cover
Contact Name
Asmawati
Contact Email
lppm@unpal.ac.id
Phone
+6281271716289
Journal Mail Official
daenyyansuri@gmail.com
Editorial Address
Jl.Dharmapala No.1a, Bukit Besar, Palembang
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Teknik Elektro
Published by Universitas Palembang
ISSN : 20892950     EISSN : 2715565X     DOI : https://doi.org/10.36546/jte.v11i2
Core Subject : Engineering,
Jurnal Teknik Elektro established in 2011 and ISSN Print 2089-2950, ISSN Online 2715-565X. It is a peer reviewed international journal to be of interest and use to all those concerned with research in various fields of, or closely related to Electrical or Electrical Engineering. The scope of the journal includes all theoretical findings and new experimental in the field of Electrical Engineering is Power Systems, Signal, System, and Electronics, Communication Systems, Informations Electronic Technology . Jurnal Teknik Elektro published by the Electrical Engineering Study Program Faculty of Engineering, University of Palembang and distributed twice a year. Jurnal Teknik Elektro is dedicated to researchers and academics who intend publishing research, scientific ideas, and other original scientific ideas. JTE is a published scientific, open access, peer reviewed, evidence-based journal by the Electrical Engineering Study Program, Faculty of Engineering, University of Palembang. Jurnal Teknik Elektro aims to provide a highly readable and valuable addition to the literature which will serve as an indispensable reference tool for years to come. The coverage of the journal includes all new theoretical and experimental findings in the fields of Engineering or any closely related fields. The journal also encourages the submission of critical review articles covering advances in recent research of such fields as well as technical notes.
Articles 113 Documents
ANALISA PENGARUH PENAMBAHAN REFLEKTOR CERMIN DATAR TERHADAP DAYA OUTPUT PADA PLTS Susanti, Indah; Ginting, Bersiap; Nurhaida, Nurhaida; Mutiar, Mutiar; Gitriadi, Heru
Jurnal Teknik Elektro Vol 13 No 2 (2023): Jurnal Teknik Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jte.v13i2.986

Abstract

Sel surya sebagai unit PLTS memiliki kendala daya keluaran yang kurang optimal, yang sangat tergantung dengan kondisi alam. Oleh karena itu perlu pengoptimalan daya keluaran yang dihasilkan oleh sel surya, yaitu salah satu metode pengoptimalan sel surya adalah dengan menggunakan cermin datar pemantul sinar matahari atau reflektor. Penelitian ini dilakukan dengan cara mengumpulkan data-data terkait yang diperlukan kemudian melakukan pehitungan secara manual menggunakan persaman. Nilai rata-rata daya output hasil perhitungan tanpa reflektor sebesar 20,17W dengan reflektor sebesar 21,49W mengalami peningkatan daya sebesar 1,32W. Nilai rata-rata daya output dengan variasi jumlah reflektor didapatkan hasil perhitungan dengan satu reflektor sebesar 21,26 W, dengan dua reflektor sebesar 22,50 W, dengan tiga reflektor sebesar 23,42W. Nilai rata-rata daya output dengan variasi sudut reflektor dengan perhitungan yaitu sudut 40° sebesar 23,08W, sudut 50° sebesar 23,72W, sudut 60°sebesar 25,72W, sudut 70°sebesar 25,13W, sudut 80°sebesar 23,88W. Nilai daya output mengalami peningkatan dengan penambahan reflektor.
RANCANG BANGUN DAN ANALISIS INVERTER SATU FASA BERBASIS METODE SINUSOIDAL PULSE WIDTH MODULATION (SPWM) DENGAN MODUL EGS002 Sanjaya, M Rozi; Endryansyah, Endryansyah
Jurnal Teknik Elektro Vol 13 No 2 (2023): Jurnal Teknik Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jte.v13i2.987

