cover
Contact Name
Joko Saefan
Contact Email
jokosaefan@gmail.com
Phone
+6281931931699
Journal Mail Official
upgrisphysicstoday@upgris.ac.id
Editorial Address
Gedung Utama GU.2.01 FPMIPATI, Universitas PGRI Semarang Jl. Lontar No. 1-Dr. Cipto, Kampus 1 UPGRIS, Semarang
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Lontar Physics Today
ISSN : -     EISSN : 28280970     DOI : https://doi.org/10.26877/lpt
Core Subject : Science, Education,
LONTAR PHYSICS TODAY is a scientific journal published by the Physics Education Study Program, Universitas PGRI Semarang with the scope of all areas in the fields of physics and physics education. Lontar Physics Today papers will be published three times a year on February, June, and Nopember by Physics Education study program, Universitas PGRI Semarang, Semarang, Central Java, Indonesia. Please read this guide carefully. Authors who wish to submit their manuscripts to the editors of the Lontar Physics Today must comply with the writing guidelines. If the submitted manuscript does not comply with the guidelines or is written in a different format, it will be rejected by the editor before further review. The editor will only accept manuscripts that meet the specified format.
Articles 60 Documents
Hamilton Equations of Pendulum-Spring System Nur Widya Rini; Joko Saefan
Lontar Physics Today Vol 2, No 2 (2023): Juni 2023
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/lpt.v2i2.17312

Abstract

Abstract. The pendulum-spring system was studied by using Hamilton equations of motion. The total Hamiltonian of this system is complicated because of the complex mechanical system. The paper begins by introducing the physical system and defining a fixed coordinate system. Following this, the Lagrangian and Hamilton equations of motion are derived. Six equations of motion are obtained from the Hamilton equations in the form of ordinary differential equation. These equations can be employed for simulating the dynamical behavior of the system. The primary goal of this paper is to familiarize physics students with the Hamilton equations of motion as applied to the pendulum-spring system.Keywords: Hamiltonian, pendulum, equation of motion, ODE
Analisis Buku Fisika Siswa pada Materi Suhu dan Kalor menggunakan Instrumen Science Textbook Rating System (STRS) Suciati, Rahayu; Sarwanto, Sarwanto; Ekawati, E Y
Lontar Physics Today Vol 3, No 3 (2024): November 2024
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/lpt.v3i3.20337

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan profil kualitas buku siswa pada materi Suhu dan Kalor berdasarkan kriteria-kriteria pada instrumen penilaian STRS. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang didukung dengan data kuantitatif. Sumber data berupa materi Suhu dan Kalor pada dua buku Fisika siswa yang dinilai oleh lima penilai. Pengumpulan data melalui angket penilaian yang dimodifikasi oleh Jumanto. Teknik uji validitas data yang dilakukan adalah dengan triangulasi sumber data. Analisis data menggunakan analisis data kualitatif Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku A dan buku B cukup sesuai dengan kriteria aspek STRS. Kekurangan pada buku A adalah materi yang tidak lengkap, tidak menyajikan keterkaitan sains dengan lingkungan sosial dan masyarakat, dan ditemukan kesalahan informasi pada tabel kalor jenis zat halaman 427. Kekurangan pada buku B adalah tingkatan soal kurang bervariasi, tidak memuat latar belakang sejarah konsep, tidak terdapat panduan penggunaan buku, gambar kurang jelas, dan terdapat kesalahan konsep pengertian kalor pada halaman 128. Data kualitatif yang dikuantifikasi dianalisis mengunakan analisis statistik deskriptif. Hasil penilaian menunjukkan bahwa 100% penilai menilai bahwa buku A memiliki kategori memuaskan. Pada buku B, 80% penilai menyatakan buku memiliki kategori memuaskan dan 20% dengan kategori cukup memuaskan.Kata kunci: analisis buku, STRS, Suhu dan Kalor
Pemodelan dan Konsepsi Belajar Siswa pada Materi Gerak Parabola di Berbagai Jenjang Pendidikan: Kajian Meta-Analisis Wahyuni, Sri; Nadia, Anisa Zulfa
Lontar Physics Today Vol 3, No 2 (2024): Juni 2024
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/lpt.v3i2.22050

