cover
Contact Name
Mutia Rahmah
Contact Email
mutiarahmah@ulm.ac.id
Phone
+6281351007018
Journal Mail Official
nerspedia.jtam@ulm.ac.id
Editorial Address
Jl. A.Yani, Km. 36, Banjarbaru Selatan, Kalimantan Selatan, Indonesia
Location
Kota banjarmasin,
Kalimantan selatan
INDONESIA
Nerspedia
ISSN : 27211444     EISSN : 27226573     DOI : -
Core Subject : Health, Science,
The scope of Nerspedia encompasses various nursing fields, such as basic research in nursing, management nursing, emergency, and critical nursing, medical-surgical nursing, mental health nursing, maternity nursing, pediatric nursing, gerontological nursing, community nursing, family nursing education nursing, complementary and alternative medicine (CAM) in nursing.
Articles 203 Documents
Asuhan Keperawatan Ketidakefektifan Manajemen Mandiri Kesehatan Pada Ny.S Dengan Hipertensi Melalui Pemberian Jus Labu Siam Rahmawati, Emelia; Rahmayanti, Devi
Nerspedia Vol. 6 No. 3 (2024): Nerspedia
Publisher : School of Nursing, Faculty of Medicine and Health Science, Lambung Mangkurat University.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ny.S merupakan warga Desa Awang Bangkal Barat yang menderita hipertensi dan kurang memperhatikan masalah kesehatannya sehingga tekanan darahnya tidak terkontrol. Tujuan penelitian ini untuk memberikan asuhan keperawatan dengan intervensi jus labu siam untuk menurunkan tekanan darah pada Ny. S. Penelitian ini merupakan metode studi kasus pada salah satu penderita hipertensi. Klien diberikan intervensi jus labu siam selama 7 hari, serta dilakukan pengukuran tekanan darah sebelum dan 2 jam setelah intervensi. Hasil didapatkan tekanan darah Ny. S menurun karena labu siam mengandung kalium yang dapat menurunkan tekanan darah tinggi. Kesimpulannya bahwa terapi jus labu siam dapat membantu menurunkan tekanan darah.
Asuhan Keperawatan Pada Ny.J Dengan Diagnosis Hipertensi Melalui Pemberian Air Rebusan Jahe Dan Bawang Putih Tusaddiah, Putri Sari Ulfa Halimah; Setiawan, Herry
Nerspedia Vol. 6 No. 3 (2024): Nerspedia
Publisher : School of Nursing, Faculty of Medicine and Health Science, Lambung Mangkurat University.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peningkatan tekanan darah terus – menerus di atas normal memiliki resiko hipertensi. Berdasarkan informasi Puskesmas setempat menyatakan bahwa 1 tahun terakhir kasus hipertensi yang paling tinggi, Keadaan ini dikarenakan pola hidup masyarakat sering mengkonsumsi makanan bersantan dan kadar garam tinggi. Tujuannya menerapkan asuhan keperawatan pada pasien dengan pemberian Air Rebusan Jahe dan Bawang Putih untuk menurunkan tekanan darah pasien. Metode penelitian assesmen keperawatan Gordon dengan wawancara, observasi, pemeriksaan fisik dan dilanjutkan dengan analisis data sampai evaluasi. Hasilnya pemberian air rebusan jahe dan bawang putih 250 cc dalam sehari selama 7 hari, berpengaruh terhadap tekanan darah yang ditandai penurunan 19 mmHg.
Asuhan Keperawatan pada Ibu Post Partum Ny. S dengan Penerapan Pemijatan Oksitosin dan Perawatan Payudara Di Desa Mandikapau Timur Kecamatan Karang Intan Amelia, Nor; Santi, Eka
Nerspedia Vol. 6 No. 3 (2024): Nerspedia
Publisher : School of Nursing, Faculty of Medicine and Health Science, Lambung Mangkurat University.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang Pada ibu post partum kemungkinan mengalami produksi ASI tidak lancar bisa terjadi karena beberapa faktor yang berpengaruh secara langsung seperti asupan makanan ibu yang kurang bergizi dan bernutrisi, isapan bayi yang kurang benar. Tujuan: Menerapkan asuhan keperawatan dengan menggunakan pendekatan proses keperawatan penerapan pijat oksitosin dan perawatan payudara Metode : Penelitian ini berupa laporan kasus yang dilakukan dari tanggal 31 Oktober sampai dengan 2 November 2022 dengan melakukan pemijatan oksitosin dan perawatan payudara Pembahasan:Hasil pembahasan yang didapat bahwa pijat oksitosin dan perawatan payudara efektif untuk melancarkan ASI yang dilakukan selama 3 hari dalam waktu kurang lebih 3 menit.
