cover
Contact Name
Alusyanti Primawati
Contact Email
alus.unindra23@gmail.com
Phone
+6281310772762
Journal Mail Official
semnas.sakaintek@gmail.com
Editorial Address
Kampus B. Jl. Raya Tengah No.80, Gedong, Pasar Rebo, Jakarta Timur 13760
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Seminar Nasional Riset dan Teknologi (SEMNAS RISTEK)
Prosiding ini berisi artikel-artikel yang telah didesiminasikan dalam acara Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi (SEMNAS RISTEK) yang diselenggarakan oleh Program Studi Teknik Informatika, FTIK, Universitas Indraprasta PGRI. Penyelenggaraan SEMNAS RISTEK dimulai tahun 2017 dengan publikasi cetak, sedangkan publikasi online melaui OJS dimulai tahun 2020. Fokus dan Area Prodisiding diantaranya: Data Mining Internet of Things Machine Learning Deep Learning Reinformance Learning Generative AI Software Engeneering E-Learning Expert System Artificial Intelligence Game Development Ethic AI Business Intelligence Data Engineering Web Development E-Commerce Arsitektur dan Jaringan Komputer Semantic Analysis Sistem Real-Time Sistem Berbasis Pengetahuan Neural Network Customer Relatioship Management E-Government Komputer Grafis Pengolahan Citra Komputer dan Masyarakat Teknologi Industri Infrastruktur Wilayah dan Tata Kota Aplikasi Multimedia Cloud Computing Teknologi Pendidikan Teknologi Desain dan Arsitektur
Articles 793 Documents
SISTEM INFORMASI RESERVASI JASA TREATMENT PADA LATASIA SALON Monalisa, Putri; Marlina, Dwi; Rastic, Finata
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 7, No 1 (2023): SEMNAS RISTEK 2023
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v7i1.6355

Abstract

Perancangan Sistem Informasi Peminjaman Buku Pada Perpustakaan Smpit Said Na’um Berbasis Java Ilyas, Lalu; Kusmayadi, Kusmayadi; Aditya, Dedy Yusuf
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.5183

Abstract

Perkembangan komputer dari waktu ke waktu semakin meningkat dan persaingan bisnis pun semakin ketat. Kemajuan teknologi selalu berkaitan dengan komputer. Komputer adalah perangkat elektronik modern yang fungsi utamanya yaitu membantu tugas dan pekerjaan manusia. Hal ini dikarnakan komputer dianggap sebagai alat multifungsi dan sudah dikenal oleh banyak orang. Komputer juga dapat memberikan informasi yang cepat,tepat dan akurat, mengurangi potensi terjadinya kesalahan pengolahan data dibandingkan pengolahan data secara manual. Hanya saja penggunaan komputer dalam beberapa bidang, pengolahan data masih menggunakan sistem yang sederhana dan kurang kompleks. Membuat sistem informasi peminjaman buku pada SMPIT Said Na’um yang dapat menangani pembuatan laporan data anggota, laporan buku, laporan peminjaman, laporan pengembalian. Metode penelitian yang digunakan adalah metode grounded. Sistem informasi peminjaman buku ini membantu pihak perpustakaan dalam melakukan proses rekapitulasi menjadi lebih cepat dan akurat. Mengimplementasikan sistem informasi perpustakaan ke dalam bahasa pemrograman, menghasilkan sebuah program yang dapat mengelola data anggota, data buku, transaksi peminjaman sertapengembalian sehingga dapat mencetak laporan data anggota, laporan buku, laporan peminjaman, dan laporan pengembalian.
Perancangan Sistem Informasi Haji Dan Umroh Pada Otto Pariwisata Ardana Tour Ardiyanto, Muhamad
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 4, No 1 (2020): SEMNAS RISTEK 2020
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v4i1.1120

Abstract

Sistem informasi dalam suatu organisasi perusahaan dirasakan sangatlah penting untuk menunjang tercapainya tujuan perusahaan. Dalam hal ini adalah sistem informasi peserta haji dan umroh, karena tanpa adanya sistem yang baik tentu akan berakibat fatal bagi keuangan perusahaan. Agar kegiatan bisnis dapat berjalan baik, maka diperlukan sistem informasi yang baik pula, dengan harapan sistem informasi dapat memberikan informasi yang tepat. Namun pada kenyataannya, seringkali sistem informasi yang berjalan tidak sesuai dengan kebutuhan bahkan menimbulkan masalah yang kompleks bagi perusahaan seperti terjadinya kecurangan baik pada sistem aplikasi maupun informasi dalam perusahaan. Travel Ardana Tour adalah suatu perusahaan yang bergerak dalam bidang penyewaan alat transportasi. Informasi dalam suatu perusahaan merupakan hal yang sangat penting karena tanpa didukung sistem dan pengendalian yang baik, akan berakibat negatif terhadap keadaan perusahaan dimasa mendatang. Sistem informasi merupakan elemen penting dalam proses bisnis yang mempengaruhi pendapatan dari suatu perusahaan. Sehingga perlu dilakukan proses audit pada kegiatan perusahaan ini dapat berjalan dengan baik dan lebih mudah.
Sistem Informasi Siswa PKL Dan PSG Pada PT.Astra International Daihatsu Cibubur Rohman, Muhammad; Darmawan, Agus; Alamsyah, Nur
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 6, No 1 (2022): SEMNAS RISTEK 2022
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v6i1.5782

