cover
Contact Name
Bimo Alexander
Contact Email
venue@javamutiaramedia.org
Phone
+6282325472835
Journal Mail Official
venue@javamutiaramedia.org
Editorial Address
Street of Perjuangan, Jadan, Tamantirto, Kec. Kasihan, Bantul, DIY
Location
Kab. bantul,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
VENUE: Jurnal Olahraga
Published by Java Mutiara Media
ISSN : -     EISSN : 30639670     DOI : https://doi.org/10.71264/venue.v1i1.14
Core Subject : Education,
The purpose of publishing this journal is to disseminate conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the field of sport. VENUE specifically focuses on the following key sport issues: 1. Sport Education 2. Sport Science 3. Sports Tourism 4. Sports Industry
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 25 Documents
Analisis Potensi Olahraga Paralayang di Desa Sumber Jati Pohon Kecamatan Grobokan Fajrin, Noviana
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 1 No. 3 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v1i2.25

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan daya tarik wisatawan dan mengoptimalkan prosedur pelaksanaan, pengelolaan dan kendala yang dihadapi oleh pengelola wisata olahraga paralayang di Sumber Jati Pohon. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif.  Lokasi penelitan dilakukan di Desa Sumber Jati Pohon kecamatan Grobogan. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi,wawancara dan dokumentasi. Analisis data mengunakan reduksi data, penyajuan data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa olahraga paralayang mulai diperkenalkan di Desa Sumber Jati Pohon pada tahun  2016 awal oleh oleh para atlet dan komunitas paralayang dari daerah Kabupaten Grobogan maupun dari luar daerah Kabupaten Grobogan untuk berlatih. Sedangkan pada 3 september 2016 BUMDES Sumber Jati Pohon mulai mengelola wisata tandem paralayang. Dya tarik Jati Pohon Indah meliputi 3 komponen yaitu atraksi , aksebilitas , dan fasilitas. Langkah pelaksananan proses wisata tandem olahraga paralayang dibagi menjadi 4 tahap yaitu tahap persiapan , tahap take off , tahap terbang , dan tahap landing. Kendala yang akan dihadapi pengelola antara lain adalah akses jalan menuju take off dan landing yang cukup rusak, belum tersediannya posko keselamatan dan belum memiliki pilot tandem dari daerah sendiri dan minimnya dana untuk pembelian alat paralayang serta kurangnya tempat penginapan disekitar lokasi wisata. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pengelola sudah cukup baik dengan terpenuhinya 3 komponen daya tarik wisata , pengelola perlu segera melakukan perbaikan infratruktur meningkatkan kualitas SDM , dan untuk masyarakat ikut serta aktif dalam mempromosikan wisata olahraga paralayang di Sumber Jati Pohon Indah (JPI).
Keterampilan Teknik Dasar Sepak Sila (Survei pada Mahasiswa Minat Bakat Olahraga Sepak Takraw Pendidikan Olahraga Universitas Muhammadiyah Surakarta) Pangestu, Ardian Ajrun; Jariono, Gatot; Nurhidayat
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 1 No. 3 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v1i3.46

Abstract

Olahraga adalah suatu jenis aktivitas fisik, atau kegiatan aktivitas fisik dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan dan daya tahan fisik seseorang.​ Olahraga memiliki peran yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari, karena dengan melakukan kegiatan olahraga secara rutin, kehidupan akan menjadi lebih sehat dan lebih baik. Salah satu kegiatan olah raga yang populer dan dikenal luas dikenal di Indonesia di kalangan masyarakat umum adalah olah raga sepak takraw .Kegiatan olah raga yang ada di Indonesia dikalangan masyarakat umum adalah olah raga sepak takraw . Pasalnya ​antusiasme masyarakat terhadap sepak takraw terlihat jelas, mulai dari tingkat Desa , Klub , SD , hingga tingkat Perguruan Tinggi. Olahraga sepak takraw telah mulai melekat dengan permainan-permainan yang populer di kalangan masyarakat.  Sepak takraw sendiri banyak dipertandingkan dan juga banyak diturunkan beberapa nomor pertandingan diantaranya, yaitu beregu, double event, kuadran. Dalam permainan sepak takraw sendiri sudah banyak dimainkan dan dipertandingkan oleh masyarakat, baik dalam perlombaan antar desa kegiatan antar sekolah maupun kegiatan perlombaan antar klub. Sepak takraw adalah kombinasi dari sepak bola dan bola voli. Setelah Didirikan pada tahun 2021, Minat Bakat Olahraga (MBO) Sepak Takraw di Program Studi Pendidikan Olahraga Universitas Muhammadiyah Surakarta memiliki banyak peminat. MBO Sepak Takraw berlangsung di GOR Kampus 2 Universitas Muhammadiyah Surakarta setiap dua kali seminggu, pada hari senin dan jum'at.
Analisis Indeks Massa Tubuh dan Kebugaran Jasmani Atlet Tinju Pertina Sukoharjo Mahendra, Muhammad Damai; Indarto, Pungki; Nurhidayat
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 1 No. 3 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v1i3.47

