cover
Contact Name
Ari Zulsafar
Contact Email
journals@telkomuniversity.ac.id
Phone
+6282262130800
Journal Mail Official
library@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Jl. Telekomunikasi Terusan Buah Batu, Bandung, Provinsi Jawa Barat, 40257
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
eProceedings of Management
Published by Universitas Telkom
ISSN : 23559357     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.34818/eoe
Core Subject : Economy, Science,
merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing terkait.
Articles 1,862 Documents
Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Kualitas Produk Terhadap Tingkat Kepuasan Pelanggan Pada Bakmi Tjokin Fauzan, Rayga Achmad; Oktafani, Farah
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bisnis kuliner merupakan salah satu bisnis yang cukup menjanjikan di Kota Bandung, banyak artikel yang menyebutkan Kota Bandung sebagai salah satu kota tujuan wisata kuliner di Indonesia. Dengan hal tersebut menyebabkan persaingan dalam dunia kuliner semakin ketat seiring bertambahnya unit usaha kuliner di Kota Bandung. Dunia usaha kuliner tidak akan pernah dapat lepas dari hal kualitas pelayanan dan kualitas produk, dikarenakan hal tersebut berdampak terhadap kepuasan konsumen. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan hubungan kausal dengan pendekatan kuantitatif, dengan sampel yang didapat yaitu sebanyak 97 responden. Teknik pengambilan sampel didapatkan dengan menggunakan non-probability sampling tepatnya purposive sampling. pengumpulan data pada penelitian ini didapatkan melalui penyebaran angket kuesioner dan studi pustaka terdahulu. Hasil penelitian ini didapatkan bahwa kualitas pelayanan dan kualitas produk berpengaruh terhadap kepuasan konsumen baik secara simultan maupun parsial. Kata kunci-bisnis, kualitas pelayanan, kualitas produk, kepuasan konsumen, kuliner
Pengaruh Kualitas Produk Dan Harga Terhadap Kepuasan Pelanggan Kafe Roemah Kentang 1908 Bandung Pratama, Muhammad Rafie Januar; Oktafani, Farah
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini bisnis kuliner memiliki perkembangan yang cukup tinggi. Seiring perkembangan jaman, kuliner tidak hanya sebatas suatu produk yang dapat kita konsumsi saja melainkan sudah menjadi suatu gaya hidup masyarakat. Indonesia memiliki banyak kota yang terkenal akan kuliner nya salah satunya adalah Kota Bandung. Salah satu kafe di Kota Bandung yang menarik perhatian penulis adalah kafe Roemah Kentang 1908 Bandung. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui seberapa besar pengaruh kualitas produk dan harga terhadap kepuasan pelanggan Kafe Roemah Kentang 1908 Bandung. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu konsumen Kafe Roemah Kentang 1908 Bandung yang jumlahnya belum diketahui secara pasti. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan 100 responden yang berpartisipasi dalam pengisian kuesioner melalui media online yang dipilih melalui simple random sampling atau probability sampling. Penelitian ini telah melalui serangkaian pengujian yang meliputi uji validitas, reabilitas, regresi linear berganda, uji asumsi klasik, uji hipotesis dan koefisien determinasi (R2 ) yang mengungkapkan adanya pengaruh positif dan signifikan baik secara parsial maupun simultan diantara ketiga variabel tersebut. Berdasarkan hasil perhitungan Koefesien Determinasi, diperoleh nilai 79.7%. Hal ini berarti bahwa pengaruh kualitas produk dan harga (independen) terhadap kepuasan pelanggan (dependen) sebesar 79.7% sedangkan sisanya 20.4% dipengaruhi oleh faktor lain. Kata Kunci-kualitas produk, harga, kepuasan pelanggan
Pengaruh Motivasi Hedonis Terhadap Pembelian Barang Virtual Love Nikki Dress Up Queen Salsabila, Salsabila; Wijaksana, Tri Indra
