cover
Contact Name
Encil Puspitoningrum
Contact Email
jurnal.wacana@unpkdr.ac.id
Phone
+628563402402
Journal Mail Official
jurnal.wacana@unpkdr.ac.id
Editorial Address
Jl. K.H. Ahmad Dahlan 76 KEDIRI, Jawa Timur
Location
Kota kediri,
Jawa timur
INDONESIA
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran
ISSN : 20852053     EISSN : 27221490     DOI : https://doi.org/10.29407/jbsp
Core Subject : Education,
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran diterbitkan pada bulan April dan Oktober oleh Universitas Nusantara PGRI Kediri. Artikel yang dimuat merupakan hasil penelitian bahasa, seni, dan pengajarannya, yang belum dimuat dalam media cetak dan elektronik lain. Fokus dan scope meliputi : 1. Linguistik Bahasa Indonesia 2. Seni dan Sastra Indonesia 3. Seni dan Sastra Daerah 4. Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia 5. Pembelajaran Bahasa dan Sastra Daerah
Articles 147 Documents
Analisis Kesalahan Berbahasa Bidang Sintaksis Buku Teks Bahasa Indonesia Kelas VIII Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017: Analysis of Language Errors in the Syntactic Field of Indonesian Language Textbooks for Grade VIII Curriculum 2013 Revised Edition 2017 Afifah, Retno Nur; giyanti; Wulandari, Riya Ayu Dewi
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 3 No 1 (2019): April 2019
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (413.651 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v3i1.12959

Abstract

Penelitian ini mendeskripsikan kesalahan berbahasa bidang sintaksis buku teks Bahasa Indonesia kelas VIII kurikulum 2013 edisi revisi 2017. Metode penelitian ini adalah Deskriptif Kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesalahan berbahasa buku teks Bahasa Indonesia kelas VIII kurikulum 2013 edisi revisi 2017 bidang sintaksis meliputi: penggunaan kata mubazir, kalimat tidak cermat, dan kalimat tidak koheren. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa buku teks Bahasa Indonesia harus menghadirkan sumber belajar yang baik, dari konten isi maupun bahasanya. Berbagai kesalahan yang ditemukan dalam buku teks Bahasa Indonesia menunjukkan bahawa selama ini pembelajaran bahasa belum efektif untuk menigkatkan kemampuan berbahasa siswa. Untuk menghindari terjadinya kesalahan sebelum buku teks diterbitkan dan di distribusikan ke sekolah maka harus melalui kajian yang mendalam mengenai isi dan bahasanya.
Variasi Bahasa: Penggunaan Jargon pada Karyawan Divisi Humas Taman Mini Indonesia Indah: Language Variation: The Use of Jargon among Public Relations Division Employees at Taman Mini Indonesia Indah muharomah, siti
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 2 No 2 (2018): Oktober 2018
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (402.714 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v2i2.13076

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan bahasa Jargon yang berkembang dalam suatu bidang atau kelompok tertentu dan biasanya didominasi kosakata. Penelitian dilakukan di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) khususnya pada karyawan bagian divisi humas dengan jumlah informan 24 orang, kagiatan pelaksanaan tepatnya pada semester genap 2015/2016 dimulai pada bulan Maret s.d. Mei 2015. Data dikumpulkan dengan observasi ke lapangan melalui pengamatan, berpartisipasi secara langsung dengan teknik rekam dan catat, serta wawancara. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif dan teknik distribusional. Hasil penelitian menunjukkan karyawan divisi humas TMII menggunakan bahasa jargon ketika mereka sedang bekerja. Bahasa jargon yang diciptakan pada karyawan divisi humas TMII berhubungan dengan beberapa nama lokasi atau disebut anjungan di TMII, contohnya bahasa jargon yang berkonotasi tidak baik seperti ”anak kijang” yang bermakna ada seseorang yang dianggap mencurigakan. Dari hasil wawancara diketahui bahwa tujuan dalam penggunaan bahasa jargon adalah untuk mengkoordinasikan segala bentuk keamanan, kenyamanan, dan kelancaran sehingga mempermudah jaringan komunikasi antardivisi dan unit kerja di TMII.
Ekspresi Emosi dan Gender pada Komentar Vlog Dzawin Nur Episode Coki Pardede, Komika tak Beragama: Expression of Emotions and Gender in Comments on Dzawin Nur's Vlog Episode featuring Coki Pardede, the Non-religious Comedian megawati, erna
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 3 No 1 (2019): April 2019
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (786.646 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v3i1.13130