Abstract

Inverter merupakan komponen penting dalam bidang Renewable Energy karena memainkan peran penting untuk mengubah tegangan DC dari pembangkit energi terbarukan seperti PLTS ke tegangan AC yang digunakan sehari-hari. Perancangan inverter dengan menggunakan modul EGS002 merupakan IC khusus pembangkit sinyal SPWM, sangat menyederhanakan desain dan mengurangi kompleksitas sistem secara keseluruhan. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sebuah intervter satu fasa dengan mengatur sitching mosfet agar menghasilkan gelombang sinusoidal murni dengan metode SPWM. Penelitian ini menggunakan pendekatan eksprimen dengan beberapa tahap yaitu, studi litratur, perancangan sistem, dan pengujan sistem. Hasil desain rangkaian PCB dari template schematic yang sudah disediakan oleh EG Micro selaku perusahaan pembuat modul EGS002, keempat MOSFET terpasang kepada heatsink untuk meminimalisir overheat. Selain tiu, pengujian sistem menunjukkan tingkat efektifitas sesuai dengan rancangan ditandai dengan tegangan output yang stabil dan andal dengan distorsi harmonik yang minimal, pengujian beban resistif dan induktif menunjukan hasil output gelombang keluaran yang tetap stabil, serta sistem proteksi yang berjalan dengan baik. Harapannya hasil penelitian berupa simulasi dan alat fisik dalam bentuk kit pembelajaran dapat digunakan sebagai media pembelajaran di Laboratorium Sistem Kendali.
KUALITAS PENYALURAN DAYA SISTEM DISTRIBUSI DARI GARDU INDUK SIMPANG BELIMBING KE PENYULANG MOTOR Subianto, Subianto; Yansuri, Daeny Septi; Putra, Muhammad Rizky
Jurnal Teknik Elektro Vol 13 No 2 (2023): Jurnal Teknik Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jte.v13i2.988

Abstract

Drop tegangan merupakan selisih tegangan pada sisi kirim dengan tegangan pada sisi terima. Masyarakat yang berada dilokasi yang cukup jauh dari gardu distribusi cenderung menerima tegangan yang nilainya lebih kecil dibandingkan dengan masyarakat yang berada dilokasi yang dekat dengan gardu distribusi. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kualitas penyaluran daya dari GI Simpang Belimbing yang melalui Penyulang Motor ke beban masih memadai atau tidak. Dengan terlebih dahulu mengetahui besar rugi-rugi tegangan dan rugi-rugi daya pada saluran penyulang motor, besar persentase jatuh tegangan dan persentase daya pada penyulang motor, dan kualitas penyaluran daya pada penyulang motor. Untuk mendapatkan hasil yang sesuai dengan yang diharapkan maka metode penelitian yang dilakukan adalah sebagai berikut : wawancara, observasi, dan dokumen. Hasil penelitian ini adalah Arus beban pada saluran penyulang motor sebesar 359,375 Ampere. Rugi-rugi tegangan pada tiap saluran penyulang motor adalah dari GI Simpang Belimbing ke GH Tebat Agung 0,014087 kV, dari GH Tebat Agung ke GH Kasih Dewa sebesar 0,006278 kV, dan dari GH Kasih Dewa ke PLTMG sebesar 0.029553 kV. Sedangkan untuk Rugi-rugi daya adalah dari GI Simpang Belimbing ke GH Tebat Agung 4939,042 watt, dari GH Tebat Agung ke GH Kasih Dewa sebesar 2201,095 watt, dan dari GH Kasih Dewa ke PLTMG sebesar 10361,250 watt. Untuk persentase rugi-rugi jatuh tegangan adalah dari GI Simpang Belimbing ke GH Tebat Agung 99,93 %, dari GH Tebat Agung ke GH Kasih Dewa sebesar 99,97 %, dan dari GH Kasih Dewa ke PLTMG sebesar 99,85 %. Persentase rugi-rugi daya pada penyulang motor adalah 63,5 %. Kemampuan penyaluran daya pada Penyulang Motor masih baik atau masih memadai yaitu sebesar 63,5 %, yaitu sebesar 38,123 MVA.
ANALISIS GROUNDING PADA BODY TRANSFORMATOR DI POWER HOUSE PT. SAP MARIANA DENGAN SIMULASI SOFTWARE ETAP Fadilah; Fadilah; Sofiah, Sofiah; Fadilah, Fadilah; Aji, Ilham Purnama
Jurnal Teknik Elektro Vol 13 No 2 (2023): Jurnal Teknik Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jte.v13i2.992

