cover
Contact Name
Kerisman Halawa
Contact Email
ojs.usmindonesia19@gmail.com
Phone
+6285297738787
Journal Mail Official
ojs.usmindonesia19@gmail.com
Editorial Address
ojs.usmindonesia19@gmail.com
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal ABDIMAS MUTIARA
ISSN : 27227758     EISSN : 27227758     DOI : -
Jurnal ABDIMAS MUTIARA diterbitkan oleh Program Studi : Sistem Informasi Fakutas Sains dan Teknologi Informasi Universitas Sari Mutiara Indonesia di Medan sebagai media untuk menyalurkan pemahaman tentang asfek - asfek multidisiplin ilmu bidang Teknologi, Kesehatan dan Sosial berupa hasil pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam setahun yaitu pada bulan Maret dan September. Redaksi menerima naskah yang belum pernah diterbitkan dalam media lain dari dosen, peneliti, mahasiswa maupun praktisi dengan ketentuan penulisan seperti tercantum pada halaman belakang (petunjuk untuk penulis). Naskah yang masuk akan dievaluasi dan disunting untuk keseragaman format, istilah dan tata cara lainnya.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 1,017 Documents
Sosialisasi Pemilahan Sampah Bagi Siswa UPT SD. Negeri 060916 Medan Purba, Mery; Idahwati; Rani Goyet Sinaga; Minda Panjaitan; Ester Roida Sihombing; Desi Bulan P. L. Tobing
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sekolah Dasar (SD) merupakan tempat yang sangat strategis untuk memperkenalkan konsep pengelolaan sampah kepada anak-anak sejak usia dini. Pada usia ini, anak-anak sedang dalam proses pembentukan kebiasaan dan pola pikir yang akan membentuk sikap mereka terhadap lingkungan di masa depan. Oleh karena itu, penting untuk memberikan edukasi kepada siswa SD mengenai pentingnya pemilahan sampah dan bagaimana cara yang benar untuk memilah sampah organik dan anorganik. Namun, masih banyak sekolah yang belum menerapkan pemilahan sampah dengan baik. Banyak siswa yang belum memahami jenis sampah dan cara memilahnya, sehingga menyebabkan sampah yang dihasilkan tidak terkelola dengan baik dan dapat menambah permasalahan sampah di lingkungan sekitar. Selain itu, kurangnya fasilitas pemilahan sampah yang memadai di sekolah juga menjadi kendala dalam penerapan kegiatan pemilahan sampah. Kegiatan pengabdian Masyarakat ini dilaksanakan untuk mengedukasi siswa SD tentang pentingnya pemilahan sampah organik dan anorganik, serta memberikan contoh langsung tentang cara memilah sampah yang benar. Diharapkan, dengan kegiatan ini, siswa dapat memahami pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan, serta dapat menerapkan pemilahan sampah dengan baik di sekolah dan di rumah.
Pelatihan Membaca dan Menulis Naskah Berita pada Siswa/i di SMA Negeri 5 Medan Lumban Toruan, Rachel Mia; Evi Enitari Napitupulu; Nurhawati Simamora; Mega Ulva Sari Sihombing; Sinilia Bohalima
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berita dapat diartikan sebagai sebuah infomasi atau pun laporan yang berdasarkan pada fakta atau kebenaran melalui peristiwa atau kejadian tertentu yang disiarkan ke media tertentu. Dalam penyampaian sebuah berita, diperlukan perhatian pada teknik penulisan berita yang memuat 5W+1H antara lain what (apa), who (siapa), when (kapan), where (dimana), why (mengapa), dan how (bagaimana). Penggunaan 5W+1H dalam berita dapat membuat isi berita lebih jelas. Dalam proses jurnalistik, penulisan berita penting untuk diperhatikan sehingga dapat dibaca oleh pembawa berita (news anchor) dengan baik dan benar. Pentingnya pemahaman dalam penulisan dan pembacaan berita dapat meningkatkan kompetensi siswa dalam penyebaran sebuah berita. Di dunia pendidikan, berita sudah menjadi salah satu bahan ajar di tingkat sekolah. Oleh sebab itu penting untuk melakukan pelatihan mengenai menulis dan membaca berita di tingkat SMA untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan siswa dalam menulis dan membaca sebuah berita. Tim pengabdian memilih SMA Negeri 5 Medan untuk dijadikan lokasi pengabdian. Pelatihan dilaksanakan dengan pemberian materi, sesi diskusi dan praktek teknik negosiasi secara langsung. Berdasarkan hasil uji pre dan post-test, diperoleh kenaikan pengetahuan setelah dilakukan pelatihan. Kata kunci : Menulis berita, Membaca Berita, Berita