Abstract

Bahasa digunakan manusia untuk mengungkapkan rasa. Berbagai rasa berujud menjadi ekpresi emosi. Emosi tersebut dapat diujudkan secara verbal maupun non-verbal. Penelitian ini merupakan kajian sosiolinguistik dengan fokus bahasa dan gender. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkapkan penggunaan ekspresi emosi di dalam vlog sebagai media sosial. Ekpresi emosi kemudian diklassifikasikan berdasarkan gender. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik analisis isi. Hasil temuan menunjukkan bahwa ekspresi marah dan senang adalah ekspresi yang paling banyak digunakan. Dari sisi gender, pria lebih banyak menggunakan ekpresi marah dan senang sedangkan wanita banyak menggunakan ekspresi senang.
Pendekatan Ekspresif dan Objektif dalam Novel “Mencari Perempuan yang Hilang”: Expressive and Objective Approaches in the Novel 'Mencari Perempuan yang Hilang' Jayanti, Memmy Dwi
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 4 No 1 (2020): April 2020
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (254.431 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v4i1.13207

Abstract

Pendekatan ekspresif merupakan bentuk ekspresi dari penulis itu sendiri, yaitu tentang pandangan hidup dan idealis pengarang, pesan dan amanat, pengalaman hidup, sampai kondisi pribadi pengarang itu sendiri. Pendekatan obyektif menganggap karya sastra sebagai sesuatu yang mandiri dan bebas baik dari pengarang maupun pembaca. Novel Mencari Perempuan Yang Hilang karya Dr. Zuriyati merupakan kisah seorang wanita yang berkisah tentang keadilan, kejujuran, dan cinta namun cukup berat karena bertentangan dengan anggota keluarganya seperti kejahatan ayahnya yang merugikan orang banyak dan tidak dapat menikah dengan pria yang dicintainya karena sikap ayahnya yang arogan. Jenis penelitian kualitatif digunakan sebagai suatu penelitian yang memanfaatkan cara penafsiran dengan menyajikannya dalam bentuk deskripsi, pendekatan ekspresif yaitu melalui pancaran kepribadian dari seorang pengarang dilakukan melalui pernyataan yang paling intensif, seperti: seorang penulis ekspresionisme, hakikat karyanya bertolak dari gerak batin secara subjektif, sedangkan pengarang menjadi titik tolak atau pusat karyanya. melalui pendekatan ekspresif dan objektif. Novel Mencari Perempuan Yang Hilang juga sangat erat dengan aspek psikologis yang menanamkan sikap berkarakter seperti: jujur, adil, dan cinta melalui penggunaan diksi yang mendidik sehingga dapat dijadikan suatu kajian bagi pembaca dalam memahami makna suatu kehidupan.
Variasi Bahasa dan Campur Kode pada Penamaan Objek Wisata di Kabupaten Sleman, Yogyakarta: Language Variation and Code-Mixing in Naming Tourist Objects in Sleman Regency, Yogyakarta Susanti, Dewi Indah
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 3 No 1 (2019): April 2019
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (624.32 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v3i1.13639

Abstract

Variasi penggunaan bahasa banyak terjadi pada penamaan objek wisata. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar penggunaan variasi bahasa dan bentuk campur kode pada penamaan objek wisata di Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskrisi kualitatif. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan bentuk: dokumentasi, wawancara, catatan, dan sebagainya. Hasil peneltian menunjukkan bahwa, penggunaan variasi penggunaan bahasa pada penamaan objek wisata di Kabupaten Sleman, Yogyakarta ada 4 jenis: (1) Bahasa Indonesia sebesar 52.6%; (2) Bahasa Indonesia-Jawa sebesar 15.8%; (3) Bahasa Indonesia- Inggris sebesar 18.4%; (4) Bahasa Inggris sebesar 13.2%. Bentuk campur kode yang terdapat pada penamaan objek wisata di Kabupaten Sleman, Yogyakarta yaitu campur kode ke dalam (innercode_mixing) berupa kata dalam bahasa Jawa dan campur kode ke luar (outercode-mixing) berupa kata dalam bahasa Inggris.
Kohesi dan Koherensi dalam Karangan Siswa Kelas VI Madrasah Ibtidaiyah Ash-Sholahiyah Depok Jawa Barat: Cohesion and Coherence in Essays of Grade VI Students at Ash-Sholahiyah Elementary Madrasah, Depok, West Java Nafilah, Ila; Rokhayati, Reni; Jayanti, Memmy Dwi
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 3 No 1 (2019): April 2019
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (415.821 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v3i1.13644

