cover
Contact Name
Amroni
Contact Email
amroni@cic.ac.id
Phone
+6281321740787
Journal Mail Official
amroni@cic.ac.id
Editorial Address
Jl Kesambi No 202 Cirebon
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Witana
ISSN : 30235420     EISSN : 30235420     DOI : -
Core Subject : Economy,
Jurnal Witana dipublikasikan sejak awal tahun 2023 oleh Program Studi Manajemen Bisnis Universitas Catur Insan Cendekia. Jurnal Witana terbit 2 (dua) kali dalam setahun, yaitu pada Bulan Februari dan Agustus memuat hasil penelitian berupa kajian manajemen dan bisnis, yang meliputi manajemen pemasaran, manajemen sumber daya manusia, dan manajemen keuangan sesuai isu-isu bisnis yang berkembang saat ini. Witana diambil dari Cerita Babad Cirebon, artinya tanah atau pedukuan pertama yang dibangun oleh Embah Kuwu Cirebon dari filosofi ini diharapkan Jurnal Witana menjadi jurnal pertama yang dapat melahirkan peneliti-peneliti berpengaruh pada bidang ilmu Manajemen Bisnis, sebagai referensi bagi para mahasiswa dan peneliti untuk melakukan penelitian selanjutnya, serta bagi para praktisi bisnis di dalam menentukan strategi manajemen dan bisnis.
Articles 57 Documents
PENERAPAN MATERI BARISAN DAN DERET MATEMATIKA EKONOMI TERHADAP PERKEMBANGAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU PADA UCIC Maria, Niken; Wulandari, Tri; Novi Hidayah; Nurkomala Dewi, Wiwiek
Jurnal Witana Vol 2 No 2 (2024)
Publisher : Jurnal Witana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini merupakan langkah inovatif dalam mengaplikasikan konsep matematika dalam konteks dunia nyata, khususnya dalam proses penerimaan mahasiswa baru di Universitas Catur Insan Cendekia. Dengan menggunakan konsep - konsep seperti barisan aritmatika, geometri, dan deret, penelitian ini menawarkan pendekatan yang sistematis dan terukur dalam memahami dan meramalkan tren penerimaan mahasiswa. Selain itu, hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa penerapan konsep matematika dalam proses penerimaan mahasiswa dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam meningkatkan efisiensi proses tersebut. Implikasi praktis dari penelitian ini sangat penting dalam konteks pengembangan kebijakan penerimaan mahasiswa. Dengan memiliki pemahaman yang lebih dalam mengenai faktor - faktor yang memengaruhi penerimaan mahasiswa, universitas dapat mengembangkan kebijakan yang lebih terarah dan berbasis data. Hal ini dapat membantu universitas untuk meningkatkan reputasi mereka dalam hal selektivitas dan kualitas mahasiswa yang di terima . Selain itu , penelitian ini juga membuka ruang bagi pengembangan metode dan alat analisis yang lebih canggih dalam meramalkan tren penerimaan mahasiswa di masa depan . Dengan terus mengembangkan dan memperbaiki pendekatan ini, universitas dapat tetap berada di depan dalam hal merancang strategi penerimaan mahasiswa yang efektif dan adaptif terhadap perubahan lingkungan dan kebutuhan pasar.