Sosialisasi Dan Pelaksanaan Pencegahan Osteoporosis Pada Lansia Di Puskesmas Selayang Medan Prayoga, Andre; Harmoni Tarigan, Modesta; Paulus Ginting, Ferdinand; Lifiani, Rialita
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Obat-obatan umumnya digunakan untuk meningkatkan kesehatan dan mencegah penyakit. Penyakit yang disebut osteoporosis melibatkan penurunan kepadatan tulang dan perubahan mikroarsitektur tulang. Tulang menjadi rapuh dan lebih mudah patah. Tujuan dari program informasi ini adalah untuk meningkatkan kesadaran tentang penggunaan dan penanganan obat yang benar di kalangan masyarakat umum, khususnya para lansia. Dalam rangka Hari Lanjut Usia Nasional, topik mengenai pengenalan pencegahan osteoporosis menjadi sorotan mengingat osteoporosis merupakan "pembunuh diam-diam" yang jarang sekali diketahui, khususnya di kalangan lanjut usia. Mahasiswa dan dosen Program Studi Pendidikan Vokasi Apoteker dan Program Sarjana Farmasi Universitas Sari Mutiara Indonesia diminta untuk meningkatkan pengetahuan tentang pencegahan osteoporosis pada lansia di Puskesmas Medan Selayang. Ini adalah salah satu dari Tiga Cara Aktivisme di Perguruan Tinggi: Mendedikasikan diri Anda pada komunitas Anda. Sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan pemahaman yang secara tidak langsung dapat mencegah penggunaan obat yang salah dan mencegah terjadinya osteoporosis.
Peningkatan Kreativitas Melalui Kerajinan Tangan Origami dan Permainan Edukatif Bagi Siswa SD. Swasta Hasanuddin Marupa Siregar; Tohonan Silalahi; Krisdayanti Sinaga; Melpa Armiati Br Silaen; Elma Nofrida Sinaga; Eben Ezer Sopater Saragih; Ricce Sarpita Hutajulu
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dunia anak adalah dunia bermain dan belajar. Permainan yang dipilih biasanya yang sesuai dengan apa yang mereka inginkan. Kreativitas kerajinan anak adalah salah satu potensi yang perlu dikembangkan sejak usia dini. Setiap anak pasti memiliki bakat kreatif yang dapat dikembangkan. Bakat kreatif anak yang tidak dikembangkan sejak dini maka akan menghambat kreativitas mereka atau secara tidak langsung mereka terlambat untuk berkembang secara optimal. Kreativitas merupakan aspek penting dalam perkembangan anak, mendukung kemampuan problem-solving dan berpikir kritis, yang sangat dibutuhkan dalam pendidikan abad 21. Untuk memaksimalkan potensi tersebut, metode pembelajaran yang interaktif dan menyenangkan sangat diperlukan, terutama pada jenjang pendidikan dasar. Tim Pengabdian pada masyakat bertujuan untuk meningkatkan kreativitas siswa SD Swasta Hasanuddin melalui kegiatan kerajinan tangan berbasis origami dan permainan edukatif. Kegiatan ini dilakukan dengan dua aktivitas utama: origami dan permainan edukatif. Origami dipilih sebagai media yang melatih koordinasi tangan-mata, kesabaran, dan daya imajinasi siswa, sementara permainan edukatif digunakan untuk merangsang kemampuan berpikir logis, kerja sama, serta meningkatkan semangat belajar melalui aktivitas yang menyenangkan. Penerapan origami dan permainan edukatif terbukti efektif dalam meningkatkan kreativitas dan keterampilan sosial siswa SD Swasta Hasanuddin.
