cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
PAUD Teratai
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 411 Documents
MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGENAL LAMBANG BILANGAN 1-10 MELALUI BERMAIN PUZZLE 2 KEPING SHOLIFAH,; Simatupang, Nurhenti Dorlina
PAUD Teratai Vol 5, No 2 (2016): Volume 5 No. 2 Edisi Yudisium Juni 2016
Publisher : PAUD Teratai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mengenal lambang bilangan 1-10 melalui bermain puzzle 2 keping. Subjek penelitian adalah anak kelompok A di TK Tarbiyatul Athfal  Gresik dengan jumlah 20 anak terdiri dari 12 anak laki-laki dan 8 anak perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah observasi yang dilakukan oleh teman sejawat dan dokumentasi yang berupa foto kegiatan anak dalam proses pembelajaran. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif.  Hasil penelitian menunjukkan adanya  peningkatan kemampuan  mengenal lambang bilangan 1-10 melalui bermain puzzle 2 keping sebesar 30% berdasarkan evaluasi hasil dari siklus I dan siklus II. Dari uraian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa bermain puzzle 2 keping dapat meningkatkan kemampuan mengenal lambang bilangan 1-10 pada anak kelompok A di TK Tarbiyatul Athfal Gresik . Kata Kunci : Lambang bilangan, Bermain Puzzle.   Abstract  This classroom action research aims to improve the ability of knowing the symbols of number 1-10 through two pieces puzzle. The subject of this study is A group in TK Tarbiyatul Athfal Gresik with the number of children are 20 children consisted of 12 boys and 8 girls. Data collection technique that used in this study was the observation which made by peers and documentation activities in the form of photos of children in the learning process. Data analysis technique in this study is using descriptive statistical analysis. The results of the study showed an increased ability to recognize symbols of number 1-10 by playing 2 pieces puzzle with percentage 30% based on the evaluation of the results of the cycle I and the cycle II. According to the description above, it can be concluded that playing 2 pieces puzzle can increase the ability of knowing the symbols of number 1-10 for A group in TK Tarbiyatul Athfal Gresik. Keywords: the symbols on number, Play  puzzle.
PENGARUH METODE EKSPERIMEN BERBAHAN ALAM TERHADAP KEMAMPUAN PENGENALAN WARNA PADA ANAK KELOMPOK A Khasanah, Nikmatul; Mas?udah, Mas?udah
PAUD Teratai Vol 5, No 2 (2016): Volume 5 No. 2 Edisi Yudisium Juni 2016
Publisher : PAUD Teratai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh metode eksperimen berbahan alam terhadap kemampuan pengenalan warna pada anak kelompok A. Subyek  dalam penelitian adalah anak kelompok A di TKM NU 247 Manba’ur Rohmah Sumber Kebomas Gresik dengan jumlah 12 anak. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jenis pre ekperimen dan desain penelitian one group pre test post test design. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan statistik non parametik uji jenjang bertanda Wilcoxon Match Pair Test. Berdasarkan hasil penelitian dengan uji wilcoxon dapat diketahui bahwa Thitung<Ttabel(0<14) dengan taraf signifikan 5%. Dengan demikian hipotesis alternatif (Ha) diterima dan hipotesis nol (Ho) ditolak. Jadi, apabila Thitung<Ttabel maka Ha diterima. Hal tersebut menunjukkan bahwa metode eksperimen berbahan alam terhadap kemampuan pengenalan warna pada anak kelompok A di TKM NU 247 Manba’ur Rohmah Sumber Kebomas Gresik. Kata kunci: Metode Eksperimen Berbahan Alam, Pengenalan Warna   Abstract This research is to prove effect of natural material experiment method on color awareness of the children in group A at TKM NU 247 Manba’ur Rohmah Sumber Kebomas Gresik. Subject in this research is students of group A at  TKM NU 247 Manba’ur Rohmah Sumber Kebomas Gresik with amount of 12 children. This research uses quantitative approach with pre experiment type  and one group pretest posttest design. Technique of collecting data is using observation and documentation. Technique of analyzing data  is using non parametric statistic  with gradual test of wilcoxon match pair test. Results of the research of wilcoxon match pair test with Tcalculated<Ttable. Based on result of the research Tcalculated<Ttable 0 < 14 with significance level 5%. Alternative hypothesis (Ha) is accepted and nul hypothesis (H0) is rejected. It can be concluded that influence of natural material experiment method on color awareness skill of the children in group A at TKM NU 247 Manba’ur Rohmah Sumber Kebomas Gresik exists. Keywords: Natural Material Experiment Method, Color Awareness
PENGARUH BERMAIN BALOK HURUF TERHADAP KEMAMPUAN KOSAKATA ANAK KELOMPOK B NUFUS ZUHRO, AYU Nufus; Simatupang, Nurhenti Dorlina
PAUD Teratai Vol 5, No 2 (2016): Volume 5 No. 2 Edisi Yudisium Juni 2016
