cover
Contact Name
Arif Fadillah
Contact Email
pengabdianikestmp@gmail.com
Phone
+6282176546039
Journal Mail Official
afifah170114@gmail.com
Editorial Address
IKesT Muhammadiyah Palembang Jl. Jend. A. Yani, 13 Ulu, Palembang, Indonesia, 30262
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : 2654864X     EISSN : 28286308     DOI : https://doi.org/10.52523/khidmah.v4i2
Core Subject : Health,
Khidmah (ISSN Online: 2828-6308) is a journal published by the Institute for Research, Community Service and Innovation (LP2MI) of IKesT Muhammadiyah Palembang which focuses on nursing studies (Medical Surgical Nursing, Child Nursing, Maternity Nursing, Mental Nursing, Critical Nursing, Nursing Community and Nursing Management) , Midwifery (Pregnancy, Childbirth, Postpartum, Neonates, Infants and Children, Reproductive Health), Environmental Health, Physiotherapy and Medical Laboratory Techniques. Khidmah is published 2 times a year, namely in April and October which is published in print and electronic publications
Articles 144 Documents
SOSIALISASI TENTANGKUALITAS TIDUR PADA SISWI SMAN 1 TALANG KELAPA TAHUN 2021: SOSIALISASI TENTANGKUALITAS TIDUR PADA SISWI SMAN 1 TALANG KELAPA TAHUN 2021 Atma Deviliawati; Dewi Sayati
Khidmah Vol 3 No 1 (2021): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v3i1.340

Abstract

Remaja yang telah mengalami mentruasi setiap bulan, tidak sepenuhnya paham mengenai masalah menstruasi, seringkali masalah-masalah yang menyertai menstruasi dianggap sebagai sesuatu yang wajar, dan banyak anggapan-anggapan yang salah di masyarakat dan hal ini mempengaruhi pengetahuan remaja. Angka prevalensi insomnia di Indonesia adalah 10% dari jumlah penduduk dan jumlah populasi atau sekitar 28 juta orang, tingginya angka insomnia tersebut, dikaitkan dengan bertambahnya permasalahan yang terjadi dalam kehidupan, seperti depresi dan kecemasan pada seseorang, Sedangkan ancaman bahaya kurang tidur dapat memperburuk kondisi kesehatan tubuh, kulit terlihat lebih tua, hilang fokus saat berkendara, munculnya obesitas, stres meningkat, sering lupa dan hilang konsentrasi belajar. Tujuan dari sosialisasi ini mengedukasi siswi tentang kualitas tidur terutama di masa remaja. Metode yang digunakan dengan memberikan sosialisasi secara online dengan membagikan leaflet. kegiatan dilaksanakan pada tanggal 15 Januari 2021. Hasil sosialisasi didapatkan data tentang kualitas tidur sebelum diberi sosialisasi siswi berpengetahuan baik sebanyak 6 orang ( 14%), setelah dilakukan sosialisasi terjadi peningkatan siswi yang memiliki berpengetahuan baik tentang kualitas tidur sebanyak 39 orang (93 %), sehingga dari 6 orang atau 14% yang memiliki pengetahuan baik meningkat menjadi 33 orang atau 79 %, menunjukkan bahwa ada peningkatan pengetahuan tentang kualitas tidur sebelum dilakukan sosialisasi dan sesudah dilakukan sosialisasi. Saran kepada penyelenggara pendidikan untuk melakukan edukasi secara terjadual kepada semua siswa mengenai kualitas tidur walaupun lewat media leaflet.
EDUKASI PERSIAPAN PERSALINAN DENGAN PROTOKOL KESEHATAN DI MASA KENORMALAN BARU (NEW NORMAL) SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN COVID-19 PADA IBU HAMIL Raden Ayu Aminah Maya; Miskiyah Tamar; Dwita Desti; Fera Chaprilian
Khidmah Vol 3 No 1 (2021): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v3i1.342

