cover
Contact Name
Cecep Nana Nasuha
Contact Email
cephy.lucky81@gmail.com
Phone
+6289609598303
Journal Mail Official
atsarunisa@gmail.com
Editorial Address
https://jurnal.unisa.ac.id/index.php/atsar/about/editorialTeam
Location
Kab. kuningan,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
ISSN : 27471586     EISSN : 27464776     DOI : -
The Journal Atsar is a double blind peer-reviewed academic journal and open access to social, technology and scientific fields. The journal is published bimonthly once by UNISA. The Journal Atsar provides a means for sustained discussion of relevant issues that fall within the focus and scopes of the journal which can be examined empirically. The journal publishes research articles covering all aspects of General.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 53 Documents
KOMUNIKASI POLITIK TOKOH AGAMA PADA PEMILIHAN KEPALA DESA DI DESA LINGGAINDAH KABUPATEN KUNINGAN Juhana, Nana; Nana Nasuha, Cecep; Iksan Anshori, Aik
Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
Publisher : Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Linggaindah, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, terdapat kendala atau penghambat mengenai komunikasi politik tokoh agama, sehingga para tokoh agama lebih memilih untuk tidak mengajak masyarakat untuk memilih siapa menghindari pertengkaran. Begitu juga, sikap fanatik masyarakat berlebihan yang mengurangi logika dan pikiran dalam membuat pilihan masyarakat terhadap calon kepala desa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui komunikasi politik tokoh, faktor yang menjadi pendukung dalam komunikasi politik tokoh agama, dan faktor penghambat dalam komunikasi politik tokoh agama pada Pilkades di Desa Linggaindah. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif. Pendekatan penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan, pertama, tokoh agama mendapat informasi Pilkades dari aparat desa, panitia, polisi, dan pimpinan lain, lalu kroscek dengan data di masyarakat. Kedua, pesan politik tokoh agama berisi informasi, ajakan, nasehat, motivasi, dan opini untuk mensukseskan Pilkades yang aman dan damai serta mendorong partisipasi pemilih. Ketiga, saluran komunikasi tokoh agama meliputi khotbah Jumat, ceramah majelis ta’lim, dan media sosial seperti Facebook dan WhatsApp. Faktor pendukung komunikasi politik tokoh agama adalah sumber, alat, dan isi informasi yang tepat, kegiatan ceramah, diskusi, dan target komunikasi yang tepat. Hambatan komunikasi termasuk kurangnya dukungan solidaritas, sikap antipati terhadap Pilkades, perbedaan penerimaan isi komunikasi, informasi hoax, kurangnya pengetahuan tentang Pilkades, dan prasangka keberpihakan terhadap tokoh agama.
PERAN PEMBELAJARAN AKIDAH AKHLAK DALAM MEMBENTUK SISWA KREATIF DAN INOVATIF DI ERA SOCIETY 5.0 PADA SISWA MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 7 KUNINGAN Lukman Nugraha, Deny; Saepudin; Sulaeman
Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
Publisher : Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dunia pendidikan berperan penting dalam meningkatkan kualitas SDM (Sumber Daya Manusia) Untuk menjawab tantangan Society 5.0 dalam dunia pendidikan diperlukan kecakapan hidup abad 21 atau lebih dikenal dengan istilah 4C (Creativity, Critical Thingking, Communication, Collaboration). Akidah Akhlak merupakan salah satu mata pelajaran yang termasuk dalam muatan kurikulum pendidikan madrasah. Konten materi yang diajarkan berkaitan dengan dasar-dasar keimanan dan juga berkaitan dengan akhlak-akhlak yang berlaku dalam kehidupan sehari-hari, baik itu akhlak terpuji maupun akhlak tercela. Pembelajaran akidah akhlak di Madrasah Tsanawiyah menunjukkan efektivitas yang tinggi berdasarkan berbagai indikator penelitian. Siswa mampu mencapai kompetensi dasar dan inti, memiliki tingkat kehadiran yang tinggi, aktif dalam kegiatan keagamaan, menunjukkan perilaku yang baik, serta mengalami peningkatan pengetahuan dan kepuasan terhadap pembelajaran. Hal ini menunjukkan bahwa program pembelajaran akidah akhlak telah berhasil dalam mencapai tujuan pembelajaran dan pengembangan karakter siswa. Efektivitas pembelajaran Akidah Akhlak di MTs Negeri 7 Kuningan dapat dinilai mampu membentuk karakter siswa yang kreatif dan