cover
Contact Name
Muslim
Contact Email
paradoks.jie@umi.ac.id
Phone
+6282196242883
Journal Mail Official
paradoks.jie@umi.ac.id
Editorial Address
Jl. Urip Sumoharjo No.km.5, Panaikang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, South Sulawesi 90231
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi
ISSN : -     EISSN : 26226383     DOI : https://doi.org/10.57178/paradoks
Core Subject : Social,
Jurnal ini memuat tulisan ilmiah dalam bentuk hasil penelitian, kajian teori dan aplikasi teori, gagasan konseptual, resensi buku baru dan bibliografi. Tulisan-tulisan yang dimuat telah melalui proses penyuntingan seperlunya oleh penerbit dengan tanpa mengubah substansi sesuai naskah aslinya. Tulisan dalam setiap penerbitan merupakan tanggungjawab pribadi penulisnya, dan bukan mencerminkan pendapat penerbit. Naskah yang dikirim pada redaksi harus merupakan naskah asli dan tidak sedang dipertimbangkan untuk diterbitkan oleh penerbit yang lain.
Articles 505 Documents
Pengaruh Harga Emas Dunia, Harga Minyak Dunia Dan Indeks Dow Jones (DJIA) Terhadap Indeks Harga Saham Gabungan Di Indonesia Pada Periode Perang Dagang AS-Tiongkok Sopiyah, Siti; Lia Safitri; Ainur Rodiyah; Endang Noer Anisah; Hari Sundana; Akhmad Afandi; Sriyono
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i3.1377

Abstract

Perang dagang antara Amerika Serikat dan Tiongkok yang memuncak pada tahun 2025 memberikan dampak signifikan terhadap pasar keuangan global, termasuk Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh harga emas dunia (XAUUSD), harga minyak dunia (XTIUSD), dan Indeks Dow Jones (DJIA) terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Indonesia selama periode tersebut. Metode yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan data harian selama Februari hingga Mei 2025. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga emas dunia dan Indeks Dow Jones berpengaruh positif signifikan terhadap IHSG, sedangkan harga minyak dunia berpengaruh negatif signifikan terhadap IHSG. Temuan ini menunjukkan bahwa dalam kondisi ketidakpastian global seperti perang dagang, aset safe haven dan indeks saham utama dunia memainkan peran penting dalam menentukan arah pasar modal Indonesia. Penelitian ini memberikan implikasi bagi investor dan pengambil kebijakan untuk mempertimbangkan faktor eksternal dalam strategi investasi dan pengelolaan risiko.
Peran Sistem Reward dan Punishment dalam Meningkatkan Kinerja Karyawan: Studi pada Kantor Pembiayaan Alimuddin, Ibriati Kartika; Herdiana, Andi Raina Ananda; Alimuddin, Nur Hazimah; Arisani, Nariswhari
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i3.1379

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Sistem Reward terhadap Kinerja Karyawan Kantor Cabang Adira Finance Kabupaten gowa. dan untuk mengetahui pengaruh Sistem Punishment terhadap Kinerja Karyawan Kantor Cabang Adira Finance Kabupaten gowa. Penelitian ini menggunakan penelitian jenis kuantitatif, Penelitian ini akan menjelaskan hubungan antar variabel yang bersifat asosiatif atau apakah suatu variabel dalam hal ini variabel terikat (dependen) disebabkan oleh variabel bebas (independen). Tujuan penelitian kuantitatif adalah mengembangkan dan menggunakan modelmodel matematis, teori-teori dan hipotesis yang berkitan dengan fenomena alam. Hasil penelitian menunjukkan Reward memiliki nilai signifikan sebesar 0,606 yang lebih besar dari 0,05. Dan dilihat dari thitung<ttabel sebesar -,0,522<0,025. Sedangkan Punishment memiliki nilai signifikan sebesar 0,024 yang lebih kecil dari 0,05. Dan dilihat dari thitung > ttabel sebesar 2,383 > 1,99.
The Influence of Islamic Social Reporting and Financial Distress on Tax Avoidance with Profitability as a Mediating Variable: Study on Islamic Commercial Banks Fatmasari, Ines Muharromah; Dewi, Fajar Gustiawaty; Asmaranti, Yuztitya
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i3.1380

Abstract

This study analyzes the influence of Islamic Social Reporting (ISR) and Financial Distress on Tax Avoidance, with Profitability as a mediating variable, focusing on Islamic Commercial Banks in Indonesia. This quantitative research utilizes secondary data from annual financial reports of banks registered with the Financial Services Authority (OJK) from 2021 to 2023. The sample was selected using purposive sampling, yielding 33 observational data points from 11 Islamic Commercial Banks that met the criteria. Data analysis was performed using descriptive statistics, multiple linear regression, classical assumption tests, hypothesis testing, and the Sobel test with SPSS version 25. The results indicate that ISR has a positive and significant effect on Tax Avoidance, and Financial Distress also positively and significantly impacts Tax Avoidance. ISR is found to have a strong positive effect on Profitability, while Financial Distress negatively affects Profitability. Profitability itself demonstrates a positive effect on Tax Avoidance. Furthermore, Profitability mediates the relationship between ISR and Tax Avoidance, and also significantly mediates the relationship between Financial Distress and Tax Avoidance. These findings suggest that both transparency in socio-religious reporting and the financial condition of companies influence tax avoidance strategies, with profitability playing a crucial role in explaining this behavior.
Strategi Promosi Valorant oleh Riot Games melalui agent NEON representasi dari Kebudayaan di Filipina tahun 2022 Ahmad Surya Nurhafidz Haeran; Megahanda Alidyan Kresnawati
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i3.1381

