cover
Contact Name
Kursih Sulastriningsih S
Contact Email
stikesbhaktipertiwiindonesia37@gmail.com
Phone
+6281382388476
Journal Mail Official
jik.stikesbpi@gmail.com
Editorial Address
Jl. Raya Jagakarsa No.37 14, RT.14/RW.1, Jagakarsa, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12620
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI
ISSN : 25494031     EISSN : 29629721     DOI : https://doi.org/10.58813/stikesbpi
Core Subject : Health,
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Bhakti Pertiwi Indonesia. Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI merupakan jurnal peer review dan open access. Jurnal ini memfasilitasi penulis untuk menerbitkan artikel ilmiah di bidang kesehatan termasuk keperawatan, kebidanan dan kesehatan masyarakat dan menyediakan akses terbuka bagi masyarakat untuk membaca abstrak dan makalah lengkap
Articles 55 Documents
Gambaran Pengetahuan Remaja Tentang Bahaya Hiv/Aids Pada Siswa/I Kelas Xi Di Smk Attaqwa 05 Kabupaten Bekasi Periode Maret – April Tahun 2019 Siti Umamah
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI Vol. 3 No. 2 (2019): JURNAL ILMIAH KESEHATAN STIKES BHAKTI PERTIWI INDONESIA VOL. 3 NO. 2, JULI TAHU
Publisher : Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58813/stikesbpi.v3i2.41

Abstract

HIV (Human Immunodeficiency Virus) adalah virus yang melemahkan sistem kekebalan tubuh yang melemah atau menurun bisa terkena AIDS karena HIV adalah suatu virus yang menyebabkan AIDS. AIDS (Acquired Immune Deficiency Syndrom) yang berarti kumpulan gejala penyakit yang mematikan akibat menurunnya sistem kekebalan tubuh. peringkat Kabupaten Bekasi menjadi urutan ketiga tertinggi di Provinsi Jawa Barat. Jumlah pengidap HIV di wilayah Bekasi pada 2016 mencapai 1.363 orang. Jumlah naik hingga November 2018 jumlahnya sebanyak 1.551 kasus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Gambaran Tingkat Pengetahuan Remaja Tentang Bahaya HIV/AIDS di SMK ATTAQWA 05 Kebalen, Kabupaten Bekasi. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas XI SMK ATTAQWA 05 Kebalen, Kabupaten Bekasi. Jumlah sampel sebanyak 69 orang. Cara pengumpulan data menggunakan kuesioner sedangkan hasil penelitian pada analisa menggunakan Analisa univariat. Hasil penelitian didapatkan untuk tingkat pengetahuan remaja tentang bahaya HIV/AIDS paling banyak pada memiliki pengetahuan kurang yaitu sebanyak 40 responden (58%), pengetahuan cukup sebanyak 23 responden (33,3%), dan pengetahuan baik 6 responden (8,7%). Dari penelitian didapatkan tingkat pengetahuan remaja tentang bahaya HIV/AIDS pada siswa-siswi kelas XI SMK ATTAQWA 05 secara umum kurang yaitu 40 responden (58%). Diharapkan guru-guru dan tim tenaga kesehatan bekerja sama dalam melakukan penyuluhan tentang kesehatan khususnya HIV/AIDS disekolah atau kalangan remaja. Kata kunci : Pengetahuan, Remaja, HIV/AIDS.
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEPATUHAN KONSUMSI TABLET FE PADA REMAJA DI DESA SIDOMULYO LAMPUNG: FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEPATUHAN KONSUMSI TABLET FE PADA REMAJA DI DESA SIDOMULYO LAMPUNG Wati, Dewi Fajar; Kristianti, Yasinta Dewi
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI Vol. 9 No. 1 (2025): JURNAL ILMIAH KESEHATAN STIKES BHAKTI PERTIWI INDONESIA
Publisher : Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58813/stikesbpi.v9i1.228

