cover
Contact Name
Haryo Kunto
Contact Email
haryowibisono@unesa.ac.id
Phone
+6281211037758
Journal Mail Official
innovant@unesa.ac.id
Editorial Address
Jl. Ketintang, Universitas Negeri Surabaya, Surabaya, Provinsi Jawa Timur, 60231
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan
ISSN : -     EISSN : 30261805     DOI : -
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan (Inovant) adalah jurnal peer-review yang diterbitkan tiga kali dalam setahun dengan akses terbuka. Inovant diterbitkan sejak tahun 2023 oleh Prodi Sarjana Terapan Administrasi Negara, Fakultas Vokasi, Universitas Negeri Surabaya. Jurnal ini mencakup pembahasan terkait Kebijakan Publik, Manajemen Pelayanan Publik, Pemerintahan, Manajemen Kepegawaian, dan Inovasi terapan di sektor publik.
Articles 185 Documents
Efektivitas Pelayanan One Day One Service Penerbitan Akta Kelahiran di Rumah Sakit Umum Daerah Syarifa Ambami Rato Ebu Bangkalan Izza A'ilah, Raffiula; Weni Rosdiana
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan Vol. 1 No. 3 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

A birth certificate is an important document that everyone must have. The implementation of issuing birth certificates was initiated by RSUD Syarifa Ambami Rato Ebu Bangkalan, in collaboration with Dispendukcapil Bangkalan District to provide services at the hospital. This service has been running for a long time since 2017, in its implementation there are problems that affect the effectiveness of the service. This is what makes researchers interested in discussing the effectiveness of the one day one service birth certificates issuance at the Syarifa Ambami Rato Ebu Bangkalan Regional Hospital. This research use descriptive qualitative approach. Data sources used include primary data and secondary data, data collection techniques include observation, interviews, documentation and literature study. Data analysis was carried out by collecting data, reducing data, presenting data and concluding/verifying. The results of the research are based on the 5 indicators of effectiveness presented by Sutrisno, the one day one service for issuing birth certificates can only fullfil 1 indicator while the other 4 indicators are not, the 4 indicators are: (1) Program understanding, hospital officials do not understand socialization indirectly to the community, which makes the community confused in managing the service, while the Bangkalan Regency Population and Civil Registration Department officials do not understand that this service must be carried out within 1 day, which makes the service late. (2) On time, this is because there is only 1 person from the Bangkalan Regency Population and Civil Registration Department who handles requests from hospitals and they still have to provide population document services in villages in Bangkalan. Apart from that, it is also because people do not understand how to handle the service. (3) Achievement of Goal, the goal was not achieved because there was still a service time problem which meant that this service could not be carried out within 1 day. (4) Real Changes, do not have a significant change impact because there are still problems in service implementation. The one day one service for issuing birth certificates at the Syarifa Ambami Rato Ebu Bangkalan Regional General Hospital is still far from effective because there are still many problems that need to be resolved.   Keywords: Efektivness, One Day One Service, Birth Certificate  
Implementasi Kebijakan Beasiswa Pemuda Tangguh oleh Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga Serta Pariwisata Kota Surabaya Dwi, Melinda; Isbandono, Prasetyo
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan Vol. 2 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemuda Tangguh Scholarship is a policy that aims to help students in Surabaya complete their education. This research analyzes the implementation of the policy by the Department of Culture, Youth and Sports and Tourism the City of Surabaya. It identifies both supporting and inhibiting factors in the policy's implementation. The research uses a descriptive, qualitative approach and applies Grindle's theory with two implementation indicators: content of policy and context of implementation. Content of policy includes interests affected, type of benefits extent of change envisioned, site of decision making, programs implementors, and resources committed. Context of implementation includes power, interests, and strategy of actors involved, institutions and regimes characteristics, as well as compliance and responsiveness. The research shows that the policy is supported by interest in reducing poverty through education, benefits in the form of education costs, and the goal of completing education. The characteristics of the institution also facilitate information exchange between the government and scholarship recipients. However, the policy is hindered by factors such as decision-making, resources, power, interests, and strategies of actors involved, as well as compliance and responsiveness related to the fulfillment of scholarship recipient students. To improve implementation, the study suggests additional training for supervisors, intensified outreach in additional activities in synergy with other agencies, and strict warnings to students to fulfill their obligations as scholarship recipients.
