cover
Contact Name
Ari Zulsafar
Contact Email
journals@telkomuniversity.ac.id
Phone
+6282262130800
Journal Mail Official
library@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Jl. Telekomunikasi Terusan Buah Batu, Bandung, Provinsi Jawa Barat, 40257
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
eProceedings of Management
Published by Universitas Telkom
ISSN : 23559357     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.34818/eoe
Core Subject : Economy, Science,
merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing terkait.
Articles 1,862 Documents
Motif Penggunaan Media Sosial Instagram @Afeksidn Dalam Memenuhi Kebutuhan Literasi Hubungan Sehat Fahrezi, Revanza Riandra; Pamungkas, Indra Novianto Adibayu; Pramesthi, Jasmine Alya
eProceedings of Management Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan media sosial kini tidak hanya digunakan sebagai media hiburan semata, saat ini media sosial sepertiInstagram telah digunakan oleh berbagai pihak sebagai media penyebaran informasi. Hal ini yang kemudiandimanfaatkan oleh Afeksi.idn dalam menyebarkan informasi khususnya literasi mengenai hubungan sehat yang saatini menjadi hal yang penting dalam menghadapi isu hangat di masyarakat, yakni mengenai hubungan tidak sehat.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh antara motif penggunaan media sosial Instagram@Afeksidn terhadap pemenuhan kebutuhan literasi hubungan sehat followers-nya. Metode penelitian yang digunakanadalah metode penelitian kuantitatif guna melihat pengaruh antar variabel dengan jenis data inferensial. Adapun datadikumpulkan secara daring dengan menggunakan kuesioner yang disebar kepada 303 responden yang merupakanfollowers @Afeksidn. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linear sederhana, uji koefisien korelasi, danuji koefisien determinasi untuk menganalisis data serta melihat pengaruh dan besar hubungan antara motif penggunaanmedia kepada kebutuhan literasi hubungan sehat. Adapun hasil temuan penelitian ini adalah motif penggunaan mediasosial Instagram @Afeksidn memiliki pengaruh sebesar 49,5% terhadap pemenuhan kebutuhan literasi hubungansehat followers-nya, sementara sebesar 50,5% sisanya merupakan variabel lain yang tidak termasuk ke dalampenelitian ini. Kata Kunci-uses and gratification, motif penggunaan media, kebutuhan literasi hubungan sehat, Afeksidn.
Pemaknaan Pesan Motivasi Pada Lirik Lagu Kenedi, Migel; Juddi, Moh Faidol
eProceedings of Management Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Fenomena gangguan psikologi pada usia 20 sampai 24 menjadi isu penting khususnya pada generasi Z. Salah satupenyebab terjadinya gangguan psikologi pada generasi Z adalah cemas berlebihan, kurangnya semangat dalam hidupdan stress yang berlebihan. Memberikan dukungan positif seperti motivasi yang dilakukan sebagai upaya pencegahangangguan psikologi. Motivasi dapat disampaikan melalui lirik lagu. Tujian penelitian ini adalah untuk mengetahuimakna, pesan dan motivasi yang terdapat pada lirik lagu <Evaluasi= karya hindia. Penelitian ini menggunakan metodepenelitian kualitatif deskriptif dengan analisis semiotika Ferdinand De Saussure dalam aspek penanda dan petanda.Hasil penelitian ditemukan bahwa terdapat tiap bait lirik lagu <Evaluasi= karya Hindia, secara garis besar didominasioleh kemunculan makna denotative, bentuk pesan yang berikasi nasehat dan motivasi agar semangat dalam menjalanihidup dan terhindar dari gangguan psikologi. Penelitian ini juga diharapkan dapat digunakan oleh pihak pihak terkaitdalam melakukan penelitian berikutnya dengan menggunakan analisis semiotika Ferdinand De Saussure untukmenganalisis lebih mendalam lagi mengenai isu Kesehatan dalam lirik lagu. Kata Kunci: Semiotika, Ferdinand De Saussure, Motivasi, Lirik
Pembingkaian Berita Nasur, Octavianus Tertius Paulin; Nasionalita, Kharisma
