cover
Contact Name
Ari Zulsafar
Contact Email
journals@telkomuniversity.ac.id
Phone
+6282262130800
Journal Mail Official
library@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Jl. Telekomunikasi Terusan Buah Batu, Bandung, Provinsi Jawa Barat, 40257
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
eProceedings of Management
Published by Universitas Telkom
ISSN : 23559357     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.34818/eoe
Core Subject : Economy, Science,
merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing terkait.
Articles 1,862 Documents
Pengaruh Leverage, Sales Growth, dan Ukuran Perusahaan terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan (Studi Kasus pada Perusahaan Sektor Transportasi dan Logistik yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2018-2022) Hakim, Muhammad Rafif Ramadhani; Farida, Ajeng Luthfiyatul
eProceedings of Management Vol. 12 No. 1 (2025): Februari 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kinerja keuangan perusahaan ialah hasil dari keseluruhan rangkaian kegiatan yang menjadi penentukeberhasilannya. Penelitian ini berupaya melihat pengaruh leverage, sales growth, serta ukuran perusahaan terhadapinerja keuangan perusahaan secara simultan ataupun parsial. Riset ini mempergunakan metode kuantitatif jenis datasekunder dengan mempergunakan aplikasi Eviews versi 12 untuk melakukan uji hipotesis penelitian. Sampel yangdipergunakan di riset ini sejumlah 17 perusahaan atau 85 data observasi dengan mempergunakan purposivesampling di perusahaan transportasi dan logistik yang tercatat di BEI 2018-2022. Riset ini dianalisismempergunakan statistik deskriptif serta regresi data panel. Temuan riset ini memperlihatkan bahwasanya leverage,sales growth, serta ukuran perusahaan ada pengaruh terhadap kinerja keuangan perusahaan secara simultan. Selainitu, kinerja keuangan perusahaan dipengaruhi negatif oleh leverage secara parsial. Ini berarti leverage serta kinerjakeuangan perusahaan yang dihasilkan berbanding terbalik. Sedangkan kinerja keuangan perusahaan tidak dipengaruhisales growth serta ukuran perusahaan secara parsial. Kontribusi di riset ini yaitu leverage secara negatif menjadifaktor penentu kinerja keuangan perusahaan di perusahaan sektor transportasi dan logistik. Rekomendasi untukpenelitian berikutnya yakni dapat merubah variabel bebas yang tidak memberi pengaruh terhadap kinerja keuanganperusahaan dengan pengukuran, periode, serta objek penelitian yang berbeda. Saran penelitian ini yakni agarmenaikkan kinerja keuangan perusahaan agar skala perusahaan semakin besar dan kinerja yang dimiliki perusahaansemakin berkualitas. Kata Kunci-kinerja keuangan perusahaan, leverage, sales growth, ukuran perusahaan
Pengaruh Struktur Kepemilikan, Struktur Modal, Dan Kinerja Keuangan Terhadap Pengungkapan Sustainability Report (Studi Kasus Pada Perusahaan Basic Materials yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019 – 2022) Amelia, Atika Dwi; Wardoyo, Dwi Urip
eProceedings of Management Vol. 12 No. 1 (2025): Februari 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengungkapan Sustainability report lebih dari sekedar melaporkan kinerja operasional ESG (Environmental, Social,and Governance) tetapi menjadi sumber informasi dari penilaian peluang dan risiko dalam pengambilan keputusanoleh para pihak pemangku kepentingan. Tren tahunan memaparkan perusahaan publik mulai berupaya memenuhikebutuhan pemangku kepentingan dengan menggunakan laporan keberlanjutan sebagai sarana mengomunikasikantanggung jawab perusahaan. Namun, semua bisnis saat ini tidak sepenuhnya terdiri dari perusahaan yang merilislaporan keberlanjutan. Mengetahui bagaimana struktur modal, likuiditas, profitabilitas, kepemilikan asing, dankepemilikan institusional memengaruhi pengungkapan laporan keberlanjutan perusahaan adalah tujuan daripengkajian. Regresi data panel yang diproses dengan perangkat lunak Eviews 12 adalah metodologi pengkajian yangdigunakan dalam pengkajian. Melalui penggunaan teknik sampel riset purposive sampling, yang menghasilkan 44sampel perusahaan, objek pengkajian adalah semua perusahaan sektor basic materials yang terdaftar di BursaEfek Indonesia pada tahun 2019–2022. Perusahaan-perusahaan merilis laporan keberlanjutan menggunakan indeksGRI Standard 2016. Setelah penyelidikan, temuan memaparkan publikasi laporan keberlanjutan secara bersamaandipengaruhi oleh kepemilikan institusional, kepemilikan asing, struktur modal, profitabilitas, dan likuiditas.Kepemilikan institusional memengaruhi pengungkapan sustainability report secara positif, sampai batas tertentu.Secara sebagian, pengungkapan sustainability report tidak dipengaruhi secara signifikan oleh kepemilikan asing,struktur modal, profitabilitas, atau likuiditas. Kata Kunci-sustainability report, struktur kepemilikan, struktur modal, kinerja keuangan.