Pengembangan Aplikasi DESDM Pada Sub Bagian Tata Usaha Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jawa Timur Damayanti, Adinda Putri; Gamaputra, Gading
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan Vol. 2 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research was motivated by archive’s system at Sub-Section of Administration of the Energy and Mineral Resources Department of East Java Province which is still carried out manually, in the arrangement and storage of archives are not in alphabetical order and year, some archive’s cover are torn, damaged, and not same between odner’s each other, and some of information’s archive on the folder is not ordered by date of letter or number’s letter. Therefore, the researcher developed a DESDM archival application using Waterfall method with Microsoft Excel as basic application and Visual Basic for Application (VBA) as the programming language. The result of the testing application got a positive response and has be potential to be used in the future.
Efektivitas Pelayanan Pembuatan KTP Digital Di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya amory, reiva; Isbandono, Prasetyo
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan Vol. 2 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelayanan publik menjadi salah satu pendekatan dalam mengukur seberapa baik instansi pemerintah dalam menjalankan mandat dan operasionalnya. Kurangnya sosialisasi dalam pembuatan KTP Digital membuat masyarakat sering mengalami kegagalan dalam pengaktifan IKD (Identitas Kependudukan Digital). Maka dari itu, tujuan dari studi ini ialah ingin melihat dan mengukur efektivitas pelayanan pembuatan KTP Digital di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya. Topik Penelitian Efektivitas pelayanan pembuatan KTP Digital Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya diteliti oleh peneliti dalam studi ini. Pengumpulan data merupakan strategi yang digunakan oleh peneliti untuk menggali informasi dalam konteks penelitian tertentu. Pada penelitian ini, peneliti memilih metode kualitatif, sehingga data yang dikumpulkan harus memiliki kedalaman, kejelasan, dan kekhususan yang tinggi. Efektivitas Pelayanan Pembuatan KTP Digital di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, melalui pengukuran efektivitas menurut Duncan (dalam Hasanah Budi, 2018) yaitu : Mencapai tujuan, Integrasi, dan Adaptasi. Hasil dari pencapaian tujuan membantu memudahkan masyarakat dalam pembuatan KTP Digital, integrasi mengadakan sosialisasi untuk masyarakat yang belum paham akan KTP Digital, dan adaptasi membantu masyarakat yang mengalami kesulitan saat aktivasi IKD, serta dapat mendeskripsikan beberapa Faktor Pendukung dan Faktor Penghambat untuk Pelayanan Pembuatan KTP Digital di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya. Faktor pendukung saat ini Dispendukcapil telah melakukan pemerataan sosialisasi kebeberapa kecamatan. Berdasarkan hasil bahwa faktor penghambat layanan pembuatan KTP Digital di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil belum berjalan efektiv dikarenakan masih kurang nya sosialisasi terhadap masyarakat dalam pembuatan KTP Digital, peneliti berharap Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya segera memaksimalkan sosialisasi terhadap masyarakat agar tidak terjadi kegagalan lagi saat aktivasi IKD (Identitas Kependudukan Digital).
