cover
Contact Name
Arif Fiandi
Contact Email
intelekcendikiawannusantara@gmail.com
Phone
+6285274823488
Journal Mail Official
ariffiandi03@gmail.com
Editorial Address
Jorong Nyiur, AGAM, Sumatera Barat
Location
Kab. agam,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara
ISSN : -     EISSN : 30464560     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara (JICN) adalah Jurnal Multi Disiplin Semua Bidang Ilmu sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu sosial, hukum, pertanian, pendidikan, ekonomi, manajemen, sejarah, komputer, kesehatan, sains alam, ilmu sosial, bahasa, humaniora, dan ilmu lainnya.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 2,727 Documents
SEJARAH BAHASA INDONESIA MENCERMINKAN PERJUANGAN, PERSATUAN, DAN IDENTITAS BANGSA Siska Amelia; Iche Nurjannah; Fitria Fitria; Nelva Tina; Serli Zahra; Nabila Anjelia Putri; Ananda Setiawan; Mahdalena
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sejarah bahasa Indonesia merupakan perjalanan panjang yang mencerminkan identitas, persatuan, dan perjuangan bangsa. Bahasa Indonesia berakar pada bahasa Melayu yang telah digunakan sebagai lingua franca di Nusantara sejak abad ke-7, khususnya dalam perdagangan dan administrasi kerajaan seperti Sriwijaya. Proklamasi Sumpah Pemuda pada tahun 1928 menjadi tonggak penting dengan diakuinya bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan. Setelah kemerdekaan, bahasa Indonesia secara resmi ditetapkan sebagai bahasa negara melalui UUD 1945. Perkembangan bahasa ini tidak terlepas dari dinamika sosial, budaya, dan politik, termasuk pengaruh globalisasi serta tantangan digitalisasi. Penelitian ini menggunakan metode Systematic Literature Review (SLR) untuk menganalisis transformasi bahasa Indonesia dari aspek historis hingga tantangan modern. Temuan menunjukkan bahwa meskipun bahasa Indonesia menghadapi tekanan dari pengaruh asing dan penggunaan bahasa campuran di era digital, potensinya sebagai alat diplomasi budaya dan identitas nasional tetap besar. Upaya pelestarian, pendidikan, dan promosi internasional menjadi strategi penting untuk menjaga keberlanjutannya. Dengan pendekatan yang adaptif, bahasa Indonesia mampu mempertahankan perannya sebagai alat komunikasi utama dan simbol persatuan bangsa di tengah perubahan zaman.
Pengaruh Pembangunan Infrastruktur Daerah Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Daerah Viona Retno Oktaviani; Anggun Lestari; Ginta Ahmad Prayudha; Anas Malik
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Transportasi infrastruktur secara signifikan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi baik di wilayah lokal maupun wilayah yang lebih jauh, dengan dampak terbesar terjadi di daerah yang secara geografis terbatas. Pembangunan dilakukan untuk meningkatkan rasa aman masyarakat. Sebagai negara berkembang, pemerintah Indonesia memprioritaskan pembangunan infrastruktur fisik sebagai sektor penting untuk mencapai pertumbuhan ekonomi tinggi dan kemakmuran. Penyesuaian dalam struktur industri dan investasi inovasi dapat menghambat pertumbuhan ekonomi jangka pendek, sehingga diperlukan strategi pengembangan yang terkoordinasi dengan baik. Pembangunan infrastruktur dipandang sebagai akselerator pertumbuhan ekonomi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dampak infrastruktur terhadap pertumbuhan ekonomi regional di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur atau library research, yang mengkaji berbagai jurnal ilmiah, laporan penelitian, dan dokumen yang relevan dengan pembangunan infrastruktur yang memengaruhi pertumbuhan ekonomi suatu daerah. Pendekatan ini memungkinkan penulis untuk menggali perspektif teoritis serta implementasi praktis suatu pembangunan dalam pertumbuhan ekonomi suatu daerah. Studi ini menunjukkan bahwa pembangunan infrastruktur di suatu wilayah berpengaruh positif dan penting terhadap pertumbuhan ekonominya. Infrastruktur seperti jalan, listrik, air bersih, kesehatan, dan pendidikan menurunkan biaya logistik, mendorong investasi, dan mendorong aktivitas ekonomi. Selain itu, pembangunan infrastruktur menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan akses terhadap layanan dasar, yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat. Pemerataan pembangunan dapat membantu pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan dengan mengurangi ketimpangan regional. Infrastruktur juga menjadi katalis dalam menarik investasi domestik dan asing. Dengan demikian penelitian ini memberikan kontribusi terhadap pemahaman mengenai pentingnya suatu pembangunan infrastruktur dalam mendorong terjadinya pertumbuhan ekonomi dalam suatu daerah.