inovatif di era Society 5.0 hal ini sebagaimana disampaikan oleh para narasumber bahwa pembelajaran Akidah Akhlak mendorong para siswa untuk berpikir kreatif dan inovatif sambil tetap memegang teguh nilai-nilai moral. Ini sangat penting di era Society 5.0, di mana teknologi berkembang pesat dan siswa perlu menggunakannya dengan bijak. Pelaksanaan Pembelajaran Akidah Akhlak di Madrasah Tsanawiyah Negeri 7 Kuningan berjalan efektif dan efisien meski terdapat hambatan dan tantangan dalam proses belajar mengajarnya. Efektivitas pembelajaran Akidah Akhlak di MTs 7 Kuningan dapat dinilai mampu membentuk karakter siswa yang kreatif dan inovatif di era Society 5.0.
IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA BELAJAR DALAM MENINGKATKAN MUTU DAN MINAT BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (Studi Kasus di SD Negeri 2 Babakanreuma, Kec. Sindang Agung, Kabupaten Kuningan Provinsi Jawa Barat) Juhriah, Yoyoh
Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
Publisher : Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar terhadap peningkatan mutu belajar siswa ada mata pelajaran PAI di SDN 2 Babakanreuma. Kurikulum Merdeka adalah pendekatan baru dalam sistem pendidikan yang memberikan kebebasan memilih materi apa yang menjadi prioritas utama di sekolah yang disesuaikan dengan kebutuhan di daerah tempat sekolah itu berada. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar telah memberikan dampak positif terhadap peningkatan mutu dan minat belajar siswa pada mata pelajaran PAI. Walaupun peningkatannya belum signifikan dalam hal penguasaan pendalaman materi pelajaran yang ada di kurikulum, namun sudah menampakkan peningkatan yang signifikan dalam hal pelaksanaan ibadah shalat baik itu shalat duha maupun shalat dzuhur, dan sikap sehari-hari siswa di sekolah. Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar ini, guru memainkan peran sebagai fasilitator dan pembimbing. Guru juga memiliki fleksibilitas dalam memilih metode pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan dan minat siswa. Namun beberapa kendala juga ditemukan dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar, salah satunya adalah ada kesulitan dalam mengelola waktu belajar yang efektif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar memberikan manfaat yang signifikan bagi meningkatnya mutu dan minat belajar siswa pada mata pelajaran PAI di SDN 2 Babakanreuma. Dalam rangka meningkatkan efektifitas implementasi, disarankan agar sekolah terus mengembangkan metode dan strategi pembelajaran yang mendukung kemandirian belajar, mengembangkan  berbagai program unggulan sekolah, serta menyediakan sarana dan prasarana yang memadai untuk mendukung meningkatnya mutu dan minat belajar siswa di sekolah.
PERAN EKSTRAKULIKULER PRAMUKA DALAM MEMUPUK SIKAP PEDULI SOSIAL SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 SEGONG Putri Pradani, Adhistami; Alfianita, Lucyana
Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
Publisher : Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui sikap kepedulian sosial siswa kelas IV SD Negeri 1 Segong. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Penelitian ini dilakukan di SD Negeri 1 Segong Kecamatan Karangkancana dengan informan penelitian guru Pembina dan 3 (tiga) siswa kelas IV. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kegiatan ekstrakurikuler pramuka mempunyai peranan yang besar dalam memupuk dan mengembangkan sikap sosial. Beberapa hal telah menunjukkan hal yang sangat baik seperti anggota pramuka mengikuti latihan dan tes. Dalam faktor internal dan eskternal bahwa faktor yang dapat menunjang kegiatan pramuka yang berasal dari faktor siswa seperti semangat siswa untuk mengikuti kegiatan latihan. Sedangkan, yang berasal dari luar diri siswa seperti berbagai pihak. Sementara faktor yang menghambat sikap peduli sosial siswa ditemukan dalam bentuk pemanfaatan teknologi yang menyebabkan siswa kurang melakukan kegiatan sosial, seperti kegiatan main games melalui handphone dan semakin ditinggalkannya permainan tradisional yang dilakukan berkelompok. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa kegiatan ekstrakurikuler pramuka di SD Negeri 1 Segong sudah terlaksana dengan baik dalam mengikuti latihan kepramukaan.   