Strategi Pemerintah Dalam Meningkatkan Pelayanan Administrasi Kependudukan Melalui Aplikasi Klampid New Generation Di Kelurahan Kebraon Kecamatan Karang Pilang Kota Surabaya Chotibul Umam, Chotibul Umam; Agus Prastyawan
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan Vol. 2 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Elektronik government merupakan suatu sistem mekanisme interaksi baru antara Pemerintah dengan masyarakat ataupun dengan pihak yang berkepentingan lainnya dengan memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan pelayanan yang efektif dan inovatif. Kelurahan Kebraon menerapkan administrasi kependudukan melalui klampid new generation ditemukan permasalahan yang dialami masyarakat dalam melakukan pengurusan seperti masyarakat masih belum sepenuhnya mengetahui informasi klampid new generation, dan ada beberapa masyarakat yang belum memahami alur dan persyaratan pengurusan administrasi kependudukan yang secara luring dilakukan di kantor Kelurahan ketidakpahaman masyarakat tentang pengurusan online melalui klampid new generation membuat masyarakat kebingungan dalam pengurusan kependudukan. Tujuan penelitian diharapkan pelayanan administrasi kependudukan yang dilakukan secara luring melalui klampid new generation di kantor kelurahan bisa dilakukan secara mandiri. Jenis penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif, fokus penelitian ini dengan menggunakan Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2003 Tentang Kebijakan dan Strategi Nasional Pengembangan Electronic Government untuk mencapai tujuan strategis Electronic Government. Kesimpulan terkait strategi Pemerintah dalam meningkatkan pelayanan administrasi kependudukan melalui klampid new generation di Kelurahan Kebraon dapat dinilai masih mengalami kendala prasarana yang kurang seperti personal komputer, printer menyebabkan antrian yang cukup lama. Kelurahan dalam melayani masyarakat sudah sesuai dengan standar operasional prosedur dengan menyampaikan alur dan persyaratan.
EVALUASI DIKLAT KONVENSI HAK ANAK BAGI GURU BIMBINGAN KONSELING SELINGKUNG SMPN DI KOTA SURABAYA Supriyadi, Audrey Indra Mustika Cahya; Lestari, Yuni
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan Vol. 2 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan diklat dilaksanakan untuk membantu peningkatan kompetensi pegawai untuk mencapai tujuan instansi. Kegiatan diklat konvensi hak anak membutuhkan tahap evaluasi diklat yang dapat berperan penting dalam tolak ukur keberhasilan diselenggarakannya kegiatan diklat. Penelitian ini menggunakan teori yang dikemukakan oleh Daniel L. Stufflebeam yaitu teori evaluasi model CIPP (context, input, process, product). Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Narasumber dari penelitian ini adalah panitia (pegawai bidang pengembangan kompetensi pegawai), peserta diklat, dan pemateri. Sumber data primer penelitian ini adalah wawancara, observasi, dokumentasi. Sumber data sekunder penelitian ini adalah website, peraturan yang berlaku, serta data literatur lainnya. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan wawancara, dokumentasi, dan observasi serta menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil yang didapatkan dalam penelitian ini adalah : a. context, tujuan dari terselenggaranya kegiatan diklat sudah tercapai dan setiap kegiatan diklat memerlukan analisis kebutuhan diklat ; b. input, perencanaan dari kegiatan diklat sudah sesuai dengan yang ditetapkan ketika awal perancangan kegiatan tetapi masih memerlukan kurikulum sebagai tolak ukur keberhasilan dari materi yang akan disampaikan pada saat kegiatan ; c. process, pada pelaksanaan kegiatan diklat konvensi hak anak sudah berjalan maksimal namun masih perlu dilakukan gladi kotor dan lebih baik kegiatan dilaksanakan secara offline sehingga panitia, pemateri, dan peserta dapat berinteraksi secara langsung ; d. product, peserta diklat mampu menerapkan ilmu yang telah didapatkan selama mengikuti kegiatan diklat, seluruh peserta diklat konvensi hak anak bidang pendidikan tahun 2023 telah dinyatakan lulus. kata kunci : cipp, evaluasi diklat, konvensi hak anak, sumber daya manusia