SEJARAH BAHASA INDONESIA Ananda Setiawan; Ronaldo Ronaldo; Ranjes Saputra; Nadia Anisa Briliantini; Salsabila Salsabila; Trisa Maulina; Lilis Suryani; Elissya Lusiana Putri
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bahasa Indonesia adalah bahasa nasional yang di pakai oleh Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Dengan perkembangannya, bahasa Indonesia harus menjadi alat komunikasi utama di Indonesia dalam menghadapi arus globalisasi, modernisasi, ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin pesat. Melihat situasi tersebut, maka berbagai pihak perlu melakukan upaya agar bahasa Indonesia mempunyai kedaulatan tersendiri di negara Indonesia, dan bahasa tersebut selalu dapat beradaptasi dengan perkembangan zaman. Pada masa perjuangan kemerdekaan, bangsa Indonesia memerlukan alat pemersatu dalam berinteraksi antar suku bangsa di Indonesia. Di Indonesia, bahasa Melayu dipilih sebagai bahasa pemersatu masyarakat. Pada acara sumpah pemuda tanggal 28 Oktober 1928, orang Melayu dinyatakan sebagai orang Indonesia. Keputusan ini sekaligus menandai dimulainya bahasa Indonesia menjadi bahasa nasional.
Pemanfaatan Game Mobile Legends Dalam Meningkatkan Komunikasi Kelompok Remaja Sekolah Menengah Kejuruan Negeri  1 Tembilahan Darmawati; Abriansyah Putra
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi pengaruh game online Mobile Legends terhadap perilaku dan komunikasi kelompok di kalangan remaja. Dengan meningkatnya minat terhadap permainan ini, muncul berbagai masalah seperti kecanduan, pengabaian tanggung jawab, dan penurunan hubungan sosial. Kecerdasan emosional dianggap berperan penting dalam membantu remaja menghadapi tantangan yang timbul dari pengalaman bermain game. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan wawancara mendalam dan observasi terhadap siswa di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Tembilahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi antar pemain sangat penting untuk mencapai tujuan bersama dalam permainan. Keberadaan pemimpin dalam tim berfungsi untuk mengatur strategi dan memfasilitasi komunikasi yang efektif. Namun, banyak remaja yang tidak menyadari pentingnya komunikasi yang baik, yang dapat menyebabkan ketidakberesan dalam kelompok. Oleh karena itu, pendidikan tentang komunikasi yang efektif perlu ditingkatkan agar remaja dapat menerapkan keterampilan ini dalam berbagai situasi. Penelitian ini menekankan perlunya menciptakan lingkungan yang mendukung komunikasi kelompok untuk meningkatkan interaksi sosial dan kerjasama di era digital.
KARYA ILMIAH Ananda Setiawan; Fenny Febrianti Permata; Luffiatun Annisa; Marissa neta sari; Muhammad Iqbal Al Farizi; Reno Kurniawan; Sintia Maharani; Wulan Lesica Saputri
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Karya Ilmiah merupakan suatu proses dari pemikiran ilmiah yang dilakukan oleh seseorang atau sebuah tim, yang harus memenuhi kaidah dan etika keilmuan, serta dikukuhkan dan ditaati oleh masyarakat keilmuan. Karya ilmiah memberi manfaat yang besar, baik bagi penulis, maupun bagi pembaca atau masyarakat pada umumnya. Dengan menulis karya Ilmiah, selain dapat lebih mengenali kemampuan dan potensi diri, kita juga dapat mengetahui sampai dimana tingkat pengetahuan kita tentang topik tertentu. Sebelum memulai membuat sebuah karya tulis ilmiah, tahap pertama yang harus dilakukan oleh penulis atau peneliti adalah menentukan tema, menentukan topik, dan membuat judul. Pemilihan topik haruslah bersifat spesifik agar lebih mendalam pembahasannya. Penentuan topik dalam menulis karya ilmiah merupakan hal yang sangat penting, dan bahan dalam penentuan topik pembuatan karya tulis ilmiah dapat berupa bacaan atau observasi langsung melalui pengalaman serta inferensi.
