cover
Contact Name
Abdi Hanra Sebayang
Contact Email
sinergi@polmed.ac.id
Phone
+628126526644
Journal Mail Official
sinergi@polmed.ac.id
Editorial Address
Jalan Almamater No 1 Kampus USU Medan 20155 Sumatera Utara
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Sinergi Polmed : Jurnal Ilmiah Teknik Mesin
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Politeknik Negeri Medan, adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Polmed Press, Politeknik Negeri Medan dan melalui blind review dengan p-ISSN: 2089-7766. Ruang lingkup jurnal ini meliputi dibidang Teknik mesin, Teknik konversi energi, energi baru terbarukan, korosi, material dan metalurgi, energi termal, dinamika fluida, tribologi dan bioenergi. Tahun 2012 pertama kali terbit secara offline, dan mulai Februari tahun 2021 jurnal ini dipublikasikan secara online dengan e-ISSN 2777-1202 dan dapat diakses pada http://ojs.polmed.ac.id/index.php/Sinergi/index. Tujuan jurnal ini adalah untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dalam bentuk artikel ilmiah yang berguna untuk perkembangan dunia Pendidikan khusunya bidang Teknik mesin. Kami menerima artikel dari seluruh Indonesia dan anggota Dewan Editorial kami adalah peneliti internasional dan nasional yang aktif pada bidangnya.
Articles 97 Documents
KENDALI PRESSURE CUT OFF KETEL UAP PIPA API MINI KAPASITAS 8 KG/JAM DENGAN TEKANAN 3 BAR Winda Tresnia Sopiani Sinaga; Muhammad Faqih Faqih; Isman Harianda
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 2 No. 1 (2021): Edisi Februari
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (706.577 KB) | DOI: 10.51510/sinergipolmed.v2i1.292

Abstract

Air hangat diperlukan untuk keperluan mandi karena berguna untuk melancarkan metabolisme tubuh. Dengan adanya Pemanas Air Tenaga Surya menggunakan Tabung Vakum , energi dari sinar matahari dapat dimanfaatkan untuk sistem pemanas air yang dapat memenuhi kebutuhan mandi air hangat. Pemanas Air Tenaga Surya menggunakan Tabung Vakum adalah teknologi pemanas air yang menggunakan energi surya. Tugas Akhir Rancang Bangun Pemanas Air Tenaga Surya menggunakan Tabung Vakum ini menggunakan tangki berkapasitas 100 L. Sebuah tabung vakum digunakan untuk menyerap energi panas matahari dan kemudian diteruskan ke tangki penyimpanan air. Tabung Vakum terbuat dari bahan kaca borosillicate dengan diameter 58 mm dan panjang 1800 mm. Perancangan tangki penyimpanan air dimulai dengan pemilihan bahan dan menentukan dimensi tangki. Perancangan dudukan tangki penyimpanan air menggunakan bahan besi siku 40x40 mm. Dimensi ukuran perancangan alat jari-jari tangki 180 mm, panjang tangki 1000 mm, panjang dudukan tangki 2500 mm.
ANALISIS PERPINDAHAN PANAS DAN EFEKTIVITAS ECONOMIZER PADA BOILER UNIT 4 PLTU PANGKALAN SUSU George Michael Richardo Hulu; Rahmawaty
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 2 No. 1 (2021): Edisi Februari
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (371.66 KB) | DOI: 10.51510/sinergipolmed.v2i1.293

Abstract

Economizer adalah bagian dari komponen Heat Recovery Area yang berfungsi untuk memanfaatkan kembali panas dari flue gas hasil pembakaran pada furnace yang masih bersuhu tinggi. Pada Economizer terjadi perpindahan panas secara konveksi dan konduksi. Konveksi antara flue gas dengan pipa bagian luar, lalu konduksi antara pipa bagian luar dengan pipa bagian dalam, lalu konveksi antara pipa bagian dalam dengan air yang mengalir dalam pipa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui koefisien perpindahan panas dan efektivitas Economizer. Dari data yang di dapat, Economizer pada Boiler unit 4 PLTU Pangkalan Susu adalah jenis aliran lawan arah, jenis kondensasi tak langsung dan jenis tube yang digunakan adalah Coiled Tube. Besar koefisien perpindahan panas menyeluruh pada ekonomiser ini adalah Dari hasil perhitungan yang diperoleh, perpindahan panas yang terjadi di ekonomiser PLTU Pangkalan Susu adalah Efektivitas yang didapat dari ekonomiser ini adalah 32,08%. Semua perhitungan terjadi pada beban 190 MW.
RANCANG BANGUN MESIN SANGRAI KELAPA DOUBLE JACKET Wahyudi Riski Tarigan; Sudirman; Supriyanto
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 2 No. 1 (2021): Edisi Februari
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (682.403 KB) | DOI: 10.51510/sinergipolmed.v2i1.294

