cover
Contact Name
Putu Indah Lestari
Contact Email
lppm@undhirabali.ac.id
Phone
+62361426450
Journal Mail Official
sintesa@undhirabali.ac.id
Editorial Address
Jalan Raya Padang Luwih Tegaljaya Dalung Kuta Utara, Bali, Indonesia
Location
Kab. badung,
Bali
INDONESIA
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA)
ISSN : -     EISSN : 28100840     DOI : -
Prosiding SINTESA merupakan sebuah forum ilmiah berupa seminar nasional bagi dosen dan peneliti dalam mendiseminasikan atau memublikasikan hasil penelitian serta pemikiran kritis dalam bidang teknologi, sains, dan sosial humaniora. Wadah berbagi pengetahuan, best practices, serta inspirasi bagi para peneliti sebagai wadah untuk berkolaborasi, mendiseminasikan karya ilmiah, inovasi, dan aplikasi Iptek yang bermanfaat dan berdampak bagi ilmu pengetahuan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 601 Documents
Tinjauan Efektivitas Implementasi Rekam Medis Elektronik Pada Pendaftaran Pasien Rawat Inap Di RSUD Sanjiwani Gianyar Tahun 2024 Darmayanthi, Ni Luh Melia Putri; Maharani, Luh Putu Franciska; Wasita, Rai Riska Resty; Karsana, I Wayan Widi
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/snts.v7i.3543

Abstract

Implementasi rekam medis elektronik (RME) di rumah sakit merupakan langkah penting dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas layanan kesehatan. Hambatan akses data pasien yang lambat dapat memperlambat respons penanganan dan menurunkan tingkat kepuasan pasien. Namun, tantangan teknis dan kesiapan tenaga kerja masih menjadi kendala dalam penerapan RME. Di RSUD Sanjiwani Gianyar, ketergantungan pada kestabilan jaringan internet dan kebutuhan pelatihan tambahan bagi petugas menjadi masalah utama. Jika tidak segera diatasi, kendala ini dapat mengurangi manfaat maksimal dari sistem RME, terutama dalam mempercepat pendaftaran pasien rawat inap. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penerapan RME di RSUD Sanjiwani Gianyar dalam mempercepat akses data pasien selama pendaftaran pasien rawat inap. Penelitian menggunakan metode kualitatif melalui observasi lapangan dan wawancara terstruktur dengan lima petugas admission yang langsung menggunakan RME. Populasi penelitian terdiri dari seluruh petugas yang terlibat dalam pendaftaran pasien di RSUD Sanjiwani Gianyar, dengan sampel purposif pada petugas admission berpengalaman dalam penggunaan RME. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan RME mampu mempercepat akses data pasien menjadi sekitar 1–2 menit, jauh lebih cepat dibandingkan metode manual yang memerlukan waktu 5–10 menit. Meskipun RME terbukti efektif dalam mempercepat akses data, kendala seperti kestabilan jaringan internet dan kebutuhan pelatihan tambahan masih memerlukan perhatian. Secara keseluruhan, implementasi RME di RSUD Sanjiwani Gianyar berdampak positif terhadap efisiensi pendaftaran pasien rawat inap, namun dukungan teknis dan pelatihan staf tetap perlu ditingkatkan untuk optimalisasi layanan.
Model Pemberdayaan Local Genius Asrama Haji Embarkasi Guna Meningkatkan Ekonomi Nasional Sirna, Ketut; Komalasari, Yeyen; Prasiasa, Dewa Putu Oka
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/snts.v7i.3544

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah Pemberdayaan Local Genius Asrama Haji Embarkasi untuk meningkatkan ekonomi Nasional melalui kebijakan kementrian agama kepada Asrama Haji Embarkasi, sesuai dengan program sustainable development goals, Lokasi penelitian di Asrama Haji Embarkasi Medan Sumatra Utara, dengan metode penelitian secara deskriptif, kualitatif, pendekatan kajian hotel bintang, serta community base tourism, dan penelitian menunjukan nilai positif, dengan memperdayakan kearipan lokal daerah sumatra utara, seperti: 1). Mempekerjakan masyarakat sumatra utara sebagai karyawan, 2). Memperdayakan Tari Tor-Tor sebagai ciri khas tari mengisi kegiatan Asrama Haji, 3). Memperdayakan hasil kerajinan masyarakat sebagai Cindera mata, 4). Membuat Dekorasi kegiatan Event dari kreasi masyarakat medan, 5). Membuat Foto Model dari Kreasi masyarakat Medan. Dengan Fokus pemecahan masalah Bagaimana Memperdayakan Local Genius di Asrama Haji untuk meningkatkan Enomi Nasional?, Adapun saran yang dapat diberikan agar Asrama Haji Embarkasi Medan lebih maksimal dalam memperdayakan Local Genius. Untuk dapat membantu kegiatan Asrama Haji dalam meningkatkan ekonomi.
Pengaruh Servant Leadership, Fasilitas, Dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan Di Compassion Indonesia Murdowo, Difi Alfa Wijayana Murdowo; Santoso , R.Tri Priyono Budi; Junaedi, I Wayan Ruspendi
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/snts.v7i.3545