Publisher : PAUD Teratai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bermain balok huruf terhadap kemampuan kosakata anak kelompok B di TK Laboratorium Unesa Tambaksari Surabaya. Subyek penelitian berjumlah 20 anak kelompok B TK Laboratorium Unesa Tambaksari Surabaya. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi dengan alat penilaian berupa lembar observasi dan metode dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan rumus Wilcoxon Match Pairs Test.  Berdasarkan hasil penelitian yang menunjukkan perbedaan kemampuan kosakata pada tahap pre-test dan post-test. Hasil penelitian pre-test adalah 212 dengan rata-rata 10,6, sedangkan hasil post-test adalah 305 dengan rata-rata 15,25. Selain itu, nilai Thitung = 0 lebih kecil dari Ttabel = 52 dengan taraf signifikansi 5%. Jika Thitung < Ttabel (0 < 52) dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh bermain balok huruf terhadap kemampuan kosakata anak kelompok B di TK Laboratorium Unesa Tambaksari Surabaya. Kata kunci: bermain balok huruf, kemampuan kosakata.   Abstract This quantitative research was aimed to find the effect of playing alphabet block on vocabulary skill of children in group B at TK Lab Unesa Tambaksari Surabaya. The subjects of research are 20 children in group B at TK Lab Unesa Tambaksari Surabaya. Data collection of techniques was using the observation methods of nonparticipant with the instrument of assessment such as the observation sheets and the documentation methods. Data analysis of techniques was using the formula of Wilcoxon Match Pairs Test. Based on the results of the research, it indicates the difference of vocabulary skill pre-test and post-test. Pre-test, the result is 212 with mean of 10,6. Post-Test, the result is  305 with mean of 15,25.  Beside, Tcalculated = 0 is less than Ttable = 52 with significance level of 5%. If Tcalculated < T table (0<52) then it can be concluded that there is effect of playing alphabet block on vocabulary skill of children in group B at TK Lab Unesa Tambaksari Surabaya. Keywords: playing alphabet block, vocabulary skill.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KONSTRUKTIVISTIK BERMEDIA UNO STACKO TERHADAP KEMAMPUAN MENGENAL LAMBANG BILANGAN ANAK KELOMPOK A GUSTIASIH, FESTIN; Widajati, Wiwik
PAUD Teratai Vol 5, No 2 (2016): Volume 5 No. 2 Edisi Yudisium Juni 2016
Publisher : PAUD Teratai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh model pembelajaran konstruktivistik bermedia uno stacko terhadap kemampuan mengenal lambang bilangan anak kelompok A di TK Dharma Wanita Kembang Ringgit Pungging Mojokerto. Sampel dalam penelitian ini adalah semua anak kelompok A dengan jumlah sebanyak 15 anak, yang terdiri dari 9 anak laki-laki dan 6 anak perempuan. Selain itu, pada teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan dokumentasi serta alat penilaian berupa lembar observasi. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, dalam penelitian ini analisis data yang digunakan adalah analisis data statistik nonparametrik dengan menggunakan uji jenjang bertanda Wilcoxon (Wilcoxon match pairs test), hasil yang diperoleh adalah Thitung < Ttabel = 0 < 25 dengan taraf signifikan 5%.  Maka hal tersebut dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran konstruktivistik bermedia uno stacko terhadap kemampuan mengenal lambang bilangan pada anak kelompok A di TK Dharma Wanita Kembang Ringgit Pungging Mojokerto. Kata kunci: Model pembelajaran konstruktivistik, uno stacko, lambang bilangan.   Abstract This quantitative research was conducted at TK “Dharma Wanita” Kembang Ringgit Pungging Mojokerto to children in group A. Background of this research is  the less ability of children in recognizing symbols needs to improve  by means of implementation of teacher centered learning. Aim of this research is to prove that constructive learning model influences ability of the children of group A TK “Dharma Wanita” Kembang Ringgit Pungging Mojokerto in recognizing symbol of numbers. This research uses quantitative research approach with pre experimental design and one group pre test design. The sample in this research is all children group A of 15 childrens, which consisted of 9 boys and 6 girls. Data was collected using observation and documentation technique and observation sheet as an instrument of scoring.  Based on results of the research, Tcalculated < Ttable = 0 < 25 with significance level 5%, the results using data analysis techniques such as levels marked Wilcoxon test (Wilcoxon match pairs test). Then it can be concluded is proves that constructive learning model has influence to ability of recognizing symbol of numbers on the children of Group A TK “Dharma Wanita” Kembang Ringgit Pungging Mojokerto. Keywords: Constructive learning model, uno stacko, symbol of numbers.