Abstract

Menyangrai (menggongseng) kelapa parut dengan cara manual atau secara tradisional, belum mampu memberikan hasil kapasitas produk yang lebih besar dan kualitas yang lebih baik serta waktu pengerjaannya relatif lebih lama. Untuk memperoleh hasil tersebut di atas, solusinya adalah dilakukan suatu rancang bangun mesin sangrai kelapa parut. Tujuan Rancang Bangun Mesin Sangrai Kelapa Parut Model Vertikal Sistem Double Jacket Kapasitas 20 kg/jam, dengan tujuan khusus secara teknis dari pembahasan ini adalah: perancangan mesin, pembuatan mesin, uji coba mesin, menentukan anggaran atau taksasi biaya pembuatan mesin dan diakhiri dengan penerapan teknik pemeliharaan, perawatan dan perbaikan mesin. Dari rancang bangun ini diperoleh kapasitas mesin 20 kg/jam dan 5 kg kelapa parut per poses (15 menit, kapasitas daya motor penggerak 1 Hp, putaran 2840 rpm. Bahan poros penggerak St 37 diameter 18 mm dan panjang 490 mm, bahan poros pengaduk stainless steel, diameter 25 mm dan panjang 220 mm.Mesin menggunakan dua buah puli, puli poros motor penggerak diameter 2 inch dan puli pada poros input reducer diameter 4 inch, dengan bahan baja cor. Sabuk berbahan karet dan tenunan tetoron, bentuk V dan tipe A, panjang sabuk 32 inch. Sudu pengaduk bahan Stainless steel tebal 2 mm. Rangka mesin berbahan St 37 Profil “L” , ukuran 5 x 50 x 50, secara umum konstruksi aman.Pembuatan mesin dengan total waktu 10,005 jam.Hasil uji coba massa kelapa parut sebelum disangrai 5 kg, setelah disangrai 2,8 kg atau 56% dan penguapan air 44%. Kualitas pengujian hasil penyangraian berwarna coklat muda, kondisi hasil sangrai kelapa parut relatif gurih(tidak lembab). Penerapan teknik pemeliharaan, perawatan dan perbaikan yaitu perawatan preventif dan perawatan korektif.
TEKNOLOGI BODY DRONE DENGAN MENGGUNAKAN SOFTWARE CATIA DAN PRINTER 3 DIMENSI Sumartono Sumartono; Abdul Rasyid; Andi Maju Sinaga; Erika Putri Siahaan; Kiki Afrimanti Silalahi; Yusuf Akuputra Purba
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 3 No. 1 (2022): Edisi Februari
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (879.567 KB) | DOI: 10.51510/sinergipolmed.v3i1.658

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi mengalami peningkatan yang sangat pesat. Pada era sekarang ini memasuki sektor revolusi industri 4.0 terutama di bidang manufaktur. Printer 3D merupakan salah satu terobosan inovasi terbaru dalam dunia teknologi sesuai dengan era revolusi industri 4.0 yang menggunakan teknologi rapid prototyping yang berasal dari data software desain CAD/CAM dengan metode menumpuk bahan lapisan demi lapisan. Unmanned Aerial Vehicle (UAV) atau disebut juga drone merupakan pesawat terbang tidak berawak yang merupakan inovasi yang lahir dari kemajuan teknologi. Harga komponen pada drone beragam mulai dari terendah hingga tertinggi, tergantung dari jenis drone yang digunakan. Tujuan dari perancangan ini adalah untuk membuat body drone menggunakan printer 3D dengan harga yang lebih murah. Dalam pembuatan desain body drone, menggunakan software Catia dan software Creality Slicer untuk proses perintah lanjutan pada printer 3D. Pengaturan parameter menu basic dan advanced pada software Creality Slicer untuk menentukan kualitas dan waktu proses printing, pemilihan parameter dilakukan dengan cara mencetak desain dalam berbagai opsi sebelum mendapatkan hasil yang sesuai. Hasil print body drone menggunakan printer 3D dibandingkan dengan body bawaan dari drone dan dilakukan pengujian terbang. Hasil akhir dari perancangan ini adalah body drone yang terbuat dari material PLA ( Polylactic Acid ) dengan total waktu proses printing 18 jam 49 menit, massa 63 gram, waktu terbang 16 menit 7 detik
ANALISIS SISTEM PENDINGIN BEARING TURBIN FRANCIS HORIZONTAL UNIT 1 DENGAN DAYA 6,7 MW DAN PUTARAN 750 RPM DI PLTA PAKKAT PT. ENERGI SAKTI SENTOSA Adelia Febrina; Johan Christian Siahaan; Sihar Siahaan
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 3 No. 1 (2022): Edisi Februari
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51510/sinergipolmed.v3i1.699

