Pinisi: Journal of Teacher Proffesional
Pinisi: Journal of Teacher Professional is a journal that provides an authoritative source of scientific information for researchers and academics, research institutions, government agencies, and teacher education. We publish original research papers, review articles and case studies focused on educationand learning. All papers are peer-reviewed by at least two referees. Pinisi: Journal of Teacher Professional published by Program studi PPG Universitas Negeri Makassar and successfully issued three times in each volume (April, August, November). Pinisi: Journal of Teacher Professional We strongly prefer to receive manuscripts via our online submission system. Using this system, authors can upload manuscript files (text, figures, and supplementary information, including video) and check the review process. First, kindly please register as an author, and then log in for paper submission. Please tick “Author” when making a registration.
Articles
192 Documents
Penerapan Model Pembelajaran Student Facilitator and Explaining untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa
Adnan Adnan;
Latri Aras
PINISI :Journal of Teacher Professional Vol 4, No 2 (2023): Agustus
Publisher : Universitas Negeri Makassar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26858/tpj.v4i2.52232
Permasalahan dalam penelitian ini yaitu rendahnya hasil belajar Mata Pelajaran PKn pada siswa kelas X Mipa 3. Masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah proses penerapan model pembelajaran Student Facilitator And Explaining untuk meningkatkan hasil belajar mata pelajaran PKn pada siswa kelas X Mipa 3 SMAN 5 Enrekang Kabupaten Enrekang, kajian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Student Facilitator and Explaining pada materi Wawasan Nusantara terhadap hasil belajar siswa. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas dengan dua siklus. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi penilaian hasil belajar, dan refleksi. Analisis data menggunakan analisis interaktif dan statistik deskriptif. Penerapan model pembelajaran Student Facilitator and Explaining menggunakan tiga langkah yaitu: penyampaian materi, pembentukan kelompok, dan siswa (facilitator) menjelaskan materi kepada siswa lainnya. Hasil tes siklus I berada pada kategori cukup (C) dan terjadi peningkatan pada siklus II yang berada pada kategori baik (B). Sehingga dapat disimpulkan bahwa pada penelitian tindakan kelas menunjukan bahwa proses dan hasil belajar siswa mata pelajaran PKn di kelas X Mipa 3 SMAN 5 Enrekang Kabupaten Enrekang dengan menerapkan model pembelajaran Student Facilitator And Explaining mengalami peningkatanKata Kunci :Hasil Belajar, Student Facilitator And Explaining
Pengaruh Self Efficacy Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas III SD Kristen Kondo Sapata, Makassar, Indonesia
Hesnimati Rahman
PINISI :Journal of Teacher Professional Vol 1, No 1 (2020): April
Publisher : Universitas Negeri Makassar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26858/tpj.v1i1.13896
This reseacrh to knowing of students of class III SD Kristen Kondo Sapata. This research was an “ex-post facto” research which was co relational. The population in this study was all class III at SD Kristen Kondo Sapata which also became a research sample. The result of descriptive statistical analysis showed that the average score of mathematics learning outcomes of students in 2018/2019 academic year was 67,88285 and was in the high category with a standard deviation of 19,33323. The average score of self-efficacy was 74,73 and included in the high category with a standard deviation of 13,492. The result of inferential statistics analysis showed that self-efficacy had a positive effect on the learning outcomes of class III SD Kristen Kondo Sapata students with a contribution of 61.8%.
PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI PENGGUANAAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING PADA KELAS V UPT SPF SDN AROEPPALA MAKASSAR
Mukhtar Abu Khonsa
PINISI :Journal of Teacher Professional Vol 1, No 3 (2020): November
Publisher : Universitas Negeri Makassar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26858/tpj.v3i1.28653
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA siswa melalui penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Subjek penelitian ini adalah 36 orang siswa kelas V UPT SPF SDN Aroeppala Kota Makassar. Pelaksanaan penelitian ini terdiri atas dua siklus dan data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan analisis kuantitatif dan kualitatif. Model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) bertujuan untuk lebih mengaktifkan siswa sehingga pembelajaran berpusat pada siswa dan guru berindak sebagai fasilitator. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas V UPT SPF SDN Aroeppala Kota Makassar. Peningkatan tersebut ditunjukkan oleh hasil penelitian dari siklus I ke siklus II, yaitu, (1) aktivitas siswa menunjukkan peningkatan yakni terjadinya peningkatan di setiap item indikator aktivitas belajar dan rata-rata keseluruhan item indikator aktivitas belajar rata-rata ≥ 65%. (2) rata-rata nilai hasil belajar siswa meningkat dari 65,00 menjadi 75,78 dan peningkatan persentase siswa yang tuntas dari 55,6 % menjadi 77,8%. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas V UPT SPF SDN Aroeppala Kota Makassar.
UPAYA MENGATASI KESULITAN BELAJAR MENYUSUN PENDAPAT PRIBADI MELALUI MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) PADA MURID KELAS IV UPT SPF SD NEGERI TIDUNG
Titi Harti Amban
PINISI :Journal of Teacher Professional Vol 2, No 3 (2021): November
Publisher : Universitas Negeri Makassar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26858/tpj.v2i3.26414
Pandemi corona virus disease 2019 memaksa pemerintah membatasi pertemuan tatap muka pada pendidikan. Pelaksanaan pembelajaran dilakukan dengan jarak jauh atau disebut daring. Kondisi ini membuat guru tidak dapat dapat melakukan banyak hal dalam membantu murid untuk menggali potensinya secara maksimal. Masalah utama yang di temukan di lapangan selama pembelajaran jarak jauh adalah murid mengalami kesulitan dalam menyampaikan pendapat pribadi secara lisan maupun tulisan. Melalui kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) selama mengikuti Pendidikan Profesi Guru (PPG) maka, dilakukan tindak lanjut terhadap masalah tersebut. Dengan fokus masalahnya adalah meningkatkan kemampuan murid dalam memberikan pendapat pribadi secara lisan maupun tulisan melalui penerapan model Problem Based Learning (PBL) pada kelas IV UPT SPF SD Negeri Tidung Kota Makassar. Subjek penelitian ini adalah murid kelas IV UPT SPF SD Negeri Tidung dengan jumlah 23 orang. Jenis penelitian Tindakan Kelas (PTK). Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif yang membandingkan kemampuan awal dan akhir. Hasil dari pembelajaran yang dilakukan jarak jauh melalui apikasi zoom dengan menggunakan media power point (ppt) adalah penerapan model Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan kemampuan murid dalam menyampaikan pendapat pribadi secara lisan maupun tulisan sehingga memberikan dampak yang sangat baik dalam meningkatkan hasil belajar.
PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN TPACK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA SISWA
kusnul chotimah
PINISI :Journal of Teacher Professional Vol 1, No 3 (2020): November
Publisher : Universitas Negeri Makassar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26858/tpj.v3i1.28684
Abstrak. Latar belakang penelitian ini adalah hasil belajar siswa masih rendah dibawah KKM pada tema 3 makanan sehat subtema 1 kelas V SD Negeri 2 Kedungrejo Kecamata Purwodadi Grobogan. Dari 30 peserta didik hanya 13 peserta didik yang mencapai KKM sedangkan 17 peserta didik belum mencapai KKM. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peningkatan hasil belajar melalui model pembelajaran Problem Based Learning Berbantuan TPACK pada peserta didik . Metode yang digunakan dalam penelitian ini ada 2 siklus yang digunakan. Prasiklus merupakan tahap pertama untuk mengetahui kemampuan awal peserta didik. Siklus 1 dan Siklus II menggunakan penerapan Model Problem Based Learning berabantuan TPACK. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif, kualitatif dan kuantitatif. Kriteria keberhasilan penelitian yang ditetapkan untuk hasil belajar siswa adalah 65 untuk skala penilaian 1-100 sesuai dengan Kriteria Ketuntasan Minimal. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar siswa yang semula 57% meningkat menjadi 93 %. Berdasarkan hasil di atas, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan TPACK berpengaruh terhadap hasil belajar Tema 3 Makanan Sehat sub tema 1 pada siswa kelas V di SD Negeri 2 Kedungrejo Kecamata Purwodadi Grobogan.
