Nusantara Journal of Computers and its Applications
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) is a peer-reviewed bi-annual journal concerning on computer science and its applications. The article shall address any research on theoretical and empirical on computer science and its applications. The Topics addressed within the journal include, but not limited to: Bioinformatics Biomedicine Biotechnology Broadband and intelligent networks Broadband wireless technologies Cloud Computing and Applications Communication architectures for pervasive computing Communication systems Computational intelligence Computer and microprocessor-based control Computer Architecture and Embedded Systems Computer Business Computer Vision Computer-based information systems in health care Cryptography Data Base Management Data Mining Data Retrieval Decision making Digital Economy and Digital Divide Digital signal processing theory Distributed Sensor Networks E-Business E-Commerce E-Government Emerging signal processing areas Encryption Event-based, publish/subscribe, and message-oriented middleware Evolutionary computing and intelligent systems Green Computing Grid Networking Human Computer Interaction (HCI) Image processing Information and data security Information Management Information systems and applications Internet Technologies, Infrastructure, Services & Applications Mobile and Wireless Networks Mobile Computing and Applications Mobile networks and services Multimedia Communications Multimodal sensing and context for pervasive applications Natural Language Processing Network management and services Network Modeling and Simulation Networking theory and technologies Neural Networks Neuro-Fuzzy and applications Pervasive Computing Programming paradigms for pervasive systems Real-time computer control Real-time information systems Real-time multimedia signal processing Remote Sensing Security and risk management Software Engineering System security and security technologies Technology in Education Theoretical Computer Science Ubiquitous and pervasive applications Virtual reality Vision-based applications Web Technologies Wireless technology.
Articles
122 Documents
PENGARUH MUTU DAN PEMELIHARAAN PERANGKAT LUNAK PADA KELAYAKAN dan HASIL VALIDASI APLIKASI
Rizky Parlika;
Heldian Lintang P;
Ilham Setia R;
Muhammad Suriansyah;
Nobel Humania B;
Emmil Yulianto;
Rayhan Aulia N
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 3, No 1 (2018): Juni 2018
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36564/njca.v3i1.67
Perancangan sebuah aplikasi yang sedemikian rupa akan meningkatkan mutu serta kualitas. Demikian juga suatu perawatan pada aplikasi akan mengimbangi, makalah ini membahas tentang bagaimana suatu aplikasi, secara luas, memiliki mutu dan pemeliharaannya yang pada akhirnya akan mempengaruhi suatu validasi atau kelayakan terhadap aplikasi tersebut. Dan hasil validasi di ambil dari contoh aplikasi yang telah penulis buat.
Analisis Perbandingan Kecepatan Transfer Data Dengan Kabel USB Tipe A Dan USB Tipe C
Rizal Nur Alfi;
Kartika Hijjayanti;
Nurrochmat Saptoaji;
Adhi Rizal
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 4, No 2 (2019): Desember 2019
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36564/njca.v4i2.156
Every technology device these days should have a lot of components which support the performance of the devices, one of the components is Universal Serial Bus or known as USB. USB is a communication protocol on a device that can be use as a connection between devices. There's a lot of type from USB it self, such as USB type A and USB type C, and both have their own capabilities. We can find USB type A are still used this time especially on smartphones, but slowly we can feel the impact of appearence of USB type C is can shift the position of USB A because of its superior ability compared to USB A. According to that, it have been tested between cables with USB A connector and USB C connector with experimental research to find out the quality of USB as seen from the transfer rates of the two types of USB. The result of the experiment, explains that USB cable with type A connector is faster than USB type C. Results of the experiment are inversely proportional to the theory because of many factors that influence.