IMPLEMENTASI TAWASULAN SEBAGAI METODE PEMBINAAN MENTAL DALAM MENINGKATKAN AKHLAQUL KARIMAH SISWA DI MTs NURUL HUDA MUNJUL AH. YUSRO
Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
Publisher : Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tradisi tawasulan yang ada di MTs Nurul Huda Munjul memberikan implikasi psikologis positif  bagi para siswa. Hal ini ditandai dengan terciptanya kehidupan bagi siswa yang memiliki akhlak terpuji, tentram, akur, dan damai. Bagi para siswa, tradisi tawasulan memberikan  dampak psikologis munculnya kesadaran diri yang bersifat bathiniyah tentang pentingnya rasa tanggung jawab dalam menimba ilmu. Perasaan tersebut mendorong para siswa untuk serius dan tekun dalam belajar serta berusaha menjalani kehidupan sehari-hari  dengan akhlak terpuji sesuai dengan tata nilai yang ada di lingkungan pondok pesantren. Sebagai wujud dan komitmen sekolah terhadap pembinaan akhlak siswa, maka MTs Nurul Huda Munjul hadir untuk memberikan solusi dengan melakukan kegiatan tawasulan sebagai bentuk pembinaan mental siswa, sehingga memiliki akhlak terpuji sebagai bekal menjalani kehidupan sehari-hari. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan fenomenologis. Deskriptif adalah metode dalam meneliti status kelompok manusia, suatu sistem pemikiran ataupun suatu kelas pristiwa pada masa sekarang, bertujuan untuk membuat gambaran secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antara fenomena yang diselidiki. Sedangkan pendekatan fenemonologis berusaha memahami arti peristiwa dan kaitan-kaitannya terhadap orang-orang biasa dalam situasi-situasi tertentu. Dalam penelitian ini akan digambarkan sekelompok siswa yang secara sistematis, faktual, dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat kegiatan, dan peristiwa yang berkaitan dengan kegiatan tawasulan di MTs Nurul Huda Munjul.
METAL MATRIX COMPOSITE (MMC) DALAM PEMBENTUKAN LOGAM Kuncara, Martina; Nana Nasuha, Cecep
Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
Publisher : Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Metal Matrix Composites (MMC) are materials consisting of a metal mixture reinforced with continuous fibres, whiskers, or particulates.  Metal Matrix Composites (MMC) have advantages over other types of composites. Such as high strength, high modulus, high toughness and impact properties, low sensitivity to temperature changes or thermal shock, high surface resistance and low sensitivity to surface defects, and high electrical conductivity. The purpose of this review is to find out the methods used in manufacturing MMC, as well as the advantages and disadvantages of the method.  From the discussion, the results were obtained that various processing methods have been used in the manufacture of MMC, including Stir Casting methods, powder metallurgy, and Laser Additive Manufacturing (selective laser sintering (SLS), selective laser melting (SLM), laser metal deposition (LMD).