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi bagaimana Riot Games memasukkan unsur budaya Filipina ke dalam karakter “Neon” pada game Valorant, yang dirilis pada tahun 2022, sebagai bagian dari strategi pemasaran global mereka. Penelitian ini meneliti bagaimana adaptasi budaya berfungsi sebagai alat periklanan untuk memperluas pasar Valorant di Asia Tenggara, khususnya Filipina. Dengan menggunakan penelitian kualitatif dan teori pemasaran global, penelitian ini menganalisis 7P dari bauran pemasaran (product, price, promotion , Place , People, process, dan Physical Evidence). Data dikumpulkan melalui Riot Games dan sumber sekunder dari komunitas terkait dan studi terkait. Temuan mengungkapkan bahwa bahasa, suara, referensi budaya, dan identitas visual Neon meningkatkan keterlibatan pemain dan komitmen komunitas. Strategi ini juga mencakup kolaborasi lokal, seperti festival eSports, kemitraan dengan artis dan influencer Filipina, dan pendirian kantor konten lokal. Upaya-upaya ini telah meningkatkan aktivitas pemain di wilayah tersebut, menunjukkan efektivitas adaptasi budaya dalam pemasaran global. Penelitian ini menyoroti semakin pentingnya konten budaya dalam memposisikan produk digital dalam pemasaran internasional.
Exploring Market Opportunities for Online Russian Language Education in Indonesia: A Competitive Analysis of LERUSS ID Farida, Ida; Aprianingsih, Atik
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i3.1382

Abstract

The Indonesian online education sector has seen significant growth since the COVID-19 pandemic, with a projected market value exceeding USD 1.7 billion by 2026. This has fueled demand for foreign language proficiency, particularly Russian, a globally prominent language. LERUSS ID, an online Russian language course provider, initially thrived with Instagram Reels in 2020-2021. However, inconsistent marketing since 2021 led to a sharp revenue decline from 2022 to 2024. This study aims to analyze LERUSS ID's competitive positioning and strategic actions for enhanced competitiveness. Employing a qualitative exploratory-descriptive case study design, data was collected from January to May 2025 through digital ethnography, document analysis, and founder interviews. Competitors were sampled and categorized. The theoretical framework integrates Porter's Five Forces for external analysis and the Resource-Based View (RBV) for internal assessment, followed by SWOT and TOWS matrix development. Key findings reveal intense market rivalry, high buyer bargaining power, and significant threats from substitutes and new entrants. LERUSS ID's strengths include personalization, flexibility, and competitive pricing. Weaknesses, correlating with revenue decline, are the absence of native tutors, limited technological infrastructure, and low brand visibility. Opportunities exist in growing interest in studying in Russia and underserved markets. Recommendations include leveraging personalization, addressing weaknesses like native tutor absence and LMS limitations, and consistent digital marketing to regain visibility and student acquisition.
Pengaruh Dewan Komisaris Dan Direksi Terhadap Kinerja Keberlanjutan Melalui Kinerja Keuangan Pada Perusahaan Industri Barang Konsumsi Sub Sektor Makanan & Minuman Di Bei Tahun 2019-2023 Malik , Amas Bin; Junus , Onong; Masiaga, Novaliastuti; Karundeng, Deby R.
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Dewan Komisaris Dan Direksi Terhadap Kinerja Keberlanjutan Melalui Kinerja Keuangan Pada Perusahaan Industri Barang Konsumsi Sub Sektor Makanan Dan Minuman Di Bei Tahun 2019 2023.Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling purposive yaitu teknik sampel dengan perbandingan tertentu. Data hasil uji penelitian menggunakan Eviews versi 9,2025. Hasil penelitian menunjukan bahwa 1) pengaruh dewan komisaris berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan pada perusahaan barang konsumsi sub sektor makanan dan minuman di bei. 2) pengaruh direksi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan pada perusahaan barang konsumsi sub sektor makanan dan minuman di bei. 3) pengaruh dewan komisaris berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja keberlanjutan pada perusahaan barang konsumsi sub sektor makanan dan minuman di bei.4) pengaruh direksi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja keberlanjutan pada perusahaan barang konsumsi sub sektor makanan dan minuman di bei. 5). pengaruh kinerja keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keberlanjutan pada perusahaan barang konsumsi sub sektor makanan dan minuman di bei.
Dampak Kebijakan Moneter AS terhadap Investasi dan Perekonomian Daerah di Pulau Jawa: Pendekatan Seemingly Unrelated Regression Pramudita, Alfina; Deky Aji Suseno
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i3.1384

