cover
Contact Name
La Ode Alifariki
Contact Email
ners_riki@yahoo.co.id
Phone
+6285145272116
Journal Mail Official
ners_riki@yahoo.co.id
Editorial Address
Pelangi Residence, Anduonohu, Poasia, Kendari
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Meambo
ISSN : -     EISSN : 29617200     DOI : -
The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat: Meambo, particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of community services areas as follows: Education for Sustainable Development. Community Services, People, Local Food Security, Nutrition and Public Health; Training, Marketing, Appropriate Technology, Design; Community Empowerment, Social Access; Student Community Services;
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 136 Documents
Pengurangan Risiko Bencana Berbasis Komunitas Melalui KKN Tematik; Studi di Kabupaten Konawe Selatan, Provinsi Sulawesi Tenggara La Ode Muhammad, Yasir Haya; Armid, Armid; Safani, Jamhir; Salma, Wa Ode; Takwir, Amadhan; Pratikino, Asrin Ginong
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 1 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v1i2.13

Abstract

Telah dilaksanakan kegiatan pengurangan risiko bencana berbasis komunitas guna mewujudkan masyarakat tangguh bencana di Kabupaten Konawe Selatan melalui program pengabdian kepada masyarakat terintegrasi KKN tematik. Mitra program ini adalah masyarakat/relawan di Kelurahan Ambalodangge dan Desa Ambesea, Kecamatan Laeya, Sulawesi Tenggara. Program KKN tematik kebencanaan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas masyarakat dalam rangka pengurangan risiko bencana berbasis komunitas di Kabupaten Konawe Selatan. Metode pendekatan yang digunakan pada KKN tematik ini adalah metode participatory rural appraisal (PRA) dengan alat analisis pemetaan partisipatif, FGD, dan kalender musim, yang dikombinasi dengan metode interview dan observasi. Hasil dari kegiatan pengabdian ini adalah tingginya tingkat partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan KKN tematik kebencanaan. Simpulan pengabdian adalah ancaman tersebut dapat diminimalkan risikonya dengan cara meningkatkan kapasitas masyarakat seperti peningkatan kesadaran masyarakat pada bencana, peningkatan ketrampilan dalam penanggulangan bencana, pemetaan daerah rawan bencana, serta pemasangan rambu-rambu evakuasi, titik kumpul dan lokasi pengungsian di lokasi sasaran. Peningkatan kapasitas juga dilakukan dengan meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam menyiasati waktu musim tanam dan panen melalui kalender musim, sehingga kerugian harta benda dan gagal panen dapat diminimlkan.
Efektivitas Penyuluhan Kesehatan dan Aksi Masyarakat dalam Upaya Penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di Lingkungan Masyarakat Kelurahan Kambu Kota Kendari Haryati, Haryati
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 1 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v1i2.14

Abstract

Masalah kesehatan lingkungan berkaitan erat dengan perilaku hidup masyarakat. Pencemaran lingkungan dan udara, risiko terjadiya penyakit dan terganggunya keindahan lingkungan dapat terjadi akibat perilaku membuang sampah yang tidak tepat. Pengelolaan sampah di Kota Kendari khususnya di Kelurahan Kambu masih menjadi permasalahan yang mengalami peningkatan setiap tahunnya. Edukasi dan pelibatan aktif masyarakat dalam penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) diharapkan dapat menjadi salah satu solusi penanganan masalah tersebut. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan masyarakat untuk melaksanakan PHBS guna menciptakan lingkungan yang sehat. Kegiatan ini dilaksanakan di Kelurahan Kambu Kecamatan Kambu Kota Kendari pada bulan Agustus sampai September 2021 dengan sasaran kegiatan adalah warga masyarakat dan pemerintah setempat dengan melakukan strategi pokok berupa advokasi, bina suasana dan pemberdayaan masyarakat. Pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan memberi penyuluhan kesehatan terkait PHBS di tatanan rumah tangga dan tempat umum, pemasangan spanduk larangan membuang sampah di sembarang tempat dan pemberdayaan masyarakat dalam membersihkan sampah. Giat masyarakat dilakukan dengan membersihkan sampah yang berserakan di pinggir jalan dan area sekitar perumahan warga yang terletak dekat fasilitas umum. Kegiatan ini dilaksanakan setiap akhir pekan. Pada beberapa titik pembuangan sampah liar dilakukan pemasangan spanduk tentang pentingnya menjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempatnya. Penyuluhan kesehatan dilakukan secara door to door ke rumah warga dengan menggunakan media leaflet. Sebanyak 20 keluarga yang dikunjungi menunjukkan respon yang baik dan kooperatif dalam kegiatan tersebut. Hasil pemantauan pada lokasi di sekitar fasilitas umum tidak ditemukan lagi sampah berserakan.. Edukasi dapat meningkatkan pengetahuan dan motivasi masyarakat untuk berperan aktif dalam melakukan perilaku hidup bersih dan sehat.
Rehabilitasi Ekosistem Terumbu Karang Menggunakan Metode Rangka Spider-Web Firihu, Muhammad Zamrun; Variani, Viska Inda; Sudarsono; Nurjannah, Irma; Takwir, Amadhan
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v1i1.15