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kondisi kebugaran jasmani dan indeks massa tubuh atlit tinju Pertina Sukoharjo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain cross-sectional. Data akan dikumpulkan melalui tes fisik dan pengukuran langsung terhadap atlet tinju di Kabupaten Sukoharjo. Dalam pengujian ini, peneliti melibatkan 22 atlet tinju Pertina Kabupaten Sukoharjo yang terdiri dari 17 atlet laki-laki dan 5 atlet Perempuan. Hasil dari pengujian didapatkan bahwa atlet tinju laki-laki dengan Indeks Kebugaran Jasmani “Unggul” sebanyak 11,8 % (2 orang), “Sangat Baik” sebanyak 17,6 % (3 Orang), “Baik” sebanyak 29,4 % (5 Orang), “Cukup/Sedang” sebanyak 29,4 % (5 Orang), “Kurang” sebanyak 0 % (0 orang), dan “Sangat Kurang” sebanyak 11,8% (2 Orang). Sedangkan untuk atlet tinju Perempuan dengan Indeks Kebugaran Jasmani “Unggul” sebanyak 40,0 % (2 orang), “Sangat Baik” sebanyak 20,0 % (1 Orang), “Baik” sebanyak 20,0 % (1 Orang), “Cukup/Sedang” sebanyak 20,0 % (1 Orang), “Kurang” sebanyak 0 % (0 orang), dan “Sangat Kurang” sebanyak 0% (0 Orang). Adapun hasil dari pengecekan IMT menunjukkan bahwa secara umum dapat disimpulkan bahwa kondisi IMT atlet tinju laki-laki dan perempuan pada kategori normal. Berdasarkan hasil Indeks Massa Tubuh dan Kebugaran jasmani atlet tinju Sukoharjo yang telah diuji menggunakan rumus korelasi kontingensi dan koefisien kontingensi, maka dapat disimpulkan bahwa terdangan hubungan antara Indeks Massa Tubuh (IMT) dengan Tingkat Kebugaran Jasmani dan keduanya memiliki korelasi yang tinggi.
Kontribusi Power Otot Tungkai dan Kelentukan Tungkai terhadap Smash Kedeng pada Permainan Sepak Takraw Bimantar, Muhammad Sayyid Alif; Nurhidayat; Warthadi, Anugrah Nur
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 1 No. 3 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v1i3.48

Abstract

Tujuan Dari penelitian ini yaitu: 1) Mengetahui Kontribusi antara power otot tungkai dengan kemampuan smash kedeng Pada Permainan Sepak takraw. 2) Mengetahui Kontribusi antara Kelentukan tungkai terhadap kemampuan smash kedeng Pada Permainan Sepak takraw. 3) Mengetahui Kontribusi antara power otot tungkai dan kelentukan tungkai secara Bersama-sama terhadap kemampuan smash kedeng permainan sepak takraw. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan desain penelitian korelasional. Penelitian ini dilaksanakan di GOR Kampus 2 Universitas Muhammadiyah Surakarta Kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh mahasiswa anggota UKM sepak takraw Universitas Muhammadiyah Surakarta yang berjumlah 56 mahasiswa dengan sampel berjumlah 20 mahasiswa. Instrumen tes yang digunakan yaitu tes power otot tungkai dan tes kelentukan tungkai terhadap smash kedeng. Analisis data penelitian ini menggunakan uji normalitas, uji linearitas dan uji korelasi. Dari beberapa uji yang dilakukan tersebut mendapatkan hasil adanya kontribusi yang signifikan antara power otot tungkai dengan kelentukan tungkai terhadap smash kedeng pada permainan sepak takraw  pada mahasiswa UKM sepak takraw Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Menumbuhkan Sikap Disiplin dan Sportif Melalui Permainan Tradisional Khas Banten Aqobah, Qory Jumrotul; Rakhman, Patra Aghtiar; Puspaningtyas, Anindya; Anggraeni, Erlin Putri; Wardianingsih, Zuleha
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 1 No. 3 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v1i3.49