Abstract

This article examines the relationship between education level, learning media or model, and students' learning conception through a meta-analysis approach. The research focuses on how learning needs at each level of education influence the selection of effective learning media and models to support students' understanding. The combination of technology-based modeling, such as interactive simulations, with constructivistic learning models, such as problem-based learning (PBL), proved effective in increasing interest in learning while correcting misconceptions. This approach identifies that understanding students' initial conceptions is critical to building adaptive and meaningful learning. The results of the analysis show that the level of education plays a significant role in determining the optimal teaching strategy, with different needs in primary, secondary and tertiary students. This article contributes to the development of more targeted and relevant learning methods according to the needs of students at various levels of education. 
Pendekatan Numerik Gerak Kinematika Pendulum Ganda Saputra, Rangga Apriliyanto; Saefan, Joko; Siswanto, Joko
Lontar Physics Today Vol 3, No 3 (2024): November 2024
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/lpt.v3i3.21849

Abstract

Pendulum ganda merupakan sistem dinamika nonlinier yang menarik dalam fisika dan matematika karena perilakunya  kompleks dan peka terhadap kondisi awal. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menyelesaikan secara analitis persamaan gerak sistem pendulum ganda. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan numerik untuk mempelajari kinematika bandul ganda dengan menggunakan metode Runge-Kutta orde keempat. Metode ini dipilih karena menawarkan keseimbangan yang baik antara akurasi dan efisiensi komputasi. Hasilnya menunjukkan bahwa pendekatan numerik memungkinkan kita untuk memvisualisasikan karakteristik perilaku kacau sistem pendulum ganda, mengungkapkan pola dinamis yang tidak dapat dijelaskan dengan pendekatan analitis tradisional. Studi ini memberikan wawasan baru mengenai aplikasi numerik untuk pemodelan fenomena fisik yang kompleks
Pemodelan dan Dampak Pembelajaran pada Materi Gerak Jatuh Bebas di Berbagai Jenjang Pendidikan: Kajian Meta-Analisis Akhlis, Isa; Ome, Yunita Dwi Saputri; Nisa, Maulidia Khoirun
Lontar Physics Today Vol 3, No 2 (2024): Juni 2024
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/lpt.v3i2.22051

Abstract

This study aims to analyse modelling and learning effects in the topic of free fall motion through a meta-analysis approach. This study covers the distribution of research based on education level, learning method, and learning effect over a period of time. The analysis shows that high school dominates the distribution of research, followed by university, while primary and junior high school have lower representation. In terms of learning methods, experimentation is the most frequently used approach, followed by simulation, mathematical modelling, problem-based learning, and thought experiments. Meanwhile, the most dominant learning effects were improved conceptual understanding, followed by technological skills, collaboration and critical thinking, and practical relevance. This research highlights the importance of technology and activity-based approaches in supporting students' understanding of the concept of free fall motion. In addition, the need to extend the research in early primary and secondary education is important to build a strong conceptual foundation early on. The results of this study are expected to provide insights for the development of more adaptive and relevant learning strategies at various levels of education.
TREN PENGGUNAAN SOFTWARE TRACKER DALAM FISIKA: SYSTEMATIC-REVIEW Nisa, Maulidia Khoirun; Kurniawan, Wawan; Nuroso, Harto
Lontar Physics Today Vol 3, No 3 (2024): November 2024
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/lpt.v3i3.21878

Abstract

Abstrak. Penggunaan teknologi dalam pendidikan fisika terus berkembang, salah satunya adalah Software Tracker, perangkat lunak yang memungkinkan analisis gerak berbasis video dengan akurasi tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi tren pemanfaatan Tracker Software dalam bidang fisika sebelum dan sesudah pandemi COVID-19, serta menganalisis distribusi topik penelitian yang menggunakan teknologi ini. Sebanyak 25 artikel dipilih melalui pencarian di database Scopus menggunakan kata kunci "Tracker Software" dan "Using Tracker", kemudian dianalisis untuk mengelompokkan fokus penelitian berdasarkan topik utama. Hasil analisis menunjukkan bahwa mayoritas penelitian menggunakan Tracker dalam pendidikan fisika (34.6%) dan fisika mekanika (26.9%), mendukung pembelajaran dan eksperimen untuk menganalisis gerak dan dinamika. Selain itu, aplikasi Tracker juga ditemukan pada fisika fluida (15.4%), fisika osilasi (11.5%), fisika optik dan magnetisme (7.7%), serta bidang biofisika dan astrofisika masing-masing sebesar 3.8%. Perbandingan sebelum dan sesudah pandemi menunjukkan peningkatan signifikan dalam jumlah penelitian, dari 43.5% sebelum pandemi (2016–2019) menjadi 56.5% setelah pandemi (2020–2023). Lonjakan ini mencerminkan respons terhadap kebutuhan pembelajaran jarak jauh selama pandemi, di mana Tracker menjadi solusi efektif untuk menggantikan praktikum laboratorium. Kesimpulannya, Tracker Software telah membuktikan fleksibilitasnya dalam mendukung berbagai penelitian dan pembelajaran fisika. Namun, terdapat peluang untuk memperluas penggunaannya pada bidang-bidang yang masih kurang tereksplorasi, seperti biofisika dan astrofisika, guna memaksimalkan potensi teknologi ini dalam pendidikan dan penelitian fisika.Kata kunci: Tracker, physics, sistematis-review
Kajian Literatur : Penggunaan Simulasi PhET dalam Pembelajaran Fisika Rararati, Putri Angela; Nuroso, Harto; Kurniawan, Affandi Faisal
Lontar Physics Today Vol 3, No 2 (2024): Juni 2024
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/lpt.v3i2.21838

