cover
Contact Name
Machrus Ali
Contact Email
sinarfe7@gmail.com
Phone
+6281330002213
Journal Mail Official
sinarfe7@gmail.com
Editorial Address
Departemen Teknik Elektro, FTE-ITS, Gedung B-C lantai 2, Kampus ITS, Surabaya, Surabaya, Provinsi Jawa Timur, 60111
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
SinarFe7
ISSN : 26213540     EISSN : 26215551     DOI : https://doi.org/10.56795/sinarfe7.v5i1
Publikasi ini digunakan untuk kegiatan utama FORTEI (Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia) Regional Jawa Timur atara lain: menyelaraskan pendidikan tinggi Teknik Elektro se-Indonesia melingkupi bidang pendidikan, penelitian, dan aplikasi teknologi, Mendiskusikan topik-topik nasional terkait keilmuan Teknik Elektro, menyimpulkan, memberi masukan, dan solusi kepada pemerintah serta pemangku kepentingan, sebagai institusi rujukan mengenai pendidikan tinggi Teknik Elektro, meningkatkan kerjasama dan tali silaturrahim antar Institusi, pejabat Program Studi/ Jurusan/Departemen, dan peneliti bidang Teknik Elektro
Articles 523 Documents
Penentuan Kualitas Warna Batu Blue Sapphire Dengan Image Processing Menggunakan Metode RGB To HSV M.Zainul Arifin; Koko Joni; Miftachul Ulum
SinarFe7 Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengolahan gambar dengan menggunakan image processing merupakan salah satu metode untuk menentukan kualitas batu permata ada 4c yaitu color, clarity, carats, cutting dan dengan skripsi saya ini akan menggunakan salah satu penentu kualitas dan harga pada batu permata yaitu penentuan pada warna batu permata. Maka dari itu saya membuat skripsi ini untuk orang awam atau penggemar batu permata blue sapphire yang baru pertama kali menggeluti pada bidang batu permata blue sapphire karena orang yang belum mempunyai pengalaman akan kesulitan untuk menentukan warna yang berkualitas baik pada batu permata blue sapphire. Tujuan untuk membuat skripsi ini untuk mengatasi permasalahan dalam menentukan kualitas warna pada batu blue sapphire dengan mengguanakan microscope digital dan raspberry pi 3 agar bisa digunakan secara portable untuk memproses sebuah gambar dari batu blue sapphire saya menggunakan metode RGB to HSV dan pemrograman nya menggunakan phyton dan open cv sebagai library.
IMPLEMENTASI METODE FUZZY LOGIC UNTUK MENENTUKAN PROPORSIONAL BADAN BERDASARKAN IMT (INDEKS MASSA TUBUH) Sirrulah Putriani; Muh. Taufiqurrohman; Joko Subur
SinarFe7 Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Badan proporsional merupakan impian semua orang, banyak cara dilakukan untuk mendapatkan badan yang proporsional, diantaranya olahraga teratur, dan banyak mengkonsumsi makanan yang bergizi. Namun kurangnya pengetahuan tentang seberapa nilai yang harus dicapai untuk proporsional sehingga kesulitan dalam menentukan bahwa badannya proporsional atau tidak. Dengan perhitungan IMT (Indeks Massa Tubuh) dapat diketahui apakah badan seseorang sudah mencapai proporsional atau belum. Alat ini memberi kemudahan dalam mengetahui proporsional badan secara praktis dan otomatis, dengan menggunakan metode fuzzy logic sebagai cara penggolongan antara kurus, normal, gemuk, maupun obesitas secara akurat berbasis mikrokontroler. Penggunaan sensor infrared dan sensor load cell sebagai media pengganti alat ukur untuk menghasilkan data ukur yang akan diolah oleh mikrokontroler dan menghasilkan hasil yang akurat. Hasil yang akurat tersebut akan langsung bisa dilihat dan didengar oleh pengguna alat secara langsung melalui LCD dan speaker yang berisi syarat proporsional untuk badan pengguna beserta saran yang mendukung untuk mencapai badan yang proporsional dan informasi suara menyangkut kondisi berat badan yaitu kurus, normal, gemuk dan obesitas. Jadi pengguna tidak kesulitan untuk menentukan badan proporsional, cukup dengan menggunakan alat ini pengguna sudah mengetahui hasil perhitungan IMT dan apabila badan pengguna belum proporsional maka alat tersebut akan memberi saran untuk memiliki badan proporsional.
Alat Ukur Kadar Gula Darah Non- Invasive Dalam Urin Menggunakan TCS3200 Metode Artificial Neural Network Lailul Ahada; Joko Subur, S.T., M.T; Muh. Taufiqurrohman, S.T., M.T.
