cover
Contact Name
Dwi Wahyu Pril Ranto
Contact Email
dwiwahyuprilranto@gmail.com
Phone
+6281931755205
Journal Mail Official
jbma@stibsa.ac.id
Editorial Address
Jl. Majapahit No.43 Ringroad Timur Wonocatur Banguntapan Yogyakarta
Location
Kab. bantul,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi
ISSN : 22525483     EISSN : 27158594     DOI : http://dx.doi.org/10.54131
Core Subject : Economy,
JBMA ( Jurnal Bisnis, Manajemen dan Akuntansi ) merupakan jurnal ilmiah berkala yang terbit dua kali dalam setahun, Tujuan utama JBMA adalah untuk mendiseminasikan artikel ilmiyah dalam bidang Bisnis, Manajemen dan Akuntansi. Redaksi menerima artikel artikel ilmiyah yang belum pernah di publikasikan baik dalam Bahasa Indonesia maupun Bahasa Inggris
Articles 179 Documents
PENGARUH SIKAP KONSUMEN DAN NORMA SUBYEKTIF TERHADAP KEPUTUSAN MENGGUNAKAN JASA KERETA API DI YOGYAKARTA Nunuk Dwi Garwanti Endang Palupi
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi Vol 7 No 2 (2020): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - September
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.995 KB) | DOI: 10.54131/jbma.v7i2.106

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Sikap Konsumen dan Norma Subyektif terhadap keputusan menggunakan jasa Kereta Api di Yogyakarta. Sampel dalam penelitian ini adalah konsumen yang menggunakan Jasa Kereta Api di Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, yaitu pengambilan sampel berdasarkan kriteria tertentu. Berdasarkan hasil penelitian diketahui Sikap Konsumen dan Norma Subyektif berpengaruh signifikan terhadap keputusan menggunakan jasa Kereta Api di Yogyakarta.
PENGARUH MODAL MINIMAL, PENGETAHUAN INVESTASI, DAN MOTIVASI TERHADAP MINAT BERINVESTASI MAHASISWA DI PASAR MODAL Rusli Amrul; Sofiati Wardah
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi Vol 7 No 1 (2020): Jurnal Bisnis Manajemen dan Akuntansi - Maret
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (469.655 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modal minimal, pengetahuan investasi, dan motivasi terhadap minat berinvestasi mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AMM Mataram pada Pasar modal yang dimiliki oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AMM Mataram. Objek penelitian ini adalah Mahasiswa Program Strata 1 Akuntansi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AMM Mataram. Sampel diambil dengan menggunakan purposive sampling. Data diperoleh dengan menyebarkan 81 kuesioner di enam kelas program study Akuntansi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AMM Mataram. Data dianalisis menggunakan asumsi klasik dan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa modal minimal dan pengetahuan investasi tidak berpengaruh terhadap minat investasi. Sebaliknya motivasi berpengaruh terhadap minat investasi.
PENERAPAN TOTAL QUALITY MANAGEMENT (TQM) SEBAGAI UPAYA MEMBANGUN KEPUASAN PELANGGAN Indri Hastuti Listyawati
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi Vol 2 No 2 (2014): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - September
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (144.734 KB)

Abstract

Total quality management (TQM) atau manajemen mutu terpadu menggambarkan penekanan mutu yang memacu seluruh organisasi, mulai dari pemasok sampai pada konsumen. TQM menjadi sebuah keharusan bagi setiap perusahaan yang ingin memberikan kepuasan kepada pelanggannya. Berbicara mengenai TQM maka terkait dengan kualitas yang akan diberikan kepada pelanggan. Dalam hal ini kualitas merupakan aktivitas perbaikan berkelanjutan (continous improvement) yang dilakukan untuk memenangkan persaingan. Selain itu, kualitas memberikan suatu dorongan kepada pelanggan untuk menjalin ikatan hubungan yang kuat dengan perusahaan. Dengan adanya kualitas ini dapat meningkatkan kepuasan pelanggan dimana perusahaan dapat meningkatkan pengalaman pelanggan yang menyenangkan dan meminimumkan atau meniadakan pengalaman pelanggan yang kurang menyenangkan. Untuk itu, agar penerapan TQM memperoleh keberhasilan, perusahaan harus memiliki pedoman yang jelas dan terarah sehingga tujuan perusahaan dapat tercapai.Kata Kunci : Quality , Total Quality Management, Kepuasan Pelanggan.
Theory Of Planned Behavior Untuk Memprediksi Niat Pembelian Tiket Secara Online Pada Generasi Milenial Feby Evelyna
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi Vol 8 No 1 (2021): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - Maret
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (975.761 KB) | DOI: 10.54131/jbma.v8i1.113

