cover
Contact Name
T Heru Nurgiansah
Contact Email
therunurgiansah@gmail.com
Phone
+6281322551635
Journal Mail Official
therunurgiansah@gmail.com
Editorial Address
Perumahan Puri Nirwana Bangunjiwo No.A-5 Dusun Kenalan Kelurahan Bangunjiwo Kecamatan Kasihan Kabupaten Bantul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta 55184
Location
Kab. bantul,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling
Published by CV. Rayyan Dwi Bharata
ISSN : 30218160     EISSN : 30218217     DOI : https://doi.org/10.57235
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian asli dan review hasil penelitian tentang; 1. Akuntansi 2. Ekonomi 3. Bisnis 4. Manajemen 5. Pajak 6. Pariwisata 7. Sosial-Budaya 8. Pendidikan/Pembelajaran 9. Psikologi/Konseling
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 200 Documents
Kepemimpinan Transformasional Kepala Sekolah Dasar Izzati, Miftahul; Sutama, Sutama; Fauziati, Endang
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling Vol 2, No 1 (2024): Februari 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jamparing.v2i1.1863

Abstract

Tujuan penelitian pada artikel ini ada dua. 1) Mendeskripsikan kemampuan kepala sekolah dalam memberi inspirasi para guru untuk menumbuhkembangkan pembelajaran 2) Mengeksplorasi kemampuan kepala sekolah dalam menstimulus ide kreatif para guru untuk menumbuhkembangkan pembelajaran.  Jenis penelitian ini kualitatif etnografi. Subjek penelitian kepala sekolah, guru, karyawan dan komite sekolah. Metode pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan model alur. Proses analisis data reduksi data, penyajian data dan verifikasi serta penarikan kesimpulan. Hasil penelitian: 1) Kepala sekolah menunjukkan penumbuhan inspirasi dengan melalui pemutaran video inspiratif, kegiatan menulis dan program inspiring monday.  Kepala sekolah mengkomunikasikan visi, misi dan tujuan secara jelas kepada bawahan serta memberikan keteladanan dalam memimpin. 2) Stimulus ide kreatif kepala SD Muhammadiyah Birrul Walidain Kudus kepada para guru dengan memberikan tantangan dalam menumbuhkembangkan diri dan kompetensinya menjadi lebih baik. Memberikan keleluasaan menciptakan, mengembangkan program yang menunjang tumbuhkembang peserta didik serta memberikan stimulus pemecahan masalah untuk belajar kreatif dalam menyelesaikan masalah
Eksitensi Guru Sebagai Model Dalam Meningkatkan Civic Disposition Siswa di SMP Kristen Adodo Fordata Kabupaten Kepulauan Tanimbar Walun, Desiana; Tutuarima, Fricean; Abas, Aisa
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling Vol 2, No 2 (2024): Agustus 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jamparing.v2i2.3063

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh karakter kedisiplinan (Civic Disposition) dari siswadi SMP Kristen 4 Tanut yang sangat mengalami penurunan. Semakin banyaknya siswa yangtidak menaati aturan sekolah yang telah dibuat misalnya seperti; masih banyak siswa yang seringterlambat masuk sekolah, tidak berseragam sesuai dengan aturan sekolah, siswa sering bolossekolah, bahkan diketahui siswa keluar kelas tidak memberi izin gurunya. Masalah yangdijelaskan tersebut, didasarkan pada indikator pada perilaku kedisiplinan yaitu: (1), ketaatanterhadap peraturan dalam hal peraturan sekolah. Peraturan mengatakan kepada anak apa yangharus dan mesti dilakukan, dan apa yang tidak boleh dilakukan anak. (2), kepedulian terhadaplingkungan. (3), partisipasi di dalam proses belajar mengajar. dan (4), kepatuhan menjauhilarangan.Untuk mengatasi masalah rendahnya karakter kedisiplinan siswa, maka eksitensi ataukeberadaan guru sangat diperlukan dalam meningkatkan karakter kedisiplinan siswa. Gurumemikul tugas serta tanggung jawab yang sangat berat, yaitu di samping guru harus mampu danbisa membuat pandai muridnya secara akal (mengasah secara IQ) guru juga harus dapatmenanamkan nilai-nilai iman dan akhlak yang mulia bagi siswa. Untuk itu semua guru harusmemahami peran dan tugasnya masing-masing, memahami kendala-kendala pendidikan dan caramengatasinya. Guru juga harus mempunyai sifat-sifat yang positif dan menjauhi sifat-sifatnegatif agar guru juga bisa sepenuhnya memainkan peranannya dalam memberi pengaruhpositif pada anak didiknya.Hasil penelitian yang dilakukan dapat dijelaskan bahwa di SMP Kristen 4 Tanut guru telahmelakukan perannya di dalam pembentukan karakter displin siswa dengan baik. Peran tersebutsudah sesuai dengan teori dari peran guru, yaitu; sebagai pendidik, pengajar, pembimbing, modeldan teladan, penasehat, dan motivator. Kendala-kendala yang dihadapi guru dari segi internalbeupa kesadaran siswa itu sendiri, sedangkan dari segi eksternal berupa kurangnya perhatian dariorang tua siswa, sehingga guru kesulitan dalam membentuk karakter siswa. Solusi yang dilakuanyaitu dengan menerapkan pembinaan-pembinaan seperti pembinaan keteladanan, pembiasaan,dan nasehat yang baik
Pengaruh Pemberian Reward dan Punishment Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Bintang Distribusi Indonesia di Pekanbaru Nurhaliza, Putri; Andri, Seno
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling Vol 2, No 2 (2024): Agustus 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jamparing.v2i2.2320