Abstract

Latar belakang: Penyebab remaja putri mengalami anemia, dikarenakan adanya beberapa faktor seperti mengalami menstruasi sehinga membutuhkan asupan zat gizi terutama zat besi untuk memenuhi kebutuhan asupan Fe pada tubuh. Berdasarkan data dari Desa Sidomulyo diketahui bahwa untuk capaian pemberian tablet TTD pada remaja putri di tahun 2022 sebesar 90% namun hanya mencapai 58,9%. Upaya yang dilakukan oleh pemerintah adalah dengan memberikan tablet tambah darah yang diberikan pada wanita usia subur sebanyak 1 kali seminggu dalam upaya pencegahan anemia. Tujuan penelitian diketahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kepatuhan konsumsi tablet Fe pada remaja di Desa Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung. Metode penelitian ini merupakan penelitian analtik, dengan metode pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah seluruh remaja putri sebanyak 673 remaja dengan sampel yang digunakan sebanyak 100 responden menggunakan teknik multistage random sampling. Penelitian telah dilakukan di Desa Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung pada bulan Juni – Agustus 2024. Pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner, analisi data secara univariat dan bivariat (uji chi square). Hasil penelitian : Hasil uji chi square terdapat hubungan pengetahuan dengan kepatuhan konsumsi tablet Fe (p-value = 0,000), terdapat hubungan sikap dengan kepatuhan konsumsi tablet Fe (p-value = 0,000), dan ada hubungan peran petugas kesehatan dengan kepatuhan konsumsi tablet Fe pada remaja di di Desa Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung (p-value = 0,041). Kesimpulan penelitian ini yaiu tiga variabel semuanya terdapat hubungan antara pengetahuan, sikap dan peran petugas kesehatan dengan kejadian persalinan premature sedangakn tidak ada hubungan antara pekerjaan dengan kepatuhan konsumsi tablet Fe pada remaja di di Desa Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung. Saran petugas kesehatan memberikan penyuluhan kesehatan tentang anemia pada remaja dan remaja lebih mengerti pentingnya mengkonsumsi tablet besi (Fe).
FAKTOR FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KUNJUNGAN ANC TRIMESTER III DI PUSKESMAS TANAH TINGGI KOTA TANGERANG PROVINSI BANTEN PERIODE JANUARI-MARET TAHUN 2023 Salanti, Pipih; Yuni Asmi
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI Vol. 9 No. 1 (2025): JURNAL ILMIAH KESEHATAN STIKES BHAKTI PERTIWI INDONESIA
Publisher : Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58813/stikesbpi.v9i1.229

Abstract

  Latar Belakang: Puskesmas Tanah Tinggi terletak di Jl. Muhajirin, RT 002 RW 004, Tanah Tinggi, Kec. Tangerang, Kota Tangerang, Banten 15119, memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di wilayah Tanah Tinggi, Kec. Tangerang, Kota Tangerang maupun di sekitarnya. Hasil data Statistik Kota Tangerang (2018) terdapat 3.621 bumil, yang diantaranya melakukan kunjungan ANC ke Puskesmas Tanah Tinggi sebesar 1.401 orang, K1 sebesar  1.401 (100%) bumil dan   K4 sebesar 1.375 (98,1%) bumil. Tujuan mengetahui hubungan faktor-faktor kunjungan ANC trimester 3 di Puskesmas Tanah Tinggi Kota Tangerang Provinsi Banten Tahun 2023. Metode  Jenis penelitian ini survei analitik dengan menggunakan desain cross sectional. Populasinya seluruh data rekam medis ibu hamil trimester III bulan Januari- Desember tahun  2022  (Data sekunder) yang berjumlah 723 orang dan total sampel yang digunakan sebesar 78 orang (rumus Slovin). Analisa data penelitian ini dengan aplikasi komputerisasi yaitu SPSS (Statistical Program for Social Science). Hasil penelitian kriteria tidak beresiko pada saat hamil usianya sekitar <20 tahun-35 tahun sebesar 76,9%; paritas Ibu multipara sebesar 47 orang (60,3%); tingkat pendidikan Ibu hamil tinggi 50 orang (50%) dan rendah 50 orang (50%); tidak bekerja sebesar 46 orang (58,9%); jarak tempat tinggal ibu dekat dengan Puskesmas sebesar 66 orang (84,6%); kunjungan ANC Ibu sebanyak 3x kunjungan sebesar 56 orang (71,8%). Kesimpulan Ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Tanah Tinggi  sebagian besar sudah melakukan kunjungan ANC sebanyak 3 kali ke fasilitas kesehatan terdekat. Saran tetap melakukan kunjungan ANC sesuai dengan ketentuan pemerintah, untuk mendiagnosa resiko kehamilan sejak dini.    
PENGARUH GYMBAL UNTUK KEMAJUAN PERSALINAN KALA 1 TERHADAP PARITAS IBU DI TPMB T BOGOR TAHUN 2024 Emilia; Dian O; Widaya
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI Vol. 9 No. 1 (2025): JURNAL ILMIAH KESEHATAN STIKES BHAKTI PERTIWI INDONESIA
Publisher : Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58813/stikesbpi.v9i1.232