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh sikap, norma subjektif dan kontrol perilaku terhadap niat pembelian tiket secara online pada generasi milenial. Metode yang digunakan penelitian ini meliputi uji validitas dan reliabilitas, serta untuk analisisnya yaitu menggunakan regresi linier berganda (Multiple Regresional Analisis), sedangkan hipotesisnya meliputi uji parsial, uji F dan uji koefisien determinasi. Penelitian ini membuktikan bahwa variabel sikap, norma subjektif dan kontrol perilaku berpengaruh terhadap niat pembelian tiket secara online pada generasi milenial. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa variabel sikap, norma subjektif dan kontrol perilaku mempunyai kontribusi dalam niat pembelian tiket secara online pada generasi milenial.
ANALISIS PENGARUH FAKTOR - FAKTOR TRUST IN A BRAND TERHADAP BRAND LOYALTY PADA KONSUMEN AIR MINUM AQUA DI KOTA YOGYAKARTA Sarjita Sarjita
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi Vol 2 No 1 (2014): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - Maret
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (236.413 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh brand predictability, brand competence, brand reputation, company characteristic dan consumer brand characteristic terhadap brand loyalty dan menganalisis variabel yang paling dominan mempengaruhi brand loyalty. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling yaitu peneliti memilih anggota-anggota sampel yang memenuhi beberapa kriteria. Peneliti memilih anggota-anggota sampel yang memenuhi kriteria tertentu yaitu: konsumen yang telah mengkonsumsi air minum Aqua kurang lebih 3 bulan terakhir. Sampel ini diambil dengan anggapan bahwa dalam kurun waktu tersebut pengguna telah merasakan manfaat produk yang digunakannya. Jumlah kuesioner yang dapat diolah berjumlah 96 kuesioner.Kata kunci : brand predictability, brand competence, brand reputation, company characteristic, consumer brand characteristic, brand loyalty.
Dampak Krisis Ekonomi Global Tahun 2008 Terhadap Eksistensi Okun's Law Di Indonesia Arif Muanas; Yuhanida Milhani
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi Vol 8 No 1 (2021): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - Maret
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (553.985 KB) | DOI: 10.54131/jbma.v8i1.119

Abstract

Konsep hubungan negatif antara pertumbuhan ekonomi (Produk Domestik Brutto riil/PDB riil) dan tingkat pengangguran dikenal sebagai hukum Okun (Okun’s law) atau koefisien Okun. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dampak krisis ekonomi global tahun 2008 terhadap eksistensi Hukum Okun di Indonesia dengan menggunakan data time series tahun 2000-2014. Penelitian ini dilakukan pada data tahun 2000-2007 (sebelum krisis) dan data tahun 2008-2014 (setelah krisis). Metode yang digunakan adalah analisis Ordinary Least Square (OLS) untuk mendapatkan koefisien regresi atau koefisien Okun. Hukum Okun menyatakan bahwa apabila PDB riil tumbuh sebesar 2,5% diatas trendnya, yang telah dicapai pada tahun tertentu, maka tingkat pengangguran akan turun sebesar 1%. Dari berbagai penelitian yang telah dilakukan oleh beberapa peneliti, diketahui bahwa koefisien Okun di tiap-tiap negara berbeda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Hukum Okun berlaku di Indonesia sebelum krisis, dimana koefisien Okun bernilai negatif dan signifikan.Tetapi hukum Okun tidak berlaku setelah krisis, dimana koefisien Okun bernilai negatif dan tidak signifikan.
ANALISIS PENGARUH BAURAN PEMASARAN TERHADAP PELANGGAN PEMAKAI FASILITAS DI PT ERATEL MEDIA DISTRINDO Andi Sulaiman
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi Vol 2 No 1 (2014): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - Maret
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (269.145 KB)

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan menganalisis dan membuktikan apakah variabel-variabel yang ada dari bauran pemasaran seperti variabel produk, harga, tempat/distribusi, promosi dan kelompok referensi mempengaruhi pelanggan pemakai fasilitas dari PT Eratel Media Distrindo. Menurut metode yang digunakan, jenis penelitian ini adalah penelitian survei. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara kuesioner dan wawancara. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling. Jumlah pelanggan yang diambil sebagai sampel adalah sebanyak 278 orang pelanggan di PT. Eratel Media Distrindo. Analisisis regresi linear berganda digunakan untuk mengetahui apakah pengaruh variabel-variabel yang ada dari bauran pemasaran seperti variabel produk, harga, tempat/distribusi, promosi dan kelompok referensi berpengaruh signifikan terhadap pelanggan pemakai fasilitas dari PT. Eratel Media Distrindo. Hasil analisis data adalah bahwa lima variabel yang terdiri dari variabel produk, harga, tempat/distribusi, promosi dan kelompok referensi mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap pelanggan pemakai fasilitas di PT. Eratel Media Distrindo. Kata Kunci: bauran pemasaran, pelangganKata Kunci: bauran pemasaran, pelanggan
Perbedaan Pengaruh Orang Tua, Teman dan Iklan Terhadap Anak dalam Pemilihan Produk Mainan Berdasarkan Pada Jenis Kelamin dan Tempat Tinggal Anak Arif Muanas
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi Vol 8 No 2 (2021): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - September
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.673 KB) | DOI: 10.54131/jbma.v8i2.124