BAHASA IBU Ananda Setiawan; Anis Lanna Kalillah; Annisa Putri; Nazwa Rahmadiah; Melisa Melisa; Adelia Safa'a; M Paris Aidilla
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran bahasa ibu dalam perkembangan anak dan pelestarian identitas budaya dalam masyarakat multibahasa. Bahasa ibu dianggap sebagai elemen penting dalam pembentukan identitas pribadi dan budaya, serta memiliki dampak besar terhadap perkembangan kognitif dan sosial anak. Dalam konteks globalisasi, bahasa ibu sering kali terancam oleh dominasi bahasa asing, sehingga memerlukan upaya pelestarian yang lebih serius. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode wawancara dan observasi pada keluarga dan komunitas yang menggunakan bahasa ibu dalam kehidupan sehari-hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penguasaan bahasa ibu secara signifikan mendukung perkembangan kognitif anak, memperkuat hubungan sosial dalam komunitas, serta menjaga kelangsungan budaya dan tradisi. Penelitian ini juga menemukan tantangan dalam mempertahankan bahasa ibu di tengah tekanan globalisasi dan pergeseran nilai sosial. Oleh karena itu, penting untuk merancang kebijakan pendidikan yang mendukung penggunaan bahasa ibu, terutama di lingkungan keluarga dan sekolah.
Pengaruh Tingkat Inflasi Pada Pertumbuhan Ekonomi Dikota Bandar Lampung Ira Puspita; Fitria Salsa; Aulia Istiqomah; Anas Malik
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kota Bandar Lampung, yang merupakan salah satu kota di Indonesia dengan dinamika ekonomi yang kompleks. Inflasi menjadi tantangan signifikan dalam pembangunan ekonomi karena memengaruhi daya beli masyarakat, stabilitas harga, dan kemampuan pemerintah daerah dalam mengelola kebijakan fiskal. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Bandar Lampung, tingkat inflasi pada Januari 2024 tercatat sebesar 3,28% dan mengalami penurunan menjadi 1,5% pada November 2024. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara tingkat inflasi dan pertumbuhan ekonomi di Kota Bandar Lampung, memberikan pemahaman lebih mendalam mengenai dinamika ekonomi lokal, serta menawarkan rekomendasi kebijakan yang relevan untuk pengendalian inflasi. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan analisis regresi linier sederhana. Data sekunder yang digunakan mencakup laporan tingkat inflasi dan PDB Kota Bandar Lampung selama periode 2019-2023. Data tersebut dianalisis menggunakan perangkat lunak SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa inflasi memiliki pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Bandar Lampung. Dari hasil regresi, ditemukan bahwa setiap kenaikan satu poin tingkat inflasi menyebabkan perubahan sebesar 0,341 poin pada PDB. Simpulan dari penelitian ini adalah inflasi memiliki pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Bandar Lampung, baik secara langsung maupun melalui efek tidak langsung pada stabilitas ekonomi. Peneliti menyarankan beberapa kebijakan strategis, seperti peningkatan produktivitas sektor riil, pengelolaan harga bahan pokok, dan pemberdayaan ekonomi lokal untuk mengurangi ketergantungan terhadap komoditas impor. Selain itu, pemerintah perlu memperkuat koordinasi antara kebijakan moneter dan fiskal guna menjaga kestabilan harga serta menciptakan lingkungan ekonomi yang kondusif bagi investasi.    