Abstract

Persalinan merupakan peristiwa lahirnya bayi, plasenta, dan selaput ketuban dari uterus ke dunia luar. Penyebab komplikasi dalam persalinan yang menyebabkan meningkatnya mortalitas dan morbiditas pada ibu dan janin adalah partus lama. Gym ball merupakan salah satu metode non farmakologi pada saat persalinan yang digunakan untuk mengurangi nyeri persalinan dan mempercepat durasi persalinan. Gym ball memiliki manfaaat selama kehamilan dan persalinan. Pada saat persalinan gym ball dapat mengurangi nyeri, kecemasan, mengurangi menggunakan analgesik, mempermudah kepala janin turun ke panggul dan rotasi, mempercepat durasi kala I persalinan dan dapat meningkatkan keseimbangan tubuh. Penelitian ini menggunakan metode penelitian quasy experiment. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu bersalin di PMB T Periode Juni-Agustus Tahun 2024. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 responden dengan teknik purposive sampling. Instrument penelitian ini menggunakan partograf dan lembar observasi untuk menilai lama kala I fase aktif. Analisa data secara univariat dan bivariate. Hasil penelitian didapatkan bahwa adanya pengaruh gymbal untuk kemajuan persalinan kala 1 terhadap paritas ibu di PMB T Gunung Putri Bogor Tahun 2024. Disarankan kepada ibu bersalin untuk melaksanakan terapi gym ball sebagai salah satu metode untuk mempercepat pembukaan sehingga dapat menurunkan angka morbilitas dan mortalitas ibu hamil dan neonatal
HUBUNGAN USIA DAN PARITAS DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI DALAM KEHAMILAN DI RS PMI KOTA BOGOR TAHUN 2024 Rimanda, Ayu; BR Pandia, Mas Ema
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI Vol. 9 No. 1 (2025): JURNAL ILMIAH KESEHATAN STIKES BHAKTI PERTIWI INDONESIA
Publisher : Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58813/stikesbpi.v9i1.233

Abstract

Latar Belakang: Hipertensi Dalam Kehamilan (HDK) menjadi komplikasi umum kehamilan dan penyebab utama morbiditas dan mortalitas ibu dan perinatal di seluruh dunia. WHO memperkirakan 800 perempuan meninggal setiap harinya akibat komplikasi kehamilan dan proses kelahiran. Sekitar 99% dari seluruh kematian ibu terjadi di negara berkembang. Salah satu faktor yang dapat mempengerauhi hipertensi dalam kehamilan adalah usia dan paritas.Tujuan : Untuk mengetahui hubungan usia dan paritas dengan kejadian hipertensi dalam kehamilan di Rumah Sakit PMI Kota Bogor Tahun 2024. Penelitian ini menggunakan rancangan deskriptif analitik dengan metode pendekatan cross sectional study.Metode: Jenis penelitian ini adalah penelitian bersifat analitik dengan desain cross-sectional, dengan menggunakan uji Chi-square. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 50 ibu hamil. Hasil pengukuran dianalisis menggunakan uji chi-square.Hasil : Ada hubungan usia dengan kejadian hipertensi dalam kehamilan dengan p-value > 0,029 dan nilai OR :0,067. Ada hubungan paritas dengan kejadian hipertensi dalam kehamilan dengan p-value > 0,000 dan nilai OR :0,063.Kesimpulan : Ada hubungan usia dan paritas dengan kejadian hipertensi dalam kehamilan di Rumah Sakit PMI tahun 2024. Diharapkan ibu hamil bisa mengetahui faktor- faktor (usia dan paritas) yang mempengaruhi kejadian hipertensi dalam kehamilan.  
HUBUNGAN DUKUNGAN EMOSIONAL KELUARGA TERHADAP KELANCARAN ASI IBU POSTPARTUM DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS AIR ITAM KEPULAUAN BANGKA BELITUNG PERIODE MARET-JUNI TAHUN 2024 Merben, Okky
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI Vol. 9 No. 1 (2025): JURNAL ILMIAH KESEHATAN STIKES BHAKTI PERTIWI INDONESIA
Publisher : Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58813/stikesbpi.v9i1.234