Abstract

Ilmu linguistik terdiri dari beberapa bidang keilmuan di antaranya fonologi, morfologi, sintaksis, semantik dan wacana. Dari beberapa bidang kebahasaan tersebut, wacana merupakan satuan bahasa terlengkap dan tertinggi dalam hierarki kebahasaan. Wacana terdiri dari dua jenis, yaitu wacana lisan dan wacana tulis. Wacana lisan diungkapkan dalam komunikasi verbal, sedangkan wacana tulis dinyatakan ke dalam sebuah tuli san yang memuat rentetan kalimat yang saling berhubungan antara satu dengan yang lainnya dalam membentuk satu kesatuan informasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif yang mengedepankan kedalaman penghayatan terhadap interaksi antar onsep yang sedang dikaji secara empiris dengan menggunakan kata-kata atau gambar. Penelitian dengan pendekatan kualitatif ini menggunakan metode analisis isi (content analysis). Analisis isi ini digunakan dalam pencarian fakta dengan interpretasi data berupa karangan karangan siswa kelas VI Madrasah Ibtidaiyah Ash-Sholahiyah yang berjudul “Kepedulian dan Tanggung Jawab Terhadap Makhluk Hidup dan Lingkungan”. Analisis yang dilakukan adalah analisis terhadap kajian analisis kohesi dan koherensi. Tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah: untuk menganalisis dan memperoleh gambaran yang jelas mengenai kohesi dan koherensi dalam karangan siswa kelas VI Madrasah Ibtidaiyah yang berjudul “Kepedulian dan Tanggung Jawab Terhadap Makhluk Hidup dan Lingkungan”.
Ekspresi Sufistik Pemanfaatan Bentuk di Kuntowijoyo: Sufistic Expression of Utilizing Forms in Kuntowijoyo Sujarwoko, Sujarwoko
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 2 No 2 (2018): Oktober 2018
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (337.794 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v2i2.14552

Abstract

Konsep dasar ekspresi puisi berangkat dari pernyataan umum bahwa penyair sebagai pencipta. Ekspresi sufistik merupakan ungkapan persepsi pribadi penyair terhadap pandangan sufistiknya. Karena itu, ekspresi sufitik dapat dijadikan alat untuk mengidentifikasikan karakteristik penyairnya. Kuntowijoyo, juga memiliki ciri khas tersendiri dalam metode menyampaikan gagasan spiritual ide-ide sufistiknya. Penelitian ini menggunakan desain kualitatif dengan peneliti sebagai instumen utama. Data penelitian ini berupa puisi, bait, baris, dan diksi puisi yang berkaitan dengan fokus penelitian. Penelitian menghasilkan: 1) 1ufistic expression in the use of the allegory style, 2) sufic expression in the use of philosophical style; and 3) sufistic expression in the use of the Al-Barzanji style. Ketiga metode penyampaian puisi tersebut sebagai sarana untuk mengungkapkan peringkat-peringkat keindahan rohani.
Prinsip Daya Tarik dan Kritik Sosial dalam Video Humor "Gak Sengaja" Karya Komika Bintang Emon: Principles of Attraction and Social Critique in the Humorous Video 'Gak Sengaja' by Comedian Bintang Emon Mayasari, Ira
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 4 No 1 (2020): April 2020
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.979 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v4i1.14573

Abstract

Penelitian ini membahas prinsip daya tarik dan kritik sosial dalam video "Gak Sengaja" Karya Bintang Emon. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Data dari penelitian ini diambil dari media sosial instagram Komika Bintang Emon. Hasil dari penelitian ini, prinsip daya tarik dalam video tersebut menggunakan dua komponen, tindak tutur tidak langsung literal dan tindak tutur tidak langsung tidak literal.dari 11 data ditemukan 3 data tindak tutur tidak langsung literal dan 8 tindak tutur tidak langsung tidak literal. Hasil selanjutnya adalah kritik sosial dalam video tersebut. Ada 3 kategori kritik sosial, yaitu 6 data kritik sosial penilaian, 2 data kritik sosial perbandingan, dan 3 data kritik sosial pengungkapan. Prinsip daya tarik digunakan untuk menyampaikan kritik yang dikemas dalam humor agar tidak terasa kaku dan mudah diterima oleh masyarakat. Penggunaan bahasa humor tersebut sangat kreatif dan kritis.
Pemerolehan Kosakata Anak Down Syndrome Berdasarkan Kelas Kata Bahasa Indonesia di SLB C1 AKW Kumara 1 Surabaya: The Acquisition of Vocabulary in Down Syndrome Children Based on Word Classes in Indonesian Language at C1 AKW Kumara 1 Special School Surabaya Putri, Ineke; Widayati, Wahyu; Tobing, Victor Maruli Tua
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 4 No 1 (2020): April 2020
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (198.754 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v4i1.14783