Abstract

Permainan tradisional merupakan sebuah permainan yang berkembang di daerah tertentu dan memiliki ciri khas dari budaya daerah tersebut, yang dapat di lestarikan secara turun temurun dari satu generasi ke generasi berikutnya. Permainan tradisional juga merupakan warisan budaya yang dapat dikembangankan melalui publikasi ilmiah./1Permainan tradisional memiliki manfaat dalam pengembangan karakter peserta didik karena dalam permainan tradisional mengandung nilai-nilai kearifan lokal, seperti disiplin dan sportif. Seperti permainan tradisional yang berasal dari Provinsi Banten, yang juga dapat menjadi alternatif untuk menumbuhkan dan pembentukan karakter pada peserta didik. Permainan tradisional yang berasal dari Banten yang dapat menumbuhkan karakter berupa permainan diantaranya yaitu gobag sodor yang diikuti dalam dua kelompok dan harus menaati peraturan dalam permainan, permainan egrang yang dimana peserta saat lomba egrang tidak curang pada laban bermain, dan permainan boi-boian atau aaroan balang yang di lalukan dalam dua regu dan tiap regunya harus bekerja sama satu sama lain.
Pengaruh Latihan Squat Jump terhadap Ketetapan Jumping Smash pada Cabang Olahraga Badminton di Sekolah Menengah Pertama Ardiansyah, Irhaz Satria; Ismawandi BP; Darisman, Eka Kurnia
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 2 No. 1 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v2i1.40

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan squat jump terhadap kemampuan lompat smash siswa SMP Negeri 22 Surabaya. Metode yang digunakan adalah eksperimen dengan desain One Group Pretest-Posttest. Sampel terdiri dari sepuluh siswa. Hasil menunjukkan peningkatan nilai rata-rata dari pretest 10,70 menjadi posttest 22,20. Uji normalitas dan homogenitas menunjukkan data berdistribusi normal dan homogen, sedangkan uji t menghasilkan p-value 0,000 (<0,05), yang berarti terdapat perbedaan signifikan antara hasil pretest dan posttest. Dengan demikian, latihan squat jump terbukti efektif dalam meningkatkan kekuatan otot tungkai dan akurasi lompat smash dalam bulutangkis.
Hubungan Partisipasi Ekstrakurikuler terhadap Motivasi Belajar Siswa dalam Pembelajaran PJOK di Sekolah Menengah Atas Aji, Wahyu Mukti; Hadi, Santika Rentika; Utomo, Gatot Margisal; Darisman, Eka Kurnia
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 2 No. 1 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v2i1.41

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kegiatan ekstrakurikuler bola voli dengan motivasi belajar siswa dalam pembelajaran PJOK di SMA Antartika Sidoarjo. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada rendahnya motivasi sebagian siswa dalam mengikuti kegiatan ekstrakurikuler olahraga, khususnya bola voli, yang berpengaruh pada keseriusan mereka dalam pembelajaran PJOK. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain one shoot case study. Populasi penelitian adalah seluruh peserta ekstrakurikuler bola voli sebanyak 31 siswa, yang sekaligus menjadi sampel dengan teknik total sampling. Data primer diperoleh melalui angket (kuesioner) yang disusun untuk mengukur motivasi belajar siswa. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterlibatan aktif siswa dalam ekstrakurikuler bola voli berkontribusi terhadap peningkatan motivasi belajar mereka. Siswa yang konsisten mengikuti latihan menunjukkan motivasi lebih tinggi dibandingkan mereka yang jarang hadir. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kegiatan ekstrakurikuler bola voli berperan penting dalam meningkatkan motivasi belajar siswa, khususnya dalam pembelajaran PJOK. Penelitian ini juga merekomendasikan perlunya dukungan sekolah dan pembina ekstrakurikuler untuk memfasilitasi kegiatan olahraga secara lebih optimal.
Pengaruh Tingkat Kebugaran Jasmani terhadap Peningkatan Prestasi Siswa SSB Bima Amora Wibowo, Danatullah Loudry; Muhammad Muhyi; Kusuma, Angga Indra; Utomo, Gatot Margisal; Darisman, Eka Kurnia
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 2 No. 1 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v2i1.50