Abstract

This study analyzes the differences in the influence of parents, friends, and advertisements on children in choosing toy products based on the gender and residence of the children. The gender review is based on the premise that boys and girls have very basic differences or traits in choosing-decisions. Based on residence, it is based on the consideration that the availability of various facilities, complete information and facilities as well as a more modern social environment in the city causes children who live in the city to tend to be more brave and open in deciding a product choice. The method used is t test using independent sample test which is possible to analyze the significance level of differences in the influence of parents, friends and advertisements on children in choosing toy products. Data were obtained from 200 boys and girls aged 9-12 years and living in cities and villages. The results of this analysis indicate that the effect of advertising on boys and girls has a significant difference. In addition, the influence of parents on children living in cities and children living in villages also has a significant difference.
KOMUNIKASI PEMASARAN DALAM MENGHADAPI PERSAINGAN PASAR Sarjita Sarjita
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi Vol 3 No 1 (2016): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - Maret
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (181.558 KB)

Abstract

Komunikasi pemasaran merupakan sarana di mana perusahaan berusaha menginformasikan, membujuk, dan mengingatkan konsumen secara langsung maupun tidak langsung tentang produk dan merek yang dijual. Komunikasi pemasaran mempresentasikan “suara” perusahaan dan mereknya serta merupakan sarana di mana perusahaan dapat membuat dialog dan membangun hubungan dengan konsumen.Kesuksesan sebuah perusahaan sangat dipengaruhi oleh upaya perusahaan untuk memenangkan persaingan. Ketika sebuah perusahaan menentukan sebuah komunikasi pemasaran yang akan dipilih, maka harus diindentifikasi target pasarnya, sehingga peusahaan dapat menentukan profil pelangan untuk menarik perhatian mereka.
Pengaruh Return On Assets (ROA) dan Return On Equity (ROE) terhadap Harga Saham pada Perusahaan Go Public yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2019 Khairul Anwar Lubis; Emelia Rahmadhany Putri Gami
Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi Vol 9 No 1 (2022): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - Maret
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (497.564 KB) | DOI: 10.54131/jbma.v9i1.132

Abstract

This study aims to (1) determine the effect of Return On Assets (ROA) on Stock Prices Listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX). (2) To determine the effect of Return On Equity (ROE) on the price of shares listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX). Collecting data in this study using secondary data obtained from literature studies and documentation through the Indonesia Stock Exchange (IDX). The conclusions in this study are as follows: Return on Assets has a partially negative and significant effect on stock prices in Go Public Companies Listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) in 2019. This means that the higher the ROA, the lower the stock price. Return On Equity has a positive and significant partial effect on stock prices in Go Public Companies Listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) in 2019. This can be interpreted that the higher the ROE, the higher the stock price. Return On Assets and Return On Equity simultaneously have a significant effect on stock prices in Go Public Companies Listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) in 2019. This can be interpreted that the higher the profitability value, the higher the stock price value. Keywords : Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE), Stock Price, Indonesia Stock Exchange.

Page 10 of 18 | Total Record : 179


Filter by Year

2012 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 12 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - September Vol. 12 No. 1 (2025): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - Maret Vol. 11 No. 2 (2024): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - September Vol. 11 No. 1 (2024): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - Maret Vol 10 No 2 (2023): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - September Vol 10 No 1 (2023): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - Maret Vol 9 No 2 (2022): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - September Vol 9 No 1 (2022): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - Maret Vol 8 No 2 (2021): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - September Vol 8 No 1 (2021): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - Maret Vol 7 No 2 (2020): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - September Vol 7 No 1 (2020): Jurnal Bisnis Manajemen dan Akuntansi - Maret Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Bisnis Manajemen dan Akuntansi - September Vol 5 No 1 (2018): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - Maret Vol 4 No 2 (2017): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - September Vol 4 No 1 (2017): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - Maret Vol 3 No 2 (2016): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - September Vol 3 No 1 (2016): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - Maret Vol 2 No 2 (2014): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - September Vol 2 No 1 (2014): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - Maret Vol 1 No 2 (2013): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi - Februari Vol 1 No 1 (2012): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - Agustus More Issue