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh servant leadership, fasilitas, dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan di Compassion Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan melibatkan 75 responden yang dipilih secara purposif, yaitu karyawan yang dianggap memiliki pengetahuan relevan terhadap variabel yang diteliti. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner terstruktur yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa servant leadership, fasilitas, dan budaya organisasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan. Fasilitas yang memadai mendukung produktivitas dan kinerja karyawan, sementara budaya organisasi yang inklusif mendorong kolaborasi dan rasa memiliki di antara karyawan. Kombinasi dari ketiga variabel ini yaitu servant leadership, fasilitas, dan budaya organisasi terbukti memberikan kontribusi besar dalam menciptakan kinerja karyawan yang positif. Berdasarkan temuan ini, organisasi disarankan untuk terus meningkatkan kualitas kepemimpinan, seperti melalui pelatihan servant leadership, memperbaiki fasilitas kerja agar sesuai kebutuhan, serta mempertahankan budaya organisasi yang inklusif. Hal ini diharapkan dapat memperkuat daya saing organisasi di masa depan.
Analisis Pengendalian Internal Piutang Pada Departemen Akuntansi Hotel Intercontinental Bali Sanur Resort Ariyantini, Ni Putu; Wasita, Putu Aristya Adi
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/snts.v7i.3546

Abstract

Saat ini industri perhotelan merupakan salah satu sektor yang paling berkembang. Setiap industry perhotelan ingin mengoptimalkan sumberdaya yang dimiliki perusahaan untuk memperoleh laba maksimal. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengevaluasi efektivitas sistem pengendalian internal yang diterapkan dalam mengelola piutang, termasuk penagihan dan evaluasi risiko. Metode yang digunakan meliputi wawancara dengan staff Account Receivable dan Cost Control dan analisis dokumen terkait. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis pendekatan kualitatif dengan data berupa data primer. Dapat ditunjukkan bahwa meskipun sistem pengendalian internal yang ada telah berjalan dengan baik, terdapat beberapa aspek yang perlu ditingkatkan, seperti pemisahan tugas antara divisi penagihan dan akuntansi, meningkatkan pengawasan dalam pengelolaan piutang serta peningkatan komunikasi dalam proses penagihan. Selain itu, penerapan prinsip-prinsip pengendalian internal berdasarkan kerangka COSO juga diidentifikasi sebagai faktor penting dalam meminimalkan risiko piutang tak tertagih. Rekomendasi diberikan untuk memperkuat prosedur penagihan dan meningkatkan pelatihan bagian internal guna menjaga kestabilan keuangan dan efisiensi operasional hotel.
Peran Teknologi dan Media Sosial terhadap Literasi Keuangan Gen Z Made Selvia Marchella Magdalena F; Trimurti, Christimulia Purnama
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/snts.v7i.3547

Abstract

Kurangnya literasi keuangan di kalangan masyarakat Indonesia, termasuk Gen-Z, telah menjadi masalah yang signifikan dalam pengambilan keputusan keuangan. Hal ini dapat menimbulkan konsekuensi negatif seperti kesulitan dalam merencanakan masa depan keuangan, pengambilan keputusan keuangan yang buruk, dan meningkatnya risiko penipuan keuangan. Oleh karena itu, sangat penting untuk meningkatkan literasi keuangan di kalangan Gen-Z agar mereka dapat membuat keputusan keuangan yang bijak dan meningkatkan kesejahteraan finansial mereka. Tujuan utama dari artikel ini adalah untuk menekankan peran penting teknologi dan media sosial dalam meningkatkan literasi keuangan bagi Gen-Z. Pendekatan yang digunakan dalam artikel ini adalah metode tinjauan literatur, yang mencakup berbagai teknik pengumpulan data literatur, membaca dan mencatat, serta mengelola bahan penelitian. Hasil dari artikel ini adalah mengetahui bahwa teknologi dan media sosial berperan penting dalam meningkatkan literasi keuangan bagi Gen-Z.
Solusi Inovatif Pemanfaatan Limbah Garmen Untuk Efisiensi Biaya Di Inainabali: Penerapan Strategi Ekonomi Sirkular Pawitri, Ni Nyoman Herlina Maha; Trimurti, Christimulia Purnama
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/snts.v7i.3548