eProceedings of Management Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 ini banyak disoroti oleh media daring di Indonesia. Beberapamedia daring yang ada di Indonesia aktif memberitakan pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah, diantaranya yaitumedia kompas.com, CNNIndonesia, CNBC, liputan6, detik.com, bola.net dan masih banyak lagi. Tujuan dari penelitianini yaitu untuk mengetahui bagaimana media detik.com dan bola.net dalam melakukan pembingkaian terhadappemberitaan mengenai pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 dengan menggunakan analisispembingkaian model Robert N. Entman. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menggunakanparadigma konstruktivisme, yaitu melihat bahwa realita adalah hasil dari sebuah konstruksi sosial. Teknik pengumpulandata pada penelitian ini yakni dengan melakukan dokumentasi terhadap media dan berita yang dipilih. Dokumentasidilakukan dengan tujuan untuk mempelajari data yang telah didokumentasikan yang nantinya memperoleh catatan kecilyang berkaitan terhadap permasalahan yang dikaji, sehingga data bersifat sah bukan sesuai perkiraan. Hasil daripenelitian menunjukkan bahwa berita yang diterbitkan oleh media detik.com lebih menitikberatkan pada latar belakangpenyebab dari FIFA mencabut hak Indonesia sebagai tuan rumah yaitu terdapat penolakan pada timnas Israel untukmengikuti Piala Dunia. Indonesia juga dianggap menjadi korban politisasi dari dicabutnya hak tuan rumah tersebut.Sementara berita yang diterbitkan oleh media bola.net lebih menitikberatkan pada kekecewaan dan penyesalan daribeberapa pihak seperti pemain Timnas U-20 Indonesia hingga pejabat atas batalnya Indonesia menjadi tuan rumah PialaDunia U-20 2023. Kata Kunci-media daring, pembingkaian, berita, paradigma konstruktivisme.
Pengaruh Brand Ambassador Exo Terhadap Brand Loyalty Scarlett Whitening The Influence of Exo Brand Ambassador on The Scarlett Whitening Brand Loyalty Matappa, Bilqis Chumaira; Abdullah, Nisa Nurmauliddiana
eProceedings of Management Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemajuan teknologi, khususnya di bidang komunikasi dan informasi, telah mengubah pemasaran menjadi digital. Dengankemampuan pemasaran digital menjangkau audiens lebih luas, merek-merek bersaing dengan strategi- promosi, termasukmendukung influencer dan menggunakan Brand Ambassador sebagai komunikator. Scarlett Whitening menggunakanstrategi penggunaan brand ambassador dari Korea Selatan untuk memasarkan brand mereka. Penelitian ini bertujuanmengevaluasi dampak Brand Ambassador EXO terhadap brand loyalty Scarlett Whitening dengan metode kuantitatif.Data responden diambil melalui kuesioner online yang dibuat dengan Google Form lalu disebar kepada 400 respondenBerdasarkan hasil penelitian yang telah di uji memperoleh hasil variabel brand ambassador EXO memberikan pengaruhsebesar 12.8% terhadap variabel brand loyalty sedangkan sisanya sebesar 87.2% disebabkan oleh faktor-faktor yang tidakberhubungan dengan variabel yang diteliti atau variabel lain. Kata Kunci-brand ambassador, brand loyalty, EXO, Scarlett Whitening
Pengaruh Viral Marketing Cookie Bomb Challenge Di Tiktok Terhadap Brand Awareness Fudgybro Salsabila, Zahra; Abdullah, Nisa Nurmauluddiana
eProceedings of Management Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemajuan teknologi dan informasi menimbulkan perubahan pola komunikasi pada masyarakat. Dengan adanyainternet segala bentuk informasi dapat tersebar cepat dan memiliki jangkauan yang lebih luas. Fenomena inimendorong para pelaku bisnis untuk melakukan kegiatan pemasaran agar merek mereka dikenal masyarakat. Salahsatu cara yang dapat dilakukan adalah dengan viral marketing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapabesar pengaruh viral marketing konten cookie comb challenge di Tiktok terhadap brand awareness Fudgybro.Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan teknik non-pobability sampling kepada 400responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Viral Marketing Konten Cookie Bomb Challenge di Tiktok memilikihubungan yang kuat dan memiliki pengaruh sebesar 48,2% terhadap Brand Awareness Fudgybro. . Sedangkan sisanya50,8% dipengaruhi hal lainnya yang tidak diteliti pada penelitian ini. Kata Kunci-viral marketing, Tiktok, brand awareness, Fudgybro