SinarFe7 Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Diabetes mellitus (DM) adalah penyakit kronis yang disebabkan oleh ketidak mampuan organ pankreas untuk memproduksi hormon insulin dalam jumlah yang cukup, tubuh tidak dapat menggunakan insulin yang telah dihasilkan oleh pankreas secara efektif, atau gabungan dari kedua hal tersebut. Diabetes melitus merupakan penyakit yang mengiringi proses penuaan atau penyakit keturunan. Saat ini, diagnosis DM umumnya sangat bergantung pada pemeriksaan glukosa darah dengan menusuk jari atau lengan pasien untuk menggambil sampel darah. Untuk menggunakan cara alternatif memantau kadar gula darah dengan menggunakan metode non-invasive (tanpa melukai tubuh) bisa menggunakan urin. Penelitian ini menggunakan urin untuk menentukan tingkat gula darah. Perancangan alat ini bekerja dengan mengukur tingkat warna urin yang dicampur dengan larutan benedict menggunakan sensor tcs3200 dan mikrokontroller sebagai unit kontrol menggunakan metode Artificial Neural Network mempermudah pendektesian penyakit tersebut tanpa memerlukan uji laboratorium. Pada rancang bangun alat kadar gula darah non- invasive berhasil mendeteksi adanya kadar gula darah, diperoleh tingkat keberhasilan 90%.
ALAT UKUR KELEMBABAN, pH, SUHU dan FERTILITY PADA BUDIDAYA BUAH NAGA MENGGUNAKAN METODE FUZZY LOGIC Nofi Zahrotun W; M. Taufiqurrohman.
SinarFe7 Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Buah naga adalah buah sejenis kaktus yang memiliki duri pada setiap sisinya. Isi buahnya berwarna putih dan merah dengan biji – biji berwarna hitam. Pada pertumbuhan tanaman buah naga memiliki syarat tumbuh agar tanaman buah naga dapat tumbuh dengan optimal. Tingkat pertumbuhan tanaman buah naga dipengaruhi oleh ketersediaan unsur hara dalam tanah. Selain unsur hara sebagai penentu kualitas pertumbuhan tanaman buah naga, terdapat beberapa faktor lainnya yaitu suhu, kelembaban dan pH tanah (tingkat keasaman atau kebasaan). Namun kurangnya pengetahuan tentang faktor yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman buah naga dikarenakan tidak semua petani mempunyai alat ukur unsur hara pada tanah. Pada penelitian ini dirancang bangun sebuah prototipe alat ukur kelembaban, pH, suhu dan fertility pada budidaya buah naga menggunakan metode fuzzy logic yang dapat memberikan informasi kondisi tanah bagus, sedang dan buruk berbasis mikrokontroler. Mikrokontroler berfungsi untuk membaca sinyal-sinyal analog yang dihasilkan oleh sensor suhu DS18B20, sensor pH, sensor soil moisture dan ETP303. Sinyal- sinyal analog yang dihasilkan oleh sensor tersebut akan diubah menjadi data digital oleh mikrokontroler dan akan ditampilkan pada LCD. Hasil pengujian sensor menunjukkan bahwa memiliki kesalahan 5% untuk suhu, 0.074% untuk pH, 0.006% untuk kelembaban dan EPT 0.03%.
Rancang Bangun Pergerakan Robot Pemadam Api Berkaki Menggunakan Metode Proportioanal Integral Derivative (Pid) Cholid Kusyairi; Joko Subur; Muh. Taufiqurrohman
SinarFe7 Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kontrol Proportional Integral Derivative (PID) adalah sistem pengendali yang umum digunakan di industri. Sekitar 90% dari peralatan industri menggunakan pengendali PID karena mudah digunakan dan paling sederhana. Navigasi robot pemadam api merupakan salah satu hal paling penting dalam perlombaan seperti Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI) dimana robot ini diharuskan dapat mengikuti kontur dinding arena. Robot ini dipilih karena arena perlombaan dari Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI) terdiri dari dinding-dinding yang membentuk lorong dan ruangan yang berbeda–beda. Penelitian ini merancang dan mengimplementasikan algoritma kendali pada robot pemadam api berkaki dengan menggunakan metode PID, dimana kontrol PID tersebut diproses dalam mikrokontroler, Pada perhitungan hasil PID akan dihasilkan sudut untuk masing-masing motor servo, agar robot dapat berjalan sesuai degan yang diharapkan sehingga robot dapat bernavigasi dengan mengambil keputusan bergerak cepat, pelan, belok kanan, belok kiri, berhenti, memadamkan api, dari data sensor jarak dan sensor api yang ada pada robot. Sehingga robot dapat melaksanakan tugasnya dengan optimal.
