawa Tengah. Kata kunci : Pelatihan, Peningkatan pemahaman tentang Kinerja, Aparatur Sipil Negara
Penguatan Kapasitas Pemasaran Online dan Green Marketing bagi UMKM Batik Jarum Klaten Aysa Nur Cahyani; Aflit Nuryulia Praswati; Sabarwo, Syakila Eka Putrisari
Abdi Psikonomi Vol 5, No 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/psikonomi.v5i2.6466

Abstract

Penelitian ini berfokus pada kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan untuk memberdayakan desa melalui program batik ecoprint. Analisis situasi menunjukkan bahwa desa target memiliki potensi alam yang belum dimanfaatkan secara optimal dan kebutuhan ekonomi yang mendesak. Permasalahan utama meliputi kurangnya keterampilan masyarakat dalam memanfaatkan sumber daya alam dan terbatasnya akses pasar untuk produk lokal. Metode yang digunakan dalam program ini mencakup pelatihan keterampilan pembuatan batik ecoprint dengan memanfaatkan dedaunan lokal sebagai bahan pewarna alami, serta pengembangan strategi pemasaran untuk memperluas jangkauan pasar. Selain itu, dilakukan pendampingan dalam pengelolaan usaha dan penyuluhan mengenai pentingnya praktik ramah lingkungan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan keterampilan masyarakat dalam memproduksi batik ecoprint serta kesadaran mereka mengenai keberlanjutan lingkungan. Produk batik ecoprint berhasil dipasarkan ke pasar yang lebih luas, memberikan dampak positif terhadap pendapatan desa. Pembahasan mencakup analisis dampak ekonomi dan sosial dari program ini, serta rekomendasi untuk pengembangan lebih lanjut. Keseluruhan program telah menunjukkan potensi besar dalam pemberdayaan masyarakat desa dengan memadukan keahlian tradisional dan praktik ramah lingkungan
Melalui Dongeng Kisah Nabi: Pendekatan Psikologi Anak untuk Menanamkan Nilai Moral dan Spiritual Laila Oshiana Fitria A'zizah; Ovi Itsnaini Ulynnuha; Lintang Kurniawati; Dewita Puspawati; Fajar Kholillulloh; Nur Prasetyo Aji; Fuad Hudaya Fatchan
Abdi Psikonomi Vol 5, No 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/psikonomi.v5i2.7284

Abstract

Program pengabdian ini bertujuan menanamkan nilai moral dan spiritual kepada anak-anak yatim dan dhuafa di Panti Asuhan Muhammadiyah Kaligesing, Purworejo, melalui metode mendongeng kisah nabi yang didukung pendekatan psikologi anak. Metode pelaksanaan mencakup observasi awal, pelatihan mendongeng bagi pengasuh, sesi mendongeng interaktif dengan anak-anak, serta evaluasi berkelanjutan. Sesi mendongeng yang menggunakan media visual dan cerita bermuatan nilai moral seperti kejujuran dan tanggung jawab berhasil meningkatkan minat baca dan pemahaman nilai spiritual anak-anak. Pelibatan pengasuh melalui pelatihan mendukung kesinambungan program, dengan hasil yang menunjukkan peningkatan kepercayaan diri dan keterampilan mendongeng mereka. Evaluasi mengindikasikan adanya perubahan positif pada perilaku anak, seperti peningkatan empati dan disiplin, serta lingkungan psikologis yang lebih mendukung. Secara keseluruhan, program ini berkontribusi pada penguatan karakter anak melalui pendidikan moral dan spiritual yang terintegrasi, sesuai dengan tujuan pembangunan berkelanjutan di bidang pendidikan berkualitas dan pengurangan ketidakadilan sosial. Kata Kunci : dongeng kisah nabi, psikologi anak, nilai moral, panti asuhan, pendidikan spiritual.
Cloud Inventory : Cara Mudah UMKM Mengetahui Persediaan Barang Dagang Putri, Eskasari; Bandi; Wahyu Widardjo; Taufiq Arifin
Abdi Psikonomi Vol 5, No 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/psikonomi.v5i2.7379