Efektivitas Pelayanan Melalui Aplikasi SPRINTER Di Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Ponorogo : Studi Kasus Pada Layanan Surat Izin Praktik Perawat (SIPP) Fitrianingrum, Aditya Pratiwi; noviyanti
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan Vol. 2 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DMPTSP) Kabupaten Ponorogo menerapkan pelayanan perizinan online melalui aplikasi SPRINTER untuk memudahkan pengajuan perizinan, termasuk Surat Izin Praktik Perawat (SIPP). Namun, masih terdapat kendala yaitu kurangnya literasi pengguna, verifikasi email tertunda, dan belum selesainya SOP. Penelitian ini bertujuan menganalisis efektivitas SPRINTER dengan metode deskriptif dan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan melalui studi kepustakaan dan studi lapangan, meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data mencakup pengumpulan, reduksi, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini menggunakan teori efektivitas pelayanan oleh Campbell J.P dengan lima indikator: keberhasilan program, keberhasilan sasaran, kepuasan terhadap program, tingkat input dan output, serta pencapaian tujuan menyeluruh. Hasil penelitian menunjukkan aplikasi SPRINTER memenuhi indikator kepuasan terhadap program dan memenuhi tingkat input dan output. Beberapa pemohon yang mengungkapkan kepuasannya terhadap SPRINTER dan tidak adanya pengajuan surat izin praktik perawat yang tidak diproses atau ditunda. Namun, aplikasi ini masih kurang dalam mencapai tiga indikator lainnya, yaitu keberhasilan program, keberhasilan sasaran, dan pencapaian tujuan menyeluruh. Hal ini disebabkan terdapat pemohon yang datang ke kantor untuk melaporkan verifikasi email yang tertunda dan bertentangan dengan tujuan program yaitu untuk memudahkan pengguna. Selain itu, belum adanya SOP untuk aplikasi SPRINTER menyebabkan tidak ada prosedur, waktu penyelesaian, dan penanggung jawab secara tertulis, dan literasi pengguna yang kurang sehingga tidak mengetahui informasi mengenai SPRINTER. Sebaiknya, DMPTSP melakukan pengecekan berkala pada folder spam email dan segera menyelesaikan SOP.
Analisis Kualitas Pelayanan Adminduk Melalui Layanan Sahaja Lekat: Studi Pada Kecamatan Pare Kabupaten Kediri Wilujeng, Vianti; noviyanti
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan Vol. 2 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dukcapil Kabupaten Kediri meluncurkan program Sahaja Lekat (Satu Hari Jadi Lebih Dekat), yang bertempat di setiap kecamatan di Kabupaten Kediri, bertujuan memudahkan akses masyarakat ke kantor Dukcapil, tetapi persebaran informasi layanan masih kurang. Penelitian ini bertujuan mengukur kualitas layanan administrasi kependudukan pada layanan Sahaja Lekat. Metode yang digunakan adalah mix method Sequential Eksplanatory dengan populasi 300 orang dan sampel 75 responden yang dipilih melalui teknik Simple Random Sampling. Teknik analisis data melalui perhitungan servqual dan diagram kartesius dengan teori kualitas layanan menurut Parasuraman, yang mengukur kualitas layanan berdasarkan lima dimensi: Tangible, Reliability, Responsiveness, Assurance, dan Empathy. Data dikumpulkan melalui kuesioner, observasi, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dimensi tangible memuaskan dengan gap -0.29 karena sarana prasarana yang memadai namun masih kurangnya jumlah kursi dan ruang tunggu yang panas. Dimensi reliability memuaskan dengan gap -0.26 karena dokumen yang dihasilkan tanpa kesalahan tetapi cetakan kurang jelas, standar pelayanan jelas hanya pada instagram, dan kemampuan pegawai baik. Responsiveness cukup memuaskan dengan gap -0.44 karena penyebaran informasi masih kurang maksimal. Assurance memuaskan dengan gap -0.31 karena sebagian besar dokumen selesai dalam satu hari. Dimensi empathy sangat memuaskan dengan gap -0.2 karena pelayanan ramah dan komunikasi yang baik dari pegawai. Oleh karena itu, perlu untuk menambah jumlah kursi dan printer serta melakukan maintenance pada komputer dan printer, menampilkan standar pelayanan, serta melakukan persebaran informasi terkait layanan Sahaja Lekat.