PENGARUH BERMAIN KUBUS MODIFIKASI TERHADAP KEMAMPUAN MEMBILANG ANAK KELOMPOK A Isnaini, Khadirotul; Mas?udah, Mas?udah
PAUD Teratai Vol 5, No 2 (2016): Volume 5 No. 2 Edisi Yudisium Juni 2016
Publisher : PAUD Teratai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh bermain kubus modifikasi terhadap kemampuan membilang anak kelompok A di TK Dharma Wanita Persatuan Ketapanglor Ujungpangkah Gresik. Subyek dalam penelitian ini anak kelompok A TK Dharma Wanita Persatuan Ketapanglor Ujungpangkah Gresik dengan jumlah 11 anak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis pre eksperimen dan desain penelitian one group pre-test post-test design. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi yang alat penilaian berupa lembar observasi dan dokumentasi. Pengujian instrumen reliabilitasnya menggunakan uji reliabilitas pengamatan dengan rumus yang dikemukakan oleh Fernandes. Teknik analisis data menggunakan uji wilcoxon match pairs test. Berdasarkan hasil penelitian dengan uji wilcoxon dapat diketahui bahwa Thitung<Ttabel(0<11) dengan taraf signifikan 5%. Dengan demikian hipotesis alternatif (Ha) diterima dan hipotesis nol (Ho) ditolak. Jadi, apabila Thitung<Ttabel maka Ha diterima. Dari uraian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh bermain kubus modifikasi terhadap kemampuan membilang anak kelompok A di TK Dharma Wanita Persatuan Ketapanglor Ujungpangkah Gresik. Kata kunci: Bermain Kubus Modifikasi, Kemampuan Membilang   Abstract This quantitative research aimed to verify the effect of playing cube modification on the numeracy ability of the children in group A at TK Dharma Wanita Persatuan Ketapanglor Ujungpangkah Gresik. Subjects in this research is children in group A TK Dharma Wanita Persatuan Ketapanglor Ujungpangkah Gresik with the number of 11 children. This research uses quantitative research approach with pre experiment and one group test post-test design. Data collection uses observation with observation sheets. Reliability of instrument was tested by using observation reliability test with Fernandes’ formula. Wilcoxon match pairs test is used as data analysis technique with Tcalculated<Ttable. Based on result of the research Tcalculated<Ttable 0<11 with significance level 5%. Therefore, alternative hypothesis (Ha) is accepted and nul hypothesis (H0) is rejected. This indicates that playing cube modification has influence to ability of the numeracy skill of the children in group A TK “Dharma Wanita Persatuan” Ketapanglor Ujungpangkah Gresik. Keywords: Playing Cube Modification, Numeracy Skill.