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh dari reward (X1) dan punishment (X2) terhadap kinerja karyawan (Y) pada perusahaan distributor bahan bangunan PT. Bintang Distribusi Indonesia di Pekanbaru. Data penelitian didapat berdasarkan kuesioner yang dibagikan kepada seluruh karyawan PT. Bintang Distribusi Indonesia, sehingga data pada penelitian ini ialah data primer. Terdapat 37 karyawan yang menjadi responden pada penelitian ini. Metode penelitian ini yakni metode kuantitatif. Berdasarkan hasil analisis secara parsial reward berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan pada PT. Bintang Distribusi Indonesia. Berdasarkan hasil analisis secara parsial punishment berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan PT. Bintang Distribusi Indonesia. Sementara uji F, memperlihatkan terdapat hubungan secara simultan antara variabel X dan Y sebab nilai fhitung Ftabel. Hasil R Square ialah 0,636. Nilai ini memperlihatkan sejumlah 63,6% variabel reward dan punishment memiliki pengaruh positif terhadap kinerja karyawan pada PT. Bintang Distribusi Indonesia, dimana sisa lainnya 36,4% dipengarui terhadap variabel yang tidak dipakai di penelitian ini.
Analisis Penerapan Literasi Dalam Kurikulum Merdeka Belajar Terhadap Keterampilan Menulis Siswa Ningsih, Claudia Ratna; Sirait, Grace Angel; Harahap, Safinatul Hasanah
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling Vol 2, No 1 (2024): Februari 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jamparing.v2i1.1809

Abstract

Literasi adalah kemampuan seseorang untuk mengolah dan memahami informasi melalui aktivitas membaca dan menulis. Salah satu fokus kegiatan dalam kurikulum merdeka belajar adalah literasi. Kurikulum ini dirancang untuk memberikan pendidikan yang menyeluruh dengan fokus pada meningkatkan kemampuan siswa dalam membaca, menulis, berbicara, dan mendengar. Artikel ini membahas pengaruh penerapan literasi dalam kurikulum merdeka belajar terhadap keterampilan menulis siswa. Penelitian ini menggunakan studi literatur sebagai metode penelitian. Studi literatur bertujuan untuk memperoleh data yang bersumber dari data sekunder yaitu artikel, jurnal dan buku. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan kegiatan literasi di sekolah dalam kurikulum merdeka belajar terhadap kemampuan siswa khususnya pada keterampilan menulis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan literasi dalam kurikulum merdeka belajar dapat meningkatkan keterampilan menulis siswa. Pembelajaran literasi yang efektif meliputi penggunaan media pembelajaran yang menarik, pengembangan keterampilan membaca, dan penggunaan teknik menulis yang tepat dapat meningkatkan keterampilan menulis siswa. Artikel ini memberikan kontribusi penting bagi pengembangan pendidikan di era Merdeka Belajar, dengan memberikan wawasan tentang potensi literasi sebagai alat efektif dalam meningkatkan keterampilan menulis siswa.
Pengembangan Media Pembelajaran Card Match Circle Berbasis Budaya Melayu Dalam Mata Pelajaran IPS SD kelas IV S M, Meilasari; Marhadi, Hendri; Sari, Intan Kartika
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling Vol 2, No 1 (2024): Februari 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jamparing.v2i1.2042