Pengaruh Kampanye #9rowithavoskin Di Media Sosialterhadap Sikap Ramah Lingkungan Generasi Z Salsabila, Lutfiah Jannatul; Nugrahani, Rah Utami
eProceedings of Management Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kampanye #9roWithAvoskin di media sosial terhadap sikapramah lingkungan generasi Z. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenispenelitian kausalitas. Teknik pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah nonprobabilitassampling dengan purposive sampling. Penyebaran kuesioner dilakukan secara online melalui Google Form yangkemudian disebarkan kepada 400 responden pada rentang kelahiran 1997 – 2012 atau berada pada usia 11 - 26 tahun.Data yang diperoleh kemudian diolah menggunakan software IBM SPSS versi 27. Berdasarkan hasil uji hipotesismenggunakan uji T, diperoleh hasil bahwa terdapat pengaruh kampanye #9roWithAvoskin di media sosial terhadapsikap ramah lingkungan generasi Z. Kesimpulan tersebut didapatkan karena hasil uji T menunjukkan bahwa variabelindependen (kampanye) mempunyai nilai thitung = 50,137 > ttabel = 1,960 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 <0,05, maka dapat disimpulkan bahwa �㔻0ditolak dan �㔻1 diterima sehingga variabel independen kampanye#9roWithAvoskin di media sosial berpengaruh terjadap sikap ramah lingkungan generasi Z. Kata Kunci-Avoskin, kampanye, sikap ramah lingkungan.
Pengaruh Kemajuan Media Online Terhadap Eksistensi Media Cetak Koran Radar Bogor Huwaidi, Muhammad Hasyim; Nuraeni, Reni
eProceedings of Management Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pesatnya perkembangan media online sangat mempengaruhi dunia jurnalisme yang mana akan berakibat pada kualitasinformasi yang dapat disebar serta dikonsumsi khalayak luas dan hal tersebut juga dapat mengancam eksistensi darimedia cetak. Dalam hal ini jika media cetak ingin mempertahankan eksistensinya perlu adanya gebrakan inovasi yangdapat meningkatkan minat baca khalayak terhadap media cetak ketimbang dengan media online. Tujuan penelitian iniuntuk mengetahui apakah ada pengaruh kemajuan media online terhadap eksistensi media cetak pada Koran RadarBogor dan seberapa besar pengaruh kemajuan media online terhadap eksistensi media cetak pada Koran Radar BogorMetode penelitian yang dipakai dalam studi ini iala survei kuantitatif. Paradigma penelitian yang digunakan penelitiadalah paradigma positivis. Peneliti melakukan survei dengan menyebarkan kuesioner melalui Google Forms.Berdasarkan hasil pengujian ditemukan bahwa terdapat korelasi antara variabel Kemajuan Media Online (X) denganEksistensi Media Cetak (Y) yang bertanda positif, menunjukan korelasi yang terjadi adalah korelasi positif (bukannegatif) dan ada derajat sedang. Perubahan (atau variasi) data yang terjadi pada variabel Eksistensi Media Cetak (Y)adalah 26,1% darinya dijelaskan/diterangkan oleh perubahan (variasi) data yang terjadi pada variabel bebas . Kata kunci-media cetak, koran Radar Bogor, eksistensi media online, kemajuan media online
Pengaruh Komunikasi Interpersonal Barista Kozi Coffee 1.0 Gudang Selatan Terhadap Brand Image Akhdannafi, Mochamad Rafi; Abdullah, Nisa Nurmauluddiana