PENGARUH KEGIATAN ORIGAMI TERHADAP KETERAMPILAN MOTORIK HALUS PADA ANAK KELOMPOK B Aeni, Qurrotul; Christiana, Elisabeth
PAUD Teratai Vol 5, No 2 (2016): Volume 5 No. 2 Edisi Yudisium Juni 2016
Publisher : PAUD Teratai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kegiatan origami terhadap keterampilan motorik halus pada anak kelompok B TK Muslimat NU 128 Assa’adah Bejan. Sampel penelitian berjumlah 24 anak kelompok B TK Muslimat NU 128 Assa’adah Bejan Siwalan Panceng Gresik. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi dengan alat penilaian berupa lembar observasi dan metode dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan rumus Wilcoxon Match Pairs Test dengan rumus Thitung < Ttabel. Hasil perhitungan diperoleh Thitung 0 dan Ttabel 81 dengan taraf signifikansi 5%, dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha tidak ditolak. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan kegiatan origami terhadap keterampilan motorik halus pada anak kelompok B TK Muslimat NU 128 Assa’adah Bejan Siwalan Panceng Gresik. Kata Kunci: Kegiatan Origami, Keterampilan Motorik Halus.   Abstract This quantitative research was aimed to find the effect of origami activity to soft motoric skill on students group b tk muslimat nu 128 assa’adah bejan siwalan panceng gresik The subjects included twenty-four children in group B at Muslimat NU 128Assa’adah Bejan Siwalan Panceng Gresik. Data collection techniques using observational methods with assessment tools such as observation sheets and documentation methods. Data were analyzed using the Wilcoxon Match Pairs Test formula with formula Tcount <Ttable. The calculation result obtained Tcount 0 and Ttable 81 with a significance level of 5%, thus it can be concluded that Ho is rejected and Ha is not rejected. It can be concluded that there is significant influence application effect of origami activity to soft motoric skill on students group B. Keywords: origami activity, soft motoric skill
PENINGKATAN KEMAMPUAN LITERASI ANAK MELALUI MEDIA DADU GAMBAR PADA ANAK KELOMPOK A Fatihah, Nurul; Widayati, Sri
PAUD Teratai Vol 5, No 2 (2016): Volume 5 No. 2 Edisi Yudisium Juni 2016
Publisher : PAUD Teratai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan literasi anak melalui media dadu gambar. Subjek penelitian adalah anak kelompok A TK Alif berjumlah 18 anak. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah observasi yang dilakukan teman sejawat dan dokumentasi yang berupa foto kegiatan anak dalam proses pembelajaran. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menujukkan adanya  peningkatan kemampuan literasi sebesar 31% berdasarkan evaluasi hasil dari siklus I dan siklus II, maka dapat disimpulkan bahwa media dadu gambar dapat meningkatkan kemampuan literasi anak. Kata kunci : Kemampuan Literasi, media Dadu gambar, Anak usia dini.   Abstract This classroom action research aims to determine the increase in the literacy skills of children through the medium dice image. The subjects were children in group A kindergarten Alif, was 18 children. Data collection techniques used in this study was the observation made peers and documentation activities in the form of photos of children in the learning process. Data analysis techniques in this study using qualitative descriptive analysis. The results showed an increase in the literacy skills of 31% based on the evaluation of the results of the first cycle and the second cycle, it can be concluded that the media image of the dice can improve the literacy skills of children. Keywords: Ability literacy, Media dadu pictures, Early childhood.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN SENTRA MAIN PERAN TERHADAP KEMAMPUAN BAHASA EKSPRESIF ANAK KELOMPOK B NUR FAUZANI, BALGIS Nur; Mas?udah, Mas?udah
PAUD Teratai Vol 5, No 2 (2016): Volume 5 No. 2 Edisi Yudisium Juni 2016
Publisher : PAUD Teratai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran sentra main peran terhadap kemampuan bahasa ekspresif anak kelompok B di TKM NU 126 Islamiyah Ujungpangkah Gresik. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian Pre Experimental Design dan jenis penelitian One Group Pre-Test Post-Test Design. Subyek penelitian berjumlah 16 anak kelompok B TKM NU 126 Islamiyah Ujungpangkah Gresik. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi dengan alat penilaian berupa lembar observasi dan metode dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan rumus Wilcoxon Match Pairs Test.  Berdasarkan hasil penelitian yang menunjukkan perbedaan kemampuan berbahasa ekspresif pada tahap pre-test dan post-test. Hasil penelitian pre-test adalah 116 dengan rata-rata 7,25, sedangkan hasil post-test adalah 160 dengan rata-rata 10. Selain itu, nilai Thitung = 0 lebih kecil dari Ttabel = 30 dengan taraf signifikansi 5%. Jika Thitung < Ttabel (0 < 30) dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran sentra main peran terhadap kemampuan bahasa ekspresif anak kelompok B di TKM NU 126 Islamiyah Ujungpangkah Gresik. Kata kunci: model pembelajaran sentra main peran, bahasa ekspresif.   Abstract This quantitative research was aimed to find the effect of the role play centered learning model to the expressive language skill of the group B children  at TKM NU 126 Islamiyah Ujungpangkah Gresik. This research was using a quantitative approach of research with the design of research is Pre Experimental Design and type research is One Group Pre-Test Post-Test Design. The subjects of research are 16 children in group B at TKM NU 126 Islamiyah Ujungpangkah Gresik. Data collection of techniques was using the observation methods of nonparticipant with the instrument of assessment such as the observation sheets and the documentation methods. Data analysis of techniques was using the formula of Wilcoxon Match Pairs Test. Based on the results of the research, it indicates the difference of expressive language skill pre-test and post-test. Pre-test, the result is 116 with mean of 7,25. Post-Test, the result is  160 with mean of 10.  Beside, Tcalculated = 0 is less than Ttable = 30 with significance level of 5%. If Tcalculated < T table (0<30) then it can be concluded that there is effect of role play centered learning model to expressive language skill of the group B children at TKM NU 126 Islamiyah  Ujungpangkah Gresik. Keywords: role play centered learning model, expressive language.