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran Card match circle berbasis budaya melayu pada mata pelajaran IPS SD Kelas IV yang valid dan praktis. Media pembelajaran dikembangkan menggunakan metode  penelitian RD dengan model 4D. Data penelitian  dikumpulkan dengan cara observasi,  wawancara dan penyebaran angket. Validasi dilakukan oleh 5 validator ahli dengan 2 validator media, 2 validator materi dan 1 validator bahasa. Hasil validasi media memperoleh rata-rata 9-,63% dan 89,1% dengan kategori sangat valid. Validasi materi memperoleh rata-rata 95,8% dan 83% dengan kategori sangat valid dan validasi bahasa memperoleh rata-rata 91,7% dengan kategori sangat valid. Sedangkan kepraktisan media pembelajaran yang dikembangkan berdasarkan angket praktikalitas guru memperoleh presentasi rata-rata 92,5% dengan kategori sangat praktis. Begitu pula berdasarkan angket praktikalitas peserta didik uji coba kelompok kecil memperoleh rata-rata 89% dengan kategori sangat praktis dan  uji coba lapangan memperoleh presntase rata-rata 91% dengan kategori sanagat praktis. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran Card match circle berbasis budaya melayu pada mata pelajaran IPS SD Kelas IV telah memenuhi kriteria validitas dan praktikalitas sehingga produk ini dapat digunakana oleh  guru dan peserta didik dalam pembelajaran IPS Materi kearifan local kelas IV.
Pengaruh Metode Pembelajaran Studi Kasus Terhadap Prestasi Belajar Siswa Dalam Pelajaran Sejarah Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Kampar Husna, Rahmil; Bunari, Bunari; Al Fiqri, Yanuar
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling Vol 2, No 2 (2024): Agustus 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jamparing.v2i2.2952

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh nilai prestasi belajar siswa pada mata pelajaran sejarah masih belum merata dan masih banyak yang mendapatkan nilai dibawah kkm dengan nilai kkm sebesar 75 serta metode pembelajaran yang digunakan masih bersifat konvensional dan belum beragam. Kemudian penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode pembelajaran studi kasus terhadap prestasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Kampar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian quasi eksperimen/eksperimen semu. Metode pengumpulan sata yang digunakan pada penelitian ini ialah menggunakan tes yang terbagi atas pre-test dan post-test. Sampel yang digunakan pada penelitian ini yaitu kelas XI IPS 1 sebagai kelas eskperimen dan kelas XI IPS 2 sebagai kelas kontrol, dengan masing-masing kelas berjumalah 29 orang. Hasil penelitian menyatakan bahwa nilai post-test dari kelas eksperimen (89,24) lebih tinggi dibandingan kelas kontrol (84,55). Berdasarkan hasil pengujian hipotesis maka diperoleh data yaitu terdapat pengaruh yang signifikan pada penggunaan metode pembelajaran studi kasus terhadap prestasi belajar pada materi akar-akar nasionalisme dan pengaruhnya karna diperoleh thitung ttabel atau 2.749 2.003 dan nilai Sig (2-tailed) 0,05 atau 0,008 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima, yang mana artinya penelitian ini menyimpulkan bahwa metode pembelajaran studi kasus yang diuji mempunyai pengaruh terhadap prestasi belajar siswa dalaam pelajaran sejarah kelas XI IPS SMA Negeri 1 Kampar.
Meningkatkan Aktivitas Belajar Siswa Dalam Mata Pelajaran Sejarah Dengan Menggunakan Metode Diskusi Kelompok Terbuka Kelas X Sma Negeri 1 Koto Gasib Akmal, Wahyu Latul; Suroyo, Suroyo; Asril, Asril
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling Vol 2, No 2 (2024): Agustus 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jamparing.v2i2.3137

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivasi belajar siswa. Dengan metode belajar menggunakan metode diskusi kelompok terbuka.Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa Diskusi kelompok terbuka sangat penting dilakukan untuk pembelajaraan sejarah agar pembelajaran lebih baik dan aktif.Pada Siklus 1 hasil data siswa dari pertemuan 1 dan 2, diperoleh hasil rata-rata siswa yakni pertemuan 1 dengan rata – rata 42,50 % dan pada pertemuan ke 2 rata – rata 57,50 %. Dan rata-rata keduanya adalah 50.00 % dengan kategori Cukup. Yang berarti belum mumpuni untuk hasil yang baik. Pada siklus 2 hasil data siswa dari pertemuan 3 dan 4 dari siklus kedua diatas, diperoleh hasil rata-rata siswa yakni pertemuan 3 dengan rata – rata 75.00 % dan pada pertemuan ke 4 rata – rata 90.00 %. Dan rata – rata keduanya adalah 82.50. Maka, dapat kita tentukan kriterianya adalah sangat baik. Maka, dapat kita simpulkan bahwa penggunaan metode belajar diskusi kelompok terbuka dapat meningkatkan aktivitas dan kreativitas siswa dalam pembelajaran sejarah.
Analisis Pengaruh Inflasi dan PDRB Terhadap Pengangguran di Sumatera Utara Tahun 2015 - 2021 Purba, Mentari Syahputri; Hutagalung, Irma; Habeahan, Jaiton; Matondang, Khairani Alawiyah
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling Vol 2, No 2 (2024): Agustus 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jamparing.v2i2.2755