Pengembangan Media Pembelajaran Elektronika dan Pemrograman Menggunakan Alat Pelarut PCB (Printed Circuit Board) Pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kabupaten Karawang Rahmat Hidayat; Reza Setiawan; Vera Pangni Fahriani; Enjang Ahmad Juanda; Rusman
SinarFe7 Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Karawang merupakan salah satu Kabupaten di Jawa Barat yang memiliki industri dengan jumlah yang cukup banyak di Indonesia. Salah satu bidang industri di Karawang tersebut adalah industri elektronika. Kondisi ini memberikan peluang kepada lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) terutama jurusan elektro untuk dapat bekerja serta mengembangkan wirausaha di bidang industri perakitan elektronika di Karawang.Penelitian ini menggunakan metode rancang bangun. Secara urut metode tersebut adalah identifikasi kebutuhan yang diperlukan. Kemudian kebutuhan tersebut dianalisis untuk mendapatkan komponen secara spesifik. Selanjutnya dilakukan perancangan perangkat keras dan lunak, pembuatan serta pengujian.Hasil unjuk kerja dari alat pelarut PCB ini bekerja berdasarkan perintah dari satu buah mikrokontroler ATmega 8 yang bertugas mengatur putaran motor servo dan menghitung timing proses kerja alat. Sebelum program dijalankan pengguna harus mengeset timer proses pelarutan pada menu yang dapat di set melalui LCD display. Setelah program dijalankan maka alat akan bekerja sesuai dengan program yang dibuat. Timer akan berjalan seketika tombol run ditekan. Pada saat waktu pelarutan telah mencapai nilai pengesetan maka mikrokontroler akan memerintahkan motor servo untuk berhenti berputar dan buzzer akan berbunyi sampai tombol reset ditekan atau tombol power dimatikan.
Monitoring Dan Penstabil Tegangan Pada Alternator Kendaraan Menggunakan Microcontroller Aldo Reftya Tegar Saputra; kunto aji wibisono; Haryanto
SinarFe7 Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem pengisian pada kendaraan berfungsi sebagai penyedia kebutuhan listrik kendaraan dan pengisian akumulator. Pada sistem pengisian terdapat regulator tegangan yang berfungsi menstabilkan tegangan output dari alternator sebagai penyuplai tegangan utama. Ada dua jenis regulator tegangan yang digunakan pada kendaraan yaitu ic regulator dan modul cut out, yang memiliki karakteristik dan peforma yang berbeda. Ic regulator merupakan pengatur tegangan yang berupa rangkaian komponen elektronika.Sedangkan modul cut out merupakan regulator tegangan yang bekerja dengan memanfaatkan kuat medan magnet untuk menggerakkan titik poin. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan performa dari modul cut out dan modul regulator dengan menggunakan microcontroller pada kendaraan Mazda 616 dengan mengukur tegangan output dari masing- masing regulator tegangan.Pada penelitian ini dirancang modul penyetabil tegangan dengan menggunakan AVR Atmega 16 sebagai controllernya. Dan sensor output dari alternator yang kemudian memberikan feedback untuk mengatur tegangan pada rotor alternator agar output yang dihasilkan alternator stabil. Dari uji coba yang telah dilakukan kinerja dari microcontroller lebih baik daripada modul cut out.
Transliterasi Huruf Latin Bahasa Indonesia ke Aksara Jawa Menggunakan Metode Snakecut Gian Putra Hoetomo; Miftachul Ulum; Haryanto
SinarFe7 Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aksara jawa merupakan kultur budaya asli jawa yang hingga saat ini masih dilestarikan oleh sebagian besar orang jawa. Namun pada jaman modern ini aksara jawa semakin ditinggalkan oleh sebagian masyarakat terutama generasi muda saat ini. Banyak teknologi modern yang muncul untuk menunjang penggunaan aksara jawa seperti font aksara jawa. Namun teknologi yang ada dirasa masih kurang dalam menunjang penggunaan aksara jawa karena belum dilengkapi aplikasi yang ada. Maka, dibutuhkan teknologi yang lebih mudah digunakan yaitu melalui aplikasi transliterasi huruf latin ke aksara jawa berbasis image processing. Aplikasi ini akan sangat membantu pengguna dalam menerjemahkan huruf latin ke aksara jawa melalui kamera yang digunakan untuk mengambil gambar. Gambar yang diambil akan dikonversi melalui aplikasi Microsoft Visual Studio 2010 dengan library EmguCV sebagai library pengolahan citra. Teks akan dibaca melalui Snakecut yang akan diimplementasikan pada pengenalan karakter. Karakter yang telah dikenali akan diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa jawa, kemudian di penggal menjadi suku kata untuk diterjemahkan ke aksara jawa. Dari penelitian ini didapatkan hasil pengujian sistem dengan akurasi sebesar 85%. Hasil tersebut dipengaruhi oleh kualitas kamera, pencahayaan, jarak, dan tulisan.