Abstract

Industri tekstil lokal di Indonesia sedang menghadapi tekanan dari produk impor yang menawarkan kualitas tinggi namun dengan harga yang bersifat kompetitif. Ini mendorong para pengusaha lokal terutama UMKM untuk mencari solusi inovatif agar tetap bisa bersaing di pasar yang kompetitif. Inainabali adalah sebuah UMKM di Denpasar Bali yang telah menerapkannya strategi ekonomi sirkular dengan memanfaatkan limbah kain premium dari garmen yang memproduksi pakaian dari merek-merek ternama. Limbah tersebut digunakan untuk membuat pakaian anak berkualitas tinggi dengan biaya produksi yang lebih rendah. Penelitian ini mengeksplorasi bagaimana penerapan ekonomi sirkular tersebut berkontribusi terhadap keunggulan finansial melalui Cost Benefit Analysis (CBA). Dalam penelitian ini, biaya utama yang dianalisis meliputi biaya produksi, seperti harga pokok kain limbah termasuk ongkos kirim dari pemasok, ongkos jahit, dan ongkos potong, Selain itu, penelitian ini juga mengevaluasi manfaat ekonomis berupa margin keuntungan yang meningkat signifikan dibandingkan jika menggunakan kain baru dengan kualitas setara kain limbah premium. Berdasarkan hasil analisis, pemanfaatan limbah kain menghasilkan rasio manfaat-biaya (BCR) lebih dari 1, dan Net Present Value (NPV) menunjukkan nilai positif, sehingga strategi ini terbukti sangat layak untuk diterapkan. Hasil penelitian ini memberikan rekomendasi bahwa penerapan ekonomi sirkular dapat menjadi strategi efektif bagi UMKM lain untuk mengurangi biaya produksi tanpa mengorbankan kualitas, sekaligus meningkatkan daya saing di pasar.
Penatalaksanaan Fisioterapi Pada Kasus Jumper’s Knee Pada Atlet Basket Ramdhetya, Jabbar Naufal; Agusta, I Putu Evo Ari; Wisesa, Kadek Arya Putra Surya
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/snts.v7i.3549

Abstract

Jumper's knee atau patellar tendinopathy merupakan kondisi yang umum terjadi di kalangan atlet, terutama dengan olahraga yang melibatkan lompatan dan gerakan eksplosif, seperti basket, voli, dan sepak bola. Kondisi ini ditandai oleh nyeri dan peradangan pada tendon patella yang menghubungkan tempurung lutut (patella) dengan tulang kering (tibia). Nyeri biasanya terlokalisasi pada bagian bawah patella dan dapat memburuk dengan aktivitas fisik. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui efek pemberian modalitas fisioterapi dikombinasikan dengan latihan terhadap atlet basket dengan kasus jumper’s knee. Metode penelitian ini menggunakan metode case study dengan satu pasien yang merupakan seorang atlet basket berjenis kelamin laki-laki, berusia 17 tahun. Diketahui sampel mengeluhkan nyeri dibagian bawah tempurung lutut sebelah kiri setelah latihan basket dengan sensasi nyeri seperti tertusuk-tusuk tanpa ada sensasi menjalar dan saat ini pasien menjalani rehabilitasi fisioterapi dengan pemberian intervensi berupa Ultrasound (US), TENS, dan terapi latihan. Hasil penelitian menunjukan pemberian modalitas fisioterapi yang dikombinasikan dengan latihan dapat menurunkan rasa nyeri dan peningkatan kemampuan fungsional pada pasien.
Model Kepemimpinan Transformasional pada Era Digital di PT. Telkom Akses Denpasar Dewi, Kadek Christina Oktavia Dewi; Komalasari, Yeyen
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/snts.v7i.3550

Abstract

Kepemimpinan transformasional pada era digitalisasi berdampak signifikan terhadap kinerja pegawai yang berbasis teknologi digital. Situasi ini berpengaruh besar bagi produktivitas pegawai di perusahaan maupun organisasi yang menerapkan model kepemimpinan. Keterkaitan kepemimpinan transformasional cenderung memiliki kompetensi dalam memimpin pegawai. Ini tercermin pada model yang bersifat mendorong atau memotivasi, panutan, dan memberikan inspirasi kepada pegawai. Tujuan dari studi ini ialah untuk mengukur produktivitas kinerja pegawai (teknisi dan staf) dengan model kepemimpinan di PT. Telkom Akses Denpasar. Hal ini bermaksud untuk mengidentifikasi kebijakan dari seorang pimpinan untuk menciptakan lingkungan kerja yang optimal dan berpotensi menghasilkan kontribusi bagi perusahaan digital. Metode dalam studi ini mempergunakan pendekatan wawancara dengan kualitatif eksploratif yang di dukung pengalaman dari perusahaan yang mengimplementasikan kepemimpinan dalam sistem digital. Hasil wawancara terhadap 15 pegawai (10 teknisi dan 5 staf) menunjukkan bahwa di PT. Telkom Akses Denpasar masih menerapkan model kepemimpinan transaksional dan belum optimal dalam menerapkan model kepemimpinan transformasional terhadap kinerja pegawai. Kesimpulan dari studi ini menunjukkan bahwa seorang pemimpin dengan model transaksional di era digital masih cenderung belum berdampak baik bagi kinerja pegawai. Sehingga, model kepemimpinan transformasional bisa menjadi solusi alternatif model memimpin di era digital untuk meningkatkan produktivitas tinggi bagi pegawai dan perusahaan di PT. Telkom Akses Denpasar.
Pengaruh Pemberian Minyak Atsiri Daun Kemangi (Ocimum Basillicum) terhadap Kadar Tnf-Α pada Tikus Wistar yang diberi Aktivitas Fisik Berlebih Tirtayasa, Ari; Jawi, Made; Griadhi, Adiartha
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/snts.v7i.3551