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN CABANG BOLA VOLI MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF DENGAN TIPE NHT (NUMBERED HEAD TOGETHERS) SISWA KELAS VIII.B SMP NEGERI 1 LAMURU KABUPATEN BONE
Abdullah Abdullah
PINISI :Journal of Teacher Professional Vol 2, No 3 (2021): November
Publisher : Universitas Negeri Makassar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26858/tpj.v2i3.33510
Permasalahan dalam penelitian ini yaitu ‘’Bagaimana cara Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan cabang Bola Voli Melalui Pembelajaran Kooperatif Dengan tipe NHT (Numbered Head Togethers) Siswa Kelas VIII.B SMP Negeri 1 Lamuru Kabupaten Bone.Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (Clasroom action research) yang bertujuan Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan cabang Bola Voli Melalui Pembelajaran Kooperatif Dengan tipe NHT (Numbered Head Togethers) Siswa Kelas VIII.B SMP Negeri 1 Lamuru Kabupaten Bone. Subyek penelitian ini adalah seluruh siswa Kelas VIII.E SMP Negeri 1 Lamuru Kabupaten Bone yang diajar oleh peneliti pada tahun pelajaran 2018/2019 sebanyak 25 siswa. Penelitian ini dilaksanakan selama dua siklus dengan proses penelitian: a) merecanakan tindakan, b) melasanakan tindakan pada siklus I dan siklus II, c) mengadakan pengamatan selama berlangsungnya pembelajaran pada siklus I dan siklus II, d) mengadakan evaluasi tiap akhir siklus, e) menganalisis data hasil evaluasi dan hasil pengamatan, f) mengadakan refleksi berdasarkan hasil analisis dan tanggapan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: a) nilai rata-rata kelas yang diperoleh siswa pada tes akhir siklus I adalah 59,40 dengan kategori tinggi dan nilai rata-rata pada tes akhir siklus II adalah 74,60 dengan kategori tinggi b) Hasil belajar siswa meningkat tiap siklus. Kesimpulan dari hasil penelitian di atas diperoleh bahwa Hasil Belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan cabang Bola olilui Pembelajaran Kooperatif Dengan tipe NHT Siswa Kelas VIII.B SMP Negeri 1 Lamuru Kabupaten Bonedapat meningkat
Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar Matematika Melalui Penerapan Metode Pemberian Tugas Terstruktur Yerhadap Siswa Kelas II UPTD SD Negeri 103 Barru
Sitti Rahmani
PINISI :Journal of Teacher Professional Vol 3, No 3 (2022): November
Publisher : Universitas Negeri Makassar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26858/tpj.v3i3.45371
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar matematika siswa kelas II UPTD SD Negeri 103 Barru melalui penerapan metode pemberian tugas terstruktur pada tema hidup rukun. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas II UPTD SD Negeri 103 Barru yang berjumlah 20 orang. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Prosedur penelitian setiap siklus berlangsung empat tahap, yaitu: (1) perencanaan,(2) pelaksanaan tindakan, (3) observasi, dan (4) refleksi. Pengumpulan data dilakukan dengan memberikan tes dan pengamatan melalui lembar observasi terhadap aktivitas belajar siswa. Data yang dikumpulkan dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa aktivitas dan hasil belajar matematika meningkat melalui metode pemberian tugas terstruktur pada siswa kelas II UPTD SD Negeri 103 Barru. Hal ini ditunjukkan dengan : (1) meningkatnya rata-rata skor aktivitas belajar siswa dalam proses pembelajaran pada Siklus I sebesar 79,38 menjadi 91,88 pada Siklus II, (2) meningkatnya rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I sebesar 83,47 menjadi 89,20 pada siklus II serta persentase ketuntasan mencapai 100% atau semua siswa kelas II UPTD SD Negeri 103 Barru mencapai kriteria ketuntasan.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MELALUI MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING SISWA KELAS V SD NEGERI 103 LUMBEWE
Asriani Asriani
PINISI :Journal of Teacher Professional Vol 2, No 3 (2021): November