ANALISIS STRATEGI PEMBELAJARAN TAHSIN DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGHAFAL AL-QUR’AN DI MTsN 9 KUNINGAN KECAMATAN MALEBER Wahyuni, Zulfatul; Saepudin, Aep
Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
Publisher : Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Strategi pembelajaran merupakan rencana pembelajaran yang dibuat sebelum pembelajaran dilaksanakan biasanya dibuat oleh guru sebelum pembelajaran dimulai dan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang efektif sesuai dengan apa yang diharapkan. Penelitian ini membahas mengenai strategi pembelajaran Tahsin dalam meningkatkan kemampuan menghafal Al-Qur’an, kendala pada saat pembelajaran Tahsin dalam meningkatkan mengahafal Al-Qur’an serta bagaimana cara mengatasi kendala yang dihadapi pada saat pembelajaran Tahsin dalam meningkatkan kemampuan menghafal Al-Qur’an di MTsN 9 Kuningan.Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mengenai strategi pembelajaran dalam meningkatkan kemampuan menghafal Al-Qur’an yang digunakan oleh guru dan mendeskripsikan solusi yang dilakukan oleh guru pada saat pembelajaran sebagai upaya untuk mengatasi kendala pada pembelajaran Tahsin. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dan menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan dokumentasi.  Adapun informan dalam penelitian ini yaitu wawancara kepada guru dan siswa di MTsN 9 Kuningan. Berdasarkan hasil dari penelitian ini bahwasannya kendala yang dialami oleh siswa seperti siswa kurang paham akan materi Tahsin, keterbatasan sarana dan prasarana pembelajaran dan kurangnya keaktifan guru dalam menjelaskan materi pada pembelajaran Tahsin. Solusi yang dilakukan oleh guru guna mengatasi kendala tersebut antara lain menumbuhkan minat dan memberikan motivasi kepada siswa mengenai pentingnya pembelajaran tahsin agar siswa terus belajar dan menghafal Al-Qur’an sesuai dengan ajaran Islam.
PERAN GURU PAI DALAM MENGADAPTASI KURIKULUM MERDEKA DI SMAN 1 KUNINGAN Abdul Azis, Lutfi; Yuliyanti, Ade
Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
Publisher : Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan dapat menjadi suatu persiapan untuk melangkah maju, berkembang, mengubah informasi, keterampilan, dan perilaku serta perilaku seseorang atau kelompok dalam suatu upaya untuk mendidik kehidupan manusia melalui kegiatan bimbingan, pengajaran dan pelatihan. Hal tersebut menjadi pokok bahasan untuk mengkaji peran guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam mengadaptasi Kurikulum Merdeka di SMAN 1 Kuningan. Kurikulum Merdeka yang dihadirkan sebagai upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia menitikberatkan pada kebebasan dan kreativitas siswa dalam belajar. Dalam konteks ini, peran guru sangat penting untuk menjamin bahwa tujuan program pendidikan dapat terlaksana secara efektif. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan guru PAI, pengamatan di kelas, dan analisis laporan terkait program pendidikan dan pelaksanaan pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru PAI di SMAN 1 Kuningan memegang peranan penting dalam menyiapkan Kurikulum Merdeka melalui berbagai teknik pengajaran yang kreatif dan berpusat pada siswa. Instruktur PAI juga menghadapi sejumlah tantangan, termasuk keterbatasan sumber daya, kebutuhan untuk persiapan tambahan, dan masalah dari siswa itu sendiri. Namun, penyesuaian program pendidikan ini memiliki dampak positif pada keterlibatan siswa dalam pembelajaran, meningkatkan kemampuan berpikir kritis, dan memperkuat nilai-nilai agama. Pertimbangan ini mengusulkan perlunya dukungan yang lebih besar dari sekolah dan pemerintah dalam bentuk persiapan, sumber daya, dan pendekatan yang mendukung pelaksanaan program Kurikulum Merdeka dengan efektif.