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Game seluler berfungsi sebagai hiburan, Love Nikki Dress Up Queen merupakan game yang didominasi oleh wanita. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi hedonis terhadap minat beli pembelian barang virtual Love Nikki. Penelitian menggunakan analisis regresi linear sederhana dan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini memiliki objek pemain Love Nikki Indonesia. Pengumpulan data dilakukan melalui servei yang melibatkan 100 responden. Berdasarkan hasil analisis deskriptif, variabel motivasi hedonis berada di kategori baik dengan persentase 79% dan variable minat beli di kategori baik dengan persentase 75%. Hasil menunjukkan pengaruh positif yang signifikan (nyata) variabel motivasi hedonis terhadap minat beli dari uji verifikatif yang telah dilakukan . Hasil ini diperoleh dari hasil statistik uji regresi dengan nilai t-hitung untuk variabel motivasi hedonis sebesar 10,389 dimana thitung lebih besar dari ttabel (10,389 > 1,985), selain itu, diketahui nilai signifikansi sebesar 0.000 dimana nilai signifikansi kurang dari 0.05 (0.000 < 0.05), yang menandakan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, artinya motivasi hedonis berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli. Berdasarkan respon pemain, dimensi Minat Preferensial dan Novelty mendapat penilaian terendah. Maka dari itu, peneliti menyarankan Love Nikki untuk mengembangkan inovasi baru atau meningkatkan fitur yang sudah ada agar pemain mendapatkan pengalaman yang menarik. Kata Kunci-motivasi hedonis, minat beli, Love Nikki
Pengaruh Pelatihan Dan Motivasi Terhadap Kinerja Pegawai PT Leading Garment Industries Rahman, Akmal Taufiqur; Yunani, Akhmad
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Setiap perusahaan membutuhkan kinerja yang baik dari seluruh karyawan, terutama perusahaan yang bergerak di bidang jasa yang bergantung pada kinerja karyawan perusahaan tersebut. Tingkat pelatihan dan motivasi tempat kerja yang tinggi akan memungkinkan bisnis bersaing secara global untuk jangka waktu yang sangat lama. Hal-hal yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan di perusahaan, kurangnya kesadaran karyawan dan kreativitas dalam bekerja mencerminkan masih kurangnya motivasi kerja. Motivasi dan pelatihan di tempat kerja dapat meningkatkan kinerja karyawan. Salah satu cara untuk meningkatkan kinerja karyawan dapat berupa motivasi yang tinggi dan terarah serta budaya organisasi yang kuat. Keberhasilan perusahaan dalam mencapai tujuannya merupakan hasil kerja yang baik dari para karyawan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh pelatihan dan motivasi terhadap kinerja pegawai PT Leading Garment Industries secara parsial dan simultan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif kausal. jenis penelitian analisis deskriptif. Teknik sampling dalam penelitian ini adalah sampling jenuh dengan pendekatan pengambilan sampel nonprobabilitas yang digunakan yaitu seluruh pegawai di PT Leading Garment Industries sebanyak 100 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pelatihan dan motivasi memiliki pengaruh terhadap kinerja pegawai. Kata Kunci-pelatihan, motivasi, kinerja pegawai
Pengaruh Pelatihan Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Di Pt. Sumbawa Timur Mining Jaya, Muhammad Syukron Romadhona Mairubi; Pradana, Mahir
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Setiap perusahaan tentunya memiliki tujuan yang ingin dicapai. Salah satu faktor yang dibutuhkan oleh perusahaan untuk dapat mencapai tujuannya tersebut adalah memiliki sumber daya manusia (SDM) yang memadai dan berkualitas. Upaya untuk menghasilkan sumber daya manusia yang memadai dan berkualitas dapat dilakukan dengan memberikan karyawan sebuah pelatihan dasar untuk mengubah karyawan sesuai dengan tujuan perusahaan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pelatihan terhadap kepuasan kerja karyawan di PT. Sumbawa Timur Mining. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode probability sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linear sederhana. Kata Kunci-manajemen sumber daya manusia, pelatihan, kepuasan kerja karyawan
The Effect Of Customer Experience On Lazada’s Customer Loyalty Through Trust As Intervening Variable Kadarisman, Razes; Syahputra, Syahputra