Abstract

Lemahnya sistem pencatatan persediaan pada UMKM menjadi hambatan tersendiri dalam proses bisnis yang menjadikan UMKM tidak mampu bersaing. Pencatatan persediaan barang pada UMKM diharapkan mampu menjadikan bisnis berjalan lebih efektif dan efisien. Program pengabdian ini berusaha untuk mengatasi hal tersebut dengan merancang sistem penjualan, pembelian dan penyimpanan sederhana sebagai bagian dari manajemen persediaan.
Pendampingan Kewirausahaan bagi Siswa SMP Muhammadiyah 7 Colomadu (MUTU) Setyowati, Eni; Rafiq Azam Al Afif, Didit Purnomo, Ali Zaenal Abidin, Trian Gigih Kuncoro, Inez Angela Eva Maharani,
Abdi Psikonomi Vol 5, No 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/psikonomi.v5i2.7381

Abstract

Pengabdian ini dilakukan di SMP Muhammadiyah 7 Colomadu Karanganyar. Permasalahan yang dihadapi oleh SMP Mutu tersebut adalah ekstra kurikuler bagi siswa-siswa belum dilakukan dengan praktek langsung, maka pengabdian ini sangat diharapkan oleh mitra. Khalayak sasaran membutuhkan dukungan dari sisi sarana prasarana maupun sumber daya manusia dalam mewujudkan kegiatan ekstra kurikuler yang bermanfaat dan bisa memberi contoh bagi sekolah-sekolah yang lain. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah 1. untuk membantu khalayak sasaran dalam melakukan kegiatan ekstra kurikuler entrepreneur, 2. Membantu mitra dalam memahami teori-teori tentang strategi pemasaran, analisis rugi laba, kehalalan usaha dan digital marketing yang sesuai dengan siswa-siswa SMP, 3. Mendampingi mitra dalam meningkatkan skill wirausaha, 4. Membantu siswa untuk bisa praktek wirausaha pada saat market day. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah dengan metode Focus Group Discussion, praktik langsung, pelatihan, dan pendampingan. Luaran yang diharapkan dari pengabdian ini adalah artikel publikasi pada jurnal, laporan pengabdian, berita di surat kabar dan dokumentasi yang akan diupload di media online.
Pendampingan Manajemen Pengelolaan TK Aisyiyah Menuju Sukses Akreditasi 2024 Maulidiyah Indira Hasmarini, Sitti Retno Faridatussalam, Sri Slamet, Akbar Pratama, Ahmad Baihaqi, D; Nurul Fuada, Evi Novitasari, Rosa Ambar Sari, dan Firliana Rizki Ramadhina.
Abdi Psikonomi Vol 5, No 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/psikonomi.v5i2.7382

Abstract

Kelayakan sebuah satuan pendidikan ditunjukan salah satunya oleh status Akreditasi sekolah tersebut. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Pasal 60 ayat (1) menyatakan bahwa Akreditasi berfungsi menentukan kelayakan satuan pendidikan pada jalur pendidikan formal dan non formal pada setiap jenjang pendidikan. Kelayakan tersebut mencakup komponen pendidik dan tenaga kependidikan, sarana dan prasarana sekolah, kurikulum yang diberlakukan, dan persyaratan lainnya sebagaimana terdaftar dalam Instrumen Akreditasi Satuan Pendidikan (IASP). Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk meningkatkan status akreditasi TK Aisyiyah Blulukan Colomadu. Sejak berdiri tahun 1986 TK tersebut belum pernah mengajukan untuk akreditasi dikarenakan keterbatasan SDM dan kesiapan infrastuktur yang masih sangat kurang. Pada bulan Februari pihak TK sudah mengajukan proses akreditasi. Assesmen lapangan sudah berjalan dengan lancar, akan tetapi hasil akreditasi belum keluar sampai tanggal 25 September 2024.