The Effect of Red Ginger Warm Compresses on Reducing Mr. G's Pain Scale with Gouty Arthritis Adinda Sayeeda; Nasution, Tina Handayani
Nerspedia Vol. 6 No. 3 (2024): Nerspedia
Publisher : School of Nursing, Faculty of Medicine and Health Science, Lambung Mangkurat University.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang : Selama 3 bulan terakhir, terjadi peningkatan jumlah kasus Arthritis Gout di Karang Intan 2. Untuk menangani arthritis gout dilakukan kompres hangat jahe merah. Tujuan : Melakukan kompres hangat jahe merah kepada Tn.G dengan Arthritis Gout. Metode : Penelitian berbentuk studi kasus pada Tn.G dilakukan dari 01- 07 November 2022. Hasil dan Pembahasan : Setelah dilakukan kompres hangat jahe merah selama 7 hari terjadi penurunan skala nyeri dari 6 menjadi 2. Kesimpulan : Kompres hangat jahe merah selama 7 hari dapat mengurangi skala nyeri Arthritis Gout. Kata Kunci : Arthritis Gout, Kompres Hangat, Jahe Merah
Asuhan Keperawatan Pasien Dengan Diagnosa Ketidakefektifan Manajemen Kesehatan Dengan Terapi Modifikasi Perilaku Pada Pasien Hipertensi Sylvana, Mutia; Rahmayanti, Devi
Nerspedia Vol. 6 No. 3 (2024): Nerspedia
Publisher : School of Nursing, Faculty of Medicine and Health Science, Lambung Mangkurat University.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hipertensi adalah faktor risiko penyakit kardiovaskuler penyebab kematian tertinggi di Indonesia. Kini banyak pasien hipertensi yang tidak patuh melaksanakan diet yang dianjurkan karena kurangnya pengetahuan pasien mengenai diet hipertensi. Data pengkajian dari Ny. F, berusia 30 tahun, Saat dilakukan pengkajian keadaan umum Ny. F terlihat sehat TD 200/70 mmHg. Diagnosis keperawatan pada Ny. F yaitu Ketidakefektifan perfusi jaringan perifer b.d penyakit hipertensi dan Ketidakefektifan Manajemen Kesehatan b.d kurang pengetahuan mengenai program terapeutik. Intervensi yang diberikan adalah modifikasi perilaku dengan mengurangi konsumsi kopi dan menjaga kualitas tidur. Hasil dari observasi selama 7 hari, hasil tekanan darah pasien menurun menjadi 152/99 mmHg
Gambaran Tingkat Perilaku Merokok Remaja di SMP "X" Banjarbaru Ramadhan, Gilang Putra; Lestari, Dhian Ririn; Rahmayanti, Devi
Nerspedia Vol. 7 No. 1 (2025): Nerspedia
Publisher : School of Nursing, Faculty of Medicine and Health Science, Lambung Mangkurat University.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Fenomena merokok pada remaja menjadi perhatian serius, khususnya dalam bidang kesehatan. Penelitian ini bertujuan menggambarkan perilaku merokok siswa SMP “X” Banjarbaru. Penelitian menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan teknik purposive sampling, melibatkan 80 dari 406 siswa. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner dan data dianalisis secara univariat. Hasil menunjukkan 39 siswa tidak merokok, sementara 41 siswa merokok (ringan 33 siswa, sedang 7 siswa, berat 1 siswa). Perempuan perokok terdiri dari kategori ringan (11 orang) dan sedang (1 orang). Keingintahuan tinggi terhadap rokok menjadi pemicu awal perilaku merokok dan kesulitan berhenti.