Sosialisasi Penanaman Nilai-Nilai Pancasila Sebagai Upaya Pembentukan Karakter Kepada Siswa Sekolah Dasar Fadli, Muhammad; Nurhidayah
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian masyarakat mengenai sosialisasi penanaman nilai-nilai pancasila sebagai upaya pembentukan karakter siswa sekolah dasar dimana penanaman nilai-nilai pancasila merupakan hal yang harus dilakukan oleh setiap guru agar dapat membentuk karakter siswa menjadi lebih baik lagi kedepannya. Penanaman nilai-nilai pancasila harus dilakukan sedini mungkin agar menjadi dasar karakter yang kuat untuk masa depan para siswa. Adapun metode yang dilakukan ialah dengan mengadakan sosialsiali menggunakan materi dengan media ppt dan juga permainan tradisional kepada siswa. Tempat pelaksanaan dilakukan di SD Negeri 066050 Kecamatan Medan Denai. Dengan peserta para guru dan juga siswa yang dibimbing oleh mahasiswa. Sedangkan Hasil dan Pembahasan yang disajikan merupakan materi internalisasi pancasila, dan impelementasi pancasila dalam kurikulum merdeka belajar. Kesimpulan : Penanaman nilai pancasila sangat penting untuk membentuk karakter siswa dari usia dini, karena akan menjadi fondasi kuat bagi siswa untuk kedepannya dan menjadi generasi emas.
Peningkatan Kesadaran Siswa Terhadap Kadar Gula Darah Melalui Program Edukasi Kesehatan Di Sekolah Aritonang, Erlan; Marti Silfia; Terang Uli. J Sembiring; Denrison Purba
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kesehatan merupakan hal penting dalam kaitannya dengan produktivitas seseorang. Gaya hidup yang tidak sehat seperti mengkonsumsi makanan dan minuman manis adalah salah satu faktor penyebab kadar glukosa darah yang tinggi pada usia produktif. Glukosa darah merupakan gula yang berada dalam darah yang terbentuk dari karbohidrat dalam makanan dan disimpan sebagai glikogen di hati dan otot rangka. Glukosa dapat diubah menjadi glukagon melalui proses glikogenesis dalam sintesis glukagon melalui proses posttranslasi, sehingga glukagon berperan penting dalam menjaga keseimbangan kadar gula darah dalam tubuh. Pemeriksaan glukosa darah sewaktu salah satu pemeriksaan screaning diabetes mellitus. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Gambaran Pemeriksaan Kadar Glukosa Darah Sewaktu Metode Point Of Care Testing (POCT) Pada siswa/i YPI AMIR HAMZAH. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan random sampling. Sampel yang digunakan adalah darah kapiler. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 21 November 2024 di sekolah YPI AMIR HAMZAH dengan sampel sebanyak 20 orang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kadar glukosa darah sewaktu mahasiswa memiliki hasil normal.
Sosialisasi Pentingnya Pencegahan Infeksi Candida albicans Pada Penderita Diabetes Melitus Di Kalangan Siswa SMA YPI Amir Hamzah Medan Sipayung, Apriska Dewi; Winda Irawati Zebua; Maniur A Siahaan
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengmas ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan siswa SMA mengenai pencegahan infeksi Candida albicans pada penderita diabetes melitus melalui sosialisasi. Infeksi Candida albicans adalah infeksi jamur yang sering terjadi pada penderita diabetes, terutama mereka yang memiliki kadar gula darah yang tidak terkontrol. Sosialisasi dilaksanakan pada 21 November 2024, dengan melibatkan 100 siswa SMA. Sebelum dan setelah sosialisasi, dilakukan pre-test dan post-test untuk mengukur tingkat pengetahuan siswa. Hasil pre-test menunjukkan bahwa sebagian besar siswa belum memiliki pemahaman yang memadai mengenai infeksi ini. Namun, setelah sosialisasi, skor rata-rata post-test meningkat signifikan, yang menandakan bahwa sosialisasi tersebut efektif dalam meningkatkan pengetahuan siswa. Sosialisasi ini juga mengedukasi siswa tentang pentingnya menjaga kebersihan tubuh, mengontrol kadar gula darah, serta langkah-langkah pencegahan lainnya untuk mengurangi risiko infeksi Candida albicans pada penderita diabetes. Pengmas ini menyimpulkan bahwa sosialisasi dapat meningkatkan kesadaran siswa tentang pentingnya pencegahan infeksi jamur pada penderita diabetes melitus, dan dapat memberikan manfaat dalam pencegahan masalah kesehatan di kalangan remaja.