Abstract

Bearing merupakan salah satu komponen pada PLTA yang berperan dalam menjaga posisi turbine shaft tetap berada dalam satu poros (center). Dalam pemeliharan bearing turbin dilakukan sistem pendinginan pada bearing turbin yaitu pelumasan terhadap bearing dengan menggunakan oli. Pada pendinginan oli pelumas digunakan sistem pendingin jenis heat exchanger tipe shell and tube. Perhitungan besar perpindahan kalor dan efektivitas sangat diperlukan untuk mengetahui pengaruh temperatur fluida panas dan fluida dingin terhadap efektivitas sistem pendingin bearing turbin. Perhitungan terhadap besar perpindahan kalor dan efektivitas sistem pendingin bearing turbin pada PLTA Pakkat menggunakan metode perpindahan panas secara konveksi. Hasil dari analisis yang telah dilakukan maka diperoleh perpindahan kalor yang terjadi sebesar 168848,155 W dan efektivitas pada sistem pendingin bearing turbin sebesar 75,75%. Hal ini dapat disimpulkan bahwa semakin kecil selisih temperatur fluida panas dan fluida dingin yang masuk ke sistem pendingin maka efektivitas suatu sistem pendingin akan lebih besar begitupun sebaliknya.
ANALISIS PEMELIHARAAN BERKALA PADA MOTOR DIESEL GENERATOR SET DAYA 90 kVA SEBAGAI ENERGI LISTRIK CADANGAN DI UPT RUMAH SAKIT KHUSUS PARU Muhammad Salim Siregar; Junaidi Junaidi; Ade Irwan; Husin Ibrahim
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 3 No. 1 (2022): Edisi Februari
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (560.43 KB) | DOI: 10.51510/sinergipolmed.v3i1.700

Abstract

Berkembangnya teknologi peralatan kesehatan yang berhubungan dengan elektrikal, sangat dituntut adanya pengelolaan dan pengawasan yang baik terhadap sarana dan prasarana elektrikal di rumah sakit, dimulai dari perencaan, pemasangan, pengujian, pengoperasian, sampai pemeliharaan, sehingga listrik yang digunakan pada peralatan kesehatan tersebut aman dan efisien. Mengetahui dan mempelajari cara pemeliharaan (maintenance) genset secara berkala sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 2306 Tahun 2011 di UPT Rumah Sakit Khusus Paru. Untuk mengetahui tingkat ketersediaan operasional genset (generator set) diperlukan membuat terlebih dahulu data peralatan genset, perhitungan tingkat ketersediaan dan data operasional dan kerusakan yang didapat. Kemudian dikumpulkan jumlah spesified operating time (SOT), jumlah total kerusakan (T) dan jumlah genset tidak dioperasikan untuk keperluan pemeliharaan rutin/berjadwal, karena pemeliharaan (S) dan total waktu pemeliharaan Genset dalam jangka waktu yang telah ditetapkan. Dari SOT dikurang jumlah total waktu pemeliharaan, akan didapat nilai Actual Operating Time (AOT) Genset. Data SOT dan AOT diperlukan untuk menghitung tingkat ketersediaan Genset sebagai catu daya cadangan. Kemudian AOT = SOT-(S+T), jumlah kerusakan diperlukan untuk menghitung mean time between failures (MTBF). tingkat rata-rata keandalan (reliability) Genset pada tahun 2020 memiliki nilai Rata-rata 99,7%. Tingkat Keandalan termasuk kedalam kelompok jarang mengalami gangguan (≥ 95%). tingkat Ketersediaan (availibility) genset pada tahun 2020 memiliki nilai rata-rata 98,6%, tingkat ketersediaan genset termasuk kedalam kelompok jarang rusak (R≥95%).
ANALISIS UNJUK KERJA TURBIN AIR KAPASITAS 3×6 MW PADA BEBAN NORMAL DAN BEBAN PUNCAK DI UNIT PLTA PAKKAT PT. ENERGY SAKTI SANTOSA Brama Anggara Hasibuan; Johan Christian Siahaan; Isman Harianda
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 3 No. 1 (2022): Edisi Februari
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (498.963 KB) | DOI: 10.51510/sinergipolmed.v3i1.701