ANALISIS DATA PASAR MODAL SYARIAH TERHADAP PEREKONOMIAN INDONESIA Lina ayu agustin; M. Agiel amin; Zella Zubaidah; Anas Malik
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini merupakan studi penelitian yang menganalisis data pasar modal syariah terhadap pertumbuhan perekonomian Indonesia. Dengan berkembangnya teknologi di tengah masa globalisasi, pasar modal menjadi sarana dalam meningkatkan perekoomin melalui investasi. Pasar modal syariah merupakan sarana perdagangan dengan prinsip syrariah. Pasar modal syariah terdiri dari unsusr saham syariah, suku syariah, serta reksadana syariah. Dengan keunggulan pasar modal syariah dalam segi stabilisasi serta rendahnya rsiko, memiliki peluang besar dala meningkatkan perekonomian Indonesia. Terlebih lanjut pasar modal syariah juga mampu meningkatkan SDM hingga meningkatkan PDB.Penelitian ini disusun dengan tujuan menganalisis data perkembangan pasar modal syariah terhadap pertumbuhan perekonomian Indonsia. Dengan menggunakan metode penelitian metode kualitatif serta studi kepustakaan.Dengan kesimpulan penelitian bahwa setiap periodenya pasar modal syariah terhadap perekonomian Indonesia memiliki tingkat berpengaruh yang berbeda.
IMPLEMENTASI PSAK 105 TENTANG AKAD MUDHARABA PADA PEMBIAYAAN PERBANKAN SYARIAH Novita Ayu Ningtyas; Muhammad Iqbal Fasa; Ersi Sisdianto
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan tujuan penelitian ini adalah menganalisis implementasi PSAK 105 tentang akuntansi mudharabah dalam praktik pembiayaan mudharabah di bank syariah .dari​​​​​Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi PSAK 105 tentang akuntansi pembiayaan mudharabah​​​​ bank syariah. Metodologi Penelitian yang digunakan adalah studi literatur dan analisis kasus pada beberapa bank syariah digunakan adalah.Studi literatur dan analisis kasus beberapa bank syariah Indonesia.​ Temuan penelitian menunjukkan bahwa secara umum perbankan syariah di Indonesia telah berhasil menerapkan PSAK 105 dalam transaksi mudharabah. masih terdapat beberapa permasalahan dan tantangan yang perlu ditangani,seperti kompleksitas transaksi murabahah,perbedaan penafsiran terhadap PSAK 105 dan kurangnya sumber daya manusia. ​​​​​Belajar membuatini rekomendasi untuk bank Islam bank untuk terus meningkatkan untuk terus meningkatkan kualitas operasi PSAK 105 serta bagi Dewan Standar Akuntansi Keuangan (DSAK) untuk melakukan analisis sosial dan pemurnian PSAK 105. kualitas operasional PSAK 105 serta Dewan Standar Akuntansi Keuangan (DSAK) untuk melakukan analisis sosial dan pemurnian PSAK 105 .​​​  
Nilai - Nilai Pendidikan Karakter dalam Serial Web Bidadari Bermata Bening Karya Habiburrahman El Shirazy (Perspektif  Ilmu Pendidikan Islam) Sri Wulandarisa; Masripah Masripah; Iman Saifullah; Acep Rahmat
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam serial Web "Bidadari Bermata Bening" karya Habiburrahman El Shirazy dari perspektif ilmu pendidikan Islam. Melalui pendekatan kualitatif, penelitian yang dilakukan mengidentifikasi nilai-nilai moral dan spiritual yang disampaikan dalam serial tersebut, serta menggali implikasi dan relevansinya dalam konteks pendidikan Islam. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis isi, yang melibatkan pengumpulan data dari berbagai episode serial untuk kemudian dianalisis secara mendalam, akurat dan menyeluruh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa serial tersebut mengandung berbagai nilai-nilai pendidikan karakter seperti kejujuran, kesabaran, dan tanggung jawab, yang sesuai dengan prinsip-prinsip dalam pendidikan Islam. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya memanfaatkan media kontemporer seperti serial web bidadari bermata bening sebagai sarana efektif untuk memperkuat pendidikan karakter dalam masyarakat, terutama dalam konteks pendidikan Islam.

Page 99 of 273 | Total Record : 2727