Abstract

Pemasangan grounding pada sebuah peralatan lisrtrik khususnya trnasformator akan mengurangi efek bahaya dari arus hubung singkat yang dapat membahayakan pekerja dan memperpendek usia peralatan itu sendiri . pada bagian power house peralatan yang dipasangkan grounding ialah transformator dimana tranformator itu sendiri sangat sering mengalami gangguan hubung singkat biasanya dikarenakan kebocoran pada isolasi yang mengakibatkan body tranformator dialiri arus listrik yang seharusnya pada saat kondisi normal tidak dialiri arus listrik.Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisa dan mencari nilai tegangan langkah dan sentuh yang apabila pekerja mendekati lokasi peralatan yang mengalami gangguan arus bocor agar tidak merasakan efek dari arus hubung singkat tersebut serta mensimulasikan menggunakan software etap mencari nilai arus hubung singkat satu phasa ke tanah dengan nilai resistansi sebesar 0,06 ohm, Hasil yang didapat dari perhitungan untuk mencari nilai tegangan langkah yaitu 564,4 volt dan untuk tegangan sentuhnya 399 volt serta nilai hasil simulasi gangguan hubung singkat 1phasa ketanah 3,974 Ampere. hasil nilai yang didapat memenuhi Standar tegangan langkah dan sentuh berdasarkan IEEE Std 80-2000 untuk manusia dengan berat 50 kg.
ALAT UKUR INTENSITAS CAHAYA LAMPU DENGAN DATA LOGGER BERBASIS ARDUINO UNO Hurairah, Muhammad; Lestari, Asri Indah; Eliza, Eliza; Riyanto, M. Mirza
Jurnal Teknik Elektro Vol 13 No 2 (2023): Jurnal Teknik Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jte.v13i2.1005

Abstract

Alat ukur intensitas cahaya adalah alat untuk mengukur besaran fisika intensitas cahaya. Penelitian ini bertujuan untuk membuat alat ukur intensitas cahaya dengan data logger berbasis arduino di Laboratorium Teknik Elektro Universitas Muhammadiyah Palembang. Pengujian dilakukan menggunakan alat ukur intensitas cahaya (Luxmeter) Buatan dan Luxmeter pasaran guna mengetahui persentase kesalahan pada alat ukur intensitas cahaya (Luxmeter) Buatan dengan Luxmeter pasaran dan juga untuk mengukur intensitas cahaya pada ruangan labolatorium guna mengetahui standar intensitas cahaya pada setiap ruangan labolatorium dan mengetahui akurasi dari alat ukur intensitas cahaya buatan. Dari percobaan yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa berdasarkan perbandingan dengan menggunakan luxmeter, alat ukur intensitas cahaya yang dibuat memiliki keakuratan minimal 92%. Dan pada perbandingan dengan menggunakan 3 buah ruangan Teknik Elektro, nilai keakuratan adalah 91%.Waktu pengukuran berpengaruh terhadap intensitas cahaya ruangan, karena pada saat siang hari ruang akan ada tambahan intensitas cahaya dari cahaya matahari. Pada percobaan yang dilakukan di labolatorium teknik elektro ruang lab teknik digitallampu yang dibutuhkan untuk memenuhi standar intensitas cahaya pada ruang kelas teknik digital adalah 6 buah titik lampu dengan daya 14,5 watt.
MODELLING PEMBEBANAN PADA PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA AKUMULATOR 100 AH LUP TERTUTUP DENGAN KAPASITAS DAYA MAKSIMUM 560 WATT Cekdin, Cekmas; Sofijan, Armin
Jurnal Teknik Elektro Vol 13 No 2 (2023): Jurnal Teknik Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jte.v13i2.1093

Abstract

Ketergantungan manusia terhadap energi listrik sudah menjadi ciri utama pada era modern sekarang ini. Salah satu sumber energi potensial dengan inovasi baru yaitu penggunaan sistem Pembangkit Listrik Tenaga Akumulator 100 Ah Lup Tertutup dengan Kapasitas Daya Maksimum 560 Watt. Hasil pengukuran yang diambil adalah data tegangan dan arus di akumulator, beban yang terpasang pada pengukuran adalah mulai 35 watt dinaikkan secara bertahap 35 Watt sampai 560 Watt. Dari hasil perhitungan korelasi dua peubah x1 sebagai beban (Watt) dan x2 sebagai arus yang mengalir dari akumulator (Amper), dan didapat model matematisnya merupakan model terbaik, yang dapat dibuat dalam memprediksikan pembebanan pada Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Akumulator 100 Ah Lup Tertutup dengan Kapasitas Daya Maksimum 560 Watt
EVALUASI KAPASITAS CIRCUIT BREAKER (CB) DISISI SEKUNDER GARDU INDUK BUNGARAN PADA PENYULANG AKASIA 20 KV Balqis, Amirah; Yani, Raden Ahmad; Suherman, RM Edy
Jurnal Teknik Elektro Vol 14 No 1 (2024): Jurnal Teknik Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jte.v14i1.1116