Abstract

Kebugaran jasmani merupakan aspek fundamental dalam mendukung kesehatan, produktivitas, dan prestasi, baik di bidang akademik maupun olahraga. Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas program latihan fisik terstruktur terhadap peningkatan kebugaran jasmani siswa Sekolah Sepak Bola (SSB) Bima Amora, Gresik. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen, melibatkan 20 siswa berusia 9–11 tahun sebagai sampel. Instrumen penelitian berupa tes lapangan untuk mengukur kemampuan fisik sebelum dan sesudah perlakuan. Analisis data menggunakan uji t berpasangan dengan taraf signifikansi 0,05. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada kelompok eksperimen dengan nilai p < 0,05, yang menegaskan bahwa program latihan fisik efektif dalam meningkatkan daya tahan, kekuatan, dan performa olahraga siswa. Temuan ini memperkuat pandangan bahwa pembinaan kebugaran jasmani sejak usia dini tidak hanya berdampak pada prestasi olahraga, tetapi juga mendukung perkembangan disiplin, konsentrasi, serta kebiasaan hidup sehat. Oleh karena itu, program latihan terstruktur di sekolah sepak bola dapat dijadikan strategi efektif dan berkelanjutan dalam mengembangkan potensi atlet muda di Indonesia.
Bolavoli: Latihan Wall Bounce Drill untuk Meningkatkan Keterampilan Passing Bawah Puspanegari, Ria Rizki; Sari, Eka Novita; Irwanto, Edi
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 2 No. 1 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v2i1.51

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan wall bounce drill terhadap peningkatan keterampilan Passing bawah pada kegiatan ekstarkulrikuler bolavoli di SMAN 1 Tegaldlimo. Penelitian ini mengunakan metode eksprerimental. Sampel dalam penelitan ini berjumlah 8. Teknik pengumpulan data keterampilan pasing menggunakan tes dan pengukuran AAHPERD TEST. Teknik analsis data menggunakan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukan bahwa untuk latihan wall bounce drill dapat meningkatkan kemampuan pasing bawah dengan nlai sebesar 0,001 pada taraf signifikansi 0,05.
Efektivitas Latihan Chudan Tsuki Menggunakan Karet Ban terhadap Peningkatan Power Lengan pada Siswa Ekstrakurikuler Karate SMA Antartika Sidoarjo Alfarisi, Muhammad Salman; Kusuma, Angga Indra; Utamayasa, I Gede Dharma; Darisman, Eka Kurnia
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 2 No. 1 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v2i1.52

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji efektivitas latihan Chudan Tsuki menggunakan media karet ban dalam meningkatkan power lengan pada siswa ekstrakurikuler karate di SMA Antartika Sidoarjo. Metode yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan pendekatan kuantitatif, menggunakan desain non-randomized control group pretest-posttest design. Subjek penelitian adalah siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler karate, dengan pengambilan sampel melalui teknik purposive sampling. Instrumen pengukuran yang digunakan adalah medicine ball test, yang dianggap tepat untuk menilai kekuatan dan daya ledak otot lengan. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara kelompok eksperimen yang mendapat perlakuan latihan menggunakan karet ban dengan kelompok kontrol yang tidak memperoleh perlakuan serupa. Temuan ini menegaskan bahwa penggunaan karet ban sebagai media latihan mampu meningkatkan power lengan secara lebih efektif, khususnya pada teknik dasar pukulan Chudan Tsuki. Dengan demikian, latihan menggunakan karet ban dapat dijadikan alternatif strategi pembelajaran yang sederhana, praktis, dan bermanfaat bagi siswa dalam mengembangkan keterampilan karate, sekaligus memberikan kontribusi positif terhadap pembinaan prestasi olahraga di tingkat sekolah menengah.

Page 2 of 3 | Total Record : 25