PENGARUH KEGIATAN KIRIGAMI GEOMETRI TERHADAP KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK KELOMPOK B NORMA GITA, TITA Norma; Julianto, Julianto
PAUD Teratai Vol 5, No 2 (2016): Volume 5 No. 2 Edisi Yudisium Juni 2016
Publisher : PAUD Teratai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk  membuktikan adanya pengaruh kegiatan kirigami geometri terhadap kemampuan motorik halus anak kelompok B di TK Muslimat NU 08 Darul Rohmah Laren Lamongan. Sampel pada penelitian ini berjumlah 40 anak kelompok B. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi untuk melihat hasil yang diperoleh anak. Teknik analisis data yang diperoleh yaitu T harga U tabel = maka harga U hitung lebih kecil dari pada  U tabel (127<401). Berdasarkan uraian di atas, maka dapat disimpulkan  bahwa kegiatan kirigami geometri berpengaruh terhadap kemampuan motorik halus kelompok B usia 5-6 tahun di TK Muslimat NU 08 Darul Rohmah Laren Lamongan. Kata kunci: Kemampuan motorik halus, kegiatan kirigami.   Abstract The method used of research Quasi-Experimental Design. The purpose of this study was to prove the influence of geometry Kirigami activities to the fine motor skills of children in group B TK Muslimat NU 08 Darul Rohmah Laren Lamongan Data collected by observation and documentation nonparticipant. Use 20 children in class B1 as control group class, and  use the 20 children in class of B2 as the experiment class. Mechanical analysis of data obtained namely T U price table = the price of U count is smaller than the U table (127 <401). And than using geometry Kirigami activities affect the fine motor skills of 5-6 year age in TK Muslimat NU 08 Darul Rohmah Laren Lamongan. Keywords : Fine motor skills, kirigami activitie. 
PENGARUH MEDIA WAYANG TERHADAP KEMAMPUAN MENGENAL BENTUK GEOMETRI ANAK KELOMPOK A SUKOWATI, CHRISTYNA; Christiana, Elisabeth
PAUD Teratai Vol 5, No 2 (2016): Volume 5 No. 2 Edisi Yudisium Juni 2016
Publisher : PAUD Teratai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media wayang terhadap kemampuan mengenal bentuk geometri anak kelompok A di TK Pamiwahan Putra II Wahyu Luhur Surabaya. Sampel penelitian berjumlah 20 anak kelompok A TK Pamiwahan Putra II Wahyu Luhur Surabaya. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi dengan alat penilaian berupa lembar observasi dan metode dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan rumus Wilcoxon Match Pairs Test dengan rumus Thitung < Ttabel. Hasil perhitungan diperoleh Thitung 0 dan Ttabel 52 dengan taraf signifikansi 5%, dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha tidak ditolak. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan penggunaan media wayang terhadap kemampuan mengenal bentuk geometri pada anak kelompok A di TK Pamiwahan Putra II Wahyu Luhur Surabaya. Kata Kunci: Media wayang, bentuk geometri   Abstract This quantitative research aims to determine the effect on the ability of the puppet media recognize geometric shapes A group of children in kindergarten Pamiwahan II Wahyu Putra Luhur Surabaya. The sample included 20 children in group A Pamiwahan TK Putra Luhur II Rev. Surabaya. Data collection techniques using observational methods with assessment tools such as observation sheets and documentation methods. Data were analyzed using the Wilcoxon Match Pairs Test formula with formula T hitung <T tabel. The calculation result obtained Ttabel Thitung 0 and 52 with a significance level of 5%, thus it can be concluded that Ho is rejected and Ha is not rejected. It can be concluded that there is significant influence media use puppets to the ability to know the geometry of the children in group A in kindergarten Pamiwahan II Wahyu Putra Luhur Surabaya. Keywords: Media puppet, geometric shapes

Page 10 of 42 | Total Record : 411