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Lazada is one of the international e-commerce companies that provides a convenient shopping experience. The purpose of this study is to analyze the effect of customer experience on the loyalty of Lazada users in Indonesia, with trust as the mediator. This study uses quantitative descriptive methods and path analysis, with a focus on the relationship between customer experience and trust among Lazada users. A sample of 200 respondents was included in the study, and the sample method was purposive nonprobability. The significance value of the customer experience on trust was 0.000 < 0.05. Therefore, the significance value of the influence on loyalty was 0.001 = 0.05. The sig value of the relation between customer experience and loyalty was 0.000, thus the conclusion of the study is positive and significant. Lazada customer trust is an indirect influence on the loyalty of customers. Therefore, trust is an intervening variable that influences the relationship between experience and loyalty. Keywords-customer experience,trust,customer loyalty
Pengaruh Stres Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pt Btn Pada Kantor Cabang Cirebon Pradana, Gilang Anugrah; Nurnida, Ida
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sumber Daya Manusia pada perusahaan merupakan salah satu kunci untuk membantu tercapainya tujuan perusahaan. Tujuan yang telah ditetapkan perusahaan akan tercapai dengan kinerja aktif dari para karyawan serta di dukung oleh alat dan teknologi yang dimiliki perusahaan. Perusahaan harus mampu mengikuti perkembangan, persaingan atau tantangan, dan lingkungan bisnis, sehingga organisasi harus selalu mengembangkan karyawan menjadi karyawan yang unggul. Salah satu kendala dalam pencapaian kinerja karyawan adalah adanya stres kerja karyawan. Dengan adanya permasalahan dalam pencapaian tujuan perusahaan, maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan kasus tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh stres kerja terhadap kinerja karyawan PT pada BTN Kantor Cabang Cirebon. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisis deskriptif dan kausalitas. Sampel pada penelitian menggunakan teknik sampling jenuh yaitu seluruh karyawan PT BTN pada Kantor Cabang Cirebon dengan jumlah 69 orang. Pengolahan data penelitian menggunakan analisis deskriptif dan regresi linier sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil uji thitung sebesar 2,034 lebih besar daripada ttabel sebesar 1,996. Berdasarkan hasil uji koefisien determinasi variabel Stres Kerja berpengaruh terhadap variabel Kinerja Karyawan sebesar 5,8% dan sisanya sebesar 94,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa stres kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan PT BTN pada Kantor Cabang Cirebon. Kata Kunci-stres, kerja, kinerja, karyawan
Pengaruh Social Media Marketing Terhadap Keputusan Pembelian Melalui Minat Beli Sebagai Variabel Intervening Pada Produk Kanzler Hafidhah, Qonita; Saraswati, Trisha Gilang
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kanzler merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan daging di bawah naungan PT Cisarua Mountain Dairy Tbk (Cimory). Kanzler termasuk dalam Top 3 merek sosis paling dikenal di dunia digital dan termasuk dalam Top 5 brand frozen food terlaris di e-commerce. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Social Media Marketing terhadap Keputusan Pembelian melalui Minat beli sebagai Variabel Intervening. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan deskriptif dengan teknik analisis data analisis jalur (path analysis). Sampel dalam penelitian ini merupakan 100 responden yang memiliki kriteria pernah melakukan pembelian pada produk Kanzler karena minat beli dan social media marketing yang dilakukan oleh Kanzler. