cover
Contact Name
Diah Ika Putri
Contact Email
jurnallifescience@gmail.com
Phone
+628112118750
Journal Mail Official
jurnallifescience@gmail.com
Editorial Address
Jl. Terusan Pahlawan No.32, RW.01, Sukagalih, Kec. Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat 44151
Location
Kab. garut,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Life Science
ISSN : 2655688X     EISSN : 29644704     DOI : -
Jurnal Life Science (JLS) adalah jurnal yang menerbitkan dan mempromosikan penelitian pendidikan sains ilmiah. Jurnal ini mengkaji pendidikan dasar, menengah, tinggi, dan informal yang berkaitan dengan pendidikan sains. Dalam menerbitkan artikel ilmiah, JLS mencari artikulasi prinsip dan praktik yang digunakan oleh para peneliti untuk membuat klaim yang valid tentang dunia dan kritik mereka terhadap pendidikan sains. Penelitian dapat mengambil banyak bentuk, metode kuantitatif, kualitatif dan mixed method. JLS tertarik untuk menghasilkan penelitian yang valid dan dapat dipercaya yang mengambil berbagai bentuk dan mencakup kemampuan baru yang ada, terutama seputar teknologi. Praktik inovatif dan bagaimana hal ini berhubungan dengan pendidikan sains. Karya ilmiah yang menarik yang diterbitkan dalam JLS perlu mencerminkan keragaman. Selain itu, karya tersebut juga harus mencakup keragaman bentuk. Beberapa kajian dalam jurnal ini meliputi: kajian kurikulum pendidikan sains, penerapan dan pengembangan model pembelajaran, pengintegrasian teknologi kedalam pembelajaran sains, dan temuan biologi murni.
Articles 128 Documents
PENGARUH MEDIA VIDEO DEMONSTRASI PEMBEDAHAN HEWAN TERHADAP HASIL BELAJAR MAHASISWA PADA MATA KULIAH STRUKTUR HEWAN DI PRODI PENDIDIKAN BIOLOGI IPI GARUT Diah Ika Putri,M.Pd
Jurnal Life Science : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 1, No 2 (2019)
Publisher : Institut Pendidikan Indonesia IPI Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.16 KB)

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh penggunaan media video demonstrasi pembedahan hewan terhadap hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah struktur hewan. Penelitian ini menggunakan metode quasi eksperiment dengan desain penelitian  nonequivalen control group design. Pada kelas eksperimen rata-rata pre-test 38,55 dan kelas kontrol 48,55. Pada kelas eksperimen rata-rata post-test 73,39 dan kelas kontrol 68,06. Berdasarkan hasil analisis data hasil uji Mann Whitney dengan taf signifikan 95% diperoleh nilai Z hitung sebesar – 3,63 dan  Z tabel sebesar 1,96. Hal ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dalam penggunaan media video demonstrasi pembedahan hewan terhadap hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah struktur hewan. Kata kunci : Media Video, Pembedahan Hewan, Hasil Belajar
Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) yang Dipadukan dengan Mind Mapping Tethadap Hasil Belajar SMA pada Materi Virus Sulia Nawangsih
Jurnal Life Science : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 3, No 1 (2021)
Publisher : Institut Pendidikan Indonesia IPI Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (442.221 KB) | DOI: 10.31980/jls.v3i1.1653