Abstract

Tujuan dari penelitian adalah untuk memudahkan pengelolaan siswa PKL dan PSG yang melakukan On Job Training (OJT) pada PT Astra Daihatsu International Cibubur yang beralamat di Jalan Alternatif Cibubur KM1 No.68 Cimanggis Depok sehingga data yang diproses akan lebih akurat serta mempermudah proses laporan data siswa. Metode penelitian yang digunakan dalam perancangan Sistem Informasi Siswa PKL Dan PSG Pada PT.Astra International Daihatsu Cibubur ini adalah Research and Development dengan metode pengambilan data studi lapangan, yaitu melalui pengamatan langsung, wawancara dengan pihak terkait, dan melakukan dokumentasi untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Selain itu, peneliti juga melakukan pengembangan sistem dengan metode Waterfall . Dalam membangun sistem ini, peneliti menggunakan alatbantu perancangan sistem yaitu Diagram Aliran Data (DAD) Konteks, Nol dan Rinci. Sistem informasi informasi ini dapat mempermudah pekerjaan PIC siswa PKL dan PSG dalam mengelola data siswa.Kata Kunci: Sistem Informasi, Siswa PKL dan PSG
Perancangan Aplikasi Pembelajaran Bahasa Arab Berbasis Android Rahmatullah, Nova Ardhiansyah; Paramita, Aulia; Herlinda, Herlinda
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.4929

Abstract

Kemajuan teknologi saat ini mengubah pola hidup manusia salah satunya aspek pendidikan. Globalisasi telah memicu kecenderungan pergeseran dalam dunia pendidikan dari pendidikan yang bersifat tradisional ke arah pendidikan yang lebih modern dengan memanfaatkan penggunaan teknologi komputerisasi. Mengingat begitu pentingnya kedudukan Al-Quran dalam kehidupan manusia khususnya umat Islam, maka belajarmembaca, memahami, dan kemudian mengamalkan isi kandungan Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari menjadi sebuah kewajiban. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka penulis berinisiatif untuk membuat media pembelajaran bahasa Arab berbasis Android, yang diperuntukan kepada masyarakat yang beragama Islam khususnya. Dengan dibuatnya media pembelajaran ini, diharapkan para orang tua atausiapapun akan lebih mudah dalam belajar bahasa Arab, karena mereka dapat belajar sambil bermain dan juga pada saat bekerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memudahkan masyarakat khususnya umat Islam dalam belajar bahasa Arab. Metode penelitian yang digunakan adalah grounded research yaitu metode yang berdasarkan fakta dengan tujuan dapat menetapkan konsep, mengembangkan teori, pengumpulan dan analisis data dalam waktu yang bersamaan. Dalam hal ini penulis menarik kesimpulan bahwa hasil yang didapatkan penulis adalah terciptanya sebuah aplikasi pembelajaran bahasa Arab yang berbasis Android.
EVALUASI TATA KELOLA LAYANAN E-TUKIN BKD KAB. BOMBANA MENGGUNAKAN FRAMEWORK COBIT 5 Ningsi, Nurfitria; Sunyanti, Sunyanti; Sarimuddin, Sarimuddin; Z, Noorhasanah; Sari, Rina Sardiana
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 7, No 1 (2023): SEMNAS RISTEK 2023
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v7i1.6271

Abstract

Teknologi menjadi bagian penting dalam pelayanan publik, termasuk aparatur daerah, terutama Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Bombana. Sebagai lembaga yang bertanggung jawab untuk menyusun pedoman teknis pengelolaan SDM, berbagai layanan TI telah diimplementasikan untuk mendukung proses bisnis dan memastikan peningkatan kinerja yang berkelanjutan. Kajian ini berfokus pada evaluasi pengelolaan layanan E-tukin di BKD Kabupaten Bombana menggunakan framework Cobit 5 sebagai best practice tata kelola TI dan MEA (Monitoring, Evaluation, Assess) dan APO (Align, Plan and Organize). proses. Hasil menunjukkan bahwa keterampilan saat ini untuk MEA01 dan APO011 adalah 0,68, sedangkan keterampilan yang diharapkan adalah 3,0 dan nilai selisihnya adalah 2,33. Kajian ini merekomendasikan peningkatan pengelolaan TI yang tertata dan terstandarisasi.
Rancang Bangun Sistem Informasi Manajemen Sekolah Di Sman 1 Rancabungur Maulana, Moch Imron; Prihastanto, Prihastanto
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.5147