Abstract

Kajian literatur ini bertujuan untuk mengkaji literatur terkait penggunaan simulasi PhET pada pembelajaran fisika seperti halnya (1) menganalisis model pembelajaran yang paling sesuai untuk dikombinasikan dengan simulasi PhET, (2) mengidentifikasi materi fisika yang paling cocok dan sering menggunakan simulasi PhET dalam pembelajaran, serta (3) mengkaji kemampuan dan keterampilan siswa yang dapat dikembangkan melalui penggunaan simulasi PhET pada pembelajaran fisika. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur dengan mengumpulkan, menganalisis, dan mensintesis data dari artikel jurnal nasional terindeks seperti Google Scholar. Hasil dari kajian literatur ini menunjukkan bahwa (1) model pembelajaran yang paling sesuai jika diintegrasikan dengan simulasi PhET dalam pembelajaran fisika adalah model Problem Based Learning (PBL), (2) materi yang paling banyak menggunakan simulasi PhET sebagai media ajar virtual adalah elastisitas dan Hukum Hooke, serta (3) penerapan simulasi PhET dalam pembelajaran fisika terbukti dapat meningkatkan keterampilan proses sains, kemampuan berpikir kritis dan pemecahan masalah, meningkatkan motivasi belajar siswa, dan memperdalam pemahaman konsep terhadap materi. Kesimpulannya, simulasi PhET memiliki potensi besar untuk mendukung pembelajaran fisika yang lebih efektif dan interaktif.
Eksperimentasi Model Discovery Learning dan Problem Based Learning Materi Usaha dan Energi Menggunakan Schoolgy Ditinjau Dari Sikap Ingin Tahu Siswa SMA Purbaning, Inneke Wara Elmeilia; Sunarno, W; Rezeki, Y A
Lontar Physics Today Vol 3, No 3 (2024): November 2024
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/lpt.v3i3.20201

Abstract

Abstrak. Penulisan makalah ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui ada dan tidaknya perbedaan hasil belajar kognitif antara model pembelajaran Discovery Learning dan Problem Based Learning pada materi Usaha dan Energi menggunkan Schoology ditinjau dari sikap ingin tahu siswa. (2) Mengetahui ada dan tidaknya perbedaan pengaruh antara sikap ingin tahu siswa tingkat tinggi, sedang, dan rendah terhadap hasil belajar kognitif siswa pada materi Usaha dan Energi. (3) Mengetahui ada dan tidaknya interaksi pengaruh antara model pembelajaran Discovery Learning dan Problem Based Learning menggunakan Schoology dengan sikap ingin tahu siswa terhadap hasil belajar kognitif siswa pada materi Usaha dan Energi. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental semu (Quasi eksperimental) dengan desain faktorial 2x3. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas X SMA Negeri 5 Surakarta tahun pelajaran 2020/2021. Sampel terbagi dalam 2 kelompok, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu analisis variansi dua jalan dengan sel tak sama. Berdasarkan hasil analisis diperoleh kesimpulan bahwa: (1) Ada perbedaan pengaruh antara penggunaan model pembelajaran Discovery Learning dan Problem Based Learning menggunakan Schoology terhadap hasil belajar kognitif siswa materi Usaha dan Energi. (2) Ada perbedaan pengaruh antara sikap ingin tahu siswa kategori tinggi, sedang, dan rendah terhadap kemampuan kognitif siswa pada materi Usaha dan Energi. (3) Tidak ada interaksi pengaruh antara model pembelajaran Discovery Learning dan Problem Based Learning menggunakan Schoology dengan sikap ingin tahu siswa terhadap hasil belajar kognitif siswa SMA pada materi Usaha dan Energi. Kata kunci: Model pembelajaran, sikap ingin tahu siswa, hasil belajar kognitif
Kajian Literatur : Model Pembelajaran Problem Based Learning Pada Materi Fisika Terhadap Hasil Belajar Siswa Zulva, Nur Roikhana; Ristanto, Sigit; Khoiri, Nur
Lontar Physics Today Vol 3, No 2 (2024): Juni 2024
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/lpt.v3i2.21839