Publisher : Universitas Negeri Makassar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26858/tpj.v2i3.26491
Hasil belajar sangat penting dalam pembelajaran. Hasil belajar merupakan suatu hasil yang nyata yang dicapai oleh siswa dalam usaha menguasai materi pembelajaran yang diwujudkan berupa hasil evaluasi. Dengan adanya hasil belajar tersebut kita mampu untuk melihat perkembangan yang dimiliki oleh siswa. Dalam pembelajaran IPA, hasil belajar dapat digunakan sebagai acuan tingkat pemahaman siswa terhadap pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Bagaimanakah hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA materi siklus air. (2) Bagaimanakah proses penggunaan model pembelajaran discovery learning pada materi siklus air; dan (3) Bagaimana peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA setelah menggunakan model pembelajaran discovery learning. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian adalah siswa kelas V-A SD Negeri 103 Lumbewe, Kabupaten Luwu Timur yang berjumlah 28 siswa, terdiri dari 10 siswa laki-laki dan 18 siswa perempuan.
Hubungan Daya Ledak Tungkai dan Keseimbangan Terhadap Kemampuan Lompat Jauh Siswa SDN 64 Medde
H. Hamkah
PINISI :Journal of Teacher Professional Vol 1, No 1 (2020): April
Publisher : Universitas Negeri Makassar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26858/tpj.v1i1.13899
This research aims at finding out: (1) the correlation of explosive leg power and students' long jump ability; (2) the correlation of balance and students' long jump ability; (3) the correlation of explosive leg power and balance simultaneously towards the long jump ability of students. The population of this research was the entire students of SDN 64 Medde. The sample used was 30 male students which was choosen by simple random sampling. The data analysis technique used was descriptive analysis, correlation analysis and regression analysis at a significant level α = 0.05 through SPSS 21 version. The results of the research showed that: (1) there was a significant correlation of explosive leg power towards the long jump ability of students with the value 0.873 (ρ <α = 0.05); (2) there was a significant correlation of balance towards the long jump ability with the value of r test = 0.805 (ρ <α = 0.05); (3) there was a significant correlation of explosive leg power and balance toward the long jump ability of students with r test = 0.923 (ρ <α = 0.05).
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI MODEL PBL PADA SISWA KELAS II SD NEGERI 48 MANUJU
Mardianah Diana
PINISI :Journal of Teacher Professional Vol 1, No 3 (2020): November
Publisher : Universitas Negeri Makassar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26858/tpj.v3i1.28680
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan model Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar Matematika siswa Kelas II SD Negeri 48 Manuju Kabupaten Takalar. Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian Tindakan kelas dengan subjek penelitian adalah siswa kelas II SD Negeri 48 Manuju Kabupaten Takalar yang berjumlah 10 orang . Metode serta pendekatan yang digunakan dalam penenelitian ini yaitu metode ceramah, tanya jawab, diskusi, dan penugasan sedangkan pendekatan yaitu pendekatan saintifik Adapun dalam Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar dari akhir siklus I dan tes akhir siklus II serta dengan menggunakan lembar observasi. Hasil belajar pada siklus II terdapat 80% peserta didik mencapai nilai KKM. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model Problem Based Learning adalah model yang memfokuskan siswa dalam menemukan masalah pada kehidupan sehari-hari dan membantu siswa untuk dapat berfikir kritis serta menemukan ide – ide kreatif yang menjadi solusi pada setiap masalah, baik penemuan jawabannya individu maupun dalam bentuk diskusi kelompok. Berdasarkan beberapa data dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada Kelas II Sd Negeri 48 Manuju Kabupaten Takalar.