Tingkat Pengetahuan Mahasiswa Program Studi Keperawatan Fakultas Kedokteran tentang Objective Structured Clinical Examination (OSCE) Nasional Amtarohim, Dewi Syifah; Agianto; Setiawan, Herry
Nerspedia Vol. 7 No. 1 (2025): Nerspedia
Publisher : School of Nursing, Faculty of Medicine and Health Science, Lambung Mangkurat University.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Objective Structured Clinical Examination (OSCE) Nasional merupakan metode evaluasi keterampilan klinis secara terstruktur dan objektif melalui beberapa station dengan waktu tertentu. Studi pendahuluan menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa belum mengetahui informasi pelaksanaan OSCE Nasional, yang memicu kecemasan dan dapat memengaruhi kelulusan. Penelitian ini bertujuan mengetahui tingkat pengetahuan mahasiswa Program Studi Keperawatan FK ULM tentang OSCE Nasional. Penelitian dilakukan pada 90 mahasiswa profesi dengan total sampling dan instrumen kuesioner. Hasil menunjukkan 62,2% mahasiswa memiliki pengetahuan sedang, 5,6% tinggi, dan 32,2% rendah, sehingga perlu peningkatan wawasan tentang OSCE Nasional.
Gambaran Dukungan Keluarga pada Pasien yang Dirawat di Ruang ICU RSUD Ulin Banjarmasin Lestari, Nuarita Dewi; Nasution, Tina Handayani; Setiawan, Herry
Nerspedia Vol. 7 No. 1 (2025): Nerspedia
Publisher : School of Nursing, Faculty of Medicine and Health Science, Lambung Mangkurat University.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dukungan keluarga berperan penting dalam proses kesembuhan dan pemulihan pasien, terutama yang dirawat di ruang ICU. Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran dukungan keluarga terhadap pasien ICU di RSUD Ulin Banjarmasin. Penelitian menggunakan metode deskriptif kuantitatif pada 40 responden dengan teknik purposive sampling. Mayoritas responden berjenis kelamin perempuan (65%), berusia 18–59 tahun, lulusan SMA/SMK (50%), dan memiliki hubungan keluarga dekat (37%). Hasil menunjukkan dukungan emosional, instrumental, dan penghargaan berada pada kategori tinggi, sementara dukungan informasi pada kategori sedang. Temuan ini diharapkan menjadi acuan peningkatan dukungan keluarga terhadap pasien ICU.
Efektivitas Pemberian Jus Mentimun kepada Tn. H dengan Diagnosis Keperawatan Risiko Ketidakstabilan Tekanan Darah di Desa Awang Bangkal Barat Kecamatan Karang Intan Ramadhan, Rizky Aulia; Aridamayanti, Bernadetta Germia
Nerspedia Vol. 7 No. 1 (2025): Nerspedia
Publisher : School of Nursing, Faculty of Medicine and Health Science, Lambung Mangkurat University.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hipertensi merupakan penyakit tidak menular yang dijuluki “silent killer” karena gejalanya sering tidak disadari. Terapi komplementer, seperti pemberian jus mentimun (Cucumis sativus linn), dapat membantu menurunkan tekanan darah. Mentimun mengandung air hingga 95% dan tinggi potasium, yang membantu mengeluarkan garam dari tubuh. Penelitian ini bertujuan memberikan asuhan keperawatan kepada Tn. H dengan intervensi jus mentimun. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan pemeriksaan fisik. Setelah 7 hari intervensi, tekanan darah Tn. H turun dari 160/100 mmHg menjadi 124/80 mmHg setelah konsumsi jus mentimun dua kali sehari sebelum makan.  
Pengaruh Pemberian Intervensi Senam Otak Pada Tn.S dengan Diagnosa Gangguan Kognitif di Desa Awang Bangkal Barat Kecamatan Karang Intan Marlena, Sri; Kausar, Lola Illona Elfani
Nerspedia Vol. 7 No. 1 (2025): Nerspedia
Publisher : School of Nursing, Faculty of Medicine and Health Science, Lambung Mangkurat University.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Data Susenas Maret 2022 menunjukkan bahwa 10,48% penduduk Indonesia adalah lansia. Lansia rentan mengalami gangguan kognitif akibat perubahan sistem saraf. Tn. S, seorang lansia dengan skor MMSE 14 (gangguan berat) dan SPMSQ 4 (gangguan sedang), menjadi subjek studi kasus untuk mengetahui pengaruh intervensi senam otak. Intervensi dilakukan sekali sehari selama 7 hari dengan durasi 15–20 menit. Hasil menunjukkan peningkatan skor MMSE menjadi 23 (gangguan ringan) dan SPMSQ menjadi 8 (fungsi intelektual utuh), yang membuktikan adanya perbaikan fungsi kognitif setelah intervensi senam otak selama tujuh hari.

Page 11 of 21 | Total Record : 203