Efektivitas Kualitas Layanan Administrasi Kependudukan (Studi Kasus Program Kios E-PAK LADI (Pelayanan Administrasi Kependudukan Langsung Jadi Secara Elektronik) Di Desa Wonokoyo, Kabupaten Pasuruan) Al Karimah, Arzetya Fitri; Rosdiana, Weni
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan Vol. 2 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Layanan administrasi kependudukan melalui Kios E-PAK LADI di Desa Wonokoyo, Kabupaten Pasuruan merupakan program layanan kependudukan yang tujuannya untuk mendekatkan layanan kependudukan kepada masyarakat. Pada penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif pendekatan kualitatif. Dalam penelitian ini menggunakan teori efektivitas oleh Duncan dalam Steers dengan indikator pencapaian tujuan, integrasi, dan adaptasi untuk menganalisasis efektivitas layanan kependudukan melalui Kios E-PAK LADI serta menggunakan ukuran peningkatan kualitas layanan administrasi kependudukan dengan indikator mudah, cepat, efektif, efisien berdasarkan ‘Peraturan Bupati Kabupaten Pasuruan Nomor 11 Tahun 2021 Tentang Pelayanan Administrasi Kependudukan Dan Pencatatan Sipil’ di Desa Wonokoyo. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisa data yang digunakan adalah pengumpulan data, redukasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil yang didapat menunjukkan bahwa dalam layanan dokumen administrasi kependudukan melalui Kios E-PAK LADI di Desa Wonokoyo belum berjalan efektif. Khususnya 2 faktor terkait faktor sosialisasi pada indikator integrasi yang belum berjalan dengan maksimal dan faktor pembaharuan strategi pada indikator adaptasi yang belum terpenuhi dengan baik oleh pelaksana Desa Wonokoyo. Adapun peningkatan kualitas administrasi kependudukan sudah terpenuhi dengan maksimal kecuali pada ukuran efektif. Saran yang diberkan kepada Desa Wonokoyo adalah harus diadakannya sosialisasi secara menyeluruh dan berkelanjutan kepada masyarakat Desa Wonokoyo baik sosialisasi secara langsung maupun tidak langsung, serta melakukan pembaharuan strategi dalam meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat sehingga akan ada target yang digunakan sebagai acuan pelaksana untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tertib administrasi kependudukan.
Analisis Pengelolaan Arsip Dinamis di Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Surabaya (Studi pada Bagian Rapat dan Perundang-undangan) Wardana, Nico Indra; Lestari, Yuni
Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan Vol. 2 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Arsip dinamis adalah arsip yang masih berguna dalam kegiatan administrasi sehari-hari. Fokus Penelitian ini yaitu pengelolaan arsip dinamis di Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Surabaya pada Bagian Rapat dan Perundang-undangan berdasarkan Peraturan Daerah Kota Surabaya Nomor 3 Tahun 2013. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat deskriptif. Penelitian ini dilakukan di Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Surabaya pada Bagian Rapat dan Perundang-undangan. Sumber data dalam penelitian ini yaitu data primer yang dilakukan dengan cara observasi dan wawancara serta data sekunder diperoleh melalui studi literatur dari referensi jurnal atau artikel, buku, pedoman maupun landasan hukum yang berkaitan dengan pengelolaan arsip dinamis. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu pengumpulan data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian adalah belum melakukan penyusutan arsip berdasarkan regulasi yang berlaku. Selain itu, pegawai pengelola arsip juga menduduki jabatan sebagai penyusun materi hukum dan perundang-undangan dan pegawai pengelola arsip belum pernah mengikuti pendidikan dan pelatihan kearsipan. Saran yang dapat diberikan yaitu menambah fasilitas rak penyimpan arsip, memberikan Pendidikan dan Pelatihan (DIKLAT) Kearsipan kepada pegawai pengelola arsip, mengajukan tenaga ahli di bidang kearsipan, dan melakukan penyusutan arsip sesuai jadwal retensi arsip berdasarkan Peraturan Walikota Surabaya Nomor 1 Tahun 2014 tentang Jadwal Retensi Arsip Subtantif dan Fasilitatif Non Keuangan dan Non Kepegawaian Pemerintah Kota Surabaya. Kata Kunci: arsip dinamis, pengelolaan arsip, Bagian Rapat dan Perundang-undangan.

Page 7 of 19 | Total Record : 185