Abstract

Ekosistem terumbu karang ini sangat rentan mengalami kerusakan, ada dua penyebab kerusakan terumbu karang, yaitu akibat dari kegiatan manusia dan pengaruh dari alam. Salah satu permasalahan yang dihadapi oleh mitra adalah adanya kerusakan ekosistem terumbu karang akibat faktor antropogenik. Lokasi pengabdian ini adalah Desa Mekar yang dihuni oleh masyarakat etnis bajo dimana 80% aktifitas masyarakatnya adalah nelayan dan pembudidaya ikan. Program pengabdian ini dilaksanakan terintegrasi dengan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik dimana program utamanya adalah rehabilitasi terumbu karang menggunakan kerangka spider-web. Dalam pelaksanaannya, mahasiswa bersama-sama dengan Dosen Pendamping Lapangan (DPL) dan mitra kelompok nelayan Miara Sama Mandiri bersama-sama menyiapkan peralatan dan bahan serta menurunkan unit transplantasi karang ke lokasi. Tidak kurang dari 30 unit media transpantasi dengan jumlah anakan karang mencapai 570 anakan karang berhasil ditransplantasikan di perairan sekitar Pulau Bokori.    
Pendampingan Inovasi Produk “Emping Jumbo dengan Varian Rasa” Untuk Meningkatkan Nilai Jual Emping di Desa Mongpok Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang Sukmawati, Sri; Dewi, Irma Nurmala; Prada, Andas; Ainun, Tia; Awaliyah, Registiani
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 1 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v1i2.16

Abstract

Kegiatan pengabdian ini didasari dari permasalahan yang dihadapi masyarakat desa Mongpok sebagai mitra mengenai persaingan industri rumah tangga emping yang semakin meningkat. Tujuan kegiatan pendampingan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan dan kreatifitas pelaku usaha emping melinjo di desa mongpok dengan melakukan inovasi produk  yaitu emping jumbo dengan varian rasa guna meningkatkan nilai jual di pasaran. Pengabdian ini telah dilaksanakan mulai tanggal 1 – 14 Agustus 2022 di desa Mongpok, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang. Metode kegiatan yang digunakan adalah adalah pemberian pelatihan dan pendampingan langsung dengan strategi pelaksanaannya berupa  observasi, wawancara, demonstrasi, analisa dan diskusi. Hasil yang dicapai adalah emping jumbo dengan varian rasa layak jual serta sangat diminati karena rasanya yang enak dan kemasannya yang menarik. para pelaku UMKM emping di Mongpok menjadi termotivasi untuk melakukan berbagai inovasi produk dengan tujuan meningkatkan nilai jual emping. Masyarakat merasa perlu memiliki keahlian, keterampilan dan kreatifitas dalam pengolahan produk emping mengingat pesatnya persaingan usaha emping di Banten. Sebagian besar pengrajin emping desa Mongpok tertarik untuk mengembangkan lebih lanjut inovasi emping yang sudah dilaksanakan yaitu emping jumbo, dengan menambah varian rasa, label yang lebih baik dan lainnya.  
Produksi Pengolahan Kopi Dadaman Secara Tradisional (Cita Rasa Kopi Robusta Dari Desa Citaman Kecamatan Ciomas Kabupaten Serang) Romdhoningsih, Diana; Dewi, Irma Nurmala; Mahpudoh, Mahpudoh; Nuralamsyah, Fahmi; Sanjaya, Claryssa Maylan; Sinaga, Jenti Sartika; Rahmah, Fitri
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 1 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v1i2.17