ANALISIS HARGA PERMINTAAN DAN PENAWARAN DALAM KESEIMBANGAN PASAR UBI UNGU MENGGUNAKAN GRAFIK Ivon Bilkistan; Perme Suci, Dina; Febriyani, Ayu; Kartika, Ika
Jurnal Witana Vol 2 No 2 (2024)
Publisher : Jurnal Witana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keseimbangan pasar ubi ungu dengan fokus pada interaksi antara harga, permintaan, dan penawaran. Matematika, sebagai mata pelajaran yang esensial di berbagai jenjang pendidikan, memainkan peran penting dalam memahami fenomena ekonomi yang kompleks, termasuk keseimbangan pasar. Studi ini menggunakan pendekatan matematis untuk menggambarkan model matematika yang mendasari konsep harga permintaan dan penawaran serta mengidentifikasi titik keseimbangan pasar melalui alat analisis matematis dan grafis. Dalam konteks ekonomi, perusahaan distributor ubi ungu, Palawija, menghadapi kesulitan dalam menyeimbangkan jumlah ubi ungu yang ditawarkan dengan jumlah yang diminta oleh pasar. Kesalahan analisis sebelumnya mengakibatkan ketidakseimbangan yang berujung pada kerugian finansial. Melalui studi literatur dari beberapa buku, artikel, dan jurnal ilmiah, penelitian ini mengilustrasikan fungsi permintaan dan penawaran menggunakan persamaan matematika. Untuk kasus Palawija, persamaan permintaan yang digunakan adalah (Qd = 100 – 2Px) dan persamaan penawaran adalah (Qs = -50 + 3Px). Dengan menyamakan kedua persamaan tersebut, ditemukan harga keseimbangan pasar sebesar Rp 30.000 dengan jumlah keseimbangan 40 unit. Pemahaman tentang keseimbangan pasar ubi ungu melalui pendekatan matematis memberikan wawasan berharga tentang dinamika pasar dan relevansinya dalam pengambilan keputusan ekonomi modern. Abstract This research aims to analyze the balance of the purple yam market with a focus on the interaction between price, demand, and supply. Mathematics, as an essential subject in various levels of education, plays a crucial role in understanding complex economic phenomena, including market equilibrium. This study uses a mathematical approach to describe the underlying mathematical model of price-demand and supply concepts, as well as identify the market equilibrium point through mathematical and graphical analysis tools. In an economic context, Palawija, a distributor of purple yam, faces difficulties in balancing the quantity of purple yam offered with the quantity demanded by the market. Previous analysis errors have resulted in imbalances that lead to financial losses. Through literature studies from various books, articles, and scientific journals, this research illustrates the demand and supply functions using mathematical equations. For the case of Palawija, the demand equation used is (Qd = 100 - 2Px) and the supply equation is (Qs = -50 + 3Px). By equating these two equations, the equilibrium market price is found to be Rp 30,000 with a balanced quantity of 40 units. Understanding the market equilibrium of purple yam through a mathematical approach provides valuable insights into market dynamics and its relevance in modern economic decision-making.
ANALISIS PERTIDAKSAMAAN MENGGUNAKAN MODEL LINEAR PROGRAMMING DENGAN METODE GRAFIK Anandayu, Farissa; Widia Wati; Elmayana, Erdila; Norhan, Linda
Jurnal Witana Vol 2 No 2 (2024)
Publisher : Jurnal Witana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas analisis pertidaksamaan menggunakan model linear programming dengan metode grafik. Metode grafik digunakan untuk menyelesaikan masalah linear programming dengan dua variabel. Dalam penelitian ini, model linear programming dibuat dengan menggunakan persamaan dan pertidaksamaan linear. Fungsi obyektif dan batasan-batasan yang diberikan digambarkan dalam grafik untuk menentukan daerah yang memenuhi semua batasan. Daerah ini disebut daerah feasible atau daerah yang layak sebagai solusi program linier.Dalam penelitian ini, penyelesaian dilakukan dengan mengplot fungsi obyektif dan batasan-batasan melalui persamaan linier masing-masing . Kemudian, daerah yang memenuhi masing-masing batasan pertidaksamaan linier ditentukan dan daerah yang memenuhi semua batasan ditentukan. Titik-titik sudut daerah feasible tersebut disebut sebagai titik ekstrim daerah feasible. Nilai fungsi obyektif yang terkecil atau terbesar digunakan untuk menentukan solusi optimal.Penelitian ini menunjukkan bahwa metode grafik efektif digunakan untuk menyelesaikan masalah linear programming dengan dua variabel. Namun, metode ini memiliki kelemahan, yaitu hanya dapat digunakan untuk masalah dengan dua variabel.
PENGARUH KONSEP FUNGSI BIAYA TERHADAP HARGA JUAL PRODUK PADA STUDI KASUS HOME INDUSTRY CHICKEN COOP (KURUNGAN AYAM) DI KEC. PLUMBON KAB. CIREBON fransiscaintan; Desi Alfiyani; Uswatun Khasanah; Dhea Praadha Gitama, Gytha Nurhana
Jurnal Witana Vol 2 No 2 (2024)
Publisher : Jurnal Witana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian tentang studi kasus home industry kurungan ayam di Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon ini digunakan sebagai contoh untuk menganalisis pengaruh konsep fungsi biaya terhadap harga jual produk. Menyelidiki bagaimana konsep fungsi biaya dapat mempengaruhi harga jual suatu produk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsep fungsi biaya memainkan peran penting dalam menentukan harga jual produk. Harga jual produk dipengaruhi secara langsung oleh biaya bahan baku, overhead, dan tenaga kerja. Dalam menetapkan harga jual, hal-hal seperti biaya produksi, biaya operasional, dan target laba menjadi pertimbangan utama. Hasil dari penelitian ini meningkatkan pemahaman pemilik home industry kurungan ayam tersebut tentang konsep biaya dan harga jual produk, untuk meningkatkan daya saing dan profitabilitas industri kurungan ayam di rumah, diperlukan perencanaan biaya yang matang dan strategi penetapan harga yang tepat.