Abstract

ABSTRAK Kebutuhan asuhan persalinan normal yang diberikan pada pasien tetap perlu di berikan dengan memperhatikan kondisi masih berlangsungnya pandemi COVID-19 serta tindakan yang perlu dilakukan untuk mengatasinya di tingkat keluarga. Pada masa pandemi COVID-19 banyak hal dalam pelayanan kebidanan perlu adanya penyesuaian pelayanan sesuai dengan protokol kesehatan. Permasalahan kesehatan ibu dan anak menjadi hal yang perlu perhatian dalam kesuksesan program-program kesehatan khususnya ibu dan anak untuk menurunkan jumlah angka morbiditas dan mortalitas di tengah pandemic COVID-19. Salah satu kegiatan Pengabdian Masyarakat yang dilakukan adalah ” Edukasi Persiapan Persalinan Dengan Protokol Kesehatan Di Masa Kenormalan Baru (New Normal) Sebagai Upaya Pencegahan Covid-19 dan untuk meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan di masa pandemi covid-19”. Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 24-28 Febuari 2021 diikuti sekitar 24 ibu hamil di Kabupaten OKU Timur. Kata kunci: Pendidikan Kesehatan, Persiapan persalinan, Ibu Hamil
EDUKASI PENYEDIAAN SARANA AIR BERSIH UNTUK MENUNJANG PENERAPAN POLA HYGIENE PADA KESEHATAN IBU DAN ANAK SECARA HOLISTIC DI ERA GAWAT DARURAT COVID 19. Renda Natalina Pratama; Heri Shatriadi; Renny Triwijayanti; Maya Indah Eka Putri; Muhammad Fauzi
Khidmah Vol 3 No 1 (2021): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v3i1.343

Abstract

COVID-19 adalah penyakit yang disebabkan oleh virus SARS-CoV-2 yang merupakan bagian dari tipe virus Corona. Virus ini bisa menular jika kita kontak langsung dengan orang yang terinfeksi atau dengan cairan yang dikeluarkannya oleh saat batuk dan bersin. Virus dapat berpindah ke tubuh kita, bila tanpa sengaja kita menyentuh benda-benda tersebut lalu menyentuh wajah (mata, mulut, dan hidung) dengan tangan yang telah terkontaminasi. Mencuci tangan sesering mungkin dan dengan cara yang tepat (setidaknya selama 40 detik) adalah salah satu langkah paling penting untuk mencegah infeksi COVID-19. Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) jauh lebih efektif membunuh kuman, bakteri, dan virus dibandingkan dengan mencuci tangan dengan air saja. Upaya yang dilakukan pemerintah dalam merespon situasi yang terjadi sebagai dampak dari pandemi COVID-19 yaitu dengan menyediakan saran cuci tangan pakai sabun diberbagai tempat publik. Tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan Edukasi Penyediaan Sarana Air Bersih untuk menunjang Penerapan Pola Hygiene Pada Kesehatan Ibu dan Anak Secara Holistic di Era Gawat Darurat Covid 19”. Hasil pendidikan kesehatan yang telah dilakukan pada tanggal 8-12 Maret 2021 di rumah responden di Kabupaten Musi Banyuasin tentang edukasi Penyediaan Sarana Air Bersih untuk Menunjang Penerapan Pola Hiegiene Pada Kesehatan Ibu dan Anak Secara Holistic di Era Gawat Darurat Covid 19 didapatkan hasil adanya peningkatan pengetahuan masyarakat tentang cara mencuci tangan dan penyediaan sarana cuci tangan yaitu dari 68,05% menjadi 90,28%.
PEMERIKSAAN KESEHATAN MENUJU LANSIA SEHAT DAN BUGAR mustika sari hutabarat; Novita Anggraini; Mustika Sari; Lidwina Septie; Aprida Manurung; Petronela Sihotang; Oktasari Oktasari; Dewi Rindi; Yohana Arvera
Khidmah Vol 3 No 1 (2021): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v3i1.344

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat khususnya di bidang kesehatan merupakan kegiatan yang perlu dilakukan secara berkala terutama bagi para usia lanjut (lansia) untuk menskrining Penyakit Tidak Menular (PTM). Kegiaan ini bertujuan meningkatkan status kesehatan para lansia melalui pemantauan tekanan darah dan kolesnterol, memberikan motivasi untuk melakukan aktivitas fisik sehingga diharapkan mengurangi perilaku sedentary yang dapat memicu terjadinya sindrom metabolik yang rentan terjadi pada lansia. Kegiatan pemeriksaan dan penyuluhan ini dilakukan kepada 31 orang lansia di Rumah Panti Jompo Werdha Sumarah Sukamoro Kota Palembang. Sebagai hasilnya diperoeh 17 (orang dengan kadar koesterol norma (<200 mg/dL), 23 orang (76.6%) dengan hasil pemeriksaan kolesterol diatas nilai normal (>200 mg/dL). Maka dari hasi ini dapat dilihat bahwa rata-rata warga panti jompoh memiliki faktor resiko hiperkolesterol, oleh karena itu diharapkan warga panti jompo dapat mengubah pola hidup yang dimulai dari pola makan dan mengatur aktivitas fisik secara teratur seperti mulai rutin melakukan jalan kaki serta aktivitas fisik lainnya untuk mencegah terjadinya komplikasi penyakit generatif.
EDUKASI LATIHAN PADA KAKI DAN BETIS PADA PENDERITA DIABETES MELITUS TERHADAP TINGKAT SENSIBILITAS KAKI Ika Guslanda Bustam; Suratun Suratun
Khidmah Vol 3 No 1 (2021): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v3i1.345