Kunjungan Kasih ke Panti Asuhan Agnes Tangga Suci Medan Tambunan, Elisabet; Parlindungan Purba; Febriwan Hulu; Gensen Fisher Sitompul; Festus Wau; Sri Pinky Sibagariang; Iman Krismawati Ndruru; Kornelius Harefa
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan kunjungan kasih ke panti asuhan merupakan merupakan salah satu bentuk empati tim pengabdian pada masyarakat. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menjalin hubungan kekerabatan dengan sesama. Kunjungan kasih ke panti asuhan Agnes Tangga Suci di Medan adalah merupakan langkah nyata yang penuh makna baik bagi tim mau pun anak-anak di panti asuhan. Kunjungan kasih dapat memberikan dukungan emosional, materi, dan spiritual kepada anak-anak di panti asuhan tersebut. Dengan melakukan kunjungan kasih, kita tidak hanya memberikan bantuan fisik, tetapi juga menunjukkan cinta dan perhatian kepada anak-anak yang membutuhkan. Ini bisa menjadi pengalaman yang sangat menyentuh dan menginspirasi, serta memberikan kesadaran yang lebih dalam tentang pentingnya kepedulian sosial dan tanggung jawab terhadap sesama.
Literasi Digital Dalam Meningkatkan Kompetensi Melek Informasi Siswa Di Kota Padang Panjang Sumatera Barat: - Defhany; Nabila Putri Aldira; Athifa Nabila Risti
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan sebagai wujud dari tanggungjawab dosen di perguruan tinggi  dalam mengemban amanah Tri Dharma, juga karena munculnya tanggung jawab sosial kepada masyarakat. Salah satu komponen masyarakat yang penting adalah sekolah, dengan target pelayanan kepada siswa remaja, yang berhak mendapatkan pelayanan yang baik dari sekolah. Masifnya penggunaan media digital dapat menimbulkan dampak positif dan negatif bagi penggunanya, terutama remaja. Sikap bijaksana dalam menyikapi konten dan informasi yang ada di media sosial merupakan suatu keahlian (skill), dan kemampuan yang wajib dimiliki oleh siswa. Hal ini menjadi tolak ukur pemahaman literasi digital khususnya pada remaja awal yang nantinya akan melanjutkan ke jenjang pendidikan lebih lanjut maupun memasuki dunia kerja. Literasi digital dapat meningkatkan kompetensi melek informasi siswa dengan membantu mereka mengakses informasi dan sumber daya secara lebih luas. Literasi digital juga dapat membantu siswa mengembangkan keterampilan berpikir kritis, analitis, dan mandiri. beberapa manfaat literasi digital bagi siswa yaitu Meningkatkan kemampuan mencari informasi; Mengembangkan keterampilan berpikir kritis; Mengembangkan keterampilan analitis; Mengembangkan keterampilan mandiri; Meningkatkan kemampuan bahasa verbal dan Meningkatkan kesadaran tentang etika dan keamanan digital.  Pada Pengabdian kepada Masyarakat ini, sesuai dengan permasalahan yang sedang dihadapi pihak sekolah yakni pemahamanan akan literasi digital siswa masih belum cukup baik, dalam keMelekan Informasi bagi Siswa hal ini dianggap penting mengingat bahwa pengguna paling banyak media digital adalah remaja dan mereka juga yang bisa menyebarkan dan menyaring informasi yang baik bagi masyarakat sekitarnya.  
Sosialisasi Museum Juang 45 Sebagai Cagar Budaya Di Kabupaten Asahan Untuk Meningkatkan Partisipasi Masyarakat Terhadap Kebudayaan Setiawati, Nanda Ayu; Putri Roka Ismail; Robinson Hutagaol
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Museum Juang 45 di Kabupaten Asahan memiliki peran penting sebagai cagar budaya yang merepresentasikan perjuangan bangsa Indonesia dalam merebut kemerdekaan. Namun, rendahnya partisipasi masyarakat dalam pelestarian museum ini menjadi tantangan utama dalam upaya melestarikan warisan budaya lokal. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi sosialisasi Museum Juang 45 sebagai cagar budaya guna meningkatkan partisipasi masyarakat terhadap kebudayaan. Pendekatan deskriptif kualitatif dengan metode studi kasus digunakan dalam penelitian ini, melibatkan observasi, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kurangnya pemahaman masyarakat terhadap nilai sejarah museum dan minimnya promosi menjadi faktor utama rendahnya partisipasi. Strategi seperti kolaborasi dengan institusi pendidikan dan pengenalan program edukasi berbasis sejarah terbukti efektif dalam meningkatkan kesadaran masyarakat.

Page 86 of 102 | Total Record : 1017