Abstract

Penuaan merupakan salah satu penyebab utama kerusakan struktur dan fungsi molekul seluler. Salah satu teori mekanistik yang mendasari penuaan adalah "teori radikal bebas", yang menyatakan bahwa penuaan dan penyakit terkait dipicu oleh kerusakan radikal bebas pada makromolekul seluler dan ketidakmampuan sistem antioksidan endogen untuk mengatasi perubahan ini. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan bahwa pemberian minyak atsiri daun kemangi yang berperan terhadap kadar TNF- α pada aktivitas fisik berlebih pada tikus wistar. Penelitian ini menggunakan post test only control group design. Subjek yang digunakan adalah 36 ekor tikus jantan wistar umur 10-12 minggu (berat badan 180-200gram) yang di bagi menjadi dua kelompok . satu kelompok kontrol yang di berikan aktivitas fisik berlebih tanpa minyak atsiri daun kemangi dan kelompok perlakuan yang di berikan aktivitas fisik berlebih dan minyak atsiri daun kemangi 400mg/KgBB selama 21 hari. Sesudah perlakuan darah di ambil melalui canthus medial sinus orbitalis untuk dilakukan pemeriksaan kadar TNF- α dengan menggunakan metode ELISA. Hasil penelitian ini menunjukan rerata kadar TNF-α pada kelompok perlakuan lebih rendah dibandingkan kelompok kontrol dan bermakna secara statistic p<0,005. Rata-rata kadar TNF-a kelompok kontrol ,mean 305.372 dan ±SD 56.471 sedangkan kelompok perlakuan 195.542 ±SD 33.31 (p = 0.001). Simpulan penelitian ini terdapat perbedaan bermakna secara statistic, pada kadar TNF- α antar kelompok perlakuan dan kontrol. Pemberian minyak atsiri daun kemangi per oral 400 mg/kgBB mengakibatkan kadar TNF- α lebih rendah dibanding kontrol
Faktor Risiko Dengue Shock Syndrome (DSS) Selama Pandemi Covid-19 dan Implikasinya Untuk Mitigasi Pandemi Serupa di Masa Depan: Studi Kasus Kontrol di Kabupaten Buleleng Arista, I Gede Peri; Putra, I Wayan Gede Artawan Eka; Astuti, Putu Ayu Swandewi
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/snts.v7i.3552

Abstract

Kejadian Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Buleleng pada masa pandemi COVID-19 dilaporkan tertinggi di Indonesia dan semua kasus kematiannya diakibatkan oleh Dengue Shock Syndrome (DSS). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui determinan kejadian DSS pada masa pandemi COVID-19. Penelitian ini menggunakan desain kasus kontrol dengan 48 penderita DSS dan 100 kontrol yang dipilih secara acak dari penderita DBD yang dirawat inap di RSU Kertha Usada dan RSUD Kabupaten Buleleng. Data dikumpulkan dari rekam medis meliputi umur, jenis kelamin, status gizi, penyakit penyerta, riwayat DBD, keterlambatan datang ke rumah sakit, kepemilikan jaminan kesehatan, dan faktor lainnya. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan inferensial menggunakan uji regresi logistik dengan 95% Confidence Interval (CI). Penelitian ini mendapatkan determinan individu terjadinya DSS adalah umur <10 tahun (aOR = 13,026; 95%CI: 3,296-51,486, p=<0,001), status gizi obesitas (aOR = 3,843; 95%CI: 1,546-9,552, p=0,004), penyakit penyerta paru (aOR = 3,839; 95%CI: 1,286-11,461, p=0,0016), dan adanya riwayat DBD (aOR = 5,228; 95%CI: 1,979-13,807, p=0,001). Determinan individu kejadian DSS pada pandemi COVID-19 meliputi usia <10 tahun, status gizi dengan obesitas, riwayat penyakit paru, dan riwayat DBD. Oleh karena itu, peningkatan kewaspadaan dini terhadap DBD dan pengoptimalan pemantauan status gizi menjadi penting untuk pencegahan jika ada pandemi serupa.