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Kemampuan awal siswa sebelum pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran CIRC yang dipadukan dengan Mind Mapping pada konsep virus; 2) Kemampuan akhir siswa setelah pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran CIRC yang dipadukan dengan Mind Mapping pada konsep virus. 3) Pengaruh penggunaan model pembelajaran CIRC yang dipadukan dengan Mind Mapping pada konsep virus. Metode penelitian eksperimen menggunakan pendekatan kuantitatif. Desain quasi eksperimen dengan bentuk desain Nonequivalent pre-test post-test control grup design. Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1) Kemampuan awal siswa sebelum pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran CIRC yang dipadukan dengan Mind Mapping mencapai nilai 41,25; 2) Hasil belajar siswa setelah pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran CIRC yang dipadukan dengan Mind Mapping mencapai nilai 76,39; 3) Model pembelajaran CIRC dipadukan Mind Mapping berpengaruh terhadap hasil belajar siswa dengan nilai rata-rata hasil belajar pada kelas eksperimen (76,39) nyata lebih besar dibandingkan dengan nilai rata-rata hasil belajar pada kelas kontrol (70,00).Keywords: Cooperatif reading and Composition (CIRC),Mind Mapping, Hasil belajar
PENGARUH EKSTRAK DAUN MAHKOTA DEWA (PHALERIA MACROCARPA) DENGAN DOSIS YANG BERBEDA TERHADAP PENURUNAN KADAR GLUKOSA DALAM DARAH MENCIT (MUS MUSCULUS) Sri Mulyaningsih
Jurnal Life Science : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : Institut Pendidikan Indonesia IPI Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (107.593 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun mahkota dewa (Phaleria macrocarpa) dengan dosis yang berbeda terhadap penurunan kadar glukosa  dalam darah mencit (Mus musculus) dan mengetahui dosis yang paling efektif untuk menurunkan kadar glukosa dalam darah. Metode penelitian yang digunakan  adalah eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL). Terdapat 6 perlakuan  dengan empat kali pengulangan. Populasi penelitian adalah seluruh mencit jantan yang dibudidayakan di karangpawitan Garut dengan sampel sebanyak  24 ekor dengan kriteria umur 3 bulan dan berat badan 22 gram. Sampel diambil dengan teknik random sampling. Dosis perlakuan  terdiri dari  0,0 mL, 0,1 mL, 0,2 mL, 0,3 mL, 0,4 mL dan 0,5 mL/ 10 gram berat badan mencit. Analisis statistik yang digunakan adalah  uji Anova. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh  ekstrak daun mahkota dewa (Phaleria macrocarpa) terhadap penurunan kadar glukosa dalam darah  mencit (Mus musculus). Penurunan kadar glukosa yang paling tinggi terjadi pada dosis 0,5 mL/10 gram bb dengan kadar glukosa akhir 70 mg/dL.  Sedangkan dosis yang paling efektif  yaitu  0,3 mL/10 gram berat badan mencit karena dengan dosis ini dapat membuat kadar glukosa darah kembali pada kisaran normal yaitu 89,25 mg/dL. Kata kunci : Mahkota dewa (Phaleria macrocarpa), kadar glukosa, mencit (Mus musculus).
UJI MIKROBIOLOGIS SUSU SAPI DENGAN MENGGUNAKAN METODE RESAZURIN PADA BERBAGAI LOKASI PENGUMPUL SUSU SAPI DI KOPERASI PETERNAK SAPI PERAH BAYONGBONG Intan Febrian Susanti
Jurnal Life Science : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 2, No 2 (2020)
Publisher : Institut Pendidikan Indonesia IPI Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (392.99 KB)