Abstract

Pada proses penyaluran energi listrik mulai dari pembangkit yang dialiri melalui jaringan transmisi dan sampai ke konsumen atau pelanggan energi listrik tidak terlepas dari peran gardu induk pembangkit dan gardu induk penurun tegangan. Gardu Induk (GI) Bungaran yang merupakan GI penurun tegangan dari tegangan 70 kV ke tegangan distribusi sekunder 20 kV yang paling bersentuhan langsung dengan pelanggan energi listrik PT. PLN (Persero). Pada prinsip kerjanya untuk mempertahankan kinerja suplai energi listrik GI Bungaran akan rentan terjadi kegagalan baik yang diakibatan gangguan teknis maupun gangguan teknis. Untuk memproteksi GI Bungaran khususnya pada transformator I dengan kapasitas 30 MVA pada proses penyaluran energi listrik ke penyulang-penyulang bertegangan menengah 20 kV yakni penyulang Akasia yang memiliki pajang saluran sepanjang 12,29 kms perlu dilakukan evaluasi secara berkala. Atas dasar pemeliharaan dan evaluasi secara berkala penulis tertarik untuk menganalisa kembali kapasitas Circuit Breaker (CB) sebagai pemutus tenaga bermedia udara vacum (VCB) yang melindungi transformator I dari GI Bungaran dari sisi sekunder terhadap besarnya arus gangguan pada penyulang Akasia bertegangan 20 kV. Dari evaluasi CB terpasang di GI Bungaran pada transformator I dengan kapsitas VCB sebesar 25 kA masih sesuai dengan kapsitas terhadap proteksi dari arus gangguan dari penyulang Akasia.
ANALISA KAPASITAS ARUS PEMUTUS TENAGA SISI 500 KV Rizal, Choirul; Pratiwi, Dwi; Saputra, Ricky
Jurnal Teknik Elektro Vol 14 No 1 (2024): Jurnal Teknik Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jte.v14i1.1119

Abstract

ABSTRAK Pemutus Tenaga (PMT) merupakan Alat pemutus, yang berfungsi sebagai memutus rangkaian listrik dalam keadaan berbeban. Dalam keseharian sering kali terjadi berbagai kejadian gangguan dalam penyaluran listrik. oleh karena itu untuk mencegah gangguan tersebut terjadi maka diperlukan pemutus tenaga. Pemasangan Pemutus Tenaga ditujukan untuk menghindari terjadinya kerusakan pada peralatan - peralatan Gardu Induk yang nantinya akan menyebabkan terhambatnya penyaluran tenaga listrik ke beban (konsumen). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa kinerja Pemutus Tenaga pada saat terjadinya gangguan serta untuk menganalisa faktor- faktor yang mempengaruhi kinerja Pemutus Tenaga pada Gardu Induk Pembangkit Sum-Sel 8. Adapun hasil penelitian terkait kenerja Pemutus Tenaga pada gardu induk tersebut adalah bahwa Kinerja Pemutus Tenaga Pada Sisi 500 kV Gardu Induk Pembangkit Sum-Sel 8 dalam kategori baik.hal tersebut dilihat dari setting waktu kerja relai arus lebih yang terpasang pada sisi 500 kV Gardu Induk tersebut yaitu tidak lebih kecil dari waktu settingnya,. Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja dari PMT yaitu besarnya arus gangguan hubung singkat yang terjadi. Besar atau kecilnya arus gangguan itu dipengaruhi oleh jarak terjadinya gangguan, semakin jauh titik gangguan maka semakin kecil arus gangguan yang terjadi begitu pula sebaliknya, semakin dekat titik gangguan maka semakin besar pula arus gangguan yg terjadi. Kemudian yang berikutnya mempengaruhi kinerja Pemutus Tenaga adalah setting relai arus lebih. Dari hasil penelitian ini didapat nilai kapasitas pemutus tenaga di transformator sebesar 1,29 KA dan pada Busbar 1,30 KA. Kata Kunci : Pemutus Tenaga, Gardu Induk , Arus Lebih
EVALUASI INSTALASI LISTRIK PADA RUANGAN INSTALASI GIZI RUMAH SAKIT ERNALDI BAHAR Nurdiana, Nita; Al Amin, Saleh; Gani, Abdul
Jurnal Teknik Elektro Vol 14 No 1 (2024): Jurnal Teknik Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jte.v14i1.1125