Abstract

Permasalahan pada SMAN 1 Rancabungur adalah pendataan siswa dan penggajian yang masih manual menggunakan excel yang dianggap masih kurang sistematis dan manual pada saat pelaporan serta pengarsipan dokumen masih dilakukan dengan arsip dokumen tertulis. Tujuan penelitian ini adalah membuat sebuah aplikasi sistem informasi manajemen sekolah yang memudahkan manajemen sekolah menjadi lebih efektif dan efisien. Jenis metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif yang digunakan pada penelitian ini dimaksudkan untuk memperoleh informasi mengenai bagaimana sebuah sistem atau aliran data dari sebuah perusahaan bidang pendidikan berjalan serta mengetahui apa saja permasalahan yang dihadapi oleh pihak perusahaan, agar dikemudian hari peneliti dapat memecahkan masalah. Aplikasi ini dibuat dengan menggunakan Java Netbeans dan database MySQL. Aplikasi sistem informasi manajemen sekolah ini dibuat agar dapat meningkatkan efektifitas dan efisiensi waktu dalam proses pendataan siswa dan penggajian.
MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID GUNA PENUNJANG BELAJAR SISWA DI ERA SOCIETY 5.0 Wahyuningtyas, Dwi; Okimustava, Okimustava
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 7, No 1 (2023): SEMNAS RISTEK 2023
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v7i1.6410

Abstract

Perancangan Sistem Informasi Aplikasi RT RW Di Wilayah Pondok Ranggon Berbasis Java Arohman, Arohman; Katarina, Dona; Andrari, Finata Rastic
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 6, No 1 (2022): SEMNAS RISTEK 2022
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v6i1.5669

Abstract

Aplikasi Rukun Tetangga Rukun Warga sebagai media untuk memudahkan pekerjaan Rukun Tetangga dalam melakukan pengolahan data kependudukan, data penduduk lahir, data penduduk mati, data penduduk pindah, dan data penduduk datang. Untuk membuat sistem dengan memanfaatkan sumber daya yang ada, baik dari segi perangkat lunak (software), perangkat keras (hardware), maupun pemakai atau pengguna (user). Untukmenimalisir kesalahan-kesalahan data yang diakibatkan oleh human error. Solusi penyelesaian yang terjadi adalah dengan menggunakan metode grounded research. Hasil dari penelitian ini adalah sistem Informasi aplikasi RT RW yang dapat membantu kinerja pengurus lingkungan RT 006 RW 03 dalam melakukan kegiatan-kegiatan pendataan seperti pendataan penduduk, pendataan kelahiran, pendataan kematian, pendataanpindah, dan pendataan datang sehingga dapat dilakukan dengan cepat dan efisien.Kata Kunci: Perancangan, Sistem Informasi, Aplikasi, RT RW
Perancangan Sistem Informasi Sparepart Pada Bengkel Motor Mulia Berbasis Java Mahdiansyah, Nur; Alfarisi, Salman; Astuti, Puji
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.5206

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui sistem seperti apa yang digunakan dalam proses penerapan sistem penjualan untuk diterapkan pada Bengkel Motor Mulia. Selain itu penulis berharap para pembaca dapat memahami penggunaan aplikasi, khususnya Sistem Informasi Penjualan Sparepart yang dirancang. Metode penelitian yang penulis gunakan adalah studi lapangan, dan studi pustaka. Di mana studi lapangan dilakukan dengan metode observasi, kuisioner dan wawancara terhadap pihak Bengkel Motor Mulia guna mengetahui kendala dan kebutuhan user. Untuk studi pustaka dimana informasi diperoleh dari sumber tertulis baik cetak maupun elektronik. Selama penelitian, penulis menemukan bahwa pada bagian admin yang menangani penjualan dilakukan secara manual sehingga data yang telah dimasukan seringkali tercecer dan kurang lengkap, penulis memberikan kesimpulan bahwa diperlukannya sistem yang terkomputerisasi sehingga dapat membantu pekerjaan pada bagian admin. Penulis mencoba membuat rancangan sistem penjualan dan pendataan sparepart menggunakan bahasa pemrograman Java.