Abstract

Salah satu masalah yang menghambat proses pembangunan ekonomi adalah tingginya angka pengangguran. Pengangguran merupakan salah satu masalah ekonomi yang secara langsung mempengaruhi kehidupan manusia. Di Indonesia angka pengangguran sangat tinggi, terutama di Sumatera Utara.Penelitian ini bertujuan untuk Melihat Analisis Pengaruh Inflasi Dan Pdrb Terhadap Pengangguran Di Sumatera Utara Tahun 2015 – 2021 Dalam jangka pendek dan jangka panjang. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini menggunakan model regresi dengan pendekatan error correction model (ECM) untuk menjelaskan dinamika Pengangguran jangka pendek dan jangka panjang di Sumatera Utara. Hasil Penelitian menjelaskan bahwa Dalam jangka pendek dan jangka panjang, Inflasi berpengaruh secara signifikan terhadap Pengangguran di Sumatrera Utara. Dalam jangka pendek dan jangka panjang Inflasi berpengaruh negatif terhadap Pengangguran di Sumatrera Utara. Lalu Dalam jangka pendek dan jangka panjang,Indeks PDRB berpengaruh negatif dan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Pengangguran di Sumatrera Utara.
Penggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Game Tournament (TGT) Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Sejarah Siswa Kelas XI IPA 5 SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru Berkemajuan Ayub Dt, Arbaaz; Isjoni, Isjoni; Yuliantoro, Yuliantoro
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling Vol 2, No 1 (2024): Februari 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jamparing.v2i1.1911

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan beberapa hal yaitu: untuk mengetahui kondisi awal motivasi belajar siswa sebelum menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe team game tournament pada saat pembelajaran sejarah. Untuk mengetahui aktifitas guru dan aktifitas siswa sesudah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe team game tournament pada saat pembelajaran sejarah. Untuk mengetahui kondisi motivasi belajar siswa sesudah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe team game tournament pada saat pembelajaran sejarah. Hasil dari penelitian ini menunjukkan motivasi belajar siswa sebelum menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe team game tournament pada saat pembelajaran sejarah dengan persentase sebesar 42,01% kategori sangat rendah. Aktifitas guru menunjukan persentase pada siklus I sebesar 75,27% dengan kategori baik. Dan meningkat pada siklus II dengan persentase rata-rata sebesar 96,42% dengan kategori sangat baik. Aktivitas siswa pada siklus I memperoleh 73,26% dengan kategori baik, mengalami peningkatan pada siklus II dengan rata-rata persentase sebesar 87,85% kategori sangat baik. Sudah mencapai indikator keberhasilan yang sudah ditentukan sebesar 75%. Motivasi belajar siswa sesudah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe team game tournament siklus I 53,15% meningkat pada siklus II dengan persentase sebesar 86,07%. Artinya dapat disimpulkan bahwa motivasi belajar siswa sudah mencapai indikator keberhasilan yang ditentukan sebesar 75%. 
Pengaruh Preferensi Risiko Eksekutif, Financial Distress, dan Transfer Pricing, Terhadap Tax Avoidance pada Perusahaan Sektor Consumer Non Cyclical di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2022 Asih, Wilanti Yulia; Aprilia, Erika Astriani
JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling Vol 2, No 2 (2024): Agustus 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jamparing.v2i2.3068

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memberikan bukti empiris mengenai pengaruh Pereferensi Risiko Eksekutif, Financial Distress, dan Transfer Pricing terhadap Tax Avoidance. Variabel independen dalam penelitian ini adalah Pereferensi Risiko Eksekutif yang diukur dengan RISK, Financial Distress yang diukur dengan Z-Score, dan Trasnfer Pricing yang diukur dengan Piutang Pihak Berelasi. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah Tax Avoidance yang diukur dengan Cash Effective Tax Ratio (CETR). Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan tahunan yang berasal dari Bursa Efek Indonesia (BEI). Populasi pada penelitian ini adalah Perusahaan Consumer Non Cyclical yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2022. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan motode purposive sampling, diperoleh 16 perusahaan yang dijadikan sampel penelitian. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda dan alat analisis data pada penelitian ini menggunakan program software Eviews versi 12. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Preferensi Risiko Eksekutif berpengaruh terhadap Tax Avoidance, (2) Financial Distress tidak berpengaruh terhadap Tax Avoidance, (3) Transfer Pricing tidak berpengaruh terhadap Tax Avoidance, (4) Preferensi Risiko Eksekutif, Financial Distress, dan Transfer Pricing secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap Tax Avoidance.

Page 6 of 20 | Total Record : 200