ANALISIS PENGARUH EKUITAS MEREK DIGITAL TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KOPI MENAKAR YOGYAKARTA Oryz Agnu Dian Wulandari, Oryz Agnu Dian Wulandari; Dhea Praadha Gitama, Gytha Nurhana; Kart, Ika
Jurnal Witana Vol 2 No 2 (2024)
Publisher : Jurnal Witana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to analyze the influence of several factors on consumer purchase decisions for Kopi Menakar products. The factors analyzed include Service Quality, Product Quality, Aesthetic Place, Customer Experience, Social Media Engagement, and Digital Brand Equity. Data were collected through a survey of 157 respondents who are customers of Kopi Menakar. Data analysis was conducted using multiple regression to determine the effect of each independent variable on the dependent variable, namely consumer purchase decisions. The results of the study indicate that all independent variables have a significant effect on consumer purchase decisions. Aesthetic Place has the greatest influence, followed by Customer Experience, Product Quality, Service Quality, and Social Media Engagement. The coefficient of determination (R²) value of 0.667 indicates that 66.7% of the variability in purchase decisions can be explained by the independent variables in this model. This study suggests that Kopi Menakar should focus on improving service quality, product quality, and customer experience to enhance consumer purchase decisions. Additionally, special attention should be given to the design and aesthetics of the place as well as social media engagement. The limitations of this study include limited generalization of the results and not considering other variables that might influence purchase decisions. These findings provide valuable insights for the management of Kopi Menakar and other coffee shop businesses in designing effective marketing strategies to enhance customer satisfaction and loyalty
Analisis pemasaran pada umkm X pasca covid 19 umar, Resky; Christian, Nathanael; Nurhajijah, Sitta; Lubis, Dokmen
Jurnal Witana Vol 2 No 2 (2024)
Publisher : Jurnal Witana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pandemi COVID-19 telah memberikan dampak signifikan terhadap berbagai sektor ekonomi, termasuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perubahan strategi pemasaran yang diterapkan oleh UMKM X setelah pandemi, serta mengevaluasi efektivitas adaptasi yang dilakukan dalam menghadapi kondisi pasar yang baru. Metodologi penelitian melibatkan pendekatan kualitatif dengan wawancara mendalam dan analisis data sekunder dari laporan dan studi kasus terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa UMKM X mengalami penurunan signifikan dalam penjualan selama pandemi, yang memaksa mereka untuk mengubah strategi pemasaran tradisional ke digital. Penggunaan teknologi dan platform e-commerce menjadi kunci dalam menjangkau konsumen yang berubah perilakunya. Analisis SWOT mengidentifikasi kekuatan UMKM X dalam inovasi produk, namun juga mengungkap kelemahan dalam infrastruktur digital dan ancaman dari persaingan yang semakin ketat. Preferensi konsumen pasca pandemi cenderung lebih memilih produk yang praktis dan higienis, yang mend
PENGARUH PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN DAN PSYCHOLOGICAL EMPOWERMENT TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA Tedi Kustandi; Sahara
Jurnal Witana Vol 2 No 2 (2024)
Publisher : Jurnal Witana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this research is to analyze the relationship between entrepreneurial education and psychological empowerment variables on the interest in entrepreneurship. We use a Quantitative approach in this research. The population in this study were 871 students of the Faculty of Economics, University of Muhammadiyah Cirebon, West Java. The sampling technique in this study used stratified techniques totaling 90 respondents. We used a questionnaire to collect sampling data. Using multiple linear regression analysis in data processing. The results showed that there was a positive and significant influence both partially and simultaneously between the variables of entrepreneurship education and psychological tempowerment on the interest in entrepreneurship.