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel social media marketing (X) berpengaruh secara signifikan terhadap minat beli (Z) dengan pengaruh sebesar 34,6%. Variabel minat beli (Z) berpengaruh secara signifikan terhadap variabel keputusan pembelian (Y) dengan besar pengaruh 56,8%. Variabel social media marketing (X) terhadap keputusan pembelian (Y) tidak memiliki pengaruh yang signifikan dengan nilai pengaruh sebesar 0,98%. Besar total pengaruh pada variabel social media marketing (X) terhadap keputusan pembelian (Y) melalui minat beli (Z) adalah sebesar 29,48%., sementara pengaruh secara tidak langsung social media marketing (X) terhadap keputusan pembelian (Y) melalui minat beli (Z) adalah sebesar 54,3%. Dari hasil penelitian ini saran bagi perusahaan adalah untuk membuat konten interaktif pada media sosial guna membangun hubungan dengan konsumen lebih baik. Kata Kunci-social media marketing, minat beli, keputusan pembelian
Pengaruh Persepsi Kemudahan Dan Persepsi Risiko Terhadap Minat Beli Konsumen Shopee Thobby, Abdullah; Trenggana, Arlin Ferlina Mochamad
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pertumbuhan e-commerce sejalan dengan perkembangan teknologi. Teknologi membuat berniaga menjadi lebih mudah dan merubah perilaku konsumen menjadi gemar berbelanja online meningkat 74,5%. Saat COVID-19, masyarakat mulai beralih belanja online meningkat menjadi 25,5 persen pada pertengahan tahun 2021. Beberapa kasus terkait kasus Shopee telah menimbulkan ketidakpercayaan konsumen terhadap kemampuan layanan ini menyelesaikan transaksi dan melindungi data konsumen. ini mengungkapkan risiko yang perlu diperhatikan oleh konsumen, meningkatkan kekhawatiran mereka terhadap penggunaannya. Penelitian ini guna memahami pengaruh persepsi kemudahan serta persepsi risiko atas minat beli konsumen shopee. Penelitian ini memakai metode kuantitatif dengan pengukuran variable dan pengujian hubungan antar variable untuk menangkap pola, kolerasi atau hubungan kausal . Penghimpunan sampel dalam studi ini menggunakan non-probability sampling memakai rumus lemeshow dengan hasil minimal 100 responden. Pengolahan data memakai SPSS versi 26.0. Perolehan uji statistik analisis regresi linear berganda diperoleh hasil secara parsial bahwa persepsi kemudahan berpengaruh signifikan atas keputusan minat beli , persepsi risiko berpengaruh signifikan atas keputusan minat beli . Secara simultan persepsi kemudahan serta persepsi risiko berpengaruh signifikan sebesar 81.9% atas keputusan minat beli. Kata kunci-persepsi kemudahan, persepsi risiko, minat beli, Shopee.
Pengaruh Perceived Congruence, Social Influence Dan Motivation Terhadap Funding Intention (Studi Pada Campaign Crowdfunding Rachel Venya Di Kitabisa.Com) Ayu, Dinda; Dewi, Citra Kusuma
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Akses terhadap berbagai barang dan jasa keuangan dapat difasilitasi oleh pertumbuhan internet dalam bidang teknologi informasi yang digunakan dalam industri keuangan. Maraknya crowdfunding merupakan penerapan fintech yang semakin dikenal saat ini. Studi yang mengamati kampanye crowdfunding Rachel Vennya di Kitabisa.com ini mencoba menentukan seberapa besar pengaruh persepsi kesesuaian, pengaruh sosial, dan motivasi terhadap niat mendanai. Kuesioner Google Formulir yang dikirimkan kepada peserta penelitian menggabungkan metodologi kuantitatif dan deskriptif. Peneliti menggunakan pendekatan non-probability sampling dengan metode purposive sampling sebagai strategi pengambilan sampelnya. Analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda menggunakan SPSS merupakan metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini. Hasil penelitian berdasarkan uji t menghasilkan perceived congruence, social influence dan motivation berpengaruh signifikan secara parsial terhadap funding intention pada campaign crowdfunding Rachel Vennya di Kitabisa.com. Berdasarkan uji F mengasilkan perceived congruence, social influence dan motivation secara bersamaan berpengaruh signifikan secara simultan terhadap funding intention pada campaign crowdfunding Rachel Vennya di Kitabisa.com. Kata Kunci-perceived congruence, social influence, motivation, funding intention