Analisa Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Dimediasi Kepuasan Pasien Pada Cv. Della Medika Dwi Fauzi, Degista; Tantra, Tarandhika
eProceedings of Management Vol. 12 No. 2 (2025): April 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini ialah guna melihat pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas dimediasi Kepuasan Pasien pada CV Della Medika. Strategi penelitian kausal kuantitatif digunakan dalam penyelidikan ini. Populasi studi ini ialah pelanggan CV. Della Medika pada Juni Tahun 2024 sebanyak 293. Sebanyak 170 sampel dikumpulkan menggunakan pendekatan non-probability sampling berdasarkan rumus Slovin. Studi ini memanfaatkan Component ataupun Variance Based Structural Equation Model untuk analisis, dengan data diolah menggunakan alat Smart-PLS. Temuan studi menunjukkan bahwasanya kualitas pelayanan positif dan signifikan memengaruhi kepuasan pelanggan, kualitas pelayanan CV. Della Medika positif dan signifikan memengaruhi loyalitas pelanggan, kepuasan pelanggan CV. Della Medika positif dan signifikan memengaruhi loyalitas pelanggan serta kualitas pelayanan positif dan signifikan memengaruhi loyalitas pelanggan dimediasi kepuasan pelanggan. Kata Kunci-loyalitas pelanggan, kepuasan pelanggan, kualitas pelayanan
Evaluasi Model Bisnis Dengan Kerangka Swot Studi Kasus Rumah Makan Alam Pilemburan Kabupaten Bandung Barat Winarno, Hisyam Zulfiqar; Syarif Hidayatulloh, Deden
eProceedings of Management Vol. 12 No. 2 (2025): April 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Industri makanan dan minuman di Indonesia terus menunjukkan pertumbuhan yang signifikan, namun banyak usaha kecil dan menengah (UMKM) di sektor ini menghadapi persaingan ketat. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi model bisnis Rumah Makan Alam Pilemburan di Kabupaten Bandung Barat dengan menggunakan kerangka kerja Business Model Canvas (BMC) dan analisis SWOT, guna mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman yang memengaruhi kinerja bisnis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dengan data yang dikumpulkan melalui wawancara mendalam dan dokumentasi. Analisis dilakukan pada sembilan elemen utama dalam BMC, yang meliputi proposisi nilai, segmen pelanggan, hubungan pelanggan, saluran, sumber daya utama, kegiatan utama, mitra utama, struktur biaya, dan aliran pendapatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kekuatan utama Rumah Makan Alam Pilemburan terletak pada konsep budaya Sunda yang khas, sementara kelemahannya adalah keterbatasan strategi pemasaran dan segmentasi pasar yang terbatas. Dari analisis SWOT, diperoleh beberapa strategi pengembangan yang diharapkan mampu memperkuat posisi Rumah Makan Alam Pilemburan di pasar dan meningkatkan kinerjanya melalui pengoptimalan elemen-elemen BMC. Strategi ini mencakup peningkatan pengalaman pelanggan, diversifikasi produk, serta penguatan hubungan dengan mitra bisnis. Kata Kunci- Model Bisnis, Business Model Canvas, SWOT, Industri kuliner.
Pengaruh Board Diversity Terhadap Efisiensi Perusahaan Perbankan Syariah Yang Terdaftar Di Otoritas Jasa Keuangan Pada Periode 2015-2022 Iqbal, Muhammad; Octrina, Fajra
eProceedings of Management Vol. 12 No. 2 (2025): April 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penentuan keputusan di perusahaan sangat dipengaruhi oleh peran dewan direksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi dampak berbagai aspek keberagaman dalam dewan direksi terhadap efisiensi teknis (TE) di bank syariah yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Keberagaman dewan diukur melalui dua dimensi, yaitu relation-related diversity (gender dan usia) serta task-related diversity (lama masa jabatan, tingkat pendidikan, dan keahlian), menggunakan metode Blau Index. Data panel yang digunakan mencakup 9 bank syariah di Indonesia selama periode 2015-2022, dengan pendekatan kuantitatif dan analisis statistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa relation-related diversity, task-related diversity, ukuran perusahaan (firm size), dan tingkat inflasi tidak memiliki pengaruh signifikan secara parsial terhadap efisiensi bank. Sebaliknya, usia perusahaan (age of the firm) dan rasio likuiditas memiliki pengaruh signifikan secara parsial. Secara simultan, relation-related diversity dan task-related diversity tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan terhadap efisiensi. Namun, ukuran perusahaan, usia perusahaan, rasio likuiditas, dan tingkat inflasi secara bersamaan memiliki pengaruh signifikan terhadap efisiensi teknis perusahaan. Kata kunci- Board Diversity, Efisiensi, Related-related Diversity (gender dan usia), Task-related Diversity (lama kerja, keahlian, dan pendidikan), dan Blau Index.