Abstract

Meningkatnya pecinta kopi dikalangan masyarakat ataupun anak muda semakin hari semakin meningkat. Dimana kegiatan untuk mengkonsumsi kopi itu sendiri bukan menjadi hal yang hanya dilakukan oleh kalangan orang tua seperti zaman sebelumnya. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan dikarenakan produksi kopi dadaman ini masih dilakukan secara trasional dan belum adanya inovasi dari varian kopi dadaman. Pengabdian ini dilaksanakan di Kampung Masjid, Jalan Sibopong Citaman, RT 004 RW 002 Desa Citaman, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Serang, mulai dari tanggal 18 juli sampai dengan 28 Agustus 2022. Bentuk kegiatan yang dilakukan yakni dengan mengunjungi langsung tempat produksi Kopi Bubuk Dadaman yang terletak di Desa Citaman, Kabupaten Serang. Setelah itu, mengamati dan ikut serta dalam proses produksi mulai dari tahap pertama, yaitu pemetikan biji kopi di kebun kopinya langsung. Hasil dari kegiatan ini adalah masyarakat luar daerah mengetahui adanya produksi kopi dadaman yang layak untuk bersaing di dunia bisnis dan mampu bersaing karena mempunyai citarasa kopi yang kuat dan aroma yang membuat pecinta kopi menyukai dan ingin mengkomsumsi bubuk kopi dadaman, dan kedepannya diharapkan ada inovasi terbaru untuk varian rasa bubuk kopi dadaman ini.  
Peningkatan Penjualan UMKM Ceplis dan Dapros Melalui Aplikasi Berbasis Android Kalsum, Ummy; Fadliansyah, Rizal; Amirudin, Mochammad Fahmi; Rahma, Dina Satya
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 1 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v1i2.19

Abstract

Kewajiban sebagai dosen dalam melaksanakan tridarma adalah salah satunya melalui pengabdian pada masyarakat. Pengabdian pada masyarakat ini memiliki tujuan peningkatan kemampuan dan keterampilan terhadap para pelaku usaha pembuatan emping dan dapros agar dapat diupayakan segera beralih dari konvensional menuju industri modern. Berdasarkan analisis kami sebagai team pengabdian, maka pengabdian pada masarakat ini diselengarakan di Balai Desa Cemplang Kecamatan Ciomas Kabupaten Serang Banten. Jumlah peserta kurang lebih 17 (dua puluh) peserta 70% pelaku usaha dan sebagian lagi warga sekitar. Metode yang diterapkan dalam pelatihan-pelatihan tersebut ialah melalui metode ceramah atau pemaparan materi, demontrasi, latihan praktik dan diskusi dengan para peserta. Hasil pengabdian menunjukan bahwa pelatihan-pelatihan pada program pengabdian pada masyarakat ini berjalan sangat efektif dan tepat sasaran ini semua dibuktikan berdasarkan hasil survei seminggu setelah pelatihan, ternyata banyak peserta yang langsung mempraktikannya. Kesimpulan pengabdian ini bahwa ada peningkatan nilai jual produk UMKM Ceplis dan Daplos melalui aplikasi berbasis android.  
Sosialisasi Aplikasi Pengingat Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) Berbasis Android Bagi Jumantik Rumah di Wilayah Kerja Puskesmas Talang Bakung Kota Jambi Chandra, Emilia; Zunidra, Zunidra
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 1 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v1i2.20

Abstract

Demam berdarah dengue (DBD) merupakan masalah kesehatan masyarakat di Kecamatan Bayah, Provinsi Banten sehingga perlu dilakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) DBD. Agar PSN tepat sasaran warga perlu dibekali pengetahuan dengan penyuluhan mengenai PSN. Pengabdian ini bertujuan untuk mensosialisasikan aplikasi pengingat Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) berbasis android bagi jumantik rumah. Metode pengabdian antara lain sosialisasi, edukasi dan melakukan pre dan post tes terhadap tingkat pengetahuan masyarakat yang dilaksanakan di Wilayah Kerja Puskesmas Talang Bakung Kota Jambi. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa pelaksanaan sosialisasi berjalan lancar dan hasil test pengetahuan menunjukkan bahwa ada peningkatan pengetahuan masyarakat tentang pengendalian sarang nyamuk sebesar 100%. Simpulan pengabdian adalah sosialisasi dan penggunaan aplikasi android efektif dalam meningkatkan kemampuan dan pengetahuan masyarakat tentang Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN).    
Pemanfaatan Limbah Cangkang Kerang Guna Meningkatkan Keterampilan Istri Nelayan di Kelurahan Lapulu Muhammad Taswin Munier; Ishak, ermayanti; Bahtiar; Muhammad Fajar Purnama; Yustika Intan Permatahati; Latifa Fekri; Irwan Junaidi Effendy
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 1 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v1i2.21