RANCANG BANGUN GAME MATH ADVENTURE 3ARITMATIKA DASAR UNTUK ANAK SEKOLAH DASAR BERBASIS ANDROID
Walidini Syaihul Huda;
Minnatin Charizah;
Muhammad Imron Rosadi;
Selma Karomi Shafira
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 7, No 1 (2022): Juni 2022
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36564/njca.v7i1.279
Seiring dengan berkembangnya teknologi di Indonesia seperti sekarang ini, metode pembelajaran aritmatika dasar yang masih konvensional membuat anak cenderung mengalami kejenuhan. Salah satu cara untuk membantu dan melatih ketangkasaan, kecerdasan, imajinasi anak-anak, dan semangat anak-anak untuk belajar yang meningkat adalah dengan menggunakan game edukasi. Maka dari itu, penelitian ini akan membuat game edukasi 3D aritmatika dasar sehingga dapat meningkatkan minat anak terhadap aritmatika dasar karena aritmatika merupakan ilmu yang memiliki peran penting dalam segala aspek kehidupan. Game ini dibangun dengan menggunakan unity3D sebagai game engine dan bahasa pemrograman C#. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode studi kasus, sedangkan metode pengembangan perangkat lunaknya penulis menggunakan metode waterfall. Dari hasil pengujian sistem yang telah dilakukan, game Math Adventure 3D dapat berjalan sesuai yang diharapkan. Dan dari pengujian pretest diperoleh nilai rata-rata 56 sedangkan untuk posttest diperoleh nilai rata-rata 72. Dan yang terakhir dari pengujian kuesioner dengan mengambil 20 anak sekolah dasar yang berumur 7-11 tahun sebagai responden mendapatkan hasil indeks presentase sebesar 85,2%.
TERMINAL KOMUNIKASI DATA UNTUK KAPAL NELAYAN BERBASIS SINGLE BOARD COMPUTER DAN MIKROKONTROLER
Nur Afiyat
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 2, No 2 (2017): Desember 2017
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36564/njca.v2i2.34
Indonesia merupakan negara maritim dengan potensi sumber daya perikanan yang besar, potensi tersebut belum sepenuhnya tergarap oleh nelayan tradisional karena kurangnya penggunaan teknologi telekomunikasi. Sistem komunikasi satelit lazim digunakan pada kapal nelayan skala besar, hal tersebut dikarenakan sistem komunikasi satelit mempunyai berbagai kelebihan, tetapi sistem komunikasi satelit membutuhkan biaya yang besar. Agar peralatan telekomunikasi pada kapal nelayan tradisional tersedia dengan harga terjangkau maka diperlukan rancangan peralatan telekomunikasi pada kapal nelayan yang tidak membutuhkan biaya besar. Vessel Messaging System (VMeS) merupakan sistem komunikasi berbasis radio yang bisa diterapkan di kapal nelayan dengan biaya yang terjangkau. Pada penelitian ini digunakan Single Board Computer (SBC) sebagai terminal komunikasi, IC-TCM3105 digunakan pada modul modem, serta digunakan mikrokontroler sebagai media access control. Terminal komunikasi data diintegrasikan dengan modul Global Positioning System (GPS) yang berfungsi untuk mengetahui posisi kapal. Dari pengujian yang dilakukan didapatkan nilai Bit Error Rate (BER) pada pengujian dengan berbagai jarak jangkauan mulai dari 40 meter, 50 meter dan 60 meter adalah nol. Sedangkan untuk nilai packet loss mulai muncul pada uji coba dengan jarak jangkau 50 meter dengan nilai rata-rata sebesar 7,2 %. Nilai packet loss pada uji coba dengan jarak jangkau 60 meter adalah yang tertinggi dengan rata-rata sebesar 15,2 %. Coverage area atau jarak jangkau maksimal dari purwarupa terminal komunikasi data yang dirancang adalah ± 60 meter karena ketika terminal komunikasi data diuji coba dengan jarak jangkau di atas 60 meter kinerja terminal sudah tidak maksimal karena packet loss yang besar.