Abstract

Mundell-Fleming mempunyai asumsi mobilitas modal sempurna. Negara Indonesia merupakan wilayah heterogen yang menyebabkan mobilitas modalnya tidak sempurna, sehingga melalui suku bunga AS terhadap perekonomian daerah, maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh suku bunga Amerika Serikat yang direpresentasikan dengan Fed Funds Rate (FFR) terhadap perekonomian daerah di Pulau Jawa. Data pada penelitian ini merupakan data sekunder yang diperoleh dari Kementerian Investasi/BKPM, BPS, dan World Bank. Data yang diambil merupakan data provinsi di Pulau Jawa dan suku bunga amerika The Fed dari tahun 2015 hingga 2023 secara triwulan sehingga menghasilkan sampel 216 data pada tiap variabel. Pengujian data dilakukan menggunakan metode Seemingly Unrelated Regression (SUR) yang diolah menggunakan Stata17. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada model pertama, Fed Funds Rate dan Penanaman Modal Asing di Pulau Jawa berpengaruh terhadap PDRB di Pulau Jawa. Pada model kedua, Fed Funds Rate dan Inflasi berpengaruh terhadap Penanaman Modal Asing (PMA) di Pulau Jawa. Pada model ketiga, Fed Funds Rate berpengaruh terhadap Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) di Pulau Jawa.
Pengaruh Manajemen Likuiditas terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur Barang Indonesia Sihite, Sola Grace Lasmaria; Syarlla Martiza Eka Putri; Nabilah Salma Hersyandana; Henny Setyo Lestari
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i3.1386

Abstract

This study aims to analyze the relationship between liquidity management and financial performance. Companies often face challenges in balancing optimal performance with good liquidity management. With this study, it is expected to provide a clearer picture of how much influence liquidity management has on financial performance in the manufacturing sector, as well as provide recommendations that companies can use to improve the efficiency of liquidity management in order to achieve better financial performance. The type of data used is quantitative data and secondary data sources. The sample collection method is purposive sampling. The data testing method is panel data regression analysis. The results show that the current ratio, quick ratio and cash ratio have no effect on financial performance. While the net working capital ratio has an effect on financial performance.
Model Stimulus-Organism-Response (S-O-R): Peran Trust sebagai Mediasi dalam Keputusan Pembelian Produk N’Pure di TikTok Shop Dewi, Widiyanti Eka; Zakky Fahma Auliya
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i3.1389

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh strategi live streaming dan flash sale terhadap keputusan pembelian, dengan kepercayaan sebagai variabel mediasi, dalam konteks pemasaran produk N’Pure di TikTok Shop. N’Pure merupakan merek lokal Indonesia di bidang kecantikan yang dikenal dengan penggunaan bahan-bahan alami dalam produknya. Data dikumpulkan melalui kuesioner kepada 150 responden di wilayah Solo Raya. Mengacu pada kerangka teori Stimulus-Organism-Response (S-O-R), studi ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisis Structural Equation Modeling berbasis Partial Least Squares (SEM-PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa live streaming berpengaruh signifikan secara langsung terhadap kepercayaan dan keputusan pembelian. Namun, pengaruh tidak langsung melalui kepercayaan tidak signifikan, Sebaliknya, flash sale tidak memberikan pengaruh signifikan terhadap kepercayaan maupun keputusan pembelian, baik secara langsung maupun tidak langsung. Sehingga kepercayaan tidak berperan sebagai mediator yang efektif dalam hubungan tersebut. Temuan ini menekankan pentingnya optimalisasi strategi live streaming sebagai alat pemasaran interaktif yang mampu mendorong keputusan pembelian secara langsung dalam lingkungan social commerce.
Pengaruh Stabilitas Penjualan, Rasio Aset Tetap, Dan Struktur Aktiva Terhadap Struktur Modal: (Studi Kasus pada Perusahaan Manufakur Subsektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar Di BEI Periode 2021-2023) Safitri, Amanda Nur Ali; Yuli Tri Cahyono
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i3.1390

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh stabilitas penjualan, rasio aset tetap (RAT), dan struktur aktiva terhadap struktur modal pada perusahaan manufaktur subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2021–2023. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis regresi linier berganda. Sampel penelitian diperoleh dengan metode purposive sampling yang menghasilkan 39 perusahaan dengan total 117 data observasi selama tiga tahun. Hasil analisis menunjukkan bahwa stabilitas penjualan dan rasio aset tetap berpengaruh signifikan terhadap struktur modal, sementara struktur aktiva tidak berpengaruh signifikan. Penelitian ini memberikan kontribusi teoritis dalam literatur manajemen keuangan dan memberikan implikasi praktis bagi manajemen perusahaan dalam pengambilan keputusan struktur modal yang tepat.