Penerapan Fungsi Konsumsi dan Fungsi Tabungan pada Teori Fungsi Linear dalam Kehidupan Sehari-hari Kuswandi, Stefanus; Darmawan, Diky; Tjahja, Stephanus Rainer; Nurkomala Dewi, Wiwiek; Kartika, Ika
Jurnal Witana Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : Jurnal Witana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam penelitian ini, penulis mengambil judul “Penerapan fungsi konsumsi dan fungsi tabungan pada teori matematika bisnis dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu konsep ekonomi relevan dalam konteks pengelolaan keuangan pribadi adalah fungsi konsumsi dan tabungan. Kegiatan mengkonsumsi barang dan jasa dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti, pendapatan, gaya hidup, dan harga. Penerapan fungsi konsumsi dan fungsi tabungan mempengaruhi kehidupan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi penerapan fungsi konsumsi dan fungsi tabungan dalam konteks kehidupan sehari-hari dan mengkaji implikasi teoritis serta praktisnya terhadap pengambilan keputusan finansial. Dengan memanfaatkan kerangka teori matematika bisnis, kami melakukan analisis terhadap perilaku konsumen dan pola tabungan dalam berbagai situasi kehidupan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan signifikan antara tingkat pendapatan dan tingkat tabungan, seiring dengan perubahan pola konsumsi. Selain itu, kami menemukan bahwa pemahaman mendalam tentang fungsi konsumsi dan fungsi tabungan membantu individu dalam merencanakan dan mengelola keuangan mereka lebih efektif. Dari sudut pandang teoritis, temuan ini memberikan kontribusi pemahaman kita tentang bagaimana teori matematika bisnis dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Secara praktis, penelitian ini menyoroti pentingnya literasi finansial dan pengelolaan keuangan yang bijaksana untuk mencapai tujuan keuangan jangka panjang. Implikasi ini diuraikan dalam diskusi, bersama dengan saran-saran untuk pengembangan lebih lanjut. Penelitian ini memberikan wawasan berharga bagi praktisi keuangan, pembuat kebijakan, dan individu untuk memahami peran penting fungsi konsumsi dan fungsi tabungan dalam mencapai stabilitas finansial dan keberlanjutan ekonomi jangka panjang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskripsi dengan studi kasus sebagai metode utama. Data dikumpulkan melalui wawancara dan observasi terhadap individu yang aktif mengelola keuangan pribadi mereka. In this research, the author took the title "Application of the consumption function and savings function in the mathematical theory of business in everyday life. One ofthe relevant economic concepts in the context of personal financial management is the consumption and savings function. The activity of consuming goods and services is influenced by several factors such as income, lifestyle and price. The application of the consumption function and savings function affects daily life. This research aims to explore the application of the consumption function and savings function in the context of everyday life and examine their theoretical and practical implications for financial decision making. By utilizing a business `mathematical theoretical framework, we analyze consumer behavior and savings patterns in various life situations. The research results show that there is a significant relationship between income levels and savings levels, along with changes in consumption patterns. Additionally, we found that a deep understanding of the consumption function and savings function helps individuals plan and manage their finances more effectively. From a theoretical point of view, these findings contribute to our understanding of how business mathematics theories can be applied in everyday life. Practically, this research highlights the importance of financial literacy and wise financial management to achieve long-term financial goals. These implications are outlined in the discussion, along with suggestions for further development. This research provides valuable insights for financial practitioners, policy makers, and individuals to understand the important role of the consumption function and savings function in achieving financial stability and long-term economic sustainability. This research uses a quantitative descriptive approach with case studies as the main method. Data was collected through interviews and observations of individuals who actively manage their personal finances.