PENINGKATAN MUTU AKREDITASI PERGURUAN TINGGI MENGGUNAKAN SISTEM MANAJEMEN DOKUMEN ELEKTRONIK (ELECTRONIC DOCUMENT MANAGEMENT SYSTEM)
Fuadz Hasyim;
Andi Wijaya
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 4, No 2 (2019): Desember 2019
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36564/njca.v4i2.127
Akreditasi merupakan sistem penjaminan mutu eksternal (SPME) sebagai bagian dari mutu pendidikan tinggi. Borang adalah alat untuk mengumpulkan dan mengungkapkan data dan informasi yang digunakan untuk menilai kelayakan dan mutu institusi Perguruan Tinggi. Dalam penyusunan dokumen borang akreditasi, Perguruan Tinggi mengacu kepada data pendukung yang berkaitan dengan standar yang telah ditetapkan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Perguruan Tinggi yang menjadi objek dalam penelitian ini adalah Universitas Nurul Jadid Probolinggo (UNUJA). Permasalahan yang didapatkan pada saat proses pengajuan akreditasi adalah sulitnya melakukan inventarisir terhadap data pendukung yang menjadi syarat kelengkapan data dan informasi yang dibutuhkan dalam penyusunan borang akreditasi. Hal tersebut dikarenakan belum adanya manajemen pengelolaan arsip yang baik terhadap dokumen pendukung akreditasi di lingkungan UNUJA. Akibatnya meskipun data pendukung yang dibutuhkan ada, namun untuk menemukan dan mendapatkan kembali masih membutuhkan waktu yang relatif lama. Solusi yang bisa membantu menyelesaikan masalah tersebut adalah dengan menggunakan sistem manajemen dokumen elektronik berbasis web. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan kepada 50 pengguna sistem didapatkan hasil 90% responden pada fungsionalitas sistem dan 74% responden pada kegunaan sistem.
PENGGUNAAN DICTIONARY-BASED DAN CORPUS-BASED THESAURUS UNTUK PEMBOBOTAN TERM PADA PENGELOMPOKAN DOKUMEN BERITA BERBAHASA INDONESIA
Amelia Sahira Rahma;
Vit Zuraida;
Dimas Fanny Hebrasianto Permadi
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 2, No 1 (2017): Juni 2017
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36564/njca.v2i1.25
Huge numbers of digital news document in Indonesian Language led to the need for automatic document clustering based on topic so readers would have an easier access to news articles in the same topic. One of the major problems in document clustering is low relevancy in the clustering result so the documents are not grouped based on their appropriate topic. This paper proposed a new term weighting method that employs combination of corpus-based thesaurus and dictionary-based thesaurus to consider conceptual similarity between terms. This method is evaluated using K-Means algorithm to 253 news document in Indonesian language. Experimental results show that the proposed term weighting method is able to achieve good performance.
ANALISIS PENGGUNAAN SISTEM INFORMASI KAI ACCESS DENGAN MODEL UTAUT PADA PT. KERETA API INDONESIA (Persero) DAOP VI YOGYAKARTA
Moh Aminollah Hamzah;
Kusrini rini;
M Rudyanto Arief
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 4, No 1 (2019): Juni 2019
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36564/njca.v4i1.98
Penelitian ini menguji model UTAUT dalam implementasi sistem informasi KAI Access berbasis android dan minat penggunaan sistem tersebut terhadap pemakaian (usage) sistem. Sebanyak 50 individu pengguna jasa layanan (penumpang) kereta api PT. KAI Daop VI Yogyakarta diambil sebagai sampel dengan menggunakan nonprobability sampling dengan teknik judgment sampling. Ditemukan bahwa: (1) Ekspektasi kinerja, ekspektasi usaha, dan faktor sosial tidak berpengaruh terhadap minat pemanfaatan KAI Access. (2) Minat pemanfaatan KAI Access dan Kondisi-kondisi pemfasilitas berpengaruh terhadap penggunaan (Usage) KAI Access. (3) Minat Penggunaan KAI Access berpengaruh terhadap Pengguna KAI Access. Secara keseluruhan penelitian ini memperkuat model utama UTAUT
Integrasi Chatbot Berbasis Telegram Untuk Sistem Notifikasi Website
moh minhajul mubarok;
Much Aziz Muslim
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 6, No 1 (2021): Juni 2021
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36564/njca.v6i1.121
Website merupakan salah satu gerbang yang menghubungkan antara administrator dengan client. Website yang baik adalah website yang dapat berkomunikasi dua arah antara administrator dengan client, tidak hanya memberi komunikasi tapi juga dapat menerima komunikasi. Salah satu contoh bentuk komunikasi client dengan administrator adalah adanya halaman contact perusahaan, halaman karir, dll. Namun seiring berjalannya waktu administrator atau orang yang bertugas memenejemen website mengalami permasalahan yaitu terlambat menerima informasi dari user karena administrator harus terlebih dahulu membuka halaman admin website untuk bisa membuka info terbaru. Oleh karena itu diperlukan sistem notifikasi yang baik yang memungkinkan administrator dapat menerima notifikasi terbaru dari website dengan cara yang mudah dan cepat. Tujuannya yaitu agar dapat memudahkan komunikasi antara perusahaan dengan client khususnya dari sisi administrator supaya lebih mudah dalam menerima informasi penting dari website menggunakan sistem notifikasi berbasis telegram chatbot. Metode yang digunakan dalam pembuatan sistem ini adalah metode waterfall. Adapun metode pengumpulan data untuk membuat sistem tersebut adalah dengan wawancara. Setelah dilakukan testing, sistem notifikasi website ini dapat berjalan dengan baik dan administrator dapat menerima informasi lebih cepat.