Abstract

AbstrakTujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas  susu sapi dengan metode resazurin berdasarkan lama waktu reduksi. Penelitian ini dilakukan pada bulan Juni 2017. Objek dalam penelitian ini adalah susu sapi perah segar hasil peternakan sapi perah di kecamatan Bayongbong. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, yaitu dengan melakukan pemeriksaan terhadap adanya mikroba pada sampel susu dengan menggunakan uji Resazurin dan data yang didapat dari hasil pemeriksaan selanjutnya dianalisis berdasarkan statistik dan literatur. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain eksperimen dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL). Hasil penelitian diperoleh dari lokasi Bebedahan pada menit ke 15, 30, dan 60 berturut-turut termasuk kriteria  “Sangat Baik”, “Sangat Jelek”, dan “Sangat Jelek”; dari lokasi Ciponok, pada menit ke 15, 30, dan 60 berturut-turut termasuk kriteria  “Sangat Baik”, “Sangat Baik”, dan “Baik”; dan dari lokasi Olan, pada menit ke 15, 30, dan 60 berturut-turut termasuk kriteria “Sangat Baik”, “Sangat Baik”, dan “Baik”.Kata Kunci: Susu sapi, Resazurin AbstractThe purpose of this study was to determine the quality of cow's milk by resazurin method based on the length of time reduction. This research was conducted in June 2017. The object of this research is milk dairy cow fresh dairy cattle breeding in Bayongbong district. The method used in this research is descriptive method with quantitative approach, that is by checking the existence of microbe in milk samples by using Resazurin test and data obtained from examination result then analyzed based on statistic and literature. The design used in this research is the experimental design using Completely Randomized Design (RAL). The results were obtained from Bebedahan location on 15, 30 and 60 minutes respectively including "Very Good", "Very Poor", and "Very Poor" criteria; from the location of Ciponok, at 15, 30 and 60 minutes respectively including "Excellent", "Very Good" and "Good" criteria; and from the Olan site, at 15, 30 and 60 minutes respectively including "Excellent", "Very Good" and "Good" criteria. Keywords: Cow Milk, Resazurin
Pengaruh Metode pembelajaran Kooperative Tipe Learning Starts with a Question Terhadap Hasil Belajar Siswa SMA Pada Materi Pencemaran Lingkungan Novie Achdiani Pratiwi
Jurnal Life Science : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 3, No 2 (2021)
Publisher : Institut Pendidikan Indonesia IPI Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (499.829 KB) | DOI: 10.31980/jls.v3i2.1673

Abstract

Question Terhaddap Hasil Belajar Peserta Didik pada Materi Pencemaran Lingkungan di Kelas X SMAN 27 Garut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode pembelajaran Kooperative Tipe Learning Starts With A Question pada Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di kelas. Penelitian ini menggunakan metode Quasi eksperimen, yaitu eksperimen semu yang terdiri dari kelas eksperimen dan kelas kontrol. Populasi pada penelitian ini adalah peserta didik kelas X SMAN 27 GARUT dengan sampel sebanyak dua kelas. Penelitian disini peserta didik diberikan soal pretest dan posttest berupa soal Pilihan Ganda (PG) sebanyak 20 soal. Hasil tes pada kelas eksperimen diperoleh nilai rata-rata pretest sebesar 44,06 sedangkan nilai rata-rata pretes pada kelas kontrol sebesar 37,81. Sedangkan hasil posttest pada kelas eksperimen diperoleh nilai rata–rata sebesar 69,7 sedangkan pada kelas kontrol nilai rata-rata posttest 57,9. Diperoleh hasil pengujian pada uji t dengan hasil thitung sebesar 9,51 dan t(tabel )sebesar 1,994. Dapat dilihat nilai rata-rata hasil pretest dan posttest terdapat perbedaan yang sangat signifikan pada kelas yang menggunakan metode pembelajaran Kooperative Tipe Learning Starts With A Question. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa proses Kegiatan Belajar Mengajar dengan menggunakan metode pembelajaran Kooperative Tipe Learning Starts With A Question berpengaruh terhadap hasil belajar peserta didik kelas di SMA.Keywords: Metode Pembelajaran Kooperative Tipe Learning Starts With A Question, Hasil Belajar
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA WHATSAPP (WA) GROUP TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI SISTEM GERAK PADA MANUSIA Popo Musthofa Kamil
Jurnal Life Science : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : Institut Pendidikan Indonesia IPI Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (49.176 KB)