Abstract

Penderita diabetes dengan kadar glukosa darah yang tinggi secara konsisten dapat menyebabkan penyakit serius yang akan memengaruhi jantung dan pembuluh darah, mata, ginjal, saraf dan gigi. Selain itu, pada penderita DM juga memiliki risko infeksi lebih tinggi pada kaki. Oleh karena itu tujuan kegiatan pengabdian masysrakat ini adalah meningkatkan kemauan dan kemampuan untuk menjalankan latihan pada kaki dan betis dengan Towel curl exercise dan heel calp rise exercise untuk mengurangi komplikasi pada penderita Diabetes Melitus terutama pada kaki. Metode yang diterapkan adalah ceramah dengan mengedukasi serta mempraktikan langsung di depan para peserta kegiatan. Hasil kegiatan ini diketahui terdapat peningkatan kesadaran pada masyarakat untuk melakukan aktivitas fisik pada penderita diabetes mellitus.
PENYULUHAN MASYARAKAT MENGENAI EFEKTIVITAS PEMERIKSAAN RAPID TEST ANTIBODI DAN ANTIGEN DALAM MENDETEKSI COVID-19 Nuri Yanti; Enderia Sari; Via Anjalina Tambunan
Khidmah Vol 3 No 2 (2021): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v3i2.346

Abstract

Jumlah kematian yang terkait dengan COVID-19 saat ini sangat melampaui dua corona virus sebelumnya (SARS-CoV dan MERS-CoV), dan wabah ini masih berlangsung, yang merupakan ancaman besar bagi kesehatan dan ekonomi masyarakat global. Berbagai teknik dapat digunakan untuk mengetahui risiko COVID-19 pada pasien dan memberikan bukti diagnosis infeksi secara akurat. Saat ini, pemeriksaan yang digunakan di Indonesia guna mendeteksi dan menangani infeksi COVID-19 meliputi Rapid Test Diagnostic (RDT) Antibodi dan/atau Antigen pada kasus kontak dari pasien positif. Tujuan pengabdian ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan menambah wawasan masyarakat daerah PALI mengenai efektivitas dari pemeriksaan rapid test antibodi dan rapid test antigen dalam mendeteksi COVID-19. Metode yang digunakan adalah dengan memberikan materi kepada masyarakat Desa Pangabuan Kecamatan Tanah Abang Kabupaten PALI. Berdasarkan hasil penyuluhan kesehatan yang dilakukan didapatkan bahwa Masyarakat Desa Pangabuan Kecamatan Tanah Abang Kabupaten PALI Provinsi Sumatera Selatan lebih memahami dan bertambah pengetahuan mengenai pentingnya Pemeriksaan Rapid Test Antibodi dan Rapid Test Antigen dalam Mendeteksi Covid-19 dilihat dari hasil penilaian pre test dan post test yang mengalami peningkatan dari 20 responden yang mengikuti penyuluhan kesehatan tersebut. Kata Kunci: Antibodi, Antigen, COVID-19
PENINGKATAN PENGETAHUAN MENGENAI PENYAKIT PARASIT DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA ANAK-ANAK DI PANTI ASUHAN YUNIDA RIZKI PALEMBANG Nuri Yanti
Khidmah Vol 3 No 2 (2021): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v3i2.347

Abstract

Pandemi penyakit Covid-19 telah menyebar dengan cepat ke semua benua. Di Indonesia prevalensi kasus Covid-19 mencapai 118.753 kasus setelah dengan 5.521 angka kematian (Sardar et al., 2020). Kondisi ini cukup mengaburkan kewaspadaan terhadap penyakit lain, khususnya infeksi parasite. Dengan ragamnya manifestasi klinis seperti demam, batuk, diare, muntah sakit kepala dan kelelahan, mungkin sulit untuk membedakan Covid-19 dari spectrum penyakit dengan presentasi serupa, seperti malaria dan cacingan, terutama di daerah endemik. Prevalensi infeksi kecacingan pada beberapa daerah masih tinggi antara 60-90%, terutama terdapat pada anak-anak sekolah dasar dan golongan penduduk yang kurang mampu dengan akses sanitasi yang terbatas. Tujuan dari kegiatan ini untuk meningkatkan pengetahuan anak-anak di Panti Asuhan Yunida Rizki mengenai penyakit akibat infeksi parasite di masa pandemi Covid-19. Metode yang digunakan pada pada penyuluhan masyarakat ini dengan cara melakukan pre test, lalu pemberian materi kepada anak-anak panti asuhan dilanjutkan dengan pemberian post tes, terakhir pembagian leafleat. Hasil evaluasi nilai pre test dan post test kegiatan penyuluhan kesehatan ini mengalami peningkatan yang artinya anak-anak di Panti Asuhan Yunida Rizki lebih memahami dan bertambah pengetahuan mengenai peningkatan pengetahuan mengenai penyakit parasit di masa pandemi Covid-19.
EDUKASI PENTINGNYA PEMERIKSAAN RHESUS PADA SISWA SMA AISIYAH 1 PALEMBANG Bastian Bastian
Khidmah Vol 3 No 1 (2021): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v3i2.348