PENGARUH LATIHAN SKIPPING DAN NAIK TURUN BANGKU TERHADAP TINGGI LONCATAN VERTICAL JUMP PADA EKSTRAKURIKULER BOLA VOLI PUTRA (Studi Di MA Plus Keterampilan Wadi Sofia Cidahu) Anggara, Anggi; Komaludin, Dudi
Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
Publisher : Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan skipping dan latihan naik turun bangku terhadap tinggi loncatan vertical jump pada ekstrakurikuler bola voli putra di MA Plus Keterampilan Wadi Sofia Kabupaten Kuningan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain “two group pre test post test design”. Populasi dalam penelitian ini adalah ekstrakurikuler bola voli putra di MA Plus Keterampilan Wadi Sofia Kabupaten Kuningan yang berjumlah 40 atlet. Sampel yang diambil dari hasil purposive sampling, dengan kriteria  yaitu  Adapun  syarat-syarat  yang  harus  dipenuhi  dalam  pengambilan sampel  ini,  yaitu;  (1)  siswa  MA  Plus  Keterampilan  Wadi Sofia, (2) berjenis kelamin laki-laki, (3) minimal telah mengikuti latihan selama 1 tahun, (4) berusia 17-18 tahun, (5) dan bersedia menjadi mengikuti latihan selama penelitian berlangsung. Berdasarkan kriteria tersebut yang memenuhi adalah berjumlah 24 atlet. Instrumen yang digunakan untuk tes tinggi loncatan adalah vertical jump. Analisis data menggunakan uji t. Hasil  analisis  menunjukkan  bahwa:  (1) Ada pengaruh   latihan   skipping terhadap peningkatan tinggi loncatan vertical jump pada ekstrakurikuler bola voli putra di MA Plus Keterampilan Wadi Sofia, dengan t  hitung 6.966 > t tabel 4.44, dan nilai signifikansi 0.00 < 0.05, kenaikan persentase sebesar 1.02%. (2) Ada pengaruh latihan naik turun bangku terhadap peningkatan tinggi loncatan vertical jump pada ekstrakurikuler bola voli putra di MA Plus Keterampilan Wadi Sofia, dengan nilai t hitung 3.458 > t tabel 2.22, dan nilai signifikansi 0.005 < 0.05,  kenaikan persentase  sebesar 1.02%. (3) Latihan skipping lebih baik daripada latihan naik turun bangku terhadap tinggi vertical jump pada ekstrakurikuler bola voli putra di MA Plus Keterampilan Wadi Sofia, dengan selisih rata-rata sebesar 0.5 cm.
PERAN GURU PAI PADA KEGIATAN RAMADHAN DALAM MEMBENTUK KARAKTER BERIBADAH SISWA DI MADRASAH TSANAWIYAH  (MTs) NEGERI 8 KUNINGAN Restu Banu Aji; Rindu Erlandis, Maya
Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal ATSAR UNISA Kuningan
Publisher : Jurnal Ilmiah ATSAR Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peran guru pai pada kegiatan ramadhan dalam membentuk karakter beribadahsiswa di madrasah tsanawiyah negeri 8 kuningan. Penelitian ini bertujuan untuk memahami peran guru PAI dalam membentuk karakter beribadah siswa di Madrasah Tsanawiyah Negeri 8 Kuningan melalui kegiatan Ramadhan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru PAI memiliki peran penting dalam merancang, melaksanakan, dan mengevaluasi kegiatan Ramadhan di Madrasah Tsanawiyah Negeri 8 Kuningan. Guru PAI juga berperan sebagai teladan, motivator, fasilitator, da n pembimbing bagi siswa dalam kegiatan Ramadhan. Kegiatan Ramadhan di Madrasah Tsanawiyah Negeri 8 Kuningan, ada beberapa program kegiatan seperti kegiatan pesantren kilat,buka bersama,zakat, dan berbagi takjil. Kegiatan-kegiatan tersebut efektif dalam membentuk karakter beribadah siswa. Seperti keikhlasan, kekhusyuan, kesungguhan, dan konsistensi. Faktor-faktor yang mendukung efektivitas kegiatan Ramadhan di Madrasah Tsanawiyah Negeri 8 Kuningan adalah komitmen pimpinan madrasah, kreativitas guru PAI, antusiasme siswa, kerjasama orang tua, dan dukungan masyarakat. Sedangkan faktor penghambatnya adalah keterbatasan sarana prasarana, kurangnya kesadaran siswa, kurangnya waktu dan kesempatan, dan ketidaksepahaman atau perbedaan pandangan. Berdasarkan hasil penelitian ini.