Abstract

Latar Belakang: Asi ekslusif merupakan air susu ibu yang diberikan kepada bayi dari usia 0 hingga 6 bulan tanpa tambahan cairan lain. Dukungan keluarga terutama suami maka akan berdampak pada rasa percaya diri serta pengaruh motivasi ibu dalam menyusui. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui hubungan dukungan emosional keluarga terhadap kelancaran asi ibu postpartum di Wilayah Kerja Puskesmas Air Itam Kepulauan Bangka Belitung Periode Maret-Juni 2024. Metode Penelitian cara mengumpulkan, mengolah dan menganalisis data secara sistematis dan terarah dengan jenis penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan yang digunakan adalah Cross Sectional. Hasil Penelitian hasil uji stastistic uji chi square terdapat pengaruh dari hubungan dukungan keluarga dengan kelancaran asi dengan hasil 0,04 (P-value<a) dengan OR= 527 dengan Ci 95% (128-2186). Kesimpulan Penelitian adanya hubungan antara instrumental dan emosional keluarga terhadap kelancaran asi ibu postpartum dan tidak adanya hubungan antara dukungan informasional dan dukungan emosional keluarga terhadap kelancaran asi pada ibu postpartum. Saran Dari hasil penelitian ini diharapkan menjadi evaluasi khususnya dukungan keluarga terhadap kelancaran asi ibu postpartum. Puskesmas dapat melakukan kegiatan promosi kesehatann untuk meningkatkan dukungan terhadap keluarga sehingga menciptakan ibu yang sejahtera.
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG TANDA BAHAYA KEHAMILAN DI KLINIK N TAHUN 2024 Abbas, Nurmupida
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI Vol. 9 No. 1 (2025): JURNAL ILMIAH KESEHATAN STIKES BHAKTI PERTIWI INDONESIA
Publisher : Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58813/stikesbpi.v9i1.236

Abstract

Latar belakang: Kehamilan merupakan periode yang sangat rentan tidak hanya bagi ibu hamil saja tetapi juga bagi kesalamatan janin didalam kandungan. Akibat yang dapat terjadi bila ibu tidak dapat mengenali tanda bahaya kehamilan secara dini dan upaya deteksi dini ibu yang kurang, maka akan mengakibatkan kematian pada ibu dan janin nya. Tujuan: Untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu hamil terhadap tanda bahaya kehamilan di Klinik N Pada tahun 2024. Metode: Metode penelitian ini berjenis deskriptif dengan menggunakan pendekatan waktu cross sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Dengan jumlah sampel 100 responden. Pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner. Hasil: Berdasarkan hasil penelitian, analisa data didapatkan Ada hubungan antara faktor usia (p-value 0,000), Ada Hubungan pendidikan (p-value 0,000), dan ada Hubungan antara paritas (p-value 0,000), terhadap pengetahuan ibu hamil terhadap tanda bahaya kehamilan di Klinik N Pada tahun 2024. Kesimpulan: Dari 3 variable yang diuji, seluruh Pendidikan, usia, dan paritas seluruh variable memiliki hubungan terhadap terhadap pengetahuan ibu hamil terhadap tanda bahaya kehamilan di Klinik N Pada tahun 2024. Saran: Ibu hamil diharapkan untuk segera memeriksakan kehamilannya apalagi terdapat tanda bahaya kahamilan dan bagi tenaga Kesehatan untuk dapat memberikan informasi mengenai tanda bahaya kehamilan.
HUBUNGAN KEPATUHAN MENGKONSUMSI TABLET BESI (FE) DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS MULIA BARU KABUPATEN KETAPANG KALIMANTAN BARAT TAHUN 2024 Gusti, Niky Wahyuning; Sagita, Widi
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI Vol. 9 No. 1 (2025): JURNAL ILMIAH KESEHATAN STIKES BHAKTI PERTIWI INDONESIA
Publisher : Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58813/stikesbpi.v9i1.237