ANALISIS PERSONEL ORGANISASI DENGAN MENGGUNAKAN KONSEP HIMPUNAN Putri Amaelia Saharani; Wijaya, Victoria Angelica; Monica, Viola; Dewi, Wiwiek Nurkomala
Jurnal Witana Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : Jurnal Witana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Analisis personel dalam konteks organisasi adalah proses penting untuk memahami komposisi, karakteristik, dan dinamika individu-individu yang terlibat dalam struktur organisasi. Konsep himpunan dalam matematika menyediakan kerangka kerja yang kuat untuk mengelompokkan dan menganalisis data personel. Selain itu, Abstrak ini menyelidiki penggunaan konsep himpunan dalam analisis personel organisasi. Kami menjelaskan bagaimana himpunan digunakan untuk mengelompokkan karyawan berdasarkan karakteristik seperti usia, pendidikan, pengalaman kerja, dan gaji. Metode ini memungkinkan untuk mengidentifikasi pola-pola yang muncul dalam data, seperti perbedaan gender yang dominan dalam berbagai kelompok usia atau tingkat Pendidikan. Abstrak ini juga memberikan kontribusi terhadap literatur tentang kesenjangan gaji dengan menggunakan pendekatan analisis himpunan, yang menawarkan perspektif baru untuk memahami masalah yang kompleks ini secara lebih komprehensif dan mendalam. Dengan demikian, diharapkan studi ini dapat menjadi dasar untuk langkah-langkah lebih lanjut dalam upaya mengurangi kesenjangan gaji dan mendorong kesetaraan dalam pasar kerja. Abstrak ini bertujuan untuk memberikan wawasan tentang bagaimana konsep himpunan dapat diterapkan dalam konteks analisis personel organisasi, serta mengilustrasikan manfaat dan aplikasi praktisnya dalam pengambilan keputusan manajerial. Dengan demikian, kontribusi konsep himpunan dalam pengelolaan sumber daya manusia dapat menjadi kunci untuk mencapai tujuan organisasi secara efektif dan efisien. Abstract Personnel analysis in an organizational context is an important process for understanding the composition, characteristics, and dynamics of the individuals involved in the organizational structure. Association concept in mathematics provides a powerful framework for grouping and analyzing data officer. Additionally, this Abstract investigates the use of the set concept in the analysis of organizational personnel. We explain how associations are used to group employees by characteristics such as age, education, work experience, and salary. This method allows for identify patterns that emerge in the data, such as the dominant gender differences in it different age groups or levels of education. This abstract also contributes to the literature on wage disruption using association analysis approach, which offers a new perspective for understanding the problem this complex in a more comprehensive and in-depth manner. Thus, it is hoped that this research can be carried out become the basis for further steps in an effort to reduce salaries and promote equality in the labor market. This abstract aims to provide insight into how the concept of association can be applied in the context of organizational personnel analysis, and illustrates benefits and applications practicality in managerial decision making. Thus, the contribution of the concept of association Human resource management can be the key to achieving organizational goals effective and efficient.
STUDI KASUS PENERAPAN FUNGSI PERMINTAAN DAN FUNGSI PENAWARAN PADA FASHION BISNIS Difa Anjas Dharmawan; Gista Pratama, Egin; Ardila, Nurrul; Nurkomala Dewi, Wiwiek; Dhea Praadha Gitama, Gytha Nurhana
Jurnal Witana Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : Jurnal Witana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Membahas menggunakan penerapan dari fungsi penawaran dalam konteks ekonomi, merupakan salah satu dasar ilmu ekonomi yang di sederhanakan menjadi model ekonomi matematic, mengeksplor bagaimana faktor-faktor seperti harga, pendapatan, preferensi konsumen dan faktor lainnya untuk memengaruhi permintaan dan penawaran suatu bisnis produk fashion dengan jumlah yang diminta (demand) dan jumlah yang ditawarkan (supply). Permintaan ini berkaitan dengan keinginan konsumen untuk membeli suatu produk supaya konsumen menguasai target pasar dimana setiap konsumen membeli berbagai tingkat harga, sedangkan Penawaran adalah jumlah produk yang siap dijual oleh produsen pada tingkat harga tertentu, yang merupakan keseimbangan pasar untuk menentukan harga dan kuantitas transaksi yang terjadi, dari analisis ini adalah untuk memahami bagaimana interaksi antara permintaan dan penawaran dengan keseimbangan pasar yang membentuk harga pasar konsumen untuk ekonomi untuk memenuhi kebutuhan yang diinginkan keseluruhan. Discussing the application of the bidding function in the context of economics is one of the basic principles of economics simplified into a mathematical economic model, exploring how factors such as price, income, consumer preferences, and other factors influence the demand and supply of a fashion product business with the quantity demanded (demand) and the quantity offered (supply). This demand is related to the consumer's desire to buy a product so that consumers dominate the target market where each consumer buys at various price levels, while Supply is the amount of products ready to be sold by producers at a certain price level, which is the market equilibrium to determine the price and quantity of transactions that occur, from this analysis is to understand how the interaction between demand and supply with market equilibrium shapes consumer market prices for the economy to meet desired needs.