Pengaruh Lingkungan Kerja Fisik Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Guru (Studi Pada Guru Tingkat Smp Dan Ma Perguruan Islam Ar-Risalah) Andina, Farah Sahirah; Putri, Ratna Komala
eProceedings of Management Vol. 12 No. 2 (2025): April 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perguruan Islam Ar-Risalah, berlokasi di Padang, Sumatera Barat, berada di bawah naungan Yayasan Wakaf Ar Risalah dan menawarkan pendidikan Islam berkualitas dari tingkat TK hingga Madrasah Aliyah. Penelitian ini bertujuan memahami kondisi lingkungan kerja, tingkat disiplin kerja, dan kinerja guru di SMP dan MA Ar-Risalah, serta mengidentifikasi pengaruh lingkungan kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja guru, baik secara individu maupun bersama-sama. Pendekatan kuantitatif digunakan dalam penelitian ini, dengan teknik simple random sampling untuk memilih 80 responden. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan wawancara untuk menggali informasi lebih dalam. Analisis data meliputi analisis deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, dan uji koefisien determinasi. Pengujian hipotesis dilakukan melalui uji T secara parsial dan uji F secara simultan. Hasilnya menunjukkan bahwa lingkungan kerja fisik dan disiplin kerja masing-masing memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru. Secara simultan, keduanya juga memberikan pengaruh signifikan. Koefisien determinasi menunjukkan kontribusi kedua variabel sebesar 66,2% terhadap kinerja, sementara 33,8% sisanya dipengaruhi faktor lain di luar penelitian ini. Kata kunci- lingkungan kerja fisik, disiplin kerja, kinerja karyawan
Pengaruh Pemanfaatan Social Commerce Terhadap Kinerja Umkm Sektor Fashion Di Kota Bandung Veroncia, Renatha; Yuldinawati, Lia Yuldinawati
eProceedings of Management Vol. 12 No. 2 (2025): April 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi pengaruh pemanfaatan social commerce terhadap kinerja usaha kecil dan menengah (UMKM) di industri fashion Kota Bandung. Di era digital yang semakin berkembang, Untuk meningkatkan visibilitas dan penjualan produk mereka, UMKM telah menggunakan social commerce sebagai salah satu alat pemasaran utama. Variabel utama yang dianalisis dalam penelitian ini adalah Social Commerce dengan sub-variabel yaitu Relative Advantage, Cost Effectiveness, Interactivity, dan Competitive Pressure yang masing-masing berpotensi memengaruhi kinerja bisnis. Untuk memastikan bahwa responden relevan dengan tujuan penelitian, metode survei ini menggunakan sampel random sebanyak 321 orang. Untuk menguji hipotesis yang diajukan, analisis data dilakukan menggunakan IBM SPSS Statistics 27. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setiap variabel yang diuji memiliki dampak positif dan signifikan terhadap kinerja usaha kecil dan menengah (UMKM) di industri fashion Kota Bandung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan social commerce secara efektif dapat meningkatkan interaksi dengan pelanggan, meningkatkan efisiensi biaya pemasaran, dan memperkuat daya saing bisnis. Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan agar UMKM sektor fashion di Kota Bandung lebih fokus pada pengoptimalan strategi social commerce guna meningkatkan kinerja pemasaran dan meningkatkan keunggulan mereka di pasar yang semakin kompetitif. Kata Kunci- social commerce, kinerja UMKM
Pengaruh Pemasaran Media Sosial Terhadap Minat Beli Produk Mcdonald’s Indonesia Dengan Kepercayaan Konsumen Sebagai Variabel Mediasi Hasnabillah, Tazkia; Trianasari, Nurvita; Kharisma, Mita
eProceedings of Management Vol. 12 No. 2 (2025): April 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), menjabarkan bahwa pengguna internet di Indonesia telah berada pada 221.563.479 juta pengguna dibandingkan dengan periode sebelumnya ditemukan penignkatan sebesar 1,4% pada tahun 2023 pengguna internet sebanyak 221 juta pengguna.Perkembangan teknologi begitu pesat tentunya memiliki yaitu semakin banyak platform media sosial selain untuk hiburan dapat digunakan juga untuk kepentingan usaha, salah satunya kegiatan pemasaran yang dilakukan oleh pelaku bisnis. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan memperoleh pengetahuan tentang pengaruh pemasaran media sosial terhadap minat beli produk McDonald;s melalui kepercayaan konsumen. Metode kuantitatif dengan jenis penelitian kausal dengan menggunakan SEM-PLS dengan SMART-PLS diterapkan dalam penelitian ini. Sampel penelitian ini sebanyak 400 responden dengan alat untuk kuisionernya menggunakan google form. Hasil penelitiain ini menemukan bahwa pemasaran media sosial berpengaruh signfiikan terhadap minat beli, lalu pemasaran media sosial berpengaruh signfikan terhadap kepercayaan konsumen, lalu kepercayaan konsumen berpengaruh signifikan terhadap minat beli, dan pemasaran media sosial berpengaruh signifikan terhadap minat beli yang dimediasi oleh kepercayaan konsumen. Kesimpulan pada penelitian ini yaitu pemasaran media sosial berpengaruh terhadap minat beli yang dimediasi oleh kepercayaan konsumen. Peran dari kepercayaan konsumen pada penelitian ini berhasil memediasi atau memiliki efek mediasi, dapat dikatakan bahwa kepercayaan konsumen membantu pengaruh pemasaran media sosial terhadap minat beli pada produk McDonald’s Indonesia. Kata Kunci-pemasran, media sosial, keputusan pembelian, kesadaran merek
Analisis Pengaruh Bauran Pemasaran Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen (Studi Kasus Pada Skyways Coffee & Creative Space Payakumbuh) Hasbi, Imanuddin; Anilawati, Hizrina
eProceedings of Management Vol. 12 No. 2 (2025): April 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstractThe coffee shop business sector in Indonesia continues to grow rapidly, including in smaller cities such asPayakumbuh. Skyways Coffee & Creative Space offers a unique concept that not only serves a variety of coffee butalso provides a creative space for visitors to collaborate. However, Skyways faces the challenge of declining salesover the past year. Customer reviews and pre-survey results indicate a significant gap between customer perceptionsof the marketing mix and the quality of service provided. This study aims to analyze the influence of the marketing mixand service quality on purchasing decisions at Skyways. Using a quantitative approach, the research involved 300respondents selected through non-probability sampling methods. The data were analyzed using statistical techniques,including multiple linear regression, with the aid of SPSS software. The study results show that both the marketingmix and service quality have a significant influence, both partially and simultaneously, on purchasing decisions.Nevertheless, to enhance competitiveness and attract more customers, attention is needed on other factors such asconsumer income levels, the presence of competitors, customer loyalty programs, and the use of digital technology inproduct innovation, promotions, and services.Keywords-marketing mix, service quality, consumer purchasing decisions
Pengaruh Green Marketing Concept dan Social Media Marketing terhadap Minat Beli Cookie Cup pada Kafe Monday Coffee Co. Dago Bandung Herdianto, Avrilla Tri; Nurnida, Ida
eProceedings of Management Vol. 12 No. 2 (2025): April 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstractResearchers are very concerned about Green Business, especially at this time, that plastic waste has become a bigissue that is quite disturbing to the environment. This study aims to examine the influence of Green Marketing Conceptand Social Media Marketing on Interest in Buying Cookie Cups at Monday Coffee Co. Dago Cafe, Bandung. Theapproach used in this study is quantitative with the type and method of causality descriptive research. Sampling wasconducted using a non-probability sampling method with an accidental sampling sample type with a total of 100respondents. The data analysis techniques used are descriptive analysis and multiple linear regression analysis. Theresults showed that Green Marketing had a significant effect on buying interest with a tcal value of 2,119 in ttable =1,984 with a significance of 0.037. Social Media Marketing has a significant effect on buying interest with a tcountvalue of 3,955 in the table of 1,984 with a significance of 0.000. Simultaneously, the variables Green Marketing andSocial Media Marketing had a significant effect on buying interest with a value of fcal = 35,109 on ftable = 3.09 witha significance of 0.000. The contribution of the influence of Green Marketing and Social Media Marketing variableson Buying Interest is 42%, which shows an R square value (determination coefficient) of 0.042.Keywords-green marketing, social media marketing, <buying= <interest=, cookie cup, café monday coffee Co.

Page 30 of 187 | Total Record : 1862