Abstract

ABSTRACTThe research was conducted for the purpose of know the influence of the media whatsapp ( wa ) group of the results of students learning to the matter of moving systems on human beings in class VIII public junior high schools in 19 cities tasikmalaya. Study was conducted in august 2018 until october 2018 in smpn 19 tasikmalaya city. Methods used in research is true experimental design. The population of the research is all students viii smpn 19 tasikmalaya city about ten class, as the number of students about 248 orang. Sampel used by two class taken by cluster random sampling the class viii g as many as 30 students and class VIII G there 32 students. Research instruments is the test study results to the matter of moving systems in humans. This test of compound choice as many as 50 point about four option. Analysis techniques the data used was the standard significant t (α) = 5 %. Based on the research results show that is the media uses whatsapp ( wa ) group of the results of learning school tuition to the matter of moving systems on human beings in class viii junior high schools 19 tasikmalaya city years lessons 2018 / 2019. Keyword: Media wa group , mechanical systems in humans, study results
ANALISIS KINERJA SAINS SISWA KELAS XI MIPA PADA PRAKTIKUM STRUKTUR SEL TUMBUHAN DENGAN MENGGUNAKAN PENUNTUN PRAKTIKUM BERBENTUK KOMIK DI SMA CILEDUG AL-MUSADDADIYAH Siti Nurkamilah; Nadia Permana; Sri Mulyaningsih
Jurnal Life Science : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 2, No 1 (2020)
Publisher : Institut Pendidikan Indonesia IPI Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (103.459 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui penguasaaan kinerja sains siswa setelah menggunakan prosedur praktikum berbentuk komik pada praktikum struktur sel tumbuhan di kelas XI MIPA SMA Ciledug Al-Musaddadiyah. Indikator ketercapaian kinerja siswa dinilai dari 25 aspek kinerja praktikum. Aspek-aspek tersebut terdiri dari kegiatan awal, kegiatan inti dan kegiatan penutup. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI di SMA Ciledug Al-Musaddadiyah. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi sebagai instrumen utama dan angket sebagai instrumen penunjang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tahap awal, tahap pelaksanaan dan tahap penutup praktikum termasuk kategori sangat baik. Dari hasil angket respon siswa menunjukkan tanggapan positif dari penerapan penuntun praktikum berbentuk komik tersebut.Kata Kunci : Kinerja Sains, Penuntun Praktikum Berbentuk Komik
Kualitas Nata De Nira (Arenga pinnata) Melalui Lamanya Fermentasi Leni Sri Mulyani; Yuli Sumiati; Sri Mulyaningsih
Jurnal Life Science : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 4, No 1 (2022)
Publisher : Institut Pendidikan Indonesia IPI Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (539.6 KB)

Abstract

Pohon aren atau enau (arenga pinnata) adalah pohon yang banyak dijumpai di daerah tropis dan merupakan salah satu sumber daya alam. Pohon aren atau enau (Arenga pinnata Merr) adalah pohon yang banyak dijumpai di daerah tropis dan merupakan salah satu sumber daya alam yang berkesinambungan karena tersebar luas. Pada umumnya semua bagian dari pohon aren dapat dimanfaatkan oleh manusia, pohon aren ini sebagian besar dapat digunakan sebagai bahan bangunan, keranjang, kerajinan tangan, atap rumah dan hasil lainnya seperti nira, gula merah, cuka aren, campuran pengembang roti, kolang kaling, sapu ijuk, tali ijuk, bahan anyaman, dan akar aren digunakan sebagai untuk obat herbal. (Sumarni, 2003). Pada penelitian ini yang akan diteliti adalah nira aren dapat digunakan sebagai bahan dasar produk bernilai ekonomi tinggi dan bermanfaat bagi kesehatan pencernaan. Salah satunya adalah dibuat produk minuman nata, yaitu nata de nira. Dengan demikian, para petani nira aren tidak hanya memproduksi gula merah, tetapi juga memproduksi produk sampingan berupa nata de nira, sehingga pendapatan para petani nira aren semakin sejahtera. Penelitian ini menggunakan rancangan RAL (Rancangan Acak Lengkap). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variasi waktu fermentasi terhadap kualitas nata de nira. Kualitas nata de nira yang dilihat adalah rendemen, ketebalan, dan sifat organoleptiknya yaitu warna, rasa, aroma, dan tekstur. Variasi waktu fermentasi adalah A (10 hari), B (11 hari), C (12 hari), D (13 hari), dan E (14 hari). Dengan bahan tambahan yaitu gula pasir, ZA food grade, asam asetat dan starter bakteri Azetobacter xylinum sebanyak 25 persen, dihasilkan nata de nira dengan rata-rata ketebalan dan rendemen terbaik pada fermentasi hari ke 14 dengan hasil berturut-turut yaitu 1,11 cm dan 58,94 persen. Sedangkan warna dan rasa yang lebih disukai panelis adalah pada perlakuan B (11 hari). Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh variasi waktu fermentasi terhadap kualitas rendemen, ketebalan, warna dan rasa. Sedangkan untuk tekstur dan aroma tidak terdapat pengaruh.Kata Kunci : Nata de nira, A. xylinum, ketebalan, rendemen, sifat organoleptik.
Penerapan Model Pembelajaran Inquiri Terbimbing dalam Meningkatkan Kemampuan Graphing Skills Siswa SMA pada Materi Pencemaran Lingkungan Indra Dodo Saputra, M.Pd
Jurnal Life Science : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 1, No 2 (2019)
Publisher : Institut Pendidikan Indonesia IPI Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (52.923 KB)