Alat Pencuci Tangan Otomatis Dengan Air, Sabun Cair Dan Handdryer Menggunakan Metode Skin Detection Ainur Risal; Miftachul Ulum; Achmad Ubaidillah
SinarFe7 Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di berbagai tempat sering di jumpai wasafel atau tempat untuk mencuci tangan yang bekerja secara manual. Hal itu akan menjadi masalah jika ada pemakai yang mencuci tangannya dengan dengan sengaja atau tidak tidak sengaja lupa mematikan kran air. Sedangkan untuk mengeringkan tangan juga masih menggunakan handuk kecil dan juga tisu. Dari contoh yang sederhana itu maka di buat suatu alat yang berjudul “ alat pencuci tangan otomatis dengan air, sabun cair dan hand dryer berbasis webcam menggunakan metode skin detetction”. Untuk merealisasikannya maka di buatlah alat dengan judul tersebut yang di dukung dengan kemajuan teknologi salah satunya dengan menggunakan kamera web cam. Alat pencuci tangan otomatis ini menggunakan perangkat keras berupa Raspberry pi3 dan perangkat lunaknya menggunakan bahas pemrograman python. Salah satu kelebihan dari alat ini pengguna tidak perlu memutar kuas kran secara manual lagi untuk mengeluarkan airnya, tetapi hanya perlu mengkodekan jari pada web cam sesuai dengan kode tangan yang telah di buat, yaitu kode 1 untuk mengaktifkan Air, kode 2 untuk mngaktikfkan Sabun cair, dank kode tangan 3 untuk mengaktifkan hand dryer, masing masing kode tangan akan relay aktif selama 10 detik baik itu air, sabun cair, dan hand dryer. Ketika kode tangan 1 aktif maka solenoid valve akan mengalirkan air secara otomatis begitupun dengan kode tangan 2&3. Alat ini hanya bisa mendeteksi tangan manusia saja ketika da suatu benda yang menyerupai tangan dan warnanya tidak sama dengan tangan manusia maka raspberry tidak akan menjalankan program apapun.
Desain Banyumas Smart City Berbasis Internet of Things (IoT) Menggunakan Fog Computing Architecture Bayu Prastyo; Faiz Syaikhoni Aziz; Wahyu Pribadi; A.N. Afandi
SinarFe7 Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan internet di Kabupaten Banyumas kini semakin beragam sesuai dengan tuntutan kebutuhan. Pengembangan teknologi komunikasi menimbulkan berbagai aspek juga ikut berkembang. Sebagai contoh pemanfaatan internet untuk sistem pengendalian lampu lalu lintas agar dapat diatur sesuai dengan pengaturan dan dapat dimonitoring secara real time. Dalam perkembangan teknologi komunikasi, muncul istilah Internet of Things (IoT) sebagai konsep memperluas manfaat dari system komunikasi internet untuk memberikan impuls pada suatu system yang lain. Dengan kata lain, IoT dimanfaatkan sebagai komunikasi untuk kendali dan monitoring jarak jauh dengan memanfaatkan koneksi internet. Internet of Things di era sekarang sedang dikembangkan untuk membuat sebuah system cerdas untuk keperluan pengendalian berbagai keperluan public hingga muncul konsep smart city. Pada dasarnya, smart city memanfaatkan koneksi internet untuk banyak keperluan seperti mengendalikan CCTV, lampu lalu lintas, pengendalian robot lengan pada industry dan penyimpanan data pada rumah sakit. Bila system tersebut dilakukan secara langsung dari device ke server pusat maka akan terjadi antrian data yang sangat panjang sedangkan system yang dibuat menuntut kecepatan dan keakuratan waktu sehingga dibutuhkan sebuah sistem yang memungkinkan pengendalian dan pemrosesan data cukup dilakukan pada network edge pengguna. Maka digunakanlah fog computing dengan harapan system smart city mampu bekerja dengan nilai latency yang kecil sehingga system lebih real time dalam mengirim atau menerima data.