Abstract

Kosakata merupakan komponen bahasa yang memuat semua informasi tentang makna dan pemakaian kata dalam bahasa.Sedangkan Kelas Kata merupakan dasar dari pembahasan tentang bahasa.Dalam penelitian ini bertujuan untuk menganalisis “Pemerolehan Kosakata Anak Down Syndrome Berdasarkan Kelas Kata Bahasa Indonesia di SLB C1 AKW Kumara 1 Surabaya”.Pada pembahasan dan pendeskripsian terkait pemerolehan kosakata berdasarkan kelas kata bahasa Indonesia termasuk dalam kajian psikolinguistik dalam ruang lingkup morfologi.Penelitian ini membahas terkait pemerolehan bentuk kosakata dasar yang diklasifikasikan berdasarkan kelas kata kerja, kelas kata benda, dan kelas kata sifat. Fokus dalam penelitian ini, bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis pemerolehan bentuk kosakata dasar berdasarkan kelas kata bahasa Indonesia di SLB C1 AKW Kumara 1 Surabaya.Pengumpulan data dalam penelitian ini yakni menggunakan metode simak bebas libat cakap dengan cara melakukan perekaman secara langsung peristiwa pertuturan guru dan siswa dalam kegiatan pembelajaran dengan alat berupa handphone, dan metode simak libat cakap yakni dalam melakukan bentuk wawancara kepada guru kelas. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, maka didapatkan data berupa kata dari tuturan anak penyandang Down Syndrome yang diklasifikasikan ke dalam bentuk kosakata dasar berdasarkan kelas kata kerja dasar dan kelas kata kerja turunan, kelas kata benda dasar, serta kelas kata sifat dasar.
Analisis Bahasa Slang pada Komunitas Waria di Kompleks Pemakaman Kembang Kuning Surabaya: Analysis of Slang Language in the Waria Community at the Kembang Kuning Cemetery Complex in Surabaya Oktavian, Aditya; Widayati, Wahyu; Tobing, Victor Maruli Tua
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 4 No 1 (2020): April 2020
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (223.632 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v4i1.14812

Abstract

Penelitian ini membahas tentang bentuk kata, makna kata dan perubahan struktur fonologi kata dalam bahasa slang pada komunitas waria di Kompleks Pemakaman Kembang Kuning Surabaya. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan bentuk kata dalam bahasa slang pada komunitas waria di Kompleks Pemakaman Kembang Kuning Surabaya, (2) mendeskripsikan makna kata dalam bahasa slang pada komunitas waria di Kompleks Pemakaman Kembang Kuning Surabaya, dan (3) mendeskripsikan perubahan struktur fonologi kata dalam bahasa slang pada komunitas waria di Kompleks Pemakaman Kembang Kuning Surabaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskripsi kualitatif. Sumber data yang diambil oleh peneliti yaitu bahasa slang pada komunitas waria di Kompleks Pemakaman Kembang Kuning Surabaya, dengan data berupa kata slang. Total data keseluruhan berjumlah 71 data. Metode pengumpulan data menggunakan metode simak dan menggunakan teknik dasar yaitu teknik sadap sedangkan teknik lanjutan menggunakan teknik simak bebas libat cakap, teknik simak libat cakap, teknik rekam dan teknik catat. Metode analisis data menggunakan metode agih dan menggunakan teknik dasar yaitu teknik bagi unsur langsung sedangkan teknik lanjutan menggunakan teknik ganti serta menggunakan metode padan dan menggunakan teknik dasar yaitu teknik pilah unsur penentu (PUP) sedangkan teknik lanjutan menggunakan teknik hubung membedakan (HBB). Hasil penelitian adalah sebagai berikut. Pertama, peneliti menemukan bentuk kata slang yaitu; (1) kata dasar, (2) kata berimbuhan, (3) kata ulang, dan (4) kata majemuk. Kedua, peneliti menemukan makna kata slang yaitu; (1) denotatif, dan (2) konotatif. Ketiga, peneliti menemukan perubahan struktur fonologi kata slang yaitu; (1) zeroisasi, (2) anaptiksis, dan (3) metatisis.

Page 3 of 15 | Total Record : 147