Abstract

Abstrak:Penelitian ini bertujuan  untuk menganalisis peningkatan kemampuan graphing skills siswa SMA  melalui penerapan model  pembelajaran  inquiri terbimbing  pada materi pencemaran lingkungan. Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi Experiment dengan desain The Matching-Only Pretest-Posttest Control Group Design yang dilaksanakan di salah  satu  SMA negeri di kota Bandung, Jawa Barat, kelas X tahun pelajaran 2018/2019. Instrumen penelitian yang digunakan adalah pretes dan postes kemampuan graphing  skills  dalam bentuk soal uraian, lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran, serta angket tanggapan guru dan siswa. Hasil analisis penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan model inquiri terbimbing  berjalan sesuai dengan tahapan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, terdapat peningkatan kemampuan graphing skills siswa dengan model pembelajaran inquiri terbimbing  ditunjukkan oleh rata-rata N-Gain yang diperoleh yaitu 0,60. Indikator-indikator pada setiap kemampuan graphing  skills yang meliputi kemampuan interpretasi, representasi, dan analisis data, peserta didik mengalami peningkatan dalam kategori sedang, dengan rata-rata nilai N-Gain 0,52. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa respon siswa terhadap pembelajaran dengan model inquiri terbimbing pada umumnya baik dan positif.Kata kunci : kemampuan graphing skills,  model inquiri terbimbing, pencemaran lingkungan
Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMA pada Konsep Pencemaran Lingkungan Winni Siti Nuraini; Siti Nurkamilah; De Budi Irwan Taofik
Jurnal Life Science : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 3, No 1 (2021)
Publisher : Institut Pendidikan Indonesia IPI Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (352.547 KB) | DOI: 10.31980/jls.v3i1.1654

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Model Problem Based Learning terhadap kemampuan berpikir kritis siwa pada konsep Pencemaran Lingkungan terdiri dari sub pokok pencemaran udara, tanah dan air di kelas X IPA SMAN 17 Garut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pra-eksperimen, dengan desain penelitian berbentuk dua kelompok pretest dan posttest. Populasi penelitian adalah siswa kelas X IPA di SMAN 17 Garut tahun ajaran 2016/2017 yang terdiri atas enam kelas. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas X IPA 2 atau kelas Problem Based Learning dengan jumlah 26 orang siswa dan X IPA 3 atau kelas Diskusi dengan jumlah 25 siswa. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling berdasarkan nilai rata-rata hampir sama atau merata. Instrumen yang digunakan yaitu berupa tes tulis berbentuk soal essai. Teknik analisis data dengan pretest menggunakan uji t sedangkan untuk posttest menggunakan uji t. Hasil penelitian, menunjukkan sebelum diterapkan metode pembelajaran Problem Based Learning rata-rata nilai hasil belajar siswa yaitu 18,69 lalu setelah di konversikan menggunakan skala 100 sama dengan 62 dengan rata-rata nilai KKM 70 dan nilai setelah diterapkan metode pembelajaran Problem Based Learning adalah 26 atau sama dengan 87 maka siswa telah memenuhi nilai KKM mata pelajaran Biologi. Berdasarkan analisis data hasil belajar dinyatakan bahwa metode pembelajaran Problem Based Learning berpengaruh terhadap berpikir kritis siswa pada sub pokok bahasan pencemaran lingkungan di kelas X IPA SMAN 17 Garut.Keywords: Berpikir kritis, model Problem Based Learning, pencemaran lingkungan

Page 1 of 13 | Total Record : 128