Abstract

Turbin merupakan salah satu komponen penting yang terdapat pada PLTA (Pembangkit Listrik Tenaga Air), karena berperan sebagai pengubah energi potensial menjadi energi mekanik, yang akan menggerakkan generator agar terciptanya energi listirk. Tipe turbin yang digunakan pada PLTA Pakkat ialah turbin francis dengan posisi shaft horizontal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui unjuk kerja turbin pada saat kondisi beban normal dan beban puncak. Metode yang digunakan untuk mengetahui unjuk kerja turbin pada saat kondisi tersebut adalah dengan mencatat data harian, dimana data ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi unjuk kerja pada suatu turbin, Pada hasil penelitian, diketahui kondisi beban puncak adalah pada pukul 18.00 – 23.00 dan 04.00 dan 07.00 waktu setempat. Dari hasil perhitungan didapat bahwa pada saat kondisi beban normal nilai rata-rata daya aktual sebesar 5,71 MW lebih rendah dibandingkan dengan nilai rata-rata daya teoritis sebesar 6,01 MW. Dan pada saat kondisi beban puncak, nilai rata-rata daya aktual sebesar 5,94 MW lebih rendah dibandingkan dengan nilai rata-rata daya teoritis sebesar 6,23 MW. Adanya perbedaan nilai daya yang dihasilkan dengan perhitungan aktual dan teoritis disebabkan oleh adanya rugi-rugi yang terjadi pada gesekan air pada pipa menuju turbin.Dari perbandingan antara data daya secara aktual dengan data daya secara teoritis pada saat kondisi beban normal didapatkan rata-rata nilai error sebesar 5,41 %, dan pada saat kondisi beban puncak didapatkan rata-rata nilai error sebesar 4,88 %.
ANALISIS PERFORMANSI NEUTRALIZED OIL PUMP TIPE CEBD 150250 KAPASITAS 250 m3/jam DI BIODIESEL PLANT PT MULTIMAS NABATI ASAHAN Irene Natalia Siahaan; Parlindungan Panjaitan; Supriyanto Supriyanto
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 3 No. 1 (2022): Edisi Februari
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (470.677 KB) | DOI: 10.51510/sinergipolmed.v3i1.702

Abstract

Pompa adalah suatu alat yang digunakan untuk memindahkan fluida (liquid atau gas) dari suatu tempat yang rendah ke tempat yang lebih tinggi, atau dari suatu tempat bertekanan rendah ke tempat bertekanan tinggi melalui suatu media perpipaan. Prinsip kerjanya yaitu memberikan perbedaan tekanan antara bagian suction (hisap) dan bagian discharge (tekan) dengan mentransfer energi mekanis dari suatu sumber energi luar (motor listrik, motor bensin/diesel, ataupun turbin) untuk dipindahkan ke fluida kerja yang dilayani. Peran pompa sangat vital dalam proses penyaluran minyak pada biodiesel plant.oleh sebab itu perlu dilakukan analisis performansi pompa tersebut. Pompa yang dibahas adalah pompa yang digunakan sebagai penyalur Refined Palm Oil (RPO) dari Refined Bleached Deodorized oil (RBDO) storage untuk mengisi tangki 6253S2 (Decanter) di Biodiesel Plant PT Multimas Nabati Asahan. Pompa ini dinamakan neutralized oil pump berkapasitas 250 m3/jam. Performansi pompa dipengaruhi oleh head, kapasitas, dan kecepatan yang semuanya mencakup dalam kecepatan spesifik pompa. Untuk dapat bekerja, pompa memerlukan penggerak mula. Disini digunakan motor induksi dengan daya operasional 22 kW. Head total yang dilayani adalah 11 m dengan kecepatan spesifik 2086 rpm dan dapat diketahui jenis impeler yang digunakan adalah tipe radial. Efisiensi pompa sebesar sebesar 83%. Instalasi bebas dari gangguan kavitasi karena Net Positive Suction Head available (NPSHa) lebih besar dari Net Positive Suction Head required (NPSHr).
ANALISIS PERFORMANSI TURBIN UAP KAPASITAS 1,95 MW DI PT PERKEBUNAN LEMBAH BHAKTI ASTRA AGRO LESTARI TBK Hendrico Petrus Immanuel Sinaga; Cahyo Trisedyo Utomo; Efrata Tarigan
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 3 No. 1 (2022): Edisi Februari
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (487.64 KB) | DOI: 10.51510/sinergipolmed.v3i1.703