Abstract

Pemeriksaan golongan darah penting dilakukan untuk membantu masyarakat mengetahui golongan darah dan Rhesus masing-masing, kegiatan pemeriksaan golongan darah kepada masyarakat umumnya untuk memberikan pengetahuan tentang pentingnya mengetahui golongan darah dan Rhesus. Pemeriksaan golongan darah dan rhesus dilakukan di SMA Aisiyah 1 Palembang dengan metode edukasi melalui media poster dan melakukan demonstrasi pentingnya pemeriksaan golongan darah dan rhesus. Pada hasil pemeriksaan golongan darah di SMA Aisiyah 1 Palembang didapatkan siswa yang bergolongan darah A, B, AB, O berturut-turut dengan persentasi 40%, 20%, 20%, dan 50% dan hasil pemeriksaan Rhesus di SMA Aisiyah 1 Palembang didapatkan 100% siswa memiliki Rh-Positif (Rh+). Pemeriksaan rhesus sangat berpengaruh terhadap Kehamilan dan Transfusi Darah diberikan jika terjadi ketidakcocoakan Rhesus.
EDUKASI FLEBOTOMI PADA SISWA SMK INDO HEALTH SCHOOL PALEMBANG JURUSAN TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS Indah Sari
Khidmah Vol 3 No 2 (2021): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v3i2.349

Abstract

A clinical laboratory is a health laboratory that carries out clinical specimen examination services to obtain information about individual health, especially to support efforts to diagnose disease, cure disease, and restore health. The results of laboratory tests are strongly influenced by the pre-analytical, analytical and post-analytic stages. The biggest error contribution in the laboratory, namely in the pre-analytic stage, occurred at 77.1%. One of the health services at the forefront of laboratory services is phlebotomy. Phlebotomy is one of the main reasons behind pre analytic errors. Currently medical laboratory technology experts pay less attention to pre-analytical processes in the laboratory such as the process of taking blood samples (phlebotomy) so it is necessary to socialize and educate about phlebotomy for students of SMK Indo Health School (IHS) majoring in medical laboratory technology which aims to increase knowledge and understanding students regarding the pre-analytic stage, especially in blood sampling (phlebotomy) so as to prevent errors in the post-analytic stage. Solutions that can answer the problems faced by medical laboratory technology experts, it is necessary to carry out socialization and education about phlebotomy, so as to increase the knowledge and understanding of students of SMK Indo Health School (IHS) majoring in medical laboratory technology, totaling 30 participants at the pre-analytic stage, especially in taking blood samples (phlebotomy) as well as the selection of poster education media aims to explain about phlebotomy, demonstrate the stages of phlebotomy and the importance of a good phlebotomy stage in laboratory examination.
PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG PEMANFAATAN SOSIAL MEDIA YANG BAIK PADA REMAJA Inge Anggi Anggarini
Khidmah Vol 3 No 2 (2021): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v3i2.354

Abstract

The very rapid development of social media lately can be a hot topic to discuss because many people use social media but they do not understand social media itself. Unfortunately, most internet users do not understand the legal implications of using social media as a forum to write things that harm others, such as slandering, distorting facts and spreading false news. The community service activities that will be carried out are entitled health education about the good use of social media in adolescents. The purpose of this activity is to increase teenagers' understanding of how to use social media properly so that teenagers can have positive interactions on social media and can pay attention to ethics in interacting. This is very important so that all adolescent activities on social media do not have a negative impact on life, either directly or indirectly. This activity was carried out in September-October 2021 at IKest Muhammadiyah Palembang with a total of 57 respondents. During this 2-month period, several stages of preparation and coordination with related parties will be carried out and conduct health education for students of IKesT Muhammadiyah Palembang

Page 4 of 15 | Total Record : 144