eProceedings of Management Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berjudul pengaruh komunikasi interpersonal barista Kozi Coffe 1.0 Gudang Selatan terhadap brandimage. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh komunikasi interpersonal yang dilakukan oleh baristaKozi Coffee 1.0 Gudang Selatan terhadap brand image. Komunikasi interpersonal yang efektif antara barista danpelanggan dapat memainkan peran penting dalam membentuk persepsi positif terkait merek. Penelitian inimenggunakan metode kuantitatif. Teknik sampling dalam penelitian menggunakan non-probability yaitu purposivesampling dengan sampel sebanyak 400 responden. Hasil uji koefisien korelasi ditemukan adanya hubungan yangsignifikan dengan nilai t hitung yang memberikan pengaruh signifikan sebesar 19,550 > t table 1,965. Kesimpulandari penelitian ini adalah terdapat pengaruh dari komunikasi interpersonal barista Kozi Coffee 1.0 Gudang Selatansebesar 49% terhadap brand image dan sisanya 51% dipengaruhi oleh faktor lain diluar dari penelitian ini. Kata kuncibarista, brand image, komunikasi interpersonal, Kozi Coffee 1.0 Gudang Selatan
Pengaruh Konten Review Terhadap Brand Image Somethinc Pada Subscribers Youtube Abel Cantika Putri, Chintya Yunisy; Pamungkas, Indra Novianto Adibayu; Pramesthi, Jasmine Alya
eProceedings of Management Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tingkat penggunaan media sosial yang tinggi menyebabkan perubahan signifikan terutama di bidang pemasaranproduk dan jasa. YouTube merupakan media sosial yang menyajikan informasi dalam bentuk audio dan visual sertajumlah pengguna YouTube di Indonesia mencapai 139 juta pada tahun 2023. Konten yang disebarkan dalam YouTubesalah satunya ialah konten review produk oleh beauty influencer. Pesan influencer dinilai dapat mempengaruhiaudiens dalam memenuhi kebutuhan informasi. Hal tersebut dimanfaatkan oleh perusahaan Somethinc untukmenciptakan brand image melalui konten review oleh beauty influencer. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuipengaruh konten review beauty influencer terhadap brand image Somethinc menggunakan message design logictheory dalam perspektif pesan. Peneliti menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif.Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik non-probability sampling dengan purposive sampling sertajumlah responden sebanyak 400 orang. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa konten review beauty influencerberpengaruh signifikan terhadap brand image Somethinc sebesar 0,167 atau 16,7% sedangkan 83,3% lainnyadipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci-konten review, citra merek, logika desain pesan, pesan, influencer.
Pengaruh Loyalitas Fandom Exo-L Terhadap Kepercayaan Pengguna Produk Scarlett Whitening Shafira, Khaliza; Karim, Abdul Fadli
eProceedings of Management Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggemar K-Pop idol dikenal sebagai kelompok komunitas yang memiliki kesetiaan terhadap idola mereka. Seorangpenggemar yang idolanya menjadi bintang iklan untuk suatu produk kemungkinan besar cenderung akan mengonsumsiatau memiliki barang-barang yang juga dikonsumsi oleh idolanya. Penggemar K-Pop cenderung akan mengonsumsi danmengoleksi berbagai macam barang dagang yang diproduksi oleh idola mereka atau produk -produk yang terinspirasi dariidola mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh loyalitas fandom EXO-L dalam meningkatkankepercayaan pengguna produk Scarlett Whitening. Melalui analisis terhadap indikator Loyalitas Fandom (X) yaitu;keterlibatan, kepuasan dan afiliasi. Dan indikator Kepercayaan Konsumen (Y) yaitu; keandalan, kejujuran, kepeduliandan kredibilitas. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan jenis analisis deskriptif statistik. Adapunteknik pengambilan sampel menggunakan teknik non-probability sampling dengan jenis purposive sampling di manapeneliti telah menentukan karakteristik responden yang berjumlah 100 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwaterdapat pengaruh yang signifikan antara variabel Loyalitas Fandom (X) terhadap variabel Kepercayaan Konsumen (Y). Kata Kunci-k-pop, loyalitas fandom, kepercayaan konsumen, kualitas produk