Abstract

Turbin uap pada pabrik kelapa sawit merupakan sumber utama pembangkit tenaga listrik. Turbin tersebut dapat berkerja dikarenakan adanya uap yang diperoleh dari boiler. Sistem pembangkit tenaga uap merupakan suatu kebutuhan penting untuk keberlangsungan sebuah pabrik kelapa sawit dalam peroses pengolahannya. Turbin uap adalah suatu penggerak mula yang mengubah energi potensial menjadi energi kinetik dan selanjutnya diubah menjadi energi mekanik dalam bentuk putaran poros turbin. Perhitungan daya dan efisiensi turbin dalam hal ini sangat diperlukan untuk mengetahui penurunan performa kinerja turbin sebagai dasar perbaikkan atau bahan dasar pertimbangan dalam pengoperasian turbin sehingga turbin dapat berkerja secara maksimal. Bahwa besar kecilnya efisiensi isentropik dipengaruhi oleh selisih dari kerja turbin tiap aliran massa uap terhadap kerja isentropik turbin, semakin kecil selisihnya makan efisiensi akan semakin besar sedangkan jika semakin besar selisihnya maka efisiensi akan semakin kecil dan jika tekanan masuk turbin, suhu masuk turbin dan suhu keluar turbin lebih kecil dari spesifikasi, maka efisiensi dan daya isentropiknya memiliki nilai lebih kecil dari spesifikasinya. Berdasarkan data yang diperoleh dari lapangan dapat diketahui bahwa efisiensi turbin uap adalah sebesar 46,745% serta daya isentropik sebesar 2972,1451kW. Bahwa laju aliran massa uap, tekanan masuk, temperatur masuk dan temperatur keluar sangat berpengaruh terhadap performansi turbin uap.
ANALISIS PELUANG PENGHEMATAN ENERGI PADA BOILER DENGAN KAPASITAS 40 TON/JAM DI PKS AEK LOBA PT. SOCFIN INDONESIA Kamali Saidah; Daniel S. Barus; Abdul Razak
SINERGI POLMED: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 3 No. 1 (2022): Edisi Februari
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (437.339 KB) | DOI: 10.51510/sinergipolmed.v3i1.704

Abstract

Boiler adalah bagian dari suatu pembangkit uap yang berbentuk seperti bejana tertutup yang dapat mengubah air jenuh menjadi uap (steam) jenuh dengan bantuan panas dari proses pembakaran bahan bakar. Berbagai usaha dapat dilakukan untuk menghemat biaya produksi uap diantaranya dengan melakukan audit energi pada sistem pembangkit uap (boiler). Audit energi didefinisikan sebagai proses evaluasi pemanfaatan energi dan indentifikasi peluang dan penggunaan sumber energi dalam rangka konservasi energi. Audit boiler bertujuan untuk mengidentifikasi adanya peluang penghematan energi, yang bisa diketahui dari parameter efisiensi. Ada beberapa acuan untuk mengevaluasi kinerja boiler, yaitu dengan melakukan perhitungan terhadap efisiensi boiler biasanya menggunakan metode langsung (direct efficiency) dan metode tak langsung (indirect efficiency). Boiler yang akan diaudit adalah water tube boiler berbahan bakar cangkang dan serabut dengan kapasitas 40 ton/jam di PKS Aek Loba, PT Socfin Indonesia. Berdasarkan hasil perhitungan didapatkan efisiensi dengan metode langsung sebesar 75%, potensi penghematan dengan mengendalikan rasio udara dari 1,5 menjadi 1,3 yang berdampak pada berkurangnya kadar oksigen pada gas buang. Hasilnya adalah penghematan bahan bakar sebesar 5%. Adapun parameter untuk menjaga stabilitas kinerja boiler adalah manajemen kualitas air umpan dan manajemen pembakaran.

Page 2 of 10 | Total Record : 97