Abstract

Kekerangan merupakan salah satu hasil perikanan yang menghasilkan limbah sampingan berupa cangkang. Cangkang kerang mengandung kalsium tinggi sehingga dapat dijadikan campuran pakan ternak.  Bentuk dan warnanya yang bervariasi juga memudahkan untuk dijadikan bahan pembuat kerajinan tangan atau asesoris yang indah.  Tujuan kegiatan ini yaitu untuk memanfaatkan limbah cangkang kerang menjadi produk asesoris wanita.  Kegiatan ini dilaksanakan pada bulan Juni 2022 dan  berlokasi di kelurahan Lapulu kota Kendari Sulawesi Tenggara.  Mitra kegiatan berasal dari kelompok istri nelayan yang tergabung dalam Jaringan Kelompok Perempuan Pesisir Sulawesi Tenggara dan berdomisili di kelurahan Lapulu. Metode yang digunakan meliputi pelatihan pemilahan dan penanganan bahan baku yang dilanjutkan dengan pembuatan produk asesoris wanita.  Hasil kegiatan ini meliputi 1) keterampilan memilah dan menangani bahan baku cangkang kerang, termasuk teknik pembersihan, teknik pemotongan, dan teknik pemboran, 2) kemampuan menentukan bentuk, desain hingga menghasilkan beberapa asesoris wanita dari limbah cangkang, dan 3) respon positif dari kelompok ibu-ibu nelayan yang ditunjukkan dengan antusiasme mereka berkreasi dengan bahan baku yang tersedia.  Produk yang dihasilkan berupa bros, gelang, gantungan tas, dan tali masker (strap masker).  Kesimpulan pengabdian adalah limbah cangkang kekerangan dimanfaatkan oleh kelompok mitra menjadi bahan baku kerajinan tangan.
Pencegahan Penyakit Dispepsia Sejak Dini Melalui Edukasi Kesehatan Kepada Siswa SMP Negeri 1 Kota Ternate Ferdian Hidayat; Husen, Abd Hakim
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 1 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v1i2.22

Abstract

Dispepsia adalah suatu sindrom yang terdiri dari nyeri atau rasa tidak nyaman di ulu hati, kembung, mual, muntah, sendawa, rasa cepat kenyang, perut rasa penuh. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan sikap pada siswa dan siswi di SMP Negeri 1 Kota Ternate. Metode pentingnya pencegahan penyakit dispepsia melalui melalui penyuluhan kesehatan, sehingga dapat tercapai perilaku hidup sehat dengan menjaga pola makan dan gaya hidup yang baik. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan oleh mahasiswa dan tim dosen Fakultas Kdokteran Universitas Khairun (FK Unkhair). Hasil pengabdian adalah telah terjadi penyempaian materi dan diskusi antara tim pengabdi dan siswa SMP Negeri 1 Kota Ternate. Simpulan pengabdian adalah adanya pemahaman mengenai penyakit dispepsia dan cara pencegahannya serta obat yang dapat mengurangi rasa nyeri tersebut. Kegiatan Pengabdian Kepada masyarakat ini juga menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan dan sikap para siswa. Hampir seluruh peserta aktif mengikuti kegiatan penyuluhan dengan memperhatikan materi yang diberikan dengan sungguh-sungguh dan memberikan pertanyaan saat ada yang ingin lebih diketahui.
Penyuluhan Kesehatan Aktivitas Fisik Terhadap Pengendalian Hipertensi Pada Lansia di Desa Parigi A. Gani; Elviani, Yeni; Eri Fauziah; Echa Hastuti; Yeni Zahaara
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 1 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v1i2.24

Abstract

Hipertensi adalah penyakit degeneratif yang muncul karena peralihan yang terjadi pada lansia akibat kelemahan organ dan kemunduran fisik sehingga berimbas terhadap kualitas hidup lansia, Salah satu penatalaksanaan nonfarmakologi yang efektif dari hipertensi yaitu melakukan aktivitas fisik. Tujuan Pengabdian Masyarakat ini adalah untuk melatih kemandirian lansia dalam mengatasi masalah yang dialami dan kader kesehatan untuk dapat melakukan penyuluhan hipertensi dan aktifitas fisik penurunan hipertensi pada lansia di Desa Perigi di wilayah Kecamatan Pulau Pinang Kabupaten Lahat. Kegiatan ini dilakukan di desa perigi   pada tanggal 07-08 September 2021, 11-12 Oktober 2021, 12-13 November 2021. Metode pelaksanaan pengabdian ini adalah memberikan penyuluhan kesehatan serta diskusi. Hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah terjadi peningkatan pengetahuan dan keterampilan dalam menurunkan kejadian hipertensi pada lansia. Kesimpulan pengabdian ini adalah Peserta yang hadir dalam pelaksanaan penyuluhan kesehatan aktivitas fisik lansia bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan  aktivitas fisik dalam upaya mengurangi tekanan darah penyakit hipertensi pada lansia dan keluarga. Masyarakat Desa Perigi  Kecamatan Pulau Pinang sangat antusias dengan penyuluhan kesehatan aktivitas fisik tersebut dan menginginkan kegiatan tersebut dapat dilakukan secara berkesinambungan karena kurangnya informasi yang di dapat masyarakt desa perigi tentang kesehatan.

Page 2 of 14 | Total Record : 136