Abstract

Penelitian ini melakukan evaluasi terhadap struktur kelistrikan Gedung Instalasi Gizi RS Ernaldi Bahar dengan mempertimbangkan tegangan, pemilihan penghantar, arus pengaman, dan aspek-aspek kritis lainnya. Hasil pengukuran tegangan dan perhitungan susut tegangan menunjukkan bahwa sistem ini tetap dalam kondisi aman, dengan tingkat susut tegangan berada di bawah batas maksimum 5%, sesuai dengan standar PUIL 2011. Penentuan jenis penghantar didasarkan pada pertimbangan arus, daya, dan jenis beban, dengan rekomendasi kabel yang bertujuan untuk mengurangi susut tegangan. Proses pemilihan arus pengaman dan perangkat keselamatan dilakukan untuk memastikan kinerja dan keselamatan instalasi secara keseluruhan. Meskipun instalasi ini dapat dianggap aman, adanya beberapa komponen yang tidak memenuhi standar menunjukkan perlunya perencanaan ulang. Hasil perhitungan menunjukkan pemilihan kabel dan perangkat keselamatan yang sesuai dengan proyeksi kebutuhan di masa mendatang. Evaluasi dilakukan untuk memastikan keandalan instalasi, dengan penekanan khusus pada keselamatan pasien kritis. Oleh karena itu, dianjurkan adanya pemantauan yang terus-menerus, pembaruan sesuai dengan perkembangan kebutuhan, dan perbaikan pada komponen-komponen yang tidak memenuhi standar.
RANCANG BANGUN ALAT PENYIRAM VITAMIN PADA TANAMAN HIAS MENGGUNAKAN ESP32 BERBASIS INTERNET OF THINGS (IoT) Jumadil, Hanif; Ariyadi, Tamsir; Paramytha, Nina; Fitriani, Endah
Jurnal Teknik Elektro Vol 14 No 1 (2024): Jurnal Teknik Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jte.v14i1.1139

Abstract

Tanaman hias memiliki peran penting dalam mempercantik lingkungan di Indonesia. untuk memperindah taman, halaman rumah, atau area sekitar. Beberapa tanaman hias yang populer di Indonesia antara lain keladi, bunga kol, anthurium, dan aglonema. Namun, perawatan tanaman hias memerlukan perhatian khusus, termasuk pemberian nutrisi yang tepat. Salah satu nutrisi penting adalah vitamin. Pemberian vitamin pada tanaman hias terlupakan atau tidak teratur karena kesibukan pemilik tanaman. Penggunaan teknologi Internet of Things (IoT) menjadi solusi yang potensial dalam memastikan pemberian vitamin pada tanaman hias dilakukan secara teratur dan tepat. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sebuah alat penyiram vitamin pada tanaman hias berbasis IoT, sehingga perawatan tanaman hias menjadi lebih efisien. IoT sebagai infrastruktur jaringan global menghubungkan benda-benda fisik dan virtual melalui pengambilan data dan kemampuan komunikasi dengan sensor serta koneksi sebagai pengembangan layanan. Penelitian terdahulu telah menghasilkan berbagai sistem penyiraman otomatis berbasis IoT penyiraman menggunakan propeler. Alat yang dirancang dalam penelitian ini menggunakan mikrokontroller ESP32 untuk memastikan koneksi yang lebih mudah ke aplikasi Android. Pengujian alat menunjukkan bahwa sistem telah berfungsi sesuai perencanaan, dan Sensor kelembaban tanah dan ultrasonik dapat membaca data dengan baik, dan modul relay serta water pump berjalan lancar untuk penyiraman tanaman.

Page 9 of 12 | Total Record : 113