Abstract

Pembelajaran fisika sering kali dianggap sulit oleh siswa karena sifatnya yang abstrak dan penuh dengan konsep matematis. Untuk mengatasi tantangan ini, model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) menjadi alternatif inovatif yang menarik perhatian dalam dunia pendidikan. Kajian literatur ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas model PBL dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada materi fisika. Metode yang digunakan adalah studi literatur dengan mengumpulkan dan menganalisis artikel penelitian yang relevan dari database Google Scholar.Hasil kajian menunjukkan bahwa penerapan model PBL mampu meningkatkan hasil belajar siswa secara signifikan, khususnya dalam pemahaman konsep, keterampilan berpikir kritis, dan kemampuan pemecahan masalah. Selain itu, model PBL juga menciptakan suasana pembelajaran yang lebih aktif dan kolaboratif. Namun, keberhasilan implementasi PBL sangat bergantung pada kesiapan guru, perencanaan yang matang, dan fasilitas pendukung. Kesimpulan dari kajian ini adalah bahwa model pembelajaran PBL merupakan pendekatan yang efektif untuk diterapkan pada pembelajaran fisika, dengan catatan pentingnya dukungan yang memadai untuk mengatasi tantangan implementasi. Kajian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi guru dan peneliti dalam merancang strategi pembelajaran fisika yang lebih efektif.
ANALISIS VARIASI WEDGE PADA TREATMENT PLANNING SYSTEM TEKNIK 3DCRT TERHADAP DOSE VOLUME HISTOGRAM UNTUK KASUS KANKER PAYUDARA Purwatiningsih, Purwatiningsih; Saukah, Hulfi Azmy; Panular, R Dwi Bondan
Lontar Physics Today Vol 3, No 3 (2024): November 2024
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/lpt.v3i3.22064

Abstract

Abstract— Wedge is one of the beam modifiers used in the Treatment Planning System (TPS) to homogenize the dose distribution on the target volume on a sloping surface in breast cancer patients. By using the Dose Volume Histogram (DVH) curve, it can be seen the dose distribution (Dmax) received by the Planning Target Volume (PTV) and the Dmean at Organ at Risk (OAR). The method used is to compare the Homogenity Index (HI) values of PTV and Dmean OAR of the right lung for four differentwedge angles, namely 15°, 30°, 45°, and 60°. The results showed that the larger the wedge angle used, the higher the dose received by PTV. Based on statistical analysis using One-Way ANOVA test, that there is a significant effect on wedge variation on the Homogenity Index (HI) value (P = 0.024). Meanwhile, in the right lung OAR, the lowest dose distribution was obtained in planning using a wedge angle of 60°. From the statistical analysis of the use of One-Way ANOVA, it can be said that there was no significant effect of wedge variation on the dose received by right lung OAR (P = 0.806). OAR The lungs of the four wedge angles are still within the tolerance limits according to QUANTEC standards, namely Dmean 20 Gy.Keyword— Wedge, Treatment Planning System, Homogenity Index, Planning Target Volume, Organ At RiskAbstrak— Wedge merupakan salah satu alat pemodifikasi berkas yang digunakan dalam Treatment Planning System (TPS) untuk menghomogenkan distribusi dosis pada target volume pada permukaan yang miring pada pasien kanker payudara. Dengan menggunakan kurva Dose Volume Histogram (DVH) maka dapat diketahui distribusi dosis (Dmax) yang diterima oleh Planning Target Volume (PTV) maupun Dmean pada Organ at Risk (OAR). Metode yang dilakukan adalah membandingkan nilai Homogenity Index (HI) pada PTV dan Dmean OAR paru-paru kanan untuk empat sudut wedge yang berbeda yaitu 15°, 30°,45°, dan 60°. Hasil penelitian menunjukkan semakin besar sudut wedge yang digunakan maka dosis yang diterima oleh PTV semakin besar. Berdasarkan analisis statistik menggunakan uji One-Way ANOVA disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan pada variasi wedge terhadap nilai Homogenity Index (HI) (P = 0,024). Sedangkan pada OAR paru-paru kanan diperoleh distribusi dosis terendah pada perencanaan dengan menggunakan sudut wedge 60°. Dari analisis statistik menggunakan uji One-Way ANOVA dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh yang signifikan pada variasi wedge terhadap dosis yang diterima OAR paru-paru kanan (P = 0,806). OAR Paru-paru keempat sudut wedge masih dalam batas toleransi menurut standar QUANTEC yaitu Dmean 20 Gy.Kata Kunci : Wedge, Treatment Planning System, Homogenity Index, Planning Target Volume, Organ At Risk