Penerapan Metode Steganografi One Domain (OD) Untuk Keamanan Penyisipan Data Pada File Gambar
Rahmad Zainul Abidin
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 1, No 1 (2016): Juni 2016
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36564/njca.v1i1.8
Berbagai teknik untuk menangkal kejahatan yang menggunakan teknologi informasi telah dilakukan, seperti teknik penyampaian pesan dengan steganografi LSB (Least Significan Bit). Namun LSB memiliki kelemahan, yaitu menyisipkan data pada semua warna merah hijau biru (RGB). Hal ini akan mengakibatkan pixel gambar akan lebih banyak berubah. Sedangkan steganografi OD (One Domain) perubahan warna pixel lebih sedikit dikarenakan hanya warna merah saja yang disisipi teks . Berdasarkan kelemahan LSB tersebut maka penelitian ini mengusulkan teknik steganografi OD sebagai teknik penyisipan data rahasia pada gambar digital. Proses pengujian penelitian ini dengan diuji dengan analisis PNSR, untuk mengetahui tingkat perubahan gambar asli (cover image) dengan gambar sisipan (stego image). Hasil dan kesimpulan yang didapat bahwa metode steganografi OD lebih baik dari pada steganografi LSB.
IMPLEMENTASI DAN ANALISA QUALITY OF SERVICE WIRELESS VOIP BERBASIS SIP PADA MOBILE ADHOC NETWORK BERBASIS OPENWRT
Mohamad Hariyadi;
Nur Abidin
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 3, No 2 (2018): Desember 2018
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36564/njca.v3i2.73
Teknologi VOIP telah berkembang dengan pesat akan tetapi penerapan telekomunikasi di Indonesia masih belum menyeluruh dikarenakan belum meratanya layanan infrastruktur jaringan yang di sediakan oleh pihak pemerintah maupun swasta di karenakan biaya pembangunannya yang sangat besar dan tidak sebanding dengan keuntungan yang di dapat jika di terapkan pada daerah pedalaman. Penggunaan router sebagai pengganti BTS (Base Tranceiver Station) dengan menggunakan firmware OpenWRT di harapkan bisa mengatasi besarnya biaya yang di keluarkan dalam membangun sebuah infrastruktur jaringan pada daerah pedalaman. Implementasi Mobile Adhoc Network (MANET) dengan menggunakan protocol BATMAN ADV Juga di lakukan karena pada teknologi ini terdiri dari kumpulan beberapa node dengan komunikasi nirkabel yang dapat saling berkomunikasi tanpa harus ada node yang bertindak sebagai sentral dengan demikian penerapan topologi jaringan bisa di set secara dinamis. Dari pengujian yang sudah dilakukan bahwa implementasi VOIP berbasis Session Initial Protocol (SIP) dan Mobile Adhoc Network telah berjalan dengan baik dengan di tandai berhasilnya komunikasi yang di lakukan pada saat uji coba dan node juga bisa terhubung sendiri pada saat masuk area jangkauan jaringan tanpa harus di set ulang, maksimal pengguna yang bisa di layani sebanyak 24 pengguna, jarak maksimal jangkauan pernode adalah 52 meter dan hasil pengujian dengan skenario node bergerak pada kondisi line of sight di peroleh maksimal delay 21 ms dan maksimal packet loss adalah 0,5 % dengan nilai MOS rata-rata 4.4 yang memiliki kualitas baik sesuai dengan standar ITU Telecommunication.