Abstract

Latar Belakang : Ibu hamil dengan anemia defisiensi besi dapat berakibat fatal. Hal ini disesbabkan karena pada proses persalinan ibu hamil memerlukan banyak tenaga dan mungkin saja akan kehilangan banyak darah dalam jumlah yang cukup banyak. Adapun faktor mempengaruhi anemia dalam kehamilan diantaranya adalah konsumsi tablet Fe, status gisi ibu hamil, penyakit infeksi dan perdarahan Tujuan : untuk mengetahui hubungan kepatuhan mengkonsumsi tablet besi (Fe) dengan kejadian anemia pada ibu hamil di Puskesmas Mulia Baru Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat Tahun 2024 Metode : Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan rancangan analitik potong lintang atau Cross Sectional. Pengambilan data menggunakan teknik Purposive Sampling dengan 47 responden, yang dilakukan secara tatap muka dari tanggal 13-24 Januari 2024 di Puskesmas Mulia Baru. Jenis data yang digunakan adalah data primer. Analisa data menggunakan uji statistik Fisher’s Exact. Hasil : Pada penelitian ini, nilai yang digunakan untuk pengambilan keputusan adalah nilai dari uji fisher’s exact test. Adapun nilai Exact Sig. (2-Sided) dalam penelitian ini adalah 0,008 yang artinya nilai P < 0,05. Simpulan : bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kepatuhan mengkonsumsi tablet besi (Fe) dengan kejadian anemia pada ibu hamil di Puskesmas Mulia Baru Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat Tahun 2024.
HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU DAN PERAN KADER TERHADAP PARTISIPASI KEGIATAN POSYANDU REMAJA DI DESA TAMAN HARJO Mutmainah, Vepti Triana; Muayah; Sri Rahayu
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI Vol. 9 No. 1 (2025): JURNAL ILMIAH KESEHATAN STIKES BHAKTI PERTIWI INDONESIA
Publisher : Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58813/stikesbpi.v9i1.238

Abstract

  Remaja merupakan masa peralihan antara masa anak dan masa dewasa. Remaja merupakan masa transisi perekembangan mental, fisik dan reproduksi manusia dapat berdampak pada status kesehatan secara umum. Perkembangan informasi dan teknologi dapat memepengaruhi perilaku remaja sehat termasuk perilaku berisiko seperti merokok atau penggunaan obat terlarang dan perilaku seks bebas. Tujuan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui terkiat kesadaran ibu yang memiliki remaja untuk ikut serta dalam kegiatan posyandu remaja serta faktor pendorong partisipasi remaja. Metode penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif  deskriptif analitik dengan pendekatan croos sectional, menggunakan total sampel sebanyak 79 responden, memakai data yaitu data sekunder, primer dan analisis SPSS. Berdasarkan uji Chi Square yang telah dilakukan peneliti, pada nilai p value 0,000 (α). Sehingga, karena nilai p value 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan ibu dan partisipasi dalam kegiatan posyandu remaja. Sehingga semakin baik pengetahuan Ibu dan peran kader maka akan semakin tinggi partisipasi remaja dalam posyandu remaja.
PENGARUH SENAM HAMIL TERHADAP TINGKAT KECEMASAN IBU HAMIL TRIMESTER III DI RUMAH SAKIT ROYAL TARUMA Nurlelawati, Ella; Herdyana, Erma; Lestari, Defie Puji
Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI Vol. 9 No. 1 (2025): JURNAL ILMIAH KESEHATAN STIKES BHAKTI PERTIWI INDONESIA
Publisher : Jurnal Ilmiah Kesehatan BPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58813/stikesbpi.v9i1.239

Abstract

Latar Belakang :Kecemasan merupakan perasaan yang paling sering terjadi dialami oleh ibu hamil, terutama menjelang persalinan.Salah satu upaya yang dilakukan untuk mengurangi ketidaknyamanan trimester III termasuk diantaranya peningkatan rasa cemas yaitu dengan melakukan senam hamil. Data dari World Health Organization (WHO) pada tahun 2019 menunjukkan sekitar 12.230.142 ibu hamil di dunia mengalami masalah kecemasan dengan 30% diantaranya terjadi pada trimester III saat menghadapi persalinan. Metode : penelitian true eksperimental, populasi dalam penelitian ini yaitu Ibu Hamil Trimester III sebanyak 30 orang menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel 30 responden variabel terdiri dari senam hamil dan tingkat kecemasan, instrument menggunakan kuesioner HARS, memakai data primer analisis menggunakan independent t test. Hasil Penelitian : Hasil uji independent t test adanya pengaruh senam hamil (p value 0,000) terhadap penurunan tingkat kecemasan pada ibu hamil Trimester III dalam menghadapi persalinan di Rumah Sakit Royal Taruma Kota Jakarta Barat periode Juli Tahun 2024. Kesimpulan : dalam penelitian ini variabel senam hamil memiliki pengaruh terhadap penurunan tingkat kecemasan pada ibu hamil Trimester III dalam menghadapi persalinan di Rumah Sakit Royal Taruma Kota Jakarta Barat periode Juli Tahun 2024. Saran : diharapkan RS Royal Taruma lebih memperhatikan kondisi psikologis ibu hamil trinmester III dan meningkatkan program senam hamil untuk menurunkan tingkat kecemasan ibu hamil trimester III.